• Tidak ada hasil yang ditemukan

اذىوَإِ

C. Kegiatan Ekstrakurikuler Praja Muda Karana (Pramuka)

Jember. Materi pengajaran yang diajarkan bukan hanya terkhusus paskibra saja tapi bagaimana cara kita menghargai negeri ini serta bagaimana cata kita menghormati guru yang telah memberikan kita banyak ilmu pengetahuan. Serta bagaimana siswa memiliki akhlak yang mulia baik terhadap Tuhan, sesama manusia dan juga lingkungan melalui kegiatan ekstrakurikuler paskibraka.

Kegiatan ekstrakurikuler pramuka yang dilaksanakan oleh SMPN 1 Bangsalsari Jember diharap dapat meningkatkan rasa disiplin siswa, menumbuhkan nilai-nilai kebangsaan yang ada didalam pramuka. Kegiatan ekstrakurikuler sejatinya memiliki tiga karakter yang harus dikembangkan yaitu karakter disiplin, kerjasama dan tanggung jawab. Nilai yang dikembangkan disekolah mempunyai kesesuaian dalam desain induk pendidikan karakter. Pendidikan karakter mempunyai makna lebih tinggi dari pendidikan formal karena bukan hanya mengajarkan mana yang benar dan mana yang salah akan tetapi pendidikan karakter lebih menanamkan kebiasaan tentang hal yang yang baik sehingga siswa menjadi paham tentang mana yang baik dan mana yang buruk. Kegiatan ekstrakurikuler ini (pramuka) juga mengajarkan nilai-nilai karakter maka dari itu kegiatan ekstrakurikuler ini dirasa mampu untuk membentuk karakter yang sesuai dengan perkembangan zaman sekarang.

Kegiatan ekstrakurikuler ini bertujuan melatih fisik, emosi, sosial, dan spiritual para pesertanya serta mendorong mereka untuk melakukan kegiatan positif dimasyarakat, membentuk kader bangsa, sekaligus membentuk kader pembangunan yang beriman bertaqwa serta berwawasan ilmu pengetahuan (iptek). Serta kegiatan pramuka ini dimaksudkan untuk mempersiapkan generasi muda sebagai calon pemimpin bangsa yang memiliki watak, kepribadian, dan akhlak mulia serta keterampilan hidup prima.

Berdasarkan dari data yang diperoleh peneliti di lapangan, yakni terkait dengan pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler pramuka untuk memberikan rasa disiplin, tanggung jawab dan rasa kebangsaan, maka dari itu peneliti melakukan wawancara dengan Pembina ekstrakurikuler pramuka.

Peneliti melakukan wawancara dengan Pembina ekstrakurikuler pramuka yakni bapak ainul yakin. Beliau menguraikan pendapatnya bahwa:

“Kegiatan pramuka ini banyak memberikan manfaat bagi siswa. Diantaranya siswa dilatih untuk bekerja sama, disiplin, peduli sosial serta cinta alam/cinta tanah air. Selain materi kebangsaan dan materi-materi lain yang kita berikan kepada mereka kita juga memberikan materi tentang alam yaitu Salah satu contoh mengenai cinta tanah air yaitu kita mengadakan outbond dimana disana siswa dikenalkan dengan alam bahwa Indonesia ini indah, kita sebagai penerus bangsa wajib menjaganya. Serta ada kegiatan ataupun permainan yang mana permainan tersebut siswa diminta bekerjasama dalam tugas kepramukaan disana mereka dilatih kesabaran dan sikap peduli sosial, Selain itu kita mengajarkan keselarasan tampa adanya perbedaan-perbedaan dimana itu menjadi kunci persatuan.

Dalam pramuka juga ada pelaksanaan upacara pelantikan Pembina khusus yaitu Pembina di masing-masing kelas dimana nanti mereka bisa belajar bersama-sama ”71

Pemaparan diatas diperkuat oleh pernyataan bapak fajar yoni selaku guru kesiswaan. Beliau berpendapat bahwa :

“Ekstrakurikuler pramuka memberikan kontribusi baik bagi perkembangan siswa karena ekstrakurikuler pramuka mengajarkan kepada siswa sikap bertanggung jawab, kerjasama, serta mengajarkan siswa cinta akan tanah airnya.

Disana mereka mendapat banyak materi dari kegiatan pramuka yang mana materi tersebut tidak ada dalam proses

71 Ainul Yakin, Wawancara, Bangsalsari, Jember, 22 Oktober 2018

pembelajaran. Seperti try satya dan dasa dharma jika dihayati secara betul-betul maka akan menghasilkan sebuah karakter generasi muda yang mempunyai kecintaan dan sikap bela Negara. Ketika pemilihan Pembina khusus (Pembina disetiap kelas) mereka melakukan upacara terlebih dahulu.” 72

Dari pemaparan diatas bahwa ekstrakurikuler pramuka memberikan kontribusi yang baik bagi siswa. Pengajaran yang diberikan tidak hanya permainan saja tapi dalam permainan itu siswa dilataih sabar dan kerjasama. Ekstrakurikuler pramuka juga membantu dalam menanamkan karakter cinta tanah air, tanggung jawab, kerjasama dan peduli sosial. Serta sebelum adanya pemilihan Pembina khusus mereka melakukan upacara terlebih dahulu.

Gambar 4.12

Wawancara dengan Guru Pembina PRAMUKA

Penanaman karakter cinta tanah air yang ada dalam pramuka juga diakui oleh siswa yang bernama panca kelas VIII, dia berpendapat :

72 Fajar Yoni, Wawancara, Bangsalsari, Jember, 22 Oktober 2018

“iya bu, ekstrakurikuler pramuka memberikan banyak manfaat dan pengalaman bagi saya, disini saya diajarkan bagaimana cara tali temali, adanya try satya dan dasa darma yang mana pelajaran itu diajarkan di ekstrakurikuler pramuka, terkadang sebelum ekstrakurikuler pramuka dimulai kami mengambil sampah yang ada di sekitar kami dulu supaya kegiatan ekstrakurikuler pramuka lebih nyaman, dan enak dilihat. Kalau sudah ada pemilihan Pembina khusus (Pembina disetiap kelas- kelas) kami mengadakan upacara terlebih dahulu supaya kami lebih bisa menghargai Negara dan para pejuang kami yang berhasil membawa Indonesia merdeka”. 73

Pendapat yang sama juga dipaparkan oleh siswa anggota pramuka bernama ikhwal, yaitu :

“Ekstrakurikuler pramuka banyak memberikan manfaat bu, saya diajarkan permainan yang mana permainan itu butuh ketelitian dan kerjasama jadi saya lebih bisa hati-hati serta bisa berbaur dengan teman-teman sekelompok bu, dari pramuka juga terkadang ada pembelajaran di luar sekolah seperti perkemahan ataupun juga terkadang kami latihan di brigif, disana kami mendapat pelajaran yang dilakukan diluar sekolah, sehingga kami bisa menjaga dan mencintai alam, latihan yang dilakukan di luar sekolah tergantung dari materi, jika materi tersebut ada yang mengharuskan keluar sekolah kamipun keluar sekolah”74

Berdasarkan data mengenai penanaman karakter cinta tanah air, kegiatan pramuka sangat bagus, karena mengajarkan banyak siswa pengetahuan baik pengetahuan yang ada di sekolah maupun luar sekolah. Serta dari kegiatan ekstrakurikuler pramuka diharapkan siswa tertanam akhlak yang baik, baik terhadap Tuhan, sesama manusia dan juga terhadap lingkungan sekitar.

73 Panca, Wawancara, Bangsalsari, Jember, 22 Oktober 2018

74 Ikhwal, Wawancara, Bangsalsari, Jember, 22 Oktober 2018

Dari keseluruhan analisis data di atas, dapat dibuat tabel temuan sebagai berikut:

Tabel 4.5

Matrik temuan penelitian penanaman karakter jujur dan cinta tanah air dalam membentuk akhlakul karimah siswa SMPN 1 Bangsalsari

Jember

No Fokus penelitian Temuan

1. a. penanaman karakter jujur dalam membentuk akhlakul karimah siswa SMPN 1 Bangsalsari Jember

1) upaya guru dalam menanamkan karakter jujur yaitu memberikan nasehat atau motivasi kepada siswa agar selalu senantiasa berperilaku jujur dimanapun mereka berada.

2) Dengan nasehat tersebut sedikit demi sedikit siswa mulai mengerti perilaku jujur itu sangat penting bagi kehidupan mereka.

3) Dari nasehat atau motivasi tersebut diharapkan akan membawa siswa menjadi seorang yang dapat dipercaya dimasyarakat dan menjadikan generasi penerus

bangsa yang selalu berperilaku jujur, serta memiliki akhlak yang baik terhadap Tuhan, sesama manusia serta terhadap lingkungannya.

b. penanaman karakter cinta tanah air dalam membentuk akhlakul karimah SMPN 1 Bangsalsari Jember

1) Menyanyikan lagu Indonesia raya dan lagu-lagu nasional. Dari menyanyikan lagu tersebut membuat siswa lebih mengerti makna perjuangan yang terkandung dalam lagu tersebut.

2) Kegiatan ekstrakurikuler Paskibraka. Kegiatan

ekstrakurikuler ini dilakukan karena ingin menguatkan rasa nasionalisme dan cinta tanah air siswa.

3) Kegiatan ekstrakurikuler Pramuka diharapkan siswa menjadi penerus bangsa yang cinta akan tanah airnya dan menjadi pemuda yang selalu berkarya.

Sehingga dari penanaman karakter cinta tanah air ini siswa memiliki akhlak mulia baik dihadapan tuhan, sesama manusia dan lingkungannya.