KATA PENGANTAR
Puji syukur praktikan panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan hidayah-Nya, laporan praktikum Hidrolika ini dapat terselesaikan tepat pada waktunya. Praktikum Hidrolika ini merupakan suatu hal yang wajib dilaksanakan bagi seluruh mahasiswa Teknik Sipil yang mengambil mata kuliah Hidrolika untuk menunjang kompetensinya sebagai seorang engineer.
Laporan praktikum ini dapat terselesaikan berkat kerja keras praktikan dan juga dukungan dari berbagai pihak antara lain:
1. Yuda Romdania, S.T., M.T., selaku Kepala Laboratorium Hidroteknik Universitas Lampung, Ir. Nur Arifaini, M.S., Riki Chandra Wijaya, S.Pd., M.T., dan Dr. Ir. Endro Prasetyo Wahono, S.T., M.Sc., serta Ir. Ahmad Zakaria, M.T., Ph.D., selaku dosen pengajar mata kuliah Hidrolika yang telah memberikan pemahaman dasar mengenai segala macam hal yang berhubungan dengan permasalahan Hidrolika.
2. Tiara Servita Dewi, selaku asisten dosen pada mata kuliah Hidrolika yang telah memberikan pengarahan dan bimbingan serta motivasi selama praktikum berlangsung dan dalam penyusunan laporan ini.
3. Seluruh asisten dosen Hidrolika yang ikut serta memberikan pengarahan dan bimbingan dalam menyusun laporan praktikum Hidrolika.
4. Rekan-rekan mahasiswa Jurusan Teknik Sipil Angkatan 2021 yang telah memberikan dukungan dalam penyusunan laporan praktikum Hidrolika
ii Praktikan menyadari sepenuhnya bahwa laporan ini masih jauh dari kata sempurna oleh sebab itu kritik dan saran yang membangun sangat kami harapkan untuk
kesempurnaan laporan dikemudian hari.
Akhir kata, kami berharap semoga laporan praktikum Hidrolika ini dapat bermanfaat bagi kita semua.
Bandar Lampung, 2023
Praktikan