• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB II VISI, MISI, TUJUAN, DAN PROFIL LULUSAN

2.6. Profil Lulusan

2.6.1 Profil Lulusan Sarjana Sosiologi

Analis Sosial adalah lulusan Prodi S1 Sosiologi yang memiliki kompetensi dalam proses pembangunan (sosial), analisis dampak sosial, pemetaan sosial, analis di dunia usaha dan pemerintahan ditopang pemahaman teoritik dan praktik.

2. Asisten Peneliti dan Peneliti

Asisten Peneliti dan Peneliti adalah lulusan Prodi S1 Sosiologi yang memiliki kompetensi utama metodologis (pemahaman teoritik, metode penelitian, praktik/terapan) dalam perencanaan dan pelaksanaan suatu riset, penulisan karya ilmiah, publikasi, maupun pengembangannya

3. Praktisi Sosial

Praktisi Sosial adalah lulusan Prodi S1 Sosiologi yang bekerja di bidang Pemberdayaan, jurnalis, pembimbing kemasyarakatan, pelaku usaha/karyawan, wirausaha sosial/social entrepreneur.

4. Perencana Sosial

Perencana Sosial adalah lulusan Prodi S1 Soisologi yang memiliki kemampuan dalam melakukan perencanaan sosial.

2.6.2. Profil Lulusan Lulusan Sarjana Ilmu Komunikasi

Berdasarkan visi dan misi Jurusan Ilmu Komunikasi FISIP UB, serta berbagai data tentang masukan dari lulusan (alumni), pengguna lulusan, ASPIKOM selaku asosiasi profesi di bidang Ilmu Komunikasi, serta para ahli di bidang komunikasi (bidang riset sosial dari LIPI dan para akademisi serta anggota asosiasi profesi), maka dirumuskan profil lulusan Program S1 Ilmu Komunikasi sebagai berikut :

F A K U L T A S I L M U S O S I A L D A N I L M U P O L I T I K - U B 34 Visi Jurusan Ilmu

Komunikasi FISIP UB

: “Menjadi program studi UNGGUL yang berstandar internasional untuk mengembangkan kajian kajian komunikasi kontemporer dengan perspektif lokal serta mampu berperan aktif dalam pembangunan bangsa melalui proses pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dengan mengedepankan profesionalisme.”

Misi Jurusan Ilmu Komunikasi FISIP UB

: 1. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) yaitu, dosen, staf administrasi, dan staf pendukung lainnya secara berkelanjutan dengan program yang terstruktur dan sistematis.

2. Mengembangkan kurikulum berstandar internasional berbasis kompetensi dalam kajian- kajian komunikasi kontemporer dengan perspektif lokal.

3. Melakukan evaluasi secara berkala dan menyeluruh terhadap kurikulum agar memenuhi standar KKNI.

4. Mengembangkan penelitian yang berbasis perspektif lokal untuk menghasilkan kajian-kajian komunikasi kontemporer yang bermanfaat bagi Ilmu pengetahuan.

5. Mengembangkan kegiatan pengabdian masyarakat yang emansipatoris dan partisipatif dalam upaya pembangunan bangsa.

Profil Lulusan S1 Ilmu Komunikasi FISIP UB

: “Lulusan Prodi S1 Ilmu Komunikasi UB mampu berperan sebagai peneliti dan atau analis bidang komunikasi terapan dengan jiwa entrepreneur dan mengedepankan perspektif lokal serta nilai-nilai moral dan etika”

Berdasarkan rumusan profil lulusan tersebut, entrepreneurship bermakna “inovatif, dinamis, adaptifm kreatif, mandiri, berani mengambil risiko (sebagai analis, peneliti, didukung nilai-nilai tersebut). Secara teknis, profil tersebut disusun berdasarkan kesepakatan masing-masing dosen yang diperoleh dari usulan rumusan profil lulusan oleh masing-masing KDK (Keilmuan, Public Relations, Studi Media dan Komunikasi, Manajemen Komunikasi). Berikut usulan profil lulusan dari masing-masing KDK pada Prodi S1 Ilmu Komunikasi :

F A K U L T A S I L M U S O S I A L D A N I L M U P O L I T I K - U B 35 Table 1. Usulan Masing-masing KDK tentang Profil Lulusan

KDK Usulan Rumusan Profil Lulusan

Keilmuan Komunikasi ▪ Peneliti (Researcher) atau Analis di Bidang Komunikasi (big data, e-commerce, artificial intelligence, digital culture, lembaga riset)

▪ Perencana Komunikasi (politik, PR, pemasaran, pembangunan, kesehatan)

▪ Konsultan Komunikasi (audit komunikasi, science communicator, lembaga riset)

Public Relations ▪ Ilmuwan dan peneliti

▪ Public Relations Manager/officer

▪ Consultan Public Relations

▪ Diplomat

Studi Media dan Komunikasi ▪ Menjunjung tinggi nilai etika

▪ Inovatif dan kreatif berbasis pada penguasaan teknologi komunikasi.

▪ Adaptif terhadap perubahan dan kebutuhan masyarakat serta industri media

Manajemen Komunikasi ▪ Manajer komunikasi pemasaran

▪ Konsultan komunikasi pemasaran

▪ Konsultan branding

▪ Analis perencanaan program komunikasi for profit and not for profit

▪ Perencana event

▪ Konsultan periklanan

Profil lulusan dirumuskan secara bersama-sama di tingkat jurusan berdasarkan hasil analisis SWOT dengan berangkat dari Visi dan Misi Universitas Brawijaya, Visi dan Misi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, serta Visi dan Misi Jurusan Ilmu Komunikasi.

Di samping itu, rumusan juga mempertimbangkan hasil tracer study dan masukan dari stakeholders dari masing-masing KDK dan perwakilan asosiasi profesi yaitu ASPIKOM Jatim. Data-data tersebut digunakan untuk menyusun need assessment dan market signal. Sementara itu, proses penentuan profil lulusan dilakukan berdasarkan diskusi terhadap rancangan profil lulusan yang diajukan jurusan dengan mempertimbangkan data-data sebagaimana telah dipaparkan sebelumnya.

2.6.3. Profil Lulusan Sarjana Psikologi

Profil lulusan Psikologi Universitas Brawijaya dirumuskan dalam Semiloka Kurikulum KKNI tahun 2019, berdasarkan pada visi dan misi Program Studi S1 Psikologi, Program Educational Objective (POE) yaitu Asosiasi Penyelenggara Pendidikan Tinggi Psikologi Indonesia (AP2TPI), hasil tracer study, dan mempertimbangkan masukan dari semua pemangku kepentingan. Dengan demikian, profil lulusan Psikologi UB dapat dirumuskan sebagai berikut.

F A K U L T A S I L M U S O S I A L D A N I L M U P O L I T I K - U B 36 1. Staf dan manajer/MSDM;

2. Konsultan di bidang psikologi;

3. Pengajar;

4. Peneliti;

5. Penulis;

6. Konselor;

7. Perancangan dan fasilitator pengembangan komunitas;

8. Fasilitator dan motivator dalam program pelatihan;

9. Administrator tes psikologi;

10. Asisten psikolog;

11. Pelaku usaha mandiri;

12. Perancang dan fasilitator program bagi penyandang disabilitas;

13. Perancang dan fasilitator program kesehatan mental.

2.6.4. Profil Lulusan Sarjana Hubungan Internasional

Perkembangan fenomena internasional dan keilmuan hubungan internasional yang sangat dinamis di era globalisasi menyebabkan semakin terbukanya peluang kerja bagi lulusan hubungan internasional. Secara umum, lulusan HI dapat bekerja di berbagai bidang kerja mengingat banyak lowongan pekerjaan yang hanya mensyaratkan gelar S-1 untuk semua jurusan.

Namun berdasarkan masukan dari semua pemangku kepentingan mulai dari alumni hingga asosiasi program studi serta hasil pelacakan lulusan maka PS HI menetapkan profil lulusan dalam 5 (lima) bidang kerja utama sebagai berikut.

1. Praktisi Hubungan Internasional

Aktivitas di bidang diplomasi, negosiasi dan kerjasama internasional , baik di skala lokal, nasional, regional maupun global yang dilakukan oleh aktor negara maupun non-negara.

2. Profesi Bidang Riset, Akademis dan Konsultansi

Aktivitas di bidang penelitian, pengajaran serta memberi masukan pada pembuat kebijakan terkait isu internasional dalam praktek lokal, nasional, regional maupun global.

3. Profesi Bidang Korporasi

Aktivitas di bidang korporasi yang menjalankan transaksi lintas negara, baik yang dilakukan oleh perseorangan, korporasi negara maupun korporasi non- negara di tingkat lokal maupun global.

F A K U L T A S I L M U S O S I A L D A N I L M U P O L I T I K - U B 37 4. Profesi Bidang Sosial Kemasyarakatan

Aktivitas di bidang advokasi dan pemberdayaan masyarakat baik di tingkat lokal maupun global.

5. Profesi Bidang Media & Jurnalistik

Aktivitas di bidang industri media dan jurnalistik yang berwawasan global dengan pemahaman lokal yang baik dan sebaliknya.

Untuk dapat menjalankan peran-peran yang dinyatakan dalam profil tersebut maka lulusan Program Studi Hubungan Internasional Universitas Brawijaya akan memiliki capaian pembelajaran yang disesuaikan dengan standar KKNI, yang terbagi menjadi tiga kluster, yakni unsur sikap, penguasaan pengetahuan, ketrampilan umum dan ketrampilan khusus.

2.6.5. Profil Lulusan Sarjana Ilmu Politik Profil Lulusan Capaian

pembelajaran Mata Kuliah Profesi

Analisis Politik Mampu memanfaatkan konsep-konsep

dasar dan metodologi dalam bidang ilmu politik untuk

mengidentifikasi, mensistematisasi, mengklasifikasi dan menganalisis masalah-masalah

politik yang berkembang

dalam masyarakat.

Pengantar Ilmu Politik, Sistem Politik Indonesia, HAM dan

Demokrasi, Teori Politik, Partai Politik

dan Sistem Kepartaian, Sistem Pemilu, Civil Society dan Demokrasi, Perbandingan Politik,

Governane dan Demokrasi

(dosen, tenaga pengajar, peneliti dan pengamat

masalah politik) Analis isu-isu politik

nasional, lokal, regional dan global serta perbandingan politik

Konsultansi dan Adovokasi Politik

Mampu menggunakan konsep, teori dan

metodologi dalam ilmu politik

untuk mengkonstruksi

strategi dan kebijakan untuk

tujuan politik tertentu

Gerakan Sosial dan Politik, Analisis Kekuatan Politik Indonesia, Politik Lokal

dan Otonomi Daerah, Gender dan Politik, Gerakan Sosial, Politik

Lokal dan Otonomi Daerah, Ketrampilan

Negosiasi dan Lobi

Konsultan Politik, Peneliti di Lembaga Survey, Peneliti

dan aktivitis di lembaga sosial masyarakat (lSM) atau

Non-Government Organization )NGO) Perumus dan

pelaksana strategi politik dan kebijakan

Manajemen Elektoral

Mampu menganalisis

Partai Politik dan Sistem Kepartaian,

Penyelenggara pemilu:

Komisi Pemiihan Umum

F A K U L T A S I L M U S O S I A L D A N I L M U P O L I T I K - U B 38 Perencana,

pengorganisasi dan analis sistem dan praktik kepemiluan

konsep, teori dan metodologi dalam ilmu politik

untuk menganalisis

fenomena- fenomena elektoral/kepemil uan di level lokal,

nasional dan mampu melakukan perbandingan politik terkait sistem pemilu

Sistem Pemilu, Birokrasi dan Politik,

Rekayasa Politik, Perilaku dan Polling

Politik, Komunikasi Politik, Marketing

Politik

(KPU), Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), Lembaga Pemantau Pemilu, Lembaga Riset terkait Pemilu

Kewirausahaan Politik

Mampu mengurai persoaLan sosial

politik, memahami konsep dan

praktik kewirausahaan sosial politik dan menerapakannya

di masyarakat

Kewriausahaan, Kebijakan Publik, Analisis Kebijakan Publik, Politik dan Kebijakan Anggaran, Perubahan Sosial dan

Dinamika Politik, Kewirausahaan Politik

Birokrat, DPR/D, Staf ahli di lembaga negara, LSM/NGO, lembaga riset pemberdayaan Enterpreneur,

inovator dan

kepemimpinan sosial politik

2.6.6. Prospek Pekerjaan Lulusan Sarjana Ilmu Pemerintahan

Profil lulusan PS Ilmu Pemerintahan ada 3, antara lain:

1. memiliki pengetahuan dan keahlian mengelola pemerintahan

2. Memiliki pengetahuan dan keahlian dalam mendesain organisasi pemerintah dan non pemerintah

3. memiliki kemampuan teoritik dan analitik dalam kajian pemerintahan

Profil yang pertama ditargetkan lulusan ilmu pemerintahan mampu menjadi birokrat baik sebagai staf dalam lembaga pemerintahan maupun sebagai pimpinan lembaga pemerintahan. Profil kedua lulusan PS ilmu pemerintahan dapat menjadi praktisi seperti anggota legislatif, kepala pemerintahan, pengurus partai politik, sosial entrepreneur, dan pekerja sosial. Sedangkan profil ketiga lulusan PS Ilmu Pemerintahan dapat menjadi analis yakni dosen, peneliti, staf ahli, konsultan, dan wartawan.

F A K U L T A S I L M U S O S I A L D A N I L M U P O L I T I K - U B 39

Dokumen terkait