• Tidak ada hasil yang ditemukan

Kata Kunci : Edukasi Kesehatan, Pengetahuan, Perilaku ASI Eksklusif

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2023

Membagikan "Kata Kunci : Edukasi Kesehatan, Pengetahuan, Perilaku ASI Eksklusif"

Copied!
1
0
0

Teks penuh

(1)

LITERATURE REVIEW “PENGARUH EDUKASI KESEHATAN MENGGUNAKAN MEDIA TERHADAP PENGETAHUAN DAN PRAKTEK PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF”

YUNITA KARTIKANINGSIH- 25010115120079 2022-SKRIPSI

Cakupan bayi yang mendapat ASI Eksklusif sebesar 66,06% ditahun 2020 masih dikatakan rendah dari Target Pencakupan ASI Eksklusif secara Nasional oleh Departemen Kesehatan Republik Indonesia sebesar 80%. Pengetahuan dan perilaku ibu menyusui yang rendah dalam memberikan ASI Eksklusif dapat mempengaruhi keberhasilan ASI Eksklusif.Pemberian edukasi kesehatan dinilai mampu untuk mengubah pengetahuan dan tindakan seseorang.Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh edukasi kesehatan menggunakan media terhadap pengetahuan dan praktik pemberian ASI Eksklusif. Penelitian Literature Review ini menggunakan kata kunci :Edukasi Kesehatan, Pengetahuan, Perilaku Pemberian ASI Eksklusif. Kriteria inklusi : artikel dari database Google Scholar dan terindeks DOAJ dalam 10 tahun terakhir, subjek ibu menyusui, artikel yang membahas media edukasi kesehatan terhadap pengetahuan dan praktik pemberian ASI Eksklusif, penelitian dengan metode Pre Experiment Quasi Experiment dengan pretest – posttest desain.Diperoleh 13 jurnal yang membahas tentang media pendidikan kesehatan tentang ASI Eksklusif. Dua belas jurnal membahas pengaruh media pendidikan kesehatan terhadap pengetahuan ibu dalam pemberian ASI Eksklusif yang menunjukkan hasil pengaruh yang signifikan, dan 3 jurnal membahas pengaruh media pendidikan kesehatan terhadap praktek ibu dalam pemberian ASI Eksklusif menunjukkan hasil pengaruh yang signifikan. Media pendidikan sangat mempengaruhi tingkat pengetahuan dan perilaku kesehatan ibu dalam keberhasilan pemberian ASI Eksklusif.Media kesehatan berupa booklet, flip chart, video dan konseling penyuluhanmempunyai pengaruh yang sangat signifikan terhadap perubahan pengetahuan dan praktek ibu menyusui.

Kata Kunci : Edukasi Kesehatan, Pengetahuan, Perilaku ASI Eksklusif

Referensi

Dokumen terkait

kesehatan bayi dan ibunya adalah pemberian ASI eksklusif setidaknya sampai 6 bulan.ASI eksklusif bukan hanya semata didasarkan pada pertimbangan bahwa ASI

SIMPULAN Berdasarkan hasil penelitian dan analisis yang telah diuraikan dapat diambil kesimpulan bahwa 1 Setengahnya 50% ibu berpengetahuan cukup tentang manfaat ASI di Desa Pakong