• Tidak ada hasil yang ditemukan

abstrak - Perpustakaan Universitas Negeri Padang

N/A
N/A
Nguyễn Gia Hào

Academic year: 2023

Membagikan "abstrak - Perpustakaan Universitas Negeri Padang"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

ABSTRAK

Pengaruh Integritas Kepala Sekolah, Iklim Komunikasi, Disiplin Kerja dan Motivasi Berprestasi Terhadap Produktivitas Kerja Guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK)

Negeri Kota Padang. Disertasi. Pascasarjana Universitas Negeri Padang.

Oleh, Ariswan, 2018

Penelitian ini berawal dari masalah rendahnya produktivitas kerja guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri di Kota Padang. Hal ini terlihat dari peringkat guru prestasi tingkat tahun 2014, minimnya guru berpangkat IV/b, rendahnya nilai rata-rata ujian nasional, rendahnya persentase tamatan bekerja. Data ini menunjukkan bahwa proses pembelajaran di SMK Negeri Kota Padang belum optimal, hal ini tidak terlepas dari produktivitas kerja guru.

Penelitian ini bertujuan untuk membahas dan mendeskripsikan tentang (1) Pengaruh langsung secara parsial dan simultan integritas kepala sekolah dan iklim komunikasi terhadap disiplin kerja guru, (2) Pengaruh langsung secara parsial dan simultan integritas kepala sekolah, iklim komunikasi terhadap motivasi berprestasi guru (3) Pengaruh secara parsial dan simultan integritas kepala sekolah, iklim komunikasi, disiplin kerja guru dan motivasi berprestasi terhadap produktivitas kerja guru di SMK Negeri Kota Padang.

Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif dan asosiatif. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh guru SMKN Kota Padang yang berjumlah 794 orang. Jumlah sampel diambil sebanyak 266 orang (stratified proportional random sampling). Data penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan angket. Pengujian hipotesis dilakukan dengan analisis jalur (Path Analysis).

Temuan penelitian menunjukkan bahwa integritas kepala sekolah berpengaruh langsung terhadap disiplin kerja, integritas kepala sekolah berpengaruh langsung terhadap produktivitas kerja, iklim komunikasi berpengaruh langsung terhadap disiplin kerja, iklim komunikasi berpengaruh langsung terhadap motivasi berprestasi, iklim komunikasi berpengaruh langsung terhadap produktivitas kerja, integritas kepala sekolah berpengaruh langsung terhadap motivasi berprestasi, disiplin kerja berpengaruh langsung terhadap produktivitas kerja, motivasi berprestasi berpengaruh langsung terhadap produktivitas kerja, integritas kepala sekolah, iklim komunikasi secara bersama-sama berpengaruh terhadap disiplin kerja, integritas kepala sekolah, iklim komunikasi secara bersama-sama berpengaruh terhadap motivasi berprestasi dan integritas kepala sekolah, iklim komunikasi, disiplin kerja, motivasi berprestasi secara bersama-sama berpengaruh terhadap produktivitas kerja guru SMK Negeri Kota Padang

Kata kunci: Integritas Kepala Sekolah, Iklim Komunikasi, Disiplin Kerja dan Motivasi, Produktivitas Kerja Guru

   

Referensi

Dokumen terkait

Based on the research findings, the researcher found the results as follows; 1 there are two kinds of learning objectives, namely general learning objectives and specific learning