• Tidak ada hasil yang ditemukan

pola gridiron kinship puri sukawati sebagai ... - OJS Unud

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "pola gridiron kinship puri sukawati sebagai ... - OJS Unud"

Copied!
56
0
0

Teks penuh

Sebagai sebuah pusat kota Kecamatan, Sukawati sebagaimana beberapa kota sejenis di wilayah Kabupaten Gianyar (Kecamatan Gianyar, Kecamatan Ubud, Kecamatan Payangan, dan Kecamatan Tegalalang), dimana pusat kota-kotanya selalu dicirikan dengan adanya ‘Catus Patha’ (pola palang/silang) selaku inti kawasan (± 0 KM), sert keberadaan kompleks puri (Puri Ageng Sukawati) di sudut timur laut perempatan. Kotaraja Sukawati, dengan kompleks Puri Ageng Sukawati terletak di wilayah administratif Banjar Dinas/Dusun Mudita, Desa Sukawati, Kecamatan Sukawati Kabupaten Gianyar. Wujud nyatanya adalah dengan kehadiran fasilitas/bangunan ‘Pasar Seni Sukawati’, yang sudah terkenal dan dikenal parawisatawan.

Selanjutnya arsitektur Puri Ageng Sukawati khususnya, sebagaimana puri-puri di Bali yang dalam kesejarahannya berdiri sekitar abad ke-17-an, hampir keseluruhan serupa, mengacu pada tata atur arsitektur tradisional Bali. Bale Lembu Agung ‘tegeh tur agung pisan’ (besar dan berwibawa) dan dikelilingi oleh telaga dengan berbagai tanaman. Penataan pola kota kerajaan (Kotaraja Panegara Timbul) dengan pola ‘pempatan agung’ (pola grid dengan jalan /akses yang sangat lebar-lebar, dimana di setiap perempatan terdapat sebuah bangunan Wantilan.

Sebagai suatu kompleks hunian, kawasan Kotaraja/Puri Ageng Sukawati juga mengikuti tata aturan pembangunan/pola penataan arsitektur tradisional Bali, yang disebut Nyatur Muka/. Puri Ageng Sukawati terletak pada arah Kaja-Kangin (Timur- Laut) perempatan, berseberangan langsung dengan posisi bangunan Pasar Seni Sukawati yang sudah banyak dikenal (arah Kelod-Kauh/Barat-Daya). Sebagaimana yang telah diurai dalam kesejarahan, keberadaan Puri Ageng Sukawati sangat erat kaitannya dengan kehadiran desa/kecamatan Sukawati saat ini.

Oleh karena itu pada zamannya, atas kekuasaan raja yang memerintah, karena pertimbangan wadwa tatadan (rakyat bawaan) puri yang terdiri dari banyak soroh – klan dari beberapa kasta yang ada dan berkembang, maka pola ‘kota kerajaan’ Sukawati – pada zaman dimana puri sebagai pusat pemerintahan/kekuasaan – ditata atur sedemikian sehingga terbentuklah zona-zona peruntukan (khususnya hunian) yang berorientasi pada fungsi dan kewajiban yang diemban sesuai dengan ‘soroh/klan’,.

Konklusi dan Solusi 1 Konklusi

Solusi / Harapan

Arsitektur lingkung bina kawasan Puri / Kotaraja pada eranya, adalah sebuah warisan budaya selaku sumber daya arkeologi perencanaan kawasan yang akrab / ramah lingkungan, merupakan ‘local genius’ yang adati, eksistensinya saat ini dalam konteks perencanaan dan perancangan wilayah/. Kenyataan ini antara lain disebabkan semakin kaburnya identitas atau jati diri banyak kota-kota (di Bali khususnya) sebagai akibat semakin transparannya sistem informasi antarmasyarakat, globalisasi sistem informasi yang pada gilirannya berpengaruh kepada pembentukan sikap hidup yang bersifat global, serta industri konstruksi cenderung. Bagi kawasan kota-kota yang baru tumbuh, khu susnya yang tidak memiliki tradisi membangun gedung yang cukup kuat, maka fenomena universalisme didalam cara pembangunan kawasan kota, benar-benar merupakan ancaman bagi lenyapnya jatidiri (sense of place) serta citra kawasan/ kawasan kota.

Tidak mengherankan apabila kemudian muncul reaksi-reaksi atas laju gerakan universalisme ini dimana banyak kawasan/wilayah kota yang berupaya untuk tetap bisa “berbeda” dengan yang lain. Dengan kondisi berbeda inilah, terlebih lagi apabila unsur- unsur lokal dapat memberi warna tersendiri atas perbedaan tersebut, maka setiap kota atau tempat/wilayah akan memiliki sumber daya yang potensial bagi tumbuh dan berkembangnya daya tarik dari kota tersebut. Upaya preservasi dan konservasi dari sumber daya alam (lingkungan), baik yang bersifat alami (natural) maupun buatan manusia yang bermakna budaya maupun historis, kiranya perlu mendapatkan tempat yang penting didalam proses perencanaan dan perancangannya.

Dan wilayah kebijakan perencanaan dan perancangan wilayah kota yang tepat akan mampu menyelamatkan kemungkinan punahnya sumber daya budaya, historis, maupun alami. Sebaliknya lemahnya perangkat perencanaan dan perancangan lingkungan perkotaan dan wilayah, telah terbukti merupakan salah satu faktor penyebab utama hancurnya sumber daya yang tak tergantikan tersebut. Upaya preservasi dan konservasi memang harus disertai dengan pengertian yang cukup mendalam serta mendasar, sehingga makna dan hasilnya benar-benar berguna bagi kehidupan masyarakat secara luas.

Artinya, preservasi dan konservasi itu memang penting dengan berbagai pertimbangan seperti telah diungkap sebelumnya, namun peningkatan tingkat. Solusi ataupun harapan melalui upaya tersebut diatas kiranya perlu dielaborasi lebih jauh, didefinisikan secara hati- hati, serta ditanggapi secara tepat. Di sini kriteria-kriteria yang bersifat budaya, historis, maupun simbolis kiranya perlu dirumuskan secara seksama dan hati-hati pula.

Gelebet, I Nyoman (1985), Arsitektur Tradisional Daerah Bali, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Proyek Inventarisasi dan Dokumentasi Kebudayaan Daerah.

PEDOMAN PENATAAN RUANG DAN LINGKUNGAN BAGI PEMBANGUNAN

BERKELANJUTAN*

Hakikat RTRWP Bali Sebagai Refleksi

  • Tujuan
  • RTRWP Sebagai Pedoman Pembangunan RTRWP Bali merupakan pedoman untuk
  • Kedudukan RTRWP
  • Pemahaman Tata Ruang dan Lingkungan Hidup
  • Tiga Unsur Pengubah Matra Bali
    • Lahan
    • Penduduk
    • Ekonomi
  • Dampak Tiga Unsur Pengubah Matra Bali
    • Lingkungan
    • Utilitas
    • Budaya
    • Institusi
    • Pariwisata
    • Transportasi
  • Upaya Penyelamatan Tata Ruang dan Lingkungan Bali Sangat disadari bahwa unsur-unsur pengubah matra

Tiga unsur utama yang akan bergerak mengubah matra Bali (darat, laut, dan udara) yang diimplemnetasikan ke dalam Tata Ruang dan Lingkungan Hidup di Bali adalah Lahan. Tiga unsur pengubah matra Bali di atas bergerak saling silang pengaruh dan akhirnya melahirkan enam dampak utama dalam pembangunan berkelanjutan di Bali. Publikasi yang mendunia tentang degradasi lingkungan di Bali oleh majalah Time yang ditulis oleh Marshall adalah potret tentang Bali yang pantainya tercemar (sampah dan bakteri) di Pantai Kuta, keterbatasan infrastruktur (energi listrik-blackout, sarana jalan), persediaan air yang terbatas, kemacetan khususnya menuju bandara, dan kejahatan.

Berbagai catatan yang mengemuka tersebut secara singkat dapat dimaklumi akibat percepatan pembangunan di Bali, khususnya Bali Selatan berdampak pada tidak terintegrasinya tata ruang dan tata lingkungannya. Berbagai penyebab dari penurunan kualitas lingkungan dapat dikelola jika rencana tata ruang diimplentasikan dengan baik dan benar. Sampai dengan saat ini masih dijumpai bahwa keunikan ataupun juga kearifan lokal yang terjadi untuk saluran irigasi dan jaringan drainase di Bali menjadi satu, sehingga jika peralihan fungsi lahan sawah/tegal dalam satu wilayah subak akan berakibat pada berubah atau bahkan memacetkan aliran air, akhirnya juga ikut memacetkan jaringan drainase, demikian pula sebaliknya.

Uniknya pemerintahan di Bali menganut sistem dualisme yaitu nasional dan lokal bersanding bagaikan suami istri atau orang kembar. Tingkat hunian hotel rata-rata di Bali juga sudah mulai me rangkak naik mendekati angka rata-rata 70. Pada sumber yang sama, ketua DPC PHRI Badung I Gusti Rai Suryawijaya menegaskan bahwa kondisi tersebut memberikan sinyal bahwa jumlah kamar hotel di Bali sudah diambang batas, khususnya di Bali Selatan (Badung, Denpasar, dan Gianyar).

Kini di Bali sudah beroperasi sekitar 483 travel agent dengan 83 diantaranya adalah cabang dan 6 tour operator yang berizin. Maraknya perkembangan pariwisata di Bali dan semakin banyaknya orang-orang mencoba peruntungan di bisnis pariwisata masih banyak ditemui agent maupun guide yang bodong. Dunia industri pariwisata tidak hanya membutuhkan akomodasi, travel, agent, guide, restauran, dan bar saja namun dampak dari kian maraknya pembangunan pariwisata adalah juga berdampak pada tumbuhnya Bank, BPR, LPD dan lembaga keuangan lainnya di Bali.

Demikian juga pada distribusi berbagai produk elektronik, kendaraan bermotor, bahan bangunan, sarana pertanian, makanan dan minuman yang membuat peredaran uang di Bali kelima terbesar di Indonesia setelah Jakarta, Surabaya, Medan, dan Makasar. Lama tinggal wisatawan di Bali sejak tahun 1994 sampai tahun 2000 cenderung meningkat, dengan lama tinggal rata-rata tahun 2000 selama 11 hari untuk wisatawan mancanegara dan 5,9 hari untuk wisatawan nusantara. Pelabuhan kapal laut antar pulau ada di Gilimanuk (Barat Bali), dan Padang Bai (Timur Bali), Benoa (Selatan Bali), dan sebuah di Bali Utara.

Wacana yang menarik di tahun 2011 ini adalah adanya keinginan (bukan kebutuhan) untuk membangun bandara internasional di Bali Utara. Beberapa hal yang sangat penting dan perlu dalam penyelamatan ruang dan lingkungan di Bali telah dengan jelas digambarkan pada RTRWP Bali no 16 tahun 2009, Bab V tentang Rencana Pola Ruang Wilayah Provinsi adalah penegasan tentang adanya kawasan lindung dan kawasan budi daya. Untuk mengendalikan perubahan tata ruang dan lingkungan Bali akibat dari ekplorasi kawasan budi daya dikelola melalui Peraturan Gubernur.

Fungsi dan daya dukung lingkungan hidup.Untuk kepentingan Rencana Tata Ruang Kawasan Strategis Provinsi dapat saja berimpitan dengan RTRK Strategis Nasional maupun Kota / Kabupaten.

Penutup

Upaya sosialisasi yang berhubungan dengan Tata Ruang dan Lingkungan Hidup dilakukan secara berkala dan bekerja sama dengan media audio visual dan media cetak. Segera merampungkan Perda RTRWK yang berpedoman pada RTRWP Bali No.16 tahun 2009 dan UUPR No 26 tahun 2007. Dengan kata lain, kebijakan pembangunan pada berbagai sektor haruslah dapat berlangsung sinergis antara kebijakan di bidang sumber daya alam dan lingkungan hidup, sosial, ekonomi, budaya dan bidang– bidang lainnya.

Review Tata Ruang Wilayah Kota Denpasar Melalui Pendekatan Zonasi Ekonomi; Tanpa Menghilangkan Identitas dan Kebanggan Budayanya.

Referensi

Garis besar

Dokumen terkait