• Tidak ada hasil yang ditemukan

TOURISM AUTHORITY OF THAILAND

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "TOURISM AUTHORITY OF THAILAND"

Copied!
8
0
0

Teks penuh

(1)

TOURISM AUTHORITY OF THAILAND

JAKARTA OFFICE

TAT JKT NEWSLETTER/NEW/09/2014

Pesan dari Direktur TAT

Kepada Teman & Rekan TAT Jakarta, September adalah salah satu bulan yang sibuk namun paling menarik bagi TAT Jakarta. Seperti yang dapat Anda baca dalam buletin ini, kami memiliki banyak kegiatan dan acara.

Salah satu peristiwa yang paling penting di bulan ini adalah acara tahunan kami, Amazing Thailand Roadshow yang diadakan di 3 kota besar di Indonesia : Medan, Surabaya, dan Jakarta.

Salah satu kegiatan yang juga menarik lainnya adalah Thai Film Festival, kegiatan yang pertama kali kami adakan, yang diselenggarakan bekerjasama dengan Royal Thai Embassy dan PT. Inter Solusindo Film di Blitz Megaplex Central Park Mall. Kami mendapatkan respon yang positif dan berharap kami dapat mengadakannya setiap tahun. Kami juga bergabung dalam Garuda Travel Fair 2014 pada 12 – 14 September lalu serta diwaktu yang akan datang kami akan bergabung dengan Kompas Travel Fair pada 26-28 September 2014. Untuk membuatnya lebih menarik, di samping aktivitas lucky dip, kami juga akan membawa karakter dari atraksi terbaru di Thailand, Water Park Cartoon Network. Ya, kami akan membawa Jake dan Finn, karakter dari seri Adventure Time, Cartoon Network!

Last but not least, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Anda semua

untuk menjadi teman dan mitra bisnis yang baik, selalu berikan dukungan Anda untuk Thailand, dan saya harap Anda memiliki September super! Jangan lupa ikuti terus informasi dari kami di Facebook (WISATA Thailand), Twitter (@wisatathailand), Instagram (wisatathailand), dan website (www.wisatathailand.com).

Amazing Thailand, It Begins With The People!

Salam hangat, Mr. Nithee Seeprae

INDEX

 Pesan dari Direktur TAT 1  Pesona Chiang Mai 2  Roadshow Amazing Thailand 3  Festival Film Thailand 2014 3  Kompas Travel Fair 2014 4  Bersih-bersih Ala Thailand 4  Garuda Indonesia Travel Fair 2014 5  Jakarta Wedding Festival 6  Kontes Video BFF 6  Perjalanan Frontliner ke Thailand 7  Travel Industry & Airline Staff

Promotion 7

 Agenda TAT 8

Tourism Authority of Thailand Jakarta Office

The Plaza Office Tower Lt. 38 (samping Plaza Indonesia)

Jl. MH. Thamrin Kav. 28-30 Jakarta 10350 : 021 - 2992 2353 Email: admin@wisatathailand.com Web: www.wisatathailand.com Facebook : Wisata Thailand Twitter : @wisatathailand Instagram : wisatathailand

(2)

TOURISM AUTHORITY OF THAILAND

JAKARTA OFFICE

TAT JKT NEWSLETTER/NEW/09/2014

Pesona Chiang Mai

Pada tanggal 17 – 21 Agustus 2014, TAT Jakarta bersama Majalah Best Life, majalah yang memberikan informasi dan inspirasi gaya hidup, terbang menuju Chiang Mai untuk memadukan kecantikan alam Chiang Mai dengan tren fashion saat ini.

Setibanya di Chiang Mai, teman-teman Best Life disuguhkan dengan Kan Tok Dinner, makan malam dengan pertunjukkan tari tradisional. Keesokan harinya perjalanan di mulai dengan mengunjungi Bo Sang Village, untuk melihat proses pembuatan kerajinan payung dan kipas Chiang Mai yang cantik. Kemudian menuju Hmong Village yang terletak di Doi Suthep. Di sana Anda dapat mengetahui

kehidupan suku Hmong yang hidup di desa tersebut, mulai dari pakaian tradisional Hmong, kerajinan tradisional Hmong, dan tinggal dengan gaya rumah yang masih tradisional dengan menggunakan

arsitektur Hmong. Tujuan berikutnya yang tak kalah menarik

adalah Chiang Mai Zoo dan Aquarium, Anda dapat melihat berbagai binatang, ikan laut dan air tawar serta duo panda nan lucu Chuang-Chuang dan Lin Hui. Perjalanan belum berhenti sampai di sana saja. Untuk mengenalkan pesona Chiang Mai,

teman-teman diajak melihat Royal Flora Ratchaphruek Botanical Garden, yang memiliki koleksi ratusan flora dari berbagai belahan dunia. Ingin bermain dengan gajah dan melihat keseruan aktivitas mereka? Teman-teman Best Life bermain bahkan mengendarai kawanan gajah di Mae Sa Elephant Camp. Tujuan terakhir sebelum kembali ke Jakarta adalah Sungai Mae Ping. Untuk menyusuri sungai ini, hadirlah kapal legendaris yang dahulunya dipakai oleh Raja Chiang Mai, yaitu Scorpion Tailed Boat.

Penasaran seperti apa hasil

hunting tim Best Life di Chiang

Mai? Nantikan Best Life edisi Chiang Mai.

(3)

TOURISM AUTHORITY OF THAILAND

JAKARTA OFFICE

TAT JKT NEWSLETTER/NEW/09/2014

Roadshow Amazing Thailand

TAT Jakarta telah resmi menyelesaikan roadshow di 3 kota besar di Indonesia, yaitu Medan (8 Sep), Surabaya (10 Sep) dan Jakarta (12 Sep). Selama roadshow ke tiga kota besar tersebut, TAT Jakarta membawa

rombongan pertunjukan cabaret yang terkenal di seluruh dunia, Alcazar Show dari Pattaya. Roadshow ini juga turut dimeriahkan oleh kehadiran bintang film Thailand dari film Swimmer, yaitu March Chutavuth, Kao Supassara, dan Tor Thanapob serta TAT Jakarta secara resmi memperkenalkan Ambassador Thailand untuk Indonesia, Mike Lewis.

Pada kesempatan ini, TAT Jakarta menghadirkan teman-teman dari

private sector di bidang

pariwisata Thailand, seperti hotel, ground operator, dan objek wisata. Terima kasih atas dukungan Thai Lovers yang hadir dan memeriahkan roadshow ini.

Festival Film Thailand 2014

Festival Film Thailand 2014

Acara pembukaan yang

bertempat di Blitzmegaplex Grand Indonesia berlangsung dengan meriah karena hadirnya 3 bintang film muda yang saat ini sedang naik daun di Negeri Gajah Putih, berkat penampilan mereka di serial televisi Hormones, yaitu March Chutavuth, Tor Thanapob, dan Kao Supassara. Pada festival ini, film mereka yang berjudul The Swimmers turut hadir melengkapi

Film The Swimmers sendiri mengisahkan tentang Perth (March Chutavuth), seorang atlit

(4)

TOURISM AUTHORITY OF THAILAND

JAKARTA OFFICE

TAT JKT NEWSLETTER/NEW/09/2014

Thanapob) yang sekaligus juga meupakan rival terberatnya dalam olah raga renang sejak lama. Mereka berdua jatuh cinta dengan gadis yang sama, Ice (Kao Supassara) dan saling bersaing untuk mendapatkan cintanya. Suatu hari, saat sedang latihan

menjelang perlombaan, Perth merasa diteror oleh siluet di pinggir kolam renang padahal tak ada seorang pun di sana. Penasaran bagaimana kelanjutan ceritanya? Bagi Anda yang telah hadir dalam Festival Film Thailand, tentu sudah tahu

bagaimana kelanjutan ceritanya. Seru bukan? Jangan lupa untuk

menantikan pengumuman

pemenang yang berhak

mendapatkan paket perjalanan gratis ke Thailand.

Kompas Travel Fair 2014

Kompas Travel Fair 2014 akan diadakan pada tanggal 26 – 28 September 2014 di Jakarta Convention Center, Senayan. Dengan tagline, Start Your Unstoppable Journey, untuk ketiga kalinya Kompas kembali memberikan apresiasi terhadap perkembangan dunia wisata yang terus bertumbuh dari tahun ke tahun.

Untuk menjawab apresiasi ini, TAT Jakarta akan turut serta

dengan hadirnya booth TAT Jakarta di travel fair ini.

Terdapat biro perjalanan dan maskapai penerbangan yang siap memberikan promo istimewa untuk mengunjungi Thailand dan booth TAT Jakarta akan siap berinteraksi langsung dalam memberikan informasi bagi para pecinta traveling. Di panggung utama, TAT Jakarta akan mempersembahkan dua tokoh karakter dari keluarga besar Cartoon Network, Jake & Finn (Adventure Time). Mereka ingin mengundang Anda semua untuk datang mengunjungi mereka di

Cartoon Network Waterpark, Pattaya.

Jadilah yang pertama untuk memiliki momen bersama mereka dan bersama TAT Jakarta. Jadi,

catat tanggalnya dan jangan lewatkan Kompas Travel Fair 2014.

(5)

TOURISM AUTHORITY OF THAILAND

JAKARTA OFFICE

TAT JKT NEWSLETTER/NEW/09/2014

Bersih-bersih Ala Hua Hin

National Council for Peace and Order (NCPO) mencanangkan program membersihkan objek wisata di Thailand untuk meningkatkan citra kebersihan di Thailand dan memastikan semua wisatawan dapat menikmati keindahan objek wisata dengan menyenangkan. Hua Hin menjadi destinasi terakhir dalam program ini.

Pembersihan dimulai dari inspeksi bisnis dan penjaja makanan yang membuka warung di tepi pantai, apabila ilegal mereka diminta untuk menutup lapak mereka. Selain itu, para inspektor juga memastikan harga penjualan antar bisnis tidak ada perbedaan yang signifikan.

Tourism Authority of Thailand (TAT) memuji langkah ini, terutama untuk Hua Hin, kota yang awalnya hanya kota yang sepi, saat ini sudah menjadi sebuah lambang resor pantai Thailand dan telah menarik

banyak wisatawan untuk

berkunjung. Di Hua Hin akan ada beberapa atraksi baru seperti Cicada Market; pasar yang menjual barang-barang yang unik, Sam Phan Nam Floating Market, Hua Hin Hills Vineyard; kebun anggur yang menawarkan anggur kelas dunia dan festival tahunan yang memilih Hua Hin sebagai tuan rumah seperti Jazz Festival.

Garuda Indonesia Travel fair 2014

Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2014 kembali hadir untuk memberikan berbagai promo dan

pariwisata Indonesia dengan berbagai pilihan dan penawaran terbaik. GATF

diadakan di Jakarta Convention Center pada 12 - 14 September 2014. TAT Jakarta juga turut memeriahkan

membagikan souvenir menarik bagi pengunjung yang membeli paket / tiket ke Thailand, langsung tanpa diundi.

GATF juga akan mengunjungi beberapa kota

(6)

TOURISM AUTHORITY OF THAILAND

JAKARTA OFFICE

TAT JKT NEWSLETTER/NEW/09/2014

Jakarta Wedding Festival

Pada tanggal 22 – 24 Agustus 2014, Weddingku menyelenggarakan event tahunan yaitu Jakarta Wedding Festival di Plenary Hall JCC Jakarta. Event ini diikuti oleh vendor

pernikahan mulai dari venue, bridal, foto video, katering, dan vendor perlengkapan pernikahan lainnya. TAT Jakarta turut meramaikan perhelatan ini dengan memberikan informasi mengenai destinasi romantis untuk foto prewedding, bulan madu, bahkan sampai informasi mengenai menikah di Thailand. Selain itu ada satu kegiatan menarik yang diadakan TAT Jakarta bertajuk Share Your Thailand Honeymoon Dreams. Kegiatan ini

meminta para pasangan yang datang menceritakan bulan madu impian mereka di Thailand dan tiga jawaban terbaik berhak mendapatkan perjalanan bulan madu ke Thailand secara cuma-cuma persembahan TAT Jakarta.

Kontes Video BFF

Sebagai rangkaian dari pengapresiasian terhadap orang-orang yang selalu mendukung kegiatan TAT Jakarta, maka TAT Jakarta mempersembahkan

Thailand’s Best Friend Forever (#BFF) Video Contest.

Cara untuk mengikuti kontes ini cukup mudah. Anda diminta menciptakan video terbaik di Thailand dengan durasi tidak lebih dari 1 menit. Ceritakan mengenai liburan dan pengalaman terbaik Anda selama di Thailand. Video ini dapat direkam menggunakan media apupun termasuk telepon genggam. Setelah Anda membuat video, unggah ke Youtube (atau dapat mengirimkannya dalam bentuk

file/CD ke TAT Jakarta) dan kirim link Youtube Anda ke email TAT Jakarta. Video yang Anda ciptakan boleh memiliki tema apa saja, bisa tentang keluarga, teman, video lucu, atau kreatif, dan lain sebagainya. Periode kontes ini dapat diikuti mulai dari Juli – Agustus 2014.

Selama periode tersebut, ratusan video menarik mengikuti kontes ini. Selamat kepada Ibu Syifa Rahmani yang berhak mendapatkan dua tiket perjalanan ke Thailand. Terima kasih atas partisipasi para Thai Lovers. Bagi yang belum menang jangan berkecil hati, ikuti terus kegiatan dari kami siapa tahu Anda yang beruntung nantinya.

(7)

TOURISM AUTHORITY OF THAILAND

JAKARTA OFFICE

TAT JKT NEWSLETTER/NEW/09/2014

Perjalanan Frontliner ke Thailand

Dalam rangka memberikan bekal pengetahuan kepada para pekerja

frontliner, baik dari hotel maupun

agent yang berasal dari Batam, Makassar, dan Semarang, TAT Jakarta mempersembahkan

Frontliner Fam Trip To Thailand.

Perjalanan ini diadakan pada tanggal 12 – 16 Agustus dengan mengunjungi atraksi terbaru dan

must visit places di Bangkok,

Thailand.

Mereka diajak untuk menonton

pertunjukkan Nanta Show, mengunjungi Museum Rattanakosin, mengelilingi kemegahan Grand Palace, Wat Pho, Ananta Sammakorn Palace, dan masih banyak lagi tempat-tempat menarik yang dikunjungi. Mereka juga diberikan bekal pengetahuan tentang sales &

marketing dari perwakilan Sukosol

Hotel Bangkok.

Travel Industry & Airlines Staff Promotion

Penawaran khusus bagi industri travel dan staf penerbangan dari The Kee Resort & Spa, Phuket. Detailnya dapat Anda baca pada poster di samping.

(8)

TOURISM AUTHORITY OF THAILAND

JAKARTA OFFICE

TAT JKT NEWSLETTER/NEW/09/2014

AGENDA PROMO

TOURISM AUTHORITY OF THAILAND

September

8 Sep

- TAT Jakarta Roadshow di Medan

10 Sep

- TAT Jakarta Roadshow di Surabaya

12 Sep

- TAT Jakarta Roadshow di Jakarta

11 – 14 Sep

- Thai Movie Festival 2014

12 – 14 Sep

- Garuda Indonesia Travel Fair 2014

19 – 21 Sep

- Silk Air Travel Fair (Medan)

25 – 28 Sep

- Blibli.com Event (Balai Kartini)

26 – 28 Sep

- Kompas Travel Fair 2014

Referensi

Dokumen terkait

Marilah kita senantiasa bertakwa kepada Allah Subhanahu wa Ta‟ala dengan sebenar- benar takwa. Takwa adalah sebab yang akan membuat seseorang memperoleh kebaikan di dunia

Fungsi ini dimaksudkan agar pengguna dapat menambah tempat secara langsung pada sistem, sehingga nantinya akan didapatkan sebuah sistem informasi geografis dengan

Dari analisis di atas dan pembahasan yang diperoleh dari penelitian dan pengamatan secara empiris dan dipadukan dengan beberapa teori serta dibuktikan dengan

Hipotesis yang diajukan pada penelitian ini adalah terdapat perbedaan karakteristik kualitatif dan kuantitatif sapi PO dengan sapi Limpo Jantan di Kecamatan Terbanggi Besar

Tabel/Table IV.2.2.a TARGET DAN REALISASI PRODUKSI KAYU BULAT BERDASARKAN JENIS DI PROVINSI SUMATERA BARAT TAHUN 2008/ Target and Realization of Log Production by Species. in

Pelaporan hasil pelaksanaan Germas dilakukan setiap 1 (satu) tahun sekali atau sewaktu-waktu apabila diperlukan. Laporan pelaksanaan kegiatan Germas di tingkat kabupaten

8.1.3.3 Switching cost yang harus dikeluarkan konsumen untuk beralih ke merek lain jika ada kenaikan harga di produk Unilever tidak besar, sehingga dalam

Dari kondisi masyarakat di Nagari Gurun Panjang Barat, teknologi energy yang dapat digerakkan adalah dengan pengolahan limbah kotoran sapi untuk membantu masyarakat dalam