• Tidak ada hasil yang ditemukan

PENGEMBANGAN APLIKASI BAHASA JAWA SEBAGA

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2018

Membagikan "PENGEMBANGAN APLIKASI BAHASA JAWA SEBAGA"

Copied!
73
0
0

Teks penuh

(1)

i

PENGEMBANGAN APLIKASI BAHASA JAWA SEBAGAI

MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK SEKOLAH DASAR

BERBASIS ANDROID

LAPORAN AKHIR

Digunakan Sebagai Syarat Maju Ujian Diploma III Politeknik Negeri Malang

Oleh:

RIYANTI NIM. 1431140043

SULISTYOWATI NIM. 1431140039

PROGRAM STUDI MANAJEMEN INFORMATIKA

JURUSAN TEKNOLOGI INFORMASI

POLITEKNIK NEGERI MALANG

(2)

ii

PENGEMBANGAN APLIKASI BAHASA JAWA SEBAGAI

MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK SEKOLAH DASAR

BERBASIS ANDROID

LAPORAN AKHIR

Digunakan Sebagai Syarat Maju Ujian Diploma III Politeknik Negeri Malang

Oleh:

RIYANTI NIM. 1431140043

SULISTYOWATI NIM. 1431140039

PROGRAM STUDI MANAJEMEN INFORMATIKA

JURUSAN TEKNOLOGI INFORMASI

POLITEKNIK NEGERI MALANG

(3)

HALAMAN PENGESAHAN

PENGEMBANGAN APLIKASI BAHASA JAWA SEBAGAI

MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK SEKOLAH DASAR

BERBASIS ANDROID

Disusun oleh:

RIYANTI NIM. 1431140043

SULISTYOWATI NIM. 1431140039

Laporan Akhir ini telah diuji pada tanggal 9 Agustus 2017 Disetujui oleh:

1. Penguji I : Ir.Deddy Kusbianto P.,M.Mkom

NIP. 19621128 198811 1 001 ... 2. Penguji II : Imam Fahrur Rozi,ST.,MT.

NIP. 19840610 200812 1 004 ... 3. Pembimbing I : Yan Watequlis Syaifudin,ST.,MMT

NIP. 19810105 2005011 005 ... 4. Pembimbing II : Anugrah Nur Rahmanto,S.Sn.,M.Ds

... Mengetahui,

Ketua Jurusan Teknologi Informasi

Ketua Program Studi Manajemen Informatika

(4)

iv

PERNYATAAN

Dengan ini saya menyatakan bahwa Laporan Akhir ini tidak terdapat karya yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar Ahli Madya di suatu Perguruan Tinggi, dan sepanjang pengetahuan saya juga tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang secara tertulis diacu dalam naskah ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.

Malang, 9 Agustus 2017

(5)

PERNYATAAN

Dengan ini saya menyatakan bahwa Laporan Akhir ini tidak terdapat karya yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar Ahli Madya di suatu Perguruan Tinggi, dan sepanjang pengetahuan saya juga tidak terdapat karya atau pendapat yang pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain, kecuali yang secara tertulis diacu dalam naskah ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.

Malang, 9 Agustus 2017

(6)

vi

ABSTRAK

Riyanti dan Sulistyowati. “Pengembangan Aplikasi Bahasa Jawa sebagai Media Pembelajaran untuk Sekolah Dasar Berbasis Android”. Pembimbing: (1) Yan Watequlis Syaifudin, ST., MMT., (2) Anugrah Nur Rahmanto, S.Sn., M.Ds.

Laporan Akhir, Program Studi Manajemen Informatika, Jurusan Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Malang, 2017.

Seiring perkembangan teknologi pada saat ini, aplikasi Android telah banyak diciptakan terutama dalam bidang pendidikan. Aplikasi Android dapat menjadi sebuah aplikasi media pembelajaran. Pembelajaran pada mata pelajaran bahasa Jawa di Sekolah Dasar (SD) selama ini masih menggunakan buku sebagai media penyampaian pembelajaran. Hal ini menjadikan siswa kurang tertarik dan merasa bosan ketika menyerap pelajaran, sehingga memberikan efek malas belajar. Oleh karena itu, dikembangkanlah sebuah aplikasi bahasa Jawa sebagai media pembelajaran untuk Sekolah Dasar berbasis Android yang disesuaikan dengan materi pembelajaran pada kurikulum 2006. Aplikasi ini dirancang dan diimplementasikan dengan menggunakan Android Studio, PHP, JSON dan MySQL. Aplikasi ini menampilkan materi pembelajaran dan juga menyediakan latihan menulis aksara Jawa. Selain itu untuk fitur soal dapat di- update melalui web admin yang menggunakan bahasa PHP. Berdasarkan hasil uji coba, dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini sangat bermanfaat dalam membantu pembelajaran bahasa Jawa menjadi lebih menarik sehingga dapat meningkatkan minat belajar siswa.

(7)

ABSTRACT

Riyanti and Sulistyowati. “The Development of Android Based Application of Javanese Language as a Learning Media for Elementary School”.Advisors: (1) Yan Watequlis Syaifudin, ST., MMT., (2) Anugrah Nur Rahmanto, S.Sn., M.Ds

Final Report, Informatics Management Study Program, Department of Information Technology, State Polytechnic of Malang, 2017.

Along with the development of technology nowadays, Android applications have been created especially in the field of education. Android applications can be used as learning media applications as well. Learning Javanese language subject in Elementary School still use textbooks as learning media. It makes students less interested and feel bored when absorbing the lesson, giving the effect of laziness. Therefore, Javanese language application is created as a medium of learning for elementary school based on Android to be adjusted with the learning material of the 2006 curriculum. Moreover, the application is designed and implemented using Android Studio, PHP, JSON and MySQL. This application displays learning materials and also provides Javanese script writing practice. In addition, the quiz feature can be updated via web admin that uses PHP language. Based on the results of the trial, it can be concluded that this application is very useful in helping learning Javanese language be more interesting as well as increasing students’ learning interests.

Keywords: Android, Java language, learning media, elementary school

(8)

viii

KATA PENGANTAR

Puji Syukur kami panjatkan kehadirat Allah AWT atas segala rahmat dan hidayah-Nya penulis dapat menyelesaikan laporan akhir dengan judul

“PENGEMBANGAN APLIKASI BAHASA JAWA SEBAGAI MEDIA

PEMBELAJARAN UNTUK SEKOLAH DASAR BERBASIS ANDROID”. Laporan akhir ini penulis susun sebagai persyaratan untuk menyelesaikan studi program Diploma III Program Studi Manajemen Informatika, Jurusan Teknologi Informasi, Politeknik Negeri Malang.

Kami menyadari tanpa adanya dukungan dan kerja sama dari berbagai pihak, kegiatan laporan akhir ini tidak akan dapat berjalan baik. Untuk itu, kami ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada:

1. Bapak Rudy Ariyanto,ST.,M.Cs., selaku ketua jurusan Teknologi Informasi 2. Bapak Dr. Eng. Rosa Andrie Asmara, ST., MT., selaku ketua program studi

Manajemen Informatika

3. Bapak Yan Watequlis Syaifudin,ST.,MMT, selaku pembimbing I Laporan Akhir

4. Bapak Anugrah Nur Rahmanto,S.Sn.,M.Ds., selaku pembimbing II Laporan Akhir

5. Dan seluruh pihak yang telah membantu dan mendukung lancarnya pembuatan Laporan Akhir dari awal hingga akhir yang tidak dapat kami sebutkan satu persatu.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan akhir ini, masih banyak terdapat kekurangan dan kelemahan yang dimiliki penulis baik itu sistematika penulisan maupun penggunaan bahasa. Untuk itu penulis mengharapkan saran dan kritik dari berbagai pihak yang bersifat membangun demi penyempurnaan laporan ini. Semoga laporan ini berguna bagi pembaca secara umum dan penulis secara khusus. Akhir kata, penulis ucapkan banyak terima kasih.

Malang, Juni 2017

(9)

DAFTAR ISI

1.5 Sistematika Penulisan ... 3

BAB II. LANDASAN TEORI ... 4

2.1. Kurikulum Bahasa Jawa ... 4

2.2. Aksara Jawa ... 5

2.3 Android ... 7

2.4 Aplikasi Pembelajaran Interaktif ... 7

2.5 Client-Server ... 8

BAB III. ANALISIS DAN PERANCANGAN ... 13

(10)

x

3.2 Deskripsi Sistem ... 13

3.3 Kebutuhan Sistem ... 17

3.4 Desain Sistem ... 18

3.4.1 WBS (Work Breakdown Structure) ... 18

3.4.2 Story Board ... 19

3.4.3 Arsitektur Sistem ... 25

3.4.4 Desain Basis Data ... 26

BAB IV. IMPLEMENTASI ... 27

4.1 Pembuatan Database ... 27

4.2 Interface Halaman Web Admin ... 28

4.2.1 Halaman Menu Admin... 28

4.2.2 Halaman Level Mudah ... 28

4.3 Interface Aplikasi Android ... 32

4.3.2 Halaman Start Menu ... 32

4.3.3 Halaman List Menu Materi ... 33

4.3.4 Halaman Menu Gamelan... 33

4.3.5 Halaman Menu Tanduran ... 34

4.3.6 Halaman Menu Hewan ... 35

4.3.7 Halaman Menu Ngoko Krama ... 36

4.3.8 Halaman Menu Awak ... 37

4.3.9 Halaman Menu Aksara Jawa ... 38

4.3.10 Halaman Menu Latihan Tulis ... 38

4.3.11 Halaman Menu Soal ... 39

4.3.12 Halaman Menu Kuis ... 40

4.3.13 Halaman Menu Instruksi ... 43

BAB V. PENGUJIAN DAN PEMBAHASAN ... 44

5.1 Pengujian ... 44

5.1.2 Spesifikasi Perangkat Uji Coba ... 44

5.2 Proses Uji Coba ... 44

5.2.2 Uji Coba Aplikasi Web Administrator ... 44

5.2.3 Uji Coba Aplikasi Pembelajaran Android ... 45

5.3 Proses Uji Coba Pada User dengan Komputer ... 46

5.3.2 Tempat Pelaksanaan Uji Coba ... 46

(11)
(12)

xii

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 2. 1 Hanacaraka... 5

Gambar 2. 2 Tampilan Gesture Builder ... 11

Gambar 3. 1 Bagan Metode Aplikasi Bahasa Jawa ... 13

Gambar 3. 2 Usecase diagram dari sisi admin dan user ... 14

Gambar 3. 3 WBS (Work Breakdown Structure) ... 18

Gambar 3. 4 Arsitektur Sistem ... 25

Gambar 4. 1 Database Aplikasi Bahasa Jawa untuk Sekolah Dasar ... 27

Gambar 4. 2 Struktur tbl_soal, tbl_soal_sedang dan tbl_soal_sulit ... 28

Gambar 4. 3 Halaman Menu Admin ... 28

Gambar 4. 4 Halaman Level Mudah ... 29

Gambar 4. 5 Halaman Level Sedang ... 29

Gambar 4. 6 Halaman Level Sulit ... 30

Gambar 4. 7 Halaman Tambah Soal ... 30

Gambar 4. 8 Hapus Soal ... 31

Gambar 4. 9 Halaman Edit Soal ... 31

Gambar 4. 10 Halaman Start Menu ... 32

Gambar 4. 11 Halaman List Menu Materi ... 33

Gambar 4. 12 Halaman Menu Gamelan ... 34

Gambar 4. 13 Halaman Menu Tanduran ... 35

Gambar 4. 14 Halaman Menu Hewan ... 36

Gambar 4. 15 Halaman Menu Ngoko Krama ... 37

Gambar 4. 16 Halaman Menu Awak ... 37

Gambar 4. 17 Halaman Menu Aksara Jawa ... 38

Gambar 4. 18 Halaman Menu Latihan Tulis ... 39

Gambar 4. 19 Halaman Menu Soal... 39

Gambar 4. 20 Halaman Menu Kuis ... 40

Gambar 4. 21 Halaman Menu Soal Level Mudah ... 41

Gambar 4. 22 Halaman Menu Soal Level Sedang ... 41

Gambar 4. 23 Halaman Menu Sola Level Sulit ... 42

Gambar 4. 24 Halaman Menu Score Nilai... 43

Gambar 4. 25 Halaman Menu Score Nilai... 43

Gambar 5. 26 Tabulasi Kuisioner Siswa ... 47

(13)

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 3.1 Deskripsi Usecase Lihat Soal ... 14

Tabel 3.2 Deskripsi Usecase Tambah Soal ... 15

Tabel 3. 3 Deskripsi Usecase Edit Soal ... 15

Tabel 3. 4 Deskripsi Usecase Hapus Soal ... 15

Tabel 3. 5 Deskripsi Usecase Pilih Menu ... 15

Tabel 3. 6 Deskripsi Usecase Melihat Materi ... 16

Tabel 3. 7 Deskripsi Usecase Mengerjakan Soal ... 16

Tabel 3. 8 Deskripsi Usecase Melihat Nilai ... 16

Tabel 3. 9 Story Board ... 20

Tabel 3. 10 Struktur Tabel Database Aplikasi Bahasa Jawa ... 26

Tabel 5. 1 Uji Coba Fungsional Halaman Web Administrator ... 45

Tabel 5. 2 Uji Coba Aplikasi Pembelajaran Android ... 45

Tabel 5. 3 Kuisioner ... 46

(14)

xiv

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Kode Program Lampiran 2 Lembar Bimbingan Lampiran 3 Lembar Revisi

(15)

1

BAB I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Bahasa Jawa merupakan bahasa daerah yang digunakan sebagai alat komunikasi oleh penduduk Jawa, khususnya didaerah Jawa Timur. Pengetahuan tentang bahasa jawa juga diajarkan sejak dari sekolah dasar, tetapi tidak banyak dari anak-anak terlebih khusus anak-anak untuk mudah mengerti tentang pengetahuan bahasa jawa terlebih lagi Bahasa Jawa mempunyai berbagai tata bahasa yang sulit dipelajari.

Pembelajaran pada mata pelajaran Bahasa Jawa di sekolah dasar (SD) selama ini masih menggunakan buku sebagai media penyampaian pembelajaran. Hal ini menjadikan siswa kurang tertarik dan merasa bosan ketika menyerap pelajaran, sehingga memberikan efek malas belajar. Selain itu, mata pelajaran Bahasa Jawa hanya diberikan waktu 1 - 2 jam dalam seminggu, sehingga Bahasa Jawa sulit untuk dipahami dengan penyampaian belajar yang kurang menarik dan waktu yang sedikit.

Dengan kemajuan teknologi, berbagai macam aplikasi telah banyak diciptakan salah satunya aplikasi pepak Bahasa Jawa. Aplikasi ini sangat bagus dengan materi yang disesuaikan dengan buku pepak bahasa jawa. Oleh karena itu, kami ingin mengembangkan aplikasi bahasa jawa dengan materi yang di ambil dari buku ajar sesuai dengan kurikulum yang dipakai

Seiring dengan perkembangan teknologi, Android bisa menjadi sebuah alternatif media pembelajaran aksara Jawa yang interaktif. Interaktif berarti adanya umpan balik (respon) yang segera terhadap hasil belajar yang dilakukan oleh peserta didik[1].

Penggunaan Android pada saat ini sudah tidak mengenal umur lagi, dari kalangan orang tua sampai anak-anak sekarang sudah bisa menggunakan Android dengan baik. Dalam penggunaan Android untuk kalangan anak-anak sekarang sudah semakin banyak, dikarenakan sejak balita orang tua mereka sudah membiasakan anak mereka menggunakan Android.

(16)

2

dalam menumbuhkan semangat para siswa dalam mempelajari Bahasa Jawa dengan merancang sebuah PENGEMBANGAN APLIKASI BAHASA JAWA SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK SEKOLAH DASAR BERBASIS ANDROID. Aplikasi ini ditujukan untuk siswa Sekolah Dasar karena Bahasa Jawa merupakan mata pelajaran yang diajarkan sebagai muatan lokal. Aplikasi ini disesuaikan dengan materi pembelajaran yakni kurikulum 2006. Diharapkan dengan berbagai fitur yang ada, aplikasi ini dapat membantu pembelajaran Bahasa Jawa menjadi lebih atraktif dan interaktif sehingga dapat meningkatkan minat belajar siswa.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang diatas, maka rumusan masalah adalah:

 Bagaimana aplikasi Bahasa Jawa berbasis Android ini dapat membuat siswa tertarik belajar Bahasa Jawa?

 Bagaimana aplikasi Bahasa Jawa berbasis Android ini dapat dimanfaatkan sebagai alat bantu pembelajaran?

1.3 Tujuan

Berdasarkan perumusan masalah di atas, maka didapatkan tujuan dari tugas akhir ini, yaitu:

1. Merancang dan mengembangkan aplikasi pembelajaran bahasa jawa berbasis Android yang menarik bagi siswa sebagai media pembelajaran untuk sekolah dasar.

2. Tugas akhir ini tidak hanya merancang, tetapi untuk memudahkan guru dalam menyampaikan materi Bahasa Jawa

1.4 Batasan Masalah

Adapun batasan-batasan masalah dalam laporan akhir ini adalah:

 Aplikasi dibuat untuk platform Android sehingga dimungkinkan hanya dapat dijalankan pada smartphone berbasis Android

 Aplikasi ini berisi tentang materi pembelajaran Bahasa Jawa menggunakan kurikulum 2006

 Data kuis bisa diperbarui untuk latihan siswa

(17)

 Aplikasi ini bisa digunakan secara offline, namun pada fitur soal harus terhubung dengan jaringan

Layout aplikasi hanya dapat digunakan pada device android dengan

ukuran 4 inc.

1.5 Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan laporan akhir ini disusun untuk memberikan gambaran umum tentang pembuatan aplikasi yang dijalankan. Sistematika penulisan laporan akhir ini adalah sebagai berikut :

BAB 1 PENDAHULUAN

Bab ini membahas mengenai latar belakang permasalahan, batasan masalah, tujuan penelitian, metodologi yang digunakan, serta sistematika penulisan laporan.

BAB II LANDASAN TEORI

Pada bab ini berisi teori-teori yang mendasari dan berkaitan dengan masalah perencanaan dan pembuatan aplikasi yang digunakan untuk memudahkan pemahaman dan pemecahan terhadap masalah yang ada. BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN

Bab ini berisi tentang analisis Aplikasi Bahasa Jawa sebagai media pembelajaran untuk sekolah dasar berbasis android.

BAB IV IMPLEMENTASI DAN UJI COBA

(18)

4

BAB II. LANDASAN TEORI

Penjelasan pada bab ini ditekankan pada apa saja teori yang akan digunakan dalam komponen dasar aplikasi Bahasa Jawa berbasis Android.

2.1. Kurikulum Bahasa Jawa

Secara umum, Pengertian kurikulum adalah seperangkat atau sistem rencana dan pengaturan mengenai isi dan bahan pembelajaran yang dipedomani dalam aktivitas belajar mengajar.

Bahasa Jawa adalah salah satu mata pelajaran muatan lokal yang ada dalam struktur kurikulum di tingkat satuan pendidikan. pentingnya keberadaan pembelajaran Bahasa Jawa khususnya di Jawa, bahasa jawa menjadi mata pelajaran muatan lokal wajib bagi semua jenjang pendidikan.

Dibawah ini merupakan isi dari materi Bahasa Jawa Sekolah Dasar dengan menyesuaikan kurikulum 2006 yang diambil dari buku “Ajar Bahasa Jawi” [2]:

a. Aksara Jawa

Aksara Jawa adalah salah satu aksara tradisional Nusantara yang digunakan untuk menulis bahasa Jawa yang terdiri atas dua puluh aksara pokok yang bersifat silabik (bersifat kesukukataan).

b. Sandhangan Swara

Sandhangan Swara adalah rangkain dari penulisan aksara jawa. Sandhangan swara berfungsi untuk mengubah bunyi vokal suatu aksara jawa hanacaraka. Sandhangan swara ada 5 buah, yaitu: Wulu, Pepet, Suku, Taling dan Taling tarung.

c. Bahasa Ngoko dan Krama

Ragam bahasa yang dipakai dalam situasi sosial yang mewajibkan sopan santun . Tingkat tutur dalam bahasa Jawa dibagi menjadi tiga yaitu tingkat tutur ngoko, tingkat tutur madya dan tingkat tutur krama.

d. Arane anak kewan (hewan)

Mengenalkan macam-macam sebutan nama hewan dalam bahasa jawa. e. Tanduran (tumbuhan)

(19)

f. Anggota tubuh

Mengenalkan nama bagian anggota tubuh manusia dengan menggunakan bahasa jawa.

g. Gamelan

Mengenal macam-macam dari gamelan, seperti: Kendhang, Gong, Bonang, Gambang dan Rebab.

2.2. Aksara Jawa

Aksara Jawa (Hanacaraka/Carakan) adalah aksara yang digunakan untuk menulis bahasa Jawa, yaitu bahasa asli salah satu kelompok masyarakat penghuni pulau Jawa. Aksara Jawa juga digunakan untuk menulis sansekerta, Jawa kuno, dan menyalin aksara kawi, serta menulis bahasa Sunda dan Sasak

Carakan (aksara Jawa) yang digunakan di dalam ejaan bahasa Jawa pada dasarnya terdiri atas dua puluh aksara pokok yang bersifat silabik (bersifat kesukukataan)[3]. Berikut ini adalah aksara pokok yang terdaftar di dalam carakan pada Gambar 2.1:

Gambar 2. 1 Hanacaraka

(20)

6

a. Wulu (……)

Wulu dipakai untuk melambangkan vokal i dalam suatu kata. Sandhangan wulu ditulis di atas bagian akhir aksara.

Contoh:

siji

b. Pepet ( ...)

Pepet dipakai untuk melambangkan vokal e/ Ə/ di dalam suku kata. Pepet ditulis di atas bagian akhir aksara.

Contoh:

nedha

c. Suku (.... )

Suku digunakan untuk melambangkan bunyi vokal u yang bergabung dengan bunyi konsonan di dalam suatu suku kata, atau vokal u yang tidak ditulis dengan aksara swara.

Contoh:

luru buku

d. Taling ( …)

Taling dipakai untuk melambangkan bunyi vokal é atau è yang tidak ditulis dengan aksara swaraé yang bergabung dengan bunyi konsonan di dalam suatu suku kata.

Contoh: réné dhéwé

h. Taling Tarung ( … )

Taling tarung dipakai untuk melambangkan bunyi vokal “o” yang tidak ditulis dengan aksara swara “o” yang bergabung dengan bunyi konsonan di dalam suatu suku kata.

(21)

loro

2.3 Android

Android adalah sebuah sistem operasi untuk smartphone dan tablet. Sistem operasi dapat diilustrasikan sebagai jembatan antara piranti (device) dan penggunaannya, sehingga pengguna dapat berinteraksi dengan device-nya dan menjalankan aplikasi-aplikasi yang tersedia pada device. Sistem operasi Android ini bersifat open source sehingga banyak sekali programmer yang berbondong-bondong membuat aplikasi maupun memodifikasi sistem ini. Para programmer memiliki peluang yang sangat besar untuk terlibat mengembangkan aplikasi Android karena alasan open source tersebut. Sebagian besar aplikasi yang terdapat dalam Play Store bersifat gratis dan ada juga yang berbayar.

Perkembangan Android dimulai dengan berdirinya Android, Inc. pada Oktober 2003 dengan tujuan mobile device yang lebih pintar untuk menyaingi Symbian dan Windows Mobile yang populer pada saat itu dimana iPhone dan Blackberry belum dirilis. Pada tahun 2005, Android diakuisisi oleh Google. Pengembangan terus dilanjutkan sampai Android versi beta diluncurkan pada tanggal 5 November 2007. Hingga saat ini tanggal 5 November diperingati sebagai hari jadi Android. Seminggu setelahnya yaitu pada tanggal 12 November 2007 Android SDK (Software Development Kit) diluncurkan, sehingga pengguna dapat membuat dan mengembangkan aplikasi-aplikasi Android mereka sendiri[5]. 2.4 Aplikasi Pembelajaran Interaktif

(22)

8

bekerja yang menghasilkan umpan balik melalui diskusi dengan petunjuk atau tanpa petunjuk dari pendidik (guru)[7].

Berdasarkan uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa aplikasi pembelajaran interaktif adalah suatu program yang mengemas sebuah metode pembelajaran berbantuan komputer yang dapat memberikan respon balik terhadap pengguna akhir (siswa) dari apa yang telah diinputkan kepada aplikasi tersebut.

2.5 Client-Server

Client-Server merupakan sebuah paradigma dalam teknologi informasi yang merujuk kepada cara untuk mendistribusikan aplikasi ke dalam dua pihak yaitu pihak klien dan pihak server. Didalam model client-server, sebuah aplikasi dibagi menjadi dua bagian yang terpisah (tetapi masih dalam sebuah kesatuan) yakni komponen client dan komponen server. Komponen client dijalankan pada sebuah workstation. Pemakai workstation memasukkan data dengan menggunakan teknologi pemrosesan tertentu, kemudian mengirimkannya ke komponen server. Komponen server akan menerima permintaan layanan tersebut kepada client. Dan client pun menerima informasi hasil pemrosesan data tadi serta menampilkannya kepada pemakai dengan menggunakan aplikasi yang digunakan oleh pemakai[8]. 2.6 PHP

(23)

dokumennya secara bersamaan untuk membangun sebuah aplikasi di web yang sangat banyak kegunaannya. PHP dirancang untuk dapat bekerja sama dengan database server dan dibuat sedemikian rupa sehingga pembuatan dokumen HTML yang dapat mengakses database menjadi begitu mudah. Tujuan dari bahasa scripting ini adalah untuk membuat aplikasi-aplikasi yang dijalankan diatas teknologi web browser, tetapi prosesnya secara keseluruhan dijalankan diatas web server.

PHP pertama kali dibuat oleh Rasmus Lerdroft, seorang programmer C. Pada waktu itu PHP masih bernama FI (Form Interpreted), yang wujudnya berupa sekumpulan script yang digunakan untuk mengolah data form dari web. Jadi semula PHP digunakannya untuk menghitung jumlah pengunjung di dalam webnya[9].

2.7 Database MySQL

MySQL adalah sistem manajemen database SQL yang bersifat Open Source dan paling populer saat ini. Sistem Database MySQL mendukung beberapa fitur seperti multithreaded, multi-user, dan SQL database managemen system (DBMS). Database ini dibuat untuk keperluan sistem database yang cepat, handal dan mudah digunakan. Ulf Micheal Widenius adalah penemu awal versi pertama MySQL yang kemudian pengembangan selanjutnya dilakukan oleh perusahaan MySQL AB. MySQL AB yang merupakan sebuah perusahaan komersial yang didirikan oleh para pengembang MySQL[10].

2.8 XAMPP

XAMPP adalah salah satu paket software web server yang terdiri dari Apache, MySQL, PHP, dan phpMyAdmin. XAMPP sangat mudah penggunaannya, proses instalasi XAMPP sangat mudah, karena tidak memerlukan konfigurasi Apache, PHP, dan MySQL secara manual, XAMPP melakukan instalasi dan konfigurasi secara otomatis.

(24)

10

terkoneksi dengan internet. XAMPP juga dilengkapi fitur manajemen database PhpMyAdmin seperti pada server hosting sungguhan, sehingga pengembang web dapat mengembangkan aplikasi web berbasis database secara mudah.

2.9 Android Studio

Android Studio merupakan lingkungan pengembangan Android baru berdasarkan IntelliJ IDEA. Mirip dengan Eclipse dengan ADT Plugin, Android Studio menyediakan alat pengembang terintegrasi untuk pengembangan dan debugging[11]. Android Studio menawarkan:

a. Berbasis gradle

b. Android-spesifik refactoring dan perbaikan yang cepat

c. Alat Lint untuk menangkap kinerja, kegunaan, versi kompatibilitas dan masalah lainnya

d. Proguard dan app-signature

e. Wizard untuk design dan membuat komponen-komponen umum sebuah layout editor yang memungkinkan untuk drag-and-drop komponen UI, pratinjau layout pada beberapa konfigurasi layar, dan banyak lagi

2.10 Gestures Builder

Gesture adalah goresan tarikan tangan yang melakukan suatu hal. Gesture memungkinkan pengguna berinteraksi dengan aplikasi untuk memanipulasi objek layar. Mulai dari android versi 1.6, pada SDK platform Android memperkenalkan sebuah aplikasi baru dalam emulator yang bernama Gesture Builder. Gesture Builder dapat digunakan untuk menyimpan, memuat, menggambar dan mengenali gerakan

(25)

Gambar 2. 2 Tampilan Gesture Builder

Setiap kali menambahkan dan mengedit gesture di dalam Gesture Builder, file akan terbuat di SD card dari emulator, /sdcard/gestures. File inilah yang berisi deskripsi dari seluruh gesture, yang nantinya dibutuhkan untuk ditempatkan pada package yang ada didalam aplikasi yang akan dibuat dengan file directori, /res/raw [12].

2.11 Java

Java adalah bahasa pemrograman yang dapat dijalankan di berbagai komputer termasuk telepon genggam. Bahasa ini awalnya dibuat oleh James Gosling saat masih bergabung di Sun Microsystems saat ini merupakan bagian dari Oracle dan dirilis tahun 1995. Tujuan pembuatan bahasa pemrograman bahasa java adalah untuk meningkatkan kemampuan bahasa pemrograman C++ yang sebelumnya telah ada sehingga aplikasi-aplikasi yang dikembangkan dengan bahasa tersebut dapat berjalan diatas berbagai platform perangkat keras dan perangkat lunak (sistem operasi) yang berbeda.

2.12 SQLite

(26)

12

SQLite adalah sebuah open source database yang telah ada cukup lama, cukup stabil, dan sangat terkenal pada perangkat kecil, termasuk Android. Android menyediakan database relasional yang ringan untuk setiap aplikasi menggunakan SQLite. Aplikasi dapat mengambil keuntungan dari itu untuk mengatur relational database engine untuk menyimpan data secara aman dan efiesien. Untuk Android, SQLite dijadikan satu di dalam Android runtime, sehingga setiap aplikasi Android dapat membuat basis data SQLite. Karena SQLite menggunakan antarmuka SQL, cukup mudah untuk digunakan orang orang dengan pengalaman lain yang berbasis databases. Database SQLite terdapat pada semua perangkat android, anda cukup mendefinisikan perintah SQL untuk meng-create atau meng-update database, selanjutnya system pada android akan menangani hal-hal yang berhubungan dengan database. SQLite database

otomatis akan tersimpan didalam path data

/data/nama_package/database/nama_database. 2.13 JSON

(27)

13

BAB III. ANALISIS DAN PERANCANGAN

3.1.Metode Perancangan

Dalam tahap pekerjaan yang dilakukan menggunakan metode pengumpulan data, kebutuhan sistem, desain sistem dan implementasi. Metode tersebut dapat digambarkan sebagai berikut:

Gambar 3. 3 Bagan Metode Aplikasi Bahasa Jawa

Pada Gambar 3.1 yaitu Bagan metode Pengembangan Aplikasi Bahasa Jawa sebagai media pembelajaran untuk sekolah dasar berbasis Android ini menjelaskan tentang alur pembuatan aplikasi yaitu dari pengumpulan data dengan cara observasi di SD Negeri I Wrati. Langkah kedua yaitu menentukan kebutuhan sistem apa saja yang dibutuhkan pada software maupun hardware. Langkah ketiga yaitu desain sistem yaitu membuat rancangan sistem dan interface. Langkah terakhir adalah implementasi yaitu membuat aplikasi yang telah dirancang lalu di ujicobakan.

3.2 Deskripsi Sistem

(28)

14

Selain itu pengguna dapat menjawab soal-soal dengan melakukan kuis. Setelah menyelesaikan setiap soal yang diberikan, pengguna dapat melihat nilai dari hasil menjawab semua pertanyaan. Jika pengguna ingin melakukan latihan soal kembali, dapat kembali ke menu kuis dan mulai mengerjakan soal lagi.

Fitur-fitur yang ada pada aplikasi ini dijelaskan pada Gambar 3.2 usecase dibawah ini:

Gambar 3. 4 Usecase diagram dari sisi admin dan user

Pada Gambar 3.2 dijelaskan usecase dari sisi admin dan user. Dimana admin dapat melihat soal, menambah, mengedit dan menghapus soal pada web server. Sedangkan user sebagai pengguna aplikasi bahasa jawa berbasis android dapat memilih menu, melihat materi, mengerjakan soal dan melihat nilai.

Pada Tabel 3.1 dibawah ini menjelaskan tentang deskripsi usecase Lihat Soal yang dijalankan oleh admin:

Tabel 3.1 Deskripsi Usecase Lihat Soal Nama Usecase Lihat Soal

Aktor Admin

Tujuan Admin dapat melihat data-data soal yang ada Pre-Condition Admin membuka website

Skenario Admin dapat melihat semua soal

(29)

Tabel 3.2 Deskripsi Usecase Tambah Soal Nama Usecase Tambah Soal

Aktor Admin

Tujuan Admin dapat menambah data-data soal yang ada Pre-Condition Admin membuka form tambah soal

Skenario 1. Admin mengisi form tambah soal 2. Admin menyimpan form tambah soal

Pada Tabel 3.3 dibawah ini menjelaskan tentang deskripsi usecase Edit Soal yang dijalankan oleh admin:

Tabel 3. 3 Deskripsi Usecase Edit Soal Nama Usecase Edit Soal

Aktor Admin

Tujuan Admin dapat merubah data-data soal yang ada Pre-Condition Admin memilih soal yang akan di edit

Skenario 1. Admin merubah data soal yang telah dipilih 2. Admin menyimpan perubahan data soal

Pada Tabel 3.4 dibawah ini menjelaskan tentang deskripsi usecase Hapus Soal yang dijalankan oleh admin:

Tabel 3. 4 Deskripsi Usecase Hapus Soal Nama Usecase Hapus Soal

Aktor Admin

Tujuan Admin dapat menghapus data-data soal yang ada Pre-Condition Admin memilih soal yang akan di edit

Skenario Admin dapat menghapus data soal yang dipilih

Pada Tabel 3.5 dibawah ini menjelaskan tentang deskripsi usecase Pilih Menu yang dijalankan oleh user:

Tabel 3. 5 Deskripsi Usecase Pilih Menu Nama Usecase Pilih Menu

Aktor User

Tujuan User dapat memilih menu yang diinginkan pada menu utama aplikasi

Pre-Condition User membuka aplikasi

Skenario 1. User dapat memilih menu Materi 2. User dapat memilih menu Soal

(30)

16

Pada Tabel 3.6 dibawah ini menjelaskan tentang deskripsi usecase Melihat Materi yang dijalankan oleh user:

Tabel 3. 6 Deskripsi Usecase Melihat Materi Nama Usecase Melihat Materi

Aktor User

Tujuan User dapat melihat materi yang ada dalam aplikasi Pre-Condition User membuka menu Materi

Skenario 1. User dapat memilih menu Tanduran 2. User dapat memilih menu Kewan 3. User dapat memilih menu Awak 4. User dapat memilih menu Gamelan 5. User dapat memilih menu Ngoko - Krama 6. User dapat memilih menu Aksara Jawa

Pada Tabel 3.7 dibawah ini menjelaskan tentang deskripsi usecase Mengerjakan Soal yang dijalankan oleh user:

Tabel 3. 7 Deskripsi Usecase Mengerjakan Soal Nama Usecase Mengerjakan Soal

Aktor User

Tujuan User dapat melakukan latihan soal

Pre-Condition User membuka menu Soal dan menginputkan nama Skenario 1. User dapat melihat soal

2. User dapat memilih jawaban sari soal yang ditampilkan. Pada Tabel 3.8 dibawah ini menjelaskan tentang deskripsi usecase Melihat Nilai yang dijalankan oleh user:

Tabel 3. 8 Deskripsi Usecase Melihat Nilai Nama Usecase Melihat Nilai

Aktor User

Tujuan User dapat melihat hasil nilai latihan soal Pre-Condition User selesai mengerjakan soal

Skenario 1. User dapat melihat soal

(31)

3.3 Kebutuhan Sistem

Adapun beberapa kebutuhan bahan yang digunakan dalam membuat perancangan sistem ini, meliputi data, software, dan kebutuhan alat berupa hardware. Berikut adalah bahan dan alat yang digunakan:

a. Data

Bahan yang diperlukan untuk membuat rancangan aplikasi ini dapat berupa data yang digunakan untuk membangun aplikasi bahasa jawa berbasis android yang bisa digunakan untuk kelas 4 sampai 6 sekolah dasar adalah data pembelajaran atau materi yang sesuai dengan kurikulum dan didapatkan dari SD Negeri I Wrati.

b. Software

Untuk software atau perangkat lunak yang digunakan adalah sebagai berikut: - Android Studio

1. Mobile smartphone (OS Android) 2. Komputer / Laptop 1:

Spesifikasi:

o Processor Intel Core i3 o RAM 2 GB

o Sistem Operasi Windows 7 3. Komputer / Laptop 2:

Spesifikasi:

o Processor Intel Core i3 o RAM 4 GB

(32)

18

3.4 Desain Sistem

Desain Sistem merupakan penggambaran, perencanaan dan pembuatan sketsa atau pengaturan dari beberapa elemen yang terpisah ke dalam satu kesatuan yang utuh.

3.4.1 WBS (Work Breakdown Structure)

Berikut ini merupakan desain perancangan sistem WBS sebagai gambaran dalam menjalankan proses berjalannya sistem:

Gambar 3. 1 WBS (Work Breakdown Structure)

WBS pada Gambar 3.3 merupakan gambaran struktur pembuatan sistem. WBS terdiri dari 3 (tiga) bagian yaitu Data, Layanan dan Laporan.

Data merupakan kumpulan data yang berisi materi-materi yang dibutuhkan dalam pembelajaran bahasa jawa.

- Data Tumbuhan: Berisi data mengenai tumbuhan yaitu tentang sebutan- sebutan dari tumbuhan dalam bahasa jawa atau arane tandhuran yang didalamnya terdiri dari arane wit, arane godhong dan arane kembang.

(33)

- Data Aksara Jawa: Berisi data tentang huruf aksara jawa yang terdiri dari 20 huruf aksara jawa dengan 5 sandhangan swara yaitu wulu, pepet, taling tarung, suku dan taling.

- Data Bahasa Ngoko-Krama: berisi data bahasa yaitu Ngoko dan Krama yang nanti akan menginputkan kata bahasa indonesia yang akan diterjemahkan kedalam bahasa ngoko dan krama.

- Data Hewan: Berisi data mengenai hewan yaitu sebutan dari anak hewan yang biasa dikenal dengan arane kewan.

- Data Anggota Tubuh: Berisi data bagian anggota tubuh manusia yang akan menampilkan gambar tubuh manusia dengan dilengkapi keterangan atau nama dari setiap bagian anggota tubuh.

Layanannya terdiri dari 4 layanan yakni:

- Materi: Layanan yang menyediakan materi (data tumbuhan, gamelan, aksara jawa, bahasa ngoko-krama, hewan dan anggota tubuh)

- Soal: Layanan yang menyediakan latihan soal untuk mengetahui kemampuan siswa yang dibagi menjadi 3 tingkat kuis diantaranya ialah Mudah, Sedang dan Sulit.

- Latihan Tulis: Layanan untuk latihan menulis aksara jawa seperti papan tulis. - Credit: Layanan ini menampilkan profil pembuat aplikasi

Laporan, berupa hasil atau score dari pengerjaan soal yang telah dikerjakan oleh pengguna.

3.4.2 Story Board

Berikut pada Tabel 3.9 adalah alur atau jalan cerita dari aplikasi

pembelajaran bahasa jawa yang nantinya dijalankan pada perangkat Android,

mulai dari pertama kali dijalankan hingga memperoleh hasil akhir dari pengerjaan

(34)

20

Tabel 3. 9 Story Board

Gambar Keterangan

Menu Utama

Tampilan halaman pertama yang terdiri dari 5 button atau tombol yaitu:

1. Materi, untuk masuk kehalaman materi 2. Soal, untuk memulai latihan soal

3. Latihan Tulis, untuk ke tampilan Latihan menulis aksara jawa

4. Credit, untuk ke tampilan tentang pengembang

5. Keluar, untuk kelua aplikasi

Menu Materi

Halaman menu materi terdiri dari 7 tombol, yaitu:

1. Tanduran, untuk menampilkan materi Tanduran

2. Gamelan, untuk menampilkan materi gamelan

3. Kewan, untuk menampilkan materi kewan 4. Ngoko Krama, untuk menampilkan materi

ngoko karma

5. Awak, untuk menampilkan materi anggota tubuh / awak

6. Aksara jawa, untuk menampilkan materi huruf jawa / aksara jawa

(35)

Menu Gamelan

Halaman materi Gamelan, terdiri dari berbagai macam komponen yaitu:

1. Gambar Gamelan, menampilkan gambar gamelan

2. , tombol Prev untuk kembali ke gambar gamelan sebelumnya

3. , tombol Next untuk melanjutkan gambar gamelan

4. Kembali, tombol untuk kembali ke halaman materi

5. , tombol Music untuk memutar suara alat music yang ada pada gambar.

Menu Kewan

Halaman materi Kewan, terdiri dari berbagai macam komponen yaitu:

1. Gambar Kewan, menampilkan gambar Kewan

2. , tombol Prev untuk kembali ke gambar kewan sebelumnya

3. , tombol Next untuk melanjutkan gambar kewan

4. Kembali, tombol untuk kembali ke halaman materi

(36)

22

Menu Tanduran

Halaman materi Tanduran, terdiri dari berbagai macam komponen yaitu:

1. Gambar Tanduran, menampilkan gambar Tanduran

2. , tombol Prev untuk kembali ke gambar tanduran sebelumnya

3. , tombol Next untuk melanjutkan gambar tanduran

4. Kembali, tombol untuk kembali ke halaman materi

5. , tombol Music untuk mencontohkan pelafalan nama Tanduran dalam bahasa jawa.

Menu Awak

Halaman materi Awak, terdiri dari berbagai macam komponen yaitu:

1. Gambar Awak, menampilkan gambar Awak 2. , tombol Prev untuk kembali ke

gambar awak sebelumnya

3. , tombol Next untuk melanjutkan gambar awak

4. Kembali, tombol untuk kembali ke halaman materi

(37)

Menu Instruksi

Halaman menu instruksi, terdiri dari berbagai macam komponen yaitu:

1. Gambar, menampilkan gambar sesuai dari materi 2. Tombol mulai, untuk memulai atau pindah ke

halaman yang menjelaskan setiap materi 3. Kembali, tombol untuk kembali ke halaman

materi

Menu Aksara Jawa

Halaman materi Aksara Jawa, terdiri dari berbagai macam komponen yaitu:

1. Gambar 20 huruf aksara jawa

2. Selanjutnya, tombol ini untuk pindah ke materi sandhangan pada aksara jawa

(38)

24

Menu Ngoko Krama

Halaman materi Ngoko Krama, terdiri dari berbagai macam komponen yaitu:

1. ngoko, untuk menginputkan kata dalam ngoko bahasa jawa yang akan

diterjemahkan kedalam bentuk krama 2. Terjemahkan, tombol untuk

menerjemahkan

3. Krama, hasil terjemahan krama

4. Kembali, tombol untuk kembali ke halaman

materi

Menu Soal

Halaman Soal untuk melatih kemampuan pengguna, didalamnya terdiri dari beberapa komponen, yaitu:

1. Pertanyaan, berisi soal atau pertanyaan yang diujikan

2. A, tombol pilihan jawaban A 3. B, tombol pilihan jawaban B 4. C, tombol pilihan jawaban C 5. Selanjutnya, tombol untuk ke

(39)

3.4.3 Arsitektur Sistem

Gambar dibawah ini menjelaskan sistem dari aplikasi pembelajaran Bahasa Jawa:

Gambar 3. 2 Arsitektur Sistem

Arsitektur dari sistem ditunjukkan pada Gambar 3.4 awalnya pengguna menggunakan mobile smartphone berbasis android untuk menjalankan aplikasi ini. Setelah aplikasi di install pada perangkat android, maka pengguna dapat secara langsung melakukan pembelajaran Bahasa Jawa yang telah disediakan. Untuk melakukan latihan soal, aplikasi yang telah ter-install harus digunakan

Menu Latihan Tulis

Halaman yang menampilkan tempat untuk latihan menulis aksara jawa

1. Tulis Aksara “Pa”, perintah untuk latihan menulis aksara jawa

2. Area Tulisan, tempat untuk menulis aksara jawa dari soal.

3. Keterangan Benar/salah, keterangan setelah anda menulis pada area tulisan. 4. Kembali, tombol untuk kembali ke menu

(40)

26

secara online pada fitur soal agar terhubung ke server dan soal-soal yang digunakan adalah soal yang berasal dari database MySQL.

Jika terdapat update soal maka aplikasi akan melakukan update secara otomatis secara online meng-update soal yang ada pada server.

3.4.4 Desain Basis Data

Basis data merupakan media untuk menyimpan data agar dapat diakses dengan mudah dan juga cepat. Pada pembuatan aplikasi ini, basis data yang digunakan terdiri dari 3 tabel, meliputi tabel tbl_soal, tbl_soal_sedang dan tbl_soal_sulit. Berikut merupakan rancangan basis data yang telah dibuat:

a. Struktur Tabel Database

Dibawah ini merupakan struktur dari tabel tbl_soal, tbl_soal_sedang dan tbl_soal_sulit:

Tabel 3. 10 Struktur Tabel Database Aplikasi Bahasa Jawa

Nama Field Tipe Data Keterangan

Id Int(5) <pk>

Terdapat 7 field dalam tabel tbl_soal, yaitu: 1) Id: digunakan untuk menyimpan id soal

2) Soal: digunakan untuk menyimpan pertanyaan soal 3) A: digunakan untuk menyimpan pilihan jawaban a 4) B: digunakan untuk menyimpan pilihan jawaban b 5) C: digunakan untuk menyimpan pilihan jawaban c

(41)

27

BAB IV. IMPLEMENTASI

Setelah melakukan tahapan analisis dan perancangan aplikasi, maka pada bab ini akan dibahas tentang proses implementasi, yaitu realisasi perancangan menjadi nyata meliputi implementasi basis data dan implemestasi sistem. Implementasi basis data menggunakan metode Client-Server. Implementasi sistem terdiri dari pembuatan aplikasi android untuk sisi client dan pembuatan sistem berbasis web untuk sisi server atau admin.

4.1 Pembuatan Database

Implementasi basis data dari sistem aplikasi ini dirancang dengan menggunakan database MySQL, sehingga pengguna harus terkoneksi dengan jaringan yang sama agar terhubung ke server. Pada aplikasi ini terdapat 3 buah tabel yang digunakan, seperti gambar dibawah ini:

(42)

28

Gambar 4. 4 Struktur tbl_soal, tbl_soal_sedang dan tbl_soal_sulit

4.2 Interface Halaman Web Admin

Halaman ini digunakan oleh admin untuk mengelola seluruh data soal pada sistem. Admin bisa menambah, mengubah dan menghapus data soal. Web ini digunakan sebagai sistem CRUD data soal yang berhubungan dengan fitur update pada sisi client. Pengguna yang ingin menggunakan fitur soal harus terkoneksi ke dalam jaringan yang terhubung dengan server. Untuk pembuatan sistem ini, koneksi dilakukan dengan cara lokal menggunakan tethering.

4.2.1 Halaman Menu Admin

Tampilan Halaman Menu admin yang dapat diakses oleh admin, dapat dilihat pada gambar dibawah ini:

Gambar 4. 5 Halaman Menu Admin

Gambar 4.3 diatas merupakan halaman menu yang dapat diakses oleh admin untuk mengelola soal yang akan dikirimkan pada sisi client. Terdapat 6 menu dalam halaman dashboard admin yaitu Home, Level Mudah, Level Sedang, Level Sulit, Pencarian dan Logout.

4.2.2 Halaman Level Mudah

(43)

Gambar 4. 6 Halaman Level Mudah 4.2.3 Halaman Level Sedang

Tampilan Halaman Level Sedang, menampilkan isi soal yang telah di inputkan oleh admin dapat dilihat pada Gambar 4.5 dibawah ini:

Gambar 4. 7 Halaman Level Sedang 4.2.4 Halaman Level Sulit

(44)

30

Gambar 4. 8 Halaman Level Sulit

4.2.5 Halaman Tambah Soal

Tampilan Gambar 4.7 dibawah ini merupakan Halaman Tambah soal yang digunakan admin untuk menambah soal baru dengan memasukkan soal, pilihan jawaban, jawaban yang benar dan gambar soal. Ketika tombol Simpan ditekan, maka akan melakukan proses penambahan soal level mudah ke dalam database.

Gambar 4. 9 Halaman Tambah Soal 4.2.6 Hapus Soal

(45)

Gambar 4. 10 Hapus Soal

Gambar 4.8 merupakan tampilan jika admin memilih menu hapus paket soal. Admin dapat menghapus soal yang telah dibuat sebelumnya pada setiap level dengan memilih soal yang ada pada setiap levelnya. Ketika tombol Hapus ditekan, maka data yang terpilih akan dihapus.

4.2.7 Halaman Edit Soal

Tampilan Halaman Edit Soal untuk Admin, dapat dilihat pada gambar dibawah ini:

Gambar 4. 11 Halaman Edit Soal

(46)

32

tersebut. Terdapat tombol Ubah yang berfungsi untuk melakukan proses perubahan data pada database.

4.3 Interface Aplikasi Android

Aplikasi Bahasa Jawa berbasis android ini diperuntukkan bagi pengguna agar dapat melakukan pembelajaran bahasa jawa secara langsung melalui perangkat smartphone. Dalam aplikasi ini terdapat 3 fitur utama yaitu Materi, Soal, dan Latihan tulis. Fitur materi, didalam fitur ini terdapat 6 materi pembelajaran bahasa jawa yaitu Pengenalan hewan, tumbuhan, tubuh manusia, gamelan, aksara jawa, dan penerjemahan dari bahasa ngoko ke krama. Fitur soal, didalam fitur ini terdapat 3 level yaitu level mudah, sedang dan sulit. Fitur latihan tulis, dimana pengguna dapat melatih penulisan aksara jawa dengan baik dan benar.

4.3.2 Halaman Start Menu

Gambar 4.10 dibawah merupakan halaman start menu dari Aplikasi Bahasa Jawa Berbasis Android.

Gambar 4. 12 Halaman Start Menu

(47)

4.3.3 Halaman List Menu Materi

Tampilan Gambar 4.11 dari Halaman List Menu Materi, dapat dilihat pada gambar dibawah ini:

Gambar 4. 13 Halaman List Menu Materi

Halaman list menu materi dimana pengguna dapat memilih materi pembelajaran yaitu mengenai diantaranya aksara jawa, hewan, tumbuhan, gamelan, terjemahan bahasa ngoko ke krama dan anggota tubuh.

4.3.4 Halaman Menu Gamelan

(48)

34

Gambar 4. 14 Halaman Menu Gamelan

Pada halaman menu gamelan pengguna dapat melihat dan mempelajari sebutan nama-nama gamelan dalam bahasa jawa. Jika pengguna menekan tombol musik maka akan terdengar suara yang sesuai dengan gambar yang ditampilkan, kemudian jika di klik next maka akan muncul gambar selanjutnya dari materi pengenalan gamelan dan jika di klik prev maka akan muncul gambar sebelumnya dari materi pengenalan gamelan dan tombol back digunakan untuk kembali ke menu materi.

4.3.5 Halaman Menu Tanduran

(49)

Gambar 4. 15 Halaman Menu Tanduran

Pada halaman menu tanduran pengguna dapat melihat dan mempelajari sebutan nama-nama tumbuhan dalam bahasa jawa. Jika pengguna menekan tombol musik maka akan terdengar suara yang sesuai dengan gambar yang ditampilkan, kemudian jika di klik next maka akan muncul gambar selanjutnya dari materi pengenalan tumbuhan dan jika di klik prev maka akan muncul gambar sebelumnya dari materi pengenalan tumbuhan dan tombol back digunakan untuk kembali ke menu materi.

4.3.6 Halaman Menu Hewan

(50)

36

:

Gambar 4. 16 Halaman Menu Hewan

Pada halaman menu hewan pengguna dapat melihat dan mempelajari sebutan nama-nama hewan dalam bahasa jawa. Jika pengguna menekan tombol musik maka akan terdengar suara yang sesuai dengan gambar yang ditampilkan, kemudian jika di klik next maka akan muncul gambar selanjutnya dari materi pengenalan hewan dan jika di klik prev maka akan muncul gambar sebelumnya dari materi pengenalan hewan dan tombol back digunakan untuk kembali ke menu materi.

4.3.7 Halaman Menu Ngoko Krama

(51)

Gambar 4. 17 Halaman Menu Ngoko Krama

Halaman Menu Ngoko-Krama dapat digunakan untuk menerjemahkan kata bahasa jawa Ngoko ke dalam bahasa Jawa Krama dengan menekan tombol „Terjemahkan‟. Dan tombol Back digunakan untuk kembali ke menu materi.

4.3.8 Halaman Menu Awak

Tampilan dari Halaman Menu Awak, dapat dilihat pada Gambar 4.16 dibawah ini:

(52)

38

Pada halaman menu Awak pengguna dapat melihat dan mempelajari sebutan nama-nama tubuh dalam bahasa jawa. Jika pengguna menekan tombol musik maka akan terdengar suara yang sesuai dengan gambar yang ditampilkan, kemudian jika di klik next maka akan muncul gambar selanjutnya dari materi pengenalan tubuh dan jika di klik prev maka akan muncul gambar sebelumnya dari materi pengenalan tubuh dan tombol back digunakan untuk kembali ke menu materi.

4.3.9 Halaman Menu Aksara Jawa

Tampilan dari Halaman Menu Aksara Jawa, dapat dilihat pada Gambar 4.17 dibawah ini:

Gambar 4. 19 Halaman Menu Aksara Jawa

Pada halaman menu Aksara Jawa pengguna dapat melihat dan mempelajari huruf aksara jawa. Terdiri dari tombol back untuk kembali ke menu Materi dan tombol next untuk pindah ke materi sandhangan aksara jawa.

4.3.10 Halaman Menu Latihan Tulis

(53)

Gambar 4. 20 Halaman Menu Latihan Tulis

Halaman menu latihan tulis dimana pengguna dapat melatih kemampuan menulis hanacaraka. Untuk menulis, pengguna dapat mengikuti alur tulisan yang telah ada dalam halama. Selain itu pengguna juga bisa mendengarkan pelafalan huruf aksara jawa dengan benar melalui tombol sound.

4.3.11 Halaman Menu Soal

Tampilan dari Halaman Menu Soal, dapat dilihat pada Gambar 4.19 dibawah ini:

(54)

40

Pada gambar diatas ialah halaman menu soal, yang tersedia 3 tipe atau level kesulitan soal yaitu level mudah, sedang dan sulit. Pengguna bisa melatih kemampuan belajar bahasa jawa dengan mengerjakan soal yang ada di aplikasi. 4.3.12 Halaman Menu Kuis

Tampilan dari Halaman Menu Kuis, dapat dilihat pada Gambar 4.20 dibawah ini:

Gambar 4. 22 Halaman Menu Kuis

(55)

Gambar 4. 23 Halaman Menu Soal Level Mudah

Sedangkan pada soal dengan level sedang, terdapat 5 jumlah soal dengan waktu 4 menit. Pada halaman ini juga mempunyai tombol navigasi back, next, dan finish. Halaman menu ini bersifat dinamis yaitu dapat berubah setiap saat sesuai dengan update soal yang ada pada server, dapat dilihat pada Gambar 4.22 dibawah ini:

Gambar 4. 24 Halaman Menu Soal Level Sedang

(56)

42

Halaman menu ini bersifat dinamis yaitu dapat berubah setiap saat sesuai dengan update soal yang ada pada server, dapat dilihat pada Gambar 4.23 dibawah ini:

Gambar 4. 25 Halaman Menu Sola Level Sulit

(57)

Gambar 4. 26 Halaman Menu Score Nilai 4.3.13 Halaman Menu Instruksi

Tampilan dari Halaman Menu Instrukso, dapat dilihat pada Gambar 4.25 dibawah ini:

Gambar 4. 27 Halaman Menu Score Nilai

(58)

44

BAB V. PENGUJIAN DAN PEMBAHASAN

Bab ini membahas tentang proses uji coba Aplikasi Bahasa Jawa untuk Sekolah Dasar Berbasis Android yang dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman php, java dan MySQL.

5.1 Pengujian

Proses pengujian Aplikasi Bahasa Jawa untuk Sekolah Dasar Berbasis Android dilakukan untuk mengetahui hasil dari perancangan sistem yang telah dibuat untuk menemukan kekurangan pada sistem, sehingga dapat diketahui apakah perangkat lunak tersebut telah memenuhi kriteria sesuai dengan tujuan atau tidak.

5.1.2 Spesifikasi Perangkat Uji Coba

Proses uji coba akan dilakukan pada Aplikasi Bahasa Jawa untuk Sekolah Dasar Berbasis Android. Spesifikasi perangkat yang digunakan untuk uji coba adalah sebagai berikut:

a. Komputer : Intel Core i3 Processor, RAM 4.00 GB b. Browser : Google Chrome

c. Handphone : Samsung Galaxy V dan Sony Experia d. Koneksi : Local Connection (Tethering)

5.2 Proses Uji Coba

Pada pengujian sistem ini, terdapat beberapa parameter yang digunakan untuk memastikan bahwa sistem telah berjalan sesuai dengan rancangan, diantaranya berjalannya seluruh fungsi dari setiap fitur yang ada pada sistem, sistem dapat memunculkan pembelajaran, data soal dan juga score kepada user sehingga dapat membantu proses pembelajaran Bahasa Jawa, serta berjalannya fitur latihan soal yang harus terhubung secara online dengan web server (MySQL).

5.2.2 Uji Coba Aplikasi Web Administrator

(59)

Tahap-tahap yang di uji cobakan secara fungsional dijabarkann didalam tabel berikut:

Tabel 5. 1 Uji Coba Fungsional Halaman Web Administrator

No Fitur Hail 13 Pencarian data Level mudah √ 14 Pencarian data Level sedang √ 15 Pencarian data Level sulit √

5.2.3 Uji Coba Aplikasi Pembelajaran Android

Uji coba dilakukan pada semua menu yang ada dalam aplikasi android tersebut. Tahap-tahap yang di uji cobakan secara fungsional dijabarkann didalam tabel berikut:

Tabel 5. 2 Uji Coba Aplikasi Pembelajaran Android

(60)

46

10 Fitur soal level Mudah √ 11 Fitur soal level Sulit √ 13 Menu Latihan Tulis √

5.3 Proses Uji Coba Pada User dengan Komputer

Pada tahap ini dijelaskan proses uji coba pada user yaitu siswa Sekolah Dasar di SD Negeri 1 Wrati dan SD Negeri 1 Kebonwaris dan hasil uji coba dengan menggunakan kuisioner, sebagai berikut:

5.3.2 Tempat Pelaksanaan Uji Coba

Pengujian aplikasi pada user kami lakukan pada:

Nama Tempat : SD Negeri 1 Wrati dan SD Negeri 1 Kebon Waris Alamat : Kejayan dan Pandaan

Tanggal Pelaksanaan : 29 Juli 2017 5.3.3 Hasil Uji Coba

Kuisioner ini kami lakukan terhadap 20 anak Sekolah Dasar dan 5 guru Sekolah Dasar, menggunakan teknik presentase dalam analisis kriteria masing-masing parameter. Kuisioner dibagikan ketika setiap anak sudah mencoba aplikasi. Hasil pengisian kuisioner siswa yang didapat pada tabel dibawah ini:

Tabel 5. 3 Kuisioner untuk siswa No Pertanyaan

1 Apakah tampilan dari

(61)

5

Apakah tingkat kesulitan soal dalam setiap level semakin bertambah?

2 12 6

6 Apakah fitur menulis

bisa dijalankan? 8 12

8 Apakah aplikasi user

friendly? 12 8

Berdasarkan tabel diatas maka dapat digambarkan tabulasi presentase data keseluruhan sebagai berikut:

Gambar 5. 28 Tabulasi Kuisioner Siswa

Berdasarkan presentase keseluruhan hasil kuisioner, dapat ditarik analisa yang menyatakan bahwa jawaban baik mendominasi jawaban-jawaban dari responden yang telah menjawab kuisioner, yaitu sebesar 56% dan 42% sehingga diambil kesimpulan bahwa responden dapat dikatakan puas dan tertarik terhadap aplikasi ini. Dan berikut pada Tabel 5.4 , merupakan hasil dari pengisian kuisioner oleh 5 guru Sekolah Dasar:

(62)

48

Tabel 5. 4 Kuisioner untuk guru No Pertanyaan

(63)

Gambar 5. 29 Tabulasi Kuisioner Guru

Berdasarkan presentase keseluruhan hasil kuisioner, dapat ditarik analisa yang menyatakan bahwa jawaban baik mendominasi jawaban-jawaban dari guru yang telah menjawab kuisioner, yaitu sebesar 46% dan 46% sehingga diambil kesimpulan bahwa guru dapat dikatakan sangat membantu dengan adanya aplikasi ini.

5.4 Analisa Hasil Uji Coba

Analisa hasil uji coba dari aplikasi ini adalah aplikasi dapat berjalan dengan baik pada smartphone berbasis Android, dimana pengguna dapat tertarik belajar dengan menggunakan aplikasi Bahasa Jawa Berbasis Android ini sesuai dengan tujuan dari pembuatan laporan akhir ini yaitu mengembangkan aplikasi Bahasa Jawa untuk Sekolah Dasar berbasis android. Aplikasi ini dapat dipakai dalam keadaan offline, namun untuk menggunakan fitur soal maka aplikasi harus terhubung dengan jaringan.

Bagi user aplikasi ini akan menjadi sangat penting karena dengan memperoleh informasi mengenai score atau hasil nilai tersebut dapat membantu mereka dalam mengukur kemampuan pembelajaran yang telah didapat dari aplikasi ini dan juga sebagai tolak ukur apakah aplikasi ini telah berjalan sesuai dengan tujuannya.

8%

46% 46%

Presentase Hasil Kuisioner Guru

Cukup

Baik

(64)

50

BAB VI. PENUTUP

6.1 Kesimpulan

Berdasarkan pada hasil perancangan, implementasi, pengujian dan pembahasan terhadap sistem aplikasi yang sudah dibuat, maka diperoleh kesimpulan sebagai berikut:

a. Setelah diujikan kepada anak Sekolah Dasar, maka dapat disimpulkan bahwa Aplikasi Bahasa Jawa Berbasis Android telah berjalan sesuai dengan tujuan, yakni anak-anak tertarik untuk belajar Bahasa Jawa melalui aplikasi Bahasa Jawa berbasis Android ini.

b. Aplikasi ini juga membantu guru untuk menyampaikan materi Bahasa Jawa dengan cara yang lebih menarik.

6.2 Saran

Untuk pengembangan media pembelajaran Bahasa Jawa untuk Sekolah Dasar berbasis Android lebih lanjut agar semakin memberikan manfaat kepada user ada beberapa hal yang bisa dijadikan bahan kajian lebih lanjut, yaitu:

a. Layout aplikasi dapat digunakan pada device Android dengan semua ukuran

b. Tampilan website admin dibuat lebih menarik

(65)

51

DAFTAR PUSTAKA

[1] Munadi, Yudhi. (2010). “Media Pembelajaran Sebuah Pendekatan Baru”. Jakarta: Gaung Persada Press.

[2] Maryaeni dan Sunoto. (2005). “Ajar Basa Jawi”. Surabaya: Iranti Mitra Utama.

[3] Sutardi, Tedi. (2003). “Antropologi Mengungkap Keragaman Budaya”. Bandung: Setya Purna Inves.

[4] Gunawan. (2002). “Sari - Sari Basa Jawi Pepak”. Surabaya: Sentral Jaya Press.

[5] Putra, Alfa Satya., Aritonang, Eva Maulina. (2014). “Beginning Android Programming with ADT Bundle”. Jakarta: PT Elex Media Komputindo. [6] Supriyanto, Aji. (2005). “Pengantar Teknologi Informasi”. Jakarta: Salemba

Infotek.

[7] Cahyadi, Veronica (2003). “The Effect of Interactive Engagement Teaching Method to Student Understanding of Introductory Physics at the Faculty of Engineering”, University of Surabaya, Indonesia. Jurnal 1-9.

[8] Setiawan, Yudha. (2004) “Membangun Database Client-Server Menggunakan Interbase”. Yogyakarta: Andi

[9] Sidik, Betha. (2014). “Pemrograman Web dengan PHPI”. Bandung: Informatika Bandung

[10] Sianipar. (2015) “Membangun Web PHP dan MYSQL” Bandung: Informatika Bandung

[11] Safaat, Nazruddin. (2012). “Pemrograman Aplikasi Mobile Smartphone danTablet PC Berbasis Android” Bandung: Informatika Bandung

(66)

52

LAMPIRAN

1. Lampiran 1 Listing Program Source Code main.xml

<?xml version="1.0" encoding="utf-8"?> <RelativeLayout

xmlns:android="http://schemas.android.com/apk/res/android" xmlns:tools="http://schemas.android.com/tools"

android:layout_width="wrap_content" android:layout_height="match_parent" android:background="@drawable/menuutama"

tools:context="demo.tabahasajawa.MainActivity">

<RelativeLayout

android:layout_width="match_parent" android:layout_height="match_parent" android:gravity="center"

android:id="@+id/relativeLayout"

android:layout_alignParentStart="true" android:layout_marginStart="38dp" android:layout_above="@+id/button4">

<Button

</RelativeLayout>

(67)

android:id="@+id/button5"

android:background="@drawable/buttoncredit" android:layout_height="111px"

android:layout_width="111px" android:layout_marginRight="45dp"

android:layout_alignParentBottom="true" android:layout_alignParentStart="true" />

<Button

android:id="@+id/button4"

android:background="@drawable/buutonexit" android:layout_height="111px"

android:layout_width="111px" android:layout_marginLeft="45dp"

android:layout_alignParentBottom="true"

android:layout_alignEnd="@+id/relativeLayout" />

</RelativeLayout>

public class MainActivity extends AppCompatActivity {

//Mendefinisikan MediaPlayer sebagai audioBackground private MediaPlayer audioBackground;

private MediaPlayer Player;

@Override

public void onCreate(Bundle savedInstanceState) { super.onCreate(savedInstanceState);

Player = MediaPlayer.create(this, R.raw.keluar);

setContentView(R.layout.main);

Intent svc=new Intent(this, BackgroundSoundService.class); startService(svc);

//Memanggil file my_sound pada folder raw

//Set looping ke true untuk mengulang audio jika telah selesai

//Memanggil file my_sound pada folder raw

(68)

public void onClick (View v){ soal.setOnClickListener(new Button.OnClickListener() { public void onClick (View v){ tulis.setOnClickListener(new Button.OnClickListener() { public void onClick (View v){

final Button profil = (Button) findViewById(R.id.button5); profil.setOnClickListener(new Button.OnClickListener() { public void onClick (View v){

Button keluar = (Button) findViewById(R.id.button4); keluar.setOnClickListener(new View.OnClickListener() {

(69)

onClick(DialogInterface arg0,

audioBackground = MediaPlayer.create(this, R.raw.musik); //Memulai audio

<meta charset="utf-8">

<meta http-equiv="X-UA-Compatible" content="IE=edge">

<meta name="viewport" content="width=device-width, initial-scale=1">

<title>Level Mudah</title>

<!-- Bootstrap -->

<link href="assets/css/bootstrap.min.css" rel="stylesheet"> <script

src="https://ajax.googleapis.com/ajax/libs/jquery/1.11.1/jquery.mi n.js"></script>

<script src="assets/js/bootstrap.min.js"></script> </head>

(70)

<div class="container"> <h2> Bahasa Jawa</h2>

<nav class="navbar navbar-inverse" role="navigation"> <div class="container-fluid">

<a class="navbar-brand" href="home_admin.php">Home</a> </div>

<li><a href="sedang.php"> Level

Sedang</a></li>

<li><a href="sulit.php"> Level Sulit</a></li>

name="ok"><span class="glyphicon glyphicon-search"></span>

Cari</button>

<div class="container"> <h3>Level Mudah</h3 >

(71)

// Load file koneksi.php include "koneksi.php"; $no = 0 ;

if(isset($_POST['ok'])){

$cari = $_POST['cari'];

$sql = mysql_query("SELECT * FROM tbl_soal where soal like '%$cari%'");

<td><center><?php echo

$tampil['b']?></center></td>

<td><center><?php echo

$tampil['c']?></center></td>

<td><center><?php echo

$tampil['jwaban']?></center></td>

<td><center><img src="images/<?php echo $tampil['gambar']; ?>" width="80" height="80"></td>

<td><center><a class="glyphicon

glyphicon-pencil" href="editmudah.php?id=<?php echo $tampil['id'];?>">

Edit</a> | <a class="glyphicon glyphicon-trash"

href="hapusmudah.php?id=<?php echo $tampil['id'];?>"

onclick="return confirm('Apakah Anda yakin akan

menghapus?')">Hapus</a></td></center>

(72)

PROFIL PENULIS

1. Profil Penulis I DATA PRIBADI

Nama : Riyanti

NIM : 1431140043

Tempat, Tanggal Lahir : Pasuruan, 30 Desember 1995 Jenis Kelamin : Perempuan

Agama : Islam

Jurusan / Prodi : Teknologi informasi /

D3 - Manajemen Informatika

Alamat : Dusun Kedung Boto RT.13 / RW.06 Desa Wrati,

Kejayan - Pasuruan

Nomor Telepon : 083869205004

Email : riyantimm2@gmail.com

RIWAYAT PENDIDIKAN

Gambar

Gambar 2. 1 Hanacaraka
Gambar 2. 2 Tampilan Gesture Builder
Tabel 3.2 Deskripsi Usecase Tambah Soal
Tabel 3. 6 Deskripsi Usecase Melihat Materi
+7

Referensi

Dokumen terkait

Aplikasi kamus Jawa plus berisi adanya kamus, paribasan yang merupakan peribahasa dari jawa, soal-soal dasanama pewayangan dengan adanya tombol cek untuk mengetahui jawaban benar

Tujuannya adalah menghasilkan produk berupa aplikasi tracer study yang layak dan dapat dijalankan disemua handphone berbasis android yang dapat dimanfaatkan untuk

Aplikasi pembelajaran ini dapat diinstalasi di perangkat mobile berbasis Android yang sudah banyak orang yang memiliki, sehingga mudah dibawa dan digunakan dibandingkan

Berdasarkan latar belakang di atas, diperlukan suatu aplikasi multimedia berbasis mobile Android yang dapat digunakan untuk memberikan pembelajaran mengenai goresan

Aplikasi kamus Jepang – Indonesia berbasis android ini, dapat digunakan pada smartphone yang berbasis android dengan versi minimal 2.2.. Dalam pengujiannya

Aplikasi kamus Jepang – Indonesia berbasis android ini, dapat digunakan pada smartphone yang berbasis android dengan versi minimal 2.2. Dalam pengujiannya

Aplikasi ini dapat membuat belajar Bahasa Jawa menjadi lebih mudah untuk mempelajarinya, bisa menarik masyarakat untuk bealajar bahasa jawa dan bisa digunakan

Pada tugas akhir ini dikembangkan aplikasi pepak bahasa jawa, diharapkan pengguna yang menggunakan perangkat handphone berbasiskan sistem operasi Android dapat terbantu