• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I PENDAHULUAN 1.1. LATAR BELAKANG PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK UTARA

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB I PENDAHULUAN 1.1. LATAR BELAKANG PEMERINTAH KABUPATEN LOMBOK UTARA"

Copied!
11
0
0

Teks penuh

(1)

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. LATAR BELAKANG

Dalam sistem perencanaan pembangunan nasional, rencana pembangunan tahunan memiliki peranan dan kedudukan yang sangat penting sebagai penjabaran dari rencana pembangunan jangka menengah dan menjadi arah bagi penyusunan kebijakan umum anggaran pendapatan dan belanja serta prioritas penganggaran dan belanja.

Sebagaimana di atur dalam Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, rencana pembangunan tahunan di daerah disebut dengan RKPD (Rencana Kerja Pemerintah Daerah) yang merupakan dokumen perencanaan pembangunan daerah untuk periode 1 (satu) tahun, sementara dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 rencana pembangunan tahunan di daerah disebut Rencana Kerja Pembangunan Daerah dengan pengertian yang sama sebagai dokumen perencanaan perencanaan pembangunan daerah untuk periode 1 (satu) tahun.

Proses penyusunan RKPD Kabupaten Lombok Utara Tahun 2015 diawali dengan penyusunan rancangan awal RKPD yang dilakukan melalui serangkaian kegiatan pengolahan data dan informasi; analisis gambaran umum kondisi daerah; analisis ekonomi dan keuangan daerah; evaluasi kinerja tahun sebelumnya; penelahaan terhadap kebijakan pemerintah nasional dan provinsi; penelaahan pokok-pokok pikiran DPRD kabupaten; perumusan permasalahan pembangunan daerah; perumusan rancangan kerangka ekonomi dan kebijakan keuangan daerah; perumusan prioritas dan sasaran pembangunan daerah beserta pagu indikatif; pelaksanaan forum konsultasi publik dan penyelarasan rencana program prioritas daerah beserta pagu indikatif. Dengan melalui proses evaluasi rancangan awal RKP dan

(2)

RKPD provinsi serta diintegrasikan dengan Renja SKPD, rancangan awal RKPD menjadi rancangan RKPD yang akan dibahas bersama pemangku kepentingan dalam forum Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten. Disinkronkan dengan hasil musrenbang kabupaten dan evaluasi hasil musrenbang provinsi dan nasional, rancangan RKPD menjadi rancangan akhir RKPD yang kemudian ditetapkan dengan peraturan bupati.

RKPD Kabupaten Lombok Utara Tahun 2015 ini merupakan rencana pembangunan tahun ke-lima atau tahun terakhir dari rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) tahun 2011-2015 yang merupakan tahap perwujudan Lombok Utara Maju dan Beradab sesuai dengan visi pembangunan daerah tahun 2011-2015. Dokumen RKPD tahun 2015 juga merupakan penjabaran dan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan dengan RPJMD Kabupaten Lombok Utara Tahun 2011-2015 serta terintegrasi dan dijabarkan kembali dalam Renja SKPD se Kabupaten Lombok Utara Tahun 2015. RKPD Kabupaten Lombok Utara Tahun 2015 juga merupakan pedoman dalam penyusunan kebijakan umum ABPD dan prioritas dan plafon anggaran sementara tahun 2015 dan pada akhirnya tertuang dalam dokumen anggaran pendapatan dan belanja daerah tahun 2015.

1.2. DASAR HUKUM PENYUSUNAN

Penyusunan dokumen Rencana Kerja Pembangunan Daerah Kabupaten Lombok Utara Tahun 2015 berdasar pada :

1. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 104, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4421);

2. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125,

(3)

Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437) sebagaimana telah beberapa kali diubah, terakhir dengan Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan kedua atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844);

3. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat dan Daerah (Lembaran Negara Repbulik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara Repbulik Indonesia Nomor 4438);

4. Undang-Undang Nomor 26 Tahun 2008 tentang Pembentukan Kabupaten Lombok Utara di Provinsi Nusa Tenggara Barat (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 99, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4872);

5. Peraturan Pemerintah Nomor 20 Tahun 2004 tentang Rencana Kerja Pemerintah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 45, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4385); 6. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan

Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintah Daerah Provinsi dan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota (Lembaran Negara Republik Indoesia Tahun 2007 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4737);

7. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 89, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4741);

8. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana

(4)

Pembangunan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 21, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4817);

9. Peraturan Presiden Nomor 43 Tahun 2014 tentang Rencana Kerja Pemerintah Tahun 2015;

10. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah diubah Dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2011 tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah;

11. Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 19 Tahun 2008 Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Lingkungan Hidup Daerah Provinsi dan Daerah Kabupaten/Kota;

12. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 62 tahun 2008 Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Pemerintah Dalam Negeri di Kabupaten/Kota; 13. Peraturan Menteri Negara Perumahan Rakyat Nomor 22/PERMEN/M/2008

tentang Srandar Pelayanan Minimal Bidang Perumahan Rakyat Daerah Provinsi dan Daerah Kabupaten/Kota;

14. Peraturan Menteri Sosial Nomor 129/HUK/2008 Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Sosial Daerah Provinsi dan Daerah Kabupaten/Kota;

15. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 741/MENKES/PER/VII/ 2008 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan;

16. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi

(5)

Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah;

17. Peraturan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2010 Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Pelayanan Terpadu Bagi Perempuan dan Anak Korban Kekerasan;

18. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 14/PRT/M/2010 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Pekerjaan Umum;

19. Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transimigrasi Nomor 15/MEN/X/2010 Tahun 2010 Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Ketenagakerjaan;

20. Peraturan Menteri Informasi dan Komunikasi Nomor 22/PER/M.Kominfo/12/2010 Tahun 2010 Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Komunikasi dan Informasi;

21. Peraturan Menteri Pertanian Nomor 65/Permenten/OT.140/12/2010 Tahun 2010 Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Ketahanan Pangan Provinsi dan Kabupaten/Kota;

22. Peraturan Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Nomor PM.106/HK.501/MKP/2010 Tahun 2010 Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesenian;

23. Peraturan Kepala Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional Nomor 55/Hk-010/B5/2010 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Keluarga Berencana dan Keluarga Sejahtera di Kabupaten/Kota;

24. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 15 Tahun 2010 Tahun 2010 tentang Standar Pelayana Minimal Bidang Pendidikan Dasar di Kabupaten/Kota sebagaimana diubah terakhir dengan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik

(6)

Indonesia Nomor 23 Tahun 2013 tentang Perubahan atas Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 15 Tahun 2010 Tahun 2010 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Pendidikan Dasar di Kabupaten/Kota;

25. Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM.81 Tahun 2011 tentang tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Perhubungan Daerah Provinsi dan Daerah Kabupaten/Kota;

26. Peraturan Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Nomor 14 Tahun 2011 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Penanaman Modal Provinsi dan Kabupaten/Kota;

27. Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 27 Tahun 2014 tentang Pedoman Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Rencana Kerja Pembangunan Daerah Tahun 2015;

28. Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 37 Tahun 2014 tentang Pedoman Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun 2015;

29. Peraturan Gubernur Nomor 23 Tahun 2014 tentang Rencana Kerja Pembangunan Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2015;

30. Peraturan Daerah Kabupaten Lombok Utara Nomor 10 Tahun 2010 tentang Urusan Pemerintah yang Menjadi Kewenangan Pemerintah Daerah Kabupaten Lombok Utara (Lembaran Daerah Kabupaten Lombok Utara Tahun 2010 Nomor 10, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Lombok Utara Nomor 10);

31. Peraturan Daerah Kabupaten Lombok Utara Nomor 11 Tahun 2010 tentang Pembentukan Susunan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Lombok Utara (Lembaran Daerah Kabupaten Lombok Utara Tahun 2010 Nomor 11, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten

(7)

Lombok Utara Nomor 11) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Daerah Kabupaten Kabupaten Lombok Utara Nomor 12 Tahun 2012 tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Kabupaten Lombok Utara Nomor 11 Tahun 2010 tentang Susunan Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Lombok Utara (Lembaran Daerah Kabupaten Lombok Utara Tahun 2012 Nomor 12, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Lombok Utara Nomor 25);

32. Peraturan Daerah Kabupaten Lombok Utara Nomor 12 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kabupaten Lombok Utara Tahun 2005-2025 (Lembaran Daerah Kabupaten Lombok Utara Tahun 2010 Nomor 12, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Lombok Utara Nomor 12);

33. Peraturan Daerah Kabupaten Lombok Utara Nomor 13 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Kabupaten Lombok Utara Tahun 2011-2015 (Lembaran Daerah Kabupaten Lombok Utara Tahun 2010 Nomor 13, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Lombok Utara Nomor 13);

1.3. HUBUNGAN ANTAR DOKUMEN

Dokumen Rencana Kerja Pembangunan Daerah Tahun 2015 merupakan penjabaran dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Tahun 2011-2015 untuk tahun ke lima. RPJMD Kabupaten Lombok Utara dalam penyusunannya mengacu kepada RPJPD 2005-2025 serta diselaraskan dengan RPJMD Provinsi Nusa Tenggara Barat dan RPJM Nasional. Penyusunan RKPD juga diselaraskan dengan RKPD Provinsi Nusa Tenggara Barat dan Rencana Kerja Pemerintah Tahun 2015 diantaranya melalui forum musyawarah perencanaan pembangunan. Keselarasaran dan keserasian dengan dokumen perencanaan pembangunan pemerintah diatasnya utamanya pada prioritas pembangunan yang dilaksanakan dengan

(8)

tujuan dan sasaran yang hendak dicapai, tentunya disesuaikan dengan kondisi dan permasalahan utama yang dihadapi daerah.

Ditinjau dari penjabarannya terhadap dokumen rencana kerja SKPD, dokumen RKPD yang telah ditetapkan menjadi pedoman penyempurnaan rancangan Rencana Kerja SKPD yang telah disusun berdasarkan rancangan RKPD. Dalam kaitannya dengan penyusunan anggaran pendapatan dan belanja daerah, RPKD menjadi pedoman penyusunan kebijakan umum APBD dan prioritas dan plafon anggaran sementara yang menjadi dasar penyusunan APBD. Dengan demikian kesinambungan antara perencanaan dan penganggaran dapat terjaga. Diagram hubungan dokumen RKPD dan dengan dokumen perencanaan lainnya serta hubungannya dengan dokumen penganggaran disajikan pada gambar berikut ini.

Gambar 1.

(9)

1.4. SISTEMATIKA PENYUSUNAN RKPD

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang

1.2. Dasar Hukum Penyusunan

1.3. Hubungan Antar Dokumen Perencanaan 1.4. Sistimatika Penyusunan RKPD

1.5. Maksud dan Tujuan

BAB II EVALUASI HASIL PELAKSANAAN RKPD TAHUN LALU DAN CAPAIAN KINERJA PENYELENGGARAAN PEMERINTAH 2.1. Gambaran Umum Kondisi Daerah

2.1.1. Aspek Geografi dan Demografi 2.1.2. Aspek Kesejahteraan Masyarakat 2.1.3. Aspek Pelayanan Umum

2.1.4. Aspek Daya Saing Daerah

2.2. Evaluasi Pelaksanaan Program dan Kegiatan RKPD Sampai Tahun Berjalan dan Realisasi RPJMD

2.3. Permasalahan Pembangunan Daerah

2.3.1. Permasalahan Daerah yang berhubungan dengan Prioritas dan Sasaran Pembangunan Daerah 2.3.2. Identifikasi Permasalahan Penyelenggaraan

Urusan Pemerintahan Daerah

BAB III RANCANGAN KERANGKA EKONOMI DAERAH DAN KEBIJAKAN KEUANGAN DAERAH

3.1. Arah Kebijakan Ekonomi Daerah

3.1.1. Kondisi Ekonomi Daerah Tahun 2013 dan Perkiraan Tahun 2014

3.1.2. Tantangan dan Prospek Perekonomian Daerah Tahun 2015 dan Tahun 2016

(10)

3.2.1. Proyeksi Keuangan Daerah dan Kerangka Pendanaan

3.2.2. Arah Kebijakan Keuangan Daerah

3.2.2.1. Arah Kebijakan Pendapatan Daerah 3.2.2.2. Arah Kebijakan Belanja Daerah 3.2.2.3. Arah Kebijakan Pembiayaan Daerah BAB IV PRIORITAS DAN SASARAN PEMBANGUNAN DAERAH

4.1. Tujuan dan Sasaran Pembangunan 4.2. Prioritas Pembangunan Daerah

BAB V RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN PRIORITAS DAERAH BAB VI PENUTUP

1.5. MAKSUD DAN TUJUAN

Penyusunan dokumen Rencana Kerja Pembangunan Daerah Tahun 2015 bermaksud untuk mewujudkan sinergitas dan sinkronisasi pembangunan baik antar wilayah, antar sektor dan antar lembaga baik antara lembaga pemerintahan di kabupaten maupun dengan provinsi dan pusat sehingga tercipta efektivitas dan efisiensi dalam pengalokasian sumber daya yang tersedia.

Sedangkan tujuan yang hendak dicapai dari penyusunan RKPD Kabupaten Lombok Utara Tahun 2015 adalah :

1. Terwujudnya penjabaran rencana pembangunan jangka menengah daerah tahun ke lima/Tahun 2015 (RPJMD Tahun 2011-2015) dengan sasaran :

a. Terwujudnya rumusan isu strategis dan persoalan mendesak yang harus diselesaikan;

b. Terwujudnya strategi dan arah kebijakan pembangunan daerah; c. Terwujudnya rumusan prioritas dan sasaran pembangunan daerah; d. Terwujudnya rumusan rencana program dan kegiatan strategis

(11)

e. Terwujudnya rumusan target indikator kinerja pembangunan daerah; f. Terwujudnya rumusan pagu indikatif kegiatan di masing-masing

SKPD.

2. Terwujudnya integrasi, sinkronisasi dan sinergitas pembangunan baik antar lembaga daerah dan antar tingkatan pemerintahan.

3. Terwujudnya keselarasan dan konsistensi antara perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, pengendalian dan pengawasan;

4. Tercapainya pemanfaatan sumberdaya secara efisien, efektif, berkeadilan dan berkelanjutan.

Referensi

Dokumen terkait

Fakat daha yakından inceleyince, eleştirel ve çok ciddi düşünceler doğuyor. Dini derinlemesine ve doğru dürüst öğrenmiş olan herkes bilir ki, en güçlü

dalam filsafat dan karya-karya Murtadha Muthahhari yang berhubungan dengan penguatan yang akan diteliti dengan konsep yang lain (dalam hal ini konsep Fitrah

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di Pekon Cipta Mulya Kecamatan Kebun tebu Kabupaten Lampung Barat, mengenai Respon petani terhadap pelaksanaan Program

Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis uji-t dua sampel yang independen untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan civic disposition siswa antara

Data sekunder adalah data penelitian yang diperoleh peneliti secara tidak langsung melalui media perantara, berupa bukti, catatan atau hasil penelitian orang

Perlu untuk ditegaskan bahwa bukan hanya agama Islam saja yang terdapat di dalamnya syari’at zakat, tetapi nabi-nabi yang diutus kepada umat-umat yang terdahulu ternyata juga

Selain itu, perlu ditekankan bahwa desa dalam konteks ini diposisikan sebagai unit wilayah administrarif terkecil dalam wilayah kerajaan (rājya, rāt,atau

Prediksi yang dibuat siswa tidak dibatasi oleh guru, sehingga guru juga dapat mengerti miskonsepsi apa yang banyak terjadi pada diri siswa. Hal ini penting bagi guru dalam