PANDUAN PENDAFTARAN SELEKSI
PROGRAM MAGISTER DAN DOKTOR
PANDUAN PENDAFTARAN SELEKSI PROGRAM MAGISTER DAN DOKTOR
1. silahkan membuat akun dengan klik link “Belum punya akun? klik disini”.
2. Isikan data sesuai form Buat Akun
3. Silahkan cek email yang digunakan saat membuat akun dan klik link untuk aktivasi akun
4. Login menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan kata sandi.
5. Masuk ke dashboard pendaftaran
6. Mengisi biodata kemudian klik “Simpan Perubahan”
7. Unggah foto pada menu “Upload Foto”.
8. Memilih jalur masuk dengan klik “Pilih Jalur Masuk”. “Klik disini untuk mendaftar” pada seleksi yang dipilih.
9. Mendapatkan kode bayar. Klik “Dapatkan kode pembayaran”
10. Tampilan kode bayar. Catat kode pembayaran untuk melakukan pembayaran.
11. Melakukan pembayaran melalui Bank BRI, Bank BNI, Bank BTN, Bank Mandiri, Bank CIMB Niaga, dan Bank Jatim online di seluruh Indonesia. Simpan struk bukti pembayaran.
12. Melakukan pengisian riwayat pendidikan pada Informasi Pendidikan. Jika sudah selesai melakukan pengisian, klik “Simpan Perubahan” kemudian klik “Lanjut” pada bagian bawah formulir.
13. Melakukan pengisian informasi pekerjaan. Jika sudah selesai melakukan pengisian, klik “Simpan Perubahan” kemudian klik “Lanjut” pada bagian bawah formulir.
14. Melakukan unggah dokumen pada Informasi Dokumen sesuai persyaratan pada masing-masing seleksi. Dokumen diunggah menggunakan format *.pdf. Pastikan dokumen yang terunggah sudah lengkap dan benar. Klik “Simpan Perubahan” kemudian klik “Lanjut”.
15. Memilih Program Studi yang diinginkan
16. Melakukan konfirmasi terhadap seluruh isian yang telah dilakukan. Pastikan bahwa data yang sudah terisi dan terunggah sudah lengkap dan benar.
17. Konfirmasi permanen data. Data yang sudah dipermanenkan tidak dapat diubah lagi.
18. Mencetak kartu peserta pada laman dashboard.
19. Selesai. Silahkan menunggu proses seleksi yang akan dilakukan oleh Panitia Seleksi Universitas Negeri Malang.