• Tidak ada hasil yang ditemukan

PEDOMAN USULAN HIBAH PENELITIAN MAHASISWA (UHPM) PHK PMA PS S-2 BIOLOGI

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "PEDOMAN USULAN HIBAH PENELITIAN MAHASISWA (UHPM) PHK PMA PS S-2 BIOLOGI"

Copied!
18
0
0

Teks penuh

(1)

PEDOMAN

USULAN HIBAH PENELITIAN MAHASISWA

(UHPM)

PHK PMA PS S-2 BIOLOGI

PROGRAM MAGISTER BIOLOGI

JURUSAN BIOLOGI

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

MALANG

(2)

PEDOMAN USULAN HIBAH PENELITIAN MAHASISWA (UHPM)

PHK PMA PS S-2 BIOLOGI

1. LATAR BELAKANG

Perkembangan ilmu dan penerapan teknologi terkini menuntut kesiapan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas. Pengembangan SDM yang berkualitas tidak lepas dari peranan Biolog/ilmuwan. Untuk memenuhi hal tersebut, tenaga professional pada bidang Biologi semakin mendesak dibutuhkan. Sejalan dengan hal tersebut maka PS dituntut untuk semakin meningkatkan mutunya. Kualitas PS ditentukan oleh kualitas input, proses dan output program akademik. Kualitas input yang baik ditentukan dari kualitas mahasiswa baru. Kualitas program akademik ditentukan oleh efisiensi pemanfaatan input yang bertanggung jawab untuk menghasilkan output yang berkualitas tinggi. Dengan adanya efisiensi internal diharapkan PS S-2 Biologi akan mampu mempertahankan nilai akreditasi A untuk mencapai Standar Nasional Perguruan Tinggi (SNPT).

Lama studi dan waktu penyelesaian tesis mahasiswa PS S-2 Biologi termasuk kategori baik dan mendapat skor 4 untuk standar BAN PT. Namun, persentase lulusan tepat waktu PS S-2 Biologi mengalami penurunan selama 3 tahun terakhir. Lulusan tepat waktu tahun 2011/2012, 2012/2013 dan 2013/2014 masing-masing sebanyak 84 %, 81 %, dan 64 %. Mahasiswa yang lulus tidak tepat waktu dalam tiga tahun terakhir memiliki lama pengerjaan tesis rata-rata 1 tahun 7 bulan. Hal ini menunjukkan bahwa meskipun lama studi dan waktu penyelesaian tesis termasuk kategori baik dan mendapat skor 4 untuk standar BAN PT, tetapi ada beberapa mahasiswa yang pengerjaan tesisnya lama dan dikhawatirkan akan mengakibatkan semakin lamanya masa studi. Penyebab makin lamanya pengerjaan tesis juga dikarenakan ada beberapa mahasiswa yang tidak memiliki dana penelitian dan beberapa mahasiswa mengalami kesulitan mencapai target penelitian yang ditetapkan oleh dosen. Oleh karena itu perlu dilakukan usaha yang dapat mendorong mahasiswa agar dapat lulus tepat waktu seperti kondisi 5 tahun sebelumnya. Salah satu usaha yang dapat dilakukan oleh PS S-2 Biologi adalah mengadakan kegiatan untuk meningkatkan motivasi mahasiswa supaya segera melakukan penelitian dan juga dapat memotivasi mahasiswa untuk berkompetisi khususnya dalam hal penelitian di kalangan internal mahasiswa itu sendiri dengan menyelenggarakan kompetisi untuk memperoleh hibah penelitian.

2. TUJUAN

Program Hibah Penelitian Mahasiswa PS S2 Biologi ini bertujuan untuk: a. Meningkatkan budaya berkompetisi bagi mahasiswa

b. Memperpendek lama pengerjaan tesis mahasiswa sehingga dapat memperpendek waktu studi mahasiswa

c. Meningkatkan jumlah jurnal publikasi nasional terakreditasi atau publikasi internasional

3. KOMPONEN BIAYA DAN WAKTU PENELITIAN

a. Hibah akan diberikan kepada 5 orang mahasiswa @ Rp 5.000.000.-

b. Komponen biaya kegiatan penelitian yang akan didanai oleh hibah penelitian ini adalah :

 Bahan Habis Penelitian

 Peralatan Penunjang dan Pemeliharaan

 Dokumentasi dan pembuatan Laporan

 Seminar Hasil Penelitian

 Publikasi hasil penelitian (jurnal atau seminar)

 Bantuan Pembuatan dan Penggandaan Tesis Mahasiswa c. Jangka waktu penelitian : 8 bulan sesuai jadwal kegiatan

4. PERSYARATAN PENGUSUL HIBAH PENELITIAN MAHASISWA

a. Mahasiswa PS S-2 Biologi, Fakultas MIPA, Universitas Brawijaya yang sedang atau telah seminar Proposal Tesis dibuktikan dengan KRS atau KHS.

b. Melibatkan kesediaan dosen tetap yang memenuhi persyaratan sebagai Pembimbing Utama di lingkungan PS S-2 Biologi, Fakultas MIPA Universitas Brawijaya.

(3)

d. Tidak sedang mendapatkan dana penelitian dari sumber lain, dilengkapi dengan surat pernyataan dari dosen pembimbing.

e. Bersedia mendiseminasikan hasil penelitian pada seminar nasional/internasional dan atau pengabdian masyarakat dilengkapi dengan surat pernyataan.

5. KRITERIA SELEKSI

Usulan hibah penelitian diseleksi berdasarkan tiga kriteria utama sebagai berikut : a. Penilaian umum UHP 70 %

Relevansi (7,5 %), Permasalahan (2,5 %), Tinjauan pustaka (2,5 %), Manfaat (5 %), Metodologi (5 %), Fisibilitas (2,5 %), Dampak positif pada pengembangan institusi* (5 %). b. Penilaian status mahasiswa 20 %

Kemampuan ekonomi mahasiswa rendah (dibuktikan dengan FC rekening listrik dan PDAM) dan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tinggi

c. Keaktifan mahasiswa di WG (10 %)

Keaktifan mahasiswa dibuktikan dengan melampirkan FC presensi WG atau keterangan dari Koordinator WG yang bersangkutan.

* Penelitian diharapkan dapat memperbaiki image PS S-2 Biologi, dapat menjalin kerjasama yang lebih erat dengan stake holders serta mendukung pendidikan-pengembangan kreativitas dan inovasi produktif mahasiswa berprestasi dst.

6. MEKANISME SELEKSI

Seleksi dilakukan mengikuti proses berikut : a. Pengumuman Hibah Penelitian Mahasiswa

b. Pengusul menyerahkan empat eksemplar Usulan Hibah Penelitian Mahasiswa (UHPM) tanpa dijilid kepada person in charge PIC.

c. Tim Reviewer diusulkan oleh PIC melalui Program Studi (PS), disetujui TKPHK PMA UB dan ditetapkan dengan SKDekan.

d. Seleksi terhadap UHPM dilakukan oleh Tim Reviewer yang terdiri atas dua orang, dengan komposisi satu Reviewer berasal dari PS dan satu Peer Reviewer dari LPPM.

e. Lima (5) proposal terbaik hasil penilaian Tim Reviewer akan diumumkan oleh PIC dan wajib mempresentasikan UHPM di depan Tim Reviewer dan sivitas akademika.

f. Laporan proses dan hasil seleksi dikirim PIC ke Ketua Pelaksana PHK PMA PS S-2 Biologi dan diteruskan ke TKPHK PMA UB.

g. Daftar UHPM yang lolos seleksi kemudian disahkan oleh TKPHK PMA UB untuk mendapat persetujuan pendanaan.

h. Kontrak Penelitian dan Pelaksanaan Penelitian dilakukan setelah pengesahan dari TKPHK PMA UB (sesuai jadwal kegiatan).

7. JADWAL KEGIATAN*)

No Kegiatan Tanggal

1 Pengumuman 19 Maret 2015

2 Batas Akhir pengumpulan UHPM ke PIC 20 April 2015

3 UHPM dikirim ke Tim Reviewer 21 April 2015

4 Pengumuman UHPM yang lolos seleksi 30 April 2015 5 Presentasi UHPM di hadapan Tim Reviewer & sivitas

akademika 8 Mei 2015

6 Batas laporan proses dan hasil seleksi dikirim PIC ke Ketua Pelaksana PHK PMA PS S-2 Biologi dan diteruskan ke TKPHK PMA UB

13 Mei 2015

7 Kontrak UHPM 18 Mei 2015

8 Batas presentasi Kemajuan Hibah Penelitian Mahasiswa (HPM)

di WG masing-masing penerima HPM 21 Agustus 2015 9 Penyerahan ringkasan penelitian, Form Kemajuan HPM dan

Berita Acara presentasi penerima HPM 28 Agustus 2015 10 Batas Seminar Hasil Penelitian (SHP) Tesis bagi penerima HPM 27 Nopember 2015

(4)

No Kegiatan Tanggal 11 Penyerahan Laporan Akhir Hasil Penelitian dan presentasi hasil

penelitian di hadapan sivitas akademika 4 Desember 2015 *) Jadwal kegiatan dapat berubah sewaktu-waktu mengikuti kontrak PHK PMA PS S-2 Biologi

dengan TKPHK PMA UB

8. BIAYA

Komponen dan persentase maksimum biaya kegiatan yang diperbolehkan adalah:

No. Aktivitas Maksimum (%)

1 Bahan penelitian dan perawatan alat 50

2 Transportasi 20

3 Dokumentasi dan laporan 5

4 Bantuan pembuatan dan penggandaan Tesis 5 5 Seminar Nasional/Internasional 20

- Untuk penelitian di laboratorium, komponen biaya dapat disesuaikan dengan kebutuhan. - Pencairan dana tahap I sebesar 70 %, diberikan setelah penandatanganan kontrak penelitian. - Pencairan dana tahap II sebesar 30 %, diberikan setelah menyerahkan:

a. Laporan akhir penelitian dalam bentuk hardcopy (4 eksemplar) dan softcopy (CD)

b. Surat keterangan mengikuti seminar nasional/internasional atau berpartisipasi pada pengabdian masyarakat.

9. FORMAT USULAN HIBAH PENELITIAN MAHASISWA (UHPM)

UHPM diketik pada kertas A4 (29,6 x 22 cm2) HVS 70 gram. Mulai pendahuluan sampai dengan lampiran diketik bolak-balik. Antar bagian atau antar isi tidak diberi lembar pemisah. Setiap bagian atau isi diawali pada halaman baru. Jenis huruf yang digunakan adalah Times New Roman ukuran 12 dengan spasi 1. Halaman dipilih dalam bentuk pages: Mirror Margin, sehingga posisi nomor halaman ganjil berbeda dengan halaman genap. Margin pengetikan: batas atas, batas bawah dan batas luar adalah 2,5 cm sedangkan batas dalam adalah 3 cm. Ruang halaman naskah diisi penuh sesuai batas/rata kanan-kiri (justify), kecuali alinea baru, persamaan matematika, daftar, tabel, gambar atau hal-hal khusus.

Naskah diserahkan kepada PIC sebanyak 4 eksemplar tidak dijilid namun cukup dibandel dengan stapler. Draft UHPM terdiri atas Bagian A (identitas peneliti) dan B (isi usulan) yang menjadi satu bagian dan tidak terpisahkan.

Bagian A terdiri atas:

a. Halaman sampul (contoh di Lampiran 1)

b. Lembar checklist persyaratan administrasi dan kelengkapannya, wajib diisi oleh pengusul dan ditandatangani oleh Ketua PS S-2 Biologi (contoh di Lampiran 2)

c. Lembar Pengesahan (contoh di Lampiran 3)

d. Susunan tim penelitian dan kesediaan aktif dalam penelitian (contoh di Lampiran 4) e. Biodata pengusul: mahasiswa dan pembimbing (contoh di Lampiran 5)

Bagian B terdiri atas:

a. Abstrak (maksimum 350 kata)

b. Latar Belakang (maksimum 2 halaman)

c. Rumusan Masalah dan Hipotesis (kalau ada) (maksimum 0,5 halaman) d. Tujuan dan Manfaat Penelitian (maksimum 1 halaman)

e. Tinjauan Pustaka (maksimum 2 halaman) f. Metode Penelitian (maksimum 4 halaman)

- Penelitian di laboratorium: waktu dan tempat penelitian, tahapan/cara pengerjaan, rancangan penelitian, metode analisis data

- Penelitian di lapangan: waktu dan tempat penelitian, deskripsi area studi, tahapan/cara pengerjaan, rancangan penelitian, metode analisis data

g. Rencana Jadwal Kegiatan (maksimum 1/2 halaman) h. Daftar Pustaka

(5)

j. Lampiran

- Data terkait UHPM (jika ada) - KRS atau KHS terakhir - Transkrip nilai

- Surat pernyataan tidak sedang mendapatkan dana penelitian dari sumber lain dan bersedia mendiseminasikan hasil penelitian pada seminar nasional/internasional dan atau pengabdian masyarakat (contoh di Lampiran 7)

- Bukti pembayaran listrik dan PDAM bulan terakhir milik mahasiswa pengusul - FC presensi WG atau keterangan dari Koordinator WG yang bersangkutan

10. PEMANTAUAN KEMAJUAN DAN EVALUASI PENELITIAN

- Pemantauan kemajuan dilaksanakan sesuai jadwal kegiatan (± tiga bulan setelah tanda tangan kontrak penelitian). Kegiatan penelitian dipantau melalui pembuatan ringkasan kemajuan penelitian, pengisian formulir Laporan Pemantauan Kemajuan Kegiatan Penelitian (contoh di Lampiran 8) dan presentasi di WG masing-masing penerima HPM yang dibuktikan dengan berita acara (contoh di Lampiran 9).

- Pemantauan kemajuan juga dilakukan pada saat SHP Tesis penerima HPM. Target yang dinyatakan di dalam UHPM dan indikator keberhasilan dinilai oleh pembimbing dan penguji SHP Tesis.

- Laporan akhir penelitian dibuat berdasarkan masukan pada saat SHP Tesis penerima HPM. Laporan akhir digandakan sebanyak empat eksemplar, dijilid langsung dengan sampul biru muda dan diserahkan di sekretariat PHK PS S-2 Biologi.

- Sistematika penulisan Laporan Akhir Penelitian sebagaimana dalam Lampiran 10.

(6)

Lampiran 1 : Contoh Halaman Sampul

*) Pilih salah satu

**) Bagian ini hanya untuk laporan akhir

PHK PMA PS S-2 BIOLOGI

*) USULAN / LAPORAN HIBAH PENELITIAN MAHASISWA

EKSPLORASI KAPANG ANTAGONIS DAN KAPANG PATOGEN TANAMAN

COKELAT DI LAHAN PERKEBUNAN COKELAT BLITAR

Diusulkan oleh : AFIYAH KAMILA

1460901000110000

Pembimbing:

Dr. Siti Khadijah, MS

Muhammad Iqbal, M.Si., Ph.D

**) Penelitian ini dibiayai oleh PHK PMA PS S-2 Biologi

Berdasarkan surat perjanjian Nomor: ……….

PROGRAM MAGISTER BIOLOGI

JURUSAN BIOLOGI

UNIVERSITAS BRAWIJAYA

MALANG

(7)

Lampiran 2. Checklist proposal

DAFTAR UNTUK PEMERIKSAAN PROPOSAL

No

Materi Pemeriksaan

Pilihan

Checking **

1

Kelengkapan Bagian A dan B proposal

Ya/Tidak *

2

KRS atau KHS terakhir mahasiswa pengusul

Ya/Tidak *

3

Transkrip nilai mahasiswa yang bersangkutan

Ya/Tidak *

4

Surat pernyataan tidak sedang mendapat dana penelitian

dari sumber lain

Ya/Tidak *

5

Surat pernyataan bersedia mendiseminasikan hasil

penelitian pada seminar nasional/internasional dan atau

pengabdian masyarakat

Ya/Tidak *

6

Bukti pembayaran listrik da PDAM bulan terakhir milik

mahasiswa pengusul

Ya/Tidak *

7

Bukti keaktifan mahasiswa pengusul di WG

Ya/Tidak *

Menyetujui,

Pembimbing I

Dr. Siti Khadijah

NIP. 197207131991032002

Malang, April 2015

Mahasiswa pengusul

Afiyah Kamila

NIM. 1460901000110000

Mengetahui

Ketua Program Studi PS S-2 Biologi

Dra. Tri Ardyati, M.Agr., Ph.D

NIP. 196712131991032001

(8)

Lampiran 3. Contoh lembar pengesahan

Lembar Pengesahan

a. Judul Penelitian

: Eksplorasi Kapang Antagonis dan Kapang Patogen Tanaman Cokelat di

Lahan Perkebunan Cokelat Blitar

b. Bidang ilmu

: Ekologi dan Pengendalian Hayati

c. Mahasiswa Pengusul

Nama

: Afiyah Kamila

Jenis Kelamin

: Perempuan

NIM

: 1460901000110000

Fakultas

: FMIPA

Jurusan

: Biologi

Bidang Keahlian : Mikrobiologi

d. Pembimbing

Pembimbing I

Pembimbing II

Nama

Dr. Siti Khadijah

Muhammad Iqbal, M.Si., Ph.D

Jenis kelamin

Perempuan

Laki-laki

NIP

197207131991032002

198111232011010102

Pangkat/Golongan

Pembina/ III-d

Pembina/ III-a

Jabatan funsional

Lektor Kepala

Lektor

Fakultas

FMIPA

FMIPA

Jurusan

Biologi

Biologi

Bidang keahlian

Mikrobiologi Terapan

Mikrobiologi Pangan

f. Waktu kegiatan

: Mei – Desember 2015

g. Jumlah biaya yang diperlukan

- Sumber PHK/PMA

: Rp. 5.000.000,-

- Sumber lain

: -

- Total

: Rp. 5.000.000,-

- Terbilang

: Lima juta rupiah

Menyetujui,

Pembimbing I

Dr. Siti Khadijah

NIP. 197207131991032002

Malang, April 2015

Mahasiswa pengusul

Afiyah Kamila

NIM. 1460901000110000

Mengetahui

Ketua Program Studi PS S-2 Biologi

Dra. Tri Ardyati, M.Agr., Ph.D

NIP. 196712131991032001

Pembimbing II

Muhammad Iqbal, M.Si., Ph.D

NIP. 198111232011010102

(9)

Lampiran 4. Contoh susunan tim pelaksana

SUSUNAN TIM PELAKSANA

No.

Nama/Gol./Bidang

Keahlian/Instansi

Tugas dalam

pengabdian/jam kerja per

bulan

Tanda tangan

kesediaan aktif dalam

pengabdian

1.

Dr. Siti Khadijah/ Gol.

III-d/ Mikrobiologi

Terapan/ Jurusan

Biologi-FMIPA

Universitas Brawijaya

- Membimbing dan

mengevaluasi pelaksanaan

penelitian dan penulisan

tesis

- 15 jam

2.

Muhammad Iqbal,

M.Si., Ph.D/III-a/

Mikrobiologi

Pangan/Jurusan

Biologi-FMIPA

Universitas Brawijaya

- Membimbing dan

mengevaluasi pelaksanaan

penelitian dan penulisan

tesis

- 15 jam

2.

Afiyah Kamila

- Pelaksana penelitian

- 25 jam

(10)

Lampiran 5. Contoh biodata mahasiswa pengusul dan pembimbing

BIODATA MAHASISWA PENGUSUL DAN PEMBIMBING

Biodata Mahasiswa

Nama / NIM

: Afiyah Kamila / 1460901000110000

Tempat/Tgl Lahir

: Lhokseumawe, 1 Januari 1992

Beasiswa yang pernah diterima :

Sumber

Tahun

Nilai Beasiswa per tahun Rp.

Bidik Misi

2010-2014

10.000.000

Prestasi/Penghargaan

: Mahasiswa berprestasi Jurusan Biologi Univeritas Aceh

IPK

: 3,74

Judul Tesis yang direncanakan : Eksplorasi Kapang Antagonis dan Kapang Patogen Tanaman

Cokelat di Lahan Perkebunan Cokelat Blitar

Nama Ayah

: Abdullah

Pekerjaan

: Guru

Nama Ibu

: Latifah

Pekerjaan

: Ibu Rumah Tangga

Pendapatan orang tua per bulan : Rp 3.000.000,-

Tanggungan orang tua

: 4 orang

(11)

Biodata Pembimbing

Pembimbing I

Nama Lengkap

: Dr. Siti Khadijah, MS

Tempat/Tanggal Lahir

: Malang/ 13 Juli 1972

Jenis Kelamin

: Perempuan

NIP

: 197207131991032002

Pangkat/Golongan

: Pembina/ III-d

Jabatan

: Lektor kepala

Bidang keahlian

: Mikrobiologi Terapan

Pendidikan :

No

Tempat Pendidikan

Kota/Negara

Th. Lulus

Bidang Studi

1 Jurusan Biologi, FMIPA,

Universitas Brawijaya

Malang/ Indonesia

1997

Biologi

2 Institut Pertanian Bogor

Bogor/ Indonesia

2001

Mikrobiologi Terapan

3 Graduate School of Agriculture and

Biological Sciences Osaka

Prefecture University

Osaka/ Jepang

2005

Mikrobiologi Terapan

Penelitian yang sedang dilakukan :

No

Judul Penelitian

Peneliti Utama/Anggota

Sumber

Dana

Tahun

1

Pengaruh Gula Reduksi dan Total

Nitrogen Terhadap Densitas dan Viabilitas

Sel Bakteri dalam Fermentasi Etanol dari

Molase

Peneliti Utama

Mandiri

2015

Pengalaman penelitian yang relevan dengan UHPM yang diajukan:

No

Judul Penelitian

Peneliti

Utama/Anggota

Sumber Dana

Tahun

1

Eksplorasi Kapang Antagonis dan Kapang

Patogen Tanaman Jeruk di Lahan

Perkebunan Jeruk, Batu-Jawa Timur

(12)

Pembimbing II

Nama Lengkap

: Muhammad Iqbal, M.Si., Ph.D

Tempat/Tanggal Lahir

: Surabaya/ 23 Nopember 1981

Jenis Kelamin

: Laki-laki

NIP

: 198111232011010102

Pangkat/Golongan

: Pembina/ III-a

Jabatan

: Lektor

Bidang keahlian

: Mikrobiologi Pangan

Pendidikan :

No

Tempat Pendidikan

Kota/Negara

Th. Lulus

Bidang Studi

1 Institut Pertanian Bogor

Bogor/ Indonesia

2004

Biologi

2 Univeritas Indonesia

Jakarta/ Indonesia

2007

Mikrobiologi Pangan

3 Retsumeikan University

Kyoto/ Jepang

2012

Mikrobiologi Pangan

Penelitian yang sedang dilakukan :

No

Judul Penelitian

Peneliti Utama/Anggota

Sumber

Dana

Tahun

Pengalaman penelitian yang relevan dengan UHPM yang diajukan:

No

Judul Penelitian

Peneliti

Utama/Anggota

Sumber Dana

Tahun

1

Eksplorasi Kapang Antagonis dan Kapang

Patogen Tanaman Apel di Lahan

Perkebunan Apel, Poncokusumo-Jawa

Timur

(13)

Lampiran 6. Contoh alokasi dam perincian dana

ALOKASI DAN PERINCIAN ANGGARAN

No

Komponen

Biaya

Rp/satuan

Volume

Jumlah Rp.

Persentase

1

Bahan Penelitian dan sewa alat

Alkohol

Media agar

Total

2.500.000

50

2

Tranportasi (20 %)

Transportasi

Malang-Blitar

...

Total

1.000.000

20

4

Dokumentasi dan Laporan (5 %)

Film dan cuci cetak

Catridge & transparansi

warna

Kertas dan laporan

250.000

5

Total

5

Bantuan pembuatan dan penggandaan Tesis (5 %)

Pembuatan &

penggandaan Tesis

Total

250.000

5

6

Seminar Nasional/Internasional (20 %)

Pendaftaran/registrasi

Total

1.000.000

20

(14)

Lampiran 7. Contoh surat pernyataan tidak sedang mendapatkan dana penelitian dari sumber lain

SURAT PERNYATAAN

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama lengkap

:

NIM

:

Judul penelitian

:

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa saya:

1) Tidak sedang mendapatkan pembiayaan penelitian dari sumber lain;

2) Bersedia mendiseminasikan hasil penelitian pada seminar nasional/internasional dan atau

pengabdian masyarakat

Demikian pernyataan ini saya buat dengan sungguh-sungguh, dalam keadaan sadar, dan tanpa

paksaan dari pihak manapun. Apabila di kemudian hari pernyataan ini tidak benar, saya bersedia

menerima sanksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Mengetahui,

Pembimbing I

Dr. Siti Khadijah

NIP. 197207131991032002

Malang, April 2015

Mahasiswa pengusul

Afiyah Kamila

NIM. 1460901000110000

(15)

Lampiran 8. Contoh format progress report kegiatan penelitian

PROGRESS REPORT

KEGIATAN PENELITIAN

DANA PHK PMA PS S2 BIOLOGI, FAKULTAS MIPA, UNIVERSITAS BRAWIJAYA

TAHUN 2015

Sesuai dengan Kontrak Penelitian No………

tanggal ………, dengan judul ………..………..

Bentuk kegiatan

: Penelitian ekperimental/observasi/penyuluhan/pelatihan dst.

Lokasi kegiatan

:………..

Instansi lain yang terkait :………..………

Tim penelitian

: 1. ………

2. ………

3. ………

Tabel kemajuan kegiatan penelitian

No

Tahapan kegiatan

yang direncanakan

sesuai proposal

Kemajuan kegiatan

Hasil yang

dicapai

Kendala

yang

dihadapi

Solusi yang

dilakukan

1

Belum/sedang/sudah *

2

3

dst

Keterangan:

a. Tahapan kegiatan yang direncanakan sesuai proposal: dijelaskan tahapan kegiatan yang direncanakan sesuai proposal yang disetujui. Tahapan kegiatan dituliskan secara sistematis

b. Kemajuan kegiatan: disampaikan dengan menuliskan sudah, sedang atau belum dilaksanakan

c. Hasil yang dicapai: disampaikan dengan menuliskan output atau outcomes (dampak) yang langsung atau tidak langsung dari kegiatan yang dilakukan.

d. Kendala yang dihadapi: dijelaskan hambatan yag dijumpai selama melakukan kegiatan

e. Solusi yang dilakukan: dijelaskan alternatif solusi untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi

Berdasarkan proporsi kegiatan yang direncanakan (100%) maka:

Kegiatan yang telah selesai dilaksanakan

(a)

: ……%

Kegiatan yang sedang dilaksanakan

(b)

: ……%

Kegaitan yang belum dilaksanakan

(c)

: ……%

Berdasarkan data tersebut tingkat kemajuan yang dicapai (%) adalah : (a+b) %

Tabel sisa kegiatan yang akan dilaksanakan berikut jadwal pelaksanaan adalah:

No

Kegiatan

Agustus

September

Oktober

November

Desember

1

2

dst

Publikasi dalam seminar yang telah dilakukan: (sebutkan nama, lokasi dan tanggal seminar, bukti

dilampirkan)

………

Publikasi dalam jurnal yang telah dilakukan: (sebutkan nama dan tahun jurnal, bukti dilampirkan)

………

Dampak positif pada kemajuan iptek dan masyarakat: (jelaskan tentang dampak yang timbul setelah

dilakukan kegiatan penelitian)

(16)

Demikian, monitoring kegiatan Penelitian dengan dana PHK PMA PS S-2 Biologi tahun 2015

dilaporkan sesuai dengan sebenarnya.

Malang, ………. 2015

Mengetahui:

Ketua PS S-2 Biologi

Dra. Tri Ardyati, M.Agr., Ph.D

NIP. 196712131991032001

Pembimbing I,

Dr. Siti Khadijah

NIP. 197207131991032002

Mahasiswa pengusul,

Afiyah Kamila

NIM. 1460901000110000

*) Mohon Lembar Pemantauan diisi sesuai kemajuan yang dicapai dan diserahkan ke sekretariat

PHK PMA PS S-2 Biologi beserta rigkasan penelitian dan berita acara presentasi di WG sesuai

jadwal yang telah ditentukan (dibuat rangkap 2).

(17)

Lampiran 9. Contoh berita acara

BERITA ACARA PRESENTASI

PROGRESS REPORT PENELITIAN

Pada hari ini ……. Tanggal ……… Bulan ……… Tahun ……….. bertempat di ………..

telah dilakukan presentasi progress report penelitian oleh:

Nama

:

NIM

:

Judul penelitian :

Adapun yang bertindak sebagai pembimbing dan penguji adalah sebagai berikut:

Nama

Tanda tangan

Pembimbing I ……….

(……….)

Pembimbing II ……….

(……….)

Penguji I

……….

(……….)

Penguji II

……….

(……….)

Malang, ……… 2015

Koordinator WG ………….

(………..)

NIP.

(18)

Lampiran 10. Sistematika penulisan Laporan Akhir Penelitian

Format Laporan Akhir Hibah Penelitian Mahasiswa adalah sbb:

- Halaman sampul

- Lembar pengesahan

- Daftar Isi

- Daftar Tabel (jika ada)

- Daftar Gambar (jika ada)

- Abstrak dan Abstract (satu paragraf, maksimum 350 kata dengan menyertakan judul, peneliti dan

kata kunci)

BAB I : PENDAHULUAN (maksimal 4 halaman)

(Latar Belakang, Rumusan Masalah dan Hipotesis (jika ada), Tujuan dan Manfaat

Penelitian)

BAB II : TINJAUAN PUSTAKA (maksismal 2 halaman)

BAB III : METODE PENELITIAN (maksimal 4 halaman)

- Penelitian di laboratorium : waktu dan tempat penelitian, tahapan/cara pengerjaan,

rancangan penelitian, analisis data

- Penelitian di lapangan : waktu dan tempat penelitian, detesis area studi, tahapan/cara

pengerjaan, rancangan penelitian, analisis data

BAB IV : HASIL DAN PEMBAHASAN (jumlah halaman disesuaikan dengan kebutuhan)

BAB V : KESIMPULAN DAN SARAN

Daftar Pustaka

Lampiran-lampiran (termasuk biodata tim peneliti dan publikasi hasil penelitian yang telah

dilakukan dengan melampirkan fotokopi artikel atau makalah distempel

panitia)

Gambar

Tabel kemajuan kegiatan penelitian  No  Tahapan kegiatan

Referensi

Dokumen terkait

Manual Mutu ini menjelaskan lingkup Sistem Manajemen Mutu (SMM) yang terkait dengan mandat utama UJM Administrasi Bisnis yaitu sebagai unit fungsional dengan

Peraturan Bupati Banyuwangi Nomor 68 Tahun 2016 tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas Dan Fungsi Serta Tata Kerja Badan Kepegawaian, Pendidikan Dan

proporsi sepeda motor terhadap perubahan kecepatan arus lalu lintas, pada ruas jalan yang diangkat sebagai sampel penelitian yaitu, ruas jalan berkonfigurasi dua lajur dua arah

Berdasarkan latar belakang masalah yang telah dikemukakan di atas, dapat dipahami bahwa materi pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan yang disampaikan guru kelas

Dalam situasi dimana akses terhadap tanah kota yang semakin sulit, baik karena harga tanah yang terlalu tinggi, spekulasi tanah, dan penguasaan serta monopoli tanah oleh mereka

Keredit perumahan rakyat ini muncul karena kebanyakan manusia tidak mampu untuk membeli rumah secara tunai, dikarenakan harga rumah yang mahal dan tidak sesuai dengan

Keterbatasan bahan obat yang akan digunakan dalam sistem pengiriman transdermal adalah berat molekul obat (>500 Da) biasanya sulit untuk menembus stratum korneum), obat

Hal ini disebabkan oleh kerusakan autoregulasi pembuluh darah di pericontusional zone sehingga perfusi jaringan akan berkurang akibat dari penurunan Mean Arterial Pressure