TAMAN REKREASI AIR DANAU BSB SEMARANG
iii
KATA PENGANTARPuji syukur kehadirat Allah, Dia lah yang memberikan kemudahan dan kelancaran bagi
saya dalam melaksanakan dan menyelesaikan Landasan Program Perencanaan dan
Perancangan Arsitektur (LP3A) dengan judul TAMAN REKREASI AIR DANAU BSB. Sejarah
telah terekam dalam memori kenangan Jurusan Arsitektur Fakultas Teknik Universitas
Diponegoro bersama teman-teman dalam 4 periode Tugas Akhir yang saya lalui. Semoga ini
merupakan langkah dalam pencarian kebenaran di dunia bukan semata mata hanya ingin
selamat untuk meninggalkan Jurusan. Setelah proses yang panjang ini saya bertekad untuk
mengharumkan nama Jurusan. Tak lupa saya ingin mengucapkan terimakasih atas doa
orang tua saya di rumah dan orang tua saya di JAFT khususnya para pembimbing saya.
Saya yakin beliau pasti mengharapkan agar putra putrinya menjadi anak bangsa yang selalu
berada di jalan yang lurus. Semoga para sarjana muda Negara Indonesia dapat berjuang
mengharumkan nama almamater serta nusa bangsa.
Jangan pernah menganggap ini adalah sebuah landasan yang sempurna, karena
kesempurnaan itu hanyalah milik Nya. Akhir kata, saya menyadari bahwa landasan ini masih
jauh dari sempurna, baik substansi maupun metode penyajiannya. Untuk itu saya
mengharapkan generasi selanjutnya lebih baik lagi dalam menyajikan landasan ini. Segala
kritik saya terima dengan ikhlas.
Semarang, 06 JULI 2012