v ABSTRAK
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Program Studi S-1 Akuntansi 2019
Dewi Sri Susanti 121.2014.030
Pengaruh Laba Rugi Perusahaan, Pergantian Manajemen, dan Financial Distress Terhadap Audit Report Lag Serta Tinjauannya Dari Sudut Pandang Islam (Studi Empiris Pada Perusahaan Consumer Goods Industry yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2017)
Uraian Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh laba rugi perusahaan, pergantian manajemen, dan financial distress terhadap audit report lag. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan consumer goods industry yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2015-2017. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini dipilih secara purposive sampling dan diperoleh 20 perusahaan yang menjadi sampel.
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Metode yang digunakan untuk menganalisis data dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda dengan menggunakan software SPSS 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa laba rugi perusahaan berpengaruh negatif terhadap audit report lag, pergantian manajemen berpengaruh positif terhadap audit report lag, dan financial distress tidak berpengaruh terhadap audit report lag. Berdasarkan sudut pandang Islam, laba rugi perusahaan, pergantian manajemen, dan financial distress terhadap audit report lag harus dilakukan sesuai dengan syari’at Islam dan menjadikan Islam sebagai pondasi awal dalam menjalankan kehidupan di dunia.
Kata Kunci: Audit Report Lag, Laba Rugi Perusahaan, Pergantian Manajemen, dan Financial Distress.
vi ABSTRACT
Faculty of Economy and Business S-1 of Accounting Major
2019
Dewi Sri Susanti 121.2014.030
The Effect of Profit or Loss, Management Turnover, and Financial Distress Toward Audit Report Lag and Review from The Islamic Perspective (Empirical Studies at Consumer Goods Companies Listed In Indonesia Stock Exchange (BEI) In Year 2015-2017)
Description of Abstract
This study aims to determine the effect of profit or loss, management turnover, and financial distress towards audit report lag. The population in this study were consumer goods companies listed in Indonesia Stock Exchange (BEI) in year 2015- 2017. The sample used in this study were selected by purposive sampling and then result 20 companies become the sample. The data used in this study are secondary data. Method that used to analyze the data in this study is multiple linear regression analysis by using SPSS 22 software. The result of this study found that profit or loss have significant negative effect toward audit report lag, management turnover positive effect toward audit report lag. and financial distress did not effect the audit report lag. Based on Islamic Perspective, profit or loss, management turnover, and financial distress towards audit report lag, it must be carried out in accordance with the Islamic Shari’a and make Islam the initial foundation in carrying out life in the world.
.
Keywords: Audit Report Lag, Profit or Loss, Management Turnover, and Financial Distress.