• Tidak ada hasil yang ditemukan

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI 1

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI 1"

Copied!
20
0
0

Teks penuh

(1)
(2)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 2

KATA PENGANTAR

Praktek Industri di Jurusan Pendidikan Teknik Elektro (S1), Teknik Elektro (S1) dan Tenaga Elektrik Program D3 merupakan mata kuliah wajib mahasiswa dalam proses pendidikannya. Mata Kuliah ini setara dengan 2 (dua) SKS. Adapun tujuan dari mata kuliah ini adalah agar mahasiswa memiliki gambaran dan pengalaman secara langsung dari industri mengenai ilmu terapan dibidang engineering. Selain itu juga diharapkan mahasiswa memiliki kompetensi dalam menganalisis ilmu-ilmu sains terapan dalam industri hingga menghasilkan inovasi baik yang dikembangkan dalam Tugas Akhir maupun usul dan saran pada industri terkait dan khususnya bagi pengembangan dibidang pendidikan teknik elektro di FPTK - UPI Bandung.

Lingkup materi bahasan praktik industri yang harus ditempuh mahasiswa selama proses praktik di lapangan / Industri adalah mengkaji dan mengamati serta jika ada kesempatan ikut serta berpartisipasi (latihan dan praktik) di lapangan/perusahaan dalam proses produksi, perawatan dan perbaikan. Selain itu dilanjutkan mengamati dan mencari data , informasi mulai dari aspek sejarah / historis perusahaan/industri, administrasi , struktur dan organisasi perusahaan, operasi dan produksi perusahaan, sistem pengendalian mutu perusahaan, sistem keamanan, perawatan dan pemeliharaan peralatan produksi, pengembangan SDM (Sumber Daya Manusia) perusahaan industri.

Adapun lamanya praktik industri (PI) bagi mahasiswa minimum 2 bulan penuh atau sesuai kesempatan, kesepakatan dan kebijakan perusahaan industri yang memfasilitasi program praktik industri mahasiswa. Setelah menyelesaikan PI mahasiswa wajib menyusun laporan dan hasilnya diseminarkan sesuai prosedur yang berlaku di JPTE FPTK UPI Bandung.

Semoga dengan panduan / pedoman PI ini menjadi manfaat dan melancarkan proses PI.

Bandung, Januari 2012 Ketua Praktek Industri JPTE - FPTK UPI Bandung

(3)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 3

PROSEDUR PRAKTIK INDUSTRI DI JPTE (S1), TE (S1) DAN TTE (D3)

`

Gambar 1. Diagram prosedur proses Praktik Industri

MHS MENDAFTAR PI DI JPTE FPTK UPI DILENGKAPI TRANSKRIP HINGGA SMT 5/6 PENGAJUAN SURAT IJIN KE PERUSAHAAN/PA BRIK/ INDUSTRI JPTE KE FPTK (PD I BID. AKADEMIK) MENGAJUKAN SURAT PERMOHONAN DARI FAKULTAS (FPTK) KE PERUSAHAAN INDUSTRI TERKAIT /DITUJU UNTUK PI PROSES PELAKSANAAN PRAKTIK INDUSTRI DI LAPANGAN PENYUSUNAN FINAL LAPORAN PI DAN MENGAJUKAN SEMINAR KE TU JPTE PROSES SEMINAR PRAKTIK INDUSTRI DI JPTE - FPTK -UPI SELESAI MULAI 1

SK PEMBIMBING DARI JPTE DAN KONSULTASI DG

PEMBIMBING (MENGENAI ALTERNATIF

LOKASI PERUSAHAAN PABRIK/INDUSTRI, TOPIK KAJIAN PRAKTIK INDUSTRI)

2 3 4 5 6 7 KONSULTASI DG PEMBIMBING DI JPTE DAN PERUSAHAAN /INDUSTRI SELAMA MELAKSANA-KAN PI, PENYUSUNAN LAPORAN DAN PERSIAPAN UNTUK SEMINAR PI

(4)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 4

Pedoman Praktik Industri Mahasiswa JPTE

Pendahuluan

Jurusan Pendidikan Teknik Elektro FPTK UPI terdiri dari Program S1 JPTE, Program S1 Teknik Elektro (non Kependidikan) dan D3 Teknik Elektrik (Non Kependidikan). Buku pedoman ini berlaku bagi Ketiga program tersebut dan semua mahasiswanya diwajibkan mengikuti Mata Kuliah Praktik Industri yang diselenggarakan sesuai dengan panduan kurikulum JPTE yang berlaku. Sehingga pada prakteknya semua mahasiswa yang akan melaksanakan Praktik Industri diwajibkan mengikuti prosedur pelaksanaan PI (dari langkah no. 1 hingga nomor 7) yang telah ditetapkan dalam buku panduan ini. Sehingga jika terjadi atau ada mahasiswa melakukan/melaksanakan PI diluar prosedur ini , maka hasil laporan atau bentuk apapun dianggap tidak sah (tidak diakui oleh JPTE).

Tujuan PI

Secara umum tujuan PI di JPTE adalah "agar mahasiswa memiliki wawasan pengetahuan di industri terutama ilmu terapan teknik elektro diberbagai bidang kajian; mulai dari teknik produksi, Distribusi produk dan pelayanan administrasi, riset dan pengembangan produk hingga manajemen perusahaan."

Secara khusus dapat diuraikan sebagai berikut :

1. Mahasiswa dapat mengetahui, memahami, menganalisis dan membandingkan aplikasi teori dasar-dasar teknik elektro dalam kehidupan nyata di industri.

(5)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 5 2. Mahasiswa dapat menganalisis, membandingkan, mengevaluasi, mengajukan pengembangan

atau inovasi produk penelitian sehingga dapat disusun dijadikan produk tugas akhir, melalui kerjasama dengan perusahaan/industri yang menjadi obyek PI.

3. Mahasiswa dapat memahami dan beradaptasi dengan dunia lingkungan kerja nyata, sehingga diharapkan memiliki pengetahuan historis, manajemen , administrasi, sistem produksi, distribusi dan logistik produk/jasa hingga ke user (pemakai) serta pada akhirnya memahami seluk beluk dan pengetahuan proses memasuki dunia kerja hingga karir didunia industri.

Lingkup kajian PI

Secara umum lingkup kajian dan telaah PI masing-masing program studi pendidikan dapat diberikan beberapa contoh berikut, namun demikian masih banyak contoh yang yang belum tercakup disini. Maka untuk pengembangannya diserahkan kepada hasil konsultasi antara mahasiswa dan pembimbing :

1. Program D3

Pembangkit listrik, Transmisi, distribusi, proteksi sistem tenaga listrik , instalasi gedung komersial, sistem kendali sistem tenaga listrik (Building Automatic System) berbasis TIK. Otomasi Sistem Produksi, distribusi dan pelayanan produk/jasa berbasis PLC, robotik dlsb

2. Program S1 Teknik Elektro (Non Kependidikan)

Pembangkit listrik, Transmisi, distribusi, proteksi sistem tenaga listrik , instalasi gedung komersial, sistem kendali sistem tenaga listrik (Building Automatic System) berbasis TIK, Otomasi Sistem Produksi, distribusi dan pelayanan produk/jasa berbasis PLC, robotik dlsb

3. Program S1 Pendidikan Teknik Elektro (PTE)

Pembangkit listrik, Transmisi, distribusi, proteksi sistem tenaga listrik , instalasi gedung komersial, dan sistem kendali sistem tenaga listrik (Building Automatic System) berbasis

(6)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 6 TIK, Otomasi Sistem Produksi, distribusi dan pelayanan produk/jasa berbasis PLC, robotik dlsb. Oleh karena di JPTE terdiri dari 3 konsentrasi maka penekanan kajian dan telaah untuk PI, pengembangannya disesuaikan dengan lingkup masing-masing konsentrasi (Teknik Tenaga Elektrik, Teknik Telekomunikasi dan Elektronika Industri)

Waktu Pelaksanaan PI

Kewajiban mahasiswa untuk melakukan PI adalah minimum selama 3 bulan dan maksimum 1 semester ( 6 bulan). Mengenai masa pelaksanaan PI pada dasarnya akan ditentukan juga oleh kebijakan Industri/perusahaan yang berlaku. Sehingga lamanya waktu praktik industri di lapangan bersifat situasional. Sebagai gambaran rata-rata perusahaan/industri menerima mahasiswa praktik industri selama satu(1) sampai tiga (3) bulan penuh.

Tahapan PI

Sesuai dengan bagan prosedur PI pada gambar 1 di atas, maka berikut ini merupakan uraian rinci dari setiap tahapan tersebut :

1. Tahap Pertama

Mahasiswa mendaftarkan diri untuk ikut serta/mengontrak PI ke TU JPTE FPTK UPI, dengan mengisi format satu (1) yang telah tersedia dalam buku pedoman. Selanjutnya diserahkan ke TU JPTE FPTK UPI.

2. Tahap Kedua

Mahasiswa akan memperoleh Surat Keputusan Penunjukkan Pembimbing PI dari JPTE yang selanjutnya diharapkan menghubungi pembimbing untuk berkonsultasi mengenai tempat atau lokasi alternatif obyek PI. Diharapkan mendapat fasilitas dari pembimbing atau mahasiswa telah memiliki jaringan obyek PI sehingga ajukan kesepakatan bersama mengenai alternatif topik, tema yang akan dijadikan kajian dan telaah untuk penyusunan laporan PI. Selain itu

(7)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 7 diharapkan ada kesepakatan untuk dilanjutkan kaji telaah hasilnya menjadi topik penelitian laporan tugas akhir. Dari semua kesepakatan maka mahasiswa mengajukan surat permohonan untuk melaksanakan PI ke JPTE dan selanjutnya menunggu surat ijin dari fakultas atas ajuan JPTE untuk melaksanakan PI di lokasi yang telah ditetapkan.

3. Tahap Ketiga

Mahasiswa Menunggu penyelesaian surat ijin dari Fakultas melalui Pembantu Dekan 1 bidang akademik atau Dekan.

4. Tahap Keempat

Setelah mendapat surat ijin dan permohonan PI dari Fakultas, mahasiswa mengirimkan surat permohonan PI di lokasi PI yang dituju. Apabila ajuan permohonan PI ke satu industri perusahaan tidak diterima/ditolak, maka ajukan permohonan ke industri lain dengan mengulangi langkah kedua , setelah berkonsultasi dengan pembimbing. untuk ajuan lokasi yang disetujui oleh perusahaan untuk PI diharapkan ada kesepakatan antara perusahaan yang diwakili manajer atau Kepala Departemen Sumber Daya Manusia dengan mengisi format kedua (2) tentang kesepakatan kerjasama PI dan Penelitian Tugas Akhir.

Catatan : Bagi mahasiswa yang akan mengajukan usulan perusahaan sendiri, maka perusahaan yang akan diajukan minimum harus ada bidang ilmu kajian yang relevan dengan pengembangan kompetensi dan profesi di JPTE FPTK UPI Bandung dan harus berbadan hukum (PT PMA atau PMDN, BHMN dll).

5. Tahap Kelima

Mahasiswa menjalani PI melalui proses bimbingan dan konsultasi dengan Pembimbing perusahaan dan dosen pembimbing dari JPTE hingga tersusun laporan PI. Masa pelaksanaan PI ditentukan oleh perusahaan dan minimal sesuai ketentuan syarat waktu pelaksanaan PI di

(8)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 8 JPTE FPTK UPI. Selama proses bimbingan setiap mahasiswa mengisi Format 3 yang disediakan

6. Tahap Keenam

Mahasiswa menyusun dan menyelesaikan laporan PI, setelah selesai dan disepakati oleh Pembimbing Perusahaan dan Pembimbing dari JPTE maka selanjutnya mengajukan penilaian akhir di perusahaan dan seminar di JPTE. Untuk seminar di JPTE setiap mahasiswa yang telah menyelesaikan laporan akhir PI menyerahkan 1 eksemplar laporan PI asli berikut penilaian akhir dari perusahaan dan mendaftarkan diri untuk mengikuti seminar yang dijadwalkan oleh JPTE. Membawa hasil penilaian akhir dari pembimbing perusahaan yaitu isian format 4.

7. Tahap Ketujuh

Mahasiswa menjalani seminar sesuai jadwal dan diuji oleh Pembimbing PI mahasiswa yang bersangkutan. Ujian seminar mahasiswa mempersiapkan segala kebutuhan mulai dari HASIL penilaian dari perusahaan, berita acara seminar dan format nilai. Semua hasil penilaian (semua format) hanya penguji / pembimbing yang menyerahkan ke Tata Usaha JPTE Atau Ketua PI JPTE. Apabila tidak mengindahkan aturan atau prosedur ini, maka nilai akhir PI dianggap hangus dan PI harus diulang kembali. Isi format 5 dan 6

Selanjutnya pelaksanaan PI dilapangan dan penyusunan laporan PI maka berikut ini sejumlah format yang diperlukan telah disediakan. Format lain diluar ketentuan ini dianggap tidak berlaku.

(9)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 9 Nomor : /H.40.5.2/DT/2011

Hal : Permohonan Pengajuan Praktik Industri (PI) Lampiran : IPK Semester V / VI

Bandung, , 2012 Kepada Ketua Jurusan

Pendidikan Teknik Elektro

Prof. Dr. H. Bachtiar Hasan , ST, MSIE Di

Tempat

Denganhormat,

Bersama surat ini saya adalah :

NamaMahasiswa :………...

NIM :………...

Program Studi : TTL / ELKOM / ELIN

Bermaksud mengajukan permohonan praktek Industri.

Adapun rencana lokasi/tempat melaksanakan praktik industri adalah : 1………..

2……….. 3...

Sebagai pertimbangan dilampirkan juga jumlah mata kuliah dan nilai perkuliahan yang telah saya tempuh hingga semester V / VI.

Demikian surat permohonan ini disampaikan, agar Bapak mengetahui dan mengabulkan permohonan kami. Terima kasih.

Mengetahui, Pemohon,

Ketua PraktikIndustri, Mahasiswa,

(BambangTrisno, MSIE) (………...)

NIP. 196103091986101001 NIM

KEMENTRIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

FAKULTAS PENDIDIKAN TEKNOLOGI DAN KEJURUAN

JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO

Jl. Dr. Setiabudhi No. 207 telp.213163 Pes. 3410 Bandung

(10)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 10 Nomor : /UN 40.5.2./DT/2012

Perihal : Penunjukkan Dosen Pembimbing Praktik Industri Kepada Yth : ... Dosen Jurusan Pendidikan Teknik Elektro FPTK UPI

Di

Bandung

Sesuai dengan tugas dan kewajiban mahasiswa melaksanakan praktik industri dan memperhatikan surat koordinator Praktik Industri JPTE FPTK UPI tentang usulan dosen pembimbing penyusun dan penulisan laporan Praktik Industri, maka bersama ini menunjuk saudara :

Nama : ... NIP : ...

Dosen Jurusan : Pendidikan Teknik Elektro FPTK UPI

Sebagai Pembimbing dalam penyusunan laporan Praktik Industri untuk mahasiswa :

No NIM Nama Mahasiswa

1 . .

Demikian surat ini disampaikan, mohon dapat dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab, dan surat penunjukkan ini berlaku sampai dengan tugas tersebut selesai.

Mengetahui, Bandung, ...,2013 Ketua Jurusan Pend. Teknik Elektro Koordinator Praktik Industri

Prof. Dr. H. Bachtiar Hasan, ST, MSIE Drs. Bambang Trisno, MSIE NIP 19551204 198103 1 002 NIP. 19610309 198610 1 001

KEMENTRIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

FAKULTAS PENDIDIKAN TEKNOLOGI DAN KEJURUAN JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO

Jl. Dr. Setiabudhi No. 207 Telp. 2013163 Pes. 3410 Bandung 40154 FORMAT 2

(11)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 11 Nomor : /H.40.5.2/DT/2011

Hal : Pernyataan Kesepakatan Kerja Sama

Dengan hormat,

Dalam upaya peningkatan kerja sama antar lembaga, maka berikut ini sebagai pihak pertama, : Nama : Prof. Dr. H. BachtiarHasan , ST, MSIE

NIP : 19551204198103 1 002

Jabatan : Ketua Jurusan Pendidikan Teknik Elektro FPTK – UPI Bandung Alamat : Jl. Dr. Setiabudhi No. 207 Bandung

dan Pihak kedua, :

Nama :

NIP/NIK : Jabatan : Alamat :

Menyatakan kedua belah pihak (pihak pertama dan pihak kedua) sepakat dan bersedia melakukan kerjasama antar institusi dengan memberikan fasilitas pendidikan Praktik Industri dan penelitian untuk penyusunan Tugas Akhir mahasiswa yang direkomendasikan oleh pihak pertama.

Untuk pelaksanaan kerja sama ini dilakukan sesuai dengan ketentuan dan peraturan yang berlaku di kedua belah pihak, jika ada hal lain akan diatur kemudian.

Demikian surat pernyataan ini disampaikan, agar khalayak yang berkepentingan mengetahuinya.

PihakKedua, PihakPertama,

( ) (Prof. Dr. H. BachtiarHasan , ST, MSIE) NIP 19551204198103 1 002

KEMENTRIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

FAKULTAS PENDIDIKAN TEKNOLOGI DAN KEJURUAN

JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO

Jl. Dr. Setiabudhi No. 207 telp.213163 Pes. 3410 Bandung

MateraiRp. 6000,-

(12)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 12

KARTU ASISTENSI / BIMBINGAN PRAKTEK INDUSTRI

NAMA : ………

NIM : ………

KONSENTRASI : Teknik Tenaga Listrik / Elektronika Industri/Elektronika Komunikasi PEMBIMBING : ... JUDUL / TOPIK : ……… Bandung, , 2012 Mengetahui,

Ketua PraktekIndustri Pembimbing Praktik Industri Dosen,

Drs. BambangTrisno,MSIE ( )

No. Uraian Tanggal TandaTangan

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA

FAKULTAS PENDIDIKAN TEKNOLOGI DAN KEJURUAN JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO

Jl. Dr. Setiabudhi No. 207 Telp. 2013163 Pes. 3410 Bandung 40154 FORMAT 4

(13)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 13

NIP. 19610306198610 1 001 NIP

STRUKTUR / OUT LINE PENULISAN LAPORAN PRAKTEK INDUSTRI

Penulisan laporan hasil kegiatan praktik industri disusun dengan struktur atau out line penulisan sebagai berikut :

A. Cover Terdiri dari :  Judul Praktik Industri  Logo UPI

 Identitas Mahasiswa Praktikan  Format Kelembagaan berupa :

- Jurusan Pendidikan Teknik Elektro

- Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan - Universitas Pendidikan Indonesia

- Bandung Tahun... B. Daftar Isi Laporan Meliputi :

1. Judul, Identitas Mahasiswa dst. Seperti cover muka

2. Lembaran Pengesahan Pembimbing, Ketua PI dan Ketua Jurusan.

3. Abstrak (berisi gambaran keseluruhan secara singkat, max. ¼ halaman 1spasi)

4. Kata Pengantar (ucapan terima kasih kepada ; perusahaan (pimpinan dan staff) , pembimbing di kampus, pembimbing dari perusahaan dan FPTK UPI)

5. Daftar Gambar dan lampiran 6. Bab 1 Pendahuluan, terdiri dari :

6.1. Latar Belakang (dikemukakan hal-hal berkenaan dengan perubahan dan perkembangan teknologi terkini, kecenderungan kebutuhan aplikasi teknologi mutakhir/terkini, data/referensi/pustakateori perkembangan aplikasi teknologi yang

(14)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 14 terjadi, perbandingan/komparasi aplikasi teknologi berbagai negara, perencanaan pembangunan teknologi nasional/dunia, otomasi teknologi mutakhir dll.).

6.2. Tujuan dan Manfaat (diuraikan tujuan dan manfaat utama dari praktik industri yang dilakukan). Jangan dijelaskanatau ditulis sebagai syarat kelulusan sarjana ataupun perkuliahan, namun diuraikan mengenai keterkaitan fungsi dan prinsip kerja antar komponen software/hardware, teori dasar dan aplikasi teknologi/ engineering yang tengah dikaji atau diamati .

6.3. Ruang lingkup Bahasan (penjelasan mengenai fokus atau batasan perhatian kajian dalam praktik industri).

6.4. Metode Pengumpulan Data (disebutkan langkah-langkah/cara pengumpulan data mulai dari mengamati/observasi di lapangan , melakukan studi pustaka, dokumentasi wawancara, pelatihan hingga terkumpul data untuk menyusun laporan).

6.5. Waktu/Tempat Praktik Industri (Dijelaskan waktu mulai praktik industri, berapa lama dan lokasi atau tempat pelaksanaan praktik).

Bab 2 Sejarah singkat perusahaan, struktur organisasi dan manajemen perusahaan serta prinsip dan pengembangan regulasi, tata kelola perusahaan dst.nya.

Bab 3 Studi Pustaka yang berkaitan dengan Obyek yang menjadi pokok Pengamatan selama Praktik Industri secara singkat dan disebutkan buku sumber, halaman dan tahun terbit nama serta kota penerbit.

Bab 4 Hasil Pengamatan Obyek dilapangan (disertai dokumentasi dan gambar- gambar / diagram satu garis rangkaian dsb.nya (jika lembarannya banyak masukkan ke bab lampiran)

Bab 5 Kesimpulan dan Saran

Daftar Pustaka (uraikan semua buku yang digunakan dan berkaitan dengan praktik industri) Lampiran-lampiran

(15)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 15 Contoh : - Lampiran Diagram Satu garisJaringan distribusi untuk GI Bandung Utara

- Lampiran Bagan organisasi Perusahaan XYZ

- Instalasi Chiler Gedung A World Trade Center Jakarta

LAPORAN PRAKTIK INDUSTRI

Sistem Pengendalian Conveyor Bahan Baku untuk Produksi Ban PT X

dengan menggunakan PLC

Laporan Praktik Industri ini Disusun dalam rangka kelulusan

Mata Kuliah Praktik Industri, dengan Pembimbing

DR. Ade Gaffar Abdullah MSc. SP.d.

(

Pembimbing dr kampus)

dan

Ir. Alwi Amartawangnegara(Pembimbing dari perusahaan)

Disusun Oleh :

Dana Winaharta

NIM 01212486

Jurusan Pendidikan Teknik Elektro

Fakultas Pendidikan Teknologi dan Kejuruan

Universitas Pendidikan Indonesia

Bandung, Maret – 2012

(16)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 16

LEMBAR PENGESAHAN

LAPORANPRAKTEK KERJA INDUSTRI

PT. KRAKATAU STEEL (PERSERO) CILEGON – BANTEN

Disusun Oleh :

NAMA : Devi Handaya

NIM : 0905920

Program Studi : PendidikanTeknikElektro S-1 Konsentrasi : TeknikElektronikaIndustri

Disetujui oleh,

Dosen Pembimbing Ketua Praktik Industri

JPTE – FPTK UPI

Ir. H. DadangLukman Hakim, M.T Bambang Trisno,MSIE

NIP. NIP. 196103091986101006

Mengetahui,

KetuaJurusan Pend. Teknik Elektro

Prof. Dr. H. BachtiarHasan, S.T., M.SIE.

(17)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 17

NIP. 19551204198103 1 002

LEMBARAN PENILAIAN PRAKTIK INDUSTRI

Nomor : ……… Tanggal ………

A. Data Mahasiswa

NamaMahasiswa : Devi Handaya

NIM : 0905920

Program Studi : PendidikanTeknikElektro – S1 Konsentrasi : TeknikElektronikaIndustri

B. TempatPelaksanaanPraktik

Nama Perusahaan : PT. Krakatau Steel

AlamatIndustri : JalanJend. Soedirman Km 03 Cilegon-Banten Bagian/Divisi : Instrumentation and Computer Process TanggalPraktik : 2 Januari 2012 s.d 2 Februari 2012

C. UraianTugas yang di Presentasikan

JenisPekerjaan :

1. InstrumentasiIndustri Slab Steel Plant II 2. Training Programmable Logic Controll ABB 3.

D. Penilaian

No. Unsur Yang Dinilai

Kriteria Yang Dinilai SangatBai

k Baik Cukup Kurang

1 Disiplin 10 9 8 7 6 5 4 3 2 Motivasi 10 9 8 7 6 5 4 3 3 Loyalitas 10 9 8 7 6 5 4 3 4 TanggungJawab 10 9 8 7 6 5 4 3 5 KerajinandanKetekunan 10 9 8 7 6 5 4 3 6 Kepedulian 10 9 8 7 6 5 4 3 7 Inisiatif 10 9 8 7 6 5 4 3 8 Rasa PercayaDiri 10 9 8 7 6 5 4 3 9 KetaatandanKejujuran 10 9 8 7 6 5 4 3 10 AkhlakdanPerilaku 10 9 8 7 6 5 4 3 11 AdaptasidanKerjasama 10 9 8 7 6 5 4 3 12 PemahamanTerhadapTugasdanKewajiban 10 9 8 7 6 5 4 3 13 KeterampilanMenggunakanAlat 10 9 8 7 6 5 4 3 14 TanggungJawabTerhadapKeselamatanKerja 10 9 8 7 6 5 4 3 15 KemampuanMelaksanakandanMenyeleseikanT ugas 10 9 8 7 6 5 4 3

NilaiAkhir = JumlahKriteria Yang Dinilai/15 =

Cilegon, ...,2012

(18)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 18

Pembimbing Industri Superintendent Inst& Comp. Process

( Pujihari ) ( Kus Herbayu )

NIK. NIK.

BERITA ACARA SEMINAR PRAKTIK INDUSTRI

Pada hari ini,..., Tanggal,...Tahun... pada pukul :...s/d... di ruang...FPTK UPI Bandung diselenggarakan seminar Praktik Industri, dengan topik / tema :

... ... ... oleh mahasiswa berikut :

Nama : ... NIM : ...

Program : S1 / D3

Jurusan : JPTE / TE

Konsentrasi : ... Catatan dan rekomendasi hasil seminar Praktik Industri :

... ... Bandung, ...,..., 2012 Mengetahui, Tim Pembimbing / Penguji Ketua Praktik Industri

JPTE FPTK UPI FORMAT 5

(19)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 19 ( ) ( )

LEMBARAN NILAI SEMINAR PRAKTIK INDUSTRI

NAMA : ... NIM : ... KONSENTRASI : ... JUDUL LAPORAN : ... ... Pembimbing : ...

No. Item Penilain Nilai

Akhir

Keterangan Bobot Penilaian 1. Tata Tulis Laporan dari Pembimbing

JPTE UPI

30 % 2. Nilai Penguasaan Materi dari

Pembim-bing JPTE UPI

30%

3. Nilai Pembimbing dari Perusahaan 40%

Nilai Total Angka NILAI HURUF Skala Nilai 0 = 100 Keterangan : < 58 = D 58 - 67 = C 68 - 79 = B >80 = A Bandung, ...,...,2012 Penguji/Pembimbing / Penilai FORMAT 6

(20)

PEDOMAN PI JPTE FPTK UPI | 20

(...) NIP

Gambar

Gambar 1. Diagram prosedur proses Praktik Industri  MHS MENDAFTAR PI DI JPTE FPTK UPI DILENGKAPI TRANSKRIP HINGGA SMT 5/6  PENGAJUAN  SURAT IJIN KE  PERUSAHAAN/PABRIK/ INDUSTRI JPTE KE FPTK (PD  I BID

Referensi

Dokumen terkait