• Tidak ada hasil yang ditemukan

Hubungan antara Person Organization Fit dan Work Family Conflict dengan Turnover Intention Pada Driver Orenz Taksi Surabaya Ubaya Repository

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2018

Membagikan "Hubungan antara Person Organization Fit dan Work Family Conflict dengan Turnover Intention Pada Driver Orenz Taksi Surabaya Ubaya Repository"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

xvi

Istna Anisatul Fadlilah. (5130335). Hubungan antara Person Organization Fit dan Work Family Conflict dengan Turnover Intention pada Driver Orenz Taksi Surabaya. Skripsi. Sarjana Strata 1. Surabaya: Fakultas Psikologi Universitas Surabaya. Laboratorium Psikologi Industri Organisasi (2017).

INTISARI

Tingginya angka turnover intention yang muncul di perusahaan menjadi masalah tersendiri bagi perusahaan. Untuk mengetahui kecenderungan seseorang melakukan turnover, dapat diketahui dengan mengukur turnover intention dari individu tersebut (Mc Carthy, dkk (dalam, Schalkwyk dkk, 2010). Bluedorn (1982, dalam Handlon, 2009) menjelaskan jika turnover intention sebagai rencana karyawan untuk meninggalkan pekerjaannya. Rencananya untuk meninggalkan pekerjaan, merupakan prediktor munculnya perilaku turnover secara aktual. Terdapat beberapa faktor yang mendorong pekerja untuk meninggalkan pekerjaannya (Mobley, 1986). Faktor tersebut terbagi berdasarkan organisasi maupun individual. Berbagai faktor tersebut akan berpengaruh pada individu sehingga adanya proses evaluasi yang mendorong karyawan untuk meninggalkan pekerjaan (Mobley, 1986). Penelitian ini didasarkan pada proses evaluasi alternatif tersebut berdasarkan faktor organisasi atau kesesuaian dengan organisasi (PO – fit) dan faktor individual konflik peran pada keluarga (WFC). Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan hubungan antara person organization fit dan work family conflict dengan turnover intention.

Subjek pada penelitian ini adalah driver Taksi Orenz Surabaya dengan jumlah 175 orang. Subjek penelitian ini menggunakan sampel dari total populasi 561 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, wawancara. Kuesioner digunakan untuk mengungkap turnover intention menggunakan turnover cognitions items, person organization fit dengan person organization fit scale, dan work family conflict dengan work family conflict scale. Analisis data untuk menguji hipotesis menggunakan teknik regresi ganda.

Hasil yang diperoleh dari penelitian ini: 1) person organization fit dan work family conflict secara bersama-sama berhubungan dengan turnover intention (R=0,381; p=0,000). 2) person organization fit memiliki hubungan negatif dengan turnover intention (r= -0,261; p=0,000). 3) work family conflict memiliki hubungan positif hubungan dengan turnover intention (r=0,298; p=0,000). Hasil tersebut menjelaskan jika faktor organisasi maupun individual dapat menjadi faktor untuk meninggalkan pekerjaan.

Implikasi dari penelitian ini, perusahaan dapat mengamati kembali kesejahteraan driver berdasarkan pemenuhan kebutuhan. Perlunya driver untuk mengkondisikan cara pemecahan masalah baik di perusahaan maupun saat di rumah.

Referensi

Dokumen terkait

Computer playfulness merupakan motivasi instrinsik dalam diri seseorang, adanya sikap spontanitas tertarik untuk menggunakan suatu teknologi komputer yang baru tentu akan

Pendidikan formal adalah Kegiatan yan sistematis, berstruktur, bertingkat, berjenjang dari sekolah dasar sampai perguruan tinggi dan setaraf dengannya sedangkan pendidikan

Bimbingan kelompok merupakan manfaat dinamika untuk mencapai tujuan-tujuan bimbingan dan konseling, yang lebih menekankan pada suatu upaya bimbingan kepada individu

Pada Gambar 7, admin dapat melihat apakah student labor tersebut sudah terdaftar atau belum, dan pada halaman itu juga terdapat tombol hapus yang berfungsi untuk menghapus

Dari hasil uji t pada tabel diatas, diperoleh nilai t hitung sebesar 12,025 dan t tabel sebesar 1,992 dan Pvalue sebesar 0,000, karena thitung > ttabel dan nilai Pvalue

Penekanan rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu pada faktor fisiologis terutama pada antropometrik atlet Scorpio club bandung terhadap kemampuan Shooting

Universitas Padjadjaran (Jl. Raya Bandung-Sumedang KM 21 Jatinangor-Sumedang) Email: malik_ahh@yahoo.co.id 6 pelayanan kesehatan berikutnya, serta dapat digunakan

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa persepsi dan pemahaman para pengusaha UMKM Batik di Kota Semarang mengenai Standar Akuntansi Keuangan untuk Entitas Tanpa