• Tidak ada hasil yang ditemukan

BUPATI KUDUS PROVINSI JAWA TENGAH KEPUTUSAN BUPATI KUDUS NOMOR TENTANG

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "BUPATI KUDUS PROVINSI JAWA TENGAH KEPUTUSAN BUPATI KUDUS NOMOR TENTANG"

Copied!
6
0
0

Teks penuh

(1)

KEPUTUSAN BUPATI KUDUS NOMOR

TENTANG

PENETAPAN PENERIMA BANTUAN KEUANGAN DESA YANG BERSIFAT KHUSUS TAHUN ANGGARAN 2017

BUPATI KUDUS,

Menimbang : a. bahwa berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Kudus Nomor 4 Tahun 2016 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kudus Tahun Anggaran 2017 dan Peraturan Bupati Kudus Nomor 27 Tahun 2016 tentang Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kudus Tahun Anggaran 2017 sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Bupati Kudus Nomor 11 Tahun 2017 tentang Perubahan atas Peraturan Bupati Kudus Nomor 27 Tahun 2016 tentang Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kudus Tahun Anggaran 2017, terdapat Alokasi Bantuan Keuangan yang bersifat umum dan khusus kepada Pemerintah Desa di Kabupaten Kudus Tahun Anggaran 2017;

b. bahwa pemberian Bantuan Keuangan Desa sebagaimana dimaksud pada huruf a, diberikan sebagai bentuk dukungan Pemerintah Kabupaten kepada Pemerintah Desa dalam rangka optimalisasi penyelenggaraan pemerintahan untuk peningkatan pelaksanaan pembangunan, kemasyarakatan, dan pemberdayaan masyarakat desa serta dalam upaya percepatan penanggulangan kemiskinan;

c. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 6 ayat (6) Peraturan Bupati Kudus Nomor 25 Tahun 2016 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Keuangan Desa yang bersifat khusus di Kabupaten Kudus, sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Bupati Kudus Nomor 13 Tahun 2017 tentang Perubahan atas Peraturan Bupati Kudus Nomor 25 Tahun 2016 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Keuangan Desa yang bersifat khusus di Kabupaten Kudus, penetapan Bantuan Keuangan yang Bersifat Khusus merupakan kewenangan Bupati;

(2)

2

d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud huruf a, huruf b, dan huruf c, perlu menetapkan Keputusan Bupati;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah-Daerah Kabupaten dalam Lingkungan Propinsi Jawa Tengah;

2. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 7, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5495);

3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587) sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang- Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 246, Tambahan Lembaran Negara Republik Inonesia Nomor 5589);

4. Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 123, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5539), sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2015 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 157, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5717);

5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 21 Tahun 2011 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 13 Tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 310);

6. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 113 Tahun 2014 tentang Pengelolaan Keuangan Desa (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 2093);

(3)

8. Peraturan Daerah Kabupaten Kudus Nomor 5 Tahun 2015 tentang Pedoman Pembangunan Desa (Lembaran Daerah Kabupaten Kudus Tahun 2015 Nomor 5, Tambahan Lembaran Daerah Kabupaten Kudus Nomor 185);

9. Peraturan Daerah Kabupaten Kudus Nomor 4 Tahun 2016 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kudus Tahun Anggaran 2017 (Lembaran Daerah Kabupaten Kudus Tahun 2016 Nomor 4);

10.Peraturan Bupati Kudus Nomor 16 Tahun 2015 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Desa (Berita Daerah Kabupaten Kudus Tahun 2015 Nomor 16);

11.Peraturan Bupati Kudus Nomor 27 Tahun 2016 tentang Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kudus Tahun Anggaran 2017 (Berita Daerah Kabupaten Kudus Tahun 2016 Nomor 28) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Bupati Kudus Nomor 11 Tahun 2017 tentang Perubahan atas Peraturan Bupati Kudus Nomor 27 Tahun 2016 tentang Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kudus Tahun Anggaran 2017 (Berita Daerah Kabupaten Kudus Tahun 2017 Nomor 11);

12.Peraturan Bupati Kudus Nomor 25 Tahun 2016 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Keuangan Desa yang bersifat khusus di Kabupaten Kudus (Berita Daerah Kabupaten Kudus Tahun 2016 Nomor 25), sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Bupati Kudus Nomor 13 Tahun 2017 tentang Perubahan atas Peraturan Bupati Kudus Nomor 25 Tahun 2016 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Keuangan Desa yang bersifat khusus di Kabupaten Kudus (Berita Daerah Kabupaten Kudus Tahun 2016 Nomor 13).

MEMUTUSKAN : Menetapkan :

KESATU : Penerima Bantuan Keuangan Desa yang Bersifat Khusus Tahun Anggaran 2017 sebagaimana tercantum dalam Lampiran I dan Lampiran II Keputusan ini.

(4)

4

KEDUA : Bantuan Keuangan Desa sebagaimana dimaksud Diktum KESATU adalah Bantuan Keuangan Desa yang bersifat Khusus sebesar Rp 5.577.200.000,00 (lima milyar lima ratus tujuh puluh tujuh juta dua ratus ribu rupiah) terdiri dari : a. Bantuan Keuangan Infrastruktur Desa untuk 14 (empat

belas) desa sebesar Rp 5.250.000.000,00 (lima milyar dua ratus lima puluh juta rupiah);

b. Bantuan Keuangan Khusus kepada Pemerintah Desa untuk TMMD untuk 2 (dua) desa sebesar Rp.327.200.000,- (tiga ratus dua puluh tujuh juta dua ratus ribu rupiah).

KETIGA : Penerima Bantuan Keuangan Desa yang Bersifat Khusus sebagaimana dimaksud Diktum KESATU wajib mengelola, melaporkan dan mempertanggungjawabkan penggunaan dana Bantuan Keuangan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.

KEEMPAT : Pencairan Bantuan Keuangan Desa yang Bersifat Khusus dari Rekening Kas Desa ke pelaksana kegiatan berdasarkan prestasi pekerjaan.

KELIMA : Kepala Desa Penerima Bantuan Keuangan Desa yang Bersifat Khusus sebagaimana dimaksud Diktum KESATU, bertanggung jawab secara formal dan material atas penggunaan dana Bantuan Keuangan Desa yang Bersifat Khusus.

KEENAM : Segala biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkannya Keputusan ini dibebankan pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kudus Tahun Anggaran 2017.

KETUJUH : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Kudus pada tanggal

BUPATI KUDUS,

M U S T H O F A

Tembusan :

1. Ketua DPRD Kabupaten Kudus ; 2. Kepala BPPKAD Kabupaten Kudus;

3. Kepala Bappelitbangda Kabupaten Kudus;

4. Inspektur Daerah Kabupaten Kudus;

(5)

Tanggal Nomor

PENERIMA BANTUAN KEUANGAN INFRASTRUKTUR DESA TAHUN ANGGARAN 2017

NO DESA KECAMATAN KEGIATAN

1 2 3 4

1. Tanjungrejo Jekulo Pengaspalan jalan RW.02

2. Hadipolo Jekulo Pembangunan saluran air RT.07 RW.01 Pembangunan gapura Jl. Argopuro 2

3. Gondoharum Jekulo Pembangunan betonisasi jalan RT.04 RW.02

Pembangunan betonisasi jalan Dukuh Jajar Asem Doyong RW.03

4. Sidomulyo Jekulo Pembangunan Poliklinik Kesehatan Desa (PKD) Sidomulyo RT.01 RW.02 Dukuh Kring Tengah Jalan Srikandi

5. Pladen Jekulo Pembangunan Poliklinik Kesehatan Desa (PKD) RT.01 RW.02 Dukuh Krajan Pladen

6. Medini Undaan Pembangunan gapura RT.01 RW.01

7. Undaan Lor Undaan Pembangunan dinding penahan tanah/talud RT.02 RW.01 Gg.2 Blok Kauman

Pembangunan Poliklinik Kesehatan Desa (PKD) Undaan Lor RT.08 RW.05

8. Rejosari Dawe Pembangunan Jalan Usaha Tani Blok Ngendos Pembangunan jembatan di dukuh Kepangen RT.03 RW.02

9. Gribig Gebog Pengaspalan jalan RW.05

10. Padurenan Gebog Pembuatan sendaran Dukuh Krajan RT.04 RW.02 11. Gondangmani

s Bae Pengaspalan jalan Perum Muria Indah RW.07 12. Kaliwungu Kaliwungu Pembangunan talud RT.04 RW.03

Pembangunan betonisasi jalan RT.04, 06, 07 RW.03 13. Loram Wetan Jati Betonisasi jalan Gang Gandu RT.01 RW.02

(6)

2

NO DESA KECAMATAN KEGIATAN

1 2 3 4

Pembangunan gapura Gg. Loram Wetan I, II, III, IV Pembangunan Poliklinik Kesehatan Desa (PKD) Loram Wetan RT.04 RW.6

14. Pasuruhan

Kidul Jati Pembangunan Jalan Usaha Tani Blok Sidadap RT.03 RW.01

Jumlah

BUPATI KUDUS,

M U S T H O F A

LAMPIRAN II : KEPUTUSAN BUPATI KUDUS

PENERIMA BANTUAN KEUANGAN KHUSUS KEPADA PEMERINTAH DESA UNTUK TMMD

TAHUN ANGGARAN 2017

NO DESA KECAMATAN KEGIATAN

1 2 3 4

1 Kandangmas Dawe TMMD Reguler ke-98 2 Papringan Kaliwungu TMMD Sengkuyung II

Jumlah

BUPATI KUDUS,

M U S T H O F A

Digitally signed by Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Kudus Date: 2019.10.31 08:54:22 +07'00'

Referensi

Dokumen terkait

Pemerintah Nomor 19 Tahun 2016 tentang Pemberian Gaji, Pcnsiun, atau Tunjangan kKetiga Belas kepada Pegawai Negeri Sipil, Prajurit Tentara Nasional Indonesia,

bahwa sesuai dengan ketentuan Pasal 4 Peraturan Bupati Kudus Nomor 31 Tahun 2017 tentang Petunjuk Pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Kudus Nomor 4 Tahun 2015

bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan huruf b, perlu membentuk Peraturan Daerah tentang Perubahan atas Peraturan Daerah

bahwa dengan ditetapkannya Peraturan Daerah Kabupaten Kudus Nomor 7 Tahun 2014 tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kudus Tahun

bahwa berdasarkan Peraturan Daerah Kabupaten Kudus Nomor 1 Tahun 2014 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Kudus Tahun Anggaran 2014 (Lembaran Daerah Kabupaten

Beberapa ketentuan dalam Peraturan Bupati Kudus Nomor 32 Tahun 2010 tentang Penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan Daerah Kabupaten Kudus (Berita Daerah Kabupaten

Keputusan Bupati Kudus Nomor 51 Tahun 2001 tentang Petunjuk Pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Kudus Nomor 5 Tahun 2001 tentang Retribusi Biaya Pelayanan Akta Catatan

bahwa menindaklanjuti Pasal 43 Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah