• Tidak ada hasil yang ditemukan

Pengaruh Reward dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Driver PT.GoTo (Gojek Tokopedia) Tbk. di Kota Samarinda

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "Pengaruh Reward dan Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Driver PT.GoTo (Gojek Tokopedia) Tbk. di Kota Samarinda"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

60 BAB V PENUTUP A. Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan mengenai pengaruh Reward dan Kepuasan Kerja terhadap Kinerja Driver PT. GoTo Gojek Tokopedia Tbk di Kota Samarinda, dapat disimpulkan bahwa :

1. Reward berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Driver PT. GoTo Gojek Tokopedia Tbk di Kota Samarinda. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa H1 dapat diterima dikarenakan semakin tinggi pemberian Reward salah satunya pada insentif maka akan meningkatkan kinerja Driver GoTo.

2. Kepuasan Kerja memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan terhadap Kinerja Driver PT. GoTo Gojek Tokopedia Tbk di Kota Samarinda. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa H2 tidak dapat diterima atau ditolak, dikarenakan kepuasan kerja memiliki pengaruh yang positif namun tidak memiliki dampak secara langsung atau keterkaitan terhadap kinerja Driver PT. GoTo Gojek Tokopedia.

3. Reward lebih berpengaruh secara dominan terhadap kinerja Driver PT. GoTo Gojek Tokopedia Tbk di Kota Samarinda dibandingkan dengan kepuasan PT.

GoTo Gojek Tokopedia Tbk di Kota. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan H3 tidak dapat diterima atau ditolak, dikarenakan Reward merupakan hal dan salah satu cara yang dapat diberikan oleh perusahaan untuk dapat meningkatkan kinerja Driver sedangkan kepuasan kerja merupakan suatu hal yang muncul dalam pribadi diri masing – masing.

B. Keterbatasan

Dalam penelitian ini terdapat beberapa keterbatasan yang mungkin dapat mempengaruhi hasil dari penelitian ini dan dapat menjadi faktor agar dapat lebih diperhatikan bagi peneliti-peneliti selanjutnya dalam menyempurnakan penelitiannya, karena penelitian ini sendiri tentu memiliki kekurangan yang perlu diperbaiki. Beberapa keterbatasan tersebut antara lain :

(2)

61

1. Jumlah sampel yang digunakan sangat minim dari jumlah total Driver PT. GoTo Gojek Tokopedia di Kota Samarinda, dikarenakan adanya batasan pada ketersediaan responden dalam melakukan pengisian kuisioner yang kami berikan.

2. Dalam proses pengambilan data, informasi yang diberikan responden melalui kuesioner terkadang tidak menyatakan pendapat responden yang sebenarnya, hal ini terjadi dikarenakan adanya perbedaan dalam pemikiran, anggapan dan pemahaman yang berbeda pada setiap responden.

C. Saran

Berdasarkan kesimpulan mengenai pengaruh Reward dan Kepuasan Kerja terhadap Kinerja Driver PT. GoTo Gojek Tokopedia Tbk di Kota Samarinda, disarankan yakni :

1. Bagi Driver PT. GoTo Gojek Tokopedia Tbk di Kota Samarinda diharapkan untuk dapat meningkatkan kinerja dengan baik sehingga dapat dengan mudah mencapai tujuan dalam sebuah perusahaan.

2. Bagi manajemen kantor PT. GoTo Gojek Tokopedia Tbk di Kota Samarinda diharapkan memperhatikan satu dan lain hal yang membuat Driver dapat meningkatkan kinerjanya secara baik. Perusahaan harus mampu menyediakan fasilitas yang lengkap untuk menunjang kinerja Driver.

3. Bagi peneliti selanjutnya, diharapkan untuk dapat meningkatkan jumlah sampel atau responden yang akan digunakan serta dapat menggunakan sampel penelitian secara lebih efektif dan efisien.

Referensi

Dokumen terkait

Gaji yang diberikan oleh perusahaan sudah sesuai dengan harapan dan dapat memberikan motivasi kerja bagi saya.. Insentif/bonus yang diberikan oleh perusahaan dapat

R > rtabel (1/2.0,05,49) atau (0,7994 > 0,2759), maka Ho ditolak dan Ha diterima, dengan demikian dapat disimpulkan: Ada hubungan yang positif dan signifikan

Dari keterangan tersebut dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan H1 diterima, maka dengan demikian variabel Motivasi Kerja mempunyai pengaruh positif dan signifikan

1) Untuk meningkatkan disiplin kerja, maka perusahaan harus memperhatikan kepuasan kerja karyawan dengan cara memberikan reward, meningkatkan keterampilan karyawan, selalu

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa hipotesis H0 ditolak dan hipotesis H1 diterima bahwa variabel gaya kepemimpinan memiliki pengaruh yang

Salah satu cara terbaik untuk meningkatkan kinerja sales adalah dengan memberikan penghargaan (reward) kepada sales agar dapat memotivasi sehingga sales lebih

Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima, yang ditunjukan dengan nilai signifikasi (F) 0,000 lebih kecil

Stres kerja memiliki hubungan dengan kepuasan kerja, hal tersebut dapat dibuktikan dari penelitian terdahulu yang disusun oleh Setiawan 2018 yang menyatakan stres kerja berpengaruh