• Tidak ada hasil yang ditemukan

Strategi Solo Radio Dalam Merubah Program Musik

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "Strategi Solo Radio Dalam Merubah Program Musik"

Copied!
15
0
0

Teks penuh

(1)

BAB V

Strategi Solo Radio Dalam Merubah Program Musik

5.1 Hasil Analisis SWOT

Setelah peneliti melakukan wawancara dan observasi pada objek penelitian, selanjutnya peneliti akan melakukan analisis untuk mengetahui strategi Solo Radio dalam membuat program musik untuk meningkatkan jumlah pendengar.

Perencanaan program mencakup pekerjaan mempersiapkan rencana jangka pendek, menengah, dan jangka panjang yang memungkinkan stasiun penyiaran untuk mendapatkan tujuan program dan tujuan keuangannya. Perencanaan program juga mencakup pemilihan format dan isi program yang menarik dan memuaskan kebutuhan audien yang terdapat pada satu segmen audien berdasarkan demografi tertentu. Solo Radio dalam merencanakan program disesuaikan dengan segmentasi yaitu anak muda kota Solo dengan usia 15-30 tahun, sehingga program acara yang dirilis seluruhnya tentang anak muda, dengan harapan pendengar memperoleh keseimbangan antara kebutuhan hiburan dan informasi. Dalam hal ini juga Solo Radio melakukan analisis situasi, yaitu suatu studi terinci mengenai kondisi audien yang dihadapi stasiun penyiaran beserta kondisi program yang tersedia. Analisis cermat terhadap pasar audien yang akan memberikan peluang bagi setiap penayangan program untuk diterima para penonton dan pendengar. Peluang pasar program adalah wilayah dimana

(2)

kecenderungan permintaan terhadap program tertentu yang menguntungkan, di mana stasiun penyiaran percaya kebutuhan dari audien tertentu terhadap jenis program tertentu belum terpuaskan dan di mana stasiun dapat bersaing secara efektif. Selain itu Solo Radio juga melakukan analisis kompetitif.

Dalam mempersiapkan strategi dan rencana program, pengelola program harus melakukan analisis cermat terhadap persaingan stasiun penyiaran dan persaingan program yang ada pada segmen pasar audien. Salah satu aspek penting dalam perencanaan program adalah memiliki keuntungan kompetitif, yaitu suatu hal khusus yang dimiliki atau dilakukan stasiun penyiaran yang memberikannya keunggulan dibandingkan kompetitor. Pengelola program juga harus selalu memperhatikan kompetisi yang selalu berubah. Program dari stasiun kompetitor dapat memberikan dampak strategi program sendiri, sehingga program stasiun pesaing terus dianalisis dan dimonitori. Salah satu prosfes analisa yaitu dengan menggunakan analisa melalui analisis EFE dan IFE.

5.5.1 Analisa IFE

Analisis IFE (External Factor Evaluation-EFE Matrix) digunakan untuk mengindentifikasikan faktor-faktor internal Program Musik. Analisis IFE menyimpulkan dan mengevaluasi kekuatan dan kelemahan yang besar dalam daerah-daerah fungsional program.

(3)

5.5.2 Analisa EFE

Analisis EFE (External Factor Evaluation-EFE Matrix)

digunakan untuk mengindentifikasikan faktor-faktor eksternal

Program Musik supaya dapat dilihat peluang dan ancaman yang ada saat ini.

Posisi ini menandakan program yang kuat dan berpeluang,

Rekomendasistrategi yang diberikan adalah Progresif, artinya program dalam

kondisi primadan mantap sehingga sangat dimungkinkan untuk terus melakukan ekspansi,memperbesar pertumbuhan dan meraih kemajuan secara maksimal.

Diagram Matrik SWOT SW

OT

Strength

• Memiliki penyiar

yang masih muda untuk

membawakan program

sesuai dengan segmentasi.

• Tiap program

memiliki konten dan tema

yang berbeda setiap

harinya.

• Adanya interaksi

dengan pendengar

Weaknes

• Penyiar yang

dianggap boring dalam membawakan program.

• Rikuestan

pendengar yang

terkadang tidak diputar.

• Respon

pendengar terhadap

kontendan tema yang

(4)

• Memiliki program special

• Playlist lagu yang

beragam danselalu up to date.

• Mengundang

berbagai komunitas anak muda untuk talkshow di beberapa program.

• Tiap promosi

program menggunakan

social media yang ada.

pendengar kurang. Opportunity • Banyak penikmat lagu-lagu indie. • Adanya kuis- kuis yang mensponsori beberapa program. • Banyak musisi yang mempromosikan lagu baru. • Adanya

siaran live diluar

dengan bekerja sama

dengan

tempat-Strategy SO

- Memperkuat

program indie

- Membuat updatean

di social media lebih menarik lagi

- Mengagendakan

mengundang artis di

beberapa program

musik

Strategi ini digunakan pada program : Indielism Strategy WO - Memformat jam siar perprogram yang tepat sasaran - Membuat materi

dan konten yang lebih menarik

- Menempatkan

penyiar sesuai

dengan karakter program

Straetegi ini digunakan pada program : Youth

Speak, Eazy Sunday,

(5)

tempat nongkrong di kota Solo. • Semakin banyak pengguna social media. Treath • Ketersediaan aplikasi playlist di internet, seperti : Joox.com yang menawarkan aplikasi playlist lagu tanpa

harus merikuest

menjadi ancaman

tersendiri bagi radio- radio pada saat ini termasuk Solo Radio. Sistem rikuest lagu

di radio menjadi

tidak penting lagi bagi para pendengar. Orang- orang jadi

lebih mudah

memutar lagu dengan hanya mengetik situs

Strategi ST

- Membuat program

baru yang lebih

menarik

- Membuat program

baru sesuai dengan segmentasi - Memilih penyiar yang bisa menghidupkan program lebih menarik. - Melakukan siaran diluar.

Strategi ini digunakan pada program : Sriwedari Strategi WT - Membuat program rikuestan yang berbeda. - Membuat program sesuai dengan demografis dan keadaan psikis pendengar. Strategi ini digunakan pada Program Rebahan,

(6)

playlist digital tersebut di internet

• Pola sebuah

program radio yang mudah untuk ditiru

dan dimodifikasi

oleh radio pesaing

juga menjadi

ancaman tersendiri

bagi Solo Radio.

5.2 Penetapan Strategi

Berdasarkan analisa IFE dan EFE diatas diatas maka Solo Radio bisa memutuskan untuk membuat strategi dengan menggunakanMatrik SWOT.Matrik SWOT dapat menggambarkan secara jelas bagaimana peluang dan ancaman eksternal yang dihadapi oleh program musikyang dapat disesuaikan dengan kekuatan dan kelemahan yang dimilikinya. Hasil dari matrik analisis SWOT yang menghasilkan

(7)

berupa Srtategi SO, WO, ST, WT. Alternatif strategi yang dihasilkan minimal 4 buah strategi sebagai hasil dari analisis matrik SWOT. Menurut Freddy Rangkuti (2001:31-32) strategi yang dihasilkan adalah sebagai berikut :

1. Strategi SO :

Strategi ini dibuat berdasarkan jalan pikiran memanfaatkan seluruh kekuatan untuk merebut dan memanfaatkan peluang sebesar-besarnya.Strategi SO yang ditetapkan oleh Solo Radio diantara lain :

- Memperkuat program indie

- Membuat updtean di social media lebih menarik lagi

- Mengagendakan mengundang artis di beberapa

program musik

Strategi ini digunakan pada Program Indielism. Diantara pilihan musik yang beragam muncul beberapa musisi yang memilih

melahirkan karya secara independent (biaya sendiri). Mereka memilih

memilih bebas berekspresi, mengahsilkan karya yang original tanpa

ada aturan dari label yang pasti mengikuti selera pasar. Jika radio

kompetirot seperti Prambors memutarkan lagu-lagu hits sesuai

tagline-nya its terbaik dunia” maka Solo Radio memberi alternatif bagi

(8)

“Kita mencoba ngasih referensi musik yang lain. Ada beberapa lagu dari band-band yang masih baru-baru tapi lagunya ternyata enak didengerin, yang kadang banyak orang ga tau”. 1

Musik indie memang menjadi wadah bagi musisi untuk mengeksplor kreativitas mereka. Melihat adanya peluang yang cukup baik,memperkuat Program musik Indie menjadi salah satu strategi

untuk membuat para pendengarnya selalu “stay tuned”. Salah satu

cara memperkuat program musik indie adalah dengan memberikan informasi seputar band-band indie yang sedang naik daun dan juga mengundang beberapa band indie untuk menjadi narasumber di Program Indielism, serta mengundang band- band indie di program off air yang dibuat oleh Solo Radio.

- Strategi ST

Strategi ST adalah strategi dalam menggunakan kekuatan yang dimiliki untuk mengatasi ancaman. Strategi SO yang ditetapkan oleh Solo Radio diantara lain :

- Membuat program baru yang lebih menarik

- Membuat program baru sesuai dengan segmentasi

- Memilih penyiar yang bisa menghidupkan program

lebih menarik.

- Melakukan siaran diluar.

(9)

Strategi ini digunakan pada program Sriwedari. Program morning show terbaru di Solo Radio yang mengudara setiap hari senin – jumat di jam 06.00 – 10.00, yang mana itu adalah merupakan jam primetime untuk orang-orang mendengarkan radio. Pemilihan nama

Sriwedari sendiri merupakan ide bersama oleh Program Director,

Penyiar, dan Produser. Sriwedari merupakan salah satu tempat

rekreasi yang ada di kota Solo, itulah yang menjadi salah satu ide untuk memilih nama sebuah program pagi dengan kepanjangan Solo Radio Di Pagi Hari. Nama itu dipilih agar lebih mudah untuk diingat

di memori pendengarnya.Selain nama, isi program juga

mempengaruhi keberhasilan suatu program. Itu menjadi salah satu stratgei yang dilakukan Solo Radio.Suatu program jugaharus dapat menyampaikan manfaat kepada audien yang mendengarkan dan pada saat yang sama menciptakan image bagi program itu.

“Kalo diprogram kita dibanding radio-radio lain, strategi kita ya, kita main di konten dan tema yang beda setiap harinya.Misal program Sriwedari, penyiar kita ga cuma muterin lagu aja, tapi juga bahas tema yang ada pada hari itu. Misal hari selasa itu temanya selasa bergaya, ya nanti produser nyiapin materi yang kontennya tentang fashion,info-info,tips-tips kaya gitu. Dan tiap harinya tiap prograam kita temanya beda- beda. Pokoknya radio kita juga ngasih manfaatlah buat pendengar, so pendengarnya ga cuma dengerin aja tapi juga dapet pengetahuan”.2

- Strategi WO

(10)

Strategi ini diterapkan berdasarkan pemanfaatan peluang yang ada dengan cara meminimalkan kelemahan yang ada. Strategi WO yang digunakan Solo Radio adalah :

- Memformat jam siar perprogram yang tepat sasaran

- Membuat materi dan konten yang lebih menarik

- Menempatkan penyiar sesuai dengan karakter program

Strategi ini digunakan pada program : Youth Speak, Eazy Sunday, Clasic Spin, Jomblish.

Youth Speak

Merupakan program baru yang mengudara setiap hari Sabtu jam 15.00 – 17.00 merupakan salah satu program yang dibuat supaya anak muda kota Solo lebih peduli dan peka terhadap isu-isu sosial yang sedang berkemabnag di masyarakat. Di program ini juga

banyak memberikan ruang share dengan membuat

talkshow agar bisa menjadi wadah bagi organisasi sosial untuk berbagi pengalaman.

“Ya kita juga bikin program yang beda dari radio lain, ga Cuma rikuestan lagu aja, tapi biar pendengar tau informasi-informasi yang lagi berkembang di masyarakat tuh apa sih. Ini strategi kita juga sih bikin program yang beda dari program radio lain".3

(11)

Eazy Sunday

Program baru yang hanya mengudara setiap hari minggu selama 2 jam mulai dari jam 15.00 – 17.00 WIB merupakan program yang diharapkan bisa menarik pendengar. Playlist yang disajikan dalam program ini adalah lagu-lagu jazz, sehinga bisa menemani pendengar di minggu sore. Obrolan ringan penyiar dan cuhat-curhatan menjadi materi dalam siaran program ini.

Clasic Spin

Salah satu ciri khas radio adalah sebagai media hiburan. Menjadi media hiburan yang bisa membawa pendengarnya kembali bernostalgia merupakan salah satu strategi Solo Radio menarik pendengar yang lahir di tahun 90an. Dengan suguhan musik-musik lawas ditahun 2000an akan membawa mereka kembali mengingat kenangan masa remaja.

“Kita punya program yang seru, namanya clasic spin, jadi program ini beda dari yang lain, bedanya apa kalo program yang lain range batas waktu playlist kita paling lama itu tahun duaribusepuluh tapi kalo di clasic spin, ya namanya aja clasic kan identik dengan yang lawas, jadi di program itu muterin lagu-lagu lawas gitu, kaya lagu dewa, duo ratu. Terus kita temanya juga

(12)

yang lawas bahas jaman apa aja sih yang dulu pernah dilakuin sama anak tahun sembilan puluhan gitu.seru deh programnya”4

Jomblis

Berdasarkan wawancara dengan produser

program jomblis, program ini merupakan salah satu program yang punya respon cukup baik di pendengar. Program yang kontenya memenuhi isi hati dan kegalauan anak remaja saat ini membuat program ini diminati banyak anak muda. Ajang pencarian jodoh juga ada dalam program ini sehingga bagi Solo radio ini merupakan program yang cukup memiliki banyak pendengar. Sehingga program ini perlu diperhitungkan. “menurutku ini program unik sih, kalo di Solo ya Cuma Solo Radio yang ada, aku bikin konten buat remaja-remaja yang malem minggunya dirumah aja,anak galauan gitu. Soalnya sekarang lagi trend banget yang galau galau gitu deh”5

- Strategi WT

Strategi ini didasarakan pada kegiatan usaha meminimalkan kelemahan yang ada serta menghindari ancaman.Pola Program musik yang mudah ditiru oleh radio kompetitor membuat Solo Radio harus lebih kreativ lagi dalam membuat program baru. Program yang beda dengan program musik lainnya bisa membuat satu alternatif program

4 Wawancara dengan Fachry Aulia, Program Director Solo Radio (29-01-2016, jam13.00)

(13)

yang didengar oleh audien. Strategi WT yang digunakan Solo Radio antara lain :

- Membuat program rikuestan yang berbeda.

- Membuat program sesuai dengan demografis dan keadaan psikis pendengar.

Strategi ini duganakan pada program Rebahan dan Ada Cinta Di Udara.

Rebahan, Rikuest Kebahagiaan

Program ini mengudara setiap hari senin- rabu pada jam 20.00-23.00 WIB. Program ini merupakan program baru yang dibuat menggantikan program lama yaitu

Kongkow-Kongkow. Yang membedakan Rebahan dengan

Kongkow- kongkow adalah isi dari konten programnya, jika diprogram terdahulu hanya berisi rikuest lagu, maka di program yang baru ini untuk menarik pendengar, sesuai

dengan nama programnya rikuest kebahagiaan maka

pendengar bisa bebas merikuest penyiar untuk melakukan apapun yang membuat pendengar bahagia.

“Jadi kita punya punya program baru namanya Rebahan, Rikuest Kebahagiaan. Jadi di program ini bebas mau rikuest lagu apa aja yang bisa bikin sololovers bahagia.Kalo lagi sedih, terus mereka rikuest

(14)

lagu sedih ya dikasih, yang penting pendengar bahagia rikuestannya kita puter. Nah yang uniknya di program ini, ya sololovers bisa rikuest nih ke penyiar. Penyiarnya disuruh nyanyi, baca pusis atau gombalin mereka. Jadi bener-bener program ini buat pendengar kita bahagia gitu.”.6

Ada Cinta Di Udara

Ada Cinta Di Udara. Sebuah dram radio yang mendudara setiap hari Jumat jam 20.00 – 23.00. Aspek siaran hiburan dalam program stasiun penyiaran radio dapat berupa drama, program musik, program humor, kuis, dan format siaran sejenis lainnya.

Drama dalam radio merupakan sebuah komposisi yang diciptakan untuk menceritakan kisah melalui aksi dan dialog. Pada umumnya, komposisi tersebut meliputi konflik orang dengan orang atau orang dengan masyarakat. Sebuah drama dalam bentuk siaran memiliki sebuah alur cerita awal, tengah, dan akhir. Sebuah drama mencakup teknik drama kegelisahan menunggu sesuatu, ketegangan, dan cerita yang memberikan informasi serta fakta-fakta. Drama atau sandiwara radio yang menarik dapat memikat banyak pendengar. Siaran drama di radio merupakan suatu

(15)

upaya untuk menyampaikan pesan-pesan kepada pendengar.

Gambar

Diagram Matrik SWOT  SW

Referensi

Dokumen terkait

[r]

Keberadaan fasilitas parkir untuk umum berupa gedung parkir atau taman parkir harus menunjang keselamatan dan kelancaran lalu lintas, sehingga penetapan lokasi parkir

tempat parkir sepeda motor yang sudah ada sekarang digunakan secara optimal dengan penataan yang seefektif mungkin, untuk tempat parkir sepeda motor kampus II

Ketika ditambahkan kadmium yang merupakan ion pengganggu pada penelitian kali ini, maka kadmium akan bereaksi dengan 1,10-fenantrolin, karena kadmium juga dapat membentuk

Untuk kondisi lantai harus diketahui, ketebalan cat epoxy yang diperlukan, merk material cat apa yang sebaiknya digunakan, luas area yang akan dikerjakan semua itu harus

Berdasarkan bobot (gr) hasil tangkapan ikan kakap merah ( Lutjanus sanguineus ) pada bubu bambu dan bubu jaring selama penelitian menunjukkan bahwa kedua jenis bubu dengan

FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS SEBELAS

Oleh karena itu, dapat diambil sebuah kesimpulan bahwa metode penelitian digunakan untuk mendapatkan data yang sesuai dengan tujuan dari sebuah penelitian