• Tidak ada hasil yang ditemukan

PROTOTYPE APLIKASI DONASI ONLINE

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "PROTOTYPE APLIKASI DONASI ONLINE"

Copied!
7
0
0

Teks penuh

(1)

1

PROTOTYPE APLIKASI DONASI ONLINE

𝐓𝐮𝐛𝐚𝐠𝐮𝐬 𝐌𝐮𝐡𝐚𝐦𝐦𝐚𝐝 𝐌𝐮𝐬𝐭𝐚𝐣𝐢𝐫1, 𝐏𝐫𝐢𝐡𝐚𝐬𝐭𝐮𝐭𝐢 𝐇𝐚𝐫𝐬𝐚𝐧𝐢𝟐, 𝐈𝐲𝐚𝐧 𝐌𝐮𝐥𝐲𝐚𝐧𝐚𝟑

Program Studi Ilmu Komputer, F-MIPA Universitas Pakuan tbmustajir@gmail.com

ABSTRAK

Dalam melakukan donasi atau sumbangan dapat melalui badan amil zakat nasional yang disediakan oleh pemerintah. Namun dalam pengembangan dalam komputerisasi belum ada yang menyediakan sarana melalui aplikasi yang berbasis donasi atau sumbangan, maka dari itu dibuatnya sebuah prototype aplikasi donasi yang berbasis online menggunakan bahasa pemrograman web. Dalam prototype ini menggunakan metode penelitian System Development Life Cycle (SDLC), dengan sistem yang dipakai yaitu menggunakan poin, poin ini yang menjadikan sebuah alat mediasi sumbangan dalam prototype ini. Poin ini bernilai Rp 450,- dimana dapat dilakukan oleh user untuk penerima sumbangan (target), dan poin ini akan diolah oleh admin untuk dijadikan laporan dalam bentuk sebuah table untuk mengetahui pergerakan setiap poin berdasarkan tanggal. Prototype ini menggunakan data target untuk database berdasarkan data JAMPE (Jaminan Penduduk) sehat tahun 2014, dan sudah dilakukan uji coba struktural, uji coba fungsional, dan uji coba validasi.

Kata Kunci : Prototype, Donasi, Web

PENDAHULUAN

Sumbangan atau donasi adalah

sebuah pemberian pada umumnya bersifat secara fisik oleh perorangan atau badan hukum, pemberian ini mempunyai sifat sukarela dengan tanpa adanya imbalan bersifat keuntungan, walaupun pemberian donasi dapat berupa makanan, barang, pakaian, mainan ataupun kendaraan.

Setiap sumbangan atau donasi selalu ada donatur dan penerima sumbangan atau santunan, biasanya hal ini terjadi dengan adanya sarana lembaga masyarakat atau yayasan yang menyalurkannya maupun melakukan sumbangan langsung tersendiri oleh donatur. Akan tetapi, ketika dengan adanya pihak ketiga donatur memiliki rasa tidak percaya atau mempertanyakan sampai

tidaknya sumbangan yang diberikan

sedangkan nominal sumbangan yang

diberikan jika cukup besar. Penyalahgunaan atau salah menyalurkan sumbangan dapat mengakibatkan menyimpang dari makna sumbangan atau donasi itu sendiri.

Adanya sistem informasi dengan teknologi masa kini membuat kegiatan manusia dapat dikurangi dan dibantu dengan

sebuah sitem yang terintegrasi oleh

perangkat komputer. Dengan demikian ada

sebuah pemikiran mengenai kegiatan

sumbangan dalam bentuk sistem informasi yang berupa Prototype (prototipe).

Dengan sebuah prototipe ini akan dibuat sebuah sistem untuk melakukan

sumbangan atau donasi yang di

simbolisasikan dengan sebuah poin sebagai sarana donasinya. Dimana poin tersebut digunakan oleh donatur (user) untuk ke penerima sumbangan (target), kemudian

poin yang bergerak tersebut akan

direkapitulasi menjadi sebuah sistem

informasi kegiatan sumbangan yang terjadi. Adapun penelitian yang dilakukan oleh Agung Pandu Dwipratama pada tahun 2011, ia melakukan penelitian yang berjudul Sistem Informasi Manejemen Zakat, Infak dan Sedekah Pada Badan Amil Nasional, disana dijelaskan mengenani bukti setor dan bukti salur untuk donasi zakat, infak dan

(2)

2

sedekah (ZIS). Oleh karena itu penelitian ini dibuat sarana untuk melakukan sebuah donasi secara online, dengan adanya layanan

Doing Donate (DoDo) ini akan

memudahkan donasi dan lebih

mempersingkat waktu dan tempat kejadian.

METODE PENELITIAN

Metodologi pada penelitian

Prototype Aplikasi Donasi Online, Doing Donate (Dodo) ini menggunakan Metode Siklus Hidup Pengembangan Sistem atau

lebih dikenal oleh SDLC (System

Development Life Cycle).

Gambar 1 Metode Siklus Hidup Pengembangan Sistem

1. Tahap Perencanaan Sistem

Tahap ini dilakukan dari

pengumpulan data apa saja yang diperlukan yaitu sebuah data sample masyarakat, untuk mendapatkan sebuah data sample Penulis melakukan kunjungan ke Kantor Desa Citapen, untuk meminta izin men-survey penduduk tidak mampu.

2. Tahap Analisis Sistem

Tahap analisis dilakukan setelah

melakukan tahap perencanaan, tahap ini menganalisis sistem yang akan dibuat oleh Penulis, pada tahap ini Penulis menggunakan 2 teknik yaitu teknik wawancara, dan teknik observasi sistem yang akan dibuat.

3. Tahap Perancangan

Tahap perancangan dilakukan untuk membuat desain dan rancangan sistem yang akan dibuat yaitu megunakan dari data yang telah dikumpulkan. Kemudian dilakukan perumusan mengenai perancangan basis data, perancangan sistem secara umum dan perancangan sistem secara detail.

1. Perancangan Basis Data, tahap ini dimulai dengan menggunakan model ERD, relasi tabel dan spesifikasi tabel.

2. Perancangan Secara Umum, tahap ini dimulai dengan menggunakan

DFD dan Flowchart. DFD

mendeskripsikan alur informasi dan transformasi pada saat data dip roses dari masukan menjadi keluaran. Flowchart menggambarkan sistem yang akan dikembangkan ke dalam sebuah diagram alur. Flowchart program selalu dimulai dengan mulai (start) dan diakhiri dengan selesai (end).

3. Perancangan Sistem Secara Detail,

tahap ini dimulai dengan

perancangan struktur navigasi dan

perancangan form-form yang

digunakan sebagai media

komunikasi, penggunaan sistem yang ada agar tersusun secara detail. 4. Tahap Implementasi

Tahap implementasi dilakukan

setelah perancangan selesai dibuat. Pada tahap ini dilakukan pembuatan Aplikasi Sistem Direktori berbasis Web. Penerapan Aplikasi ini menggunakan bootsrap sebagai Perencanaan Analisis Perancangan Implementasi Uji Coba Valid Penggunaan Ya Tidak

(3)

3

kerangka kerja serta perangkat lunak Adobe Dreamweaver CC sebagai editor dan XAMPP 3.2.1 untuk perancangan database yang berjalan pada OS Windows 7 Home Premium 64bit.

5. Tahap Uji Coba

Setelah dilakukan perancangan dan implementasi, tahapan ini merupakan tahap pengujian yang dilakukan untuk memastikan bahwa hasil implementasi telah sesuai dengan struktur dan fungsi yang sudah ada pada tahap perancangan.

Tahapan pengujian yang dilakukan adalah :

1. Uji Coba Struktural, uji coba yang bertujuan untuk mengetahui apakah

sistem yang dibuat terstruktur

dengan baik dan benar sesuai dengan rancangan yang telah dibuat dan hasil yang ingin dicapai.

2. Uji Coba Fungsional, uji coba yang dilakukan untuk mengetahui proses navigasi yang terdapat pada sistem berfungsi apakah sesuai dengan apa yang diharapkan.

3. Uji Coba Validasi, validasi sistem

dilakukan dengan uji coba data, apakah hasilnya sudah sesuai dengan basis pengetahuan manajerial yang

digunakan terutama dalam hal

kelayakan dan penyampaian

informasi.

6 . Tahap Penggunaan Sistem

Tahap distribusi untuk proses

penggunaan sistem yang dibuat dilakukan untuk mengetahui seberapa berguna dan berjalan baik sistem yang telah dibuat secara nilai ataupun kriteria kerja dan selanjutnta dapat digunakan oleh pengguna.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil

Pada sebelumnya telah dijelaskan

tahap perencanaan, perancangan dan

implementasi. Berikut ini adalah tahap hasil dan pembahasan dari aplikasi Prototype Doing Donate.

1. Halaman Pengguna (umum) A .Halaman Utama

Halaman utama atau home adalah dimana halaman setelah melewati tahap login atau registration, halaman utama bersifat umum seperti penjelasan dasar, galeri foto, dll. Tampilan halaman utama terbagi menjadi 2 tampilan pertama tampilan untuk user dan kedua untuk admin.

Gambar 2 Tampilan Halaman utama B. Halaman Donate Now!

Halaman ini digunakan untuk

melakukan proses pemberian poin oleh user ke target, dimana target perorangan yang tersaji dalam sample. Pada halaman ini user dapat memberi poin, melihat detil profil target dan juga melakukan share pada user lain.

(4)

4

Gambar 3 Tampilan Halaman Donate Now! 2. Halaman Admin

A. Halaman Input Target

Halaman ini digunakan untuk

menginputkan target person sebagai data sample yang akan diberikan poin.

Gambar 4 Halaman Input Target B. Halaman Report

Halaman report ini adalah sebagai rincian data poin yang telah ter-record oleh sistem dan database sebagai aksi user memberikan poin pada target sample.

Gambar 5 Tampilan Halaman Report

Pembahasan

Setelah tahap hasil dilakukan, tahap selanjutnya adalah algoritma program dan tahap uji coba aplikasi. Tahap ini dilakukan agar mengetahui algoritma program dan apakah aplikasi Prototype donasi online yang dirancang sebelumnya telah sesuai

dengan aplikasi yang telah

diimplementasikan. Pada bagian

pembahasan terdapat algoritma program agar dapat mengetahui algoritmanya dan dilakukan tiga tahap ujicoba yakni ujicoba struktural, ujicoba fungsional dan ujicoba validasi.

1. Ujicoba Struktural

Tabel 1 Ujicoba Struktural Form/Halaman Dijalankan Halamana Login Sesuai dengan rancangan Halaman Registration Sesuai dengan rancangan

Halaman Utama Sesuai

dengan rancangan Halaman Admin Sesuai dengan rancangan Halaman Input Target Sesuai dengan rancangan Halaman Data Target Sesuai dengan rancangan Halaman Data Poin Sesuai dengan rancangan

Halaman User Sesuai

dengan rancangan Halaman Your Profile Sesuai dengan rancangan

(5)

5 Halaman Donate Now! Sesuai dengan rancangan

Halaman About Sesuai

dengan rancangan

Dari hasil pengujian struktural yang dilakukan pada setiap form/halaman, telah terbukti bahwa halaman program tersebut sudah dapat dijalankan. Semua tampilan form/halaman juga sudah sesuai dengan perancangan yang dibuat pada tahap perancangan.

2. Ujicoba Fungsional

Tabel 2 Ujicoba Fungsional Form/Halaman Dijalankan Halamana Login Berfungsi menuju Halaman Admin atau User Halaman Registration Berfungsi menuju Halaman Login

Halaman Utama Berfungsi

menuju Halaman Login, Registration, About Halaman Input Target Berfungsi menuju Proses Input Target Halaman Data Target Berfungsi menuju Proses Edit, All Poin, Delete Halaman Data Poin Berfungsi menuju proses Print

Halaman Your Berfungsi

Profile menuju proses Edit, Suggestion Halaman Donate Now! Berfungsi menuju halaman Person, Foundation, Natural disaster, Proses Give Poin, Details, Share

Halaman About Berfungsi

menuju halaman About Us,

Contact

Dari hasil pengujian fungsional yang dilakukan pada setiap link di halaman aplikasi direktori barang milik negara, telah terbukti bahwa semua link dapat berfungsi dengan baik.

3. Ujicoba Validasi

Uji coba validasi merupakan

pemeriksaan keakuratan hasil data yang telah dimasukkan kedalam aplikasi. Uji coba tersebut dilakukan dengan validasi sistem pengisian data kedalam sistem dan hasil

akhirnya sesuai dengan data yang

dimasukkan.

Tabel 3 Ujicoba Fungsional

Form Input Output

Hala mana Login

(6)

6 Hala man Regis tratio n Hala man Utam a Hala man Input Targe t Hala man Data Targe t Hala man Data Poin Hala man Your Profil e C. Source Code PHP

Pembuatan Prototype Aplikasi

Donasi Online ini menggunakan bahasa berbasis PHP berikut sourcecode pembuatan sistem poin dalam Prototype ini:

<?php

session_start();

if(isset($_SESSION['username'])&&($_SESSION['akses']==0)){ $user=$_SESSION['username'];

}else{

print"<script language='javascript'>alert('Anda Tidak Berhak Mengakses Halaman Ini!');

document.location='index.php'</script>";

}

include"koneksi.php";

$a="select *from member where username='$user'";

$y = mysql_query($a);

$n = mysql_fetch_row($y);

$id_member=$n['0'];

$id_target=$_GET['id_target'];

$tgl = gmdate('Y-m-d');

$sql="select count('like') from poin where id_member='$id_member' && tgl='$tgl'";

$query = mysql_query($sql);

$result = mysql_fetch_row($query);

$result['0'];

if(($result['0']>=0)&&($result['0']<5)) {

$queri="INSERT INTO poin

VALUES('','$id_member','$id_target','1','$tgl','')";

$hasil=mysql_query($queri) ordie (mysql_error()); if($hasil){

print"<script language='javascript'>alert('You just give 1 poin!'); document.location='profile.php?page=person&&halaman=0'</scri pt>";

}else{

print"<script language='javascript'>alert('Your poin empty!'); document.location='profile.php?page=person&&halaman=0'/script >";

}}else{

print"<script language='javascript'>alert('Your poin empty!'); document.location='profile.php?page=person&&halaman=0'</scri pt>";

}

?>

Pada Source Code PHP diatas yang diberikan tanda blok merupakan penjelasan

(7)

7

system yang berjalan dalam pemberian nilai poin pada Aplikasi Prototype Donasi Online.

KESIMPULAN DAN SARAN Kesimpulan

Kesimpulan pada penelitian ini adalah prototipe ini dirancang untuk

melakukan kegiatan manusia dalam

menyumbang, dimana alat menyumbangnya

berupa sebuah poin yang dapat

disumbangkan atau di donasi untuk si penerima sumbangan.

Dalam prototipe ini satu poin diasumsikan bernilai sebesar Rp.450,00 dimana poin ini terbatas hanya 5 kali kesempatan untuk menyumbang dalam tiap harinya, setelah penyumbang memberikan sumbangan kepada si penerima secara pemberian poin, maka sudah pasti si

penerima mendapatkan poin yang

terkumpul.

Poin yang terkumpul tersebut terbagi dua bagian, yaitu poin masuk dan poin keluar. Dimana poin masuk adalah record

dari kegiatan pemberian penyumbang

kepada si penerima dalam bentuk report, yang dipaparkan secara tanggal, bulan,

tahun, maupun nama si penerima.

Sedangkan poin keluar berisi report

pencairan dari 1 bulan dari si penerima yang di proses.

Saran

Setelah terbentuknya Prototype

Aplikasi Donasi Online ini diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik dan untuk ke depannya dapat dikembangkan lagi. Adapun saran yang disampaikan oleh Penyusun adalah karena sistem ini masih terbilang jarang dan baru, sistem ini masih kurang proteksi, laporan sistem dalam bentuk print

dokumen DOC/PDF, data target yang lebih akurat dan tepat sasaran, penghubung google adsense, chatting/message antar user.

DAFTAR PUSTAKA

Candra Kuncoro, Toni. 2012. Rancang

Bangun Jejaring Sosial Untuk

Interaksi Antar Pecinta Batik

Berbasis Yii Framework. Jurnal, Surabaya.

Hakim, Lukmanul. dkk. 2003. 150 Rahasia Dan Trik Menguasai PHP.

PT Elex Media Komputindo,

Jakarta:Gramedia.

Mardyanto, Sigit. 2010. Rancang Bangun Website Pertemanan Menggunakan Ajax Framework Untuk Komunitas PJJ. Jurnal, Surabaya.

Margavinto Nurrokhman, Donie. 2007.

Analisis dan Perancangan

Redeveloping Sistem Informasi

Administrasi Rumah Sakit Budhi Asih Cawang Jakarta. Jurnal, Jakarta. Pandu Dwipratama, Agung. 2011. Sistem Informasi Manejemen Zakat, Infak dan Sedekah Pada Badan Amil Nasional. Jurnal, Jakarta.

Prasetio, Adhi. 2014. Buku Sakti

Webmaster, Jakarta:Mediakita. Rozaq, Abdul. 2014. Sistem Informasi

Administrasi Dana Sumbangan

Pengembangan Madrasah Dan

Bantuan Siswa Miskin Pada Mts Sudirman Jimbaran. Jurnal, Jakarta.

Sarwosri, dkk. 2011. Rancang Bangun

Aplikasi Photo Sharing Berbasis Dekstop Menggunakan Facebook, Flickr, dan Photobucket API. Jurnal, Surabaya.

Gambar

Gambar 1 Metode Siklus Hidup  Pengembangan Sistem
Tabel 1 Ujicoba Struktural  Form/Halaman  Dijalankan  Halamana  Login  Sesuai  dengan  rancangan  Halaman  Registration  Sesuai  dengan  rancangan  Halaman Utama  Sesuai
Tabel 2 Ujicoba Fungsional  Form/Halaman  Dijalankan  Halamana  Login  Berfungsi menuju  Halaman  Admin atau  User  Halaman  Registration  Berfungsi menuju  Halaman  Login  Halaman Utama  Berfungsi

Referensi

Dokumen terkait