• Tidak ada hasil yang ditemukan

PROGRAM HIBAH KOMPETISI INTERNAL KULIAH KERJA NYATA

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "PROGRAM HIBAH KOMPETISI INTERNAL KULIAH KERJA NYATA"

Copied!
14
0
0

Teks penuh

(1)

BUKU PANDUAN

PROGRAM HIBAH KOMPETISI INTERNAL

KULIAH KERJA NYATA

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT

Dei

PUSAT KULIAH KERJA NYATA UNIVERSITAS SANATA DHARMA

YOGYAKARTA 2008

1

(2)

Pengantar

Dewasa ini globalisasi menjadi ikon penting dalam kehidupan masyarakat. Tanpa disadari, banyak aspek negatif globalisasi yang justru mendestruksi kehidupan masyarakat pedesaan, seperti sektarianisme, segregasi, konsumerisme, materialisme dan egoisme. KKN menjadi salah satu ujung tombak utama universitas untuk memberdayakan masyarakat dalam menghadapi unsur destruktif globalisasi. Melalui KKN, universitas berpeluang besar untuk mengembangkan perannya secara langsung bagi kehidupan nyata masyarakat.

Dalam evaluasi diri yang telah dilaksanakan, kemampuan KKN sebagai ujung tombak universitas dalam memberdayakan masyarakat masih kurang optimal kualitasnya.

Akar masalahnya adalah kekurangtepatan paradigma KKN, kekurangberakaran program kerja KKN, serta keterbatasan kerjasama internal dan eksternal,

Kekurangtepatan paradigma terasa sekali pada konsep bahwa mahasiswa KKN adalah pembawa pembaharuan bagi masyarakat (agent of social change). Oleh karena itu, mulai tahun 2008, paradigma yang digunakan adalah pemberdayaan terhadap berbagai hal yang telah dimiliki masyarakat. Melalui paradigma ini, masyarakat ditempatkan sebagai subyek yang memiliki potensi dan semangat untuk mengembangkan diri. Berbagai komponen masyarakat yang terkait dengan KKN dilibatkan secara aktif, mulai dari perencanaan sampai evaluasi. Di pihak lain, fungsi KKN adalah sebagai pendamping dan fasilitator bagi keinginan berkembang yang terdapat di dalam diri masyarakat.

Permasalahan kedua adalah program kerja yang disusun mahasiswa berdasar pengamatan sekilas, di sela-sela kesibukan kuliah. Akibatnya tidak sedikit program yang

“sekedar ada” dan “habis pakai”, tanpa berpijak pada kebutuhan masyarakat. Berdasar kenyataan tersebut diperlukan kegiatan KKN yang memiliki arah jelas, dapat dipertanggungjawab, baik secara akademik maupun sosial, dan berkelanjutan. Kegiatan KKN yang berbasis penelitian ilmiah dan sungguh merupakan kebutuhan masyarakat, serta dapat dikembangkan oleh masyarakat sendiri setelah periode KKN berakhir.

Permasalahan ketiga adalah pelaksanaan KKN yang secara sentralistis dikelola oleh Pusat KKN, dari tahap perencanaan sampai dengan evaluasi. Oleh karena itu, pada tahun 2008 ini mulai dilakukan pengembangan kerjasama internal. KKN ditempatkan sebagai kegiatan integrasi (bersama) antara Departemen PPM, Pusat KKN dan program studi dengan tetap mempertahankan berbagai ciri khas KKN.

Berdasar ketiga akar masalah tersebut, pada tahun 2008 Pusat KKN Universitas Sanata Dharma mengadakan program Hibah Internal KKN Pemberdayaan Masyarakat dengan tema: Peningkatan Kemandirian Masyarakat Desa. Hibah ini terbuka untuk seluruh dosen pada semua program studi di lingkungan Universitas Sanata Dharma.

Proposal yang masuk akan diseleksi oleh Tim Evaluator Hibah KKN Pemberdayaan Masyarakat USD yang dibentuk bersama oleh Pusat KKN bersama Lembaga Penjaminan Mutu USD dan dipilih 6 proposal untuk dibiayai.

Kepala PKKN

2

(3)

Deskripsi Program dan Tujuan Hibah

Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) tahun 2008 merupakan program KKN yang mengintegrasikan kegiatan pembelajaran, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat, yang melibatkan unsur-unsur program studi, DPPM dan Pusat KKN.

A. Tujuan

1. Menjadikan Kuliah Kerja Nyata sebagai kegiatan yang mengintegrasikan pembelajaran, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat.

2. Menjadikan KKN sebagai kegiatan terpadu antara program studi, DPPM dan Pusat KKN.

3. Menjadikan Kuliah Kerja Nyata sebagai solusi mendasar atas permasalahan nyata yang dihadapi oleh masyarakat.

4. Memberikan stimulasi kepada dosen pembimbing KKN dan mahasiswa untuk membuat program KKN yang berkualitas

B. Tema KKN 2008: Peningkatan Kemandirian Masyarakat Desa

Melalui tema ini diharapkan kegiatan KKN yang melibatkan unsur mahasiswa dan masyarakat, sungguh-sungguh dapat memberikan stimulasi bagi masyarakat desa agar mampu semakin mandiri menyelesaikan persoalan-persoalan mereka, mengembangkan desa dan pada akhirnya mengangkat kesejahteraan masyarakat.

3

(4)

Ketentuan Penulisan Proposal

1) Proposal ditulis dengan huruf Times New Roman ukuran 12 menggunakan Bahasa Indonesia yang baik dan benar

2) Format penulisan proposal mengikuti format yang dicantumkan dalam lampiran 3) Evaluator : Tim Evaluator Hibah KKN Pemberdayaan Masyarakat USD

4) Pengusul : Dosen Program Studi di lingkungan Universitas Sanata Dharma.

5) Anggaran : Maksimal Rp 10.000.000,00 (Sepuluh juta rupiah) per proposal dan untuk semester genap tahun 2008 akan dibiayai sebanyak 6 proposal.

6) Keterlibatan Mahasiswa:

Proposal kegiatan KKN yang diusulkan harus melibatkan 4 (empat) kelompok peserta KKN Reguler USD Angkatan XXXVI dengan jumlah setiap kelompok 10 mahasiswa.

7) Keterlibatan Masyarakat:

Proposal kegiatan KKN yang diusulkan harus melibatkan masyarakat yang ditunjukkan dengan adanya surat pernyataan kesediaan dari Lurah/ Kepala Desa untuk menerima dan bekerjasama dengan mahasiswa KKN dari Universitas Sanata Dharma dalam melaksanakan program yang telah disusun.

4

(5)

Jadwal Pelaksanaan Hibah KKN

TAHUN 2008 PROGRAM KEGIATAN

1 2 3 4 5 6 7 8 9 Penyusunan panduan hibah

Sosialisasi program ke

fakultas dan prodi Penyeleksian proposal hibah

KKN PM

Pengumuman Pemenang

Hibah

KKN Pemberdayaan

Masyarakat

Pelaksanaan KKN PM

KETERANGAN

A. Pelaksanaan Hibah KKN Pemberdayaan Masyarakat

1. Proposal hibah KKN PM diserahkan ke Pusat KKN paling lambat 14 Mei 2008.

2. Penyeleksian Berkas (Desk evaluation) 15 – 21 Mei 2008.

3. Presentasi dan penyempurnaan proposal 22 – 24 Mei 2008.

4. Pengumuman pemenang 27 Mei 2008.

A. Pelaksanaan KKN Pemberdayaan Masyarakat 1. Pendaftaran peserta KKN XXXVI 5 – 17 Mei 2008.

2. Pembekalan 9 – 22 Juni 2008.

3. Observasi: 16 Juni – 5 Juli 2008.

4. KKN di lokasi 15 Juli – 14 Agustus 2008.

5. Refleksi 23 Agustus 2008.

6. Pengumpulan Laporan KKN 28 Agustus 2008.

7. Pengumuman Nilai dan pembagian sertifikat : 1 September 2008.

5

(6)

Lampiran : Format penulisan proposal

JUDUL PROPOSAL KKN

PENGEMBANGAN MASYARAKAT

Dei

Diajukan kepada Pusat Kuliah Kerja Nyata Universitas Sanata Dharma

Diusulkan oleh:

Nama Dosen Program Studi/Jurusan

Fakultas

UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA

2008

6

(7)

LEMBAR PENGESAHAN

1. Judul KKN Pemberdayaan Masyarakat : 2. Lokasi (Dusun,Desa,Kec/Kab/Prop) :

3. Penanggung Jawab :

a. Nama :

b. Jabatan/Pangkat/Golongan :

c. Alamat rumah :

d. Telepon/HP :

e. e-mail :

4. Unit Kerja (Prodi,Jurusan,Fakultas) : 5. Lembaga Mitra (bila ada) : 6. Biaya yang diusulkan :

Mengetahui/Menyetujui ..., ...2008 Dekan Fakultas... Penanggung Jawab

(...) (...)

7

(8)

DAFTAR ISI

II. Deskripsi Kegiatan A. Judul

B. Lokasi

C. Latar belakang D. Tujuan

E. Uraian kegiatan

F. Indikator Keberhasilan Program

G. Lingkup Program KKN Pemberdayaan Masyarakat 1. Kelompok Sasaran

2. Perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi partisipatif KKN PM H. Operasional Program KKN Pemberdayaan Masyarakat

1. Pembekalan.

2. Pelaksanaan

3. Keberlanjutan Program I. Monitoring dan Evaluasi Program J. Tempat dan Jadwal Pelaksanaan K. Pembiayaan

III. Lampiran 1. Peta Lokasi 2. Surat Ijin Lokasi

3. Rencana Monitoring, Refleksi dan Evaluasi 4. Rincian Pembiayaan

8

(9)

A. Judul

Judul mencerminkan penyelesaian mendasar permasalahan nyata yang sedang dihadapi masyarakat wilayah tertentu.

B. Lokasi

Sebutkan daerah yang akan dijadikan lokasi KKN pemberdayaan masyarakat.

C. Latar belakang

1. Lakukan analisis SWOT untuk mengidentifikasi potensi daerah KKN

2. Identifikasi dan rumuskan permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat desa lokasi KKN yang akan menjadi fokus kegiatan KKN

D. Uraian Kegiatan

Uraikan usulan penyelesaian masalah dan pemberdayaan masyarakat yang diajukan dalam bentuk uraian kegiatan berikut dengan rasional mengapa kegiatan tersebut dapat menyelesaikan masalah.

E. Tujuan

Uraikan capaian yang menjadi tujuan atau target program KKN PM:

1. Dari aspek mahasiswa peserta KKN 2. Dari aspek masyarakat lokasi KKN 3. Dari aspek keberlanjutan program F. Indikator Keberhasilan Kegiatan

Jelaskan secara rinci indikator keberhasilan pencapaian tujuan kegiatan KKN Pemberdayaan Masyarakat dan uraikan bagaimana indikator tersebut diukur. Indikator dapat bersifat kuantitatif atau kualitatif.

G. Lingkup Program KKN Pemberdayaan Masyarakat 1. Kelompok Sasaran

Sebutkan kelompok yang dijadikan sasaran utama program. Jelaskan alasan pemilihan kelompok sasaran, misalnya kaitan kelompok sasaran dengan pemberdayaan komunitas secara keseluruhan atau pendampingan yang pernah diterima.

2. Perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi partisipatif KKN PM

Buatlah ringkasan kegiatan partisipatif mulai dari perencanaan hingga evaluasi yang dilakukan bersama masyarakat atau kelompok sasaran.

9

(10)

H. Operasional Program KKN Pemberdayaan Masyarakat 1. Pembekalan.

a. Uraikan materi pembekalan yang perlu diberikan kepada mahasiswa, khususnya untuk program KKN Pemberdayaan Masyarakat.

b. Buatlah jadwal pelaksanaan pembekalan.

2. Pelaksanaan

Jelaskan tahap-tahap pelaksanaan program yang meliputi:

a. Metode yang digunakan untuk melakukan pemberdayaan masyarakat.

b. Langkah-langkah operasional untuk mengatasi permasalahan yang dijelaskan pada latar belakang.

c. Sebutkan volume pekerjaan dalam bentuk Jam Kerja Efektif Mahasiswa (JKEM). Khusus untuk pelaksanaan program, setiap mahasiswa harus melakukan pekerjaan sebanyak 144 JKEM selama 1 bulan di lokasi.

d. Cantumkan volume total pekerjaan, yaitu n x y JKEM, dimana n adalah jumlah mahasiswa peserta KKN PM dan y adalah rata-rata JKEM.

NO NAMA PEKERJAAN

PROGRAM VOLUME (JKEM)

KETERANGAN

a.

b.

1

c 2

dst

Total Volume Pekerjaan n x JKEM

3. Keberlanjutan Program

Jelaskan langkah-langkah yang ditempuh untuk menjamin program yang dilaksanakan akan mampu dilanjutkan dan dikembangkan oleh masyarakat.

I. Monitoring dan Evaluasi Program

Jelaskan konsep dan mekanisme monitoring serta evaluasi yang digunakan pada KKN Pemberdayaan Masyarakat. Penjelasan kemudian dibuat tabel dan diletakkan pada Lampiran 2.

10

(11)

J. Jadwal Pelaksanaan

Uraikan jadwal pelaksanaan program KKN Pemberdayaan Masyarakat.

K. Pembiayaan

Uraikan pembiayaan untuk setiap kegiatan, khusus untuk menunjang program. (Rincian pada Lampiran 3) Pembiayaan rutin, seperti honor DPL, honor pendampingan oleh pejabat struktural desa, transportasi, biaya hidup mahasiswa ditanggung oleh Pusat KKN melalui anggaran rutin.

11

(12)

LAMPIRAN

Lampiran 1: Peta lokasi pelaksanaan program KKN Pemberdayaan Masyarakat Lampiran 2: Surat Ijin Lokasi

SURAT IJIN LOKASI KKN XXXVI

Dengan ini Pemerintah Kalurahan ………, Kecamatan ……….., Kabupaten ………., menyatakan bersedia bekerjasama dan memberikan ijin kepada Universitas Sanata Dharma untuk mengadakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata Pemberdayaan Masyarakat Angkatan XXXVI pada bulan Juli – Agustus 2008.

Adapun pedukuhan yang digunakan sebagai lokasi KKN adalah:

No. Nama Pedukuhan

1.

2.

3.

4.

Demikian surat ini kami buat, semoga dapat dipergunakan sebagaimana mestinya dan terima kasih.

………., ……….. 2008

Lurah Desa,

(……….)

Lampiran 3: Rencana Monitoring dan Evaluasi NO Program Waktu

Monitoring

& Evaluasi

Indikator keberhasilan

yang diukur

Catatan Perkembangan kegiatan

Status Hasil Pemantauan

(Pengamatan dan

pengukuran komponen indikator keberhasilan yang dilakukan saat monitoring/ evaluasi)

(Data hasil pengamatan dan

pengukuran) dst

12

(13)

Lampiran 4: Rincian Pembiayaan

Kotribusi

Kegiatan Satuan Jumlah

(Rp)

Vol Jml x Satuan

(Rp) Mhsw Masy USD

I. PERSIAPAN 1. Sosialisai ke masyarakat 2. Persiapan pembekalan 3. Pembekalan

Dst

SUB TOTAL I II. PELAKSANAAN

1. Pembelian alat

Dst

SUB TOTAL II III. PELAPORAN

1. Laporan Observasi

2. Laporan Tengah 3. Laporan Akhir

SUB TOTAL III

TOTAL

13

(14)

Lampiran 5: Biodata Penanggungjawab

CURRICULUM VITAE

1. Nama : 2. Nomor Pokok Pegawai :

3. Tempat, tgl lahir : 4. Program Studi :

5. Fakultas : 6. Pendidikan Tertinggi :

No. Perguruan Tinggi Gelar Tahun Selesai Bidang Studi

7. Pengalaman Penelitian (3 tahun terakhir) :

No Judul Tahun Kedudukan

8. Pengalaman Pengabdian Kepada Masyarakat:

No Judul Tahun Kedudukan

9. Publikasi Ilmiah

No Judul Nama

Jurnal

Tahun

14

Referensi

Dokumen terkait

Pengembangan pengendali hayati (agens hayati) yang efektif dan efisien sebagai pengendali hama sangat penting untuk dapat meningkatkan produktivitas tanaman kapas

Jadi, dari penelitian di atas dapat disimpulkan bahwa sebagian besar responden siswa menjadikan buku paket sebagai sumber belajar dimana buku paket sebagai literature

Dalam rapat tersebut disepakati bahwa pengawasan yang akan dilakukan adalah pengawasan triwulan III tahun 2013 dan hakim pengawas telah melaksanakan pengawasan

Hal ini mendukung penelitian yang dilakukan oleh Matsui & Braun, (2010) bahwa perawat yang mengikuti seminar atau pelatihan tentang pasien menjelang ajal mempunyai

Banyak inovasi baru yang dilakukan oleh public relations PT Pos Indonesia untuk mendekatkan kembali produk jasa PT Pos Indonesia kepada masyarakat luas,

Modifikasi diet atau pengaturan diet sangat penting pada klien hipertensi, tujuan utama dari pengaturan diet hipertensi adalah mengatur tentang makanan sehat yang

Evaluasi dilakukan untuk mengetahui sejauh mana mahasiswa dapat menyerap materi perkuliahan melalui pembahasan tugas (PR/Test), tanya jawab & diskusi... Manajemen

Mengenai status anak hasil inseminasi dengan donor sperma atau ovum menurut hukum islam adalah tidak sah dan statusnya sama dengan anak hasil