• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB I PENDAHULUAN

N/A
N/A
Nguyễn Gia Hào

Academic year: 2023

Membagikan "BAB I PENDAHULUAN"

Copied!
5
0
0

Teks penuh

(1)

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Indonesia memiliki banyak pelabuhan, salah satunya di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) Sungai Pakning PT Pertamina Persero. Pelabuhan Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) termasuk Pelabuhan yang sibuk akan aktivitas ekspor dan impor yang menyebabkan kapal asing berlabuh di wilayah Indonesia.

Dizaman seperti saat ini dimana ilmu pengetahuan dan teknologi telah berkembang dengan pesat, tidak mengherankan bila mana berpengaruh juga terhadap meningkatnya kegiatan Perdagangan Internasional diberbagai belahan Dunia. Selain itu kemajuan zaman berdampak pula terhadap semakin banyaknya permasalahan dan tantangan yang harus dihadapi.

Menanggapi hal di atas PT Pertamina (Persero) yang juga merupakan badan usaha milik negara (BUMN) yang bergerak di bidang energi meliputi minyak, gas, serta energi baru, menjalankan kegiatan bisnisnya berdasarkan prinsip-prinsip tata kelola koorporasi yang baik sehingga dapat berdaya saing yang tinggi di dalam era globalisasi.

Dalam menunjang pendistribusian domestik PT Pertamina (Persero) menempatkan depot penyimpanan dan pendistribusian Bahan Bakar Minyak (BBM) di berbagai daerah guna mempermudah pengiriman di beberapa Stasiun Pengiriman Bahan Bakar Umum (SPBU) dalam suatu wilayah termasuk di PT Pertamina (Persero) Sungai Pakning.

Gambar 1.1 Peta PT Pertamina

Sumber : https://www.google.com/search?client=firefox-b-d&q=peta+PT+Pertamina

(2)

Adapun masalah yang sering dihadapi adalah faktor dalam dan faktor luar, faktor tersebut bisa berdampak negatif terhadap pengoperasian Kapal itu sendiri. Adapun dampak yang akan terjadi dari faktor tersebut adalah tubrukan, kandas dan benturan keras terhadap dermaga pada saat proses penyandaran. Hal ini terjadi karena kurangnya ketelitian dan kejelian terhadap keadaan sekitar. Upaya yang harus dilakukan untuk pencegahan terhadap kecelakan yang mungkin terjadi maka dibutuhkan ketelitian dan tanggung jawab dalam mengoperasikan kapal tentunya halini bisa mengganggu kelancaran dalam pelayaran.Kegagalan dan keterlambatan dalam menyandarkan kapal didermaga di akibatkan oleh kurangnya pengetahuan dan ketelitian terhadap cuaca disekitar kapal.

Berdasarkan uraian diatas, Penulis tertarik untuk mengangkat masalah tersebut dan menganalisis dengan judul penelitian :

” PROSEDUR SANDAR LEPAS KAPAL MT.BULL FLORES OLEH PELINDO 1 PERSERO DI TERMINAL PERTAMINA

SUNGAI PAKNING ”.

1.2 Tujuan dan Kegunaan Penelitian

Adapun tujuan dari penelitian Tugas Akhir yang Penulis ini buat adalah untuk mengetahui penerapan system prosedur lepas sandar di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) PT Pertamina di wilayah Sungai Pakning.

Dan adapun kegunaan atau manfaat penelitian yang diperoleh dari penelitian tugas akhir sebagai berikut:

a. Bagi Taruna/I dan pembaca sebagai bahan informasi dan ilmu pengetahuan terhadap standar oprasional serta kendala dan upaya mengatasinya dalam pelayanan kapal sandar dan lepas di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) PT Pertamina Sungai Pakning.

b. Bagi Jurusan Kemaritiman (Politeknik Negeri Bengkalis) diharap penelitian ini menjadi tambahan pustaka yang membahas penerapan Standar Operasional

(3)

1.3 Perumusan Masalah

Untuk memudahkan dalam proses penyusunan tugas akhir perlu dirumuskan terlebih dahulu masalah - masalah yang akan Penulis angkat dari observasi yang dilakukan di PT Pelindo 1 (Persero) Sungai Pakning pada saat penulis melakukan Praktek Kerja Darat (Prada). Dalam suatu penelitian ilmiah suatu perumusan masalah adalah bagian yang sangat penting. Dengan perumusan masalah tersebut akan mempermudah Penulis dalam melakukan dan mengembangkan penelitian dan mencari jawaban yang tepat dan sesuai untuk dicari pemecahan dari masalah tersebut.

Berdasarkan latar belakang yang telah dikemuka kan tersebut diatas, maka penulis merumuskan masalah sebagai berikut:

1. Bagaimanakah prosedur sandar lepas di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) di PT Pertamina Sungai Pakning?

2. Apa saja kendala dan upaya untuk mengatasinya dalam sandar lepas pada pelayanan Kapal di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) PT Pertamina Sungai Pakning?

3. Pentingkah peran kapal tunda dalam Proses sandar lepas Kapal MT.BULL FLORES di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) PT Pertamina Sungai Pakning?

(4)

1.4 Pembatasan Masalah

Dengan banyaknya masalah yang biasa dikaji maka agar efesien dan sesuai dengan judul, maka penulis memberikan batasan masalah.

Adapun batasan masalah dalam penelitian Proses lepas sandar Penyandaran Kapal MT.BULL FLORES di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) PT Pertamina Sungai Pakning adalah:

1. Penelitian ini membahas tentang Prosedur sandar lepas Kapal MT.BULL FLORES di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) PT Pertamina Sungai Pakning 2. Penelitian ini membahas tentang kendala-kendala dan upaya yang dihadapi saat

Lepas Sandar di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri(TUKS) PT Pertamina Sungai Pakning

3. Pentingkah peran kapal tunda dalam Proses sandar lepas Kapal MT.BULL FLORES di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) PT Pertamina Sungai Pakning

1.5 Sistematika penulisan

Sistematika penulisan yang penulis kemukakan didalam tugas akhir terdiri dari 3 (tiga) Bab, yang dimana setiap Bab nya penulis membagikannya lagi menjadi beberapa bagian yang menjelaskan serta berhubungan dengan judul yang penulis buat.

Adapun sistematika penulisan Laporan Tugas Akhir guna mempermudah pemahaman dan memberikan gambaran rencana penyusunan adalah sebagai berikut.

(5)

HALAMAN JUDUL TANDA PENGESAHAN ABSTRAK

KATA PENGANTAR DAFTAR ISI

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang

1.2 Tujuan dan Kegunaan Penelitian 1.3 Perumusan Masalah

1.4 Perbatasan Masalah 1.5 Sistematika Penulisan BAB II LANDASAN TEORI

2.1 Tinjauan Teoritis

2.2 Studi Penelitian Terdahulu 2.3 Sistem Konseptual

BAB III METODOLOGI PENELITIAN 3.1 Waktu Dan Tempat Penelitian 3.2 Teknik Pengumpulan Data 3.3 Teknik Analisis Data 3.4 Jadwal Penelitian

BAB IVHASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Deskripsi Data

4.2 Analisis Data

4.3 Alternatif Pemecahan Masalah 4.4 Evaluasi Pemecahan Masalah BAB VKESIMPULAN DAN SARAN 5.1 Kesimpulan

5.2 Saran..

DAFTAR PUSTAKA BIODATA PENULIS

Referensi

Dokumen terkait

Sistematika Penulisan Sistematika penulisan skripsi ini dilakukan dengan membagi ke dalam empat bab dengan dengan sistematika sebagai berikut: BAB I: PENDAHULUAN Pendahuluan ini