• Tidak ada hasil yang ditemukan

abstrak - Perpustakaan Universitas Negeri Padang

N/A
N/A
Nguyễn Gia Hào

Academic year: 2023

Membagikan "abstrak - Perpustakaan Universitas Negeri Padang"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

ii ABSTRAK

Defi. 2015. "Pengaruh Penerapan Model Problem Based Instruction (PBI) dan Self-Efficacy terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMP Negeri 1 Tembilahan". Tesis. Program Pascasarjana Universitas Negeri Padang.

Penelitian ini berawal dari masalah rendahnya kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII SMPN 1 Tembilahan. Hal ini terlihat pada hasil tes kemampuan pemecahan masalah matematis yang diperoleh siswa, hasil observasi dan wawancara dengan guru matematika SMPN 1 Tembilahan.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan model Problem Based Instruction terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa kelas VIII SMPN 1 Tembilahan dan untuk mengetahui kemampuan pemecahan masalah matematis siswa setelah diajar dengan model Problem Based Instruction.

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian Quasi Eksperimen.

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Tembilahan, yang berjumlah 203 dan terdiri dari sembilan kelas. Sampel diambil secara acak. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas kelas VIII.1 SMPN 1 Tembilahan sebagai kelas eksperimen dan VIII.2 SMPN 1 Tembilahan sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket self-efficacy dan tes kemampuan pemecahan masalah matematis. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini, yaitu uji-t dan anava.

Berdasarkan temuan penelitian, diperoleh kesimpulan. Pertama, kemampuan pemecahan masalah matematis siswa yang mengikuti pembelajaran menggunakan model Problem Based Instruction lebih tinggi daripada siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional baik dilihat secara keseluruhan, maupun berdasarkan self-efficacy tinggi dan rendah. Kedua, tidak terdapat interaksi antara model pembelajaran dengan self-efficacy terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa. Hal ini berarti model pembelajaran PBI berpengaruh baik terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa.

Referensi

Dokumen terkait

Abstrak: Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa melalui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning