Analisis Perbandingan QoS Pada IP Camera dan Webcam Untuk
Melakukan Video Conference
1)
Raymario Latukolan
,
2)Dian W. Chandra
Program Studi Teknik Informatika
Fakultas Teknologi Informasi
Universitas Kristen Satya Wacana
Jl. Diponegoro 52-60, Salatiga 50711, Indonesia
E-mail :
1)[email protected],
2)[email protected]
Abstract
Video conference is a communication made to exchange data and information in realtime via computers and webcam device or video conference device but, the price of video conference device is quite expensive. This video conference device is based on IP (Internet Protocol). At the moment, camera devices based on the IP i.e IP camera used in general, example: for monitoring. This device can be connected to a computer for a video conference through an application. To know whether the QoS of the device is better when compared to the computer that uses the webcam, this research was conducted aiming to compare the Quality of Service between the IP camera and the webcam while video conferencing based by measuring the QoS parameters that include delay, jitter, packet loss and throughput. The research was also conducted by applying the PPDIOO methodology research (Prepare, Plan, Design, Operate, Optimize) to determine the stages of the implementation for the research so that it can be applied in a structure. From the research conducted the obtained results were that the IP camera has a better QoS from the webcam device in doing a video conference.
Key Words : Video Conference, IP Camera, QoS.
Abstrak
Video conference adalah suatu komunikasi yang dilakukan untuk bertukar data dan informasi secara realtime
melalui komputer dan perangkat webcam atau menggunakan perangkat video conference tetapi harga perangkat video conference tersebut terbilang mahal. Perangkat video conference ini berbasis pada IP (Internet Protocol). Sementara itu, tersedia perangkat kamera berbasiskan IP yaitu perangkat IP camera yang digunakan secara umum (general) misalnya, untuk melakukan monitoring. Perangkat kamera ini dapat dihubungkan dengan komputer untuk melakukan video conference melalui suatu aplikasi. Tetapi apakah QoS dari perangkat tersebut lebih baik atau tidak jika dibandingkan dengan perangkat komputer yang menggunakan webcam. Maka, penelitian ini dilakukan bertujuan untuk membandingkan Quality of Service
perangkat IP camera dengan perangkat webcam ketika melakukan video conference berdasarkan pada pengukuran parameter-parameter QoS yang meliputi delay, jitter, packet loss dan throughput. Penelitian dilakukan dengan menerapkan metodologi penelitian PPDIOO (Prepare, Plan, Design, Operate, Optimize) untuk menentukan tahapan-tahapan pelaksanaan penelitian sehingga dapat terlaksana secara terstruktur. Dari penelitian yang dilakukan, diperoleh hasil bahwa perangkat IP camera mempunyai nilai QoS yang lebih baik dari perangkat webcam dalam melakukan video conference.
Kata Kunci : Video Conference, IP Camera, QoS