• Tidak ada hasil yang ditemukan

Persepsi Ibu Tentang Peran Kader Terkait Status Kelengkapan Imunisasi Dasar Di Wilayah Kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin - Repository Universitas Sari Mulia

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "Persepsi Ibu Tentang Peran Kader Terkait Status Kelengkapan Imunisasi Dasar Di Wilayah Kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin - Repository Universitas Sari Mulia"

Copied!
6
0
0

Teks penuh

(1)

23

A. Penentuan Lokasi, Waktu Penelitian dan Sasaran penelitian 1. Lokasi penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin

2. Waktu penelitian

Penelitian ini dilakukan dari tanggal 2 sampai 3Agustus 2018.

3. Sasaran penelitian

Sasaran penelitian ini adalah ibu yang memiliki bayi usia 9 bulan yang berada diwilayah kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin.

B. Metode Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Penelitian deskriptif ini merupakan penelitian yang hanya (mendeskripsikan) memaparkan apa yang terjadi dalam sebuah kancah, lapangan, atau wilayah tertentu (Arikunto, 2010).

C. Populasi dan Sampel 1. Populasi

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang memiliki bayi usia 9 bulan yang berjumlah 89 diseluruh wilayah kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin.

(2)

a. Penentuan jumlah sampel

Gay dan Diehl (1992) mengasumsikan bahwa semakin banyak jumlah sampel yang digunakan semakin representatif dan hasilnya digeneralisasi ke populasi. Jadi sampel yang digunakan saat ini adalah sampel minimum yaitu 30 sampel

b. Teknik Pengambilan Sampel

Teknik pengambilan secara purposive samplingdanKriteria yang digunakan dapat berdasarkan pertimbangan (judgement) tertentu atau jatah (quota) tertentu dengan kriteria inklusi dan eksklusi yang sama yaitu:

a. Kriteria inklusi

1) Ibu yang memiliki bayi usia 9-12 bulan yang berdomisili lebih dari 1 tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin.

2) Ibu yang bersedia menjadi responden.

3) Ibu yang bisa baca dan tulis.

b. Kriteria eksklusi

1) Ibu yang memiliki anak bayi 9-12 bulan yang berdomisili kurang dari 1 tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin.

2) Ibu yang memiliki anak 12 bulan ke atas di Wilayah Kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin.

(3)

D. Variabel Penelitian dan Definisi Operasional 1. Variabel Penelitian

Dalam penelitian ini menggunakan variabel tunggal yaitu persepsi ibu tentang peran kader terkait status kelengkapan imunisasi dasar di wilayah kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin.

2. DefinisiOperasional

Definisi operasional berdasarkan tabel 3.1 Tabel 3.1 Definisi Operasional

Variabel Definisi Alat Ukur Hasil Ukur Skala

Persepsi ibu

Pandangan responden terhadap peran yang dilakukan kader pada

pemberian imunisasi

kuesioner

1. kurang (<55) 2. Cukup (56-75%) 3. Baik (76-100%) (Nur salam,2013)

Ordinal

E. Jenis dan Sumber Data 1. Jenis

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu jenis data yang dapat diukur atau dihitung secara langsung yang berupa informasi atau penjelasan yang dinyatakan dengan bilangan atau berbentuk angkadengan cara pengumpulan data primer dilakukan menggunakan pemberian kuesioner tentang peran kader di wilayah kerja puskesmas PekaumanSumber data

(4)

a. Data Primer

Data yang diperoleh dari peninjauan langsung kelapangan melalui wawancara dengan menggunakan kuisioner yang telah disusun sebelumnya.

b. Data Sekunder

Yang dijadikan data sekunder dalam penelitian ini adalah data yang diperoleh dari Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, dan puskesmas pekauman Banjarmasin.

F. Tekhnik Pengumpulan Data 1. Instrumen penelitian

Alat ukur kuesioner yang digunakan dalam penelitian ini untuk mengukur tentang Persepsi ibu tentang peran kader terkait status kelengkapan imunisasi dasar di wilayah kerja puskesmas Pekauman Banjarmasin. Skala yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala guttmandimana nilai benar diberi skor 1 dan apabila salah diberi skor 0.

Tabel 3.2 penilaian dengan skalaguttman

Selanjutnya dilakukan pelaporan dari hasil penelitian dengan cara menghitung presentase (%) jawaban yang benar untuk setiap item

Pernyataan Benar Salah

A (Salah) 0 1

B (Benar) 1 0

Skor

(5)

pertanyaan dari seluruh responden dengan menggunakan rumus Arikunto (2010), sebagai berikut :

P = x 100%

Keterangan :

P : Persentase

F : Jumlah pertanyaan yang dijawab benar n : Jumlah seluruh pertanyaan

Menurut Nursalam (2013) seseorang diketahui dan diinterpretasikan dengan skala yang bersifat kuantitatif, yaitu :

a. Kategori Baik, apabila pernyataan dijawab benar oleh responden 76% - 100%

b. Kategori cukup, apabila pernyataan dijawab benar oleh responden 56% - 75%

c. Kategori kurang, apabila pernyataan dijawab benar oleh responden

<55%

2. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang dipergunakan pada penelitian ini adalah dengan kuesioner yaitu memberikan daftar pertanyaan kepada sasaran penelitian untuk memperoleh gambaran presepsi ibu terhadap peran kader dengan status kelengkapan imunisasi dasar di wilayah kerja Puskesmas Pekauman Banjarmasin.

E. Metode Analisa Data.

Data yang terkumpul melalui kuesioner dan observasi kemudian dilakukan pengolahan data yang melalui tahapan sebagai berikut :

Langkah – langkah pengolahan data sebagai berikut :

(6)

1. Editing(Penyusunan Data)

Setelah data selesai dikumpulkan, tahap berikutnya adalah pengecekan data. Kegiatan ini biasanya disebut editing, yaitu kegiatan memperbaiki atau memeriksa data dengan cara memeriksa kelengkapan data.

2. Coding(Melakukan Pengkodean Data)

Coding merupakan kegiatan pemberian kode numerik, terhadap data yang terdiri atas beberapa kategori yang memudahkan kembali melihat arti suatu kode dari suatu variabel.

3. Cleaning(Pembersihan Data)

Data cleaning merupakan proses pembersihan data. Apabila semua data dari setiap sumber data atau responden selesai dimasukkan, perlu dicek kembali untuk melihat kemungkinan- kemungkinan adanya kesalahan-kesalahan kode, ketidaklengkapan, dan sebagainya, kemudian dilakukan pembetulan atau koreksi.

4. Tabulating(Tabulasi Data)

Pada tahap ini, jawaban jawaban responden yang sama dikelompokkan dengan teliti dan teratur lalu dihitung dan dijumlahkan, kemudian dituliskan dalam bentuk tabel-tabel.

Referensi

Dokumen terkait

Populasi dalam penelitian ini adalah Ibu yang memiliki bayi usia 10-12 bulan yang melakukan kunjungan imunisasi dasar di Puskesmas Padang Bulan, sampel dalam

Karena jarak usia bayi antara imunisasi Dpt combo dengan campak yang jauh dan terkadang ibu lupa, disaat ibu mendaftarkan nama bayi untuk pelayanan posyandu, apakah ada

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu menyusui yang mempunyai bayi umur 7-12 bulan di posyandu wilayah kerja Puskesmas Bantul II yang berjumlah 407 orang berdasarkan

IV HUBUNGAN STATUS PEKERJAAN DENGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DIWILAYAH KERJA PUSKESMAS BANJARMASIN INDAH Vivi Lianita Sari*, Dini Rahmayani1, Mambang2 1STIKES Sari Mulia

Pada tahun 2015 diketahui bahwa sebanyak 42 bayi dirawat di RSUD Ulin Banjarmasin akibat tetanus neonatorum akibat infeksi tali pusat dan 19 orang diantaranya meninggal dunia Puskesmas

Tabel 4.5 Distribusi Frekuensi Pengetahuan Ibu Hamil Trimester III tentang perawatan tali pusat pada bayi baru lahir di wilayah kerja Puskesmas Pelambuan Banjarmasin Berdasarkan Umur

Data disajikan dalam bentuk tabel silang dan variabel-variabel yang diuji dalam analisis yaitu dengan menggunakan uij chi square dengan syarat dan rumus sebagai berikut Syarat untuk

HUBUNGAN PENGETAHUAN, TINGKAT PENDIDIKAN, PEKERJAAN IBU DAN PENDAPATAN KELUARGA DENGAN STATUS GIZI BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PEKAUMAN KOTA BANJARMASIN TAHUN 2022 Siti