• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB III PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

3.2 Pelaksanaan PKL : M. ARIEF H., NPM 15312600

3.2.2 Pelaksanaan Kerja

Bagian Team kreatif adalah salah satu bagian yang pasti dimiliki pada setiap perusahaan media, baik media Tv, Cetak dan Radio. PT Haccandra grup yang menaugi 2 Radio sekaligus yaitu Radio Andalas dan Radio Bunda Kandung (RBK) memiliki fungsi tentang perencanaan kebutuhan Sumber Daya Manusia (SDM). Pada saat melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL), ada beberapa pekerjaan yang dilakukan. Dalam melaksanakan pekerjaan tersebut dibutuhkan pengetahuan tentang bagaimana menjadi SDM yang kreatif yang dapat memunculkan ide-ide yang sesuai dengan visi dan misi dari kedua Radio.

Adapun pekerjaan yang dilakukan selama melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL), yaitu :

1. Produksi,di dalam melakukan produksi pada kedua radio masing-masing terbagi menjadi 2, yaitu produksi dalam bentuk hasil visual dan produksi dalam bentuk hasil audio, untuk visual sendiri menghasilkan seperti poster dan pampflet promo program acara radio, sedangkan hasil dari produksi audio menghasilkan suatu iklan,dan instrument nada sebagai backsound yang akan dipakai pada saat penyiar melakukan siaran.

berikut merupakan hasil produksi yang di lakukan pada saat Praktik Kerja Lapangan (PKL) di radio andalas:

Hasil Produksi berupa visual

Gambar 3.16 Poster Info Lowongan Pekerjaan Penyiar Radio Andalas

Gambar 3.17 Poster Promo Program Acara Andalas

Gambar 3.18 Poster Promo Program Acara Andalas

Gambar 3.19 Poster Promo Program Acara Andalas

Selanjutnya merupakan hasil produksi berupa audio, dalam melakukan produksi audio, Radio Andalas dan Radio Bunda Kandung(RBK) menggunakan aplikasi pengelola audio yang bernama CoolEdit Pro 2.0

Gambar 3.20 CoolEdit.

CoolEdit Yang merupakan salah satu software pengolah suara (musik) yang dapat digunakan untuk berbagai format seperti : mp3, wav, cda dll. Dan merupakan Software keluaran Syntrilium Co.(Magantara, 2013)

Berikut penggunakan CoolEdit dalam melakukan produksi promo maupun iklan:

Gambar 3.21 Menu utama CoolEdit.

Diatas merupakan tampilan utama dari aplikasi CoolEdit yang di gunakan dalam proses mengelola audio.

Berikut merupakan hasil dari pengelolaan audio yang menghasilkan ucapan Ramadhan yang akan di putar di Radio Andalas dan Radio Bunda Kandung

Gambar 3.22 Audio di CoolEdit.

Gambar 3.23 Editing Audio CoolEdit.

Diatas Merupakan tahapan pengeditan audio dengan menambahkan sound effect, backsound dan tinggi rendahnya volume saat transisi ke lain backsoud atau audio.

Berikut penyatuan file audio dengan cara memblok audio yang akan disatukan, lalu pilih Edit -> Mix Down to File -> All Waves

Gambar 3.24 Penyatuan Audio.

Gambar 3.25 Proses Penyatuan Audio.

Gambar 3.26 Hasil Dari Penyatuan Audio Yang Telah Di Edit

Gambar 3.27 Pengecekan Audio.

Gambar diatas merupakan proses pengecekan audio, dan di dapati audio melebihi ambang batas frekuensi volume yang di tentukan dengan indikator warna menjadi merah dan dapat mengakibatkan suara menjadi pecah pada saat di putar di radio.(Siregar, 2010)

Berikut merupakan cara untuk mengatasi permasalahan ambang batas audio, dengan cara hasil audio di blok lalu pilih menu Effect => Amplitude =>

Normalize:

Gambar 3.28 Normalize Suara.

Gambar 3.29 Normalize Suara.

Gambar 3.30 Proses Penormalan Audio.

Gambar 3.31 Hasil Audio.

Gambar di atas adalah hasil audio yang sudah di normalize to 95% yang menghasilkan volume audio pas dan tidak mencapai ambang batas, dan audio siap untuk di simpan kedalam bentuk file mp3.

Gambar 3.32 Proses Penyimpanan Audio.

2. Operator, merupakan komponen penting dalam suatu radio dalam penanganan pengudaraan radio, di dalam Radio Andalas & Radio Bunda Kandung(RBK) sangat lah di perlukan dalam merelay streaming Radio Yuhu yang bekerja sama dengan PT Haccandra Grup yang meliputi Radio Andalas dan Radio Bunda Kandung(RBK).

Dalam merelay streaming operator dibagi menjadi 2 yang bertugas yaitu operator yuhu Pagi dan operator Yuhu Sore, untuk Yuhu Pagi juga terbagi menjadi 2 sesuai konsep Radio masing-masing dengan Radio Andalas merelay streaming Radio Yuhu Pop pagi dan Radio Bunda Kandung(RBK) merelay streaming Radio Yuhu Dangdut Pagi yang masing-masing di lakukan pada jam 07.00 WIB -10.00 WIB,dan begitu pun untuk merelay pada sore hari berikut penjadwalan saat merelay Radio Yuhu:

Tabel 3.1 Jadwal Relay Yuhu

Radio Andalas Radio Bunda Kandung 07.00 – 10.00 Yuhu Pop Pagi Yuhu Dangdut Pagi 16.00 – 20.00 Yuhu Top Chart 99 Yuhu Dangdut Sore

3. Penyiar, adalah petugas penyiaran radio yang menyiarkan suaranya melalui transmisi radio. Seorang penyiar radio memperkenalkan dan membahas berbagai hal seperti musik, mengadakan wawancara yang turut melibatkan panggilan pendengar, atau menyampaikan berita, ramalan cuaca, perkembangan olahraga atau informasi lalu lintas.(Wikipedia, 2017)

4. Dengan pengecualian pada stasiun radio kecil atau daerah pedesaan, sebagian besar dari apa yang didengar di radio saat ini adalah daftar putar yang yang dikendalikan oleh komputer, yang menyiarkan berkas audio .mp3. Berkas audio ini merupakan sumber dari lagu-lagu, iklan, dan separuh waktu siaran dimana penyiar radio sendiri telah merekam suara dirinya saat "jeda".

Didalam penyiaran di Radio Andalas pun telah di atur penjadwalan pengenai waktu siaran dan penyiar yang membawakan acaranya,

Berikut jadwal siaran yang ada di Radio Andalas:

Gambar 3.33 Jadwal Siaran Penyiar Radio Andalas.

dan di dalam siaran Radio ada sesi Talkshow,yaitu berbincang bersama narasumber yang di undang di radio dalam pembahasan sesuai konteks pembahasan program yang sedang di jalankan.

Berikut kegitan penyiaran dan Talkshow selama Praktik Kerja Lapangan (PKL) di PT Haccandra Grup(Radio Suara Andalas & Radio Bunda Kandung(RBK) :

Gambar 3.34 Suasana Di Dalam Studio Radio Andalas

Gambar 3.35 Melakukan Siaran Di Radio Andalas.

Gambar 3.36 Kegiatan Talkshow Bersama MCI(Muslimah Cinta Islam).

Gambar 3.37 Talkshow Bersama Mahasiswa Universitas Lampung

Gambar 3.38 TalkShow Bersama Observation Itera Lampung (OAIL).

Gambar 3.39 Talkshow Bersama Pondok Pesantren Masyariqul Anwar.

38

Gambar 3.40 Talkshow Pendidikan Bersama Universitas Muhammadiyah.

Dokumen terkait