P U T U S A N
NOMOR : 153/PID/2013/PT-MDN.
DEMI KEADILAN
BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA.
--- PENGADILAN TINGGI MEDAN, yang memeriksa dan mengadili perkara-perkara pidana dalam tingkat banding, telah menjatuhkan putusan sebagai berikut dalam perkara Terdakwa : ---
Nama lengkap : KASMAN SIMARMATA Tempat Lahir : Medan
Umur / Tgl Lahir : 35 Tahun/ 13 Agustus 1977 Jenis Kelamin : Laki-laki
Kebangsaan : Indonesia
Agama : Kristen
Tempat Tinggal : Jl.Makmur Gg. Ibu No.105 Kel.Sidorejo Kecamatan Medan/ Jl.Belat Kel.Sidorejo Kec.Medan Tembung.
Pekerjaan : Security Perumahan Mutiara Palace Pendidikan : SMP
Terdakwa ditahan Oleh :
1. PENYIDIK, sejak tanggal 02 Agustus 2012 sampai dengan tanggal 21 Agustus 2012;
2. Perpanjangan penahanan oleh Penuntut, sejak tanggal 22 Agustus 2012 sampai dengan tanggal 30 September 2012.
3. Penuntut Umum, sejak tanggal 28 September 2012 sampai dengan tanggal 17 Oktober 2012;
4. Hakim, sejak tanggal 02 Oktober 2012 sampai dengan tanggal 31 Oktober 2012;
5. Perpanjangan oleh Ketua Pengadilan Negeri Pakam, sejak tanggal 01 Nopember 2012 sampai dengan tanggal 30 Desember 2012 ; 6. Perpanjangan Penahanan oleh Ketua Pengadilan Tinggi Medan yang
ke I (Pertama), sejak tanggal 31 Desember 2012 sampai dengan tanggal 29 Januari 2013 ;
7. Perpanjangan Penahanan oleh Ketua Pengadilan Tinggi Medan yang Ke II (Kedua) sejak tanggal 30 Januari 2013 sampai dengan tanggal 28 Pebruari 2013;
8. Hakim Pengadilan Tinggi Medan sejak tanggal 14 Februari 2013 sampai dengan tanggal 15 Maret 2013;
9. Perpanjangan Penahanan Hakim Pengadilan Tinggi Medan sejak tanggal 16 Maret 2013 sampai dengan tanggal 14 Mei 2013;
Terdakwa didampingi oleh Penasehat Hukumnya 1.JULHERI SINAGA,SH ,2. SOFYAN SYAHPUTRA, SH,3. MARTUA HANDY LUBIS,SH dan 4.LUHUT PARLINGGOMAN SIAHAAN,SH, para Advokat dari Kantor Lembaga Bantuan Hukum Swa Dharma Eka Kerta (LBH Swadek) berkedudukan dan berkantor di Jalan Sei Belutu Psr Melintang No. 2 C, Kota Medan berdasarkan surat Kuasa Khusus tanggal 22 Oktober 2012 yang didaftrakan di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Lubuk Pakam dibawah Register Nomor W2-U4/61/HKM 01 10/X/2012 ; ---
---PENGADILAN TINGGI TERSEBUT--- --- Setelah membaca dan memperhatikan semua surat-surat yang berhubungan dengan perkara ini : --- I. Surat Dakwaan Jaksa Penuntut Umum Nomor Reg. Perkara :
PDM-56/LPKAM.1/Ep.1./10/2012 tanggal 04 Oktober 2012, yang pada pokoknya Terdakwa didakwa sebagai berikut : --- DAKWAAN :
Kesatu : Primair :
Bahwa ia terdakwa KASMAN SIMARMATA bersama dengan IRWAN Als Iwan Bablo, dan HAZRAT als Mbah als KAJAT ( dalam berkas perkara dan penuntutan terpisah) serta Zakaria als Jek,Budi,Bembeng (DPO) pada hari Rabu tanggal 01 Agustus 2012 sekira pukul 10.00 Wib atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam bulan Agustus 2012 atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam tahun 2012, bertempat di Sirkuit Off road Jl.Pancing Desa Medan Estate Kec.Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang atau setidak-tidaknya ditempat lain masih termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Lubuk Pakam yang bersidang di Labuhan Deli ,dimuka umum bersama-sama melakukan kekerasan terhadap orang yaitu korban RUDIANTO Als
Rodot yang menyebabkan orang mendapat luka berat ,perbuatan tersebut dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut :
Bahwa pada waktu dan tempat sebagaimana yang telah diuraikan tersebut diatas ,berawal saksi korban RUDIANTO Als Rodot yang bertugas mengawasi pembangunan sirkuit off road yang terletak di Jl.Pancing /Jl.Williem Iskandar Desa Medan state Kec.Percut Sei Tuan Kab.Deli Serdang datang ke lokasi sirkuit off road pada hari rabu tanggal 01 Agustus 2012 sekira pukul 09.00 wib mengawasi pekerjaan pembuatan lapangan off road dengan menggunakan alat berat (beko) lalu sekira pukul 10.00 wib pada saat saksi korban Rudianto als rodot duduk-duduk di gubuk, tiba-tiba datang 10 (sepuluh) orang diantaranya terdakwa KASMAN SIMARMATA,IRWAN Als IWAN BABLO, HAZRAT Als MBAH Als kajat (dalam berkas dan penuntutan terpisah) serta ZAKARIA Als Jek,Budi,Bembeng (DPO) dan beberapa orang lagi yang tidak dikenal oleh saksi korban Rudianto als Rodot dengan membawa klewang dan kayu broti ,selanjutnya setelah terdakwa Kasman Simarmata bersama-sama teman-temannya tiba di lokasi sirkuit off road tersebut, terdakwa Kasman Simarmata berteriak “berhenti....hentikan pekerjaan ...ku bacok kau nanti ...,” kemudian saksi korban Rudianto Als Rodot yang bertugas sebagai pengawas tetap menyuruh pekerja yang melakukan pekerjaan di lokasi sirkuit off road untuk tetap melanjutkan pekerjaannya dan pada saat itu juga saksi korban Rudianto als Rodot bertanya kepada terdakwa Kasman Simarmata “ Apa alasan kau suruh berhenti ? , lalu terdakwa Kasman Simarmata memaki-maki saksi korban hingga terjadi pertengkaran mulut antara saksi korban Rudianto Als Radot dengan terdakwa Kasman Simarmata ,setelah itu terdakwa Kasman Simarmata langsung mengayunkan beberapa kali klewang yang sudah dipegangnya dan mengenai ke arah kepala dan bahu/punggung sebelah kiri saksi korban Rudianto Als Rodot kemudian diikuti oleh zakaria als jek (DPO) juga mengayunkan beberapa kali klewang yang dipegangnya dan mengenai kearah kepala dan bahu/punggung saksi korban Rudianto Als Rodot, selain itu Irwan Als Iwan Bablo (dalam berkas dan penuntutan terpisah) melempar dan menggunakan batu kearah badan saksi korban Rudianto als Rodot , kemudian Hazrat als Mbah als kajat (dalam berkas dan penuntutan terpisah) dengan menggunakan kayu broti memukulkan ke kaki saksi korban sebelah kiri di bagian tulang kering dan melempar
dengan menggunakan batu kearah badan saksi korban Rudianto Als Rodot selain itu Budi dan bembeng (DPO) juga melempar dengan menggunakan batu kearah badan saksi korban, setelah kejadian itu saksi Mahyu Danil ,saksi darma Kesuma Lubis ,saksi Anto Diharjo menolong saksi korban dan membawa saksi korban ke rumah sakit.Akibat dari perbuatan terdakwa Kasman Simarmata, saksi korban Rudianto Als Rodot mengalami :
- Kepala : Luka robek kepala bagian belakang,dengan ukuran 8 x 2 x 2 cm (dijahit 17 jahitan)
- Punggung : Punggung kii luka robek ,dengan ukuran 6 x 2 x 2 (dijahit 10 jahitan)
- Perut : Luka lecet.
- Anggota gerak bawah : Kaki kiri : Luka lecet didaerah bawah lutut kiri ;
Dengan Kesimpulan akibat penganiayaan tersebut pasien mengalami : Luka robek pada kepala bagian belakang ,luka robek pada punggung kiri, luka lecet pada perut ,luka lecet pada daerah bagian lutut kanan kiri akibat pukulan benda keras dan tajam , sebagaimana diuraikan dalam Visum et Repertum Nomor :05/VER/MR/RSHM/VIII/2012 tanggal 08 Agustus 2012 yang dibuat dan itandatangani berdasarkan sumpah jabatan oleh Dr.Sih Endah Utami,dokter pada Rumah Sakit Haji Medan .
Perbuatan terdakwa diatur dan diancam pidana melanggar pasal 170 ayat 2 ke (2) KUHPidana ; --- SUBSIDAIR :
Bahwa ia terdakwa KASMAN SIMARMATA bersama dengan IRWAN Als Iwan Bablo, dan HAZRAT als Mbah als KAJAT ( dalam berkas perkara dan penuntutan terpisah) serta Zakaria als Jek,Budi,Bembeng (DPO) pada hari Rabu tanggal 01 Agustus 2012 sekira pukul 10.00 Wib atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam bulan Agustus 2012 atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam tahun 2012, bertempat di Sirkuit Off road Jl.Pancing Desa Medan Estate Kec.Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang atau setidak-tidaknya ditempat lain masih termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Lubuk Pakam yang bersidang di Labuhan Deli ,dimuka umum bersama-sama melakukan kekerasan terhadap orang yaitu korban RUDIANTO Als radot
yang menyebabkan orang mendapat luka ,perbuatan tersebut dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut :
Bahwa pada waktu dan tempat sebagaimana yang telah diuraikan tersebut diatas ,berawal saksi korban RUDIANTO Als Rodot yang bertugas mengawasi pembangunan sirkuit off road yang terletak di Jl.Pancing /Jl.Williem Iskandar Desa Medan state Kec.Percut Sei Tuan Kab.Deli Serdang datang ke lokasi sirkuit off road pada hari rabu tanggal 01 Agustus 2012 sekira pukul 09.00 wib mengawasi pekerjaan pembuatan lapangan off road dengan menggunakan alat berat (beko) lalu sekira pukul 10.00 wib pada saat saksi korban Rudianto als rodot duduk-duduk di gubuk, tiba-tiba datang 10 (epuluh) orang diantaranya terdakwa KASMAN SIMARMATA,IRWAN Als IWAN BABLO,HAZRAT Als MBAH Als kajat (dalam berkas dan penuntutan terpisah) serta ZAKARIA Als Jek,Budi,Bembeng (DPO) dan beberapa orang lagi yang tidak dikenal oleh saksi korban Rudianto als Rodot dengan membawa klewang dan kayu broti ,selanjutnya setelah terdakwa Kasman Simarmata bersama-sama teman-temannya tiba di lokasi sirkuit off road tersebut, terdakwa Kasman Simarmata berteriak “berhenti....hentikan pekerjaan ...ku bacok kau nanti ...,” kemudian saksi korban Rudianto Als Rodot yang bertugas sebagai pengawas tetap menyuruh pekerja yang melakukan pekerjaan di lokasi sirkuit off road untuk tetap melanjutkan pekerjaannya dan pada saat itu juga saksi korban Rudianto als Rodot bertanya kepada terdakwa Kasman Simarmata “ Apa alasan kau suruh berhenti ? , lalu terdakwa Kasman Simarmata memaki-maki saksi korban hingga terjadi pertengkaran mulut antara saksi korban Rudianto Als Radot dengan terdakwa Kasman Simarmata ,setelah itu terdakwa Kasman Simarmata langsung mengayunkan beberapa kali klewang yang sudah dipegangnya dan mengenai ke arah kepala dan bahu/punggung sebelah kiri saksi korban Rudianto Als Rodot kemudian diikuti oleh zakaria als jek (DPO) juga mengayunkan beberapa kali klewang yang dipegangnya dan mengenai kearah kepala dan bahu/punggung saksi korban Rudianto Als Rodot, selain itu Irwan Als Iwan Bablo (dalam berkas dan penuntutan terpisah) melempar dan menggunakan batu kearah badan saksi korban Rudianto als Rodot , kemudian Hazrat als Mbah als kajat (dalam berkas dan penuntutan terpisah) dengan menggunakan kayu broti memukulkan ke kaki saksi korban sebelah kiri di bagian tulang kering dan melempar
dengan menggunakan batu kearah badan saksi korban Rudianto Als Rodot selain itu Budi dan bembeng (DPO) juga melempar dengan menggunakan batu kearah badan saksi korban, setelah kejadian itu saksi Mahyu Danil ,saksi darma Kesuma Lubis ,saksi Anto Diharjo menolong saksi korban dan membawa saksi korban ke rumah sakit.Akibat dari perbuatan terdakwa Kasman Simarmata, saksi korban Rudianto Als Rodot mengalami :
- Kepala : Luka robek kepala bagian belakang,dengan ukuran 8 x 2 x 2 cm (dijahit 17 jahitan)
- Punggung : Punggung kii luka robek ,dengan ukuran 6 x 2 x 2 (dijahit 10 jahitan)
- Perut : Luka lecet.
- Anggota gerak bawah : Kaki kiri : Luka lecet didaerah bawah lutut kiri ;
Dengan Kesimpulan akibat penganiayaan tersebut pasien mengalami : Luka robek pada kepala bagian belakang ,luka robek pada punggung kiri, luka lecet pada perut ,luka lecet pada daerah bagian lutut kanan kiri akibat pukulan benda keras dan tajam , sebagaimana diuraikan dalam Visum et Repertum Nomor :05/VER/MR/RSHM/VIII/2012 tanggal 08 Agustus 2012 yang dibuat dan itandatangani berdasarkan sumpah jabatan oleh Dr.Sih Endah Utami,dokter pada Rumah Sakit Haji Medan .
Perbuatan terdakwa diatur dan diancam pidana melanggar pasal 170 ayat 2 ke (1) KUHPidana ; --- ATAU
Kedua Primair
Bahwa ia terdakwa KASMAN SIMARMATA bersama dengan IRWAN Als Iwan Bablo, dan HAZRAT als Mbah als KAJAT ( dalam berkas perkara dan penuntutan terpisah) serta Zakaria als Jek,Budi,Bembeng (DPO) pada hari Rabu tanggal 01 Agustus 2012 sekira pukul 10.00 Wib atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam bulan Agustus 2012 atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam tahun 2012, bertempat di Sirkuit Off road Jl.Pancing Desa Medan Estate Kec.Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang atau setidak-tidaknya ditempat lain masih termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Lubuk Pakam yang bersidang di Labuhan Deli, yang melakukan, yang menyuruh
melakukan, atau yang turut melakukan perbuatan tersebut dengan sengaja melakukan penganiayaan terhadap saksi korban RUDIANTO Als radot yang menyebabkan orang mendapat luka berat, perbuatan tersebut dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut :
Bahwa pada waktu dan tempat sebagaimana yang telah diuraikan tersebut diatas ,berawal saksi korban RUDIANTO Als Rodot yang bertugas mengawasi pembangunan sirkuit off road yang terletak di Jl.Pancing /Jl.Williem Iskandar Desa Medan state Kec.Percut Sei Tuan Kab.Deli Serdang datang ke lokasi sirkuit off road pada hari rabu tanggal 01 Agustus 2012 sekira pukul 09.00 wib mengawasi pekerjaan pembuatan lapangan off road dengan menggunakan alat berat (beko) lalu sekira pukul 10.00 wib pada saat saksi korban Rudianto als rodot duduk-duduk di gubuk, tiba-tiba datang 10 (epuluh) orang diantaranya terdakwa KASMAN SIMARMATA,IRWAN Als IWAN BABLO,HAZRAT Als MBAH Als kajat (dalam berkas dan penuntutan terpisah) serta ZAKARIA Als Jek,Budi,Bembeng (DPO) dan beberapa orang lagi yang tidak dikenal oleh saksi korban Rudianto als Rodot dengan membawa klewang dan kayu broti ,selanjutnya setelah terdakwa Kasman Simarmata bersama-sama teman-temannya tiba di lokasi sirkuit off road tersebut, terdakwa Kasman Simarmata berteriak “berhenti....hentikan pekerjaan ...ku bacok kau nanti ...,” kemudian saksi korban Rudianto Als Rodot yang bertugas sebagai pengawas tetap menyuruh pekerja yang melakukan pekerjaan di lokasi sirkuit off road untuk tetap melanjutkan pekerjaannya dan pada saat itu juga saksi korban Rudianto als Rodot bertanya kepada terdakwa Kasman Simarmata “ Apa alasan kau suruh berhenti ? , lalu terdakwa Kasman Simarmata memaki-maki saksi korban hingga terjadi pertengkaran mulut antara saksi korban Rudianto Als Radot dengan terdakwa Kasman Simarmata ,setelah itu terdakwa Kasman Simarmata langsung mengayunkan beberapa kali klewang yang sudah dipegangnya dan mengenai ke arah kepala dan bahu/punggung sebelah kiri saksi korban Rudianto Als Rodot kemudian diikuti oleh zakaria als jek (DPO) juga mengayunkan beberapa kali klewang yang dipegangnya dan mengenai kearah kepala dan bahu/punggung saksi korban Rudianto Als Rodot, selain itu Irwan Als Iwan Bablo (dalam berkas dan penuntutan terpisah) melempar dan menggunakan batu kearah badan saksi korban Rudianto als Rodot, kemudian Hazrat als Mbah als kajat (dalam berkas
dan penuntutan terpisah) dengan menggunakan kayu broti memukulkan ke kaki saksi korban sebelah kiri di bagian tulang kering dan melempar dengan menggunakan batu kearah badan saksi korban Rudianto Als Rodot selain itu Budi dan bembeng (DPO) juga melempar dengan menggunakan batu kearah badan saksi korban, setelah kejadian itu saksi Mahyu Danil ,saksi darma Kesuma Lubis ,saksi Anto Diharjo menolong saksi korban dan membawa saksi korban ke rumah sakit.Akibat dari perbuatan terdakwa Kasman Simarmata, saksi korban Rudianto Als Rodot mengalami :
- Kepala : Luka robek kepala bagian belakang,dengan ukuran 8 x 2 x 2 cm (dijahit 17 jahitan)
- Punggung : Punggung kii luka robek ,dengan ukuran 6 x 2 x 2 (dijahit 10 jahitan)
- Perut : Luka lecet.
- Anggota gerak bawah : Kaki kiri : Luka lecet didaerah bawah lutut kiri ;
Dengan Kesimpulan akibat penganiayaan tersebut pasien mengalami : Luka robek pada kepala bagian belakang ,luka robek pada punggung kiri, luka lecet pada perut ,luka lecet pada daerah bagian lutut kanan kiri akibat pukulan benda keras dan tajam , sebagaimana diuraikan dalam Visum et Repertum Nomor :05/VER/MR/RSHM/VIII/2012 tanggal 08 Agustus 2012 yang dibuat dan itandatangani berdasarkan sumpah jabatan oleh Dr.Sih Endah Utami,dokter pada Rumah Sakit Haji Medan .
Perbuatan terdakwa diatur dan diancam pidana melanggar pasal 351 ayat 2 KUHPidana ; --- Subsidair :
Bahwa ia terdakwa KASMAN SIMARMATA bersama dengan IRWAN Als Iwan Bablo, dan HAZRAT als Mbah als KAJAT ( dalam berkas perkara dan penuntutan terpisah) serta Zakaria als Jek,Budi,Bembeng (DPO) pada hari Rabu tanggal 01 Agustus 2012 sekira pukul 10.00 Wib atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam bulan Agustus 2012 atau setidak-tidaknya pada suatu waktu lain dalam tahun 2012, bertempat di Sirkuit Off road Jl.Pancing Desa Medan Estate Kec.Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang atau setidak-tidaknya ditempat lain masih termasuk dalam daerah hukum Pengadilan Negeri Lubuk Pakam yang bersidang di Labuhan Deli, yang melakukan ,yang menyuruh
melakukan, atau yang turut melakukan perbuatan tersebut dengan sengaja melakukan penganiayaan terhadap saksi korban RUDIANTO Als radot yang menyebabkan orang mendapat luka berat ,perbuatan tersebut dilakukan terdakwa dengan cara sebagai berikut :
Bahwa pada waktu dan tempat sebagaimana yang telah diuraikan tersebut diatas ,berawal saksi korban RUDIANTO Als Rodot yang bertugas mengawasi pembangunan sirkuit off road yang terletak di Jl.Pancing /Jl.Williem Iskandar Desa Medan state Kec.Percut Sei Tuan Kab.Deli Serdang datang ke lokasi sirkuit off road pada hari rabu tanggal 01 Agustus 2012 sekira pukul 09.00 wib mengawasi pekerjaan pembuatan lapangan off road dengan menggunakan alat berat (beko) lalu sekira pukul 10.00 wib pada saat saksi korban Rudianto als rodot duduk-duduk di gubuk, tiba-tiba datang 10 (epuluh) orang diantaranya terdakwa KASMAN SIMARMATA,IRWAN Als IWAN BABLO,HAZRAT Als MBAH Als kajat (dalam berkas dan penuntutan terpisah) serta ZAKARIA Als Jek,Budi,Bembeng (DPO) dan beberapa orang lagi yang tidak dikenal oleh saksi korban Rudianto als Rodot dengan membawa klewang dan kayu broti ,selanjutnya setelah terdakwa Kasman Simarmata bersama-sama teman-temannya tiba di lokasi sirkuit off road tersebut, terdakwa Kasman Simarmata berteriak “berhenti....hentikan pekerjaan ...ku bacok kau nanti ...,” kemudian saksi korban Rudianto Als Rodot yang bertugas sebagai pengawas tetap menyuruh pekerja yang melakukan pekerjaan di lokasi sirkuit off road untuk tetap melanjutkan pekerjaannya dan pada saat itu juga saksi korban Rudianto als Rodot bertanya kepada terdakwa Kasman Simarmata “ Apa alasan kau suruh berhenti ? , lalu terdakwa Kasman Simarmata memaki-maki saksi korban hingga terjadi pertengkaran mulut antara saksi korban Rudianto Als Radot dengan terdakwa Kasman Simarmata ,setelah itu terdakwa Kasman Simarmata langsung mengayunkan beberapa kali klewang yang sudah dipegangnya dan mengenai ke arah kepala dan bahu/punggung sebelah kiri saksi korban Rudianto Als Rodot kemudian diikuti oleh zakaria als jek (DPO) juga mengayunkan beberapa kali klewang yang dipegangnya dan mengenai kearah kepala dan bahu/punggung saksi korban Rudianto Als Rodot, selain itu Irwan Als Iwan Bablo (dalam berkas dan penuntutan terpisah) melempar dan menggunakan batu kearah badan saksi korban Rudianto als Rodot, kemudian Hazrat als Mbah als kajat (dalam berkas
dan penuntutan terpisah) dengan menggunakan kayu broti memukulkan ke kaki saksi korban sebelah kiri di bagian tulang kering dan melempar dengan menggunakan batu kearah badan saksi korban Rudianto Als Rodot selain itu Budi dan bembeng (DPO) juga melempar dengan menggunakan batu kearah badan saksi korban, setelah kejadian itu saksi Mahyu Danil ,saksi Darma Kusuma Lubis ,saksi Anto Diharjo menolong saksi korban dan membawa saksi korban ke rumah sakit.Akibat dari perbuatan terdakwa Kasman Simarmata, saksi korban Rudianto Als Rodot mengalami :
- Kepala : Luka robek kepala bagian belakang,dengan ukuran 8 x 2 x 2 cm (dijahit 17 jahitan)
- Punggung : Punggung kii luka robek ,dengan ukuran 6 x 2 x 2 (dijahit 10 jahitan)
- Perut : Luka lecet.
- Anggota gerak bawah : Kaki kiri : Luka lecet didaerah bawah lutut kiri ;
Dengan Kesimpulan akibat penganiayaan tersebut pasien mengalami : Luka robek pada kepala bagian belakang ,luka robek pada punggung kiri, luka lecet pada perut ,luka lecet pada daerah bagian lutut kanan kiri akibat pukulan benda keras dan tajam , sebagaimana diuraikan dalam Visum et Repertum Nomor :05/VER/MR/RSHM/VIII/2012 tanggal 08 Agustus 2012 yang dibuat dan itandatangani berdasarkan sumpah jabatan oleh Dr.Sih Endah Utami,dokter pada Rumah Sakit Haji Medan .
Perbuatan terdakwa diatur dan diancam pidana melanggar pasal 351 ayat (1) KUHPidana ; --- ---
II. Tuntutan Pidana Jaksa Penuntut Umum tanggal 10 Januari 2013 Nomor Register Perkara PDM-56/LPKAM.1/EP.1/09/2012, menuntut Terdakwa sebagai berikut : --- 1. Menyatakan terdakwa KASMAN SIMARMATA bersalah melakukan tindak pidana “ Dimuka umum bersama-sama melakukan kekerasan terhadap orang yang mengakibatkan luka” sebagaimana diatur dan diancam dalam Pasal 170 ayat (2) ke 1 KUHPidana , dalam dakwaan Kesatu Subsidair ;
2. Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa KASMAN SIMARMATA dengan pidana penjara selama 5 (lima) tahun dikurangi selama
dalam masa penangkapan dan atau penahanan dengan perintah tetap ditahan ;
3. Menyatakan barang bukti berupa
- 1 (satu) bilah Klewang yang panjangnya 60 cm dengan gagang berlakban warna hitam dan 1(satu) buah batu bata yang sudah terbelah dua (terlampir dalam berkas perkara An.terdakwa Irwan Als Iwan Bablo) dirampas untuk dimusnahkan.
- 1(satu) buah baju kaos warna hijau tua yang mengalami robek. 1 (satu) buah jaket loreng warna coklat dikembalikan kepada saksi korban.
4. Menetapkan apabila terdakwa dipersalahkan dan dijatuhi hukuman supaya dibebankan untuk membayar biaya perkara sebesar Rp 2.000,- (dua ribu rupiah);
III. Putusan Pengadilan Negeri Lubuk Pakam tanggal 14 Februari 2013, No. 1268/Pid.B/2012/PN-LP-LD yang amarnya berbunyi sebagai berikut:
1. Menyatakan terdakwa KASMAN SIMARMATA tidak terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana sebagaimana dalam dakwaan Kesatu Primair tersebut;
2. Membebaskan terdakwa dari dakwaan Kesatu Primair tersebut diatas;
3. Menyatakan terdakwa KASMAN SIMARMATA telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “ MELAKUKAN KEKERASAN TERHADAP ORANG;
4. Menjatuhkan pidana oleh karena itu terhadap terdakwa KASMAN SIMARMATA dengan pidana penjara selama 3 (tiga) tahun dan 6 (enam) bulan;
5. Menetapkan lamanya terdakwa berada dalam tahanan dikurangkan seluruhnya dari pidana yang dijatuhkan ;
6. Menetapkan terdakwa tetap berada dalam tahanan ; 7. Menetapkan barang bukti berupa :
- 1(satu) bilah kelewang yang panjangnya 60 cm dengan gagang berlakban warna hitam dan 1(satu) buah batu bata yang sudah terbelah dua
- 1(satu) buah baju kaos warna hijau tua yang mengalami robek - 1 (satu) ……….
- 1(satu) buah celana pendek warna hijau tua , - 1(satu) buah jaket loreng warna coklat hitam
Terlampir dalam berkas perkara an.terdakwa Irwan Als Iwan Bablo.
8. Membebankan terdakwa untuk membayar biaya perkara sebesar Rp 2.000,-(dua ribu rupiah).
IV. Akta permintaan Banding dari Penasehat Hukum Terdakwa tanggal 14 Februari 2013, No. 13/Akta Pid.B/2013/PN-LP-LD, yang ditanda tangani oleh : ILHAM PURBA, SH Panitera/Sekretaris pada Pengadilan Negeri Lubuk Pakam, yang menerangkan bahwa Penasehat Hukum Terdakwa telah mengajukan permintaan banding terhadap putusan pengadilan Negeri tersebut, permintaan banding mana telah diberitahukan dengan sempurna kepada Jaksa Penuntut Umum pada tanggal 28 Februari 2013; --- V. Relaas pemberitahuan untuk mempelajari berkas perkara yang
ditujukan kepada Jaksa Penuntut Umum pada Kejaksaan Negeri dan Terdakwa masing-masing tertanggal 04 Maret 2013, dan kepada mereka telah diberikan kesempatan untuk membaca dan mempelajari berkas perkara No.1268/Pid.B/2012/PN-LP-LD, dalam tenggang waktu 7 (tujuh) hari sejak tanggal 05 Maret 2013 s/d 15 Maret 2013 sebelum berkas dikirim ke Pengadilan Tinggi ; --- ---Menimbang, bahwa permintaan banding yang diajukan oleh Penasehat Hukum Terdakwa masih dalam tenggang waktu dan menurut cara serta memenuhi syarat-syarat yang ditentukan oleh Undang-Undang, oleh karena itu permintaan banding tersebut secara yuridis formal dapat diterima ; --- --- Menimbang, bahwa setelah Pengadilan Tinggi mempelajari dengan seksama berkas perkara dan turunan resmi putusan Pengadilan Negeri Lubuk Pakam tanggal 14 Februari 2013, No. 1268/Pid.B/2012/PN-LP-LD, Pengadilan Tinggi sependapat dengan pertimbangan Majelis Hakim Tingkat Pertama dalam putusannya bahwa Terdakwa terbukti dengan sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana sebagaimana didakwakan kepadanya dalam dakwaan pertama subsidair, dan pertimbangan Majelis Hakim Tingkat Pertama tersebut diambil alih dan dijadikan sebagai pertimbangan Pengadilan Tinggi sendiri dalam memutus perkara ini dalam tingkat banding, kecuali mengenai pidana
yang dijatuhkan dan kwalifikasi tindak pidana perlu diubah dan diperbaiki sehingga amarnya berbunyi sebagaimana diktum dibawah ini ; --- Menimbang, bahwa kesalahan Terdakwa tersebut tidak hanya dari pihak Terdakwa sendiri tetapi juga dari pihak korban, dimana dalam fakta persidangan diperoleh bahwa korban terlebih dahulu memukul Terdakwa menggunakan balok tetapi Terdakwa berhasil menangkisnya, lalu Terdakwa pergi ke pondok mengambil parang, oleh karena itu adalah adil apabila Terdakwa dihukum sebagaimana disebutkan dalam diktum putusan di bawah ini; --- --- Menimbang, bahwa kwalifikasi tindak pidana yang terbukti menurut Majelis Hakim Tingkat Pertama “Melakukan kekerasan terhadap orang” , menurut Pengadilan Tinggi harus diperbaiki karena kurang lengkap sebagaimana yang terbukti adalah pasal 170 ayat (2) ke-1 KUHP kwalifikasi adalah “Melakukan kekerasan terhadap orang mengakibatkan luka”; --- --- Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan tersebut diatas, maka putusan Pengadilan Negeri Lubuk Pakam tanggal 14 Februari 2013, No. 1268/Pid.B/2012/PN-LP-LD, harus diubah dan diperbaiki sekedar pidanan yang dijatuhkan serta kwalifikasi tindak pidana yang terbukti, sedangkan putusan selebihnya dapat dikuatkan, yang amarnya sebagaimana tersebut di bawah ini; --- --- Menimbang, bahwa karena Terdakwa dijatuhi pidana, maka kepadanya dibebani membayar biaya perkara dalam kedua tingkat peradilan; --- --- Mengingat pasal 170 ayat (2) ke-1 KUHP dan pasal 193 ayat (1) KUHAP dan peraturan perundang-undangan lainnya; ---
--- M E N G A D I L I --- --- Menerima permintaan banding dari Terdakwa tersebut ; --- --- Mengubah Putusan Pengadilan Negeri Lubuk Pakam tanggal 14
Februari 2013, No. 1268/Pid.B/2012/PN-LP-LD, sekedar mengenai pidana yang dijatuhkan dan kwalifikasi tindak pidana sehingga berbunyi sebagai berikut : ---
1. Menyatakan terdakwa KASMAN SIMARMATA telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana “melakukan kekerasan terhadap orang mengakibatkan luka”;
2. Menjatuhkan pidana oleh karena itu kepada terdakwa dengan pidana penjara selama 2 (dua) tahun; --- 3. Menguatkan Putusan Pengadilan Negeri Lubuk Pakam tanggal
14 Februari 2013, No. 1268/Pid.B/2012/PN-LP-LD untuk selebihnya;
4. Menetapkan terdakwa tetap dalam tahanan; --- 5. Membebankan kepada Terdakwa untuk membayar biaya perkara
dalam kedua tingkat peradilan, yang dalam tingkat banding sebesar Rp.2.500.- ( dua ribu lima ratus rupiah); ---
--- DEMIKIANLAH, diputuskan dalam sidang permusyawaratan Majelis Hakim Pengadilan Tinggi Medan pada hari RABU tanggal 01 MEI 2013, oleh Kami : DR.MANAHAN M.P.SITOMPUL,SH.MHum. Hakim Pengadilan Tinggi Medan sebagai Hakim Ketua Majelis, LEXSY MAMONTO,SH.MH. dan KAREL TUPPU,SH.MH. masing-masing sebagai Hakim Anggota, yang ditunjuk memeriksa dan mengadili perkara tersebut tingkat banding berdasarkan Penetapan wakil Ketua Pengadilan Tinggi Medan tanggal 25 Maret Nomor : 153/PID/2013/PT-MDN, putusan mana telah diucapkan dalam sidang terbuka untuk umum pada hari KAMIS tanggal 02 MEI 2013, oleh Ketua Majelis dengan dihadiri Hakim-Hakim Anggota tersebut serta dibantu oleh LUHUT BAKO,SH. Panitera Pengganti pada Pengadilan Tinggi Medan, tanpa dihadiri oleh Jaksa Penuntut Umum maupun Terdakwa ; ---
HAKIM-HAKIM ANGGOTA, HAKIM KETUA MAJELIS,
ttd ttd
LEXSY MAMONTO,SH.MH. DR.MANAHAN M.P.SITOMPUL,SH.MHum.
ttd
KAREL TUPPU,SH.MH. PANITERA PENGGANTI,
ttd