KOP SURAT SEKOLAH
No : Jakarta,
Hal : Permohonan Izin Keramaian Lampiran : 1 Lembar
Kepada Yth, Kapolsek Kalideres Di Tempat
Dengan Hormat,
Sehubungan dengan diadakannya Lomba Baris-Berbaris Kompetisi Satuan Paskibta Tingkat SMP/MTS dan SMA/SMK/MA se Jabodetabek oleh SMK Yadika 1 Tegal Alur – Kalideres. Kami selaku Panitia Penyelenggara mengajukan Surat Permohonan Izin Keramaian dan mengharapkan kehadiran personal Polsek Kalideres agar terciptanya kondisi keamanan dan ketertiban yang baik.
Adapun sedianya acara tersebut akan diselenggarakan pada:
Hari/Tanggal : Sabtu, 27 Mei 2023 Pukul : 07.00 - Selesai
Tempat : SMK Yadika 1
Jalan Kamal Raya No. 42
Tegal Alur, Kalideres - Jakarta Barat Perkiraan Jumlah : 500 Orang
Besar harapan kami semoga bapak berkenan memberikan surat izin keramaian untuk acara tersebut, yang nantinya dapat kami pergunakan sebagaimana mestinya.
Demikian surat permohonan izin keramaian ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.
Hormat kami,
Pembina Osis Ketua Pelaksana
……….. ………..
Mengetahui, Kepala Sekolah SMK YADIKA 1 TEGAL ALUR