• Tidak ada hasil yang ditemukan

[KUMPULAN SOAL] [BAHASA INDONESIA KELAS X]

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "[KUMPULAN SOAL] [BAHASA INDONESIA KELAS X]"

Copied!
70
0
0

Teks penuh

(1)

[KUMPULAN SOAL]

[BAHASA INDONESIA KELAS X]

1. Cermati data laporan berikut! ( Soal UN 2019 Bahasa Indonesia SMP/MTS ) Objek Pengamatan : Kantin sehat SMP Pemuda

Tujuan : Memaparkan kondisi kantin Waktu pengamatan : 10 menit saat istirahat Data:

- 568 siswa

- terletak di lantai 2

- 4 petugas kantin yang ramah

- 20 meja panjang dan 570 bangku merah dari plastic - siswa antre dengan tertib

- istirahat I pukul 08.00 – 09.00, istirahat II 11.40 – 12.45

Laporan yang tepat sesuai dengan data tersebut adalah ….

a. Ada 568 siswa di SMP Pemuda. Kantin sehat dengan 570 bangku itu sanggup menampung seluruh siswa yang ada. Harganya pun cukup terjangkau kantung pelajar. Dengan petugas sebanyak 4 orang ibu, siswa sekolah ini bisa antre dengan tertib. Sesudah mengambil sendiri makanan yang dibutuhkannya, mereka menuju meja kasir. Ibu kasir akan menghitung nominal yang harus dibayar siswa.

b. SMP Pemuda memiliki kantin sekolah yang memadai. Dengan jumlah siswa sebanyak 568 orang, kantin yang berada di lantai dua itu dilayani oleh empat petugas yang ramah. Di ruang yang luas itu ada 20 meja panjang lengkap dengan bangku-bangku plastiknya yang berwarna merah. Siswa yang jajan mengantre dengan tertib saat istirahat.

c. SMP Pemuda dengan jumlah siswa yang ratusan itu, kantin di lantai II menjadi kurang memadai. Jumlah meja panjangnya memang 20, tetapi tidak sebanding dengan jumlah bangkunya. Setelah antre makanan, ada siswa yang tidak mendapatkan tempat duduk sehingga mereka makan sambil berdiri. Pihak sekolah semestinya memerhatikan kebutuhan siswa ini, apalagi selama sekolah, siswa tidak mungkin ke luar kompleks sekolah.

d. Antrean di kantin sehat SMP Pemuda selalu terjadi, baik saat istirahat I maupun istirahat II. Kantin sekolah dapat menampung 568 siswa sekolah itu. Empat petugas yang terdiri atas ibu-ibu ramah menghadapi ratusan siswa ini. Ada 570 bangku kantin yang terbuat dari plastik. Menu pagi tidak variatif, berbeda dengan menu makan siang hari. Semua siswa antre dengan tertib.

Kunci Jawaban: B

Teks laporan hasil observasi adalah teks yang menggunakan fakta-fakta yang diperoleh dari hasil pengalaman, bukan hasil imajinasi. Struktur teks laporan diawali dengan pernyataan umum dan diikuti dengan deskripsi setiap bagian atau aspek yang dilaporkan, dan deskripsi manfaat.

Berdasarkan ilustrasi data dan struktur tulisan, teks laporan yang sesuai dengan data adalah opsi B, sedangkan opsi A, C, dan D tidak sesuai dengan data.

(2)

Perhatikan kutipan teks laporan hasil observasi berikut ini untuk nomor 2-7! (sumber: https://pustamun.blogspot.com/2017/11/soal-bahasa-indonesia-contoh soal-teks.html)

MUSEUM

(1) Museum merupakan salah satu tempat penting dalam upaya pelestarian sejarah. (2) Museum adalah lembaga yang berfungsi mengumpulkan, merawat, dan menyajikan serta melestarikan warisan budaya masyarakat untuk tujuan studi , penelitian, dan kesenangan atau hiburan.

(3) Fungsi museum yang utama adalah menyimpan, merawat, mengamankan, dan memanfaatkan koleksi museum berupa benda cagar budaya. (4) Dengan demikian, museum memiliki fungsi besar yaitu sebagai tempat pelestarian.

2. Objek yang sedang dibahas dalam teks di atas adalah …. a. Fungsi museum b. Tempat museum c. Wisata museum d. Museum e. Kegiatan di museum Kunci Jawaban: D

Yang ditanyakan dalam contoh soal teks laporan hasil observasi nomor 2 adalah objek yang dibahas. Objek yang dibahas dalam teks laporan hasil observasi memang mencakup semua aspek yang meliputi fungsinya.

3. Ciri Bahasa teks laporan hasil observasi yang terdapat kutipan di atas adalah …. a. Adanya kata umum dan kata khusus

b. Adanya kata yang seolah-olah melihat c. Adanya kalimat saran

d. Adanya kalimat definisi e. Adanya kalimat imperatif Kunci Jawaban: D

Dalam materi teks laporan hasil observasi, salah satu cirinya adalah kalimat definisi. Sementara itu, kata umum – kata khusus, dan seolah-olah melihat adalah ciri dalam teks deskriptif. Kalimat saran merupakan ciri-ciri teks prosedur, dan kalimat imperatif merupkan contoh teks pidato.

4. Kalimat definisi yang terdapat pada kutipan di atas ditandai dengan nomor, kecuali ….

a. (2) b. (3) c. (4) d. (1) e. (5)

Kunci Jawaban: C

Berdasarkan contoh soalnya, yang ditanyakan adalah yang bukan merupakan definisi. Nah, kalimat definisi ditandai dengan adanya kata ‘adalah’ atau ‘merupakan’ atau sejenisnya. Kalimat yang tidak mengandung kata itu adalah kalimat keempat. Jadi jawaban yang paling

(3)

tepat adalah C.

5. Kalimat utama dalam teks di atas ditandai dengan nomor …. a. (1) dan (2) b. (2) dan (3) c. (2) dan (4) d. (4) dan (3) e. (1) dan (3) Kunci Jawaban: E

Kalimat 1 dan kalimat 3 merupakan awal kalimat. Yang merupakan kalimat utama dari paragrafnya.

(4)

6. Yang termasuk dalam kalimat penjelas kutipan teks di atas adalah ….

a. (4) b. (3) c. (2) d. (1) e. (5)

Kunci Jawaban: A

Kalimat penjelas adalah kalimat yang menjelaskan pokok utamanya. Untuk kalimat nomor empat, yang berisi tentang penekanan terhadap fungsi museum. Berarti jawaban yang paling tepat adalah kalimat keempat.

7. Ide pokok yang terdapat dalam paragraf kedua teks di atas adalah …. a. Fungsi museum ada beberapa jenis.

b. Ada beberapa fungsi museum

c. Museum adalah tempat manusia menyimpan koleksinya. d. Museum adalah tempat yang penting.

e. Fungsi museum adalah melestarikan dan meanfaatkan koleksinya Kunci Jawaban: E

Berdasarkan teks laporan hasil observasi, E merupakan pilihan yang tepat karena mencakup keseluruhan isi daripada teks laporan hasil observasi.

Sumber : (Buku “Strategi Sukses SBMPTN FORMAT LOLOS TANPA BIMBEL SAINTEK 2018”)

Teks 1

Pasar uang dan bursa dunia kembali terusik, tidak terkecuali juga di negara Asia yang masih dilanda krisis. Perkembangan ini tentu saja merisaukan di tengah berbagai upaya negara-negara Asia untuk keluar dari krisis ekonomi dan keuangan yang sudah berlangsung lebih dari satu tahun ini.

Sebagaimana berita-berita yang bermunculan, penyebab utamanya adalah kebijakan pemerintah Presiden Fernando dari Brasil yang mendevaluasi mata uang real sekitar Sembilan persen. Real yang tadinya diperdagangkan pada kurs 1,2 real per dolar AS, kini diperdagangkan 1,32 real per dolar AS.

Tak bisa dipungkiri, bahwa keberadaan Brasil sebagai salah satu raksasa ekonomi di Amerika latin membuat tiap kebijakan ekonomi di negara itu akan cepat menimbulkan dampak kawasan. Bobot pengaruhnya bertambah jika melihat posisi Brasil sebagai sasaran investor dan ekspor utama Amerika Serikat ke Kawasan itu serta posisinya sebagai negara dengan perekonomian terbesar ke delapan dunia.

Ketergantungan yang kuat demikian ini membuat tiap perkembangan ekonomi di Brasil akan mengguncang ekonomi AS. Jika ekonomi AS memburuk, hal itu akan berakibat pula pada ekonomi Eropa dan Asia. Dampak psikologis inilah yang berakibat pada jatuhnya harga berbagai saham dunia.

Akibat lebih jauh dari apa yang terjadi di Brasil ini ialah langka pemulihan ekonomi yang sedang berlangsung di Asia , khususnya Indonesia akan terganggu. Pembahasan tentang utang, rekapitulasi, dan penjualan asset akan terganggu. Ini akan kembali mengguncang kepercayaan investor untuk kembali berinvestasi di negara-negara ini.

(5)

8. Pernyataan di bawah ini sesuai denga nisi bacaan di atas, kecuali….

(6)

b. Kebijakan devaluasi mata uang Brasil tidak berdampak terhadap upaya pemulihan ekonomi yang sedang berlangsung di Asia.

c. Ekonomi Eropa dapat ikut terpengaruh dengan adanya kebijakan ekonomi di Brasil. d. Brasil merupakan salah satu negara di Amerika Latin yang cukup penting bagi Amerika

Serikat.

e. Langkah pemulihan ekonomi di Asia sedang berlangsung ketika Brasil mengambil kebijakan devaluasi terhadap mata uangnya.

Kunci Jawaban: B

Merupakan pernyataan yang tidak sesuai dengan isi wacana. Jawaban B (kebijakan devaluasi mata uang Brasil tidak berdampak terhadap upaya pemulihan ekonomi yang sedang berlangsung di Asia) tidak terdapat dalam wacana.

(7)

9. Pikiran utama paragraf ketiga bacaan di atas adalah ….

a. Keberadaan Brasil sebagai salah satu raksasa ekonomi tak bisa dipungkiri. b. Brasil merupakan salah satu negara penting di Amerika Latin.

c. Brasil merupakan salah satu negara penting bagi Amerika Serikat. d. Brasil merupakan sasaran investasi dan ekspor Amerika Serikat.

e. Kebijakan ekonomi di Brasil berdampak terhadap perekonomian regional. Kunci Jawaban: A

Pikiran utama merupakan gagasan dasar yang menjadi gagasan pokok penulisan wacana. Jawaban A (Keberadaan Brasil sebagai salah satu raksasa ekonomi tidak bisa dipungkiri) merupakan pikiran utama paragraf ketiga.

10. Ini akan mengguncang kepercayaan investor untuk kembali berinvestasi di negara-negara ini.

Kata ini dalam frasa di negara-negara ini menunjuk pada …. a. Indonesia b. Amerika Serikat c. Amerika Latin d. negara-negara di Asia e. negara-negara di Eropa Kunci Jawaban: D

Kata ini dalam frasa di negara-negara ini menunjuk pada negara-negara di Asia.

11. Judul yang tepat untuk bacaan di atas adalah …. a. Kebijakan Ekonomi di Brasil

b. Keberadaan Brasil sebagai Salah Satu Raksasa Ekonomi di Amerika Latin c. Perkembangan Perekonomian di Brasil

d. Dampak Devaluasi di Brasil dan Pemulihan Perekonomian di Asia e. Guncangnya Perekonomian di Amerika Serikat

Kunci Jawaban: D

Merupakan judul yang sesuai dengan wacana tersebut. 12. Karangan di atas merupakan sebuah karangan berbentuk ….

a. penceritaan atau pengisahan b. penggambaran penginderaan c. pemberian alas an suatu pendapat d. bujukan atau ajakan

e. uraian maksud atau tujuan Kunci Jawaban: E

Wacana tersebut merupakan wacana yang berbentuk uraian maksud atau tujuan. Wacana ini disebut dengan wacana eksposisi. Wacana pengisahan disebut narasi, wacana penggambaran pengindraan disebut deskripsi, wacana pemberian alasan suatu pendapat

(8)
(9)

13. Kemunculan pola-pola lingkaran geometris di lading pertanian atau crop circle selalu … dengan kehadiran alien di tempat itu dengan mengendarai UFO. Dugaan tersebut didasarkan keyakinan bahwa manusia tidak mampu … pola serumit itu dalam waktu singkat dengan hasil yang hamper sempurna. Sesuai namanya, UFO atau unidentified flying object adalah objek terbang yang tidak …. Bentuknya bermacam-macam, ada yang seperti titik cahaya yang diam sejenak dan menghilang cepat, ada yang seperti piring terbang. UFO selalu dikaitkan dengan alien, sang makhluk luar angkasa yang dalam film fiksi ilmiah … sebagai sosok makhluk kecil , berkepala gundul, telinga lebar, dan berwarna hijau. Ia digambarkan memiliki kekuatan super, termasuk … dirinya sama persis dengan makhluk bumi.

Urutan kata yang paling tepat untuk melengkapi teks di atas adalah …. a. dihubungkan, membentuk, dikenal, ditampilkan, membuat

b. dihubungkan, membentuk, dikenali, digambarkan, mencipta c. dikaitkan, menghasilkan, dikenal, dimunculkan, membentuk d. dikaitkan, membuat, dikenali, digambarkan, mengubah e. disertai, membuat, dikenali, ditampilkan, memunculkan Kunci Jawaban: C

Jawaban C merupakan kata-kata yang sesuai untuk melengkapi wacan tersebut

14. Walaupun wajib belajar pendidikan dasar 9 tahun sudah dicanangkan dalam kurun waktu yang relative lama, penuntasannya masih belum tercapai. Banyak masalah yang timbul dalam pelaksanaan wajib belajar 9 tahun, terutama di daerah pedesaan dan daerah pegunungan atau terpencil. Penyebab ketidaktuntasan wajib belajar dapat diidentifikasi sesuai dengan kondisi wilayah dan masyarakatnya. Dari sejumlah penelitian ditemukan bahwa penyebabnya adalah (1) masyarakat memiliki kondisi ekonomi yang lemah, (2) sosial budaya masyarakat yang kurang mendukung, (3) kurangnya sarana Pendidikan. (4) rendahnya kualitas dan dedikasi guru, (5) letak geografis yang sulit dijangkau, (6) keterbatasan informasi, (7) persepsi masyarakat yang menganggap kurang pentingnya pendidikan bagi dirinya sendiri. Kenyataan itu diperkuat oleh hasil penelitian pada awal dicanangkannya wajib belajar 6 tahun.

Kata itu yang tercetak miring pada teks di atas merujuk pada … a. Banyaknya masalah di daerah terpencil

b. Penuntasan wajib belajar belum tercapai c. Banyaknya masalah pelaksanaan wajib belajar d. Ketidaktuntasan program wajib belajar

e. Penyebab ketidaktuntasan wajib belajar Kunci Jawaban: E

(10)

Teks 2

(1) Skenario adalah desain penyampaian cerita atau gagasan dengan media film. (2) Cerita aslinya berasal dari karya tulis. (3) Orang yang membaca karya tulis tersebut akan mengalami cerita dan menikmati keindahannya dari susunan kata-kata dan membayangkan kejadiannya sebagaimana yang dikembangkan oleh kata-kata. (4) Sementara itu penulis scenario menuliskan ceritanya secara filmis, sebagaimana nanti akan tampak di layar putih. (5) Komponen-komponen utama scenario terdiri atas aksi dan dialog. (6) Aksi merujuk pada “apa yang kita lihat” dan dialog merujuk pada “apa yang dituturkan oleh tokoh”. (7) Tokoh – tokoh dalam scenario juga dapat diperkenalkan dalam bentuk visual pada awal cerita. (8) Sehubungan dengan pernyataan di atas, Biran (2007:273) menyatakan sebagai berikut.

(9) Skenario adalah naskah untuk cerita atau gagasan yang telah didesain cara penyajiannya agar komunikatif dan menarik untuk disampaikan dengan media film. (10) Karena scenario lebih merupakan naskah kerja di lapangan kalimat-kalimat deskripsi harus pendek-pendek agar cepat memberikan pengertian dan segera bisa memproyeksikan adegan film pada khayalan si pembaca.

(11) Oleh karena perbedaan bahasa yang digunakan, besar kemungkinan bahwa cerita yang sama akan berbeda penyuguhannya. (12) Penulis scenario harus mampu mendramatisasi cerita. (13) Dengan kata lain, bagaimana cerita tersebut bisa memiliki nilai dramatic dengan membuat sesuatu menjadi menegangkan, menakutkan, menyedihkan, dan sebagainya. (14) Adapun dramatisasi yang dilakukan oleh oleh penulis scenario bukanlah gambaran logis perasaan pelaku, melainkan membuat sesuatu bisa memiliki dampak dramatic bagi penonton.

15. Pada kalimat manakah kesalahan penggunaan ejaan (tanda baca, penulisan huruf, dan penulisan kata) ditemukan ?

a. (1) dan (6) b. (2) dan (7) c. (3) dan (8) d. (4) dan (10) e. (5) dan (14) Kunci Jawaban: D

Kalimat keempat: setelah konjugsi sementara itu diletakkan tanda koma. Hal ini menandai adanya konjungsi antarkalimat.

Kalimat kesepuluh: seharusnya setelah kata lapangan diletakkan tanda koma serta

konjungsi maka dihilangkan. Hal ini disebabkan induk kalimat berada setelah anak kalimat.

16. Jika Anda mengutip pendapat Biran dari teks di atas, tanpa membaca sumber aslinya, penulisan kutipan yang benar adalah ….

a. Biran (dalam Effendy, 2010:46) menyatakan bahwa scenario adalah naskah cerita atau gagasan yang telah didesain cara penyajiannya agar komuikatif dan menarik untuk disampaikan dengan media film.

b. “Skenario adalah naskah cerita atau gagasan yang telah didesain cara penyajiannya agar komunikatif dan menarik untuk disampaikan dengan media film” (Biran, 2007).

(11)

c. Biran (dalam Toha Effendy, 2010) menyatakan “Skenario adalah naskah cerita atau gagasan yang telah didesain cara penyajiannya agar komunikasi dan menarik untuk disampaikan dengan media film”.

d. Dalam buku Effendy, Biran (2007 :273) menyatakan bahwa skenario merupakan naskah cerita atau gagasan yang telah di desain cara penyajiannya agar komunikatif dan menarik untuk disampaikan dengan media film.

e. Biran (2007) menyatakan “Skenario adalah naskah cerita atau gagasan yang telah didesain cara penyajiannya agar komunikatif dan menarik untuk disampaikan dengan media film” (Effendy, 2010).

Kunci Jawaban: A

Kutipan yang dikutip dari pendapat orang lain ditulis seperti yang terdapat dalam jawaban A.

17. Rangkuman yang paling tepat dari teks tersebut adalah ….

a. Skenario adalah desain penyampaian cerita melalui media film berdasarkan pada apa yang dituturkan oleh tokoh dari karya tulis.

b. Skenario adalah desain penyampaian cerita melalui media film yang terdiri atas aksi dan dialog sehingga berdampak dramatic.

c. Perbedaan Bahasa yang digunakan dalam scenario akan berpengaruh terhadap perbedaan penyuguhan cerita.

d. Dramatisasi dilakukan oleh penulis scenario dengan memperkenalkan tokoh dalam bentuk visual di awal cerita.

e. Kalimat deskripsi dalam scenario harus pendek-pendek dan jelas agar bisa memberikan pengertian pada pembaca.

Kunci Jawaban: B

Jawaban B merupakan rangkuman yang sesuai dengan wacana tersebut. 18. Pada paragraf pertama teks tersebut adalah ….

a. kalimat utama – kalimat penjelas – kalimat penjelas – kalimat penjelas b. kalimat penjelas – kalimat utama – kalimat penjelas – kalimat penjelas c. kalimat penjelas – kalimat penjelas – kalimat penjelas – kalimat utama d. kalimat utama – kalimat penjelas – kalimat penjelas – kalimat utama e. kalimat penjelas – kalimat penjelas – kalimat utama – kalimat penjelas Kunci Jawaban: A

Paragraf pertama wacana tersebut menggunakan pola kalimat utama-kalimat penjelas- kalimat penjelas-kalimat penjelas.

Teks 3

Membatik bukan sekadar menorehkan lukisan pada kain dengan menggunakan canting (alat) untuk membatik yang berisi malam atau lilin. Banyak jejak bisa digali dari sehelai kain batik. Motif yang ditorehkan pada selembar kain batik selalu terkandung makan yang tersembunyi.

Sebagai pustaka warisan leluhur, proses pembuatan batik pada zaman dahulu tidak main-main karena dilakukan dengan melibatkan seluruh indra rasa. Konon, pada masa

(12)

kerajaan, tidak jarang untuk membuat selembar kain batik harus melalui serangkaian ritual, seperti berpuasa dan bersemedi. Mori atau kain yang akan dibatik harus direndam dahulu selama 40 hari 40 malam. Pada zaman dahulu, membuat batik tidak sekadar asala jadi

(13)

karena ada serangkaian kegiatan ritual yang harus dilakukan agar auranya keluar. Kegiatan ritual dilakukan untuk mendapatkan ilham dalam menciptakan motif batik. Dari laku seperti inilah mengapa motif batik diyakini mengandung nilai filosofi.

Sebutan batik berasal dari kata “tik” yang terdapat di dalam kata tiktik. Tiktik berarti juga tetes. Di dalam membuat kain batik dilakukan penetesan lilin di atas kain putih.

19. Simpulan yang paling tepat untuk teks di atas adalah ….

a. Membatik adalah melukis kain dengan canting yang dilakukan melalui serangkaian kegiatan ritual.

b. Kegiatan ritual dalam menciptakan motif batik yang mengandung nilai filosofi dilakukan untuk mendapatkan ilham.

c. Proses pembuatan batik tidak main-main karena dilakukan dengan melibatkan seluruh indra rasa.

d. Proses pembuatan batik tidak main-main sehingga motifnya mengandung makna tersembunyi.

e. Untuk membuat batik diperlukan serangkaian kegiatan ritual berupa berpuasa dan bersemedi.

Kunci Jawaban: A

Jawaban A merupakan simpulan yang sesuai dengan wacana tersebut.

20. Suntingan yang paling tepat untuk kalimat terakhir paragraf pertama di atas adalah …. a. Motif yang ditoreh pada kain batik terkandung makna tersembunyi di dalamnya. b. Dalam motif yang ditorehkan melalui selembar kain akan mengandung makna. c. Motif yang tertoreh pada selembar kain batik selalu terkandung makna tersembunyi. d. Motif yang ditorehkan pada kain batik selalu mengandung makna tersembunyi. e. Dalam motif batik yang ditorehkan selalu terkandung makna yang tersembunyi Kunci Jawaban: C

Jawaban C merupakan suntingan yang memenuhi asas kebakuan berbahasa.

21. Agar menjadi paragraf yang baik, kalimat penutup paragraf ke-3 yang paling sesuai adalah ….

a. Dengan demikian, pekerjaan membatik dahulunya adalah pekerjaan para perempuan Jawa.

b. Selanjutnya, dapat disimpulkan bahwa dahulu banyak orang membatik hanya untuk ritual.

c. Dengan demikian, membatik berarti memberikan tetesan malam pada selembar kain mori.

d. Simpulannya, batik memiliki motif beragam yang diperoleh melalui laku sehingga bernilai filosofis.

e. Dengan begitu, batik adalah warisan leluhur yang memiliki kekuatan magis dan perlu ritual khusus.

Kunci Jawaban: C

(14)
(15)

22. Gagasan utama paragraf ke-2 di atas adalah ….

a. Motif batik yang baik dihasilkan melalui laku ritual berpuasa dan bersemedi 40 hari. b. Dari kegiatan ritual pembatik zaman dahulu motif batik diyakini memiliki nilai

filosofis.

c. Batik dianggap warisan leluhur karena dihasilkan melalui laku ritual agar auranya keluar.

d. Hanya pembatik zaman dahulu yang melakukan ritual tidak main-main sebelum membatik.

e. Pembuatan batik pada zaman dahulu dilakukan dengan melibatkan seluruh indra rasa. Kunci Jawaban: E

Gagasan utama paragraf kedua terdapat pada pernyataan pembuatan batik pada zaman dahulu dilakukan dengan melibatkan seluruh indra perasa.

(Sumber: http://terasbahasa.blogspot.com/2016/12/anekdot-dan-novel-1.html) 23. Bacalah penggalan teks anekdot berikut!

Pada suatu hari, Onyod si Tukang Becak berniat membeli makan siangnya selepas mengayuh becaknya selama setengah hari. Tibalah di sebuah rumah makan sederhaan milik Odah.

Kalimat kedua penggalan anekdot di atas tergolong ke dalam bagian …. a. Abstraksi b. Orientasi c. Krisis d. Reaksi e. Koda Kunci Jawaban: B

Kalimat kedua merupakan orientasi karena tokoh sudah berada di dalam cerita (awal kejadian cerita).

24. Bacalah penggalan teks anekdot berikut!

(1) “Anda telah membuang sampah sembarangan, yaitu puntung rokok”, tegas petugas itu. (2) Dengan sigap Azam menjawab, “Oh…, maaf terjatuh.” (3)Lalu, diambilnya puntung rokok itu serta langsung diisapnya lagi. (4) Petugas itu hanya terbelakak keheranan. (5) Kemudian, ia pergi meninggalkan Azam.

Koda yang terdapat pada paragraf di atas adalah ….

a. 1 b. 2 c.3 d.4 e.5

Kunci Jawaban: E

Kalimat kelima merupakan kodak arena kalimat tersebut penutup pada teks anekdot.

25. Bacalah penggalan teks anekdot berikut!

(16)

itu. Ia merokok sendirian sambal duduk di bangku. Karena rokoknya sudah hampir habis, ia membuang puntung rokoknya begitu saja dan jatuh persis di sisi kaki kanannya. Tanpa disangka-sangka, tiba-tiba datang petugas dan menegur Azam dengan suara tegas.

(17)

Abstraksi yang tepat untuk teks di atas adalah …. a. Singapura termasuk salah satu negara yang bersih

b. “Tahukah Anda bahwa Anda telah melakukan pelanggaran?” Tidak tahu. c. Diambilnya puntung rokok itu serta langsung diisapnya lagi.

d. Pada suatu hari Zuki sedang berlibur. e. Kemudian, ia pergi meninggalkan Azam Kunci Jawaban: A

Abstraksi yang tepat adalah ‘Singapura termasuk salah satu negara yang bersih’ karena merupakan gambaran cerita. Sedangkan alternatif jawaban ‘D’ walaupun menggambarkan gambaran cerita namun tokoh pada teks tersebut bukanlah bernama ‘Zuki’.

26. Bacalah penggalan teks anekdot berikut!

(1)Saat sesi tanya jawab tiba, Ali bertanya kepada Pak Dosen. (2) “Apa kepanjangan KUHP, Pak?” (3) Pak Dosen tidak menjawab sendiri, melainkan melemparkannya kepada Ahmad. (4) “Saudara Ahmad, coba dijawab pertanyaan Saudara Ali tadi,” pinta pak dosen. (5) Dengan tegas Ahmad menjawab, “Kasih Uang Habis Perkara, Pak …!”

Krisis yang terdapat pada teks di atas adalah ….

a. 1 b. 2 c.3 d.4 e.5

Kunci Jawaban: E

Krisis pada penggalan teks anekdot di atas terdapat pada nomor 5 karena Ahmad menjawab kepanjangan KUHP (Kasih Uang Habis Perkara). Hal tersebut merupakan bagian konyol yang bertujuan untuk meyindir oknum penegak hukum.

Bacalah teks berikut!

Cuma Takut Tiga Roda

(1) Suatu hari, saat Abdurahman Wahid menjabat sebagai Presiden RI, ada pembicaraan serius yang dilakukan seusai menghadiri sebuah rapat di istana Negara. (2) Pembicaraan bertopik isu terhangat. (3) Diketahui, pembicaraan itu mengenai wabah demam berdarah yang kala itu sedang melanda kota Jakarta. (4) Gusdur pun sibuk memperbincangkan penyakit mematikan tersebut. (5) “Menurut Anda, mengapa demam berdarah saat ini semakin marak di Jakarta, Pak?” tanya seorang menterinya. (6) “Ya karena Gubernur DKI Jakarta Sutisoyo melarang bemo, becak, dan sebentar lagi bajaj dilarang beredar di Kota Jakarta ini. (7) Padahalkan, nyamuk sini cuma takut sama tiga roda.”

27. Krisis yang terdapat pada teks anekdot ditunjukan dengan nomor … a. 1 dan 2

b. 2 dan 3 c. 4 d. 5 dan 6

(18)

e. 7

Kunci Jawaban: E

Krisis pada penggalan teks anekdot di atas terdapat pada nomor 7 karena terdapat kelucuan yang bertujuan menyindir kepada Gubernur DKI Jakarta.

(19)

Sumber: (Buku Sukses UN USBN SMA|MA IPA 2019) Teks 4

Maka, sahut perdana Menteri, hai nakhoda kapal! Apa gunanya tuan hamba membawa kain yang baik-baik ini kepada hamba? Karena sebab berdakwa ini tuan rumah hamba mengupah hamba. Tiadalah hamba mau mengambil dia. Bawalah kembali dahulu. Maka, hendak pun kami maka ia menghukum atas seseorang tiada dengan pembawaannya itu jadi menang dua berhukum; melainkan apakah barang siapa yang benar itu kami benarkan dan kami serta dia. Jikalau anak kami sesekalipun apabila salah, kami salahkan juga. Janganlah nakhoda sangka lagi yang demikian itu. Maka katanya kepada perempuan itu. “Tatkala dahulu istri siapa engkau ini.” Maka, sahut perempuan, “Ya, Tuan Hakim! Bahwasannya hamba ini istri nakhoda, hamba tiada tahu bersuami tiga atau dijamah orang lain daripada nakhoda ini.”

Maka kata orang mud aitu, “Hai perempuan yang bid’ah celaka yang menduakan suami! Maka tatkala engkau peristri, bukankah engkau menanamkan tiada aku izinkan. Aku pinta hanyutkan ke laut dan aku bersama-sama. Daripada kasihku akan engkau maka setengah umurku bahagiakan akan dikau. Maka dengan karunia Allah engkau dikembalikan hidup dalam dunia.”

28. Karakteristik Melayu klasik yang terdapat pada kutipan tersebut adalah …. a. Istanasentris, dewa-dewa

b. Istanasentris, kesaktian c. Kesaktian, kemustahilan d. Kemustahilan, struktur Bahasa e. Kemustahilan, dewa-dewi Kunci Jawaban: D

Karakteristik atau ciri-ciri atau penanda sastra Melayu Klasik, di antaranya istana sentris, dewa-dewa, kesaktian, kemustahilan, dan struktur Bahasa.

Sehubungan dengan teks tersebut karakteristik yang menonjol adalah kemustahilan dan struktur bahasa. Ini dapat dibuktikan dengan mencermati isi dan penggunaan bahasa, terutama pemakaian kata “hamba, tuan hamba, apakala, tiada, dikau, dan sebagainya. Dna kata penghubung … maka … di awal kalimat.”

29. Inti cerita melayu klasik tersebut adalah …

a. Seorang perempuan menggoda perdana Menteri b. Perdana Menteri yang tidak mau disuap

c. Perdana Menteri marah kepada nakhoda kapal d. Hakim akan berlaku adil kepada semua orang e. Seorang suami sangat setia kepada istrinya.

Kunci Jawaban: B

Inti cerita adalah isi utama/ide pokok cerita, inti cerita dapat ditemukan melalui pembacaan intensif suatu teks dengan menghubungkan ide pada setiap kalimat, selanjutnya membuat simpulan.

(20)

Inti cerita tersebut adalah Perdana Menteri adalah perdana Menteri yang tidak mau disuap.

30. Nilai moral yang terdapat pada kutipan Melayu Klasik tersebut adalah …. a. Kesetiaan seorang istri kepada perintah suami

b. Perlakuan adil seorang perdana Menteri

c. Perempuan yang baik yang tidak pernah berbohong d. Hakim selalu tunduk pada tradisi kerajaan

e. Nakhoda kapal yang digoda oleh perempuan nakal Kunci Jawaban: B

Cermati cerita pada soal.

Nilai moral atau pesan moral dapat ditemukan pada piliha B, “Perlakuan adil seorang perdana menteri”.

(21)

31. Cermati cerpen berikut!

Biaya hidup sekarang jauh lebih banyak. Sekarang semua orang perlu membeli bensin untuk sepeda motor atau mobil. …. Paling mereka bersepeda. Dan, kita ke mana-mana jalan kaki, bukan? Sekarang mereka berlomba-lomba ingin mendapatkan televisi berwarna dan membeli lemari es.

Kalimat bermajas metonimia untuk melengkapi kalimat cerpen tersebut adalah …. a. Mereka banyak yang mengendarai motor.

b. Hanya beberapa orang yang berjalan kaki. c. Besok mereka akan pergi ke luar kota.

d. Dulu di desa ini tidak ada yang memakai Honda. e. Orang di desa jarang sekali pergi menggunakan mobil. Kunci Jawaban: D

Majas metonimia adalah majas yang berisi pernyataan bahwa menyebutkan nama benda dengan cara menyebutkan merek benda tersebut.

Contoh:

▪ Mobil diganti dengan kijang

▪ Rokok diganti dengan Gudang Garam

Jadi kalimat yang memnuhi majas tersebut adalah Dulu di desa ini tidak ada yang memakai Honda.

32. Cermati penggalan cerpen berikut!

Aku memberi selamat kepada kedua pengantin. Mereka tersembunyi kelihatan agak sungkan. “Monggo, Dek Yanto, silakan duduk.” Dek Yanto! Ia memanggilku den, tidak lagi nak. Aku tertarik pada seorang bocah patah di sebelah Sumarni. Entah mengapa aku ingin menegurnya. Apakah karena matanya mirip dengan Sri? “Sopo jenengmu, cah ayu?” tanyaku sambal men-jawil pipinya. “Yanti …” jawabnya dengan cukup kenes.

(Perkawinan, 1 Yudhi Sunarto) Kalimat kritik yang sesuai denga nisi kutipan adalah ….

a. Cerpen “Perkawinan” memiliki cerita yang menarik walaupun bahasanya sangat sederhana, tetapi tetap segar dan komunikatif.

b. Pembaca cerpen “Perkawinan” dihadapkan pada etika berbahasa yang berlaku di Jawa, terutama penggunaan kata sapaan “Den”

c. Penggunaan bahasa Jawa dalam cerpen “Perkawinan” agak mengganggu karena tidak semua pembaca memahami makna pilihan katanya.

d. Cerpen “Perkawinan” mengisahkan cerita yang kurang menarik karena alur cerita agak berbelit-belit dan susah dipahami.

e. I. Yudhi Sunarto telah sukses merangkai peristiwa menjadi alur yang menarik dalam cerpen “Perkawinan”

Kunci Jawaban: C

Kalimat kritik merupakan kalimat yang mengungkapkan keinginan yang berbeda dari kenyataan yang ada, tujuannya untuk suatu perbaikan.

(22)

“Perkawinan” agak mengganggu karena tidak semua pembaca memahami makna pilihan katanya.

33. Cermati kutipan cerpen berikut!

Dia masih tetap diam. Perlahan ia mencoba mengangkat wajahnya. Harus aku akui ia memang cantik. Alisnya yang tebal, matanya yang tajam, hidungnya yang mancung, semuanya proporsional dengan lebar wajahnya. Cantik sekali. Banyak lelaki yang menghampirinya, demikian juga aku. Sering pikiranku terganggu oleh bayangan kecantikannya. Sangat ingin aku memilikinya. Namun, mungkinkah itu? Karena aku hanyalah anak seorang petani dengan segala keterbatasan. Kalau aku bercerita kepada teman, pastilah mereka akan mengatakan aku bagai ….

(23)

Peribahasa yang tepat untuk melengkapi kutipan cerpen tersebut adalah …. a. Pungguk merindukan bulan

b. Kera mendapat bunga c. Kacang lupa akan kulitnya d. Tong kosong nyaring bunyinya e. Kerakap tumbuh di batu

Kunci Jawaban: A

Peribahasa adalah bahasa berkias (ibarat) berupa kalimat atau kelompok kata yang tetap susunannya.

a. Pungguk merindukan bulan

Artinya, sesuatu tak mungkin terjadi, mana mungkin burung (pungguk) dapat terbang ke bulan

b. Kera mendapat bunga

Artinya, percuma, tak ada manfaatnya tak bisa menghargai. c. Kacang lupa akan kulitnya

Artinya, orang yang tidak tahu diri, lupa asalnya. d. Tong kosong nyaring bunyinya

Artinya, kurang bukti banyak bicara. e. Kerakap tumbuh di batu

Artinya, tidak bisa hidup/tidak berkembang/tidak tumbuh.

Peribahasa yang tepat untuk melengkapi kutipan cerpen tersebut adalah pungguk merindukan bulan.

(24)

Bacalah kutipan Sastra Melayu Klasik berikut dengan saksama untuk menjawab soal nomor 5 dan 6!

… Pemburu itu merentangkan jaringnya dan membunuh umpannya berkeliling, kemudia bersembunyilah ia di balik hutan itu.

Seketika datanglah sekawan burung terukur, adalah dalam sekawan terukur itu seorang rajanya. Sekalian terukur itu singgahlah memakan umpan itu. Sekaliannya itu pun terkenalah jarring itu.

Demi dilihat oleh pemburu itu segala terukur itu sudah terkena jarring, sukacitalah ia terlalu sangat serta berlari-lari datang hendak menangkap burung itu. Pada ketika itu berkatalah raja terkukur itu kepada rakyatnya, “Hai kamu sekalian, dengarlah olehmu bicaraku. Sementara belum datang pemburu itu, hendaklah kamu sekalian terbangkan jaring itu, supaya kita terlepas daripada bahayanya ini”.

Demi didengar oleh segala tekukur itu akan titah rajanya, sekaliannya itu pun terbanglah ke udara membawa jaring itu.

(Hikayat Kalilah dan Damnah) 34. Kemustahilan yang terdapat dalam kutipan tersebut adalah ….

a. Sekawanan burung terukur menerbangkan jarring yang berisi teman-temannya yang terjerat

b. Sekawan burung tekukur memakan umpan yang ditebarkan pemburu di sekeliling jarring.

c. Dalam sekawanan burung terkukur terdapat seekor burung sebagai rajanya. d. Raja tekukur ikut terbang Bersama rakyatnya dan terjerat jaring pemburu.

e. Seorang mempunyai pikiran yang cerdik untuk melepaskan rakyatnya dari kebinasaan. Kunci Jawaban: C

Kemustahilan bermakna: tak mungkin; tak boleh jadi. Dalam kutipan sastra Melayu klasik pada soal, kemustahilan tampak pada jawaban C, “Dalam sekawanan burung tekukur terdapat seekor burung sebagai rajanya.”

35. Nilai sosial yang tampak pada kutipan tersebut adalah …. a. memberi makan burung-burung bebas.

b. raja ikut sengsara bersama rakyatnya.

c. menolong sesame dari kesulitan atau bahaya. d. bersuka cita melihat jerta mengena sasaran. e. mengoceh musuh dengan tipuan.

Kunci Jawaban: C

Nilai social adalah sesuatu yang berharga berkenaan dengan kehidupan bermasyarakat. Keberadaan suatu nilai dalam cerita bersifat tersirat. Cermati kutipan sastra Melayu klasik pada soal. Nilai social yang tepat adalah menolong sesame dari kesulitan atau bahaya.

Sumber: http://berdirisejaktidakadakursi.blogspot.com/2017/05/soal-dan- pembahasan-bahasa-indonesia.html

(25)
(26)

36. Perhatikan teks negoisasi di bawah ini!

(Irwan selaku ketua OSIS menghadap kepala sekolah untuk menyerahkan proposal kegiatan latihan dasar kepemimpinan)

(1) Irwan : Selamat siang, Pak.

(2) Kepsek : Siang, masuk Wan! Ada apa Wan?

(3) Irwan : Ini Pak, ada proposal acara LDK untuk bulan depan.

(4) Kepsek : Coba Bapak lihat! (sambal membolak-balik halaman proposal) Ini acara puncaknya di luar sekolah, Wan?

(5) Irwan : Iya, Pak. Rencana mau kami adakan di Kandang Badak, Gunung Pangrago, Cibodas.

(6) Kepsek : Kalau untuk ini, mohon maaf, Bapak tidak bisa izinkan. Risikonya terlalu besar untuk dilaksanakan di luar sekolah, apalagi di gunung. Bagaimana kalau acaranya di sekloah saja. Biaya sedikit dan tanggung jawabnya tidak terlalu berat.

(7) Irwan : Kami sudah memikirkan soal risiko itu, Pak. Pak Cuntawan sebagai pembina sudah sepakat. Kandang Badak tidak terlalu tinggi. Kami pun akan mengikutsertakan para alumni Soal biaya 50% ditanggung alumni, tetapi dengan syarat acara outbound diadakan di luar.

(8) Kepsek : Begitu ya? Baiklah, nanti akan Bapak pertimbangkan. (9) Irwan : Terima kasih, Pak.

Proses tawar-menawar antara Irwan dan Kepala Sekolah terjadi pada nomor …. a. 1, 2, 3, 4 b. 5, 6, 7, 8 c. 7, 8, 9, 10 d. 3, 4, 5, 6 e. 2, 3, 4, 5 Kunci Jawaban: B

Teks negoisasi bukan bagian dari jual beli sehingga bagian teks tersebut hanya terdiri dari tiga bagian, yaitu pembuka, isi, dan penutup. Bagian pembuka atau orientasi muncul pada nomor 1-4. Bagian isi ada pada nomor 5-8. Bagian penutup muncul pada nomor 9 dan 10. Proses tawar-menawar pada bagian isi.

37. Perhatikan kutipan dialog berikut!

Pramuniaga : Sebentar, Kak, saya cek dulu barangnya. Ada kak. Telepon merek Sambung Galaksih warna transparan. Harga lima juta, gratis micro sd 8 GB, pelapis anticakar, dan garansi toko seumur hidup.

Calon Pembeli: Wah itu kemahalan, Mbak. In ikan tipe lama. Harga pasarannya empat juta. Empat juta saja ya …

Pasangan tuturan yang tepat berdasarkan kutipan teks negoisasi di atas adalah …. a. Mengucapkan salam – membalas salam

(27)

b. Bertanya – menjawab/tidak menjawab

c. Meminta tolong – memenuhi/menolak permintaan d. Menawarkan – menerima/menolak tawaran e. Mengusulkan – menerima/menolak usulan. Kunci Jawaban: D

Pasangan tuturan yang tepat yang muncul pada kutipan dialog di atas adalah pramuniaga menawarkan barang yang diminta oleh calon pembeli disertai dengan harga dan hal-hal yang didapatkan pembeli. Kemudian, calon pembeli menolak tawaran tersebut dengan mengatakan bahwa harga yang ditawarkan terlalu mahal.

Sumber: (https://www.mataoker.com/2019/12/latihan-soal-dan-pembahasan-teks- debat-kelas-10.html)

38. Tim Oposisi : Saya tidak setuju, Bahasa Inggris seolah menjajah bahasa negara. Sebagai bangsa Indonesia kita harus menjunjung tinggi Bahasa Indonesia agar tetap menjadi bahasa pemersatu dan nomor satu di negara sendiri.

Kutipan di atas termasuk struktur teks debat, yaitu …. a. Pengenalan

b. Debat c. Penutup d. Penyampaian Kunci Jawaban: B

Struktur teks debat, yaitu pengenalan, penyampaian argumentasi, debat, simpulan dan penutup. Kutipan teks di atas termasuk dalam struktur teks bagian debat yang ditandai dengan sanggahan “saya tidak setuju”.

Sumber: (Buku Sukses UN USBN SMA|MA IPA 2019) 39. Bacalah kutipan biografi Putu Wijaya berikut!

Putu Wijaya (I Gusti Putu Wijaya) seorang sastrawan yang dikenal serba bisa, lahir Puri Anom, Tabanan Bali, 11 April 1944. Ayahnya I Gusti Ngurah Raka, seorang pensiunan punggawa yang keras dalam mendidika anak. Semula ayahnya mengharapkan Putu menjadi dokter. Namun, Putu lemah dalam pelajaran ilmu pasti. Ia malah akrab dengan sejarah, bahasa, dan ilmu bumi. Putu Wijayah sudah menulis kurang lebih 30 novel, 40 naskah drama, sekitar 1.000 cerpen, ratusan esai, artikel lepas, dan kritik drama. Ia juga telah menulis scenario film sinetron. Sebagai seorang dramawan, ia memimpin Teater Mandiri sejak 1971 dan telah mementaskan puluhan lakon di dalam maupun luar negeri. Ia pun meraih puluhan penghargaan atas karya sastra yang ditulisnya. Awal mula menetap di Jakarta ia bergabung dengan C. Noor. Biaya hidup saat itu diperoleh dari hasil menulis. Ia penggemar music rock, dangdut, dan klasik. Ia menikah dengan Renny Retno Yooscarini dan dikaruniai seorang putra. Pernikahan tersebut berakhir pada tahun 1984, kemudia Putu menikah lagi dengan gadis sunda bernama Dewi Pramunawati.

(28)

Keistimewaan tokoh Putu Wijaya berdasarkan kutipan tersebut adalah …. a. keras dalam mendidik anak.

b. sastrawan beralih ke dunia perfiliman. c. mampu menulis berbagai karya sastra. d. gemar membaca sejarah dan ilmu bumi. e. gemar music rock, dangdut dan klasik. Kunci Jawaban: C

Cermati kutipan biografi Putu Wijaya pada soal. Putu Wijaya diceritakan sebagai sastrawan serba bisa karena berbagai karya sastra sudah pernah ditulis. Jadi, keistimewaan tokoh Putu Wijaya berdasarkan kutipan tersebut yang tepat adalah mampu menulis bagian karya sastra.

(29)

Cermati paragraf biografi berikut untuk menjawab soal nomor 40 dan 41!

Y.B. Mangunwijaya, dilahirkan di Ambarawa (Jawa Tengah), 6 Mei 1929. Setelah menamatkan pendidikan Seminarium di Yogyakarta, ia lalu melanjutkan Pendidikan di Jerman Barat dan lulus sebagai insinyur jurusan Teknik tahun 1966. Selain menjabat sebagai pastur, juga menjadi dosen sejarah kebudayaan di Universitas Gadjah Mada. Dengan demikian, dia dikatakan sastrawan komplit. Y.B. Mangunwijaya dikenal juga sebagai kolumnis pada harian Kompas. Kumpulan tulisannya dalam harian tersebut telah terbit dengan judul Puntung-puntung Roro Mendut (Gramedia, 1979).

40. Hal yang dapat diteladani dari Y.B. Mangunwijaya adalah …. a. Menjadi dosen sejarah di universitas

b. Seorang insinyur Teknik dan pastur c. Dilahirkan pada zaman penjajahan d. Pernah bersekolah di luar negeri e. Seorang sastrawan yang serbabisa Kunci Jawaban: E

(30)

Pada paragraf biografi pada soal terdapat frasa, “sebagai insinyur jurusan Teknik, sebagai pastur, dan dosen sejarah kebudayaan.” Jadi hal yang dapat diteladani dari Y.B. Mangunwijaya adalah seorang sastrawan yang serbabisa.

41. Mengapa Y.B. Mangunwijaya dikatakan sastrawan komplit? a. Ia insinyur jurusan teknik dan dosen sejarah kebudayaan b. Sering menulis di kolom surat kabar (kolumnis)

c. Seorang pengamat agama yang taat dan berwawasan luas d. Ia bersekolah di Indonesia, di Jerman, dan di seminarium e. Ia berprofesi sebagai dosen, sastrawan, dan pastur

Kunci Jawaban: A

Sesuai penjelasan nomor 7 maka Y.B. Mangunwijaya berprofesi sebagai dosen, sastrawan, dan pastur.

Cermati penggalan biografi berikut untuk menjawab soal nomor 42 dan 43!

Ketika Einstein, penemu teori relativitas mencapai umur lima puluh tahun, Jerman memberi banyak tanda kehormatan kepadanya; mendirikan patung untuknya di Postdam, dan menghadiahkan sebuah rumah serta kapal layar sebagai tanda cinta dan rasa kagum bangsa Jerman kepadanya. Akan tetapi, beberapa tahun kemudian semua milik pribadinya dirampas. Ia pun takut pulang ke tanah airnya. Berminggu-minggu lama hidup di Belgia, di belakang pintu berlapis yang dijaga seorang polisi. Polisi itu setiap malam tidur di samping tempat tidurnya.

42. Keistimewaan Einstein dalam kutipan tersebut adalah …. a. Berkat karyanya, Einstein mampu membeli sebuah rumah. b. Einstein mendapat banyak tanda kehormatan dari Jerman. c. Einstein mengagumi bangsa Jerman karena penemuannya. d. Einstein dijaga oleh polisi setiap malam di rumahnya. e. Masyarakat Jerman mendirikan patung Einstein di Postdam. Kunci Jawaban: B

Keistimewaan seorang tokoh merupakan sifat-sifat/ciri-ciri seorang tokoh yang merupakan kelebihan dibandingkan dengan orang lain. Cermati penggalan biografi pada soal. Keistimewaan Einstein dalam kutipan tersebut adalah Einstein mendapat banyak tanda kehormatan dari Jerman.

(31)

a. Einstein banyak mendapat penghargaan dari Jerman. b. Cukup lama Einstein harus hidup di Belgia.

c. Einstein takut pulang ke tanah airnya sendiri. d. Einstein dijaga ketat oleh polisi di rumahnya. e. Polisi setiap malam tidur di samping rumahnya. Kunci Jawaban: C

Konflik adalah pertentangan antara dua hal yang terjadi pada diri seseirang. Cermati alinea kedua kalimat pertama. Dari kalimat tersebut diketahui bahwa konflik yang dihadapi tokoh dalam kutipan tersebut adalah Einstein takut pulang ke tanah airnya sendiri.

Cermatilah puisi berikut untuk menjawab soal nomor 44 s.d. 46! Damai

Karya: Ahmad ls. Garis biru yang indah

Kelak-kelok rumit yang indah Padang biru yang tenang Sejukan mataku sepasang

Butiran-butiran ikuti arus menderu Nyiur bermain dengan angin

Menghantarkan lamunan pada kesadaran Akan kuasa-Mu

44. Makna lambing kata padang biru pada larik ketiga bait pertama adalah …. a. Bendungan irigasi b. Kegiatan masyarakat c. Napas kehidupan d. Awan di langit e. Pemandangan alam Kunci Jawaban: D Cermati puisi pada soal.

Makna padang rumput pada puisi tersebut adalah awan di langit. Jawaban ini bisa kita tangkap dari apresiasi, imajinasi kita dari baris-baris puisi.

45. Maksud isi puisi tersebut adalah ….

a. Kekaguman terhadap kuasa Tuhan yang begitu indah dan menentramkan. b. Menggugah hati umat manusia untuk menikmati kebesaran Tuhan. c. Menggambarkan keindahan alam di pegunungan yang berkelok-kelok. d. Mengajak umat manusia untuk memelihara keindahan alam di pedesaan. e. Memberikan gambaran tentang kehidupan di alam pegungunan.

Kunci Jawaban: A

(32)

(seluruh) baris-baris puisi tersebut, terutama pada bait kedua. Cermati puisi pada soal. Maksud puisi tersebut adalah kekaguman terhadap kuasa Tuhan yang begitu indah dan menentramkan.

46. Suasana yang terdapat dalam kutipan puisi tersebut adalah …. a. Keharuan b. Ketenteraman c. Kegelisahan d. Kegembiraan e. Kesenduan Kunci Jawaban: B

Suasana dalam puisi adalah suasana batin/perasaan yang dapat dirasakan melalui ungkapan bahasa, pilihan kata, gaya bahasa dalam puisi itu. Suasana dalam puisi tersebut adalah ketentraman.

(33)

Cermati pantun berikut! Kalau pergi ke kota Palu

Singgahlah sebentar di Donggala Kalaulah diri masih punya malu ….

47. Larik yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah …. a. Kau tungguk aku untuk berbuka

b. Janganlah pernah berkata dusta c. Kamu harus jangan berbicara d. Mulailah kamu menata suara e. Janganlah lupa mencuci muka Kunci Jawaban: B

Pantun adalah puisi lama yang bercirikan: (1) terdiri atas empat baris atau larik tiap bait, (2) bersajak silang/abab,

(3) baris kesatu dan kedua merupakan sampiran, (4) baris ketiga dan keempat adalah isi.

(34)

Dalam pantun, pernyataan pada sampiran dan isi harus berkaitan dan masuk akal. Cermati pantun pada soal.

Larik yang tepat untuk melengkapi pantun tersebut adalah Janganlah pernah berkata dusta.

Cermati puisi berikut! Sajak Cinta Buatmu Kupikir,

Kau ibarat …

Yang meledak-ledak itu Dan liat bila didiamkan Ups!

Gurihmu membuatku suka

48. Diksi yang tepat untuk melengkapi puisi tersebut adalah …. a. Petir malam b. Gemuruh senja c. Berondong jagung d. Kacang dijemur e. Pesawat mendarat Kunci Jawaban: C

Diksi adalah pilihan kata yang dipakai secara cermat oleh penyair sehingga menimbulkan makna tertentu dan mneghasilkan efek estetis dalam suatu karya sastra termasuk puisi. Dalam puisi ini, penyair memanfaatkan majas/gaya bahasa silmile yang ditandai dengan kata “ibarat”.

Perhatikan baris terakhir puisi ini, terutama kata “gurihmu”.

Jadi, diksi yang tepat untuk melengkapi puisi tersebut adalah berondong jagung.

49. Cermatilah ilsutrasi berikut!

Novel Memory in Sorong mengisahkan seorang gadis (Ajeng) mengembang misi “penyelamatan keluarga” setelah tahu bahwa ibunya (Retno) ditinggal kawin lagi oleh ayahnya (Himawan). Sambil menjalankan tugas sebagai jurnalis televisi, Ajeng terbang ke Sorong untuk mencari Anneke –selingkuhan sang ayah.

Penyajian alur cerita terasa sangat biasa sehingga membaca novel ini tidak memberikan sesuatu yang mendorong keingintahuan tentang peristiwa-peristiwa berikutnya. Dengan kata lain, pembaca seakan bisa menebak kisah-kisah yang akan dilakukan si tokoh sebagai lazimnya “perselingkuhan”.

(35)

a. Misi jurnalis dalam cerita sesuatu yang sudah biasa dalam kehidupannya. b. Pengarang tidak mengakhiri ceritanya, tetapi menyerahkan kepada pembaca. c. Pengarang seakan kehilangan bahan untuk melanjutkan peristiwa dalam cerita. d. Kisah yang diungkapkan dalam cerita memberi kesan mengulang cerita lama. e. Alur cerita terasa biasa dan mudah ditebak si pembaca kelanjutan ceritanya. Kunci Jawaban: E

Resensi atau ulasan buku adalah suatu karangan/esai yang berisi kajian, analisis terhadap buku/karya yang lazimnya baru terbit dengan tujuan menunjukkan kepada pembaca tentang kelayakannya.

Cermati resensi pada soal. Kalimat resensi yang menyatakan kelemahan dalam novel “Memory in Sorong” terletak pada kutipan 2, yaitu:

▪ Penyajian alur terasa sangat biasa sehingga membaca novel ini tidak memberikan sesuatu …

▪ Pembaca seakan bisa menebak kisah-kisah yang akan dilakukan si tokoh … Jadi, kalimat resensi yang menyatakan kelemahan dalam novel “Memory in Sorong” adalah alur cerita terasa biasa dan mudah ditebak si pembaca kelanjutan ceritanya.

50. Bacalah kutipan berikut!

Dalam beberapa minggu terakhir perfilman kita diramaikan oleh film yang diadaptasi dari salah satu novel karya Dee Dewi Lestari, Perahu Kertas. Film besutan Hanung Bramantyo tersebut dibuat dau bagian. Mungkin dirasa kurang jika hanya dirangkum hanya dalam satu film saja. Perahu Kertas, kisah remaja yang menuju proses kedewasaan merupakan karya Dee yang cukup ringan dibandingkan karya-karya lainnya, seperti Supernova, filosofi kopi, maupun kumpulan cerita pendek Madre.

Mengisahkan tentang dua orang remaja Keenan dan Kugy. Keenan baru pulang dari Amsterdam, digambarkan sebagai seorang cowok yang tinggi, ganteng, cerdas, dan memiliki bakat melukis. Namun kecintaannya pada melukis tidak serta merta mendapat restu dari orang tuanya, terutama papanya karena papanya berharap Keenan akan menjadi penerus perusahaan trading miliknya. Selain itu, ada kisah masa lalu yang ingin dikubur dalam-dalam. Kugy adalah seorang remaja putri yang tidak terlalu peduli pada penampilan, bertubuh mungil, memiliki obsesi sebagai penulis dongeng dan menganggap dirinya sebagai agen Neptunus. Kugy punya kegemaran melukis pesan-pesan khusus di atas kertas, lalu kertas dilipat seperti perahu, kemudian hanyut di laut, atau aliran air. Kugy berharap pesannya akan sampai pada Neptunus.

Dee cukup poawao merangkai cerita remajanya yang mana salah satu tokoh utamanya adalah Keenan, diambil dari nama anak pertamanya. Selayaknya cerita remaja, memang kisahnya tidak terlalu berat atau rumit yang bikin kening berkerut-kerut. Justru kisahnya sangat mudah dicerna dan dinikmati.

Kalimat yang menyatakan keunggulan novel berdasarkan kutipan di atas adalah …. a. Novel “Perahu Kertas” telah diadaptasi menjadi sebuah film yang sukses.

b. “Perahu Kertas” berkisah tentang dunia remaja dengan liku-liku masalah kesaharian. c. “Perahu Kertas” disajikan dengan alur yang tidak rumit dan kisahnya sangat mudah

(36)

dicerna.

d. “Perahu Kertas” merupakan karya best seller dari Dewi Lestari selain “Supernova” dan “Madre”.

e. Keenan dan Kugy adalah dua tokoh utama novel “Perahu Kertas” dengan sifat dan watak yang berlawanan.

Kunci Jawaban: C Cermati novel pada soal.

Keunggulan novel tersebut dapat dilihat pada dua kalimat terakhir: “Selayaknya cerita remaja, memang kisahnya tidak terlalu berat atau rumit yang bikin kering berkerut-kerut. Justru kisahnya sangat mudah dicerna dan dinikmati.”

Jadi kalimat yang menyatakan keunggulan novel tersebut adalah “Perahu Kertas” disajikan dengan alur yang tidak rumit dan kisahnya sangat mudah dicern

(37)

[KUMPULAN SOAL]

[BAHASA INDONESIA KELAS XI]

1. Bacalah pernyataan berikut! (1) Memiliki tempat persemaian (2) Membuat bedeng persemaian (3) Memberi atap tempat persemaian (4) Menyemai benih

(5) Pemeliharaan benih

Bagian inti dari langkah pembibitan tanaman adalah …. a. (1),(2),(5) b. (1),(4),(5) c. (2),(4),(5) d. (2),(3),(5) e. (2),(3),(5) Jawaban: a. (1),(2),(5) Pembahasan:

Langkah-langkah tersebut termasuk teks prosedur, inti dari teks prosedur adalah jawaban a.

2. Perhatikan kutipan teks prosedur kompleks berikut!

Ingin menanam pohon buah, tetapi tidak memiliki lahan Anda bisa mencoba sistem tabulapot (tanaman buah dalam pot). Tekniknya cukup sederhana dan mudah diaplikasikan. Tanaman pun lebih cepat berbuah. Pertama, siapkan media tanamanya berupa tong atau pot da nisi dengan tanah yang telat dicampur oleh kompos ….

Jika teks tersebut Anda ubah menjadi penggalan drama, maka tempat yang tepat untuk dijadikan latar adalah ….

a. kelas b. kantin c. kebun d. pasar e. laboratorium Jawaban: c. kebun Pembahasan:

Salah satu unsur intrinsik yang wajib dimasukan dalam prosa/narasi adalah latar. Latar adalah pendeskripsian keadaan tempat, waktu dan suasana. Latar tempat adalah di mana peristiwa terjadi. Jika teks prosedur tersebut bertemakan proses menanam buah dalam pot latar tempat yang paling cocok ada pada kebun.

3. Perhatikan drama pendek berikut!

Bimo : “San, kamu jadi ikut program magister di UI?” Sandi : “Jadi, kenapa memangnya?”

Bimo : “Saya udah daftar tapi bingung bayarnya ….” Sandi : “Bayar di atm aja lebih simpel gak pake antre.” Bimo : “ Oh bisa ya?”

(38)

Sandi : “Nah, cara pembayaran melalui ATM itu lebih mudah, pertama masuk ke menu Transaksi Lainnya, lalu pilih menu Pembayaran, pilih menu Pendidikan, setelah itu kamu masukan nomor pelanggan.”

Bimo : “Nomor pelanggan maksudnya?”

Sandi : “Masukan kode institusi dan nomor registrasi. Contohnya, kode UI itu 050 dan setelah itu masukkan nomor registrasi kamu …. Setelah itu, ikuti petunjuknya saja … gampang kan?”

Judul teks prosedur kompleks yang tepat berdasarkan dialog drama tersebut adalah …. a. Tata Cara Pendaftaran Program Magister UI

b. Prosedur Registrasi Ujian UI

c. Prosedur Pembayaran Registrasi Program Magister UI via ATM d. Tata Cara Membuka Rekening di Bank

e. Tata Cara Pembayaran Registrasi Program Magister UI

Jawaban: c. Prosedur Pembayaran Registrasi Program Magister UI via ATM Pembahasan:

Judul teks procedural kompleks dapat dilihat dari tujuan dan langkah-langkah yang muncul dalam drama di atas. Tujuan prosedur kompleks pada drama tersebut muncul pada dialog tuturan ketiga sandi, yaitu mudahnya melakukan pembayaran registrasi program magister SIMAK melalui ATM BNI. Dengan demikian, judul yang tepat adalah Prosedur

Pembayaran Registrasi Program Magister SIMAK UI via ATM.

4. Berikut pernyataan yang tepat terkait langkah mengubah teks prosedur kompleks menjadi bentuk drama, kecuali ….

a. Menyiapkan tokoh-tokoh yang akan berperan dalam drama berdasarkan jumlah partisipan

b. Menyusun diaog secara sistematis berdasarkan sifat teks prosedur kompleks c. Mengemas kalimat dialog agar bernuansa satire dan menghibur

d. Menentukan latar yang sesuai dengan tema dan tujuan teks prosedur kompleks e. Menciptakan lakuan-lakuan yang disesuaikan dengan langkah-langkah pada teks prosedur kompleks

Jawaban: c. Mengemas kalimat dialog agar bernuansa satire dan menghibur Pembahasan:

Untuk menciptakan drama berdasarkan teks prosedur kompleks, hal pertama yang kita perlukan adalah tokoh yang akan kita sesuaikan dengan partisipan pada prosedur kompleks. Hal kedua adalah menciptakan dialog yang sistematis. Kemudian, kita buat lakukan yang kita ambil berdasarkan langkah di dalam teks prosedur kompleks. Terakhir, ciptakan latar yang sesuai.

5. Dalam mengabstraksi teks prosedur kompleks, hal yang harus tetap dipertahankan adalah ….

a. mempertahankan bahasa yang digunakan

b. mempertahankan struktur isi dan kaidah kebahasaan c. mempertahankan bagian-bagian teks prosedur d. mempertahankan judul teks

(39)

Jawaban: b. mempertahankan struktur isi dan kaidah kebahasaan. Pembahasan:

Mengabstraksikan bisa dikatakan juga sebagai merangkum teks. Dalam mengabstraksikan, hal yang tetap harus diperhatikan adalah bagian-bagian dari teks itu sendiri serta

kekhasannya. Dalam hal ini, hal harus diperhatikan antara lain struktur isi dan kaidah kebahasaan teks prosedur kompleks.

6. Perhatikan paragraph berikut!

Inilah beberapa kiat atau cara untuk membuat status yang berkualitas di media sosial. Harap dierhatikan, isi status seseorang sebenarnya menggambarkan kepribadiaan pemiliknya! Hal yang menarik saat ini adalah banyak perusahaan menjadikan status seseorang di media sosial sebagai daftar riwayat hidup pemiliknya. Perusahaan juga dapat mengetahui etos kerja dan karakter pemiliknya. Oleh sebab itu, sejak sekarang, isi status tersebut dengan hal yang bermanfaat dan berkualitas!.

Kutipan tersebut menginformasikan tentang …. a. manfaat status di media sosial

b. status adalah gambaran pribadi pemiliknya c. status adalah riwayat hidup pemiliknya

d. cara menjaga status di media sosial agar berkualitas e. status harus meningkatkan kualitas pemiliknya Jawaban: a. manfaat status di media sosial Pembahasan:

Informasi merupakan sekumpulan data atau fakta yang diorganisasi diolah dengan cara tertentu sehingga mempunyai arti bagi penerima. Data yang telah diolah menjadi sesuatu yang berguna bagi si penerima maksudnya yaitu dapat memberikan keterangan atau pengetahuan. Informasi yang terdapat dalam kutipan teks tersebut adalah jawaban a.

7. Baca cermat langkah-langkah pembuatan keripik pisang berikut! (1) Perendaman.

(2) Pemilihan bahan. (3) Pengupasan. (4) Penggorengan.

(5) Perajangan/ Pemotongan.

Urutan langkah yang tepat adalah …. a. (1), (2), (3), (5), (4) b. (2), (1), (3), (4), (5) c. (2), (3), (5), (1), (4) d. (5), (1), (2), (3), (4) e. (2), (3), (1), (4), (5) Jawaban: c. (2), (3), (5), (1), (4) Pembahasan:

Langkah-langkah tersebut termasuk pada teks prosedur, langkah-langkah tersebut yang benar adalah sebagai berikut.

(40)

(3) Pengupasan.

(5) Perajangan/ Pemotongan. (1) Perendaman.

(4) Penggorengan.

8. Perhatikan kutipan drama dibawah ini! A. Sato : “Eh, Budi, ada apa Bud? Tumben sore-sore kemari?”

B. Budi : “To, ada waktu ga? Minta ajarin melukis di atas kanvas dengan cat minyak di atas kanvas dengan cat minyak dong!”

C. Sato : “Melukis di atas kanvas itu mengasyikkan Bud. Teknik yang digunakan untuk melukis di kanvas dengan cat minyak juga gak sulit kok, hanya butuh kesabaran dan ketelatenan walau dibutuhkan keberaniaan dalam aplikasi warna tertentu.”

D. Budi : “Ah, masak sih? Keliatannya sulit? Jadi tambah penasaran nih .. saya sudah siapkan semua peralatannya nih, kuas, palet, pensil gambar, penghapus, cat minyak … udah semua kan? Atau ada yang kurang?”

E. Sato : “Udah semua kok. Nah, pertama kamu coba gambar dulu sketsanya di kanvas. Jangan terlalu tebal biar nanti pas dicat tidak terlalu kelihatan garis. Kalau sketsa sudah jadi, coba, kamu mulai lakukan campuran warna. Ada teknik dalam mencampur warna ….” Bagian yang menunjukkan tujuan prosedur kompleks ada pada ….

a. a b.b c. c d. d e.e Jawaban: c. c Pembahasan:

Tujuan adalah hasil akhir yang akan dicapai setelah kita melakukan urutan langkah-langkah dalam teks prosedur kompleks. Berdasarkan drama tersebut , tujuan teks prosedur kompleks adalah mampu menciptakan lukisan di atas kanvas dengan menggunakan cat minyak.tujuan pada penggalan drama di atas muncul pada bagian C.

9. Cermatilah teks berikut!

Batang pisang dikerap cukup dalam, kemudian batang pisang dirobohkan pelan-pelan. Caranya, salah satu pelepah daunnya ditarik sampai hampir roboh. Tandanya pisang jangan sampai membentur tanah agar tidak trusak. Sebelum tandan dekat ke tanah, ujung tandan dipegang dengan tangan atau disangga dengan alat yang telah disediakan.

Kutipan tersebut merupakan bagian dari …. a. cara memanen buah pisang

b. cara memanfaatkan buah pisang c. tanda-tanda buah pisang siap panen d. buah pisang sebagai bahan keripik pisang e. manfaat buah pisang selain sebagai buah meja Jawaban: a. cara memanen buah pisang

Pembahasan:

(41)

memanen buah pisang dengan baik dan benar.

10. Kalimat yang mengandung perintah dalam teks prosedur adalah kalimat …. a. imperatif b. interigatif c. baku d. tanya e. ke Satu Jawaban: a. imperatif Pembahasan:

Kalimat imperatif adalah kalimat yang mengandung unsur perintah..

(sumber: https://umar-danny.blogspot.com/2018/08/contoh-soal-pg-bahasa-indonesia-k13.html)

Bacalah teks di bawah ini untuk menjawab nomor 11-12!

Musim kemarau atau musim kering adalah musim di daerah tropis yang dipenuhi oleh system muson. Untuk dapat disebut musim kemarau, curah hujan per bulan harus di bawah 60 mm per bulan (20 mm per dasarian) selama tiga dasarian berurut-turut. Wilayah tropika di Asia

Tenggara dan Asia Selatan, Australia bagian timur laut, Afrika dan sebagian Amerika Selatan mengalami musim ini. Musim kemarau adalah pasangan dari musim penghujan dalam wilayah dwimusim. Musim kemarau panjang adalah musim kemarau yang sangat panas dalam jangka waktu yang panjang. Gejala ENSO dikenal dapat memperpanjang durasi musim ini sehingga mengakibatkan kekeringan berkepanjangan.

11. Paragraf tersebut merupakan bagian dari struktur teks eksplanasi yang merupakan bagian …. a. pernyataan umum b. deretan penjelas c. interpretasi d. tesis e. orientasi

Jawaban: a. pernyataan umum

Pembahasan: dalam paragraf tersebut termasuk dalam teks eksplanasi yaitu pada bagian penyataan umum.

12. Wilayah yang tidak mengalami musim kemarau adalah …. a. Asia Tenggara

b. Asia Selatan c. Afrika

d. Amerika Utara e. Indonesia

Jawaban: d. Amerika Utara

Pembahasan: dalam paragraf tersebut wilyah yang tidak mengalami musim kemarau adalah amerika utara.

13. Urutan struktur teks eksplanasi yang tepat adalah …. a. deretan penjelas, pernyataan umum, interpretasi b. pernyataan umum, deretan penjelas, interpretasi

(42)

c. pernyataan umum, interpretasi, deretan penjelas d. interpretasi, deretan penjelas, pernyataan umum e. pernyataan umum, interpretasi, koda

Jawaban: b. pernyataan umum, deretan penjelas, interpretasi Pembahasan:

Pada sebuah teks eksplanasi akan kelihatan adanya keterkaitan yang tidak terlepaskan antara satu kejadian dengan kejadian lain sebelum dan sesudahnya. Secara umum teks eksplanasi disusun dengan struktur yang terdiri atas tiga bagian yaitu pernyataan umum, deretan penjelas, interpretasi.

14. Perhatikan kerangka teks eksplanasi berikut! (1) Proses terjadinya gempa bumi

(2) Penyebab terjadinya gempa bumi (3) Definisi gempa bumi

(4) Akibat gempa bumi (5) Simpulan gempa bumi

Jika dikembangkan menjadi sebuah teks eksplanasi, urutan kerangka yang tepat adalah …. a. (3), (1), (2), (4), (5) b. (!), (2), (3), (4), (5) c. (3), (4), (1), (5), (2) d. (2), (4), (5), (1), (3) Jawaban: a. (3), (1), (2), (4), (5) Pembahasan:

Teks eksplanasi adalah teks yang memaparkan suatu kejadian yang sedang terjadi urutan yang tepat adalah jawaban a.

Bacalah teks eksplanasi berikut untuk menjawab soal nomor 15-17!

Akhir-akhir ini, istilah gempa bumi sering dibicarakan oleh banyak orang. Sepanjang abad 20 dan 2, gempa telah mengakibatkan banyak kematian dan kerugian material yang sangat besar. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa tak pernah ada peristiwa alam lain dalam sejarah yang berpengaruh langsung pada manusia, selain gempa bumi. Bencana gempa bumi telah menjadi peristiwa yang sangat ditakuti.

15. Berdasarkan strukturnya, teks eksplanasi di atas merupakan bagian …. a. kronologis (urutan peristiwa)

b. penyebab maupun akibat c. pengenalan objek

d. asal usul peristiwa e. kesimpulan

Jawaban: c. pengenalan objek Pembahasan:

Teks eksplanasi adalah teks yang menjelaskan mengenai suatu fenomena yang ada di dunia. Fenomena tersebut dapat berupa fenomena alam dan fenomena sosial.

16. Kata penunjuk waktu pada teks eksplanasi di atas adalah …. a. oleh karena itu

(43)

b. akhir-akhir ini c. mengakibatkan d. peristiwa e. dalam sejarah

Jawaban: b. akhir-akhir ini

Pembahasan: kata penunjuk waktu merupakan kata yang berkaitan dengan waktu. 17. Pernyataan yang tidak sesuai dengan teks di atas adalah ….

a. Gempa bumi adalah peristiwa alam yang berpengaruh langsung pada manusia b. Gempa bumi di dasar laut bisa menyebabkan tsunami

c. Bencana gempa bumi telah menjadi peristiwa yang sangat ditakuti

d. Sepanjang abad 20 dan 21, gempa telah mengakibatkan banyak kematian e. akhir-akhir ini, istilah gempa bumi sering dibicarakan oleh banyak orang Jawaban: b. Gempa bumi di dasar laut bisa menyebabkan tsunami

Pembahasan: pernyataan yang ada dalamteks tersebut adalah jawaban a, c, d, e

(sumber: https://umar-danny.blogspot.com/2018/08/contoh-soal-pg-bahasa-indonesia-k13_41.html)

18. Perhatikan wacana berikut!

Buku ini berjudul Matematika Aplikasi yang diperuntuhkan untuk SMA dan MA Kelas XII program studi ilmu alam, supaya dapat dipelajari sebagai sumber pengetahuan dan siswa dapat mendalami pelajaran matematika secara luas. Buku ini ditulis oleh Pesta E. S. dan Cecep Anwar H, F, S dimana dalam buku ini siswa dapat belajar aktif melalui aktivitas di kelas, gamemath dan siapa berani.

Buku ini tergolong buku pelajaran yang materinya disajikan dengan bahasa yang lugas dan ilustrasi yang menarik. Buku ini berbalur ungkapan santun dengan bahasa yang komunikatif sehingga mudah dipahamioleh siswa. Selain itu, buku ini juga didukung dengan tampilan tata letak yang baik, desain dan ilustrasi yang menarik dengan memperhatikan tingkat pemahaman siswa.

Kutipan buku nonfiksi tersebut memaparkan tentang …. a. identitas buku dan ikhtisar isi buku

b. ikhtisar isi buku dan kekurangan buku c. identitas buku dan kelebihan buku d. ikhtisar isi buku dan kelebihan buku e. judul buku dan ikhtisar buku

Jawaban: c. identitas buku dan kelebihan buku

Pembahasan: pada paragraf pertama disebutkan judul dan nama pengarang, pada paragraf kedua dikatakan bahwa “buku ini tergolong buku pelajaran yang materinya disajukan dengan bahasa yang lugas dan ilustrasi yang menarik.

19. Perhatikan wacana berikut!

Buku ini memiliki banyak keunggulan yang disajikan dibandingkan dengan buku lain, yakni memiliki daftar simbol yang merupakan kumpulan simbol atau rotasi beserta

(44)

penjelasannya yang dilengkapi nomor halaman kemunculannya. Memiliki info math yang disisipkan sebagai informasi untuk membuka wawasan sehingga tidak buta terhadap informasi matematika dan perkembangan teknologi. Memiliki glosarium yang disajikan untuk memahami istilah-istilah yang disusun secara alfabetis beserta penjelasannya. Memiliki indeks yang merupakan kumpulan istilah penting yang dilengkapi dengan nomor halaman kemunculan istilah dan disajikan secara alfabetis.

Berdasarkan kutipan resensi tersebut, kekuatan yang tidak dimiliki buku tersebut adalah …. a. memiliki kumpulan simbol yang merupakan kumpulan simbol atau rotasi beserta

penjelasannya yang dilengkapi nomor halaman kemunculannya.

b. memiliki informasi latar belakang matematikawan yang telah berjasa dengan menemukan berbagai macam teori yang sekarang ini digunakan dan dirasakan manfaatnya.

c. memiliki info math yang disisipkan sebagai informasi untuk membuka wawasan sehingga tidak buta terhadap informasi matematika dan perkembangan teknologi

d. memiliki glosarium yang disajikan untuk memahami istilah-istilah yang disusun secara alfabetis beserta penjelasannya.

Jawaban: b. memiliki informasi latar belakang matematikawan yang telah berjasa dengan menemukan berbagai macam teori yang sekarang ini digunakan dan dirasakan manfaatnya.

20. Perhatikan wacana berikut!

Buku bersampul hijau dan kuning ini berisi 196 halaman dan terdapat 8 bab, 4 bab pada pembahasan pertama, 4 bab lainnya pada pembahasan kedua. Pada pembahasan pertama yaitu kegiatan bersama, Bab I tertulis pada halaman 1, Bab II terdapat pada halaman 25, Bab III (Keperluan Hidup) tertuang dalam halamn 47, Bab IV berisi “Melejitkan potensi diri” tertulis pada halaman 73, Pada pembahasan yang kedua yaitu Bab V pada halaman 103 membahas menghargai kreativitas, Bab VI membahas tentang “Budaya Daerah” Bab ini tertulis pada halaman 125, Bab VII membahas tentang “Menguasai ILmu Pengetahuan” Bab VIII membahas tentang “Kegiatan Berkesan”. Pada akhir buku ini terdapat Epilog ditulis pada sampul belakang.

Kutipan resensi tersebut memaparkan tentang …. a. identitas buku

b. ikhtisar isi buku

c. kelebihan dan kekurangan buku d. kesimpulan

e. judul buku

Jawaban: c. kelebihan dan kekurangan buku

Pembahasan: wacana tersebut membahas satu per satu bab pada buku tersebut. 21. Berikut bentuk karangan nonfiksi, kecuali ….

a. fakta b. realita c. benar d. terjadi e. opini Jawaban: e. opini

(45)

Pembahasan: karangan nonfiksi bersifat nyata, sehingga mengandung fakta, realita, dan benar-benar terjadi.

22. Tulislah nonfiktif biasanya berbentuk … a. laporan b. artikel c. feature d. novel e. skripsi Jawaban: a. laporan

Pembahasan: karangan yang berbentuk nyata biasanya ditulis seperti artikel. 23. Bahasa yang digunakan dalam buku nonfiksi adalah ….

a. konotatif b. denotatif c. kalimat pasif d. ambigu e. bermakna ganda Jawaban: b. denotatif

Pembahasan: bahasa yang ada dalam buku nonfisi menggunakan bahasa yang memiliki makna yang sebenarnya.

24. Berikut yang bukan ciri tulisan nonfiksi adalah …. a. berbentuk tulisan ilmiah

b. berusaha mencapai tahap objektivitas yang tinggi c. berusaha menarik

d. bahasa bersifat konotatif e. menggugah nalar

Jawaban: d. bahasa bersifat konotatif Pembahasan:

Ciri tulisan nonfiksi adalah berbentuk tulisan ilmiah, berusaha mencapai taraf objektivitas yang tinggi berusaha menarik dan menggugah nalar.

25. Buku yang berisi tentang pengembangan berdasarkan dari data-data yang otentik atau pasti disebut …. a. nonfiksi murni b. nonfiksi kreatif c. fiksi melayu d. fiksi sastra e. nonfiksi campuran Jawaban: a. nonfiksi murni Pembahasan:

Buku nonfiksi murni adalah buku yang berisi tentang pengembangan berdasarkan dari data-data yang otentik atau pasti.

Referensi

Dokumen terkait

4.4 Menyalin dan menulis kalimat sangat sederhana secara tepat dan berterima seperti dengan tanda baca yang tepat seperti : ucapan selamat, ucapan terima kasih, dan ucapan

Di Balai Pustaka Kata tanya yang tepat untuk kalimat di atas adalah...C. Lengkapi kalimat di bawah ini

Kata baku yang tepat untuk memperbaiki kata yang bercetak miring dalam paragraph tersebut adalah ……….. pasien,

Kalimat penutup yang paling tepat untuk melengkapi surat permohonan izin di atas adalah … A.. Demikianlah surat permohonan ini, atas perhatiannya kami ucapkan

Kalimat penutup surat permohonan izin yang tepat untuk melengkapi surat izin di atas adalah …!. Atas perhatiannya dan izin yang diberikan oleh Bapak diucapkan

Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah larik yang berisi nasihat dan sesuai dengan isi nasihat yang terdapat pada larik ke-3.. Yang paling tepat adalah jawaban B karena

Terima kasih atas waktu dan tempat yang telah disedikan untuk saya menyampaikan sambutan dalam acara perpisahan inib.

Perbaikan kata bercetak tebal yang tepat pada teks paragraf tersebut adalah ..... Cermati teks