• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

Amerika merupakan salah satu negara penghasil film Hollywood terbesar di dunia. Berbagai jenis film pun sudah mereka luncurkan baik itu film aksi, horor, komedi, romansa maupun fantasi. Hollywood ibaratkan supermarket film terbesar di dunia. Pecandu filmnya pun bukan hanya penduduk domestik, film-filmya juga menjadi candu di berbagai negara selain Amerika. Dengan perolehan penonton di Asia, Cina merupakan pasar terbesar. Dalam CNN Indonesia, Data Statistik Motion Picture Association of America (MPAA) 2012 menunjukkan bahwa penonton Cina seharga US$ 2,7 miliar atau Rp 35,9 triliun. Sementara Jepang memperoleh US$ 2,3 miliar atau Rp 30,6 triliun. Tidak mau kalah dengan Amerika, Negara Asia juga berani unjuk gigi. Saat ini negara Asia menjadi produsen film Hollywood terbesar pula. Bahkan, negara Asia saat ini mulai menggeser Amerika sebagai penghasil film terbaik di dunia. Cina berhasil membuktikan bahwa Asia juga mampu menghasilkan film-film Hollywood terbaik.

Selain Amerika dan Cina, produksi perfilman Indonesia juga mengalami peningkatan. Dilihat dari data British Broadcasting Corporation (BBC) Indonesia, pada tahun 2015 saja sudah tercatat 33 judul film yang telah diproduksi dan tiga tahun kemudian meningkat menjadi 87 judul film. Dikatakan disitu, peningkatan jumlah produksi di dorong oleh kebijakan pemerintah yang menetapkan kuota peredaran film 60% untuk film Indonesia dan 40% film untuk film luar negeri. Hal itu memberikan peluang bagi industri perfilman Indonesia untuk membuat film lebih baik. Namun, Erik Sasono, kritikus film mengatakan peningkatan jumlah produksi tidak menjamin peningkatan kualitas. Ia menambahkan, peningkatan produksi justru membuat sejumlah produser semakin tidak mementingkan kualitas melainkan hanya mengejar kuantitas saja.

Untuk peningkatan jumlah film, Indonesia mengalami peningkatan dalam enam tahun terakhir dilihat dari data CNN Indonesia. Beberapa karya film Indonesia yang menunjukkan ratting tinggi di zamannya antara lainada Laskar Pelangi, Ayat-ayat Cinta dan Sang Pemimpi. Dari data CNN Indonesia dikatakan bahwa peningkatan jumlah penonton film di Indonesia sudah mencapai 16 juta di tahun 2016 dengan perhitungan

(2)

masih setengah tahun berjalan. Dengan adanya hal tersebut membuat perusahaan bioskop berjaring 21 Cineplex memberikan penghargaan kepada tujuh film Indonesia dengan jumlah lebih dari satu juta penonton antara lain, London Love Story (1,1 juta), Rudy Habibie (1,8 juta), My Stupid Boss (tiga juta), dan Ada Apa dengan Cinta? 2 (3,7 juta). Dalam kategori horror sendiri beberapa judul film Indonesia berhasil mencapai keberhasilan dalam jumlah penontonnya antara lain Danur : I Can See The Ghosts (2,7 juta) dan Pengabdi Setan (4,2 juta) yang juga menjadi salah satu film terlaris di tahun 2017.

Di era zaman sekarang ini, sensasi menonton film melalui bioskop memang menjadi daya tarik tersendiri bagi peminat film. Manyaksikan film yang ditayangkan di sebuah layar yang lebar, volume suara yang keras dan di dalam suatu ruangan bioskop yang gelap menambah pengalaman tersendiri bagi penonton. Bioskop memang memberi pengaruh yang cukup kuat. Bukan film itu sendiri yang memberi pengaruh. Dengan sedikit pengecualian, pengaruh ini hanya terjadi saat film ditayangkan di bioskop (Vivian, 2008). Dalam MetroTV News mengatakan bahwa penjualan tiket bioskop jaringan mencapai 20 juta lembar tiket untuk 10 film domestik terlaris di tahun 2017 dan total pendapatan kotor dari 10 film mencapai Rp 740 miliar dengan asumsi perhitungan Rp 37 ribu per penonton.

Namun, media menonton bukan hanya melalui televisi (TV) dan bioskop saja.Hadirnya TV Online membuktikan bahwa perkembangan teknologi saat ini semakin berkembang. Adalah Steve Mann, orang pertama yang membuat lifecasing dengan kamera pribadi dimana ia merekam kehidupan pribadinya. Pada tahun 1994, Steve Mann menyiarkan kehidupan sehari-harinya selama 24 jam dalam seminggu tanpa terputus. Dan dari situ, situswebnya menjadi cukup populer dan dikunjungi banyak orang. Di tahun 1998, Steve Mann mulai membuat komunitas lifecaster dan berhasil mendapat ribuan anggota. Berbagai situs nonton online juga ditawarkan selain untuk menonton film gratis, banyak pula saat ini yang membuat televisi online milik pribadi.

Saat ini penyedia layanan nonton streaming sudah banyak berkembang dan bisa dengan mudah diakses. Beberapa situs yang menyediakan layanan nonton streaming diantaranya layarkaca21, nontonfilm.com, bioskop21, nontonmovie21 dan salah satunya

(3)

adalah nontonstreaming.co (NS21). NS21 merupakan sebuah website penyedia jasa hiburan streaming online yang mana berisikan konten-konten film dari hasil pencarian yang ada di internet (seperti Google, Yahoo, Yandex, Bing dan lainnya)1. Dalam situs NS21 dijelaskan bahwa situs ini tidak menyimpan atau melakukan cache terhadap file film tersebut melinkan situs tersebut hanya menautkan. Dalam situs nontonstreaming.co ini tersedia berbagai pilihan film yang dikategorikan menjadi beberapa bagian seperti jenis film, negara, dan film yang menajdi trending. Situs ini menyajikan film-film yang tayang bioskop maupun tidak sehingga, berbagai film dapat ditonton dalam media ini. Dari jenis drama korea, action, romansa, maupun vearity show dapat dicari dalam situs ini.

Alasan peneliti memilih NS21 karena ada hal yang menarik dalam situs ini.NS21 menawarkan berbagai jenis film yang ditayangkan di bioskop maupun tidak. Selain itu, NS21 juga membuka kemungkinan bagi penonton untuk request film yang diinginkan. Sama seperti media nonton online yang lain, NS21 juga memiliki rating untuk setiap film yang diunggahnya.Yang menarik, dalam situs ini tidak menayangkan film-film produksi Indonesia karena NS21 mengaku menghargai film-film produksi Indonesia sehingga tidak membajaknya. Dalam penelitian ini, peneliti ingin melihat seberapa besar tingkat pengunaan yang berpengaruh terhadap motif grativikasi yang dirasakan oleh penonton streaming.

Berdasarkan penelitian diatas, peneliti ingin melakukan penelitian terhadap mahasiswa UKSW secara acak untuk mengetahui motif grativikasi dalam menonton film melalui media nonton online, NS21. Sehingga dalam penelitian ini, peneliti menggunakan teori Uses and Gratification sebagai dasar dalam penelitian ini. Teori Uses and Gratification menyatakan bahwa orang secara aktif mencari media tertentu dan muatan (isi) tertentu untuk menghasilkan kepuasan (atau hasil) tertentu (Turner, 2008).

(4)

1.2 Rumusan Masalah Penlitian

Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka permasalahan dalam penelitian ini dapat dirumuskan sebagai berikut :“Seberapa besar tingkat kepuasan mahasiswa UKSW dalam menonton film melalui media Nontonstreaming.co (NS21)?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan seberapa besar tingkat kepuasan mahasiswa UKSW dalammenonton film melalui media Nontonstreaming.co (NS21). 1.4 Manfaat Penelitian

- Manfaat Teoritis

Melalui penelitian ini diharapkan dapat menjelaskan bagaimana motif grativikasi yang membuat mahasiswa tertarik menonton filmmelalui media nonton streaming.

- Manfaat Praktis

Memberikan informasi kepada mahasiswa UKSW bahwasannya, perkembangan teknologi informasi dapat membantu mahasiswa jika hal tersebut dapat digunakan secara arif dan bijak.

1.5 Definisi Operasional dan Batasan Penelitian 1.5.1 Definisi Operasional

 Media Baru (New Media)

Istilah new media atau media baru sebenarnya telah digunakan sejak tahun 1960an2.New media dapat dikatakan sebagai media yang berbasiskan teknologi digital.Media baru adalah segala sesuatu yang digunakan untuk menyampaikan atau menyalurkan informasi dari sumber informasi kepada penerima informasi. Menurut McQuail3, media baru memiliki dua unsur utama yaitu digitalisasi dan konvergensi. Internet sendiri merupakan bukti dari konvergensi karena

2https://pakarkomunikasi.com/teori-new-media

3https://www.researchgate.net/publication/320186708_ANALISIS_PENGARUH_PENGGUNAAN_MEDIA_BARU_TERHAD

(5)

menggabungkan beberapa fungsi media lain seperti audio, video dan teks. Dalam penelitian ini, NS21 menjadi situs yang di amati.

 Motif Gratifikasi

Merupakan suatu penelitian yang melingkupi semua penggerak, alasan, atau dorongan dalam diri manusia yang menyebabkan ia berbuat sesuatu karena semua tingkah laku manusia pada hakikatnya punya motif (Gerungan, 2004). Dalam penelitian ini, peneliti ingin melihat motif gratifikasi mahasiswa UKSW dalam menonton film melalui media nontonstreaming.co(NS21).

 Gratifikasi Sought

Adalah kepuasan yang diinginkan oleh khalayak ketika menggunakan atau menyaksikan suatu jenis media tertentu. Gratificatin sought dibentuk dari kepercayaan seseorang mengenai isi media (Kriyantono, 2006). Dalam penelitian ini, peneliti ingin melihat kepuasan yang diinginkan oleh mahasiswa UKSW dalam menonton film melalui media NS21.

 Gratification Obtained

Gratification obtained mempertanyakan hal-hal yang khusus mengenai apa saja yang telah diperoleh setelah menggunakan media dengan menyebutkan acara atau rubrik tertentu secara spesifik (Kriyantono, 2006). Dalam penelitian ini, peneliti ingin melihat bagaimana kepuasan yang didapat oleh mahasiswa UKSW setelah menonton film melalui media NS21.

 Nontonstreaming.co (NS21)

Merupakan sebuah website penyedia jasa hiburan streaming online yang mana berisikan konten-konten film dari hasil pencarian yang ada di internet (seperti Google, Yahoo, Yandex, Bing dan lainnya).

1.5.2 Batasan Penelitian

Dengan dibuatnya batasan penelitian agar penelitian ini fokus dan tidak melebar pembahasannya. Penelitian ini hanya berfokus pada motif gratifikasi mahasiswa UKSW Salatiga dalam menonton film melalui NS21.

Referensi

Dokumen terkait

4) Aktivitas siswa pada siklus I secara klasikal berada pada kategori cukup tinggi pada nilai rata-rata 53.3%. Namun terdapat aspek aktivitas siswa yang perlu dilakukan tindakan

Thrombosis ini terjadi pada pembuluh darah yang mengalami oklusi sehingga menyebabkan iskemi jaringan otak yang dapa menimbulkan oedema dan kongesti di sekitarnya.Thrombosis

Stabilisasi penderita gawat darurat pada fase pra rumah sakit harus dilakukan secara optimal sesuai kemampuan tenaga dan sarana yang tersedia, tetapi

Setiap akan melakukan “presentasi latihan praktik manajerial/raow teaching experienceke pendidikan”, mahasiswa harus membuat rencana persiapan praktik (RPP) yang

Sebab, di dalam al-Quran, syirik dikatakan sebagai kezaliman besar, seperti dikatakan Lukman kepada anaknya: ”Wahai anakku, janganlah kamu menserikatkan

Bila vena superfisial ini terpapar dengan adanya tekanan tinggi dalam pembuluh darah, pembuluh vena ini akan mengalami dilatasi yang kemudian terus membesar sampai

Tes yang dilakukan adalah tes lisan terkait kemampuan membaca permulaan meliputi membaca huruf, suku kata, dan kata sederhana terhadap anak tunagrahita ringan untuk

Sindrom intoksikasi kokain (menghalangi reuptake dopamin) dan amfetamin (menyebabkan pelepasan dopamin) sifatnya serupa. Oleh karena penelitian tentang penyalahgunaan