• Tidak ada hasil yang ditemukan

ANALISIS STRATEGI HARGA DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PELANGGAN DALAM PEMBELIAN BERAS PADA TOKO ALFI BANJARMASIN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "ANALISIS STRATEGI HARGA DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PELANGGAN DALAM PEMBELIAN BERAS PADA TOKO ALFI BANJARMASIN"

Copied!
12
0
0

Teks penuh

(1)

339 ANALISIS STRATEGI HARGA DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN

PELANGGAN DALAM PEMBELIAN BERAS PADA TOKO ALFI BANJARMASIN

Muhammad Wiransyah Putera1, Maskur2, Prihatini Ade Mayvita3

1Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al-Banjari, Banjarmasin, Indonesia.

2Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al-Banjari, Banjarmasin, Indonesia.

3Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al-Banjari, Banjarmasin, Indonesia.

Email : wirasyah2811@gmail.com

ABSTRAK

Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui bagaimana peranan strategi harga dan kualitas produk pada “Toko Alfi Banjarmasin” dalam meningkatkan keputusan pelanggan dan juga untuk mengetahui bagaimana kendala dalam penetapan strategi harga dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian pada “Toko Alfi Banjarmasin”. Jenis penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif. Sampel penelitian terdiri dari 1 orang pemilik dan 2 orang konsumen yang akan menjadi narasumber penelitian dengan teknik analisis data menurut Miles dan Huberman yang diperoleh dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan : (1) strategi penetapan harga yang digunakan “Toko Alfi Banjarmasin” ialah menggunakan Competition Based Pricing dan terkait variabel harga produk beras sudah sangat baik karena harga sangat murah dari para kompetitor lainnya. Jadi, harga produk beras pada “Toko Alfi Banjarmasin” berperan penting dalam meningkatkan keputusan pembelian, (2) dari segi variabel kualitas produk beras di “Toko Alfi Banjarmasin” sudah sangat baik karena kualitas produk mereka sudah terjamin sesuai dengan standar beras dari pemerintah Indonesia sehingga kualitas produk beras pada “Toko Alfi Banjarmasin” berperan penting dalam meningkatkan keputusan pembelian dan (3) kendala yang dihadapi oleh “Toko Alfi Banjarmasin” adalah mengenai ketersediaan produk beras mereka karena beberapa orang menyatakan bahwa terkadang tidak tersedianya produk beras yang pelanggan inginkan.

Kata Kunci : Harga, Kualitas Produk, Keputusan Pembelian

(2)

340 PENDAHULUAN

Pada jaman sekarang setiap perusahaan seringkali tertuju pada prinsip-prinsip penting perusahaan untuk memperoleh keuntungan atau laba semaksimal mungkin. Prinsip ini yang menjadi pegangan dan merupakan tujuan bagi perusahaan di dalam menjalankan usahanya untuk meningkatkan kemajuan perusahaan di masa yang akan datang.

Di dalam meningkatkan persaingan sebuah perusahaan harus memenangkan persaingan, salah satu caranya yaitu dengan melalui perencanaan taktis. Perencanaan taktis ini menggunakan konsep bauran pemasaran (marketing mix). Menurut Kotler & Amstrong (2016:51) bauran pemasaran (marketing mix) adalah seperangkat alat pemasaran taktis yang dipadukan perusahaan untuk menghasilkan responden yang diinginkannya di pasar sasaran. Variabel-variabel yang terdapat dalam bauran pemasaran (marketing mix) yaitu Product (Produk), Price (Harga), Promotion (Promosi), dan Place (Tempat).

Menurut Suparyanto & Rosad (2015:141), harga adalah jumlah sesuatu yang memiliki nilai pada umumnya berupa uang yang harus dikorbankan untuk mendapatkan suatu produk.

Menurut Rahmawati & Nilowardono (2018), kualitas produk adalah kapabilitas produk untuk dijalankan semua kegunaannya, ketahanan, keunggulan, akurasi yang dihasilkan, kesederhanaan pengoperasian dan perombakan, dan atribut lainnya yang berharga.

Keputusan pembelian merupakan tindakan memperoleh suatu produk atau jasa setelah adanya proses pertimbangan dan beberapa pilihan yang ada (Yolanda & Wijanarko, 2018).

Beras yaitu makanan pokok dari sebagian besar masyarakat Indonesia. Konsumsi beras penduduk Indonesia semakin meningkat tiap tahunnya seiring dengan meningkatnya penduduk di Indonesia sendiri. Harga dan kualitas pastinya sangat berpengaruh terhadap keputusan pelanggan dalam membeli produk beras tersebut karena pelanggan pasti membeli produk beras tersebut sesuai dengan kebutuhan dan keinginan mereka.

“Toko Alfi” ini melakukan strategi penetapan harga berdasarkan pesaing (Competition- Based Pricing) yang dimana melibatkan biaya, strategi, dan produk pesaing. Jadi pelanggan akan menilai sendiri produk pada harga dan biaya untuk produk yang serupa. Sehingga “Toko Alfi” akan

(3)

341 terus meningkatkan kualitas produk beras mereka seperti beras yang selalu higienis dan selalu aman untuk dikonsumsi pelanggan.

Kualitas produk beras di “Toko Alfi” sudah mengikuti aturan standar mutu beras di Indonesia yang meliputi derajat sosoh, kadar air, beras kepala, beras patah, total butir beras lainnya (butir menir, merah, kuning/rusak, kapur), butir gabah, dan benda lain. Mereka menjaga keaslian produk beras mereka sesuai kelompok beras masing –masing dan pastinya mereka selalu menjaga kebersihan beras untuk meminimalisir adanya debu dan kutu beras diproduk beras yang mereka jual.

Penelitian terdahulu menjadi panduan penulis dalam melakukan penelitian, sehingga penulis menggunakan jurnal sebelumnya yang berkaitan dengan judul skripsi penulis. Penelitian

“Kualitas Produk dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen di Terang Bulan- Martabak 93” (Davin Joshua dan Metta Padmalia, 2016). Berdasarkan hasil penelitian dengan metode kualitatif deskriptif dapat diambil kesimpulan bahwa hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian. Harga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian.

Permasalahan yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah tentang peranan strategi penetapan harga beras daan peranan strategi kualitas beras terhadap keputusan pembelian pada

“Toko Alfi Banjarmasin” selama ini dan kendala dalam penetapan startegi harga dan kualitas produk beras dalam peranannya terhadap keputusan pembelian pada “Toko Alfi Banjarmasin”.

Maka tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peranan strategi penetapan harga beras daan peranan strategi kualitas beras terhadap keputusan pembelian pada “Toko Alfi Banjarmasin”

selama ini dan untuk mengetahui kendala dalam penetapan startegi harga dan kualitas produk beras dalam peranannya terhadap keputusan pembelian pada “Toko Alfi Banjarmasin”.

Berdasarkan uraian di atas maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian mengenai

“Analisis Strategi Harga Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pelanggan Dalam Pembelian Beras Pada Toko Alfi Banjarmasin”

METODE PENELITIAN

(4)

342 Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif. Menurut Sugiyono (2017:6) metode kualitatif adalah untuk mendapatkan data dari tempat tertentu yang alamiah (bukan buatan), tetapi peneliti melakukan perlakuan dalam pengumpulan data, misalnya dengan mengedarkan kuesioner, wawancara terstruktur, dan sebagainya.

Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada tanggal 27 Maret 2023 sampai Mei 2023. Adapun tempat penelitian dilakukan di “Toko Alfi” yang berlokasi di Jalan Ir. P. M. Noor Gang 1007 RT. 46 No.

57 Banjarmasin Barat.

Teknik Pengumpulan Data

Untuk menghimpun data penelitian menjadi sebuah data yang sistematis dan dijadikan dalam sebuah karya ilmiah, ada beberapa teknik yang digunakan penulis untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan, yakni :

1. Observasi, yaitu pengamatan secara langsung dilapangan agar penulis dapat mengikuti langsung perkembangan dilapangan. Penulis akan mencari data dan informasi apapun yang diperlukan dengan selengkap-lengkapnya. Dalam penelitian ini, penulis akan mengamati dan melakukan wawancara dengan pemilik dan konsumen sekitar.

2. Wawancara, yaitu teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara bertanya langsung kepada konsumen sebagai penunjang dalam penelitian yang berlangsung utuk mendapatkan data-data yang relevan. Penulis akan bertanya langsung kepada konsumen dari “Toko Alfi”

mengenai produk beras yang mereka beli.

Teknik Analisis Data

Analisis data, yaitu menganalisa data yang diperoleh dari observasi dan wawancara dengan menggunakan landasan teoritis, serta pengetahuan yang penulis dapatkan selama pendidikan dibangku kuliah pada Fakultas Ekonomi Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al- Banjari Banjarmasin.

(5)

343 Teknik analisis data yang penulis gunakan dalam penelitian adalah menurut Miles dan Huberman (dalam Sugiyono , 2014) sebagai berikut :

1. Pengumpulan Data

Dalam proses pengambilan data dapat juga sekaligus dilakukan analisis data. Datanya adalah segala sesuatu yang dilihat, didengar dan diamati. Data yang diperoleh bukan merupakan data akhir yang akan dapat langsung dianalisis untuk menarik suatu kesimpulan akhir.

2. Reduksi Data

Tahap ini berlangsung terus menerus sejalan pelaksanaan penelitian berlangsung.

Dimaksudkan untuk lebih menajamkan, menggolongkan, mengarahkan, membuang data yang tidak diperlukan dan mengorganisasikannya.

3. Penyajian Data

Penyajian data adalah sekumpulan informasi tersusun yang memberi kemungkinan adanya penarikan kesimpulan dan pengambilan tindakan. Dengan mencermati penyajian data, peneliti lebih mudah memahami apa yang terjadi dan apa yang harus dilakukan. Bentuk data yang disajikan dapat berupa bagan, uraian singkat, grafik, chart atau tabel.

4. Penarikan Kesimpulan/Verifikasi

Berdasarkan data yang telah direduksi dan disajikan, peneliti membuat kesimpulan yang didukung dengan bukti yang kuat pada tahap pengumpulan data. Kesimpulan adalah jawaban dari rumusan masalah dan pertanyaan yang telah diungkapkan oleh peneliti sejak awal.

HASIL DAN PEMBAHASAN

Peranan strategi penetapan harga beras terhadap keputusan pembelian pada “Toko Alfi Banjarmasin” selama ini

Harga merupakan suatu elemen yang sangat penting untuk menentukan pangsa pasar dan keuntungan sebuah perushaan. Harga adalah satu-satunya unsur marketing mix yang menghasilkan pemasukan atau pendapatan bagi suatu perusahaan. Selain itu harga adalah unsur bauran pemasaran

(6)

344 yang bersifat fleksibel, artinya dapat berubah atau diubah dengan cepat secara langsung. Harga merupakan nilai relatif yang dimiliki oleh sebuah produk.

Dari hasil penelitian di atas, strategi penetapan harga yang digunakan “Toko Alfi Banjarmasin” ialah menggunakan Competition Based Pricing yang artinya yaitu menentukan harga menyesuaikan dengan harga kompetitor karena metode Competition Based Pricing ini terbilang relatif mudah dan tidak menimbulkan masalah pada “Toko Alfi Banjarmasin”.

Dari hasil penelitian wawancara, penulis menghubungkan pertanyaan dengan indikator- indikator harga menurut Kotler dalam Krisdayanto (2018:4) yaitu :

1. Keterjangkauan Harga

Harga produk beras di “Toko Alfi Banjarmasin” bisa dijangkau oleh semua kalangan masyarakat.

2. Kesesuaian Harga dengan Kualitas Produk

Harga produk beras dengan kualitas yang mereka harapkan setara atau sesuai 3. Daya Saing Harga

Harga beras di “Toko Alfi Banjarmasin murah sehingga bisa bersaing dengan kompetitor lain.

4. Kesesuaian Harga dengan Manfaat

Harga jual beras di “Toko Alfi Banjarmasin” sudah sesuai dengan manfaat yang dirassakan oleh konsumen karena mereka merasa beras yang dijual rasanya enak.

Jadi, mereka tidak mempermasalahkan tentang variabel harga tersebut karena menurut mereka harga produk beras pada “Toko Alfi Banjarmasin” murah dibandingkan dengan toko-toko lainnya bahkan toko-toko di sekitarnya. Oleh karena itu banyak pelanggan yang merasa puas dengan harga yang diberikan oleh “Toko Alfi Banjarmasin” dan pelanggan tidak merasa dirugikan.

Bahkan apabila pelanggan membeli produk beras dengan jumlah yang besar pelanggan akan mendapatkan harga yang lebih murah dalam perkilonya dibandingkan dengan membeli dalam jumlah yang kecil karena akan diberikan dengan harga yang normal dari “Toko Alfi Banjarmasin”

sendiri.

(7)

345 Hal ini sejalan dengan teori dari Fandy Tjiptono (2016:871) yang menyatakan bahwa harga memainkan peranan penting bagi perekonomian secara makro, konsumen, dan perusahaan.

Dari penjelasan di atas penulis menyimpulkan bahwa strategi harga pada “Toko Alfi Banjarmasin” berperan penting dalam meningkatkan keputusan pembelian.

Peranan strategi kualitas produk beras terhadap keputusan pembelian pada “Toko Alfi Banjarmasin” selama ini

Kualitas produk sangat penting bagi suatu produk, jika produk memiliki kualitas yang buruk atau tidak sesuai dengan standarnya maka produk itu akan menjadi masalah bagi pelanggan dan akan menjadi kesempatan untuk kompetitor menarik pelanggan kita ke toko mereka. Hal itu akan membuat masalah besar bagi produk kita bahkan perusahaan kita, apabila tidak segera diantisipasi akan membuat perusahaan kita tidak bisa bersaing lagi dengan kompetitor, atau bahkan membuat perusahaan kita bangkrut.

Dari hasil penelitian wawancara, penulis menghubungkan pertanyaan dengan indikator- indikator kualitas produk menurut Tjiptono (2015:315) yaitu :

1. Hasil Kinerja (Performance)

Kualitas beras di “Toko Alfi Banjarmasin” terjamin sehingga mereka tidak perlu meragukan kualitasnya.

2. Ciri-Ciri atau Keistimewaan Tambahan (Features)

Keistimewaan produk beras di “Toko Alfi Banjarmasin” adalah keterkaitan dengan kebersihan produk berasnya.

3. Keandalan (Raliability)

Beras di “Toko Alfi Banjarmasin kemungkinan kecil untuk mendapati risiko beras mengalami kerusakan.

4. Kesesuaian dengan Spesifikasi (Conformance to Specfication)

Beras di “Toko Alfi Banjarmasin” sudah sesuai dengan standar beras di Indonesia karena mereka menyuplai beras langsung dari Bulog

5. Daya Tahan (Durability)

(8)

346 Beras di “Toko Alfi Banjarmasin” bisa bertahan lama karena mereka menjaga dengan baik kebersihan berasnya

6. Kualitas yang Dirasakan (Perceived Quality)

Kualitas beras yang dirasakan konsumen rasanya enak sehingga tidak mengurangi kepuasan konsumen.

Jadi, mereka tidak mempermasalahkan juga mengenai variabel kualitas ini karena menurut meraka kualitas produk beras di “Toko Alfi Banjarmasin” sangat baik. “Toko Alfi Banjarmasin”

menyuplai beras mereka dari perusahaan BUMN yaitu Bulog yang dimana disana sudah mengikuti standar beras dari pemerintahan di Indonesia jadi produk beras mereka tidak perlu diragukan lagi terkait dengan kualitas produk beras mereka. Hal itu yang membuat semua pelanggan di “Toko Alfi Banjarmasin” merasa puas dengan kualitas beras yang mereka berikan.

Hal ini sejalan dengan teori Kotler dan Keller (2016:164) yang menyatakan bahwa kualitas produk adalah kemampuan suatu barang untuk memberikan hasil kinerja yang sesuai bahkan melebihi apa yang diinginkan konsumen.

Dari penjelasan di atas penulis menyimpulkan bahwa strategi kualitas produk pada “Toko Alfi Banjarmasin” berperan penting dalam meningkatkan keputusan pembelian.

Keputusan pembelian produk beras pada “Toko Alfi Banjarmasin”

Keputusan pembelian merupakan pemikiran dimana individu mengevaluasi berbagai pilihan dan memutuskan pilihan pada suatu produk dari sekian banyak pilihan.

Dari hasil penelitian wawancara, penulis menghubungkan pertanyaan dengan indikator- indikator keputusan pembelian menurut Kotler & Amstrong (2016:188) yaitu :

1. Pilihan Produk

Jenis beras yang sering dibeli oleh konsumen biasanya beras yang harganya murah seperti siam

2. Pilihan Penyalur

Beras di “Toko Alfi Banjarmasin” disalurkan dari Bulog sehingga membuat konsumen berlangganan di sini dan sudah memiliki kepercayaan untuk membeli produk beras di sini.

(9)

347 3. Waktu Pembelian

Konsumen datang biasanya pada pagi hari dan disaat ketersediaan stok produk beras mereka di rumah telah habis.

4. Jumlah Pembelian

Konsumen membeli produk beras ada yang perliter dan ada juga yang beli dalam jumlah banyak atau karungan

5. Metode Pembayaran

Konsumen ada yang membeli produk beras dengan pembayaran tunai dan ada juga yang melakukan pembayaran melalui transfer apabila konsumen tersebut mememesan produk beras secara online.

Dari penjelasan di atas penulis menyimpulkan bahwa strategi penetapan harga dan kualitas produk pada “Toko Alfi Banjarmasin” berperan penting dalam meningkatkan keputusan pembelian.

Kendala dalam penetapan strategi harga dan kualitas produk beras dalam peranannya terhadap keputusan pembelian pada “Toko Alfi Banjarmasin”

Kendala di suatu perusahaan terkadang akan membuat masalah besar bagi perusahaan itu sendiri, apabila tidak cepat diantisipasi nantinya akan membuat pelanggan-pelanggan lebih tertarik ke toko lain karena dari keluhan pelanggan kita tahu apa saja kendala yang sedang kita hadapi.

Dari hasil penelitian wawancara di atas, kendala yang sedang dihadapi “Toko Alfi Banjarmasin” ternyata bukan dari variabel harga dan variabel kualitas produk, tetapi dari ketersediaan produk beras mereka. “Toko Alfi Banjarmasin” memiliki banyak pelanggan dan ada beberapa pelanggan setia yang bisa membeli produk dengan jumlah yang besar. Hal itu yang membuat ketersediaan produk beras di “Toko Alfi Banjarmasin” tidak bisa menutupi banyaknya minat dari pelanggan yang ingin membeli. Kendala ketersediaan produk ini harus cepat diantisipasi karena bisa membuat beberapa pelanggan apalagi pelanggan baru akan memilih membeli beras di toko lain yang memiliki ketersediaan produk beras yang pelanggan inginkan meskipun harga yang sedikit lebih mahal.

(10)

348 Hal ini sejalan juga dengan teori dari Heizer & Render (2014:512) yang menyatakan bahwa tujuan manajemen persediaan adalah menentukan keseimbangan antara investasi persediaan dengan pelayanan pelanggan. Anda tidak akan pernah mencapai sebuah strategi berbiaya rendah tanpa manajemen persediaan yang baik.

Jadi, seharusnya “Toko Alfi Banjarmasin” memperbanyak membeli stock jenis produk beras yang banyak dicari oleh pelanggan dari sebelumnya apabila supplier sudah ready stock karena agar pelanggan tidak minat untuk mencari produk beras yang mereka inginkan di toko lain.

Sehingga pelanggan selalu merasa puas dengan produk beras yang kita sediakan.

KESIMPULAN

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan tersebut, penulis dapat menarik kesimpulan sebagai berikut :

1. Dari segi variabel harga produk beras di “Toko Alfi Banjarmasin” sudah sangat baik karena harga produk beras mereka sangat murah dari para kompetitor lainnya yang membuat pelanggan lebih memilih membeli beras di “Toko Alfi Banjarmasin” dibandingkan dengan toko-toko beras lainnya. Harga produk beras pada “Toko Alfi Banjarmasin” berperan penting dalam meningkatkan keputusan pembelian.

2. Dari segi variabel kualitas produk beras di “Toko Alfi Banjarmasin” sudah sangat baik karena kualitas produk beras mereka sudah terjamin sesuai dengan standar kualitas beras dari pemerintah Indonesia. Hal ini yang membuat para pelanggan puas membeli produk beras di “Toko Alfi Banjarmasin”. Kualitas produk beras pada “Toko Alfi Banjarmasin”

berperan penting dalam meningkatkan keputusan pembelian.

3. Kendala yang dihadapi oleh “Toko Alfi Banjarmasin” adalah mengenai ketersediaan produk beras mereka karena beberapa orang yang penulis wawancarai yang terkait dengan

“Toko Alfi Banjarmasin” menyatakan bahwa terkadang tidak tersedianya produk beras yang pelanggan inginkan yang membuat beberapa pelanggan memilih membeli produk beras yang mereka inginkan di toko lain.

(11)

349 UCAPAN TERIMA KASIH

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa dalam penulisan artikel ini tidak terlepas dari bantuan yang diberikan oleh berbagai pihak, untuk itu tidak ada persembahan terbaik yang penulis berikan selain rasa ucapan terima kasih kepada pihak yang telah banyak membantu penulis untuk penulisan artikel ini.

Pada kesempatan ini penulis menyampaikan rasa terimakasih yang tidak terhingga kepada bapak Dr. H. Maskur, M.M selaku dosen pembimbing I dan ibu Prihatini Ade Mayvita, S.E, M.M selaku dosen pembimbing II yang telah sabar, meluangkan waktu, merelakan tenaga dan pikiran serta turut memberi perhatian dalam memberikan pendampingan selama proses penulisan artikel ini.

Terimakasih juga kepada “Toko Alfi Banjarmasin” atas diberikannya kesempatan untuk dapat melakukan penelitian di sana.

Akhir kata, penulis berharap semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi semua pihak dan semoga amal baik yang telah diberikan mendapatkan balasan dari Allah SWT. Amin.

DAFTAR PUSTAKA

Fandy, Tjiptono. (2016). Service, Quality & Satisfaction. Yogyakarta: ANDI.

Heizer dan Render. (2014). Manajemen Operasi. Jakarta: Salemba Empat.

Joshua, D., & Padmalia, M. (2017). Pengaruh Kualitas Produk dan Harga Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen. Jurnal Entrepreneur Dan Entrepreneurship, 5(1), 27–32.

Kotler, Phillip dan Kevin Lane Keller. (2016). Manajemen Pemasaran. Edisi 12 Jilid 1 & 2.Jakarta:

PT. Indeks.

Kotler, Philip dan Gary Amstrong. (2016). Prinsip – Prinsip Pemasaran. Edisi 13. Jilid 1. Jakarta:

Erlangga.

Krisdayanto, I., Haryono, A. T., & Gagah, E. (2018). Analisis Pengaruh Harga, Kualitas Pelayanan, Fasilitas, Dan Lokasi Terhadap Kepuasan Konsumen Di Cafe Lina Putra Net Bandungan.

Journal of Management, 4(4)

Rahmawati, Y., & Nilowardono, S. (2018). The Effect Of Product Quality, Brand Trust, Price And Sales Promotion On Purchase Surabaya ( Case Study In PT. Propnex Realti Visit).

Internasional Journal Of Intgrated Education, Engineering And Business, Vol 1, 1-10.

Sugiyono. (2014). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan Kombinasi (Mixed Methods),

(12)

350 Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Suparyanto & Rosad. (2015). Manajemen Pemasaran, In Media, Yogyakarta.

Yolanda, & Wijanarko, D. H. (2018). Pengaruh Promosi Dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Air Minum Merek Aqua Serta Implikasinya Terhadap Citra Merek di Fakultas Ekonomi Universitas Borobudur. Jurnal Manajemen 6, 6(1A), 88-108.

Referensi

Dokumen terkait

Ha : Tidak ada prngaaruh yang signifikan antara lokasi terhadap keputusan pembelian pada toko best meat di sragen Ho : Ada prngaaruh yang signifikan antara lokasi terhadap keputusan