• Tidak ada hasil yang ditemukan

THN XVI / No. 769 / JULI 2022

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2022

Membagikan "THN XVI / No. 769 / JULI 2022"

Copied!
12
0
0

Teks penuh

(1)

1 THN XVI / No. 769 / JULI 2022

l CMYK

l CMYK

(2)

THN XVI / No. 769 / JULI 2022 UTAMA 2

CMYK

BANK NTT kembali mengukir prestasi di tingkat nasional. Bank kebanggaan masyarakat NTT ini, boleh masuk dalam jajaran BUMD terbaik se- Indonesia, dalam ajang tahunan bertajuk 'Top BUMD 2022' yang diselenggarakan oleh majalah nasional

Infobank. Adapun penghargaan ini diberikan dalam sebuah seremoni yang berlangsung Kamis (19 Mei 2022) di Hotel Alila Solo. Untuk diketahui bahwa acara penghargaan yang mendasarkan penilaiannya pada Rating BUMD Keuangan Infobank 2022 dari Biro Riset Infobank (birI) ini, mencakup bank pembangunan daerah (BPD), bank perkreditan rakyat (BPR), dan bank pembiayaan rakyat syariah (BPRS).

Terdapat 20 BPD, 5 BPRS, dan 50 BPR, yang meraih predikat "The Best"

pada Rating BUMD Keuangan Infobank 2022 setelah tim juri menyaringnya dari ratusan bank di tanah air peserta kontestasi paling bergengsi di bidang

perbankan ini.

Secara penilaian, rating BUMD Keuangan ini berbeda dengan rating bank dan BPR yang biasa dibuat Infobank setiap tahun. Pembeda utamanya terletak pada bahan baku rat- ing, atau laporan keuangan masing-

masing bank. Jika rating bank dan BPR menggunakan data hingga Desember tahun terakhir, maka pada rating BUMD Keuangan, laporan keuangan yang digunakan adalah laporan keuangan per September atau triwulan ketiga tahun terakhir. Rating BUMD Keuangan yang meliputi penilaian terhadap BPD, BPR, dan BPRS milik Pemda ini, menerapkan lima tahapan dalam menentukan pemenang kategori.

Kelima tahapan besar itu, yakni menentukan formula rating berdasarkan perkembangan industri dan kebijakan regulator, mengumpulkan data berdasarkan periode kinerja Sep- tember 2020 hingga September 2021,

mengolah angka-angka dengan berbagai rasio, mengelompokkan bank- bank sesuai besaran aset, dan pemberian notasi akhir untuk pemberian predikat. Pemberian notasi hanya untuk memudahkan pembaca.

Karena bagi Biro Riset Infobank (birI),

yang utama adalah predikat, dan bukan nomor urut.

Bank NTT yang dinahkodai oleh Harry Alexander Riwu Kaho sebagai Direktur Utama, Hilarius Minggu (Direktur TI & Ops), Yohanis Landu Praing (Direktur Dana), Paulus Stefen Messakh (Direktur Kredit) dan Christofel Adoe (Direktur Kepatuhan) ini berada pada posisi BUMD dengan aset Rp 10 triliun-dibawah Rp 25 triliun.

Bank yang mengusung slogan 'Melayani Lebih Sungguh' ini, terhitung September 2021 memiliki aset Rp 17 triliun serta modal inti Rp 1,9 triliun.

Inilah yang membuat Bank NTT berada pada kelompok bank yang setara asetnya dengan BPD DIY dan Bank

Jambi. Bank NTT berada pada urutan tig menyusul Bank Maluku Utara, Bank Kalbar, Bank Lampung serta Bank Pembangunan Kalteng. Sementara dalam kategori aset yang lebih besar, ada beberapa bank diantaranya Bank BJB, Bank Jatim, Bank DKI, Bank Jateng dan beberapa bank lainnya.

Eko B. Supriyanto selaku Chairman Infobank Media Group menjelaskan, Infobank Top BUMD 2022 ini, membuktikan kapasitas bank- bank daerah, yang tidak kalah dengan lembaga bank swasta. Kapasitas yang baik sekaligus menunjukkan kualitas layanan dan operasional lembaga bank itu sendiri.

"Industri BPD mampu mencatatkan kinerja yang cukup baik tahun lalu.

Bahkan, pertumbuhan di beberapa pos keuangannya lebih tinggi daripada industri bank umum. Namun demikian, industri bank daerah perlu terus melakukan inovasi, agar dapat menjawab permintaan pasar yang semakin digital," ujarnya, saat membuka sesi penghargaan Infobank Top BUMD 2022.

Pada acara pemberian penghargaan hasil kolaborasi antara Majalah Infobank dan Perhimpunan Bank Perkreditan Rakyat Milik Pemerintah Daerah Se-In- donesia (Perbamida) ini, turut disertai dengan webinar bertajuk "Holdingisasi BPD: Peran Pemilik dan Pengurus Dalam Memajukan dan Membuat BUMD Semakin Adaptif Pada Era Digital", yang menghadirkan sejumlah narasumber berkompeten di bidangnya. r r r r red r

Gubernur VBL: Bank NTT Di 60 Tahun Berkinerja Baik Sesuai Motto "Melayani Dengan Sungguh"

AKSI nyata dari PT. Bank Pembangunan Daerah (BPD) Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk menekan angka stunting, mendapat apersiasi dari Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat.

Bank NTT terlibat langsung membangun kolaborasi dengan Pemerintah Provinsi NTT serta Pemkab/

Pemkot di NTT untuk menurunkan angka stunting dengan cara memberi makanan tambahan untuk 6.000 bayi bawah dua tahun (Baduta) di seluruh NTT. Apresiasi Gubernur Laiskodat itu, saat berbicara seusai kebaktian syukur panen dan panen perdana kebun bawang merah Gereja GMIT Aku Ada Batun, Desa Batulesa Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang, Senin (21/6/2022).

"Stunting ini tidak datang dari mana-

mana melainkan datang dari kita sendiri.

Karena itu saya harapkan semua kita untuk ikut berperan aktif. Ketika saya menjadi Gubernur, stunting kita 42 persen. Saya baru dapat laporan, sekarang sudah berada pada angka 22

persen," sebut Gubernur Laiskodat.

Mantan Ketua Fraksi Partai Nasdem DPR RI ini berharap, seluruh pasangan usia subur mengkonsumsi kelor sehingga memiliki kadar Hb (Hemoglo- bin) yang mencukupi.

"Kepada pasangan harus makan kelor. Khusus ibu-ibu agar hemoglobinnya baik. Kalau Hb tidak cukup maka keluar anaknya stunting.

Saya ingin sebelum saya turun nanti, sudah ada pada angka 10 persen," ujar Gubernur Laiskodat.

Diakui bahwa untuk turun ke angka 10 bukan kerja bisa, melainkan kerja

besar. Disebutkan, kabupaten yang msih harus didorong, yakni TTS, Kabupaten Kupang dan beberapa kabupaten lain karena mereka menghasilkan angka sunting yang tak sedikit.

Gubernur Laiskodat menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Bank NTT yang sudah berpartisipasi memberi makanan tambahan bagi anak-anak dibawah dua tahun usianya (Baduta).

"Terimakasih kepada Bank NTT dan ini diharapkan terus menerus dan tidak satu hari saja. Agar didampingi terus, diberi edukasi sampai anaknya jadi, dan

Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat Apresiasi Untuk Bank NTT

Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat saat menghadiri peluncuran Program Bank NTT Peduli Stunting di sela acara panen bawang merah di lahan GMIT Aku Ada Batulesa.

Viktor Bungtilu Laiskodat berharap program ini bisa terus berlanjut. (victorynews.id/

Kekson Salukh)

bisa berdiri. Beri makanan tambahan dari sekelilingnya yang menjadi kekuatan pangan lokal yang juga tak kalah dari pangan lainnya," ujarnya.

Untuk diketahui, menyambut ulang

tahunnya yang ke-60 tanggal 17 Juli

2022, maka Bank NTT menggelar pro-

gram pemberian makanan tambahan

kepada 6.000 anak yang usianya di

bawah dua tahun yang tersebar di 23

kabupaten/kota di NTT. Dan, Selasa

(21/6/2022) hari ini, dilaunching

serentak di seluruh kabupaten kota

oleh setiap kepala daerah. r r r r red r

(3)

3 THN XVI / No. 769 / JULI 2022

UTAMA

Perwakilan Gubernur NTT dan Bank NTT saat menerima penghargaan Top BUMD Awards 2022 di Hotel Raffles Jakarta, Rabu (20/4/2022). (Dok. Humas Bank NTT)

PASALNYA, bank kebanggaan masyarakat Nusa Tenggara Timur (NTT) Bank NTT dinobatkan sebagai Top BUMD Awards 2022 BPD, Bintang 4.

Selain Bank NTT, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat dinobatkan sebagai TOP Pembina BUMD terbaik 2022.

Bersama dengan Gubernur NTT, Direktur Utama Bank NTT Harry Alexander Riwu Kaho dinobatkan sebagai Top CEO BUMD 2022.

Penobatan itu dilakukan di Hotel Raffles Jakarta, Rabu (20/4/2022).

Kepala Divisi Rencorsec dan Legal Bank NTT Endri Wardhono hadir dan atas nama Bank NTT, menerima penghargaan tersebut.

Sementara Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Provinsi NTT, Ganef Wurgiyanto, mewakili Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat untuk menerima penghargaan tersebut.

Adapun ajang Top BUMD Awards 2022 ini digelar Majalah TopBusiness bekerja sama dengan sejumlah lembaga seperti I-Otda (Institut Otonomi Daearah).

Penghargaan ini hanya diberikan kepada lembaga maupun tokoh yang dianggap berprestasi. Lagipula penjuriannya pun dilakukan oleh sejumlah guru besar maupun yang ahli

di bidangnya.

Direktur Utama Bank NTT Harry

Alexander Riwu Kaho dalam keterangan

resminya kepada victorynews.id, Senin (25/4/2022), menyatakan sangat

mengapresiasi penobatan tersebut.

"Puji Tuhan, di saat dampak Covid- 19 masih terasa, Bank NTT bisa tetap berperforma baik. Dan penghargaan dari pihak eksternal seperti itu, tentu membanggakan kami," kata Alex.

Dia menambahkan, dirinya sangat berterima kasih kepada semua insan di Bank NTT yang telah bekerja dengan sungguh-sungguh di sela masa Covid- 19, sehingga bank tersebut bisa tetap berkinerja baik.

Pada masa Covid-19, Bank NTT pun tetap menggelar sejumlah inovasi bisnis, seperti penguatan ekosistem pembiayaan.

Adapun contoh yang lain adalah diversifikasi produk dan kredit;

menyediakan pasar e-commerce;

pelayanan digital loan; adanya smart branch; adanya Agen Dia Bisa; dan lain- lain. Yang membanggakan adalah, dihadirkannya layanan Be Ju BIS@, yang

diluncurkan pada Rabu (20 April 2022) di Wae Bobok, Labuan Bajo.

Aplikasi Be Pung Mobile merupakan contoh inovasi oleh Bank NTT.

Aplikasi tersebut merupakan e bank- ing bisnis yang bisa memungkinkan tarik tunai tanpa kartu, mengacu ke kode QRIS, dan lain-lain.

Adapun tentang kinerja keuangan Bank NTT, Harry mengatakan bahwa untuk tahun 2021 mencatatkan laba bersih Rp228,26 miliar. Adapun laba bersih per saham pada tahun 2021, tercatat di Rp1.393 miliar.

NPL (non performing loan) net, di 0,90%. Rasio BOPO (biaya operasional berbanding pendapatan operasional) di 81,38%.

Kemudian, rasio LDR (loan to de- posit ratio) pada angka 89%. Tak hanya itu, melainkan Bank NTT pun terus terus berupaya menaikkan porsi dana murah.

"Tahun 2022 ini, kami melakukan pendalaman struktur dana yang berbasis dana murah," kata dia.

"Dari kegiatan ini, kita mengharapkan munculnya BUMD- BUMD yang selalu melakukan perbaikan pengelolaan usaha bisnisnya, untuk meningkatkan daya saing, layanan, dan kinerja perusahaan secara berkelanjutan, untuk mendukng percepatan pemulihan ekonomi nasional atau pun pembangunan di daerah," kata Lutfi.

Sementara itu, Prof Dr Djohermansyah Djohan, Ketua Dewan Juri TOP BUMD Awards 2022, dalam kesempatan tersebut menjelaskan kriteria penilaian yang digunakan Dewan Juri dalam TOP BUMD Awards 2022.

Mantan Dirjen Otda Kemendagri itu merinci, Pertama, aspek pencapaian kinerja bisnisnya, baik dan berkelanjutan (achievement).

Kemudian aspek yang kedua adalah, BUMD yang terus melakukan perbaikan (improvement)

BUMD sektor keuangan, terutama BPD dan BPR, terkena dampak yang sangat besar. Namun, berkat inovasi dan prinsip kehati-hatian dalam menjalankan bisnisnya, maka BPD dan BPR-BPR, masih mampu menjaga kinerja dan layanannya dengan baik.

Temuan-temuan menarik lainnya adalah BPD-BPD makin intens dan inovatif serta lebih

f o k u s

m e n g a l o k a s i k a n p e m b i a y a a n n y a , untuk membangun m a s y a r a k a t daerahnya dan p e m b i a y a a n p e m e r i n t a h daerahnya.

Namun, belum semua Pemerintah D a e r a h , m e n g a n d a l k a n d u k u n g a n p e m b i a y a a n pembangunan dari BPD-nya. r r r r r humas bpd ntt

Di Usia ke 60, Gubernur NTT dan Dirut Bank NTT

Raih Penghargaan Top BUMD Awards 2022

(4)

THN XVI / No. 769 / JULI 2022 UTAMA 4

PERISTIWA 8 Juni 2022 disaksikan langsung oleh Kepala OJK Provinsi NTT, dalam forum Rapat Koordinasi yang

diselenggarakan Bank NTT di Hotel Aston.

Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) yang tertuang dalam ISO 37001:2016 adalah serangkaian standar untuk membantu organisasi/perusahaan baik sektor publik, swasta dan nirlaba dalam membangun, mengimplementasikan, dan terus meningkatkan program kepatuhan dengan tujuan untuk mengidentifikasi, mencegah, dan mendeteksi penyuapan.

Standar ini bertujuan untuk memberikan kepastian kepada organisasi/perusahaan

bahwa sistem anti penyuapan yang diterapkan telah mencakup prosedur yang memadai terhadap suap, pungli dan gratifikasi. Standar yang merupakan sertifikasi internasional terhadap sistem anti penyuapan ini diadopsi dan diterjemahkan oleh Komite Akreditasi

Nasional (KAN) sebagai SNI ISO 37001:2016.

ISO 37001 mendefinisikan

"penyuapan" sebagai tindakan mena- warkan, menjanjikan, memberikan, menerima, atau meminta keuntungan yang tidak semestinya dari nilai apa pun (berupa keuangan atau non- keuangan), langsung atau tidak langsung, terlepas dari lokasi,

merupakan pelanggaran peraturan perundang-undangan, sebagai bujukan atau hadiah untuk orang yang bertindak atau menahan diri dari bertindak terkait kinerja dari tugas orang tersebut.

Kesesuaian dengan standar ini tidak menjamin penyuapan tidak akan terjadi, tetapi standar ini dapat membantu organisasi/perusahaan menerapkan rancangan yang wajar dan proporsional untuk mencegah, mendeteksi, dan

menanggapi penyuapan.

Penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan merupakan salah satu bentuk komitmen PT Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur dalam pelaksanaan Pelayanan

Nasabah dengan motto Melayani Lebih sungguh yang mengedepankan prinsip zero tolerance terhadap segala bentuk penyuapan di lingkungan dan kegiatan bisnisnya melalui penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan yang terus menerus ditingkatkan sehingga pelayanan Nasabah yang disediakan menjadi lebih baik dari waktu ke waktu.

Proses pendampingan penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan telah dilakukan dari tanggal 5 April 2022 sampai dengan tangal 5 Juli 2022 didampingi oleh PT Gama Man- agement Consulting dan penandatanganan Kick Off Implementasi Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) ISO 37001:2016 Komitmen bersama Dewan Komisaris dan Direksi tentang Penerapan Sistem Manajemen Anti Penyuapan ditandatangani Dewan Komisaris dan Direksi PT Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur disaksikan olek OJK Perwakilan Provinsi Nusa Tenggara Timur. Selain Komitmen Bersama, Direksi telah menetapkan Kebijakan dan Sasaran Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) ISO 37001:2016 untuk diterapkan di seluruh lingkungan PT Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur. r r r r r humas bpdntt

PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (PT. BPD NTT), kembali mempersembahkan penghargaan kepada seluruh nasabah dan masyarakat NTT dalam ajang Indonesia Information &

Technology Award IV tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Economic Review.

Bank NTT sebagai bank kebanggaan masyarakat NTT dalam ajang ini dinobatkan memperoleh Gold Award, predikat Exellent dengan raihan score 86.00 kategori Regional Development Bank.

Ada 47 perusahaan yang dinobatkan sebagai perusahaan dengan manajemen IT terbaik di Indonesia, 16 diantaranya meraih Platinum Award dan 31 lainnya meraih Gold Award. Untuk kategori public company, sejumlah bank nasional meraih Platinum yakni PT. BNI (persero) Tbk, PT.

BTN (persero) Tbk, PT. Bank Mayapada International dan PT. OCBC NISP Tbk.

Sementara untuk kategori Bank BPD, ada enam bank yang meraih Gold Award yakni Bank NTT, Bank Sumut, Bank Kaltim Kaltara, Bank DKI, Bank Jambi, dan Bank Sulselbar.

Moment ini berlangsung di Jakarta, dan diikuti oleh 200-an peserta dari seluruh Indonesia secara daring. Acara ini pun dibarengi dengan zoominar dengan materi mengenai pentingnya IT dalam sebuah corporasi.

Permata Nur, M.R., Ph.D yang mewakili tim juri dalam sambutannya menegaskan bahwa pandemi COVID-19 membuat perusahaan-perusahaan di In- donesia bisa melakukan langkah-langkah yang tepat dalam masa sulit ini. "Kita akui bahwa walau diperhadapkan pada masa pandemi dimana secara realitas ini sangat sulit sekali bagi perusahaan, namun dari hasil yang kami review banyak perusahaan yang berhasil membawa perusahaan ini menjadi lebih baik,"

tegasnya.

Diakui, dewan juri melihat dari tiga sisi.

Pertama, tata kekola IT di dalam perusahaan tersebut. Juri memperoleh data yang bisa diambil secara publik melalui website perusahaan termasuk

laporan tahunan dan laporan keuangan, dan mereka melihat bahwa perusahaan- perusahaan ini memiliki tata kelola IT mulai dari bagaimana perusahaan memiliki struktur IT yang kuat sampai perusahaan memiliki sistem audit IT termasuk standar operasi di dalamnya.

"Jadi perusahaan-perusahaan yang mempunyai hal tersebut sudah cukup baik.

Di sisi lain kami juga melihat ada atau tidaknya

sistem informasi yang mendukung sistem proses dari perusahaan yang ada. Disini salah satu yang ada adalah perusahaan memiliki infrastruktur. Apabila perusahaan tersebut dihadapkan dengan layanan- layanan publik, kami juga melihat sebagaimana perusahaan tersebut mendapatkan respon. Seperti kita bisa melihat dari website, aplikasi reviewnya dan itu yang bisa mencerminkan penilaian kami secara objektif," ungkap Permata Nur sembari menambahkan juri pun melihat stra- tegic plan setiap perusahaan termasuk di dalamnya seberapa besar perusahaan tersebut menginvestasikan dananya, SDM- nya untuk pengembangan IT termasuk bagaimana IT di dalamnya bisa menghadapi

tantangan-tantangan seperti di era pandemi saat ini.

Dari penilaian tersebut juri memberikan nilai. Ada juga catatan-catatan penting yang diberikan oleh juri demi perbaikan kinerja IT setiap perusahaan karena itu, akan diberikan secara Cuma-Cuma bagi yang membutuhkannya.

Sementara Staf Khusus Kementerian Kominfo RI, DR. Rosarita Niken Widiastuti, M.Si yang hadir sebagai keynot s p e e c h , m e m b e r i k a n apresiasi yang tinggi kepada Economic Re- view.

" K a r e n a s u d a h menyelengarakan award yang t e n t u b e r d a m p a k langsung pada meningkatnya k i n e r j a perusahaan.

Harus diakui, Indonesia saat ini tengah m e l a k u k a n p e r c e p a t a n transformasi digital. Dan digitalisasi merupakan satu keniscayaan. Mau tidak mau, suka tidak suka, kita akan memasuki era ini dan perusahaan-perusahaan dituntut melahirkan inovasi untuk meyesuaikan diri," tegasnya.

Presiden Joko Widodo pada 2020 lalu memberikan arahan kepada Kemenkominfo untuk melakukan percepatan pembangunan infrastruktur internet demi mendukung digitalisasi. Ini menjadi cambuk, karena sebelumnya, Kemenkominfo menargetkan 10 tahun namun ada percepatan dalam realisasi. Karena itu pihaknya berterimakasih kepada semua pihak yang sudah bergeser ke digitalisasi.

Hj. Ray Irlisa Rachmadiana, MM yang adalah founder Economic Review dalam

opening speech-nya menjelaskan, Indo- nesia IT Award ini telah berlangsung hingga tahun keempat. Adapun jurinya terdiri dari berbagai tokoh dengan kepakaran yang sudah teruji. Mereka melibatkan guru besar di bidang IT.

Sementara thema acara tahun ini adalah 'Shaping the Futufe on Indonesia through Digitalization'. Direktur Utama Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho dalam pernyataannya, menegaskan apresiasi ini memberikan semangat yang kuat untuk Bank NTT terus melakukan adaptasi layanan berbasis Teknologi Informasi guna mampu memenuhi ekspektasi pengguna jasa dan nasabah.

Diakui Alex, kondisi digitalisasi benar- benar menjadi keniscayaan yang tidak dapat dihindari apalagi persaingan di industri perbankan dan industri lembaga jasa keuangan (LJK) yang sangat cepat, pesat dan mendunia dengan digitalisasi.

"Oleh karena itu dengan apresiasi ini menjadi motivasi baik bagi segenap insan Bank NTT untuk berani berubah, berani berada di kondisi yang tidak nyaman karena harus bekerja ekstra ordinary bahkan harus mampu menciptakan peluang bisnis baru bagi Bank NTT di tengah-tengah situasi yang sulit dan terbatas," tegas bankir tamatan Undana Kupang ini.

Sementara Direktur Teknologi Informasi dan Operasional Bank NTT, Hilarius Minggu yang hadir secara daring mewakili badan pengurus dalam seremoni menyerahan award, Jumat siang tadi berterimakasih kepada Economic Review yang sudah menyelenggarakan Indone- sia Information & Technology Award IV tahun 2022. "Kami menyampaikan terima kasih banyak kepada penyelenggara dan dewan juri. Semoga dengan award ini dapat memacu dan memotivasi tim IT kami dan manajemen Bank NTT untuk mendorong bank ini menuju digitalisasi guna mencapai visi misi Bank NTT yakni menjadi bank yang sehat, kuat dan terpercaya bagi masyarakat dan nasabah." pinta Hilarius.

n n n n

n Mediatorstar.com/KN

Komisaris dan Direksi Bank NTT Tanda Tangani Komitmen Tidak " Suap"

Bank NTT Kinerja IT Terbaik di Indonesia?

(5)

5 THN XVI / No. 769 / JULI 2022

UTAMA

SEBANYAK 33 bank meraih penghargaan pada ajang Digital Bank- ing Awards 2022 (DBA 2022). Dari deretan bank-bank ternama di level nasional, ada nama PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (PT. BPD NTT). Bank NTT meraih penghargaan digital banking terbaik dalam kategori 'Kolaborasi'.

Penghargaan yang baru pertama kali diadakan di Indonesia ini, diberikan Majalah Investor - Berita Satu Media Holdings (BSMH) bekerja sama dengan Intellectual Business Community (IBC), pada acara penganugerahan Digital Banking Awards 2022 secara virtual, Selasa 28 Juni 2022.

Direktur Utama Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho, hadir secara vir- tual, bersama para pejabat bank yang mengusung tagline bank kebanggaan masyarakat Nusa Tenggara Timur itu.

Untjuk diketahui, Bank NTT dalam tahun ini meraih beberapa penghargaan bergengsi, karena berbagai inovasinya di bidang digitalisasi maupun layanan perbankan lainnya.

Masih dalam kategori BPD, Bank NTT tidak sendirian, melainkan ada empat bank daerah lainnya yang juga memperoleh award dalam kategori yang lain.

Menurut Ketua Dewan Juri Dr. dr.

Bayu Prawira Hie MBA, pemeringkatan dan pemberian penghargaan ini bertujuan mempercepat transformasi digital bank di Indonesia. Selain itu, juga untuk memetakan layanan digitalisasi perbankan secara umum serta memeringkat kualitas layanan digital banking.

"Acara ini juga bertujuan untuk membantu pemerintah dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam mendorong transformasi digital sektor perbankan, mendorong bank-bank untuk memperbaiki kualitas layanan digital, mendorong terjadinya akselerasi pembentukan ekosistem digital perbankan di Indonesia,"kata Bayu.

Digitalisasi saat ini sudah menjadi keniscayaan. Karena itu, setiap sektor perlu melakukan antisipasi agar tidak tertinggal. Apalagi di sektor perbankan, yang membutuhkan kecepatan, keamanan, akurasi, dan efisiensi.

Direktur Pemberitaan Berita Satu Media Holdings (BSMH) Primus Dorimulu berharap bank-bank memacu diri untuk terus maju. "Kita berharap Digital Bank- ing Awards 2022 ini bisa menjadi ajang untuk memacu setiap bank bertranformasi digital secara komprehensif, sesuai dengan regulasi dan kebutuhan masyarakat,"kata Primus.

Dalam ajang Digital Banking Awards 2022 ini, bank dengan layanan digital banking dipisahkan dengan bank digi- tal murni, begitu juga dengan bank

berbasis syariah. Dilihat dari kelasnya, bank dibagi berdasarkan modal inti (KBMI). Namun, Bank Pembangunan Daerah dipisahkan dalam kelompok tersendiri.

Metodologi dan Penjurian

Metodologi dan Penjurian Pemeringkatan dan penghargaan Digi- tal Banking Awards 2022 dilakukan oleh Tim Juri yang berkompeten dan profesional di bidang digitalisasi perbankan dan ahli dalam teknologi informasi. Pemeringkatan mengguna- kan kriteria yang terdapat dalam "Cetak Biru Tranformasi Digital Perbankan" dari Otoritas Jasa Keuangan serta ber- dasarkan pengolahan data sekunder yang dilakukan oleh Tim Riset Berita Satu Media Holdings.

Selain Bayu Prawira sebagai Ketua, anggota tim Juri lainnya adalah Hermawan Thendean (Praktisi Teknologi Industri Keuangan), Rico Usthavia Frans (Pengamat Bank), Bari Arijono (Executive Chairman Banking Institute), Suria Dharma (Direktur &

Head of Research PT Samuel Sekuritas), dan Primus Dorimulu (Direktur Pemberitaan BSMH). Kriteria yang digunakan dalam penilaian adalah kriteria DMAB (Digital Maturity Assess- ment of Banks) dari Otoritas Jasa Keuangan, termasuk semua definisi dan penjelasan yang diuraikan dalam cetak

biru tersebut.

Kriteria Penilaian

Kriteria penilaian mengacu pada

enam indikator utama kematangan digi- tal, terdiri atas 21 sub indikator yang ditetapkan oleh Otoritas Jasa Keuangan, yakni meliputi Nasabah/Cus- tomer, Data, Teknologi, Manajemen Risiko, Tatanan institusi dan Kolaborasi.

Selain itu, sebagai antisipasi pengesahan UU Perlindungan Data Konsumen, Tim Juri memasukkan satu kriteria tambahan, yaitu adanya jabatan Data Protection Officer, sebagai bagian dari kriteria dimensi Data.

Pemeringkatan dan penilaian didasarkan atas empat kelompok. Pertama, KBMI (Kelompok Bank Modal Inti). Yakni KBMI IV (Modal Inti di atas Rp 70 triliun), KBMI III (Modal Inti > Rp 14 triliun - Rp 70 triliun), KBMI II (Modal Inti > Rp 6 triliun - Rp 14 triliun), dan KBMI I (Modal Inti di bawah Rp 6 triliun). Kemudian kelompok Bank Digital Murni, kategori Bank Pembangunan Daerah (BPD), dan bank syariah.

Meski menggunakan kriteria yang berbasis pada regulasi Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bayu menegaskan bahwa OJK tidak terlibat dalam proses penilaian DBA 2022, dan pemberian award

ini bukan merupakan representasi OJK. Metodologi dalam penilaian Digi- tal Banking Awards 2022 meliputi tiga aspek: Pertama, penilaian atas sendiri atau self-assesment, yang dilakukan oleh pihak kandidat, untuk menilai setiap sub kriteria, dengan menyertakan alasan dan bukti-bukti pendukung. Dalam hal ini, setiap peserta akan dikirim surat dan link secara resmi. Kedua, Tim Juri juga mengundang publik untuk menilai (public assessment), dengan

menyertakan alasan dan bukti-bukti pendukung, melalui link:. Ketiga, Tim Juri mengadakan penilaian berdasarkan ekspertis tim juri serta masukan dari self- asessment dan public assessment, ditambah dengan wawancara dengan sejumlah peraih nominasi.

Masih berdasarkan keputusan juri, pada kategori bank berdasar modal inti (KBMI) 4, penghargaan digital banking terbaik untuk dimensi data diperoleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Sementara penghargaan digital banking

terbaik untuk manajemen risiko dimenangkan PT Bank Central Asia Tbk, yang juga memperoleh penghargaan

terbaik dalam penilaian customer.

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk mendapat penghargaan dari sisi tatanan institusi. Sedangkan, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk mengantongi penghargaan dari sisi teknologi dan kolaborasi. Tak hanya itu, Bank Mandiri juga dinobatkan sebagai peraih "Best of The Best Digital Banking Awards 2022".

Dirut Alex: Spirit Bagi NTT

Sementara itu Direktur Utama Bank NTT, Harry Alexander Riru Kaho, Selasa petang tadi atas nama Bank NTT mengucapkan apresiasi kepada Beritasatu Media Holding, Majalah In- vestor Daily dan Intellectual Business Community yang sudah menginisiasi digital award. "Penghargaan ini menjadi inspirasi bagi Bank NTT, dan menjadi semangat dalam aksi korporasi yang berkelanjutan untuk kami mampu melihat kebutuhan pengguna jasa yang makin kompleks. Kiranya kolaborasi ini memberi spirit yang kuat bagi kami di NTT dan daerah-daerah kepulauan dengan spirit kolaborasi pentaheliks, memberi kekuatan kepada BPD untuk terus bertumbuh di tengah kemajuan digital industri perbankan,"tegasnya.

Dia juga memberi apresiasi kepada bank-bank lain yang juga mendapat apresiasi yang sama, sembari berharap agar iven ini terus dilaksanakan dengan melihat berbagai spesifikasi dan kriteria penilaian yang dapat merangsang, memberikan daya tahan, daya saing dan daya tumbuh bagi industri perbankan di Indonesia.

Untuk diketahui, Bank NTT berdiri sejak 18 Oktober 1961 dan terhitung Maret 2022, memiliki to- tal aset Rp 16,76 Triliun dan memiliki laba bersih Rp. 59,1 Miliar terhitung Maret 2022. Ada aksi yang membuatnya bertengger pada posisi puncak dalam peraih awards, yakni berkolaborasi secara positif sehingga memperoleh tambahan modal dari Pemrintah Provinsi NTT serta 14 pemerintah kabupaten dan kota di Provinsi NTT yang juga pemegang saham Bank NTT.

r r r

r r humas bpd ntt

r Bank NTT Sama Dengan Bank Nasional Raih Digital Banking Awards 2022

Total aset Rp 16,76 Triliun dan laba bersih Rp. 59,1 Miliar terhitung Maret 2022

(6)

THN XVI / No. 769 / JULI 2022 DAERAH 6

Terima kasih untuk semua Nasabah Bank NTT, Masyarakat NTT

dan Pemegang Saham Bank NTT atas kepercayaan dan kesetiaannya kepada Bank NTT sehingga Bank NTT dianugerahkan Award perdana di tahun 2022, yaitu GOLD AWARD - EXCELLENT - SCORE :

86.00, THE BEST IT FOR BANK COMPANY, CATEGORY REGIONAL

DEVELOPMENT BANK (BPD)

Dan terutama terima kasih kepada seluruh Karyawan & Karyawati Bank NTT atas kerja keras dan dedikasinya untuk pencapaian yang luar biasa ini, terus tingkatkan kinerja dan inovasi untuk kemajuan serta kesinambungan Teknologi Informasi Bank NTT.

PT. Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (PT. BPD NTT), kembali mempersembahkan penghargaan kepada seluruh nasabah dan masyarakat NTT dalam ajang Indonesia Information & Technology Award IV tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Economic Review. Bank NTT sebagai bank kebanggaan masyarakat NTT dalam ajang ini dinobatkan memperoleh Gold Award, predikat Exellent dengan raihan score 86.00 kategori Regional Development Bank.

Ada 47 perusahaan yang dinobatkan sebagai perusahaan dengan manajemen IT terbaik di Indonesia, 16 diantaranya meraih Platinum Award dan 31 lainnya meraih Gold Award. Untuk kategori public company, sejumlah bank nasional meraih Platinum yakni PT. BNI (persero) Tbk, PT. BTN (persero) Tbk, PT. Bank Mayapada International dan PT. OCBC NISP Tbk. Sementara untuk kategori Bank BPD, ada enam bank yang meraih Gold Award yakni Bank NTT, Bank Sumut, Bank Kaltim Kaltara, Bank DKI, Bank Jambi, dan Bank Sulselbar.

Moment ini berlangsung di Jakarta, dan diikuti oleh 200-an peserta dari seluruh In- donesia secara daring. Acara ini pun dibarengi dengan zoominar dengan materi

mengenai pentingnya IT dalam sebuah corporasi.

Permata Nur, M.R., Ph.D yang mewakili tim juri dalam sambutannya menegaskan bahwa pandemi COVID-19 membuat perusahaan-perusahaan di Indonesia bisa melakukan langkah-langkah yang tepat dalam masa sulit ini. "Kita akui bahwa walau diperhadapkan pada masa pandemi dimana secara realitas ini sangat sulit sekali bagi perusahaan, namun dari hasil yang kami re- view banyak perusahaan yang berhasil membawa perusahaan ini menjadi lebih baik,"tegasnya.

Diakui, dewan juri melihat dari tiga sisi.

Pertama, tata kekola IT di dalam perusahaan tersebut. Juri memperoleh data yang bisa diambil secara publik melalui website perusahaan termasuk laporan tahunan dan laporan keuangan, dan mereka melihat bahwa perusahaan-perusahaan ini memiliki tata kelola IT mulai dari bagaimana perusahaan memiliki struktur IT yang kuat sampai perusahaan memiliki sistem audit IT termasuk standar operasi di dalamnya.

"Jadi perusahaan-perusahaan yang mempunyai hal tersebut sudah cukup baik.

Di sisi lain kami juga melihat ada atau tidaknya sistem informasi yang mendukung sistem proses dari perusahaan yang ada. Disini salah satu yang ada adalah perusahaan memiliki infrastruktur.

Apabila perusahaan tersebut dihadapkan dengan layanan- layanan publik, kami juga melihat sebagaimana perusahaan tersebut mendapatkan respon.

Seperti kita bisa melihat dari website, aplikasi reviewnya dan itu yang bisa mencerminkan penilaian kami secara o b j e k t i f , " u n g k a p Permata Nur sembari menambahkan juri pun melihat strategic plan setiap perusahaan termasuk di dalamnya seberapa besar

perusahaan tersebut menginvestasikan dananya, SDM-nya untuk pengembangan IT termasuk bagaimana IT di dalamnya bisa menghadapi tantangan-tantangan seperti di era pandemi saat ini.

Dari penilaian tersebut juri memberikan nilai. Ada juga catatan-catatan penting yang diberikan oleh juri demi perbaikan kinerja IT setiap perusahaan karena itu, akan diberikan secara Cuma-Cuma bagi yang membutuhkannya.

Sementara Staf Khusus Kementerian Kominfo RI, DR. Rosarita Niken Widiastuti, M.Si yang hadir sebagai keynot speech,

memberikan apresiasi yang tinggi kepada Economic Review. "Karena sudah menyelengarakan award yang tentu berdampak langsung pada meningkatnya kinerja perusahaan. Harus diakui, Indone- sia saat ini tengah melakukan percepatan transformasi digital. Dan digitalisasi merupakan satu keniscayaan. Mau tidak mau, suka tidak suka, kita akan memasuki era ini dan perusahaan-perusahaan dituntut melahirkan inovasi untuk meyesuaikan diri,"tegasnya.

Presiden Joko Widodo pada 2020 lalu memberikan arahan kepada Kemenkominfo untuk melakukan percepatan pembangunan infrastruktur internet demi mendukung digitalisasi. Ini menjadi cambuk, karena sebelumnya, Kemenkominfo menargetkan 10 tahun namun ada percepatan dalam realisasi. Karena itu pihaknya berterimakasih kepada semua pihak yang sudah bergeser ke digitalisasi.

Hj. Ray Irlisa Rachmadiana, MM yang adalah founder Economic Review dalam opening speech-nya menjelaskan, Indone- sia IT Award ini telah berlangsung hingga tahun keempat. Adapun jurinya terdiri dari berbagai tokoh dengan kepakaran yang sudah teruji. Mereka melibatkan guru besar di bidang IT. Sementara thema acara tahun ini adalah 'Shaping the Futufe on Indonesia through Digitalization'. Pendiri Economic Review, Indonesia-Asia Institute, PPPI, Hj.Irlisa Rachmadiana,MM memaparkan penghargaan Indonesia Information Tech- nology Award (IITA), tidak hanya menilai faktor keterkinian Teknologi Informasi yang

ada pada sebuah perusahaan namun juga memastikan bahwa keberadaan Teknologi Informasi tersebut memberikan kontribusi yang signifikan terhadap kinerja perusahaan, apalagi di era pandemi Covid-19 saat ini.

"Penyelenggaraan IITA didukung oleh Dewan Juri yang terdiri dari para pakar dengan latar belakang akademisi dan juga praktisi yang berasal dari berbagai institusi berbeda. Kami memberikan apresiasi tertinggi kepada perusahaan-perusahaan yang mampu merencanakan, mengimplementasikan, memantau serta mengevaluasi dan terus memperbaiki usahanya secara strategis terkait pemanfaatan TIK dalam mencapai tujuan perusahaan serta memberikan nilai tambah dan layanan bagi para pemangku kepentingannya. Kami meyakini keteladanan yang bisa diambil dari perusahaan- perusahaan peraih penghargaan IITA-IV- 2022 adalah seluruhnya merupakan perusahaan yang mampu membangun rencana strategis TIK serta implementasinya dalam penciptaan daya saing dan daya tahan dalam peningkatan aktifitas usaha,"

jelas Irlisa Rachmadiana.

Dipaparkan Irlisa Rachmadiana Adapun indicator penilaian secara % Bobot nilai yang didasarkan pada: 1) Tata kelola IT (o SDM, Struktur Organisasi dan Budaya o Audit IT o Standar Operasi) dengan bobot nilai 30%, 2) Kesiapan Teknologi Informasi (o Penerapan Sistem Informasi, arsitektur, dan Basis Data o Infrastruktur o Data privacy & safety o IT impact for business) dengan bobot nilai 40%, serta, 3) Strategic Actions (o Future Plan- ning & IT investment o Covid-19 pandemic responses) dengan bobot nilai 30%.

Direktur Utama Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho dalam pernyataannya, menegaskan "Apresiasi ini memberikan semangat yang kuat untuk Bank NTT terus melakukan adaptasi layanan berbasis Teknologi Informasi guna mampu memenuhi ekspektasi pengguna jasa dan nasabah."

Diakui Alex, kondisi digitalisasi benar- benar menjadi keniscayaan yang tidak dapat dihindari apalagi persaingan di industri perbankan dan industri lembaga jasa keuangan (LJK) yang sangat cepat, pesat dan mendunia dengan digitalisasi. "Oleh karena itu dengan apresiasi ini menjadi motivasi baik bagi segenap insan Bank NTT untuk berani berubah, berani berada di kondisi yang tidak nyaman karena harus bekerja ekstra ordinary bahkan harus mampu menciptakan peluang bisnis baru bagi Bank NTT di tengah-tengah situasi yang sulit dan terbatas,"tegas bankir tamatan Undana Kupang ini.

Sementara Direktur Teknologi Informasi dan Operasional Bank NTT, Hilarius Minggu yang hadir secara daring mewakili badan pengurus dalam seremoni menyerahan award, Jumat siang tadi berterimakasih kepada Economic Review yang sudah menyelenggarakan Indonesia Information &

Technology Award IV tahun 2022. "Kami m e n y a m p a i k a n terimakasih banyak kepada penyelenggara dan dewan juri.

Semoga dengan award ini dapat memacu dan memotivasi tim IT kami dan manajemen Bank NTT untuk mendorong bank ini menuju digitalisasi guna mencapai visi misi Bank NTT yakni menjadi bank yang sehat, kuat dan terpercaya bagi masyarakat dan nasabah."

r r r

r r humas bpdntt

Ucapan Terima kasih Bank NTT kepada Masyarakat

(7)

7 THN XVI / No. 769 / JULI 2022

KESEHATAN

KUPANG, 25 JUNI 2022-KKB On The Street yang digelar Bank NTT, pada Sabtu, 26 Juni 2022 pukul 16.30 Wita di Paradox Coffee & Roastery Jl. W.J Lalamentik, ternyata sukses besar.

Seperti sudah diprediksi sebelumnya, mini expo yang didesain dalam acara ngopi bersama, menikmati live music sambil membeli kendaraan kesukaan ini dihadiri ratusan warga yang sejak sore harinya sudah tumpah ruah ke tempat ngopi paling favorit di Kota Kupang ini.

Terdapat empat kendaraan diboyong warga. Diantaranya Dewi, seorang pegawai Biro Umum Setda Provinsi NTT yang membawa pulang satu unit Yamaha N-Max putih. Dalam testimoninya, Dewi menyatakan kesukaannya pada sepeda motor idamannya.

"Saya suka sekali dan sepeda mo- tor ini akan membantu saya dalam mengantar anak ke sekolah serta jalan- jalan ke Fatumnasi,"ujarnya disambut tawa riuh pengunjung.

Dirut Bank NTT Harry Alex Riwu Kaho spontan maju ke depan dan memakaikan jaket tenunan yang dipakainya. "Jaket ini adalah buatan siswa SMK SoE, saya serahkan ke Ibu Dewi agar dipake saat bawa motor,"ujar Alex.

Selang beberapa saat kemudian, seorang sopir mobil rent car dan layanan taxi online, Lasarus Ruge. Pria paruh baya yang sering disapa Ama Lape, warga Jl. HOS Cokro Aminoto Kelurahan Kelapa Lima ini ternyata sudah lama mendengar KKB atau Kredit Kendaraan Bermotor yang diluncurkan Mei lalu.

"Sudah lama saya dengar kredit ini dan saya suka karena tidak ada uang muka atau DP, serta bunga kreditnya 0,4 persen. Ini luar biasa, dan karena pertimbangan itulah, saya ambil mobil baru,"tegas Ama Lape yang malam Minggu itu, membawa pulang satu unit mobil Xenia Type X 1,3 manual.

Menurutnya, dia membeli lagi satu unit mobil baru agar menunjangnya

berusaha.

"Bunga kreditnya murah, saya ambil tujuh tahun dengan angsuran Rp 4 juta. Ini sangat baik bagi saya karena dengan nilai kredit yang ringan seperti ini, saya sanggup membayarnya dari penghasilan sebagai sopir mobil sewaan,"tambahnya lagi. Dia pun mempunyai pertimbangan, tahun- tahun kedepan nilai kredit yang diambilnya sekarang sudah kecil, sehingga dia memutuskan untuk

memanfaatkan kesempatan ini.

Live music pun berlangsung, dan tembang demi tembang dinyanyikan oleh band lokal. Hingar bingar musik berbagai genre didengungkan, pengunjung kian ramai, bahkan meluber hingga ke badan jalan. Ada yang asyik melihat-lihat parade mobil baru dari tujuh dealer besar di Kota Kupang.

Duduk di deretan paling depan, Direktur Utama Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho, Direktur Kredit, Paulus Stefen Messakh, Dirut PT.

Jamkrida, Ibrahim Imang dan di meja yang sama, ikut hadir Direktur Operasional PT. Jamkrida, Octafiana

Ferdiana Mae dan pejabat lainnya. Tak hanya itu, hadir puluhan mitra Bank NTT dari lembaga asuransi. BUMD maupun BUMD dan mitra terkait.

Tak lama, Dewi Leba selaku host yang membuat suasana malam itu hidup, mengumumkan sebuah kabar gembira lagi. Satu unit Mitsubishi Ex- pander diboyong oleh seorang undangan yang duduk di meja paling depan. Dia adalah Direktur Operasional PT. Jamkrida, Ny Octaviana Mae. Dan

di penghujung acara, satu unit sepeda motor dibawa pulang oleh seorang pegawai pada RSU Prof. W.Z Johannes Kupang, yakni ibu Afriane Pau.

KKB, Jawaban Super Smart Pada kesempatan ini pun, diagendakan penandatangan PKS antara Bank NTT dan Jamkrida NTT tentang penjaminan kredit digital (digital loan) dan kredit kendaraan bermotor oleh Direktur Kredit Bank NTT, Paulus Stefen Messakh dan ibu Octaviana Ferdiana Mae dengan disaksikan Dirut Bank NTT, Harry Alexander Riwu Kaho dan Dirut Jamkrida, Ibrahim Imang.

Dirut Alex, demikian sapaan Harry

Alexander Riwu Kaho dalam sambutannya menegaskan bahwa di era yang penuh dengan ketidakpastian ini, dimana perkembangan yang begitu cepat, juga tantangan pandemi COVID yang belum pulih, bukan menjadi kendala sehingga Bank NTT terus menjelajah mencari terobosan terbaik untuk melayani nasabah.

Dan menurutnya, momentum HUT 60 tahun Bank NTT, 17 Juli nanti juga memberikan spirit yang kuat bagi segenap insan Bank NTT untuk terus belajar melakukan perbaikan-perbaikan termasuk memenuhi harapan layanan kebutuhan bagi pengguna jasa Bank NTT.

"Ketika tahun 2019 ketika tagline Super Smart Bank diusung, maka hari ini dengan inovasi terhadap layanan mobile banking, ini merupakan salah satu jawaban terhadap tagline tersebut. Kita akan terus melakukan inovasi karena dari situ tentu tidak akan mampu memenuhi harapan banyak pihak. Ketidakpuasan terhadap inovasi pun harus dijawab dengan kreativitas dan inovasi dan ini tantangan bagi kita,"tegas Alex.

Untuk diketahui bahwa KKB On The Street ini dihelat dalam rangka menyongsong HUT Bank NTT ke - 60 tahun 17 Juli mendatang. Ngopi Santai

& Live Music Sambil Beli Mobil/Motor, itulah konsep acara yang dihadiri oleh sejumlah undangan tersebut.

Kelebihan jenis kredit ini yakni Bank NTT memfasilitasi masyarakat atau nasabah yang ingin memiliki kendaraan baru (0 Km) atau kendaraan bekas dan refinancing, tanpa harus pusing-pusing memikirkan uang muka (DP/Down Pay- ment). Yang luar biasa lagi, adalah promo suku bunganya mulai 0,4% (flat/

bulan dipungut secara efektif). Skim kredit ini merupakan kredit kendaraan yang diberikan kepada masyarakat berpenghasilan tetap serta tidak tetap di wilayah kerja Bank NTT (tidak termasuk alat berat).

r r r r

r humas bpdntt KITA harus bisa menjaga pola

makan, jangan sampai kita meninggalkan sarapan dan atur selalu jam makan. Orang yang tidak bisa mejaga pola makannya dia akan mudah sekali terkena penyakit maag. Gejala penyakit maag pertama yang akan dirasakan orang yang tidak memiliki pola makan yang teratur adalah perut terasa melilit dan sering terkena sakit perut.

Untuk menghindari hal yang seperti itu, berikut juga beberapa tips menjaga pola makan yang baik :

Mengkonsumsi makananan dengan gizi seimbang

Sudah tidak asing lagi tentang makanan dengan gizi seimbang, makanan dengan gizi seimbang adalah 4 sehat dan 5 sempurna. Semua gizi makanan ada di makanan 4 sehat dan 5 sempurna. Memang karena faktor ekonomi banyak juga masyarakat yang tidak bisa melakukan pola makan seperti itu. Pola makan mereka kebanyakan jika sudah ada sayur maka lauknya yang tidak ada. Kalaupun keduanya ada, banyak masyarakat yang tidak bisa meminum susu setiap harinya, sehingga makanan 4 sehat 5 sempurna dengan gizi seimbang tersebut tidak terpenuhi.

Hindari Makan Berlebihan atau kurang

Makan berlebihan dapa membuat kita kegemukan atau obesitas yang dapat memicu berbagai macam penyakit seperti serangan jantung dan

juga penyakit stroke. Sedangkan makan terlalu sedikit (karena alasan diet misalnya) beresiko berkurangnya asupan gizi yang dibutuhkan oleh tubuh. Makanlah sesuai dengan kebutuhan, berat badan ideal tubuh pun sehat.

Makanlah porsi sedikit, tapi lebih sering. Hal ini cukup baik untuk

diterapkan. Kita bisa merubah sedikit jadwal makan, jika sudah terbiasa makan dalam porsi yang besar dengan frekuensi yang sedikit, yaitu 2-3 kali

dalam sehari. Maka kita bisa membaginya menjadi 4 atau 5 kali dalam sehari, dalam porsi yang lebih kecil. Tujuan memecah porsi makan ini agar tubuh terhindari dari terlalu banyak menerima makanan yang harus dicerna dalam satu waktu,

Hindari Makanan Sampah

Menjaga Pola Makan Agar Sehat

Makanan sampah disebut juga dengan junk food. Junk food merupakan makanan sampah, sebab di dalam makanan itu tidak ada nutrisinya samasekali. Justru makanan itu merupakan sumber penyakit bagi tubuh. Junk food adalah makanan yang mengandung lemak jenuh tinggi yang merupakan sumber penyakit jantung koroner. Agar tubuh tidak mudah sakit tentunya kita harus menghindari makanan junk food tersebut.

Konsumsi makanan berserat Makanan berserat sudah dipercaya dan terbukti sangat berperan dalam menjaga kesehatan tubuh. Kita memerlukan makanan yang berserat untuk menjaga tubuh kita tetap sehat dan bugar. Makanan yang berserat itu berfungsi untuk menghindarkan dari sembelit dan juga menyehatkan organ pencernaan. Makanan yang tinggi serat juga berguna untuk mengeluarkan racun yang menempel di usus terutama usus besar. Jika usus besar memiliki banyak racun maka resiko untuk terkena kanker usus cenderung besar. Salah satu sumber makanan yang kaya serat dan memiliki manfaat luar biasa bagi tubuh diantaranya brokoli, apel, wortel dan kacang-kacangan.

r r r r

r rumahsakitislam.com

Bank NTT dan DP Rp 0 Kredit Kendaraan Bermotor

(8)

THN XVI / No. 769 / JULI 2022 WANITA 8

"AGAR proses penuaan berjalan dengan sehat, terdapat beberapa cara yang perlu dilakukan lansia. Salah satunya seperti memeriksakan kesehatan secara rutin guna mengawasi dan mendeteksi gangguan kesehatan tertentu sedari dini.

Sebab, semakin lama kondisi lansia didiagnosis atau ditangani, akan semakin memburuk pula kondisi tubuhnya."

Tanggal 8 Maret setiap tahunnya diperingati sebagai International Women's Day atau Hari Perempuan Internasional sedunia. Perlu diingat bahwa hari wanita internasional, tak hanya diperuntukan bagi mereka yang masih berusia produktif, tetapi juga mereka yang sudah lansia.

Oleh karena itu, perayaan ini diharapkan juga dapat menjadi momen untuk memahami dan meningkatkan kesadaran tentang bagaimana seharusnya wanita berusia lanjut menjaga kesehatan tubuhnya.

Pasalnya, seiring bertambahnya usia, tubuh akan mengalami sejumlah perubahan, baik yang bersifat positif maupun negatif.

Nah, agar wanita berusia lanjut dapat senantiasa menjaga kesehatan, terdapat beberapa cara sebagai penerapan hidup sehat yang perlu dilakukan. Penasaran apa saja caranya?

Yuk, simak ulasannya di sini!

1. Tetap Aktif

Aktivitas fisik merupakan salah satu

peningkat sistem kekebalan tubuh yang efektif. Semakin banyak seseorang bergerak, maka semakin besar peluang tubuh untuk melawan peradangan dan infeksi. Oleh sebab itu, usia tua

sebaiknya jangan dijadikan halangan untuk terus aktif bergerak, karena aktivitas fisik yang perlu dilakukan pun tidak harus berupa olahraga berat.

Kamu dapat mempertimbangkan berjalan kaki santai dengan jarak tertentu, berenang, low impact aero- bics, hingga bersepeda secara santai.

Lakukanlah beberapa aktivitas fisik tersebut secara rutin selama sekitar 20- 30 menit sehari agar mencapai total 150 menit durasi yang disarankan.

2. Rawatlah Kulit Sebaik Mungkin Kulit merupakan organ terbesar pada tubuh yang memiliki sejumlah

fungsi penting. Contohnya seperti mengatur suhu tubuh, hingga melindungi tubuh dari kuman atau partikel mikro asing yang dapat menimbulkan kerusakan.

Nah, kulit juga akan mengalami penurunan fungsinya seiring bertambahnya usia, terutama dalam melindungi tubuh. Maka dari itu, ada beberapa hal yang perlu dilakukan guna menjaga kesehatan kulit perempuan lanjut usia, yaitu:

n Gunakan tabir surya dan pakaian pelindung saat berada di luar.

n Dapatkan pemeriksaan kanker kulit tahunan.

n Tetap menggunakan produk lembut dalam rutinitas perawatan kulit anti-penuaan.

n Jagalah tubuh tetap terhidrasi dengan baik.

3. Menjaga Pola Makan

Salah satu cara utama dalam menjaga kesehatan wanita berusia lanjut adalah dengan menjaga pola makan tetap sehat. Sebab, diet sehat tak hanya bertujuan untuk menurunkan berat badan semata, tetapi juga menjaga kesehatan tubuh di kemudian hari. Maka dari itu, penting untuk senantiasa mengonsumsi makanan sehat yang tinggi akan nutrisi penting setiap harinya. Selain itu, pastikan juga untuk menjaga asupan garam seminimal mungkin. Tujuannya agar tekanan darah dapat terkendali dengan baik.

4. Jaga Kesehatan Mental dengan

Baik

Merasa bahagia dan menjaga stres tetap terkendali sangatlah penting bagi wanita yang sudah berusia lanjut. Nah, agar dapat menjaga suasana hati tetap dalam keadaan yang baik, terdapat beberapa cara yang perlu dilakukan.

Misalnya seperti sering menghabiskan waktu bersama teman dan orang terkasih seperti keluarga, menerima kenyataan terkait usia saat ini, istirahat yang cukup hingga melakukan berbagai hal-hal positif seperti yoga.

5. Memeriksakan Kesehatan Secara Rutin

Usia senja rentan akan ancaman berbagai penyakit atau gangguan kesehatan lainnya. Oleh karena itu, menemui dokter untuk pemeriksaan kondisi secara rutin sangatlah penting.

Hal ini bertujuan agar berbagai masalah kesehatan dapat diawasi dan dideteksi sedari awal, sehingga perawatan dapat segera dilakukan. Sebab, semakin lama kondisi lansia didiagnosis atau ditangani, akan semakin memburuk pula kondisi tubuhnya.

Itulah penjelasan mengenai beberapa cara menjaga kesehatan tubuh bagi wanita yang sudah berusia lanjut. Mulai dari tetap aktif secara fisik, merawat kulit sebaik mungkin, hingga memeriksakan kesehatan secara rutin.

Pastikan juga untuk selalu memenuhi nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh. Hal ini dapat dilakukan melalui konsumsi makanan sehat beserta suplemen kesehatan. r r r r r halodoc.com

Menjaga Kesehatan Tubuh Wanita di Usia Lanjut

Sumba, ou..Sumba…

Tanah tumpah darah Pulau terindah dunia Hijau bukit

Hijau lembah Hijau padang Subur sekali…

Udara segar Laut biru Ramah

Sahabat abadi

Sumba, ou.. Sumba…

Tanah tumpah darah Pulau terindah dunia Lestari budaya Lestari alam

Orangnya luar biasa:

Ganteng..

cantik…

Ramah ..

Halus bahasa

Sumba, ou.. Sumba…

Tanah tumpah darah Pulau terindah dunia Rajin warga

Tinggi toleransi Satu padu kokoh kuat Tinggi cinta kasih Saling menolong Saling mendukung Sumba, ou ..Sumba…

Tanah tumpah darah Pulau terindah dunia

Kami bangga padamu Loda Wee Maringi Pada Wee Malala Manda Elu Pada Eweta Tana Wai Kaneka Loku Wai Kalala Matawai Amahu Pada Njara Hamu Sumba, ou.. Sumba Tanah tumpah darah Pulau terindah dunia Hadiah Mahabesar Tuhan Kaya sandang pangan Sejahtera lahir batin Aman …

Nyaman…

Religius…

Baku sayang…

Sumba, ou.. Sumba…

Tanah tumpah darah Pulau terindah dunia Hai, kawan semua Mari ke mari bersama Di sini surga dunia nyata Janganlah takut

Di sini aman…

Di sana aman…

Di mana-mana aman…

Sumba, ou ..Sumba…

Tanah tumpah darah Pulau terindah dunia Hai, kawan semua Datanglah di sini Bersama kekasih hati

SUMBA

Puisi: Aster Bili Bora

Kuyakin sungguh Engkau akan tergoda Aduh, cantik jelita Siapa yang punya

Ta m b o l a k a , 1 5 J a n u a r i 2022

Catatan:

Bagian larik puisi dengan h u r u f m i r i n g a d a l a h L o g o K a b u p a t e n S u m b a B a r a t Daya, Sumba Barat, Sumba Tengah, dan Sumba Timur

Aster Bili Bora,sastrawan

tinggal di Tambolaka, Sumba

Barat Daya. Karya-karyanya

terbaca di berbagai koran

dan majalah, baik cetak mau-

pun online. Antologi cerpen-

nya: Bukan sebuah jawaban

( 1 9 8 8 ) , M a t a h a r i j a t u h

( 1 9 9 0 ) , B i l a n g s a j a s a y a

sudah mati ( 2021), Laki yang

t e r b u a n g ( 2 0 2 1 ) , L a h o r e

2022. Karya novel yang se-

dang disiapkan: Laki yang

k e s e k i a n - s e k i a n . A n t o l o g i

bersama pengarang lain: 1)

S e r u l i n g p e r d a m a i a n d a r i

bumi flobamora tahun 2018

2) Tanah Langit NTT tahun

2 0 2 1 , 3 ) G a i r a h L i t e r a s i

Negeriku tahun 2021, Geliat

literasi yang mencerahkan,

tahun 2022.

(9)

9 THN XVI / No. 769 / JULI 2022

ROMANSA

SELAIN menyenangkan ternyata seks atau berhubungan intim menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan. Seks juga bermanfaat untuk hubungan antar pasangan menjadi lebih erat dan menghilangkan pikiran negatif. Cukup banyak penelitian yang menunjukkan bahwa rutin berhubungan seks baik untuk kesehatan. Hal tersebut dikarenakan berhubungan seks dapat melepas hormon endorfin dan seratonin. Hal tersebut akan bermanfaat untun kesehatan, seperti menurunkan tekanan darah, menimbulkan perasaan senang dan masih banyak lagi.

Penasaran apa saja manfaat seks untuk kesehatan?

Yuk Coba Melansir dari Everyday Health, berikut beberapa manfaat seks untuk kesehatan: Meningkatkan Kesehatan Jantung Melakukan seks secara rutin dipercaya bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan jantung. Seperti yang sudah dikatakan di atas seks dapat membantu menurunkan tekanan darah oleh sebab itu mampu meningkatkan kesehatan jantung. Sebuah studi yang diterbitkan pada Januari 2015 di American Journal of Cardiology menemukan bahwa pria yang berhubungan seks dua kali seminggu atau lebih memiliki risiko lebih rendah terkena penyakit kardiovaskular, seperti stroke atau serangan jantung, dibandingkan mereka yang berhubungan seks sebulan sekali atau kurang. Mengurangi Stres Seks mempunyai manfaat yang dapat menghilangkan stres dengan meningkatkan endorfin dan hormon lain yang meningkatkan mood. Sebagai

bentuk latihan, seks setidaknya dapat membuat Anda menjadi lebih tenang.

Selain itu, sebuah penelitian di Skotlandia yang diterbitkan dalam jurnal Biological Psychology menemukan bahwa aktivitas seksual mencegah peningkatan tekanan darah selama peristiwa yang membuat stres.

Loh Mengurangi Risiko Kanker Prostat Perlu Anda ketahui seks juga dapat mengurangi risiko terkena kanker prostat. Hal tersebut tentu sangat bermanfaat untuk kesehatan Anda.

Sebuah studi yang diterbitkan pada bulan Desember 2016 di jurnal Euro- pean Urology menemukan bahwa pria yang ejakulasi lebih dari 21 kali per bulan, dibandingkan dengan mereka yang melakukannya empat hingga tujuh kali

per bulan, 20 persen lebih kecil kemungkinannya untuk terkena kanker

prostat. Meningkatkan Kualitas Tidur Tidur berkualitas adalah salah satu hal yang penting untuk diperhatikan. Salah

satu cara alternatif yang bisa Anda lakukan adalah dengan melakukan seks.

Pasalnya, seks mampu melepaskan hormon tertentu yang dapat membuat tidur Anda cenderung lebih nyenyak.

Menurut National Sleep Foundation, orgasme melepaskan hormon prolaktin, yang dapat membantu Anda merasa mengantuk dan rileks. Mempererat Hubungan Seks cukup populer diketahui dapat mempererat suatu hubungan.

Tidak heran, pasalnya berhubungan seksual mampu membuat suasana hati seseorang menjadi lebih bahagia, apalagi jika dilakukan dengan orang yang kita sayangi. Baca Juga: 7 Manfaat Biji Adas Untuk Kesehatan yang Perlu Anda Ketahui, Simak! Mencerahkan Kulit Seks juga dapat mencerahkan dan membuat kulit glowing loh. Pasalnya, seks membuat aliran darah di bawah kulit lebih lancar sehingga membuat kulit tampak cerah. Oleh sebab itu, melakukan seks secara rutin dapat membuat Anda tampak lebih awet muda.

r r r r

r kesehatan.kontan.co.id

6 Manfaat Seks Untuk Kesehatan

(10)

THN XVI / No. 769 / JULI 2022 10

Diterbitkan Yayasan Metro Kupang Press.

Terdaftar pada Pengadilan Negeri Kupang Nomor 126/A.N/46/Lgs/1999/PN.Kpg

Tanggal 21 Desember 1999 NPWP : 02.536.796.2.922.000

Perintis/Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab: Wens John Rumung Staf Redaksi : (Kepala Biro Ende); Biro Rote : Isak Doris Faot,

Administrasi : Leon Laot (Sirkulasi) (Ende); Pemasaran : Duka Y. Adang; Lay out: Peter Nafi Alamat Redaksi : Perumahan Lopo Indah Permai Blok R1 No. 7 Kupang,

E-Mail : wensjr@yahoo.com, wr_02@plasa.com Rekening : BNI Cabang Kupang, No. Rek. : 4455690-9 Kupang Percetakan : Karya Guna Kupang (Isi diluar tanggungjawab Percetakan)

Redaksi menerima sumbangan naskah/surat pembaca. Kirimkan ke alamat redaksi dilengkapi foto kopi KTP

EDITORIAL

Wens John Rumung

c c c

c c a t a t a n a t a t a n a t a t a n a t a t a n a t a t a n

B ank NTT pada 17 Juli 2022 genap berusia 60 tahun.

Usianya semakin tua, namun istila bijak bilang, semakin tua semakin berbijak, semakin bijak dan semakin "Melayani Dengan Sungguh". Di usia ke 60 pula bank yang pada usia semakin senja dinahkodai Alex Riwu Kaho dan rekan-rekan komisaris menuai sanjungan dari berbagai kalangan dan praktisi

perbankan nasional tanah air. Di usianya yang ke 60 Bank NTT mengukir prestasi di tingkat nasional dan masuk dalam jajaran BUMD terbaik se-Indonesia, dalam ajang tahunan bertajuk 'Top BUMD 2022' beberapa waktu lalu.

Suka dan tidak suka, Bank NTT meroket sampai di tingkat nasional. Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat berperan penting dalam memajukan bank ini. Tak sekadar berkeliling bersama jajaran direksi bank ini untuk kampanya berbagai program menyentuh

Bank NTT Berusia

60 Tahun

kepentingan rakyat mengenal program qris misalnya juga mengkampanyekan keterlibatan bank NTT dalam usaha kecil dan menengah. VBL demikian sapaan untuk Viktor Laiskodat dalam memajukan kesejahteraan rakyat NTT mendesak agar Bank NTT berperan dan menjadi soko guru ekonomi masyarakat NTT.

Dengan demikian, kata VBL suatu ketika kepada saya, Bank NTT harus paling depan memajukan dan menolong rakyat yang kurang mampu. Bahkan ada pula program bagus yaitu desa binaan Bank NTT.

Puluhan bahkan ratusan desa di NTT sudah menjadi desa binaan.

Artinya persoalan rakyat akan ditolong Bank NTT disemua bidang.

Disini, peran bupati, walikota, camat, sampai kepala desa dan dusun saat memperkenalkan layanan Bank NTT.

Sampai sejauh ini, 17 Juli 2022, kondisi komisaris, direksi dan seluruh karyawan dari kantor pusat sampai ke desa dalam posisi nyaman terkendalai. Ada isu miring terhadap kinerja Bank NTT yang buruk, kredit macet sampai para debitur diumumkan di tepi

jalan melalui baliho tidak lain ada sebuah bentuk layanan bank orang NTT tercita. Kritik tajam kebaikan dan kekurangan menjadi bumbu penyedap rasa, agar komisaris dan direksi memulai rekfleksi, menerima kritikan untuk diperbaiki menjadi pujian masyarakat khususnya nasabah. Ada kekurangan disana sini sudah pasti, tetapi semua menjadi cambuk untuk para direksi.

Sedemikian saja narasi saya di ulang tahun Bank NTT ke-60. Saya selaku Pemimpin Redaksi EXPONTT dan expontt. com mengucapkan

"Dirgahayu ke 60 Bank NTT" Jayalah terus, teruslah mengusung

motto, "Melayani Dengan Sungguh". r

(11)

11 THN XVI / No. 769 / JULI 2022

POJOK RENUNGAN

CMYK

CMYK

"Kita, yang kuat, wajib menanggung kelemahan orang yang tidak kuat dan jangan kita mencari kesenangan kita sendiri.

Setiap orang di antara kita harus mencari kesenangan sesama kita demi kebaikannya untuk membangunnya. Karena Kristus juga tidak mencari kesenangan- Nya sendiri, tetapi seperti ada tertulis: "Kata-kata cercaan mereka, yang mencerca Engkau, telah mengenai aku." Sebab segala sesuatu yang ditulis dahulu, telah ditulis untuk menjadi pelajaran bagi kita, supaya kita teguh berpegang pada pengharapan oleh ketekunan dan penghiburan dari Kitab Suci. Semoga Allah, yang adalah sumber ketekunan dan penghiburan, mengaruniakan kerukunan kepada kamu, sesuai dengan kehendak Kristus Yesus, sehingga dengan satu hati dan satu suara kamu memuliakan Allah dan Bapa Tuhan kita, Yesus Kristus."

Tapi, ada juga orang yang memiliki pengharapan. Pengharapan adalah suatu proses penantian akan hal-hal yang akan terjadi nanti dalam kehidupan. Apakah saudara saat ini ada pengharapan untuk menatap dan menjalani tahun 2022?

Kristen mengajarkan pentingnya berpegang pada pengharapan. Arti berpegang yaitu tahu ada pengharapan.

Maksudnya, sikap yang tidak mudah terpengaruh oleh situasi apapun. Orang Kristen yang berpegang teguh pada pengharapan adalah orang bertekun menanti akan hal-hal yang akan terjadi dalam kehidupan dan terus-menerus menyatakan suatu tindakan keberadaan pengalaman yang tidak mudah terpengaruh oleh situasi. Pengharapan Kristen adalah proses yang terus kita jalani dan sedang kita jalani bersama, yaitu adanya kebergantungan kita pada pertolongan Roh Kudus.

Di dalam Roma 15:1-6. Persekutuan Kristen di situ adanya keteguhan, persekutuan Kristen, orang yang berpegang teguh pada pengharapan.

Persekutuan itu adalah hal bersekutu, perhimpunan, adanya kaitan orang-or- ang yang sama, yaitu percaya dan bergantung kepada Tuhan. Tujuan persekutuan Kristen adalah memperkuat seorang dengan yang lain,

mendorong seorang dengan yang lain, memberikan semangat, menyemangati yang satu dengan yang lain.

Bahkan, di dalam persekutuan Kristen, kita berbagi dalam pengalaman untuk kebaikan bersama, menunjukkan sukacita Kristus memberi penerangan bagi kita. Secara khusus, persekutuan juga memberikan kebangunan bagi or- ang yang lemah, menguatkan saudara seiman yang lemah, mendesak bahkan di sini kita meninggalkan kebiasaan yang lama dan kembali berserah, bergantung kepada Tuhan.

Paulus mengingatkan persekutuan Kristen ditandai dengan saling memperhatikan di antara anggotanya.

Di dalam ayat 1, Paulus berkata "Kita, yang kuat, wajib menanggung kelemahan orang yang tidak kuat dan jangan kita mencari kesenangan kita sendiri." Paulus menggunakan istilah kuat, Paulus menggunakan istilah lemah untuk menggambarkan keadaan rohani orang percaya di dalam persekutuan itu. Orang yang kuat menunjukkan pada iman, orang yang telah dewasa di dalam Kristus. Orang yang kuat adalah orang yang memahami kebebasan rohani mereka.

Tetapi Paulus mengingatkan supaya orang yang kuat melihat, memperhatikan kehidupan orang yang rohaninya lemah. Hidup dalam ketaatan Firman, orang yang kuat di dalam Tuhan adalah orang yang menjadi teladan dalam hidupnya.

Sebagai pribadi Kristen, hidupnya menjadi contoh, meneliti Firman Tuhan, menyelidiki Firman Tuhan, melakukan Firman Tuhan. Bahkan di dalam hatinya, di dalam hidup orang percaya, ada satu kerinduan mengajarkan kebenaran Firman kepada semua orang, menghidupi Firman dalam hidup nyata sehari-hari.

Hidup yang menjadi teladan a d a n y a k o m i t m e n , adanya satu tekad semakin hari semakin setia kepada Tuhan dan kepada s e s a m a . K e h i d u p a n pribadi di dalam k o m u n i t a s Kristen adalah adanya perhatian kepada orang-orang yang ada di sekelilingnya, adanya komitmen yaitu pembaharuan hidup, mengalami pembaharuan, mengalami perubahan.

Yang dulunya suka marah sekarang kita menjadi orang yang sabar dan bisa mengendalikan diri. Berbicara kasih bukan hanya sebatas teori tetapi adanya satu tindakan, adanya kemauan hidup berbagi bagi orang lain.

Bagaimana dengan kehidupan saudara sebagai orang Kristen, apakah Saudara sudah berdampak bagi orang lain? Apakah Saudara sudah ada kehidupan di dalam kehidupan Saudara?

Paulus juga melanjutkan, perhatikanlah orang yang lemah.

Maksud Paulus dalam ayat ini, istilah lemah, yaitu orang yang masih percaya pada ritual, kebiasaan, tradisi hukum Taurat di dalam kehidupan rohaninya masih bimbang. Ciri hidup orang yang lemah ini diperhadapkan dengan tantangan, dengan kehidupan, belum yakin di dalam Kristus. Masih mudah terombang-ambing, masih mudah bimbang sehingga di dalam menjalani kehidupan itu orang yang lemah itu bisa dipengaruhi oleh orang-orang yang ada di sekelilingnya.

Paulus memberikan nasehat kepada orang yang kuat, yang sudah dewasa di dalam Kristus. Jangan menyukakan dan menyenangkan diri sendiri, apa yang dilakukan harus mempertimbangkan kebimbangan dan ketakutan orang lain, yaitu orang-or- ang yang merasa bahwa hal itu salah.

Saudara kekasih di dalam Tuhan.

Dalam persekutuan Kristen, kita tidak mencari kesenangan sendiri, tetapi mencari kesenangan orang lain dalam arti membangun, menyemangati, meningkatkan kehidupan Kristen semakin berpusat kepada Kristus.

Berpegang pada Pengharapan

Seluruh kehidupan kita adalah milik Kristus. Melihat pekerjaan Tuhan, melihat pekerjaan sehari-hari, hidup dengan visi dan semangat, bahkan di dalam menjalani kehidupan ada satu pengharapan yang tinggi di dalam Tuhan. Memegang Alkitab sebagai otoritas tertinggi terhadap setiap nilai dan kepercayaan hidup.

Rasul Paulus melanjutkan: "Karena Kristus juga tidak mencari kesenangan- Nya sendiri, tetapi seperti ada tertulis:

"Kata-kata cercaan mereka, yang mencerca Engkau, telah mengenai aku."

Paulus memberikan satu contoh di dalam perikop ini, siapa yang menjadi pribadi yang tidak mementingkan diri sendiri. Kristus tidak mencari kesenangan-Nya sendiri, Kristus tidak mencari pujian, Kristus tidak mencari kenyamanan, Kristus tidak mencari kesenangan duniawi. Bahkan di sini dikatakan keteladanan Kristus, Kristus datang ke dunia, Kristus mengosongkan diri, menjadikan diri-Nya tidak berharga. Seluruh hidup Kristus hanyalah untuk menyangkal diri dan tidak mencari kesenangan sendiri.

Kristus datang menanggung kelemahan-kelemahan orang yang tidak kuat. Hidup sebagai seorang Hamba, hidup yang taat kepada perintah Bapa, bahkan Dia rela mati di atas kayu salib.

Yesus merendahkan hati, keinginan Kristus mentaati Bapa dan melayani or- ang lain.

Di dalam Efesus 4:13 sampai kita semua telah mencapai kesatuan iman dan pengetahuan yang benar tentang Anak Allah, kedewasaan penuh dan tingkat pertumbuhan yang sesuai dengan kepenuhan Kristus. Saudara yang dikasihi oleh Tuhan. Dalam bagian ini kita diingatkan bahwa berpegang pada pengharapan adalah sikap optimis yang realistis dan bukan mimpi. Jika kita memiliki hidup yang selalu percaya dan mempercayakan segala sesuatu kepada Tuhan, bahwa Tuhan akan menjadikan segala sesuatu indah dan baik menurut kehendak Tuhan.

Saudara yang dikasihi Tuhan.

Semua peristiwa yang terjadi saat ini, kita yakin semua dikontrol dalam kendali Tuhan. Sebagai orang percaya kepada Tuhan, tetaplah berpegang pada pengharapan di dalamNya. Kiranya Tuhan memberkati kita semua. Amin.

r r r r

r kemenag.go.id

Referensi

Dokumen terkait

strategi yang akan dibuat oleh pengelola maupun pedagang untuk tetap bertahan dari segala bentuk konsekuensi seperti rugi dan bangkrut. Dengan menganalisis kekuatan, maka akan

Dengan demikian, hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini tidak dapat ditolak, artinya tabungan masyarakat di Lembaga Perkreditan Desa berpengaruh positif dan signifikan

Sehingga mengakibatkan distribusi dan pengalokasian dana yang dilakukan oleh sekolah tidak berdasarkan perencanaan yang telah dibuat dalam Rencana Anggaran Kegiatan

Tiga temuan penelitian berikut adalah (1) peran kyai dalam membentuk karakter mandiri santri yaitu: (a) kyai sebagai model kemandirian santri selalu mendidik dan menerapkan sifat

Udara panas tersebut akan dialirkan menggunakan kipas (fan) yang diharapkan dapat mempercepat waktu pengeringan suatu produk agar mendapatkan kadar air pada batas minimal

B Kerja pecah pukal boleh dilaksanakan C Aktiviti pengeluaran dapat diteruskan D Harga barang dapat distabilkan. Antara berikut, yang manakah merupakan peranan

Faktor lain yang muncul adalah sebagian besar pembeli tertarik untuk membeli ulang pada penjual yang menyediakan fasilitas dropshipper, artinya pembeli dapat

Eutiroidisme adalah suatu keadaan hipertrofi pada kelenjar tiroid yang disebabkan stimulasi kelenjar tiroid yang berada di bawah normal sedangkan kelenjar