• Tidak ada hasil yang ditemukan

PEMERINTAH KABUPATEN JOMBANG BAB I 1.1 LATAR BELAKANG

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2021

Membagikan "PEMERINTAH KABUPATEN JOMBANG BAB I 1.1 LATAR BELAKANG"

Copied!
46
0
0

Teks penuh

(1)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 1 BAB I

1.1 LATAR BELAKANG

Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 pada hakikatnya berkewajiban untuk mernberikan perlindungan dan pengakuan terhadap penentuan status pribadi dan status hukum setiap Peristiwa Kependudukan dan Peristiwa Penting yang dialami oleh Penduduk yang berada di dalam dan/atau di luar wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Berbagai Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa dengan tegas menjamin hak setiap Penduduk untuk membentuk keluarga dan melanjutkan keturunan melalui perkawinan yang sah, mernperoleh status kewarganegaraan, menjamin kebebasan memeluk agama. dan memilih tempat tinggal di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dan rneninggalkannya, serta berhak kembali. Peristiwa Kependudukan, antara lain perubahan alamat, pindah datang untuk menetap, tinggal terbatas, serta perubahan status Orang Asing Tinggal Terbatas menjadi tinggal tetap dan Peristiwa Penting, antara lain kelahiran, lahir mati, kematian, perkawinan, dan perceraian, termasuk pengangkatan, pengakuan, dan pengesahan anak, serta perubahan status kewarganegaraan, ganti nama dan Peristiwa Penting lainnya yang dialami oleh seseorang merupakan kejadian yang harus dilaporkan karena membawa implikasi perubahan data identitas atau surat keterangan kependudukan.

Dalam pemenuhan hak Penduduk, terutama di bidang Pencatatan Sipil, masih ditemukan penggolongan Penduduk yang didasarkan pada perlakuan diskriminatif yang membeda-bedakan suku, keturunan, dan agama sebagaimana diatur dalam berbagai peraturan produk kolonial Belanda. Penggolongan Penduduk dan pelayanan diskriminatif yang demikian itu tidak sesuai dengan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Kondisi tersebut mengakibatkan pengadministrasian kependudukan mengalami kendala yang mendasar sebab sumber Data Kependudukan belum terkoordinasi dan terintegrasi, serta terbatasnya cakupan pelaporan yang belum terwujud dalam suatu sistem Administrasi Kependudukan yang utuh dan optimal. Kondisi sosial dan administratif

(2)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 2 seperti yang dikemukakan di atas tidak memiliki sistem database kependudukan yang menunjang pelayanan Administrasi Kependudukan. Kondisi itu harus diakhiri dengan pembentukan suatu sistem Administrasi Kependudukan yang sejalan dengan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi untuk memenuhi tuntutan masyarakat atas pelayanan kependudukan yang profesional. Pendaftaran Penduduk pada dasarnya menganut stelsel aktif bagi Penduduk. Pelaksanaan Pendaftaran Penduduk didasarkan pada asas domisili atau tempat tinggal asal terjadinya Peristiwa Kependudukan yang dialami oleh seseorang dan/atau keluarganya. Pencatatan Sipil pada dasarnya juga menganut stelsel aktif bagi Penduduk. Pelaksanaan Pencatatan Sipil didasarkan pada asas Peristiwa, yaitu tempat dan waktu terjadinya Peristiwa Penting yang dialami oleh dirinya dan/atau keluarganya.

Sebagaimana amanat Undang – Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan sebagai suatu sistem diharapkan dapat diselenggarakan sebagai bagian dari penyelenggaraan administrasi negara. Dari sisi kepentingan Penduduk, Administrasi Kependudukan memberikan pemenuhan hak-hak administratif, seperti pelayanan publik serta perlindungan yang berkenaan dengan Dokumen Kependudukan, tanpa adanya perlakuan yang diskriminatif.

Administrasi Kependudukan diarahkan untuk:

1. memenuhi hak asasi setiap orang di bidang Administrasi Kependudukan tanpa diskriminasi dengan pelayanan publik yang profesional;

2. meningkatkan kesadaran Penduduk akan kewajibannya untuk berperan serta dalam pelaksanaan Administrasi Kependudukan;

3. memenuhi data statistik secara nasional mengenai Peristiwa Kependudukan dan Peristiwa Penting;

4. mendukung perumusan kebijakan dan perencanaan pembangunan secara nasional, regional, serta lokal; dan

5. mendukung pembangunan sistem Administrasi Kependudukan.

(3)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 3 1. memberikan keabsahan identitas dan kepastian hukum atas dokumen Penduduk untuk setiap Peristiwa Kependudukan dan Peristiwa Penting yang dialami oleh Penduduk;

2. memberikan perlindungan status hak sipil Penduduk;

3. menyediakan data dan informasi kependudukan secara nasional mengenai Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil pada berbagai tingkatan secara akurat, lengkap, mutakhir, dan mudah diakses sehingga menjadi acuan bagi perumusan kebijakan dan pembangunan pada umumnya;

4. mewujudkan tertib Administrasi Kependudukan secara nasional dan terpadu; dan 5. menyediakan data Penduduk yang menjadi rujukan dasar bagi sektor terkait dalam penyelenggaraan setiap kegiatan pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan.

Prinsip-prinsip tersebut di atas menjadi dasar terjaminnya penyelenggaraan Administrasi Kependudukan sebagaimana yang dikehendaki oleh Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 ini melalui penerapan Sistem Informasi Administrasi Kependudukan.

Sistem Informasi Administrasi Kependudukan dimaksudkan untuk:

1. terselenggaranya Administrasi Kependudukan dalam skala nasional yang terpadu dan tertib;

2. terselenggaranya Administrasi Kependudukan yang bersifat universal, permanen, wajib, dan berkelanjutan;

3. terpenuhinya hak Penduduk di bidang Administrasi Kependudukan dengan pelayanan yang profesional; dan

4. tersedianya data dan inforrnasi secara nasional mengenai Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil pada berbagai tingkatan secara akurat, lengkap, mutakhir, dan mudah diakses sehingga menjadi acuan bagi perumusan kebijakan dan pembangunan pada umumnya.

(4)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 4 Rencana Kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah (Renja-SKPD) disusun berdasarkan tugas pokok dan fungsi serta mengacu pada Renstra-SKPD yang memuat kebijakan, program, dan kegiatan pembangunan baik yang dilaksanakan langsung oleh Pemerintah Daerah maupun yang ditempuh dengan mendorong partisipasi masyarakat dalam jangka waktu 1 (satu) tahun.

Rencana Kerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang (Renja Dispenduk dan Pencapil) Tahun 2015 adalah dokumen perencanaan pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang periode 2015 yang memuat arah kebijakan, program dan kegiatan pembangunan yang didasarkan pada kondisi, potensi, permasalahan, kebutuhan nyata, isu strategis dan aspirasi masyarakat yang tumbuh dan berkembang di Kabupaten Jombang yang berkaitan dengan perencanaan pembangunan daerah, dan berorientasi pada hasil yang akan dicapai selama kurun waktu satu Tahun. Rencana kerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil merupakan pedoman dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang untuk melaksanakan penyusunan dan pelaksanaan kebijakan daerah di bidang kependudukan dan pencatatan sipil ..

1.2 LANDASAN HUKUM

Landasan hukum dalam penyusunan Rencana Kerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang dipergunakan sebagai kebijaksanaan guna terselenggaranya pendaftaran penduduk dan Pencatatan sipil yang baik adalah :

1. Undang-Undang No. 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional ;

2. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah diubah kedua kali dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 ;

3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 24 tahun 2013 ; 4. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik (Lembaran

Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 112, tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5038) ;

(5)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 5 5. Peraturan Presiden No.7 Tahun 2005 tentang Rencana Pembangunan Jangka

Menengah Nasional Tahun 2004-2009 ;

6. Peraturan Pemerintah Nomor 37 Tahun 2007 tentang Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan ;

7. Peraturan Pemerintah No. 37 Tahun 2007 tentang Pelaksanaan Undang-Undang No. 23 Tahun 2006 ;

8. Peraturan Presiden No. 25 Tahun 2008 tentang Persyaratan dan Tata Cara Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil ;

9. Permendagri No. 28 Tahun 2005 tentang Pedoman Penyelenggaraan Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil di Daerah ;

10. Peraturan Daerah Kabupaten Jombang No. 9 Tahun 2011 tanggal 21 Juli 2011 tentang perubahan atas peraturan Daerah Kabupaten Jombang Nomor 7 Tahun 2008 tentang Organisasi dan tata kerja Dinas Daerah Kabupaten Jombang ;

11. Peraturan Daerah Kabupaten Jombang Nomor 14 Tahun 2012 tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2013 ;

12. Peraturan Bupati No. 19 Tahun 2009 tanggal 09 Januari 2009 tentang Tugas Pokok dan Fungsi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

1.3 MAKSUD DAN TUJUAN 1.3.1. Maksud

Penyusunan Rencana kerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang Tahun 2015 dimaksudkan untuk:

1. Memberikan arah dan pedoman bagi seluruh aparatur Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang dalam melaksanakan tugasnya dalam menentukan prioritas-prioritas pembangunan di bidang perencanaan pembangunan, sehingga sasaran dan target capaian pembangunan yang dilaksanakan di dalam program

(6)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 6 dan kegiatan yang telah ditetapkan dalam kurun waktu tahun 2014 dapat berjalan sesuai dengan kebijakan dan petunjuk teknis yang ditetapkan dalam pelaksanaan APBD tahun 2015. .

2. Memberikan informasi kepada pemangku kepentingan (stakeholders) tentang rencana pembangunan.

3. Mempermudah pengendalian, monitoring, evaluasi dan koordinasi pelaksanaan rencana kegiatan dalam kurun waktu tahun 2015.

4. Memberikan pedoman dalam rangka pelaksanaan tugas pokok dan fungsi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

1.3.2. Tujuan

Tujuan penyusunan Renja-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang Tahun 2015 adalah untuk :

1. Mengoptimalkan peran dan fungsi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang di dalam perencanaan pembangunan daerah Kabupaten Jombang.

2. Mewujudkan perencanaan pembangunan yang akuntabel, partisipatif, bermanfaat, tepat sasaran dan berkesinambungan.

3. Mewujudkan pertanggungjawaban dalam mencapai visi, misi, dan tujuan pembangunan daerah.

4. Meningkatkan koordinasi dan sinkronisasi perencanaan pembangunan.

1.4 SISTEMATIKA PENULISAN RENJA

Renja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang Tahun 2015 disusun berdasarkan sistematika sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang 1.2. Landasan Hukum 1.3. Maksud dan Tujuan 1.4. Sistematika Renja

(7)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 7 2.1. Evaluasi Pelaksanaan Renja SKPD Tahun 2013 dan capaian

Renstra SKPD

2.2. Analisis Kinerja Pelayanan SKPD

2.3. Isu – isu penting penyelenggaraan tugas dan fungsi SKPD

2.4. Review terhadap Rancangan Awal perubahan RKPD Tahun 2015 2.5 Penelaahan usulan program dan kegiatan masyarakat

BAB III TUJUAN, SASARAN, PROGRAM DAN KEGIATAN 3.1. Telaahan terhadap kebijakan nasional dan Provinsi 3.2. Tujuan dan sasaran Perubahan Renja SKPD

3.3. Program dan kegiatan BAB IV PENUTUP

(8)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 8 BAB II

2.1 Evaluasi Pelaksanaan Renja SKPD Tahun 2013 dan capaian Renstra SKPD Berdasarkan Renstra-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil yang mempunyai tugas, pokok, fungsi dan urusan dalam melaksanakan penyelenggaraan di bidang Administrasi Kependudukan di daerah, Sesuai dengan Visi Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Terpilih yaitu “Jombang Sejahtera Untuk Semua” dan beberapa Misi, yaitu :

1. Meningkatkan Kualitas Kehidupan Sosial dan Beragama 2. Mewujudkan Layanan Dasar yang terjangkau

3. Meningkatkan Perekonomian Daerah yang Berdaya saing dan Merata 4. Meningkatkan Kualitas Infrastruktur dan Lingkungan Hidup

5. Mewujudkan tata kelola pemerintah yang Baik dan bersih

Visi merupakan gambaran, cita-cita, kondisi ideal yang diharapkan, serta pencerminan komitmen masa depan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil yang akan dipilih dan diwujudkan pada periode 5 tahunan. Cita-cita masa depan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil yang akan melakukan usaha tersebut. Rumusan visi ini pada dasarnya memiliki tujuan :

1) Mencerminkan apa yang ingin dan akan dicapai oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang;

2) Memberikan arah dan fokus strategi bagi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang;

3) Menimbulkan komitmen bagi seluruh jajaran aparatur dalam lingkungan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang;

(9)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 9 4) Agar Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang

memiliki orientasi masa depan;

5) Menjadi perekat dan menyatukan berbagai gagasan strategi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang;

6) Menjamin kesinambungan kepemimpinan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

Berdasarkan pengertian visi tersebut, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang menetapkan visi sebagaiberikut :

“MENUJU JOMBANG TERTIB ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN TAHUN 2018”

Adapun maksud dari Visi tersebut dijelaskan sebagaiberikut :

Pada hakekatnya upaya Tertib Administrasi Kependudukan, bukan sekadar pengawasan terhadap pengadaan blangko-blangko yang dipersyaratkan dalam penerbitan dokumen, tapi hendaknya harus tersistem dan konkrit. Artinya mudah difahami oleh penduduk dan diyakini bermakna secara hukum berfungsi melindungi, mengakui/mengesahkan status kependudukan atau peristiwa penting (vital event) yang dialami penduduk, sehingga dibutuhkan oleh penduduk karena dapat memudahkan atau melancarkan urusannya dalam kehidupan sehari-hari. Dengan kata lain dokumen kependudukan memiliki insentif/benefit bagi si pemegang dokumen atau penduduk. Upaya tersebut, merupakan tugas negara atau pemerintah sebagai pelayan publik, dan menjadi urusan wajib.

(10)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 10 Mengacu pada poin-poin visi misi di atas, sesuai dengan tugas pokok dan fungsi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil berkewajiban untuk turut serta dalam mewujudkan poin misi ke sebagaimana dirinci pada matriks berikut :

Tabel 3.1 : Program RPJMD yang berkaitan dengan Dispendukpencapil

Tujuan Sasaran Indikator

Sasaran Strategi dan Arah Kebijakan Program Indikator Kinerja Program Peningkatan kualitas layanan administrasi kependudukan Meningkatnya cakupan layanan administrasi kependudukan Cakupan penerbitan KTP, Cakupan Penerbitan KK, Terwujudnya pelayanan administrasi kependudukan sesuai prinsip pelayanan prima Penataan Administra si Bidang Kependud ukan Meningkatny a prosentase pelayanan kependuduka n Cakupan Penerbitan - Akta kelahiran; - Akta kematian; - Akta perkawinan; Penataan Administra si Bidang pencatata n Sipil Meningkatny a prosentase pelayanan pencatatan sipil

Dalam mewujudkan sasaran Renstra tersebut, hal itu telah direalisasikan dalam 5 program dan 30 kegiatan pada tahun 2013. Adapun beberapa pencapaian kinerja program/kegiatan pada tahun 2013 ;

1. Dari program/kegiatan yang sudah dilaksanakan pada tahun 2013, realisasi pencapaian target kinerja yang direncanakan relatif sesuai dari target pencapaian 100 % , dapat kami diantaranya :

1. Penyediaan jasa komunikasi, sumber daya air dan listrik tercapai 71,29% 2. Penyediaan jasa pemeliharaan dan perizinan kendaraan Dinas/

(11)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 11 3. Penyediaan jasa administrasi keuangan tercapai 64 % .

4. Penyediaan jasa kebersihan kantor tercapai 20 % 5. Penyediaan alat tulis kantor telah tercapai 100 %

6. Penyediaan barang cetakan dan penggandaan tercapai 83 % 7. Penyediaan peralatan dan perlengkapan kantor tercapai 91 %

8. Penyediaan bahan bacaan dan peraturan perundang undangan tercapai 94 %

9. Penyediaan bahan logistik kantor tercapai 99 % 10. Penyediaan makanan dan minuman tercapai 94 %

11. Rapat rapat koordinasi dan konsultasi ke luar Daerah tercapai 88% 12. Rapat rapat koordinasi dan konsultasi ke dalam Daerah tercapai 88% 13. Penyediaan jasa administrasi teknis perkantoran tercapai 85 %

14. Penyusunan dan update akreditasi kualitas pelayanan terealisasi 89 % 15. Pengadaan perlengkapan gedung kantor tercapai 89 %

16. Pengadaan peralatan gedung kantor tercapai 98 %

17. Pengadaan mebeleur , merupakan penambahan kegiatan dari perubahan APBD Tahun 2013 tercapai 96%

18. Pemeliharaan rutin/ berkala gedung kantor tercapai 55 %

19. Pemeliharaan rutin/ berkala kendaraan dinas/ operasional tercapai 66 % 20. Pemeliharaan rutin/ berkala perlengkapan gedung kantor tercapai 68 % 21. Rehabilitasi sedang/ berat gedung kantor 86%

22. Pengadaan pakaian khusus hari hari telah tercapai 70%

23. Penyusunan laporan capaian kinerja dan ikhtisar realisasi kinerja SKPD tercapai 99 %

24. Implementasi Sistem Administrasi kependudukan( membangun, updating dan pemeliharaan ) tercapai 98%.

25. Peningkatan pelayanan publik Bidang Kependudukan tercapai 52% dari target 93 %

26. Pengadaan Blanko KTP dan KK dihapus,, karena telah mendapat subsidi dari Pusat berupa blanko e KTP pada Tahun 2014 dan untuk Blanko KK

(12)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 12 masuk ke dalam kegiatan “peningkatan pelayanan publik bidang kependudukan “ .

27. Peningkatan pelayanan publik di bidang catatan sipil tercapai 86%

28. Peningkatan Operasional Program SIAK Kabupaten dan Kecamatan tercapai 100%

29. Informasi kependudukan dan pencatatan sipil tercapai sebesar 95% 30. Penyusunan buku induk kependudukan tingkat Desa tercapai sebesar

86%

2. Tidak adanya program/kegiatan yang melibihi target kinerja yang sudah direncanakan pada tahun 2013.

3. Faktor – faktor penyebab tidak tercapainya target dari beberapa program/kegiatan yang sudah dilaksanakan, diantaranya :

1. Adanya defiasi kontrak dengan pihak ke 3 (tiga).

2. Dalam beberapa kegiatan pelelangan harga blanko setelah dilakukan proses pelelangan harga blanko dapat diturunkan sehingga menghemat anggaran, tidak sebesar seperti yang direncanakan dalam RKA-SKPD. 4. Adanya target capaian program yang ada dalam Renstra dapat menimbulkan

implikasi – implikasi yang mampu mendorong kinerja SKPD untuk menciptakan perencanaan yang lebih berkualitas, efektif dan professional, diantaranya :

1. Terpenuhinya kebutuhan akan KK dan KTP di Kabupaten Jombang.

2. Terpenuhinya kebutuhan akan akta pencatatan sipil di Kabupaten Jombang

3. Tersebarnya informasi kependudukan dan pencatatan sipil kepada masyarakat di seluruh Kabupaten Jombang

4. Meningkatnya pelayanan terhadap masyarakat sesuai dengan Standart Pelayanan Minimal dan indikator kinerja kunci yang ada.

5. Tercapainya sinkronisasi, koordinasi dan monitoring data kependudukan 6. Terpeliharanya data base kependudukan

7. Tersedianya buku monografi kependudukan dan buku induk informasi kependudukan

(13)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 13 5. Kebijakan – kebijakan atau tindakan perencanaan dan penganggaran yang perlu dilakukan untuk mengatasi faktor – faktor yang mempengaruhi tidak tercapainya target kinerja adalah sebagai berikut:

1. Mengoptimalkan proses koordinasi dengan pihak ke-3, terkait dengan perencanaan proyek dan penganggarannya.

2. Dilakukan pengendalian dan pengawasan dalam setiap tahapan/langkah pekerjaan untuk mengetahui apakah kegiatan telah sesuai dengan rencana dan aturan yang berlaku agar kualitas dan sasaran kegiatan sesuai dengan yang ingin dicapai.

(14)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 14 2.2 Analisis Kinerja Pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispenduk dan Pencapil )

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang, melaksanakan Tugas dan wewenang sesuai dengan TUPOKSI Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil yang telah ada. Adapun bentuk dari kegiatan tersebut adalah “ Peningkatan kualitas pelayanan pada Masyarakat “ , dimana produk – produk Pelayanan Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang, selalu mengupayakan kepuasan masyarakat dimanapun berada, misalnya pemberian pelayanan lebih antara lain :

a. Penyelesaian Akta-akta Pencatatan Sipil secara mudah, murah dan tepat waktu ;

b. Pelayanan Mutasi Penduduk antar Kabupaten/Propinsi ;

c. Pelayanan KK (Kartu Keluarga) dan KTP (Kartu Tanda Penduduk ; d. Pelayanan Pencatatan sipil kepada penduduk melalui kegiatan :

1) Kegiatan Program akta gratis kepada penduduk.

2) Kegiatan program pelayanan akta melalui program Dispensasi berdasarkan Peraturan Bupati Nomor 48 Tahun 2010 Tanggal 24 Juli 2009.

Adapun tabel Evaluasi Pelaksanaan Renja SKPD Tahun Anggaran 2013 Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang adalah sebagai berikut :

(15)
(16)
(17)
(18)
(19)
(20)
(21)
(22)
(23)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 23 2.3 Isu – isu Penting Penyelenggaraan Tugas dan Fungsi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang

Sejauh ini tingkat kinerja pelayanan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang Tahun 2013 dari target/sasaran sebesar 100% yang artinya pelaksanaan kegiatan telah sesuai dengan program didalam anggaran (APBD) dan nilai program berdasarkan Anggaran Berbasis Kinerja, telah terealisasi sebesar 88%. Hal itu menunjukkan bahwa PPTK sudah melaksanakan pengelolaan keuangan secara tertib , ekonomis, transparan dan efisien serta bertanggung jawab dengan memperhatikan azaz keadilan kepatutan dan manfaat untuk masyarakat sedangkan dana yang tidak terserap otomatis dikembalikan ke Kas negara.

Namun permasalahan dan hambatan yang dihadapi dalam penyelenggaraan tugas dan fungsi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang selama Tahun 2013 adalah :

1. Untuk kegiatan yang mengalami perubahan jadwal dari sebelumnya, dikarenakan adanya kegiatan yang mengikuti program dari Pusat.

2. Lemahnya koordinasi dan masih adanya ego sektoral antar Bidang – bidang dan Sekretariat di lingkup Dispenduk dan Pencapil pada proses perencanaan; 3. Kurang aktifnya tim teknis dalam penyempurnaan penyusunan dokumen. 4. Sinkronisasi perencanaan Top Down dan Bottom Up

5. Monitoring, evaluasi dan pelaporan terhadap program dan kegiatan dari Bidang - Bidang kurang diperhatikan dan dianggap sebagai hal yang kurang penting.

6. Adanya kegiatan koordinasi penelitian dan pengembangan yang muncul diluar jadwal yang telah ditetapkan, sehingga mempengaruhi penyerapan alokasi anggaran.

7. Keterbatasan pegawai dilingkup Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang, sehingga pelaksanaan program/kegiatan menjadi kurang maksimal

8. Konsistensi perencanaan program/kegiatan dan penganggaran yang sering berubah - ubah, sehingga mempengaruhi kinerja pelaksanaan APBD tahun 2013.

(24)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 24 9. Mekanisme perubahan anggaran kas tribulanan yang terlalu lama, sehingga proses waktu penyerapan mengalami kemunduran dari jadwal yang telah ditetapkan.

10. Data dan informasi yang digunakan untuk penyusunan bahan RKPD, sangat sulit di dapat.

11. Mengendurnya semangat masyarakat akibat dari menurunnya kepercayaan terhadap jaminan kepastian akan direalisasikannya rencana;

12. Perubahan peraturan perundang-undangan, pedoman ataupun petunjuk teknis, baik yang terkait secara langsung maupun tidak langsung dengan sistem perencanaan pembangunan daerah.

Pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan daerah yang dilaksanakan oleh Dispenduk dan Pencapil tahun 2013 merupakan upaya – upaya dalam mencapai visi dan misi Renstra 2014 – 2018 yaitu “meningkatkan kapasitas kelembagaan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dan Mengembangkan sistem pelayanan prima serta menumbuhkan kepedulian dan peran serta masyarakat dalam penyelenggaraan administrasi kependudukan “

Pada Anggaran Tahun 2013 untuk Pengadaan Blanko KK dan KTP yang telah dianggarkan dan direncanakan terserap Bulan April tidak dapat terealisasi karena telah ada dana dari pemerintah Pusat, maka alokasi anggaran dialihkan ke Perubahan APBD 2013, misalnya untuk pembelian tinta e KTP , Printer, dll.

Tantangan dan peluang serta isu – isu strategis yang digunakan sebagai rekomendasi/catatan yang strategis untuk ditindaklanjuti dalam perumusan program dan kegiatan prioritas tahun yang direncanakan guna mewujudkan visi dan misi Kabupaten Jombang, yaitu:

1. Sinkronisasi dan koordinasi terkait keterpaduan perencanaan antara Pemerintah Pusat, Provinsi dan Kabupaten;

2. Mengembangkan model pembangunan yang berbasis pemberdayaan dan peran serta masyarakat, sehingga perlu adanya perencanaan yang partisipatif.

(25)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 25 3. Mengoptimalkan koordinasi dan sinkronisasi berkaitan dengan program dan kegiatan yang akan dilaksanakan, sehingga dapat mewujudkan konsistensi pelaksanaan pembangunan terhadap perencanaan yang ada;

4. Meningkatkan kualitas dan kuantitas serta profesionalisme aparatur perencana;

5. mengoptimalkan pemanfaatan teknologi informasi yang ada; 6. Pelaksanaan percepatan pembangunan perdesaan;

7. Koordinasi terpadu berbasis sistem dan komitmen perencanaan dalam kebersamaan;

8. Efektivitas monitoring dan evaluasi pelaksanaan kebijakan pembangunan secara lebih terstruktur dan terorganisir;

9. Peningkatan kontrol masyarakat terhadap kualitas perencanaan, koordinasi, monitoring dan evaluasi;

10. Pengembangan kawasan strategis dan cepat tumbuh.

Pada Anggaran Tahun 2013 untuk Pengadaan Blanko KK dan KTP yang telah dianggarkan dan direncanakan terserap Bulan April tidak dapat terealisasi karena telah ada dana dari pemerintah Pusat, maka alokasi anggaran direncanakan dialihkan untuk persiapan proses perekama e KTP pada Tahun 2014, misalnya untuk pembelian tinta e KTP , Printer, dll.

(26)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 26 2.4 Review Terhadap Rancangan Awal RKPD

Rancangan awal RKPD merupakan hasil dari proses pelaksanaan perencanaan yang amanatkan di dalam Undang - undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang pelaksanaan Peraturan Presiden Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tatacara Penyusunan,Pengendalian, dan Evaluasi Rencana Pembangunan Daerah. Dimana dalam proses perencanaan pembangunan sangat membutuhkan partisipasi dan kerjasama yang baik dari semua masyarakat (stakeholders), instansi vertikal, eksekutif maupun legislatif, sehingga proses perencanaan pembangunan yang dihasilkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat menjadi lebih baik.

Dalam proses perencanaan awal program dan kegiatan RKPD dengan program dan kegiatan yang telah di setujui di dalam pelaksanaan APBD tahun 2015, memang beberapa usulan yang di ajukan di dalam rancangan awal RKPD tidak sama dengan alokasi rencana yang telah ditetapkan. Hal itu, disebabkan karena adanya beberapa perubahan - perubahan mengenai Peraturan - peraturan Perundang - undangan, kebijakan dan arahan baik dari pemerintah provinsi maupun pemerintah pusat dalam mewujudkan target dan sasaran pembangunan nasional terutama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

(27)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 27 2.5 Penelaahan Usulan Program dan Kegiatan Masyarakat

Usulan program dan kegiatan yang dilaksanakan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang pada tahun 2015, merupakan hasil dari proses perencanaan pembangunan dari tingkat desa (musrenbangdes) sampai dengan tingkat kabupaten (musrenbang kabupaten), yang berpedoman pada RPJMD Kabupaten Jombang tahun 2014-2018 dan Rencana Strategis Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil tahun 2014-2018 yang memuat tentang kebijakan, program dan kegiatan pembangunan baik yang dilaksanakan langsung oleh pemerintah daerah maupun yang ditempuh dengan mendorong partisipasi masyarakat.

Selanjutnya dari semua usulan program/kegiatan hasil musrenbang tersebut dipilih dengan memperhatikan prioritas pembangunan dan kesesuaian dengan tugas pokok dan fungsi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang, Rencana Strategis serta isu – isu strategis yang sedang terjadi di masyarakat. Hasil usulan musrenbang tersebut digunakan sebagai bahan untuk menyusun rancangan rencana kerja SKPD yang nantinya rancangan Rencana kerja tersebut dibahas dalam forum SKPD yang dikoordinasi oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang. Tujuan dari pembahasan rancangan Rencana kerja adalah sinkronisasi dan penyelarasan program dan kegiatan serta penajaman indikator dan target kinerja program dan kegiatan sebagai upaya dalam mensinergikan pelaksanaan dan optimalisasi pencapaian sasaran pembangunan nasional, provinsi maupun daerah sesuai dengan tugas dan fungsi Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

Berdasarkan pemilahan dan pembahasan forum SKPD dan juga berpedoman pada RKPD Kabupaten Jombang Tahun 2015 dan program dan kegiatan pada tahun anggaran Tahun 2014 terdapat sedikit perbedaan dengan tahun 2015, maka ditetapkan Rencana Kerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten

(28)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 28 Jombang tahun 2015 . Perbandingan Pagu Angaran Tahun 2014 dan rencana anggaran yang diusulkan Tahun 2015 disajikan dalam tabel sebagai berikut :

(29)
(30)
(31)
(32)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 32 BAB III

TUJUAN, SASARAN, PROGRAM DAN KEGIATAN 3.1 Telaahan Terhadap Kebijakan Nasional

Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah dan Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Pusat dan Daerah, memberikan kewenangan kepada Daerah Kota/Kabupaten untuk mengurus dan memajukan daerahnya sendiri. Hal ini diarahkan untuk mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan, pemberdayaan dan peran serta masyarakat. Dengan adanya Otonomi Daerah tentunya diharapkan Pemerintah Daerah mampu meningkatkan daya saing melalui prinsip demokrasi, pemerataan, keadilan dalam pembangunan, meningkatkan daya guna, potensi dan keanekaragaman sumber daya daerah.

Dalam pelayanan dan mekanisme Administrasi Kependudukan dan Pencatatan Sipil saat ini telah diberlakukan Undang-Undang Negara Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan, Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 37 Tahun 2007 tentang Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan, Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 25 Tahun 2008 tentang Persyaratan dan Tata Cara Pendaftaran Penduduk dan Pencatatan Sipil.

Menindaklanjuti Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan Antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi, dan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota, Pemerintah Kabupaten Jombang menetapkan Peraturan Daerah Kabupaten Jombang Nomor 5 Tahun 2008 tentang Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten Jombang,

(33)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 33 Peraturan Daerah Kabupaten Jombang Nomor 7 Tahun 2008 tentang Organisasi dan Tata Kerja Dinas Daerah Kabupaten Jombang serta Peraturan Bupati Jombang Nomor 19 Tahun 2009 tentang Tugas Pokok Dan Fungsi Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Jombang, yang menyatakan bahwa tugas pokok Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil adalah membantu Bupati dalam menyelenggarakan sebagian urusan Pemerintahan Daerah Kabupaten Jombang di bidang kependudukan dan catatan sipil.

Agar berbagai program dan kegiatan yang akan dilaksanakan dimasa yang akan datang dapat berhasil dengan baik, maka harus disusun dalam suatu perencanaan yang matang. Perencanaan yang disusun tentunya harus mempertimbangkan keadaan yang ada dan memprediksikan keadaan yang akan datang dengan berbagai dukungan dan hambatan yang mungkin timbul.

Berdasarkan Undang-Undang RI Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tatacara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah, setiap SKPD termasuk Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil diwajibkan untuk menetapkan Rencana Strategis yang memiliki fungsi sebagai arahan atau pedoman kerja selama 5 (lima) tahun kedepan, melalui berbagai upaya, strategi, program dan kegiatan yang akan dilakukan, serta pagu anggarannya. Rencana Kerja Tahun 2015 adalah bagian integral dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten Jombang (RPJMD) tahun 2014-2018.

(34)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 34 Adapun fungsi Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang berdasarkan Peraturan Bupati Jombang No.19 tahun 2010 adalah sebagai berikut :

a. Penyusunan pedoman pengaturan teknis penyelenggaraan administrasi kependudukkan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang undangan ; b. Pengkoordinasian penyelenggaraan administrasi kependudukan yang terdiri

dari kegiatan penataan, penertiban dan penerbitan dokumen dan data kependudukan ;

c. Pelaksanaan kegiatan pelayanan masyarakat di bidang pendaftaran penduduk dan Pencatatan sipil ;

d. Pelaksanaan pembinaan dan sosialisasi penyelenggaran administrasi kependudukan ;

e. Pengelolaan dan penyajian data kependudukan berkala kabupaten ;

f. Pengkoordinasian pengawasan atas penyelenggaraan administrasi kependudukan ;

g. Penyusunan program dan kebijakan bidang administrasi kependudukan ; h. Pelaksanaan kegiatan penata usahaan dan rumah tangga ;

i. Pelaksanaan upaya-upaya penigkatan PAD ;

j. Pemberian Persetujuan Pencatatan kelahiran yang melampaui batas waktu yang diberikan oleh Undang-undang ;

k. Pengesahan (Legalisir ) data kependudukan ; l. Pengesahan Legalisir akta-akta Pencatatan sipil.

Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang berdasarkan Peraturan Bupati Jombang No.19 tahun 2010 mempunyai urusan sebagai berikut :

a. Pendaftaran penduduk b. Pencatatan sipil

c. Pengelolaan Informasi Administrasi Kependudukan d. Perkembangan Kependudukan

(35)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 35 3.2 Tujuan dan Sasaran Renja Perubahan Dinas Kependudukan dan Pencatatan

Sipil Kabupaten Jombang

3.2.1 Tujuan

Tujuan adalah merupakan implementasi atau penjabaran dari misi dan menunjukkan suatu kondisi yang ingin dicapai oleh organisasi dimasa mendatang.Tujuan adalah sesuatu (apa) yang akan dicapai dalam jangka waktu 1 (satu) sampai dengan 5 (lima) tahunan.Dalam kerangka rencana stratejik, tujuan akan mengarahkan perumusan sasaran, kebijakan program dan kegiatan, dalam rangka merealisasikan misi.

Dengan berlandaskan misi yang telah ditetapkan, maka Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang untuk masa tahun 2014-2018 menetapkan tujuan dengan rumusan sebagai berikut :

1. Memberdayakan sumber Daya Aparatur secara optimallitas ;

2. Meningkatkan kualitas dan kuantitas pelayanan public secara efektif dan efisien; 3. Menertibkan administrasi Kependudukan dan Akta-akta Pencatatan Sipil.

3.2.2 Sasaran

Sasaran adalah merupakan penjabaran dari tujuan. Sasaran menggambarkan hal ingin dicapai melalui tindakan-tindakan yang akan dilakukan untuk mencapai tujuan. Oleh karenanya sasaran yang ditetapkan diharapkan dapat memberikan fokus pada penyusunan program dan kegiatan.

Sasaran adalah hasil yang ingin dicapai secara nyata oleh instansi pemerintah dalam rumusan yang spesifik, dan terukur. Oleh karena itu dalam sasaran dirancang pula indicator sasaran, yaitu ukuran tingkat keberhasilan pencapaian sasaran yang akan diwujudkan.

Untuk mencapai tujuan yang telah diteteapkan oleh Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil ditetapkan sasaran sebagai berikut :

1) Meningkatkan Kualitas pelayanan dengan indikator : - Peningkatan jumlah pelayanan KTP

- Peningkatan jumlah pelayanan Kartu Keluarga

(36)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 36 - Peningkatan Jumlah pelayanan Mutasi Kependudukan.

2). Meningkatkan fasilitas pelayanan dengan indikator : - Penambahan jumlah sarana Komputer dan Printer - Penambahan Kompensasi petugas Operator.

- Penambahan tenaga operator yang profesional dan trampil. - Penambahan sarana informasikepada masyarakat.

3). Meningkatkan tertib administrasi Kependudukan Dan Pencatatan Sipil dengan indikator :

- Tersusunnya arsip yang baik ( Mudah dicari dan cepat dalam penemuan kembali )

3.3 Program dan Kegiatan

a. Faktor – faktor Rumusan Program dan Kegiatan

Kegiatan / Program Kerja Tahun 2015 ini adalah merupakan pedoman bagi Dinas Kependudukan Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang dalam melaksanakan tugas sehari-hari, yang berkaitan dengan tugas pelayanan dibidang Kependudukan Dan Pencatatan Sipil, antara lain : 1. Pelayanan KTP;

2. Pelayanan Kartu Keluarga;

3. Pelayanan Mutasi Kependudukan; 4. Pelayanan Akta-akta Pencatatan Sipil;

5. Pemberlakuan KTP berbasis NIK secara Nasional sesuai Peraturan Presiden Nomor 26 Tahun 2009 dan Surat Mendagri Nomor : 471.13/3091/SJ tanggal 24 Agustus 2009;

6. Rencana pelaksanaan online data base kependudukan.

Sehingga dapat tercapai hasil yang diharapkan / seoptimal mungkin.

Guna mencapai kegiatan tersebut diatas, maka akan ditempuh langkah-langkah sebagai berikut:

1. Mengoptimalkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang fungsional dan Beriman.

(37)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 37 Berkenaan dengan hal tersebut, maka Sumber daya yang terdapat dalam Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil baik berupa manusia, peralatan,keuangan maupun sistem kerja harus selalu berada dalam kondisi yang prima dan antisipatif terhadap setiap perubahan.

Karyawan yang profesional dalam menjalankan tugas dan fungsinya dengan bekal pengetahuan dan ketrampilan yang memadai,merupakan dasar kekuatan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil untuk menghadapi perubahan. Oleh karena itu kerjasama adalah inti dari penyelenggaraan jasa pelayanan Kependudukan dan Pencatatan Sipil. 2. Meningkatkan kualitas dan kuantitas pelayanan publik secara efektif dan

efisien.

Kehendak meningkatkan kualitas dan kuantitas pelayanan publik, sebagaimana harapan-harapan yang berkembang dalam masyarakat, yakni:

a. Berkurangnya hambatan-hambatan birokrasi; b. Pelayanan yang wajar,tampa pilih kasih; c. Sederhana;

d. Pasti dan jelas; e. Aman;

f. Transparan;

g. Efisien dan ekonomis; h. Tepat waktu.

Harus dapat diwujudkan oleh setiap Aparat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dimanapun berada, apapun tugas dan jabatannya, sehingga mampu dan berhasil untuk memuaskan masyarakat.

(38)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 38 Dalam melaksanakan urusan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil di Kabupaten Jombang masih ditemukan berbagai permasalahan ;

i. Belum teraksesnya data-data Kependudukan secara On-Line karena belum adanya dukungan dana dan perlu adanya TOWER sebagai prasarana On-Line data-data kependudukan;

ii. Belum Teraplikasikannya Sistem Kearsipan Akta-akta Pencatatan Sipil: a) Sistem Penataan Berkas dan Temu Balik,

b) Manajemen berkas yang Akuntanbel

c) Sistem Analisis Dokumen Register Akta-akta Pencatatan Sipil d) Pemeliharaan Dokumen Register Akta-akta Pencatatan Sipil e) Perawatan Dokumen Register Akta-akta Pencatatan Sipil.

b. Rekapitulasi program dan kegiatan

Program dan kegiatan yang akan dilaksanakan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang pada Anggaran Tahun 2015 adalah sebagai berikut

1. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran

 Penyediaan jasa Administrasi Teknis Perkantoran;

Dengan alokasi dana sebesar Rp.558.000.000 (lima ratus lima puluh delapan juta rupiah )

Dengan hasil keluaran terbayarnya tenaga Honorer sebanyak 17 Orang selama 12 bulan yang telah disesuaikan dengan UMK . Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Sekretariat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

 Penyediaan Pelayanan Administrasi Perkantoran;

Dengan alokasi dana sebesar Rp.890.934.700,- ( delap[an ratus sembilan puluh juta sembilan ratus tiga puluh empat ribu tujuh ratus rupiah )

(39)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 39 Dengan hasil keluaran terlaksananya administrasi perkantoran ( kebutuhan akan listrik, air, telepon, ATK, cetak dan penggandaan,, makan dan minum harian , tamu dan rapat, bahan logistik kantor, perjalanan dinas, selama 12 bulan.

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Sekretariat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

2. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur  Pengadaan sarana dan prasarana kantor

Dengan alokasi dana sebesar Rp.191.000.000 ( seratus sembilah puluh satu juta rupiah)

Dengan hasil Keluaran tersedianya pengadaan sarana dan prasarana kantor selama 12 bulan.

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Sekretariat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

 Pemeliharaan Rutin / Berkala /sedang/ berat; gedung kantor/ bangunan pendukungnya

Dengan alokasi dana sebesar Rp.296.228.415,- ( dua ratus sembilan puluh enam juta dua ratus dua puluh delapan ribu empat ratus lima belas rupiah)

Dengan hasil keluaran terpeliharanya gedung kantor / bangunan pendukungnya selama 12 bulan.

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Sekretariat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

 Pemeliharaan Rutin / Berkala /sedang/ berat; sarana dan prasarana gedung kantor

Dengan alokasi dana sebesar Rp. 46.000.000,- (empat puluh enam juta Rupiah)

(40)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 40 Dengan hasil keluaran terpeliharanya peralatan dan perlengkapan gedung kantor ( misalnya servis AC, dll ) selama 12 bulan.

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Sekretariat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

 Pemeliharaan rutin/ berkala/sedang/berat kendaraan dinas / kendaraan dinas operasional.

Dengan alokasi dana sebesar Rp. 51.000.000,- (lima puluh satu juta Rupiah)

Dengan hasil keluaran terpeliharanya kendaraan dinas/ operasional selama 12 bulan.

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Sekretariat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

 Program Peningkatan Disiplin Aparatur dengan alokasi dana sebesar Rp.18.750.000,- (delapan belas juta tujuh ratus lima puluh ribu rupiah) diharapkan mampu mencapai target pelayanan, sebagai berikut :

Dengan hasil keluaran pembelian pakaian olahraga sebanyak 55 Orang selama 12 bulan.

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Sekretariat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

3. Program Penataan Administrasi Kependudukan Dengan rincian kegiatan sebagai berikut :

a. Peningkatan Pelayanan Publik dalam Bidang Kependudukan ; Dengan alokasi dana sebesar Rp. 817.969.100 (delapan ratus tujuh belas juta sembilan ratus enam puluh sembilan ribu seratus rupiah) adanya honor valisator, verifikator, operator kecamatan

(41)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 41 sehingga dapat terselenggaranya peningkatan pelayanan publik bidang kependudukan selama 12 bulan.

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Bidang kependudukan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

b. Penyebarluasan informasi peristiwa Kependudukan ;

Dengan alokasi dana sebesar Rp. 37.299.600,- ( tiga puluh tujuh juta dua ratus sembilan puluh sembilan ribu enam ratus rupiah) Dengan hasil keluaran meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap dokumen kependudukan, sehingga kepemilikan dokumen kependudukan meningkat.

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Bidang Penyuluhan, Pengkajian dan Pengembangan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang. c. Implementasi sistem administrasi kependudukan (membangun,

updating, dan pemeliharaan ) :

Dengan alokasi dana sebesar Rp. 285.960.000-( dua ratus delapan puluh lima juta sembilan ratus enam puluh ribu rupiah) Dengan hasil pengeluaran terpenuhinya kegiatan untuk aplikasi program-program komputer dan pemeliharaan data capil,penataan arsip (pembelian odner dan rak ) ATK, lembur dan perjalanan dinas selama 12 bulan.

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Bidang Penyuluhan, Pengkajian dan Pengembangan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

(42)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 42 4. Program Penataan Administrasi Bidang Pencatatan Sipil

a. Pengadaan Blanko Akta-Akta bidang Pencatatan Sipil ;

Dengan alokasi dana sebesar Rp. 90.000.000.,- ( sembilan puluh juta Rupiah )

Dengan hasil keluaran terpenuhinya blanko bidang Capil, blanko kutipan akta kelahiran, blanko kutipan akta perkawinan, buku reg akta-akta Capil, blanko permohonan akta-akta Capil selama 12 bulan.

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Bidang Pelayanan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

b. Peningkatan pelayanan publik bidang pencatatan sipil

Dengan alokasi sebesar Rp. 289.000.000 ( dua ratus delapan puluh sembilan juta rupiah )

Dengan keluaran terpenuhinya kebutuhan bidang pelayanan pencatatan sipil ( misalnya : ATK, cetak dan penggandaan, biaya lembur , perjalanan dinas , dll )

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Bidang Pelayanan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

d. Penyebarluasan informasi peristiwa penting ;

Dengan alokasi dana sebesar Rp. 110.845.000,- (seratus sepuluh juta delapan ratus empat puluh lima ribu rupiah)

Dengan hasil keluaran meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap kepemilikan dokumen kependudukan dan pencatatan

(43)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 43 sipil, sehingga kepemilikan dokumen kependudukan dan pencatatan sipil meningkat.

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Bidang Penyuluhan, Pengkajian dan Pengembangan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

5. Program perencanaan strategis dan pelaporan capaian kinerja serta keuangan a. Penyusunan renstra SKPD

Dengan alokasi sebesar Rp.10.000.000,- ( sepuluh juta Rupiah ) Dengan hasil keluaran tersusunnya renstra SKPD

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Sekretariat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

b. Penyusunan Renja SKPD

Dengan alokasi sebesar Rp.10.000.000,- ( sepuluh juta Rupiah ) Dengan hasil keluaran tersusunnya renja SKPD

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Sekretariat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

c. Penyusunan Laporan capaian kinerja SKPD

Dengan alokasi sebesar Rp.10.000.000,- ( sepuluh juta Rupiah ) Dengan hasil keluaran tersusunnya laporan capaiaan kinerja SKPD

Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Sekretariat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

(44)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 44 Dengan alokasi sebesar Rp.10.000.000,- ( sepuluh juta Rupiah ) Dengan hasil keluaran tersusunnya laporan keuangan SKPD Kegiatan ini dilaksanakan dan dipertanggungjawabkan oleh Sekretariat Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang.

(45)

RENCANA KERJA DISPENDUK DAN PENCAPIL TAHUN 2015 Page 45 BAB IV

PENUTUP

Renja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang ini diharapkan dapat digunakan sebagai acuan dalam perencanaan, pelaksanaan, dan pengendalian upaya Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang dalam kurun waktu tahun 2015, sehingga upaya Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang dapat lebih terarah dan terukur. Untuk itu diperlukan partisipasi, semangat, dan komitmen yang kuat dari seluruh aparatur Dispenduk dan Pencapil, karena akan menentukan keberhasilan program dan kegiatan yang telah disusun. Dengan demikian Rencana Kerja ini nantinya bukan hanya sebagai dokumen administrasi saja, karena secara substansial merupakan pencerminan tuntutan pembangunan yang memang dibutuhkan oleh stakeholders sesuai dengan visi dan misi daerah yang ingin dicapai.

Akhir kata, semoga Renja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang ini dapat dilaksanakan dengan baik disertai kerja keras dan dedikasi yang tinggi dari segenap aparatur di lingkungan Dispenduk dan Pencapil Kabupaten Jombang sesuai dengan tahapan-tahapan yang telah ditetapkan secara konsisten dalam rangka mewujudkan good governance dan public service yang lebih baik.

Demikian Rencana Kerja Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Jombang tahun 2015 disusun sebagai pedoman bagi pelaksanaan program-program di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Jombang, Desember 2014

KEPALA DINAS KEPENDUDUKAN DAN

PENCATATAN SIPIL KABUPATEN JOMBANG

LAILI AGUSTIN, SH.M. Si

Pembina Utama Muda

(46)

Gambar

Tabel 3.1 : Program RPJMD yang berkaitan dengan Dispendukpencapil

Referensi

Dokumen terkait

Banyaknya shift jaga dan libur (dalam hari) untuk setiap penjaga gerbang tol dengan metode nonpreemptive goal programming dapat dilihat pada Tabel 7.. Karena keterbatasan

Dengan penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan atau sumbangan pemikiran bagi organisasi tentang Implementasi Electronic Government dalam Mewujudkan Good

Dari hasil penelitian yang dilakukan dengan uji secara simultan menujukkan bahwa beban kerja dan status ekonomi dapat memberikan pengaruh yang signifikan dan positif

Berdasarkan laporan monitoring pelakanaan UKL&UPL yang disiapkan oteh Pemrakarsa (PPK) dibantu CTC diketahui jenis dampak tingkungan yang timbut merupakan dampak

Pada data citra yang didapat, nilai konsentrasi klorofil-a untuk perairan Selat Bangka menunjukkan tidak adanya nilai klorofil-a baik pada citra harian tanggal 3 dan 4 Maret

Adapun penelitian yang digunakan dalam penulisan skripsi ini adalah penelitian deskriptif dimana penulis memaparkan tentang Peranan pengadilan Perikanan Medan dalam

(2) Berdasarkan program EQAS BIORAD (diikuti oleh 12.378 lab), Prodia telah terbukti sebagai yang terbaik untuk kimia klinik serta imunologi, dengan 48 Prodia lab klinik

Sungai Kunjang Karang asam Ulu Kantor Kaltim Samarinda. Samarinda Utara Lempake Rumah