• Tidak ada hasil yang ditemukan

Mengenal Energi Ombak Laut yang Potensial

N/A
N/A
Florensius Yusthianus

Academic year: 2024

Membagikan "Mengenal Energi Ombak Laut yang Potensial"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

LES TAMBAHAN KELAS 5 (Selasa, 16 Januari 2024) Bacalah teks berikut!

Mengenal Energi Ombak Laut yang Potensial

Energi ombak laut adalah energi terbarukan yang bersumber dari ombak laut yang digunakan untuk menghasilkan listrik. Energi listrik dihasilkan dengan memanfaatkan gerakan naik-turun dari ombak laut sebagaimana dilansir dari Britannica. Untuk membangkitkan energi listrik, platform yang biasa digunakan untuk mengubah energi ombak menjadi energi listrik adalah turbin atau pelampung yang naik dan turun.

Turbin atau pelampung yang naik turun ini digerakkan langsung oleh ombak laut, lantas memutar generator sehingga menghasilkan listrik. Namun demikian, pembangkitan energi listrik juga dapat dihasilkan dengan memanfaatkan perubahan tekanan udara pada ruang yang menangkap ombak laut. Tekanan udara inilah yang kemudian memutar turbin dan menggerakkan generator hingga akhirnya menghasilkan listrik.

Wilayah yang memiliki potensi terbesar untuk pengembangan energi gelombang laut biasanya memiliki kecepatan angin yang tinggi. Pembangkit listrik tenaga ombak laut pertama di dunia dibangun di lepas pantai Agucadora, Portugal. Pembangkit ini menghasilkan energi listrik sekitar 2,25 megawatt dari tiga tabung pelampung di permukaan Samudra Atlantik. Tiga tabung ini bergerak naik-turun sesuai gerakan ombak laut, gerakan naik turun ini diubah menjadi putaran yang menggerakkan generator hingga akhirnya menghasilkan listrik.

Selain itu, potensi energi gelombang laut yang besar untuk pembangkitan listrik terdapat di Kepulauan Inggris dan Pasifik Barat Laut, Amerika Serikat (AS). Perkiraan potensi energi gelombang tahunan di sepanjang landas kontinen pantai AS berkisar antara 1.170 hingga 2.640 terawatt jam ekuivalen, setara dengan 33 hingga 65 persen dari permintaan listrik AS pada 2015. Sementara itu, Energy Information Administration (EIA) menaksir bahwa potensi energi ombak laut cukup besar di pantai AS, Eropa, Jepang, dan Selandia Baru. Berbagai metode dan teknologi untuk menangkap dan mengubah energi ombak laut menjadi energi listrik terus dikembangkan.

1. Tulislah kalimat utama setiap paragraf!

2. Tulislah ide pokok setiap paragraf!

3. Isilah tabel berikut!

Kata Tanya Pertanyaan Jawaban

4. Hak dan kewajiban harus dijalankan dengan penuh ....

5. Tanggung jawab dapat dilakukan di lingkungan ....

6. Mendapat perlindungan merupakan salah satu ....

7. Sesuatu yang harus kita laksanakan disebut kewajiban sebagai ...

8. Kewajiban warga di lingkungan masyarakat adalah menjaga ....

9. Hak asasi adalah hak yang dibawa sejak ...

10. Kegiatan pada gambar di samping termasuk contoh ...

11. Hak dan kewajiban harus dilaksanakan secara ....

12. Membayar pajak menjadi kewajiban ....

(2)

4. tanggung jawab 5. mana saja 6. hak 7. kewajiban

8. kebersihan dan keamanan lingkungan 9. lahir

10. kewajiban 11. seimbang

12. semua warga yang dikenai wajib pajak

Referensi

Dokumen terkait

STUDI PEMANFAATAN ENERGI TERBARUKAN (ANGIN, SURYA, PASANG SURUT AIR LAUT, BIOMASSA) UNTUK PEMBANGKIT LISTRIK DI KEPULAUAN ROTE.. Robert Sony

atau biasa disebut PL! "Pembangkit Listrik enaga !ap#. PL! adalah energi terbarukan yang dapat menghasilkan listrik bersumber dari uap. !ap yang dihasilkan akan

Gelombang laut sangat potensial dikonversikan menjadi energi listrik, khususnya karena Indonesia memiliki pantai yang sangat panjang yang bisa diberdayakan sebagai

Penggunaan sumber energi alternatif dan terbarukan dengan air laut digunakan untuk memenhi kebutuhan listrik kapal seperti sumber penggerak dan penerangan, dengan

Kelemahan energi terbarukan adalah bahwa sulit untuk menghasilkan listrik dalam jumlah yang besar seperti yang dihasilkan oleh pembangkit bahan bakar fosil, nuklir dan tenaga

Energi mekanik merupakan yang tersimpan dalam energi kinetik atau energi potensial dan dapat ditransisi atau transfer untuk menghasilkan usaha/kerja..

Berdasarkan kondisi Perairan Selat Larantuka, Flores Timur, Nusa Tenggara Timur untuk potensi arus laut sebagai pembangkit listrik guna optimisasi energi terbarukan

1.4 Manfaat Manfaat yang didapatkan dari praktikum potensial listrik dan energi potensial listrik yaitu salah satunya lebih membatu pemahaman praktikan terhadap listrik statis,