• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB 1 PENDAHULUAN

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "BAB 1 PENDAHULUAN"

Copied!
3
0
0

Teks penuh

(1)

1

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Perkembangan rekayasa bahan komposit melaju dengan pesat. Hal ini disebabkan hasil riset yang menunjukkan bahwa produk-produk berbahan dasar komposit mampu bersaing dengan produk-produk berbahan dasar logam dalam hal kekuatan, dan memiliki keunggulan dalam berat. Material Komposit terdiri dari dua atau lebih material yang berbeda menjadi satu material, bertujuan untuk meningkatkan sifat mekanik dari setiap material yang dimilikinya. Material secara umum bisa diartikan sebagai bahan mentah yang belum di proses, tetapi kadang kala suatu material telah diproses terlebih dahulu sebelum digunakan untuk proses produksi lebih lanjut menjadi suatu produk.

Salah satu material yang sering dipakai saat ini adalah serat karbon. Serat karbon adalah sebuah material yang terdiri dari ribuan serat atom karbon dengan diameter 5 sampai 10 mikrometer. Serat karbon memiliki modulus elastisitas paling tinggi dibandingkan serat komposit lainnya. Serat karbon juga memiliki suhu leleh dan ketahanan termal paling tinggi dibandingkan serat lainnya. Serat karbon banyak digunakaan sebagai material di industri otomotif dan kedirgantaraan karena serat karbon relatif ringan dan memiliki nilai sangat tinggi dari perbandingan antara kekuatan terhadap densitas. Rasio berat spesifik tersebut unggul dibandingkan dengan bahan lainnya.

Dalam pembuatan komposit sendiri diperlukan adanya Matrix. Pengertian dari Matrix itu sendiri adalah sebuah unsur yang tugasnya untuk mengikat dan melindungi penguat. Unsur ini juga menahan dan meneruskan tegangan yang di terima pada komposit tersebut. Matrix memberikan kekakuan dan bentuk terhadap struktur. Matrix sendiri terbagi menjadi beberapa bagian dan salah satunya adalah jenis Matrix polimer. Dalam penelitian ini akan ditentukan jenis Matrix polimer apa yang baik untuk dipakai dalam pembuatan material komposit dengan serat karbon.

(2)

2

1.2 Perumusan Masalah

Rumusan masalah pada penelitian ini adalah :

1. Bagaimana pengaruh perbedaan matrix terhadap kekuatan Tarik komposit serat karbon?

2. Bagaimana pengaruh matrix terhadap pola patahan material komposit serat karbon?

3. Bagaimana perbandingan nilai mikromekanik komposit teori dan pengujian?

Batasan masalah pada penelitian ini adalah :

1. Ketebalan komposit saat proses laminasi dianggap seragam.

2. Jenis serat karbon yang digunakan adalah serat karbon dengan tipe anyaman twill.

3. Jenis resin yang digunakan adalah epoxy, polyester dan lycal.

4. Pengujian yang dilakukan untuk mendapatkan sifat mekanik dari komposit berupa pengujian tarik.

5. Nilai regangan pada penelitian ini tidak dianalisis.

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini adalah

1. Mengetahui pengaruh perbedaan matrix terhadap kekuatan Tarik komposit serat karbon

2. Mengetahui pengaruh matrix terhadap pola patahan material komposit serat karbon.

3. Mengetahui perbandingan nilai mikromekanik komposit teori dan pengujian

1.4 Manfaat Penelitian

Manfaat dari penelitian ini adalah :

1. Manfaat yang didapat bagi mahasiswa adalah mendapatkan pengetahuan mengenai pelaksanaan pembuatan komposit serat karbon menggunakan metode hand lay-up vacuum bagging.

2. Manfaat dari penilitian ini adalah sebagai referensi untuk mengetahui dan memilih resin dalam pembuatan komposit dengan menggunakan serat karbon.

(3)

3

1.5 Kerangka Pemikiran

Fiber : Serat Karbon Fraksi Massa Resin : Epoxy, Polyester

Pengujian Tarik Kekuatan Tarik

Foto Makro Pola Patahan

Mikromekanik Perbandingan E Teori

Gambar 1.1 Kerangka Berpikir

Vacum Bagging

Pengujian dan Perhitungan

Pengaruh Matrix terhadap hasil uji Tarik pada Serat

Karbon

Data

Material Metode

Hand Lay-Up

Dan E Hasil Uji Dan Lycal

Referensi

Dokumen terkait

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kekuatan poros komposit serat batang pisang bermatrik polyester terhadap pengujian puntir dan mengamati foto makro

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kekuatan poros komposit serat batang pisang bermatrik polyester terhadap pengujian puntir dan mengamati foto makro

Mendiskripsikan foto makro patahan spesimen terhadap kekuatan tarik pada lubang dicetak dan dibor pada sambungan mekanik komposit polyester tipe double lap pada

Studi perlakuan jenis alkali dan fraksi volume serat terhadap kekuatan tarik, kekuatan bending, tarik dan impak komposit berpenguat serat rami bermatrik polyester

Perhitungan fraksi volume serat menggunakan patahan dari uji tarik komposit yaitu dua bagian yang patah yang dicelupkan ke dalam air... Nilai fraksi volume serat untuk

Bentuk kegagalan komposit polyester berbeban serat karbon pada uji tarik serat mengalami putus dari komposit (fiber pull out) serta matriks putus karena

Penelitian dilakukan secara eksperimental untuk mengetahui pengaruh fraksi volume antara serat empelur sagu dan resin polyester terhadap nilai kekuatan tarik dan kekuatan bending

Oleh karena itu, pada penelitian ini dilakukan pembuatan komposit yang tersusun dari dua komponen yaitu penguat reinforcement serat karbon kevlar dan matrik resin polyester yang