• Tidak ada hasil yang ditemukan

Detail Pelaksanaan Kampanye #AbsoluteMe

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Detail Pelaksanaan Kampanye #AbsoluteMe"

Copied!
92
0
0

Teks penuh

(1)

Detail Pelaksanaan Kampanye #AbsoluteMe

Filosofi Nama

Nama dari kampanye pembuat karya adalah “#AbsoluteMe”. “#AbsoluteMe” merupakan abreviasi dari kata Absolutely Me yang berarti diri kita yang absolut, unik, spesial dan apa adanya sesuai yang telah diciptakan oleh Tuhan. Hashtag (#)

digunakan untuk menandakan bahwa kampanye “#AbsoluteMe” adalah kampanye berbasis media sosial.

Tagline dari kampanye “#AbsoluteMe” adalah “My Mistakes are Absolutely

Me, My Scars and Body are Absolutely Me, My Imperfections are Absolutely Me. I’m

“#AbsoluteMe” . Tagline ini mengajak target audience untuk mau menerima semua aspek diri mereka, baik yang positif maupun negatif, karena semua aspek itulah yang membentuk diri mereka yang sekarang.

(2)

Filosofi Logo

Kampanye “#AbsoluteMe” adalah kampanye yang bertujuan untuk meningkatkan penerimaan diri remaja. Untuk mengkomunikasikan pesan tersebut secara non-verbal kepada target audience, kampanye “#AbsoluteMe” membuat sebuah logo.

Logo dari kampanye “#AbsoluteMe” merupakan gabungan dari logogram

dan logotype. Logogram dari kampanye “#AbsoluteMe” melambangkan seseorang

yang menerima dirinya sendiri, yang disimbolkan dengan gambar hati yang memeluk dirinya sendiri. Ketika kita memeluk orang lain, gesture tersebut menunjukan bahwa kita menerima atau menyayangi orang tersebut. Dalam logogram ini, pelukan pada diri sendiri berarti kita menerima dan menyayangi diri kita sendiri. Bentuk hati digunakan karena penerimaan diri merupakan topik yang berhubungan erat dengan

(3)

batin seseorang. Mata yang tertutup melambangkan fokus pada diri sendiri dan bukan pada orang lain.

Kampanye “#AbsoluteMe” bertujuan untuk meningkatkan penerimaan diri remaja agar remaja bisa menjadi lebih percaya diri dan bahagia dengan dirinya sendiri. Karena itu, warna utama yang digunakan pada logogram kampanye “#AbsoluteMe” adalah warna kuning, dengan kode warna #FAD346. Menurut psikologi warna (colorpsychology, nd), warna kuning memiliki arti kebahagiaan, kepercayaan diri dan juga optimisme. Penerimaan diri yang merupakan pesan utama dari kampanye “#AbsoluteMe” merupakan topik yang bersifat spiritual karena berhubungan dengan batin seseorang. Warna dari logo juga menyimbolkan hal ini dikarenakan warna kuning menandakan komunikasi dan spiritualitas (colorpsychology, nd).

Font yang digunakan untuk logotype kampanye “#AbsoluteMe” adalah font

cocogoose. Cocogoose adalah font berjenis Sans Serif yang bersifat modern dan

bersahabat (pluralsight, nd). Selain itu, font Sans Serif memiliki DPI (dots per inch)

yang lebih rendah dibanding font lainnya, sehingga logotype kampanye “#AbsoluteMe” dapat mudah dibaca dalam web dan gadget.

Agar logo dapat diaplikasikan dengan mudah diberbagai ukuran latar, pembuat karya membuat variasi ukuran dari logo kampanye “#AbsoluteMe”.

(4)

Gambar 2 Logo Kampanye Horizontal. dari pembuat karya, 2018

(5)

Gambar 4 Logo Orisinil, dari pembuat karya, 2018

(6)

Filosofi Warna

Warna utama yang digunakan pada desain materi kampanye “#AbsoluteMe” adalah warna kuning dengan kode warna #EFD151 dan warna biru tua dengan kode warna #252C5B. Warna putih dengan kode warna #FFFFFF digunakan sebagai warna netral.

Gambar 6 Tema Warna Media Sosial, dari pembuat karya, 2018

Menurut psikologi warna (Przybyla, n.d), warna kuning memiliki arti kebahagiaan, kepercayaan diri dan juga optimisme. Warna kuning digunakan agar konten Instagram @absoluteme_id memberikan kesan positif dan diharapkan memberikan perasaan bahagia dan percaya diri pada target audience.

Warna biru menurut psikologi warna memberikan kesan kepercayaan, ketenangan dan spiritual (Przybyla, n.d). Kampanye “#AbsoluteMe” merupakan kampanye mengenai penerimaan diri yang bersifat personal dan spiritual, sehingga warna biru digunakan sebagai salah satu warna utama dalam konten Instagram @absoluteme_id.

Warna putih menurut psikologi warna memberikan kesan transparan, kesederhanaan dan harapan (Przybyla, n.d). Jika digabungkan dengan warna utama biru tua, warna biru tua dapat menjadi terlihat lebih jelas karena kontras dengan warna putih.

(7)

Konten Instagram

Kampanye “#AbsoluteMe” akan membuat berbagai 8 jenis konten yang akan diunggah di Instagram selama dua bulan. Konten akan diunggah setiap jam 7 malam, dimana jam tersebut merupakan jam prime time instagram. Karena kampanye #AbsoluteMe merupakan kampanye baru yang memiliki impression yang rendah. Maka dari itu @absoluteme_id akan secara aktif mengunggah satu konten setiap harinya agar dapat meningkatkan impression tersebut. Pembuat karya memutuskan hanya mengunggah satu konten setiap harinya karena menurut Hudson (2019) dalam blognya, mengunggah lebih dari satu konten perhari akan membuat reach per individual post menurun.

• Logo : Logo dari kampanye “#AbsoluteMe”, sebagai post perkenalan kepada public. Logo akan diunggah ke Instagram dengan gaya 9-grid, dimana gambar akan dipotong menjadi 9 bagian yang sama.

Gambar 7 Post Logo Instagram, dari pembuat karya, 2019

Quotes : Kutipan mengenai topik seputar penerimaan diri. Konten quotes

diharapkan untuk bisa mendorong target audience yang membacanya agar dapat lebih menerima dirinya sendiri. Quotes akan diunggah dua kali seminggu, setiap hari Selasa dan Sabtu.

(8)

Gambar 8 Post Quotes di Instagram, dari pembuat karya, 2019

• Komik : Komik pendek dengan topik sekitar penerimaan diri dengan karakter Atin Si Hati sebagai tokoh utama yang diunggah seminggu sekali setiap Rabu. Komik dibuat untuk menyajikan pesan yang ingin disampaikan dengan gaya yang lebih santai dan menarik.

Gambar 9 Post Komik di Instagram, dari pembuat karya, 2019

Song Recommendation : Rekomendasi lagu yang memiliki lirik dengan

topik yang berhubungan dengan penerimaan diri dan diunggah seminggu sekali, setiap Kamis.

(9)

Gambar 10 Post Song Recommendation, dari pembuat karya, 2019

#AbsoluteMeMOTW atau Mission of The Week : Misi kecil yang

bertujuan untuk meningkatkan penerimaan diri target audience. Mission of

The Week akan diunggah seminggu sekali, setiap hari Jumat.

Gambar 11 Post #AbsoluteMeMOTW di Instagram, dari pembuat karya, 2019

#AbsoluteJourney : Merupakan cerita dari followers mengenai

pengalaman mereka dalam proses penerimaan diri. Followers akan mengunggah post dengan twibon #AbsoluteJourney dalam Instagram

(10)

pribadinya, dan setiap minggu akan di repost kedalam Instagram @absoluteme_id. #AbsoluteJourney akan diunggah setiap hari Minggu.

Gambar 12 Twibbon #AbsoluteJourney, dari pembuat karya, 2019

#NgobrolYuk dalam IG Story : Segmen #NgobrolYuk yang berisi tentang

pertanyaan-pertanyaan singkat mengenai penerimaan diri yang akan dipost di instagram story dan followers dari @absoluteme_id bisa menjawab dengan membalas Snapgram tersebut. #NgobrolYuk akan diunggah seminggu sekali, setiap hari Senin.

(11)

Online Video : Kampanye “#AbsoluteMe” akan membuat video eksperimen yang berjudul “The Compliment Game”.

Gambar 14 Screenshoot Video The Compliment Game, dari pembuat karya, 2019

Background Video

Banyak orang yang dapat dengan mudah mengapresiasi dan memuji kelebihan dari orang lain. Hal ini terlihat semakin nyata pada era digital ini, dimana banyak likes dan comment positif yang bisa dilihat dari media sosial seseorang. Kita dapat dengan mudah memuji orang lain, walaupun kita tidak terlalu kenal dengan orang tersebut. Namun sayangnya, seringkali kita merasa malu, tidak nyaman atau bahkan tidak mempercayai pujian atas diri kita sendiri. Salah satu penyebab dari perasaan tidak nyaman saat seseorang menerima pujian adalah karena kita jarang sekali memuji diri kita sendiri (Yahne 2017). Seringkali kita merendahkan diri kita sendiri karena membandingkan diri kita dengan orang lain, sehingga melihat hal-hal yang baik dalam diri orang lain menjadi terasa lebih mudah dibandingkan melihat hal yang baik dari diri kita sendiri. Mengapresiasi orang lain merupakan hal yang baik dan penting untuk dilakukan, tetapi mengapresiasi diri sendiri juga tidak kalah penting, terutama dalam meningkatkan penerimaan dan kepercayaan diri. Dengan mengapresiasi diri kita, kita mengakui adanya kelebihan dan hal-hal positif dalam diri kita sendiri, sehingga kita dapat menjadi lebih percaya pada diri sendiri.

(12)

Pesan

Pesan yang ingin disampaikan dari video ini adalah agar penonton dapat lebih sering mengapresiasi diri mereka sendiri, sama seperti mudahnya mengapresiasi orang lain dalam kehidupan sehari-hari.

Model a. Aktor Nama : Gaby Gender : Perempuan Umur : 19 Nama : Jane Gender : Perempuan Umur : 21 Nama : Indah Gender : Perempuan Umur : 22 Nama : Ferdian Gender : Laki-laki Umur : 21

Gambar 15 Aktor Video The Compliment Game, dari pembuat karya, 2019

(13)

b. Partisipan

Gambar 16 Partisipan Video The Compliment Game, dari pembuat karya, 2019

Plot

Kami mengundang 4 aktor dan 3 partisipan untuk bermain compliment

game. Compliment game adalah sebuah permainan dimana partisipan

akan memberikan pujian kepada partisipan yang berada di sebelahnya, secara berurutan. Permainan ini akan dilakukan tiga kali dengan tiga pertisipan yang berbeda. Keempat aktor akan bermain tiga kali, sedangkan partisipan hanya akan bermain satu kali. Partisipan tidak mengetahui bahwa keempat orang lainnya yang akan bermain bersama adalah aktor. Nama : Daniel Gender : Laki-laki Umur : 21 Nama : Anis Gender : Perempuan Umur : 21 Nama : Jacklyn Gender : Perempuan Umur : 21

(14)

Keempat aktor akan duduk bersebelahan dari kanan ke kiri, sedangkan partisipan akan duduk di ujung kiri, disebelah kaca yang menghadap ke kamera. Keempat aktor akan memuji aktor disebelahnya secara berurutan dan akan berakhir saat giliran partisipan. Saat aktor terakhir selesai memuji partisipan, kaca yang berada disebelah partisipan akan dihadapkan kepada partisipan. Setelah itu, partisipan diminta untuk memuji orang yang berada disebelah kiri, yaitu bayangan mereka sendiri. Hal ini diulang sebanyak tiga kali, dengan tiga partisipan yang berbeda.

Setelah permainan selesai, partisipan satu persatu akan diwawancara mengenai permainan tersebut.

Pertanyaan wawancara

Gimana rasanya memuji diri sendiri? Kenapa sih bingung kalau muji diri sendiri? Perasaan setelah memuji diri sendiri?

(15)

Story board

(16)

Caption Instagram

Untuk membuat konten Instagram yang menarik, pembuat karya membuat caption yang berhubungan dengan visual dari konten Instagram tersebut.

Tabel 1 Caption dan Konten Instagram

Konten Caption Visual

Introduction (Logo Grid 9)

My mistakes are absolutely me.

My scars and body are absolutely me.

My imperfections are absolutely me.

I am #AbsoluteMe Halo! kami adalah tim #AbsoluteMe.

#AbsoluteMe adalah kampanye berbasis media sosial mengenai penerimaan diri remaja yang bekerja sama dengan komunitas Into The Light

(@intothelightid). Yuk belajar bersama untuk menerima diri kita sendiri, karena kita #AbsoluteMe !

Quotes “You are imperfect,

permanently and inevitably flawed. And you are beautiful.” - Amy Bloom

Terkadang kita terlalu fokus pada

ketidaksempurnaan kita, tapi pernahkah kita berpikir bahwa

ketidaksempurnaan itu merupakan sesuatu yang indah?

(17)

Komik #AtinSiHati – Halo! Hai teman-teman! Perkenalkan Atin si Hati!

Atin dan teman-temannya punya banyak cerita untuk diceritakan pada kalian! Atin dan

teman-temannya akan

bercerita melalui komik pendek yang bisa kalian baca setiap hari Rabu!

Yuk kita belajar untuk menerima diri kita sendiri dari Atin dan teman-temannya! Sampai jumpa rabu depan!

Song

Recommenda tion

“Try to color inside their lines

Try to live a life by design

I just wanna be myself I can't be someone else Someone else”

Selamat hari Senin teman-teman! Yuk mulai minggu ini dengan lagu

Stand Out Fit in dari ONE OK ROCK untuk menyemangati harimu! Tinggal screenshot post ini dan dengarkan di spotify!

MOTW Yuk tantang diri kamu

dengan ikutan Mission of The Week (MOTW) dari #AbsoluteMe! Kamu bisa share di snapgram dan jangan lupa tag kita ya! MOTW :

(18)

kamu sukai dari dirimu setiap hari!”

#AbsoluteMeMOTW

Quotes “You yourself, as much

as anybody in the entire universe, deserve your love and affection” ― Sharon Salzberg Seringkali kita terlalu sibuk membahagiakan orang lain, sehingga kita lupa dengan kebahagiaan diri kita sendiri. Bener ga? Nah, Sobat #AbsoluteMe, jangan lupa bahagia ya!

#AbsoluteJou rney

#AbsoluteJourney merupakan cerita sobat #AbsoluteMe mengenai perjalanan diri mereka dalam proses

penerimaan diri. Yuk share perjalanan kamu dalam proses penerimaan diri ke instagram pribadimu! Caranya :

1. Download twibon #AbsoluteJourne y lewat link yang ada di bio instagram @absoluteme_id 2. Edit fotomu dengan twibon #AbsoluteJourne y menggunakan applikasi edit foto (contohnya picsart) 3. Upload ke instagram pribadimu dan ceritakan perjalanan dirimu dalam proses

(19)

penerimaan diri di caption fotomu 4. Jangan lupa gunakan #AbsoluteJourne y dan tag @absoluteme_id !

Cerita kalian akan kami repost setiap

minggunya!

#NgobrolYuk Menurut kalian, beauty

standards itu penting

nggak sih? Kenapa?

Quotes “It is not worth the while

to let our imperfections disturb us always.” ― Henry David Thoreau

Siapa yang bisa relate sama quote diatas? Daripada selalu sibuk mikirin kekurangan kita, yuk mulai investasikan waktu kita untuk

mengembangkan potensi diri kita! Komik #AtinSiHati EP.1 –

Tia Si Segitiga Terkadang, kita

seringkali berpikir untuk mengubah diri kita agar menjadi sama seperti orang lain. Tapi, apa uniknya diri kita jika kita menjadi sama dengan orang lain? Kamu adalah kamu, mereka adalah mereka! Setiap orang memiliki

keunikan sendiri yang membuat diri mereka 100% diri mereka sendiri! Kita harus bangga dengan diri kita sendiri karena diri kita hanya ada 1 di dunia ini!

(20)

Song

Recommenda tion

“When your ambition gets you nowhere, When your ambition gives you hell, It's not necessary to beat the ordinary” Punya ambisi dan goal yang jelas tentunya merupakan hal yang penting dalam kehidupan kita, tapi kadang-kadang, kita lupa kalau untuk mencapai hal tersebut kita mungkin akan menghadapi berbagai rintangan dan

kegagalan! Dan jika suatu saat kamu lelah,kecewa dan merasa buntu, gapapa kok, hal itu normal! Kamu bisa istirahat sejenak dan mulai lagi esok hari!🥰💪

Nah untuk

menyemangati kamu, yuk dengerin lagu Beat the ordinary dari Elephant Kind! Jangan lupa simak liriknya ya😉

Ps. Bagi kalian yang punya aplikasi spotify, bisa slide post ini, screenshot gambarnya dan dengarkan

langsung di spotify dengan scan barcode yang ada di gambar tersebut!

(21)

MOTW #AbsoluteMeMOTW week 2 :

“Sisihkan 30 menit setiap hari untuk melakukan hal yang membuatmu bahagia!” Ditengah padatnya jadwal sekolah, kuliah maupun deadline pekerjaan, istirahat sebentar dengan

melakukan hal-hal kecil bisa bikin kita jadi lebih relax loh! Mungkin hanya mendengar lagu favoritmu, atau

melakukan masker wajah sambil mencium lilin yang wangi,

apapun itu, pastikan untuk menyisihkan waktu setiap hari untuk melakukan hal yang membuat kamu bahagia ya sobat #AbsoluteMe!

Quotes “You're always with

yourself, so you might as well enjoy the company.” ― Diane Von Furstenberg Nah, sobat

#AbsoluteMe, yang pasti akan selalu ada dari kita lahir hingga waktu kita berakhir nantinya hanya satu, yaitu diri kita sendiri! Karena itu, yuk kita berteman dengan diri kita sendiri😊! Kalau bukan kita yang menerima dan mencintai diri kita sendiri, siapa lagi?

(22)

rney yang ikut

#AbsoluteJourney)

#NgobrolYuk Pernah nggak kamu

kepikiran untuk

merubah diri kamu dari aspek apapun?

Quotes “What would happen if

you stopped fighting, and gave yourself permission to feel? Not just the good things, but everything?”

― R.J. Anderson, Ultraviolet

Sobat #AbsoluteMe, saat kita menerima diri kita sendiri, itu berarti kita menerima semua aspek dari diri kita, bukan hanya yang positif tapi termasuk yang negatif juga. Nah, ketika kita mau

mengakui aspek-aspek negatif yang berada dalam diri kita, saat itulah kita dapat mengembangkan diri menjadi lebih positif! Komik #AtinSiHati EP.2 –

Coba Lagi

Sama seperti Tia si Segitiga, kita pasti pernah merasakan kegagalan dalam hidup kita. Dan nggak apa-apa kok kalau kita merasa kecewa dan sedih karna kegagalan itu! Tapi jangan sampai rasa sedih dan kecewa itu membuat kamu jadi putus asa. Kesalahan dan kegagalan yang terjadi merupakan proses untuk menjadi lebih baik lagi! Yuk, bangkit, besok kita

(23)

coba lagi!

Song

Recommenda tion

“I'm okay with not being perfect

'Cause that's perfect to me”

Selamat hari Kamis sobat #AbsoluteMe! Pernah nggak sih kamu merasa capek untuk pura-pura “sempurna” demi ekspektasi

masyarakat? Nah kalau pernah, coba deh dengerin lagu Perfect dari Anne-Marie! Jangan lupa simak liriknya ya😉 Ps. Bagi kalian yang punya aplikasi spotify, kalian bisa langsung dengarkan di spotify dengan scan barcode yang ada di gambar tersebut!

MOTW #AbsoluteMeMOTW

week 3 :

“Tuliskan pencapaian yang sudah kamu capai di minggu ini!”

Siapa yang sering merasa gagal dan nggak bisa apa-apa? Jika kamu sering merasa begitu, misi minggu ini cocok banget untuk kamu! Tanpa sadar,

sebenarnya banyak

pencapaian-pencapaian yang sudah kalian capai! Tidak perlu hal besar, hal-hal kecil seperti bangun pagi, memasak sendiri dan menyelesaikan pekerjaan juga

(24)

termasuk pencapaian loh! Jadi, apa

pencapaian kecilmu minggu ini?☺️

Quotes “Live your life, sing your

song. Not full of expectations. Not for the ovations. But for the joy of it.”

― Rasheed Ogunlaru Sobat #AbsoluteMe, yuk jalani hidup kita untuk diri kita sendiri, dan bukan untuk orang lain!

#AbsoluteJou rney

Repost dari partisipan

#NgobrolYuk Ada nggak kesalahan

diri sendiri yang belum bisa kamu maafkan hingga sekarang?

Quotes “No amount of

self-improvement can make up for any lack of self-acceptance.”

― Robert Holden Mau sebanyak apapun kita mencoba untuk mengembangkan diri, jika kita belum

menerima diri kita apa adanya, itu semua akan menjadi sia-sia, karena tanpa penerimaan diri, kita tidak akan pernah puas akan diri kita sendiri.

Komik #AtinSiHati EP.3 – Pentas Seni

Kita semua pasti memiliki bakat masing-masing. Entah itu suara yang indah atau

mungkin, kamu bisa menghitung angka dengan cepat! Daripada iri apalagi

(25)

membanding-bandingkan bakat kita dengan orang lain, lebih baik kita fokus untuk mengasah bakat kita sendiri!

Song

Recommenda tion

“Don't let them change you, just be who you are, who you are Don't let them change you, you can't please them all, them all” Lirik diatas adalah lirik dari lagu “What’s Normal Anyway” dari Miguel! Nah, sobat #AbsoluteMe, seperti apa yang lirik tersebut katakan, kita tidak akan pernah bisa

memuaskan semua orang, kecuali diri kita sendiri! Maka dari itu, jangan pernah merubah diri kita hanya untuk memuaskan orang lain ya!

Ps. Bagi kalian yang punya aplikasi spotify, kalian bisa langsung dengarkan di spotify dengan scan barcode yang ada di gambar ini!

MOTW #AbsoluteMeMOTW

Week 4 :

“Take a (unfiltered) selfie and post it on your story!”

Misi minggu ini cukup menantang ya, sobat #AbsoluteMe! Tentu saja, menggunakan filter pada selfie bukan merupakan sesuatu yang buruk kok! Tapi, jika hal itu sampai

(26)

membuat kita takut untuk menunjukan wajah kita tanpa filter, mungkin ini saatnya untuk mengurangi filter-filter tersebut!😁

Quotes “In the inner courtroom

of my mind, mine is the only judgment that counts.”

― Nathaniel Branden, Six Pillars of Self-Esteem

Mau sebanyak apapun opini dan komentar orang lain tentang kamu,

pada akhirnya, cuma kamu yang berhak menilai dirimu sendiri!🥰💛

#AbsoluteJou rney

Repost dari partisipan

#NgobrolYuk Komentar apa yang

pernah menyakiti hati kamu, yang terlontar dari orang-orang sekitarmu?

Quotes “Accept yourself: flaws,

quirks, talents, secret thoughts, all of it, and experience true liberation.”

― Amy Leigh Mercree Kebebasan yang sebenarnya baru akan bisa kita capai ketika kita sudah menerima seluruh aspek diri kita.

Video “THE COMPLIMENT

GAME”

The Compliment game adalah sebuah

permainan dimana partisipan akan saling memuji orang yang berada disebelahnya,

(27)

secara berurut. Namun apa yang terjadi saat kita diminta untuk memuji diri kita sendiri? Bisakah kita memuji diri kita sendiri, seperti mudahnya kita memuji orang lain?

Yuk tonton videonya di IGTV untuk cari tahu jawabannya! Jangan lupa share video ini ke teman-teman kalian ya!

Song

Recommenda tion

“I'll rise up Rise like the day I'll rise up

In spite of the ache I will rise a thousand times again”

Seperti apa yang dikatakan Andra Day dalam lagunya “Rise Up”, dalam kehidupan ini kita pasti pernah jatuh dan merasakan kegagalan. Disaat seperti itu, walau

rasanya sulit, kita harus bisa bangkit dari

kegagalan itu!

Ps. Bagi kalian yang punya aplikasi spotify, kalian bisa langsung dengarkan di spotify dengan scan barcode yang ada di gambar ini!

MOTW #AbsoluteMeMOTW

week 5 :

“Tuliskan 3 hal yang kamu syukuri minggu ini!”

Hai sobat #AbsoluteMe! Apasih hal yang kamu syukuri minggu ini? Jika kita melihat kesekitar

(28)

kita, pasti banyak hal yang bisa kita syukuri! Mungkin kamu

bersyukur karena memiliki rumah untuk berlindung dari teriknya matahari, atau mungkin kamu bersyukur karena memiliki teman yang bisa diajak curhat! Yuk tulis di kolom komentar hal yang kamu syukuri minggu ini!

Quotes “Let go of who you think

you are supposed to be and be who you are.” -Brene Brown

Siapa yang setuju sama kutipan

diatas?😁 Menjadi diri sendiri mungkin bukan sesuatu yang mudah, apalagi jika

lingkunganmu tidak mendukung. Namun, jika kita terus menjadi orang lain demi memuaskan

masyarakat, percayalah bahwa masyarakat tidak akan pernah puas! Kita hanya bisa memuaskan diri kita sendiri. Maka dari itu, yuk pelan-pelan kita belajar untuk menjadi diri kita sendiri!

#AbsoluteJou rney

Repost dari partisipan

#NgobrolYuk “Apa sih kesulitan

terbesar kamu dalam proses menerima diri kamu?”

(29)

Quotes

“I have always been better at caring for and looking after others than I have been at caring for myself. But in these later years, I have made progress.” – Carl Rogers

Yap, sekali - sekali menjadikan diri kamu sebagai prioritas

memang perlu. Karena jika diri kamu bahagia, kamu juga lebih mudah untuk membagi

kebahagiaan kamu dengan orang - orang sekitar. Sayangi dirimu karena kamu itu

berharga! :)

Komik #AtinSiHati EP.4 – Shapetagram Seringkali, kita membanding-bandingkan diri kita dengan orang lain di media sosial. Hal ini kadang membuat kita fokus kepada media sosial dan tidak sadar bahwa disekitar kita juga banyak hal yang menyenangkan! Jangan lupa, bahwa kebanyakan hal yang ada di media sosial merupakan “highlight” dari kehidupan

seseorang, karena itu, jangan bandingkan apa yang kamu lihat di media sosial dengan kehidupan nyata ya!

(30)

Song

Recommenda tion

“My power's turned on Starting right now I'll be strong

I'll play my fight song And I don't really care if nobody else believes 'Cause I've still got a lot of fight left in me” Lirik di atas adalah lirik lagu “Fight Song” dari Rachel Platten. Buat sobat #AbsoluteMe yang sedang berjuang dalam hidup, teruslah berjuang dan yakinlah pada dirimu sendiri bahwa kamu kuat dan bisa melewati rintangan di hidupmu. Jangan pedulikan omongan orang yang bisa membuatmu down! Ingatlah bahwa kamu itu lebih dari berharga! Yuk tetep semangat! Hehe :)

Ps. Bagi kalian yang punya aplikasi spotify, kalian bisa langsung dengarkan di spotify dengan scan barcode yang ada di gambar ini!

MOTW #AbsoluteMeMOTW

week 6 :

“Tuliskan 3 hal yang kamu syukuri minggu ini!”

Hai sobat #AbsoluteMe! Apasih hal yang kamu syukuri minggu ini? Jika kita melihat kesekitar kita, pasti banyak hal yang bisa kita syukuri! Mungkin kamu

bersyukur karena memiliki rumah untuk

(31)

berlindung dari teriknya matahari, atau mungkin kamu bersyukur karena memiliki teman yang bisa diajak curhat! Yuk tulis di kolom komentar hal yang kamu syukuri minggu ini!

Quotes

“What self-acceptance does is open up more possibilities of

succeeding because you aren’t fighting yourself along the way.” ― Shannon Ables

Sering ga sih kamu merasa terjadi

pergolakan dalam diri kamu sendiri dan kamu tak henti - hentinya memerangi dirimu sendiri? Jika

jawabannya iya, berarti kamu belum

sepenuhnya menerima dirimu sendiri. Yuk, belajar menerima diri sendiri terlebih dahulu, karena dengan begitu kamu bisa menemukan lebih banyak cara untuk mencapai kesuksesan! #AbsoluteJou

rney

Repost dari partisipan

#NgobrolYuk “Siapa role-model

kamu, dan kenapa orang tersebut menjadi role-model kamu?”

Quotes “Self-love isn’t

something to achieve, but to remember.” -Suzzane Heyn

Siapa nih yang setuju sama quotes di atas? Mencintai diri sendiri merupakan hal yang

(32)

harus tertanam di benak kita. Dengan kita mencintai diri sendiri, kita akan menemukan kebahagiaan dalam hidup kita, meskipun dari hal - hal kecil. So, jangan lupa untuk mencintai diri sendiri ya sobat #AbosluteMe! Komik #AtinSiHati EP.5 -

Lomba

“Ah gitu doang kok lo pusing sih?”

Ayoo siapa yang suka mengatakan hal ini saat ada temanmu yang bercerita tentang masalah mereka? Masalah yang kecil menurutmu belum tentu merupakan masalah kecil bagi orang lain. Begitu juga sebaliknya! Untuk apa kita

membanding-bandingkan masalah kita dengan orang lain? Hidup ini bukan lomba siapa yang bisa

menyelesaikan masalah yang paling besar kok hehe

Song

Recommenda tion

“Had to have high, high hopes for a living Shooting for the stars when I couldn't make a killing

Didn't have a dime but I always had a vision Always had high, high hopes”

Dalam kehidupan ini, memiliki harapan merupakan sesuatu yang penting loh! Walau banyak

(33)

jika kamu memiliki harapan dan percaya pada harapan yang baik itu, maka hidupmu akan terasa lebih bahagia! Yuk

dengarkan lagu “High Hopes” dari Panic! At The Disco, jangan lupa simak liriknya ya! Ps. Bagi kalian yang punya aplikasi spotify, kalian bisa langsung dengarkan di spotify dengan scan barcode yang ada di gambar ini!

MOTW #AbsoluteMeMOTW

week 7 :

“Deskripsikan dirimu dalam konteks positif!” Mendeskripsikan diri kita dalam konteks positif memang bukan hal yang mudah! Seringkali ketika berbicara tentang diri kita, kita tidak mau dinilai sombong sehingga kita hanya membicarakan hal yang negatif saja. Hal itu bisa membuat kita lupa kalau dalam diri kita ada hal positif juga loh! Yuk deskripsikan dirimu dalam konteks positif di kolom komentar ini!

Quotes “Self-esteem comes

from being able to define the world in your own terms and refusing to abide by the

judgments of others.” - Oprah Winfrey

Yuk belajar untuk tidak membuang - buang

(34)

energimu untuk terlalu memikirkan penilaian orang lain terhadap dirimu! Kamu berhak untuk punya penilaian sendiri terhadap dirimu. Apa yang kamu

pikirkan tentang dirimu jauh lebih penting daripada pemikiran orang lain. Selama itu positif, lakukan hal yang ingin kamu lakukan dan bisa buat hidupmu jadi lebih baik! Semangat ya sobat #AbsoluteMe! :)

#AbsoluteJou rney

Repost dari partisipan

#NgobrolYuk “Jika kamu bisa ngobrol

sama dirimu di masa lalu, apa yang mau kamu katakan?”

Quotes “This is a moment of

suffering. Suffering is part of life. May I be kind to myself in this moment. May I give myself the compassion I need.” -Kristen Neff Setiap orang pernah merasakan kesedihan dalam hidup, karena tidak ada yang

sempurna di hidup ini. Seberapa kerasnya hidup yang kamu lalui, selalu ingat untuk tetap berbaik hati dan

sayangi dirimu sendiri ya! Karena dengan begitu, perjalanan hidupmu akan terasa lebih indah!

(35)

Komik #AtinSiHati EP.6 - Hari Sobat #AbsoluteMe, kita semua pasti pernah mengalami hari yang buruk dan tidak menyenangkan. Kita juga pasti pernah mengalami hari yang sangat baik. Baik atau buruk hari ini, kamu harus bangga pada dirimu saat ini karena masih bertahan sampai sekarang! Kamu harus bangga karna sudah bisa melewati banyak hari-hari buruk, dan juga bersyukur karena melewati hari-hari yang bahagia.

Song

Recommenda tion

“Oh insecurity

When you gonna take your hands off me? When you ever gonna let me be

Just the way I am?” Lirik di atas adalah lirik lagu “Dear Insecurity” dari Gnash. Terus - menerus merasa insecure dengan diri sendiri bukanlah merupakan sesuatu yang baik. Insecurity bisa menghalangi hal - hal luar biasa untuk datang ke hidup kamu. Salah satu cara untuk mengurangi rasa insecure adalah dengan menerima dirimu sendiri. Dengan begitu kamu bisa melihat keindahan di diri kamu. Kamu lebih hebat daripada apa yang selama ini kamu bayangkan!

(36)

Ps. Bagi kalian yang punya aplikasi spotify, kalian bisa langsung dengarkan di spotify dengan scan barcode yang ada di gambar ini!

MOTW #AbsoluteMeMOTW

week 8 :

“Luangkan waktu untuk berjalan kaki diluar, selama 10 menit.” Hayo, siapa nih yang suka males untuk jalan kaki? Berjalan kaki ga ribet lho, ga butuh peralatan yang macem - macem, tapi kamu tetep bisa berolahraga. Oh iya, berjalan kaki dengan rutin bisa meredakan stres juga lho! Yuk, kita sama - sama belajar

meluangkan waktu selama 10 menit untuk berjalan kaki di luar!

Quotes “You have been

criticizing yourself for years and it

hasn’t worked. Try approving of yourself and see what

happens.” -Louise Hay Terlalu sering

menyalahkan dirimu sendiri tidak akan mengubah keadaan menjadi lebih baik. Ada baiknya kita hidup dengan lebih menerima diri kita serta

maksimalkan potensi diri yang bisa

dikembangkan. Karena dengan begitu, kita dapat menjalani hidup

(37)

dengan lebih positif dan bahagia.

#AbsoluteJou rney

Repost dari partisipan

#NgobrolYuk “Label apa yang kamu

berikan untuk dirimu?”

Quotes “You can’t always

choose what happens to you, but you can always choose how you feel about it.” -Danielle Laporte

Yap, segala hal yang terjadi dalam hidup kita bergantung pada bagaimana kita

menyikapinya. Jika kita menyikapi sesuatu dengan positif dan bijaksana, kita akan terhindar dari impact yang negatif. Yuk, sama - sama belajar untuk selalu berpikiran positif dalam hidup kita! Komik #AtinSiHati EP.7 -

Pilihan

Sobat #AbsoluteMe, kita memang tidak bisa mengkontrol apa yang dikatakan atau

dilakukan orang lain terhadap kita. Tetapi kita selalu bisa untuk mengkontrol diri kita sendiri untuk menanggapi atau mengabaikan hal tersebut! Song Recommenda tion

“Go on an try to tear me down,

I will be rising from the ground,

Like a skyscraper.” Lirik di atas merupakan lirik lagu “Skyscraper” dari Demi Lovato.

(38)

Dalam kehidupan kita, pasti akan banyak orang yang mencoba untuk menjatuhkan kita atau membuat kita merasa buruk terhadap diri kita sendiri. Jangan sampai orang-orang tersebut membuat kita menyerah pada diri kita sendiri! Kita bisa

membuat segala cemooh itu untuk bangkit kembali

menjadi lebih baik dari sebelumnya!

Ps. Bagi kalian yang punya aplikasi spotify, kalian bisa langsung dengarkan di spotify dengan scan barcode yang ada di gambar ini!

MOTW #AbsoluteMeMOTW

week 9 :

“Berikan pujian pada orang-orang

terdekatmu!”

Kesampingkan dulu yuk rasa gengsimu!

Tantang diri kamu untuk memberikan pujian pada orang - orang terdekatmu! Membahagiakan orang lain walau hanya dengan hal sederhana merupakan hal yang keren lho! Eits, tapi ingat pujiannya harus yang tulus ya sobat #AbosluteMe !

Closing (#AbsoluteJo urney

Compilation)

Wah, nggak kerasa ya udah dua bulan

kampanye ini

berlangsung! Kami dari tim #AbsoluteMe ingin mengucapkan terima

(39)

kasih atas partisipasi dan

antusiasmenya dalam akun ini! Semoga kampanye ini dapat membantu kamu dalam menerima dirimu

sendiri ya!

Sampai jumpa di lain kesempatan!

Sumber : Data Olahan Pembuat Karya (2018)

(40)

A gt -1 8 Se p -1 8 O kt -1 8 N o v-1 8 D es -1 8 Ja n -1 9 Fe b -1 9 M ar -1 9 A p r-1 9 M ei -1 9 Ju n -1 9 1 M em b en tu k Ti m K am p an ye ` 2 R es ea rc h t en ta n g Is u y an g A d a 3 M em ik ir ka n K o n se p K am p an ye 4 M em at an gk an K o n se p 5 M en ca ri P ar tn er sh ip 6 M em b u at P ro p o sa l P ar tn er sh ip 7 M en go n ta k P ar tn er sh ip 8 M em b u at C o n to h K o n te n 9 M ee ti n g d en ga n In to T h e Li gh t In d o n es ia 1 0 M em b u at K o n te n d i S o si al M ed ia (B u la n 1 ) 1 1 Ta n d at an ga n M o U 1 2 M em b u at K o n te n d i S o si al M ed ia (B u la n 2 ) 1 3 M em b u at K o n se p V id eo E ks p er im en 1 4 M en ca ri P ar ti si p an V id eo 1 5 Sy u ti n g V id eo 1 6 M en gu n gg ah K o n te n d i S o si al M ed ia 1 7 Ev al u as i 1 8 R ep o rt B u la n N o A ct iv it y

(41)

Administrasi Media sosial Tabel 2 Jadwal Posting Instagram

Tanggal Konten

01/04/19 (Senin) Introduction (Logo Grid 9) 02/04/19 (Selasa) Quotes

03/04/19 (Rabu) Komik

04/04/19 (Kamis) Song Recommendation

05/04/19 (Jumat) MOTW

06/04/19 (Sabtu) Quotes

07/04/19 (Minggu) #AbsoluteJourney

Setiap senin #NgobrolYuk

Setiap selasa Quotes

Setiap Rabu (kecuali 1/05/19) Komik

Setiap Kamis Song Recommendation

Setiap Jumat MOTW

Setiap Sabtu Quotes

Setiap Minggu #AbsoluteJourney

01/05/19 (Rabu) Video

01/06/19 (Sabtu) Closing

(#AbsoluteJourney Compilation) Sumber : Data Olahan Pembuat Karya (2019)

(42)

Administrasi Video

Tabel 3 Jadwal Produksi Video

Tanggal Aktivitas Keterangan 30/03/19 Brainstorming,

Model search

Model : Jacklyn, Gilang, Angel, Erickson, Daniel, Eva

30/03/19 Mencari lokasi

shooting

Level Dance Studio 2 (Jl. Indraloka II No.19a, Grogol petamburan, Jakarta Barat)

25/04/19 Booking Studio untuk shooting

Book untuk jam 9-11

26/04/19 Brain storming

new idea,

mencari model baru

Beberapa partisipan membatalkan karena ada

urusan mendadak,

sehingga kami harus mengubah konsep video menjadi “The Compliment

Game”

Model baru : Gaby, Ferdian, Anis.

26/04/19 Membuat

storyboard

-

27/04/19 Shooting Shooting dilakukan dari jam 09.00 hingga 11.00 WIB.

30/04/19 Editing -

(43)

Table Budget Video

Informasi Harga

Sewa studio (2 jam) IDR 160.000,00

Akomodasi IDR 275.000,00

Total Budget IDR 435.000,00

Sumber : Data Olahan Pembuat Karya (2019)

(44)

Result

Output

Jumlah post yang diunggah oleh Instagram @absoluteme_id adalah 62 post

yang terdiri dari (17 Quotes Posts, 8 Comic Posts, 9 Song Recommendation Posts,

9 #AbsoluteMeMOTW Posts, 1 Video Experiment Post, 7 #AbsoluteJourney Repost,

1 #AbsoluteJourney Guide Post, Logo AbsoluteMe yang di buat menjadi 9 potongan,

dan 1 Post yang berisi ucapan terimakasih bagi pengikut @absoluteme_id) dan 143

Stories.

Outtake

o Profile insight

Pembuat karya menganalisa kampanye ini melalui insight di instagram @absoluteme_id. Insight terdiri dari :

1. Profile Visits : jumlah pengguna yang mengunjungi profil instagram

2. Website Clicks : jumlah pengguna yang mengunjungi website link yang

ada di bio instagram

3. Email : frekuensi pengguna mengunjungi email yang ada di profil

4. Reach : jumlah akun unik yang melihat unggahan di instagram

5. Impression : jumlah total berapa kali unggahan dilihat

Berikut adalah instagram profile insight @absoluteme_id mulai dari tanggal 1 April, yaitu hari pertama kampanye ini dimulai sampai dengan tanggal 1 Juni yaitu hari terakhir kampanye.. Pembuat karya menggunakan data

profile insight seminggu sekali untuk memudahkan perbandingan jumlah

(45)

Gambar 18 Profile Insight Instagram1 April, dari pembuat karya, 2019 Hari pertama kampanye dimulai jumlah pengguna yang mengunjungi profil instagram @absoluteme_id sebanyak 100, dengan total pengikut 94. Kemudian sebanyak 4 pengguna mengunjungi tautan yang ada di bio @absoluteme_id.

Gambar 19 Profile Insight 8 April, dari pembuat karya, 2019

Pada tanggal 8 April 2019, data insight menunjukkan kenaikan dari data seminggu sebelumnya. Dengan jumlah pengikut yang meningkat

(46)

menjadi 187 pengikut, jumlah pengguna yang mengunjungi profil @absolueme_id juga meningkat sebanyak 288 kunjungan sehingga total kunjungan menjadi 388. Untuk website clicks meningkat sebanyak

20 clicks sehingga totalnya menjadi 24. Jumlah akun unik yang

melihat unggahan instagram @absoluteme_id juga meningkat sebanyak 243, dan total berapa kali unggahan dilihat mencapai 3481 kali.

Gambar 20 Profile Insight 15 April, dari pembuat karya, 2019

Dari data tersebut jumlah pengikut bertambah 94 pengikut dari seminggu sebelumnya menjadi 281 pengikut. Jumlah pengguna yang mengujungi profil instagram @absoluteme_id juga meningkat sebanyak 150, sehingga totalnya menjadi 538 kunjungan. Untuk

website clicks tidak ada peningkatan dari seminggu yang sebelumnya,

namun email instagram @absoluteme_id dikunjungi sebanyak 2 kali. Selain itu, dengan jumlah unggahan sebanyak 21 unggahan, jumlah akun unik yang melihat unggahan @absoluteme_id juga meningkat

(47)

sebanyak 169 akun dari minggu sebelumnya, sehingga total reach

mencapai 412. Begitu pula dengan jumlah impression yang cukup meningkat secara signifikan sejumlah 1663 kali, sehingga total

impression menjadi 5144.

Gambar 21 Profile Insight 22 April, dari pembuat karya, 2019

Di tanggal 22 April 2019 dengan total unggahan 27 post, jumlah pengikut meingkat menjadi 285 pengikut, namun data insight

mengalami penurunan. Kunjungan profil menurun sebanyak 71 dibandingkan seminggu sebelumnya, sehingga profile visits berjumlah 467. Untuk website clicks juga mengalami penurunan menjadi 13

clicks. Jumlah kunjungan email stagnan di angka 2 kunjungan.

Impression di minggu ke-4 ini mengalami penurunan sebanyak 27 kali,

sehingga total impression menjadi 5117, namun jumlah akun unik yang melihat unggahan meingkat sebanyak 77 akun, sehingga total reach

(48)

Gambar 22 Profile Insight 29 April, dari pembuat karya, 2019

Data insight tanggal 29 April 2019 jumlah pengikut @absoluteme_id bertambah 25 pengikut sehingga jumlah pengikut menjadi 310. Kunjungan profil mengalami penurunan sebanyak 274 dibandingkan minggu sebelumnya, sehingga total menjadi 193 kunjungan. Begitu juga dengan jumlah website clicks yang menurun sebanyak 10 clicks dan frekuensi kunjungan email menurun menjadi 1 kali. Jumlah akun unik yang melihat unggahan juga mengalami penurunan sebanyak 127 serta terdapat penurunan jumlah berapa kali unggahan dilihat, yaitu sebanyak 986 kali.

(49)

Gambar 23 Profile Insight 6 Mei, dari pembuat karya, 2019

Ada kenaikan jumlah pengikut menjadi 318 pengikut pada tanggal 6 Mei 2019. Selain itu peningkatan juga terjadi di kunjungan profil yang meningkat sebanyak 31 kunjungan dari minggu sebelumnya, sehingga totalnya menjadi 224 kunjungan. Jumlah clicks pada link yang ada di bio juga meningkat menjadi 6 clicks, sedangkan untuk frekuensi pengunjung email masih stagnan. Untuk reach terjadi sedikit penurunan yaitu sejumlah 18 reach dibandingkan minggu sebelumnya, namun frekuensi unggahan dilihat mengalami kenaikan yang cukup signifikan, yaitu sebanyak 766 sehingga jumlah impression mencapai 4897 kali.

(50)

Gambar 24 Profile Insight 13 Mei, dari pembuat karya, 2019

Pada tanggal 13 Mei 2019, jumlah followers meningkat menjadi 324

followers. Walaupun begitu, terjadi penurunan di jumlah profile visits

sebanyak 102 dan 5 website clicks dari minggu sebelumnya. Jumlah

impression juga mengalami penurunan sebanyak 779 impression,

namun terdapat peningkatan jumlah akun unik yang melihat unggahan, yaitu sebanyak 17 reach.

Gambar 25 Profile Insight 20 Mei, dari pembuat karya, 2019

Data insight tanggal 20 Mei 2019 menunjukkan adanya penurunan jumlah pengikut menjadi 321 pengikut. Selain itu, profile visit juga mengalami penurunan sebanyak 18 kunjungan, namun jumlah ini jauh lebih sedikit dari jumlah penurunan minggu lalu yang mencapai 102

(51)

kunjungan. Sedangkan untuk jumlah website clicks bertambah 1 click

dari data minggu lalu. Data ini juga menunjukkan penurunan jumlah

impression yaitu sebanyak 341 impression, namun penurunan ini lebih

sedikit jika dibandingkan dengan penurunan minggu lalu yang mencapai 779 impression. Selain itu, jumlah akun unik yang melihat unggahan juga meningkat sebanyak 18 sehingga jumlah reach

mencapai 379 reach.

Gambar 26 Profile Insight 27 Mei, dari pembuat karya, 2019

Insight pada tanggal 27 Mei 2019 kembali menujukkan peningkatan

yang signifikan. Jumlah pengikut instagram @absoluteme_id bertambah menjadi 356 followers, dengan total unggahan 57 unggahan. Jumlah pengguna yang mengunjungi profil instagram juga meningkat secara signifikan yaitu sebanyak 203 kunjungan, sehingga total profile visits mencapai 307 kunjungan. Jumlah pengguna yang mengunjungi link juga meningkat menjadi 5 clicks, begitu pula dengan jumlah yang mengunjungi email bertambah sebanyak 3 dibandingkan minggu sebelumnya. Peningkatan juga terjadi pada jumlah pengguna akun unik yang melihat unggahan, yaitu sebanyak 459 akun unik yang

(52)

melihat unggahan dalam periode waktu 20 sampai 26 Mei 2019. Jumlah impression juga meningkat secara siginifikan yaitu sejumlah 1815 kali, sehingga unggahan dalam periode waktu satu minggu dilihat sebanyak 5592 kali.

Gambar 27 Profile Insight 1 Juni, dari pembuat karya, 2019

Tanggal 1 Juni merupakan hari terakhir kampanye “#AbsoluteMe” berlangsung. Total pengikut di hari terakhir kampanye mencapai 381 pengikut. Kunjungan profil dan website clicks juga mengalami peningkatan sebanyak 48 kunjungan dan 5 clicks. Namun, dibandingkan dengan data seminggu sebelumnya, jumlah yang mengunjungi email berkurang 1. Untuk jumlah reach terdapat peningkatan menjadi 459 jumlah akun aktif yang melihat unggahan instagram @absoluteme_id. Peningkatan juga terjadi pada jumlah berapa kali post dilihat, yaitu sebanyak 6726 kali.

Dari profile insight dapat disimpulkan bahwa pada awal dilaksanakannya campaign, jumlah insight mengalami peningkatan yang signifikan. Walaupun insight sempat mengalami penurunan,

(53)

namun peningkatan kembali terjadi di minggu terakhir sampai di tanggal berakhirnya campaign. Hal ini menunjukkan bahwa antusiasme pengikut instagram@absoluteme_id cukup tinggi.

Post insight

Pembuat karya juga menganalisis insight untuk konten yang diunggah di instagram. Pembuat karya membagi konten menjadi beberapa kategori, yaitu konten quotes, konten komik, konten Mission

of The Week, konten song recommendation, dan konten #AbsoluteJourney. Untuk menganalisis content insight, pembuat karya menggunakan engagement rate.

Perhitungan engagement rate berdasarkan jumlah likes + comment

dibagi dengan jumlah followers (Canning, 2018). Namun, pembuat karya membagi jumlah likes dan comment dengan jumlah reach, hal ini didukung oleh pernyataan dari pemilik online shop Bukan Barang Biasa, Cindi Gani bahwa followers suatu akun belum tentu aktif, sedangkan untuk mengetahui jumlah akun aktif yang melihat setiap unggahan dapat dilihat melalui jumlah reach per post.

a. Konten Quotes

Rata – rata engagement rate dari konten quotes adalah 15,5 %. Tabel 4 Insight Post Quotes

Tanggal PV R I L C S Sh ER 2/4/19 7 247 412 48 2 1 2 20% 6/4/19 12 287 506 56 2 5 3 20% 9/4/19 7 265 451 48 4 1 5 19% 13/4/19 19 313 570 67 - 5 8 21% 16/4/19 10 279 554 49 - 4 3 17% 20/4/19 7 280 510 51 - 3 3 18% 23/4/19 9 271 470 39 1 2 3 14%

(54)

27/4/19 10 292 499 30 - 4 2 10% 30/4/19 29 290 533 47 - 6 3 16% 4/5/19 24 280 500 44 - 3 2 15% 7/5/19 26 308 530 55 1 7 7 17% 11/5/19 35 294 538 35 - 7 7 12% 14/5/19 13 281 505 49 3 4 3 18% 18/5/19 - 271 466 23 - 3 3 8% 21/5/19 10 314 522 40 - 2 1 13% 25/5/19 4 280 472 32 - - 2 11% 28/5/19 31 312 519 47 - 5 4 15% Sumber : Data olahan pembuat karya (2019)

Keterangan :

PV : Profile Visits L : Like Sh : Share

R : Reach C : Comment ER : Engagement Rate

I : Impression S : Save

b. Konten Komik

Rata – rata engagement rate dari konten komik adalah 13,5%. Tabel 5 Insight Post Komik

Tanggal PV R I L C S Sh ER 3/4/19 9 220 401 33 3 - - 16% 10/4/19 7 269 526 53 - 2 5 20% 17/4/19 11 298 565 42 - 1 1 14% 24/4/19 6 269 482 23 - 1 4 8% 8/5/19 9 273 509 30 - - - 11% 15/5/19 6 283 465 33 - 3 4 12% 22/5/19 20 281 536 39 - 1 2 14% 29/5/19 5 280 476 37 - - 1 13% Sumber : Data olahan pembuat karya (2019)

(55)

PV : Profile Visits L : Like Sh : Share

R : Reach C : Comment ER : Engagement Rate

I : Impression S : Save

c. Konten Mission of The Week (#AbsoluteMeMOTW)

Rata – rata engagement rate dari konten Mission of The Week

adalah 12%.

Tabel 6 Insight Post Mission of the Week

Tanggal PV R I L C S Sh ER 4/5/19 13 278 484 42 3 2 3 16% 12/4/19 4 270 503 47 - 1 5 17% 19/4/19 8 253 461 28 2 1 - 12% 26/4/19 13 263 451 26 - 1 1 9% 3/5/19 4 245 430 21 1 1 1 9% 10/5/19 4 277 489 25 7 1 - 12% 17/5/19 7 267 422 19 2 2 - 8% 24/5/19 2 277 464 36 1 - - 13% 31/5/19 10 296 540 30 4 - - 11,5 % Sumber : Data olahan pembuat karya (2019)

Keterangan :

PV : Profile Visits L : Like Sh : Share

R : Reach C : Comment ER : Engagement Rate

(56)

d. Konten Song Recommendation

Rata – rata engagement rate dari konten Song

Recommendation adalah 13,2%.

Tabel 7 Insight Post Song Recommendation

Tanggal PV R I V L C S Sh ER 4/4/19 12 199 373 148 40 2 1 1 21% 11/4/19 8 243 501 139 38 - - - 16% 18/4/19 5 277 501 126 30 2 1 1 12% 25/4/19 5 275 465 117 35 1 - - 13% 2/5/19 14 269 442 105 26 - - - 10% 9/5/19 8 281 466 110 35 - 1 - 12% 16/5/19 10 303 486 105 29 - 1 - 10% 23/5/19 18 283 558 129 33 1 - - 12% 30/5/19 4 235 430 88 29 2 2 - 13% Sumber : Data olahan pembuat karya (2019)

Keterangan :

PV : Profile Visits V : View S : Save

R : Reach L : Like Sh : Share

(57)

e. Konten Absolute Journey

Rata – rata engagement rate dari konten Absolute Journey

adalah 13,4%.

Tabel 8 Insight Post Absolute Journey

Tanggal PV R I L C S Sh ER 14/4/19 22 393 748 48 - 1 - 12% 21/4/19 13 291 530 50 - - - 17% 28/4/19 16 299 520 50 3 - - 18% 5/5/19 14 288 491 26 - - - 9% 12/5/19 26 310 507 49 - - - 16% 19/5/19 16 299 483 31 - 1 - 10% 26/5/19 8 276 504 28 - 1 - 10% Sumber : Data olahan pembuat karya (2019)

Keterangan :

PV : Profile Visits L : Like Sh : Share

R : Reach C : Comment ER : Engagement Rate

I : Impression S : Save

Menurut laporan jumpermedia.com rata – rata engagement rate di instagram adalah 1,2%. Hasil engagement rate setiap post instagram @absoluteme_id menunjukkan persentase lebih dari 1,2%. Hal ini menunjukkan adanya engagement yang tinggi dari audience

kampanye “#AbsoluteMe”. Konten yang memiliki engagement terendah adalah konten mission of the week, sedangkan yang tertinggi adalah konten quotes.

f. Konten Instagram Story : #NgobrolYuk

(58)

a) Topik : Beauty Standard

b) Instagram Story

Gambar 28 Opening #NgobrolYuk Week 1, dari pembuat karya, 2019

c) Jumlah Responden : 8 orang d) Respon :

• Gak penting, karena setiap orang punya keunikan sendiri dan "cantik" ala mereka sendiri, jadi gak perlu lagi dikotak-kotakan dalam suatu stigma.

• Ga!!! Karena bikin orang tertekan buat menuhin ekspektasi yang ada.

• Menurutku gk penting sih, karena Tuhan udah memberi porsi masing2, tinggal kitanya aja yg harus ngerawat dan ngejaga.

• Sebenernya gabisa diblg penting atau ga penting, yg jd masalah itu karena standard itu bikin orang jd obsessed dan bersedia melakukan apa saja demi tercapainya standard tsb. Menurut aku sih knp gak coba nerima aja apa yang udah dikasih Tuhan? Buat apa dengerin cibiran orang yang pada

(59)

akhirnya bikin hidup sengsara? Hidup udah ribet jangan makin dibikin ribet lagi.

• Enggak karena itu yang buat kan media dan masyarakat sendiri hehe

• Tidak karena everyone is beautiful in their own way. Beauty standard bisa jadi bahaya, contohnya seseorang yang mengalami anorexia atau bulimia, karena tertekan oleh beauty standar bahwa cantik itu harus kurus. (Kalau mau dishare please blur username dan DP saya ya)

• Not. Karena semua orang lahir berbeda-beda dan punya habit yang beda. Dengan adanya standard rasanya itu kayak jadi digeneralisasi. Kayak ada patokan yang harus dicapai supaya kita diakui. Padahal kita gak bisa mengubah fisik yang sudah ditakdirkan untuk kita. I accept all the things that I can not change.

• Gimana ya, dibilang gak penting juga ya gak penting, mending dihapuskan saja, soalnya banyak orang minder gara gara beauty standard itu. Cuman gimana ya, lihat di masyarakat sih mereka masih menerapkan beauty standard itu.

(60)

e) Closing

Gambar 29 Closing #NgobrolYuk week 1, dari pembuat karya, 2019

#NgobrolYuk Week 2

a) Topik : Merubah Diri b) Instagram Story

Gambar 30 Opening #NgobrolYuk week 2, dari pembuat karya, 2019

c) Jumlah Responden : 5 orang d) Respon :

(61)

• Kalo untuk aspek yang emang gabisa diubah aku ga akan ubah. Tapi kalo emang ada aspek negatif yang harus diubah, ya sebisa mungkin akan aku ubah demi jadi diri yang lebih baik.

• Pernah, karena persepsi orang yang menganggap kulit coklat/hitam itu jelek apalagi perempuan. Jadi dulu sempet gak mau main keluar karena takut hitam, bahkan sampe suka beli lotion dan sabun "pemutih" yang sebenarnya gak ada efeknya juga sih :") Tapi semakin dewasa semakin mikir kenapa juga harus ngikutin standar mereka, padahal sebelum denger ejekan tentang warna kulit aku gak pernah merasa kulitku jelek. Aku juga suka main diluar kena matahari.

• Pernah. Dari kecil aku selalu dibilang ibuku kalau aku memiliki tubuh indah yang "menggoda pria". Sampai suatu hari aku mendapat kekerasan seksual, dan aku gak bisa berhenti menyalahkan tubuhku sendiri. Aku ingin berubah ingin menjadi lebih kurus, tidak "menggoda". Agar aku dapat merasa aman in my own skin. (Please blur my username and picture if you want to post this).

• Pernah. Pengen banget merubah diri supaya orang seneng deket sama aku, biar temen makin banyak. Tapi nyatanya, kita hidup bukan buat nyenengin orang saja. Merubah diri kita buat orang lain malah jadi boomerang, bukan jadi diri kita sendiri.

(62)

• Pernah!! Aku tuh kepengen banget putih karena orang selalu bilang aku hitam. Kesel banget terkadang kalo denger kayak gitu. Tapi lama lama merasa capek juga denger kayak gitu terus dan lebih capek lagi kalo kita ladenin. Jadi sekarang ya aku bodo amat orang mau ngomong apa, i love my skin! Soalnya kata orang kalo item itu eksotis jadi keren deh! :)

e) Closing :

Gambar 31 Closing #NgobrolYuk Week 2, dari pembuat karya, 2019

#NgobrolYuk Week 3

a) Topik : Memaafkan Diri b) Instagram Story

(63)

Gambar 32 Opening #NgobrolYuk Week 3, dari pembuat karya, 2019

c) Jumlah Responden : 9 Orang d) Respon

• Ada huhu salah milih jurusan pas SNMPTN

• Dulu aku pernah ikut-ikutan membully temen sendiri karena gak mau ikutan dimusuhin. Tapi habis itu sadar sendiri dan minta maaf sih haha

• Ada, pernah terlalu baik sama orang malah jadi dimaanfatin.

• Pernah! Salah ambil jurusan kuliah :(

• Ada, karena kesalahan yang terjadi berpengaruh besar pada diri sendiri dan banyak pihak (orang penting) dalam hidup gue, terutama orang tua dan anakku sendiri. Kepada orang tua yang seharusnya enjoy their life malah harus menyisakan space dipikirannya untuk selalu worry dengan kondisi anaknya. When I said "I'm Okay" and most of them know that I'm not. So ini menjadi challenge gue untuk mereka buat buktiin kalau I have my own way to be better. Time will be the answer.

Dan satu lagi, kesalahan yang berpengaruh besar pada anakku. Sesuatu yang tidak bisa saya berikan, kehangatan suatu keluarga yang sempurna. I'm so afraid to think that she

(64)

will be like me. Berharap dia tumbuh menjadi anak yang strong dan tidak sensitif seperti mamanya.

• Ada banyak.

• Terlalu banyak buang waktu dan gak pernah serius mendalami sesuatu sampai sudah terlanjur tua.

• Salah mengambil jalan hidup

• Ada, dulu suka gebukin ade gue

e) Closing

Gambar 33 Closing #NgobrolYuk Week 3, dari pembuat karya, 2019

(65)

#NgobrolYuk Week 4

a) Topik : Komentar Menyakitkan b) Instagram Story

Gambar 34 Opening #NgobrolYuk Week 4, dari pembuat karya, 2019

c) Jumlah Responden : 12 orang d) Respon :

• "Kurus bgt sih lo kayak anorexia". Hmm blg aja iri ceunah hehe

• Hm, dulu pas gak keterima SNMPTN banyak yang bilang, "Katanya pinter,kok ga dapet kuliahan sih?" Gara-gara itu gue sempet ragu sama diri sendiri dan hampir setuju sama perkataan orang. Sampe akhirnya gue sadar bahwa yang namanya nasib orang udah ada yang ngatur. Orang akan gampang buat ngejudge, tapi yang punya andil kuat dalam hidup kita ya kita sendiri. Jadi sejak saat itu gue gapernah

(66)

peduliin komentar negatif orang, karena no faedah at all!! Wkwk

• "Emang bikin video dance kaya gitu ngehasilin duit?" Sakit men! Padahal niat gue bikin video juga bukan karena uang, tapi karena itu emang pure hobi gue. Buat orang-orang kaya gitu, please try to put urself in someone else's shoes! Karena yang gapenting buat lo bisa jadi hal yang matters a lot buat orang lain. :)

• Komentar akan temen2 soal jadi desainer atau para pekerja kreatif lainnya itu adalah pekerjaan yang remeh yg hanya sekedar "desain atau gambar" padahal mereka gatau gimana susahnya mkirin gedung2 dan rumah2 dan hal2 estetis di sekitar mereka yg bisa mereka pake buat foto sebagai konten "instagrammable" itu dari ide2 para pekerja kreatif tsb semangat teman2 jangan menyerah apabila diremehkan.

• When your partner mentioned, "You are not a Good Mother, Not A Good Wife!!" and that why he stop loving me.

• Hmmm saya ingat... Saya pernah dibilang tidak punya iman, tidak berTuhan ketika saya sedang merasakan keputus asaan dan kecemasan yg sangat berat dan lari curhat kepada tante saya bukan berdoa kepada Tuhan.

• "Kamu gak ngarang cerita kan el?" 1 kalimat sederhana..tapi bisa menghancurkan hidup seseorang yang sedang berusaha bangkit unuk melawan rasa takut dan

(67)

trauma yang sedang dialami. Aku cuma berusaha tersenyum didepan orang itu, sampai beberapa menit kemudian aku bilang sama orang itu "di dunia ini gak ada satupun perempuan yang merasa bangga dan bahagia ketika mereka dilecehkan secara omongan dan tindakan oleh laki-laki jahat! Bahkan pelacurpun akan marah ketika ada laki-laki yang tidak dikenal menyentuh dia tanpa izin, terus kenapa kamu bisa-bisanya berfikir kalo aku mengarang cerita agar orang lain merasa kasian sama aku?" Jujur ya kak, aku tuh merasa kecewa karna kebanyakan masyarakat kita itu selalu berfikir bahwa kita para korban lah yang bersalah dalam kasus seperti ini.

Kebanyakan masyarakat kita akan berkomentar buruk kepada korban yang berusaha untuk menceritakan kisahnya, padahal seharusnya mereka memberikan support bukan cacian :(

• "Orang gendut kayak kamu ga akan bisa dance like a feather" "kamu gendut, jelek banget kalau lagi di atas", "kurusin dikit deh biar ga jelek2 amat", ketika aku masih jadi penari..It hurts, so badly. Sampe sekarang kalau inget itu masih suka nangis..

• Aku si suka di bully macem" soalnya bodyshaming cuma aku orgnya gak pernah dendam ya udala ya, mgkin mereka terlalu perhatian sm my body

(68)

• "Kok kamu item sih? Beda banget sama kakak kamu" sampe sekarang setiap ketemu orang pasti pertanyaan selalu sama.

• Kuliah komunikasi? Semua orang juga bisa ngomong kali! Presentasi? Semua juga bisa! Kadang kalo org ngmg kyk gitu gue bales sambil ketawa tapi dalam hati mikir emang salah ya kuliah komunikasi?

• "Apaan si alay banget"

e) Closing

Gambar 35 Closing #NgobrolYuk Week 4, dari pembuat karya, 2019

(69)

#NgobrolYuk Week 5

a) Topik : Tantangan dalam Proses Penerimaan Diri b) Instagram Story

Gambar 36 Opening #NgobrolYuk Week 5, dari pembuat karya, 2019

c) Jumlah Responden : 8 orang d) Respon

• Yang susah buat gue tuh untuk mengakui kekurangan, karena gue dulu tuh setutup mata itu sama kekurangan gue sendiri. Karena gue tuh dulu mikirnya kekurangan gue tuh musuh terbesar di hidup gue. Padahal apapun itu yang ada di diri gue harusnya gue embrace ya ga sih???

• Hmm yang bikin susah tuh tuntutan orang-orang sekitar sih kalo yang gue alamin. Tapi lambat laun gue pun mikir “mau sampe kapan gue berpura-pura jadi orang lain?” Gue

(70)

pun berhak bahagia dengan diri gue yang apa apadanya hehe

• Aku adalah seseorang yangberbeda dibanding orang lain... Aku sulit menerima ketika orang2 sekitar tidak menerima. Ketika orang2 sekitar mengolok2 orang yang berbeda sepertiku. Saat aku mulai belajar menerima perbedaan diriku, orang2 sekitar ini membuatku kembali merasa sedih dengan perbedaan ini...Membuatku merasa...perbedaan ini adalah kutukan, bukan keindahan..

• Kadang masih suka ngebandingin diri sendiri sama org lain wkwk

• Kadang liat orang jago musik jagp olahraga tuh kek minder sendiri. Dari dulu di sekolah gapernah ikut2 ekskul krn merasa ga pede sm diri sendiri dan takut bakal malu2in jadinya.

• Susah buat nerima kalau...banyak sekali wanita yang cantik cantik 

• Disaat gue ditolak sama orang. Besok gue ga PD lagi untuk lakuin itu lagi. And then gue bangun benteng diri gue sendiri yang kadang jadi hambatan buat orang untuk ngerti maksut gue yg sebenernya

• Aku ngerasa diriku gak berguna min, aku juga ngerasa sering dianggap aneh sama orang, aku ngerasa aku itu gak normal, berasa special snowflake gitu, terlebih lagi aku punya depresi dan kecemasan berlebih, aku selalu ngerasa

(71)

aku itu orangnya lemah banget, gampang tertekan, tubuh gampang sakit, dll. Aku ngerasa orang orang gak bisa nerima aku min, jadi mana bisa aku nerima diri sendiri dengan banyaknya judgements yang sedemikian rupa T.T

e) Closing

Gambar 37 Closing #NgobrolYuk Week 5, dari pembuat karya, 2019

(72)

#NgobrolYuk Week 6

a) Topik : Role Model

b) Instagram Story

Gambar 38 Opening #NgobrolYuk Week 6, dari pembuat karya, 2019

c) Jumlah Responden : 8 orang d) Respon

• Hmm sebenernya ada beberapa, dan mereka role model aku di issue yang berbeda. Di isu kesehatan mental, khususnya eating disorders dan self harm issue, role modelku Demi Lovato. Karna dia seorang survivor yang selalu speak up about this, dan selalu ingatkan bahwa recovery isn’t linear, it takes constant fixing, relapse happens but it doesn’t mean we’re weak, it means we’re progressing...

(73)

Di isu gender dan kekerasan seksual, role modelku Kevin Halim. I love the way she talks about this issue, she sounds so empathic and lovely.. Di isu veganism, role modelku Ms & Mr Vegan, kak Vivian Amelia dan kak Christian Vierri, karna mereka ga pernah lelah speak up about veganism di tengah2 dunia yang percaya bahwa hewan pantas disakiti.. Padahal,setiap hewan berhak mendapat kasih saying dan berhak hidup.. I really wanna be like them someday..

• SHAHRUKH KHAN hehe karena menurut gue dia definisi orang yang bisa nerima diri dia sendiri. Di satu sisi dia bisa memuji dan membanggakan diri dia sendiri di depan public, walaupun bagi sebagian orang mungkin terkesan cocky, tapi di saat yang bersamaan dia juga bisa ngakuin kelemahan dia dan mengemasnya dalam bentuk lelucon. I stan a witty man hahaha

• Diri sendiri HEHEHEHE

• Sejujurnya gue ga memiliki orang bener-bener gue jadikan sebagai role model. But, to answer this question, I would say role model gue adalah diri gue sendiri :D karena gue merasa di situasi tertentu gue bisa sebangga dan sekagum itu sama diri gye sendiri. Terus kayak ngelakuin self-talk dengan bilang “lo harus pertahankan ini”, “lo bisa” dan hal-hal semacam itu bisa keep me motivated. Terlepas ada juga sisi buruk dari diri gue, tapi gue gamau focus di hal itu.

(74)

• Sonia Eryka karna relatable WKWKWK

• Definitely... MY MOM

• Taylor Swift of course!

• Kim Namjoon! Karena dulu dia sempat punya masalah dan his attitude was not the best, but he actually learn from his mistakes and he became a very very great person. He embrace his faults, apologies for it and fixed it! Honestly that’s a really big win for a person. He taught me that loving yourself is not only about making yourself happy, but also menerima, menghadapi dan mengatasi kesalahan diri kita sendiri.

e) Closing

Gambar 39 Closing #NgobrolYuk Week 6, dari pembuat karya, 2019

(75)

#NgobrolYuk Week 7

a) Topik : Pesan untuk Diri di Masa Lalu b) Instagram Story

Gambar 40 Opening #NgobrolYuk Week 7, dari pembuat karya, 2019

c) Jumlah Responden : 13 orang d) Respon

• Control Your Emotion !! Never say mean words out of Anger, Your Anger will pass but the mean words will scar a person for Life. Use kind words or Be silent

• Harusnya minta maaf sm alm.Mama!

• Terima kasih karena kamu bisa kuat dalam melewati apapun yang terjadi di hidupmu. Terima kasih karena tidak pernah menyerah dalam keadaan apapun.

Gambar

Gambar 15 Aktor Video The Compliment Game, dari  pembuat karya, 2019
Gambar 17 Storyboard The Compliment Game, dari pembuat karya, 2019
Tabel 1 Caption dan Konten Instagram
Gambar 19 Profile Insight 8 April, dari pembuat karya, 2019
+7

Referensi

Dokumen terkait

Kualitas sumber air Tangkiling yang digunakan sebagai air baku air minum isi ulang dari aspek uji MPN Total Coliform yang bertujuan untuk mengetahui kualitas sumber

Dari gambar 4.5 diatas dapat dilihat bahwa pemaparan medan listrik berpulsa dengan waktu yang lama dan suhu lingkungan yang semakin tinggi akan menghambat pertumbuhan bakteri

Perlakuan TPT-1 yang menggabungkan beberapa komponen budidaya seperti penggunaan mulsa jerami, adanya tumpang sari dengan bawang daun, penggunaan pupuk hayati

Antibiotic prophylaxis in surgery is one of the matters of discussion regarding hospital use of antimicrobial agents, as surgical procedures often are associated with

Maka dapat disimpulkan bahwa hubungan antara pendidikan agama Islam dengan kepribadian Islami siswa terdapat hubungan yang signifikan, yaitu angka korelasinya

Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah limbah plastik dan pasir yang mana bahannya bukan umum digunakan untuk beton ringan maka data kuat hancur agregatnya

Menurut Sutarto Hadi (2009:29), standard workshop PMRI yaitu (1) Kegiatan workshop berorientasi pada proses yang memudahkan peserta