LATIHAN SOAL PHB SMANEMA 1. Syarat utama yang harus ada diantara
komponen biotik dan abiotik, agar dapat dikatakan sebagai suatu ekosistem adalah …
A. komponen biotik terdiri atas spesies yang beraneka ragam
B. komponen abiotik memiliki daya dukung lingkungan
C. terjadi interaksi antara komponen biotik dengan abiotik
D. komponen biotik harus mendiami lingkungan/komponen biotik dalam waktu yang lama
E. komponen biotik tersusun atas populasi yang membentuk komunitas 2. Di bawah ini pasangan antara organisme
dengan peranannya di dalam ekosistem yang tepat adalah …
A. jamur – produsen
B. keluwing – dekomposer C. paus biru – detritivor D. kaktus – konsumen E. bakteri – dekomposer
3. Sekelompok siswa mengamati beberapa jenis organisme berdasarkan kemampuannya memperoleh makanan.
Padi, lumut, dan fitoplankton dimasukkan dalam kelompok X.
Sementara itu, kelinci, jamur, dan zooplankton dimasukkan dalam kelompok Y. Kelompok X dan Y adalah …
X Y
A. Heterotrof Autotrof B. Kemoautotrof Fotoautotrof C. Kemoautotrof Autotrof
D. Autotrof Heterotrof
E. Autotrof Kemoautotro
f
4. Interaksi antarpopulasi dimana populasi yang satu menghasilkan zat yang dapat menghalangi tumbuhnya populasi lain disebut …
A. komensalisme D. parasitisme B. alelopati E. saprofitisme C. mutualisme
5. Jika diketahui pada suatu daerah terdapat tumbuhan yang beradaptasi dengan cara menekan pertumbuhan daun namun memacu pertumbuhan akar, maka daerah tersebut merupakan habitat dengan bioma …
A. stepa D. tundra
B. gurun E. taiga
C. pantai
6. Perhatikan rantai makanan berikut!
Berdasarkan rantai makanan tersebut, organisme yang menduduki trofik III adalah…..
A. Ular D. Elang
B. Sawi E. Belalang
C. Katak
7. Burung cendrawasih di Papua mulai langka karena adanya perburuan liar dan terjadi
penebangan hutan. Dampak yang ditimbulkan dari kelangkaan burung cendrawasih adalah…
A. Meningkatnya hewan pemakan serangga
B. Menurunnya populasi makanan burung
C. Hilangnya suara burung di hutan D. Meningkatnya populasi serangga E. Menurunnya populasi serangga
8. Gambar di bawah ini merupakan hasil simulasi dari hubungan antara mangsa dengan pemangsanya.
Populasi rumput pada grafik meningkat dengan pesat karena ….
A. Penurunan populasi srigala
B. Peningkatan kompetisi antar individu kelinci
C. Peningkatan populasi srigala mengontrol
jumlah populasi kelinci
D. Penurunan populasi kelinci akibat dari
kompetisi intraspesifik
E. Rumput meningkat sebagai kompensasi
herbivori dari kelinci
9. Perhatikan jaring-jaring makanan berikut ini!
Berdasarkan jaring-jaring makanan di atas, organisme yang terpengaruh jika burung hantu punah adalah …
A. Populasi tikus meningkat B. Populasi rumput menurun
C. Populasi tikus menurun D. Populasi ular menurun E. Populasi elang meningkat
10.Aliran energi dalam suatu ekosistem terjadi seperti gambar di bawah ini!
Pernyataan yang tepat terkait dengan aliran energi di atas adalah …
A. Energi yang diterima ular sebagai konsumen sekunder adalah 100 Kcal B. Sebesar 10% energi yang terbuang ke
lingkungan dan 90% akan diteruskan ke tingkat trofik yang lebih tinggi C. Energi yang diterima kelinci sebagai
konsumen primer adalah 9.000 Kcal D. Energi yang diterima oleh burung
elang sebagai konsumen tersier adalah
1000 Kcal
E. Tingkat trofik tertinggi akan menerima energi paling besar dalam suatu ekosistem
11.Dalam suatu ekosistem danau terjadi perpindahan energi. Energi yang tersimpan paling tinggi terdapat di … A. ikan
B. udang
C. burung bangau D. bentos
E. fitoplankton
12.Perhatikan piramida ekologi berikut!
Jika diketahui bahwa efisiensi aliran energi antar tingkatan trofik adalah 10%, maka energi yang terkandung dalam konsumen tersier pada piramida di atas adalah kira-kira …
A. 4.298 kilokalori B. 429,8 kilokalori C. 43,0 kilokalori D. 4,3 kilokalori E. 0,4 kilokalori
13.Perhatikan gambar piramida di bawah ini.
Lesimpulan yang TEPAT untuk gambar piramida jumlah di atas adalah …
A. Pada dasar piramida, jumlah organisme di tingkat trofik pertama jumlahnya paling melimpah
B. Pada dasar piramida, jumlah organisme di tingkat trofik pertama jumlahnya semakin rendah
C. Ketika puncak piramida dicapai, jumlah individu di tingkat trofik ketiga semakin meningkat
D. Ketika puncak piramida dicapai, jumlah organisme karnivora lebih banyak dibandingkan jumlah
herbivora
E. Pada semua tingkat trofik, jumlah individu dan jumlah energi yang terlibat sama
14.Cacing tanah merupakan hewan detritivor yang mempunyai peranan penting dalam siklus karbon, sebab cacing tanah dapat …
A. Memakan kotoran makhluk hidup B. Mengubah senyawa anorganik
menjadi organik
C. Memisahkan senyawa organik dari materi yang telah mati
D. Meningkatkan luas permukaan materi
yang sudah mati untuk dekomposer E. Melakukan pencernaan ekstraseluler
untuk memisahkan senyawa organik dari materi yang telah mati
15.Pada ekosistem perairan, organisme yang mampu berenang bebas tanpa dipengaruhi oleh arus air disebut sebagai organisme…
A. nekton B. plankton C. bentos D. avion E. perifiton
16.Di bawah ini adalah diagram biogeokimia air (hidrologi).
Proses yang terjadi pada tahap X adalah
…
A. infiltrasi B. evaporasi
C. kondensasi D. presipitasi E. transpirasi
17.Perhatikan skema daur karbon berikut!
Proses yang terjadi pada X dan Y secara berurutan adalah …
A. respirasi dan transpirasi B. respirasi dan fotosintesis C. fotosintesis dan respirasi D. fermentasi dan respirasi E. keduanya respirasi
18.Perhatikan siklus nitrogen ini!
Berdasarkan gambar yang ditunjuk X dan Y adalah proses ...
A. Fiksasi B. Nitritasi C. Amonifikasi D. Denitrifikasi
E. Nitrifikasi
19.Perhatikan skema daur fosfor berikut!
Proses yang terjadi pada bagian X adalah
…
A. Pembentukan fosfat organik dari unsur fosfat
B. Pelepasan fosfor ke atmosfer hasil penguraian fosfat anorganik
C. Pengambilan unsur fosfor dari lingkungan dalam bentuk fosfat anorganik
D. Pengikatan fosfat anorganik dan menyediakannya bagi tumbuhan E. Pengubahan fosfat organik dari sisa
organik menjadi anorganik.
20.Berikut adalah gambaran siklus unsur belerang di dalam sebuah ekosistem
Peran bagian yang bertanda X pada daur sulfur tersebut adalah …
A. membantu penyediaan unsur sulfur anorganik melalui proses dekomposisi
B. melepaskan sulfur ke atmosfer dalam bentuk gas belerang
C. melepaskan sulfur ke dalam tanah dalam bentuk organik
D. membantu proses penyerapan sulfur organik oleh tumbuhan dari tanah E. menguraikan sulfur anorganik
menjadi sulfur organik dalam keadaan bebas
Uraian
21.Bumi yang sangat luas dengan perbedaan iklimnya mengakibatkan terjadinya perbedaan muka bumi antara satu daerah dengan daerah lain. Oleh karena itu bumi memiliki beberapa bioma.
Berikut adalah bioma yang ada di bumi.
Aliran energi pada bioma-bioma tersebut berbeda-beda. Besar-kecilnya aliran energi dipengaruhi oleh banyak faktor.
Berdasarkan informasi tersebut,
urutkanlah bioma yang memiliki aliran energi terendah hingga tertinggi.
Sertakan juga alasan pengurutannya!
22.Jelaskan perbedaan suksesi primer dan sekunder!
23.Jelaskan perbedaan produktivitas primer dan sekunder!
24.Berikut ini merupakan jarring-jaring makanan.
Fitoplankton zooplankton ikan kecil
ikan besar.
Apabila pada ekosistem tersebut terjadi pencemaran DDT organisme manakah yang mengandung DDT paling banyak?
Mengapa?