Versi: 1 Revisi : Halaman: 1 dari 22
PROSEDUR PENYUSUNAN TUGAS AKHIR / SKRIPSI
BERLAKU MULAI SEMESTER Genap 2019/2020
School of Design Visual Communication Design Study Program Animation Program
KAMPUS SYAHDAN
Jl. K.H. Syahdan No. 9, Kemanggisan, Jakarta Barat 11480 Telp. (62-21) 534 5830, 535 0660 Fax. (62-21) 530 0244
KAMPUS ANGGREK
Jl. Kebon Jeruk Raya No. 27, Kebon Jeruk, Jakarta Barat 11530 Telp. (62-21) 535 0660 Fax. (62-21) 535 0644
KAMPUS KIJANG
Jl. Kemanggisan Ilir III No. 45, Kemanggisan/Palmerah, Jakarta Barat 11480 Telp. (62-21) 532 7630
KAMPUS ALAM SUTERA
Jl. Jalur Sutera Barat Kav. 21, Alam Sutera, Serpong Tangerang, Indonesia Telp: (62-21) 297 79 100
KAMPUS BEKASI
Jl. Lingkar Bulevar Blok WA No. 1 Summarecon Bekasi, Marga Mulya, Medan Satria, Kota Bekasi, 17142 Telp. (021) 29285598
Home page : www.binus.ac.id
Versi: 1 Revisi : Halaman: 2 dari 22
DAFTAsR ISI
Daftar isi 2
Gambar 1: Flow Chart Prosedur Tugas Akhir / Skripsi (Persiapan, Proses Bimbingan dan
Lanjutan) 3
I. PERSIAPAN 4
1. Pemilihan Topik Tugas Akhir / Skripsi 4
2. Pendaftaran Bimbingan Tugas Akhir / Skripsi 5
II. PENYUSUNAN TUGAS AKHIR / SKRIPSI 5
1. Ketentuan Kehadiran Sistem Bimbingan Tugas Akhir / Skripsi Kelas 5
2. Ketentuan Sistem Bimbingan Tugas Akhir / Skripsi Kelas 6
3. Ketentuan Pra Sidang Konsep 6
4. Ketentuan Pra Sidang Visual 1 7
5. Ketentuan Pra Sidang Visual 2 7
III. SETELAH PENYUSUNAN
1. Pengumpulan Soft cover Pengantar Konsep 8
2. Sidang Tugas Akhir / Skripsi Kelas 10
3. Penilaian Tugas Akhir / Skripsi 11
4. Tindakan setelah sidang Tugas Akhir / Skripsi 11
a. Bagi yang dinyatakan lulus 11
b. Bagi yang dinyatakan tidak lulus 13
5. Wisuda 13
IV. TATA TERTIB SIDANG TUGAS AKHIR / SKRIPSI 13
1. Mahasiswa yang diuji 13
2. Penonton 14
V. PELANGGARAN TERHADAP PENULISAN TUGAS AKHIR / SKRIPSI 14
VI. FORMULIR-FORMULIR 14
Form Pengajuan Judul Tugas Akhir / Skripsi 15
Form Ganti Judul 17
Form Peserta Tugas Akhir / Skripsi 18
Persyaratan Berkas Map 19
Form Nilai Pra Sidang Konsep 20
Form Nilai Pra Sidang Visual 1 21
Form Nilai Pra Sidang Visual 2 22
Lembar Penilaian Penguji Sidang Tugas Akhir / Skripsi 23
Kalender Akademik Tugas Akhir / Skripsi 24
Daftar Personalia 25
Versi: 1 Revisi : Halaman: 3 dari 22
Gambar 1 : Flow Chart Prosedur Tugas Akhir / Skripsi (Persiapan, Bimbingan dan Lanjutan)
Mahasiswa Pembimbing
Isi KRS Briefing 1
Download Form Pengajuan Skripsi, mengisi dan melengkapi sebanyak 3 (tiga) Topik
Memberikan 3 (tiga) Topik beserta kelengkapannya (mulai minggu 1 (satu) – 4
(empat)
Proses Bimbingan Diterima ?
Pra Sidang Konsep Dilakukan pada minggu ke – 4 (empat)
Proses Bimbingan Pra sidang Karya Visual 1 Dilakukan pada minggu ke – 8 (delapan)
Proses Bimbingan Pra Sidang Karya Visual 2 Dilakukan pada minggu ke – 11 (sebelas)
Upload Foto Wisuda
± 3 (tiga) minggu setelah pengumpulan Soft Cover, Mahasiswa mengumpulkan Karya
Kumpul ?
Sidang Skripsi
Upload File Skripsi sesuai ketentuan yang berlaku ke Binusmaya
Perbaiki
Pengesahan Perbaikan oleh Ketua Penguji
& Dosen Pembimbing Lulus ? A
Melewati batas waktu pengumpulan topik ? Tugas Akhir / Skripsi
digugurkan di semester berjalan
dan melakukan registrasi mata kuliah
Tugas Akhir Skripsi di semester berikutnya serta wajib membayar BP3
dan SKS Tugas Akhir / Skripsi
B
Perbaikan
Perbaikan
Perbaikan
Isi KRS Judul yang sama sudah digunakan maksimal 3 (tiga)
semester ? B
A
Layak Wisuda ?
Sesuai ?
Approve Ya
Tidak
Tidak
Ya
Tidak
Ya
Ya
Ya Tidak
Ya Melakukan Registrasi
Semester Berikutnya
Tidak Tidak
Ya
Tidak
Pengumpulan soft cover di minggu ke – 13 (tiga belas)
Selesai Selesai
Mulai
Wisuda
Pen gecekan p oin SAT d an keg iatan sosial (Commu nity Service)
Ya
Mengu mp ulka n kekuran gan poin SAT dan atau jam Commu nity Service
Tidak
Point SAT ≥ 120 dan kegiatan sosial ≥ 30 jam?
A
Pen gumpulan Jilid Lakban SSC (Studen t Service Cen ter)
Versi: 1 Revisi : Halaman: 4 dari 22
I. PERSIAPAN
1. Pemilihan Topik Tugas Akhir / Skripsi
a. Pemilihan topik sebaiknya sudah dilakukan sebelum mahasiswa secara resmi mengambil mata kuliah Tugas Akhir / Skripsi dimulai dengan briefing + 1 (satu) bulan sebelum perkuliahan berjalan untuk mendapatkan arahan.
b. Mahasiswa mendownload Formulir Pengajuan Judul Tugas Akhir / Skripsi lalu mengisinya sesuai arahan briefing Tugas Akhir / Skripsi.
c. Pada saat pertemuan kuliah pertama, mahasiswa harus membawa 2 (dua) topik Tugas Akhir / Skripsi dan pendukungnya berupa: draft naskah cerita/ beatboard cerita & referensi style visual.
d. Bila mahasiswa tidak dapat melengkapi ketentuan-ketentuan yang terdapat pada Form Pengajuan Judul Tugas Akhir / Skripsi maka dianggap belum memiliki topik terpilih.
e. Mahasiswa yang topik-nya belum terpilih pada pertemuan pertama, mengajukan 3 (tiga) topik lagi, dan mendapat pengurangan 20 poin di tiap minggu berjalan.
f. Mahasiswa yang terpilih judul/topik pada pertemuan pertama berhak mendapat 100 poin (5%).
g. Jika sampai dengan pertemuan di minggu ke 4 (empat) Judul Tugas Akhir / Skripsi mahasiswa belum juga disetujui, maka Tugas Akhir / Skripsi-nya akan digugurkan di semester berjalan.
h. Mahasiswa yang digugurkan Tugas Akhir / Skripsinya di semester berjalan harus melakukan registrasi mata kuliah Tugas Akhir / Skripsi di semester berikutnya dan wajib membayar biaya BP3 dan SKS Tugas Akhir / Skripsi. Registrasi dilakukan dengan melengkapi formulir rekomendasi dari pembimbing (formulir dapat didownload di http://Binusmaya.binus.ac.id pada menu Support » Download Center » Thesis/Internship kemudian formulir tersebut diserahkan ke SSC (Student Services Center).
i. Topik dapat diperoleh dari materi kuliah, buku-buku, majalah, jurnal atau sumber lainnya seperti pengamatan mahasiswa sendiri pada suatu obyek dan dapat juga dari hasil diskusi dengan dosen, atasan, rekan atau relasi mahasiswa.
j. Setelah topik terpilih, maka mahasiswa harus melanjutkan proses bimbingan Tugas Akhir / Skripsi- nya melalui jalur bimbingan kelas.
k. Topik menjadi tanggung jawab mahasiswa sendiri untuk mewujudkannya menjadi suatu proyek penelitian untuk menghasilkan Tugas Akhir / Skripsi. Berhasil tidaknya pembuatan Tugas Akhir / Skripsi menjadi tanggung jawab mahasiswa sepenuhnya.
l. Beberapa contoh bidang besar yang diambil untuk penulisan Tugas Akhir / Skripsi, antara lain:
Tabel 1. Kelompok Topik/ kategori
No. Kelompok Keterangan
1. Short animation Film animasi dengan fokus pada penceritaan, diutamakan dengan pendekatan lokal atau cross culture yang unik & khas.
2. Desain berbasis IP (Character Merchandising/Character Design untuk produk-produk yang terkait)
Merancang, membuat prototype dan strategi pengembangan produk berbasis IP (Intellectual Property), misalnya: prototype serial animasi, desain karakter tertentu dan materi promosinya, desain karakter dan aset visual untuk games dan lain-lain.
3. Educational Animation Merancang film animasi yang fokus pada informasi atau cara-cara/langkah-langkah pembelajaran/obyek pengetahuan tertentu.
4. Documentary Animation Merancang film animasi berisi paparan fakta- fakta atau dokumentasi tertentu yang berdasar riset, dengan titik berat film pada runtutan sejarah atau isu-isu lokal.
5. Public Service Announcement (PSA) Merancang iklan layanan masyarakat.
Mengangkat isu-isu sosial yang terjadi di masyarakat dengan pendekatan kreatif seperti dalam periklanan, dengan tujuan positif.
Topik/bentuk kriteria yang dianggap baru dapat didiskusikan dengan DKV Program sebelum diajukan menjadi Topik Tugas Akhir / Skripsi.
Versi: 1 Revisi : Halaman: 5 dari 22 m. Pada tabel 1 (kelompok/kategori) di atas, no. 1 & 2 adalah pecahan kategori baru untuk
memudahkan produksi. Masing-masing pilihan (1 atau 2) pelaksanaanya akan diatur lewat proses bimbingan.
n. Pada tabel 1 (kelompok/kategori) no. 2 ada beberapa syarat pendukung khusus diawal penyerahan proposal yang harus disiapkan, yaitu: portfolio keahlian/ kompetensi personal (misalnya: keahlian gerak/ animator, keahlian directing/ editing/ storytelling, keahlian desain/
visual). Tim dosen akan memeriksa kelayakan proposal & beserta pendukungnya
o. Pada kategori no. 2, proposal tetap disiapkan masing-masing mahasiswa, sesuai jobdesknya.
Misalnya, jobdesk sebagai animator, maka keseluruhan paper konsep (beserta judul) berisi hal-hal yang membahas tentang gerak, akting dan sejenis. Begitu pula bila jobdesk sebagai director/
sutradara/ editor, maka isi paper konsep membahas masalah itu secara detil (dari latar belakang, teori & referensi pendukung serta pembahasannya)
p. Hal-hal baru yang muncul dari pemilahan kategori short animatioan diatas, dapat didiskusikan dengan tim dosen pembimbing.
2. Pendaftaran Bimbingan Tugas Akhir / Skripsi
a. Pendaftaran Tugas Akhir / Skripsi adalah pengambilan mata kuliah Tugas Akhir / Skripsi pada saat mahasiswa registrasi Kartu Rencana Studi (KRS).
b. Persyaratan pendaftaran Tugas Akhir / Skripsi antara lain:
• IPK terakhir
2,00.• Sudah lulus dengan minimal Nilai C pada mata kuliah berikut:
Bagi Binusian ≤ 2017
✓ U1184: Visual Communication Design I
✓ U0916: Visual Communication Design II
✓ U0926: Visual Communication Design III
✓ U1666: Visual Communication Design IV
✓ U0946: Visual Communication Design V Bagi Binusian ≥ 2018
✓ DSCGN6140 : Visual Communication Design I
✓ DSCGN7115 : Visual Communication Design II
✓ DSCGN7284 : Visual Communication Design III
✓ DSCGN6283 : Animation Production Study
• Ketentuan jumlah SKS sebagai berikut:
SKS yang sudah ditempuh dan lulus (termasuk Kerja Praktek) : X SKS
SKS yang sedang ditempuh : Y SKS
(tidak termasuk mata kuliah perbaikan/Nilai D, khusus mata kuliah CB412-CB: Self Development/CHAR6013-Character Building: Pancasila nilai C).
SKS yang akan ditempuh/diambil : Z SKS
(tidak termasuk mata kuliah perbaikan/Nilai D, khusus mata kuliah CB412-CB: Self Development/CHAR6013-Character Building: Pancasila nilai C)
Total yang didapat (X+Y+Z) > 146 SKS
• Untuk Binusian > 2014 jumlah SKS yang akan ditempuh bersamaan dengan Tugas Akhir / Skripsi maksimal 10 (sepuluh) SKS (termasuk SKS Tugas Akhir / Skripsi), sudah pernah mengambil mata kuliah Kerja Praktek dan lulus mata kuliah Desain Komunikasi Visual I - V minimal Grade C.
c. Pada jadwal kuliah yang dibagikan akan tercantum kelas-kelas bimbingan Tugas Akhir / Skripsi sesuai dengan topik, DKV Program dan shift bimbingannya (sama seperti jadwal kuliah mata kuliah biasa).
d. Mahasiswa memilih mata kuliah Tugas Akhir / Skripsi dalam Kartu Rencana Studi (KRS) beserta shift kuliah, kelas dan DKV Programnya (sama seperti mata kuliah lain pada KRS).
e. Ketentuan pendaftaran Tugas Akhir / Skripsi pada KRS sama seperti ketentuan pendaftaran mata kuliah lainnya, yang tergantung pada kapasitas kelas yang tersedia.
Versi: 1 Revisi : Halaman: 6 dari 22
II. PENYUSUNAN TUGAS AKHIR / SKRIPSI
Tugas Akhir / Skripsi pada Desain Komunikasi Visual berbeda dengan Tugas Akhir / Skripsi yang ada pada Program lain. Tugas Akhir / Skripsi terdiri dari penulisan Pengantar Konsep Visual dan Karya Visual.
1. Ketentuan Kehadiran Sistem Bimbingan Tugas Akhir / Skripsi Kelas:
• 1 (satu) kelas bimbingan mendapatkan 39 kali pertemuan selama 13 minggu, terdiri dari 39 kali 100 menit setiap minggunya.
• Dari 13 minggu pertemuan perkuliahan, mahasiswa yang tidak hadir lebih dari 2 (dua) minggu pertemuan, atau tidak hadir 2 (dua) minggu pertemuan berturut-turut, Tugas Akhir / Skripsinya dianggap gagal.
• Wajib menghadiri pertemuan pertama yang berisi penjelasan dari dosen pembimbing mengenai ketentuan-ketentuan rinci yang berlaku dalam kelas masing-masing (pembagian kelompok, jadwal presentasi dan jadwal sidang).
• Wajib menghadiri seluruh pertemuan kelas tepat pada waktunya. Keterlambatan lebih dari 30 menit pada pertemuan bimbingan, dianggap tidak hadir.
• Wajib menandatangani daftar hadir mahasiswa. Mahasiswa yang hadir, tetapi tidak menandatangani daftar hadir mahasiswa, dianggap tidak hadir. Menandatangani daftar hadir tidak diperkenankan lewat dari 30 menit terhitung sejak waktu jadwal kelas dan tidak diperkenankan dilakukan di ruang Akademis.
• Mahasiswa telah benar-benar melakukan survei di tempat objek penelitian dilakukan, lampirkan bukti kunjungan survei atau dalam bentuk surat keterangan dari DKV Program dan diparaf oleh personal yang berwenang.
2. Ketentuan Sistem Bimbingan Tugas Akhir / Skripsi Kelas:
• Dosen Pembimbing akan mengarahkan penulisan Tugas Akhir / Skripsi pada pertemuan awal.
Pada pertemuan-pertemuan selanjutnya, setiap mahasiswa wajib telah mulai menulis konsepnya secara bertahap (batasan-batasan tahapan akan ditentukan oleh Dosen Pembimbing).
• Setiap mahasiswa wajib mengasistensikan tahapannya di kelas sejauh mana tahapan penulisan konsepnya dengan Buku Konsultasi yang dikeluarkan oleh DKV Program.
• Terkadang presentasi adalah wajib dan tidak diumumkan/diberitahukan oleh dosen pembimbing sebelumnya. Oleh karenanya, setiap mahasiswa harus mempersiapkan tulisannya pada setiap pertemuan bimbingan. Dosen pembimbing berhak menunjuk mahasiswa yang harus presentasi tanpa pemberitahuan sebelumnya.
• Pada saat presentasi/asistensi, setiap mahasiswa wajib aktif membawa semua bahan presentasi/asistensi dan menjawab pertanyaan yang diajukan.
• Dosen pembimbing dan mahasiswa lainnya akan menanyakan perihal konsep yang ditulis oleh mahasiswa yang melakukan presentasi.
• Mahasiswa wajib asistensi minimum sebanyak 10 (sepuluh) kali asistensi dan dibuktikan dengan tanda tangan dosen pembimbing (Pembimbing Utama sebanyak 8 (delapan) kali dan Pembimbing Pendamping sebanyak 2 (dua) kali), serta 2 (dua) tanda tangan absen kehadiran mengikuti Sidang Konsep dan Sidang Visual, kurang dari itu mahasiswa tidak berhak untuk mengikuti sidang Tugas Akhir / Skripsi.
• Buku Konsultasi (Buku Konsultasi dapat didownload di http://Binusmaya.binus.ac.id pada menu Support » Download Center » Thesis/Internship wajib dibawa pada saat proses asistensi.
Proses asistensi ditandai dengan arahan dan tanda tangan pembimbing pada Buku Konsultasi.
• Wajib membawa Workbook yang berisi semua tahapan dan kemajuan pengembangan desain.
3. Ketentuan Pra Sidang Konsep
• Pada minggu ke 4 (empat) diadakan Pra Sidang Konsep yang dihadiri oleh para Dosen Pembimbing kelas bersangkutan dan juga Dosen Pembimbing kelas lain sebagai tamu.
• Pada Pra Sidang Konsep ini mahasiswa diwajibkan mempresentasikan konsep yang telah dikerjakan selama 3 (tiga) pertemuan berjalan kemudian mahasiswa mendownload form pra sidang konsep.
• Pra Sidang Konsep ini bertujuan untuk meyakinkan para dosen penguji tentang pemahaman topik yang dikerjakan serta implementasi konsep kreatif sebelum memulai tahapan visual (visual yang berhasil berangkat dari konsep yang kuat).
• Mahasiswa yang tidak dapat mengumpulkan berkas materi penulisan Pra Sidang Konsep sebelum kelas Pra Sidang Konsep berjalan maka akan diberikan sanksi pengurangan nilai sebesar 10 (sepuluh) poin dari nilai Pra Sidang Konsep.
• Jika mahasiswa tidak lolos dalam tahap ini maka diberikan waktu 1 (satu) minggu untuk memperbaikinya sejalan dengan tahapan visual. Bila tidak terdapat perbaikan maka Dosen
Versi: 1 Revisi : Halaman: 7 dari 22 Pembimbing berhak untuk menyarankan/meminta mahasiswa terkait untuk mundur dari proses Tugas Akhir / Skripsi.
• Nilai Pra Sidang Konsep menjadi nilai yang akan diakumulatifkan dalam nilai sidang Tugas Akhir / Skripsi sebesar 15%.
• Lingkup Penilaian Pra Sidang Konsep meliputi:
a. Bab 1–Bab 4.
b. Konsep hingga solusinya berupa konsep kreatif, bagaimana mahasiswa memahami konsep dan topik permasalahan yang diangkat.
c. Penulisan Makalah, bagaimana teknis dan susuan penulisan yang diterapkan, apakah sistematis, terarah, jelas dan lengkap.
d. Pendukung Konsep, pada saat Pra Sidang Konsep mahasiswa diwajibkan untuk melengkapinya dengan
• Development stage, (research & Collecting data, problem solving)
• Treatment stage (synopsis,thumbnail,…)
• Visual reference stage (style, mood, color, design, composition)
e. Teknis Presentasi, mahasiswa akan dinilai bagaimana sikap diri selama sidang berlangsung, termasuk di dalamnya cara penyampaian dan cara menjawab tiap pertanyaan yang diajukan.
4. Ketentuan Pra Sidang Visual 1
• Pada minggu ke 8 (delapan), mahasiswa diwajibkan untuk mengikuti Pra Sidang Visual sebagai kelanjutan dari Pra Sidang Konsep kemudian mahasiswa mendownload form pra sidang visual.
• Pada Pra Sidang Visual ini mahasiswa telah memasuki 50% (lima puluh persen) tahapan visualnya dan diwajibkan untuk mempresentasikan tahapan konsep visualnya tersebut dalam bentuk hasil:
• Animatic storyboard/previz animation
• Production design elements (final look: character, environment, property design)
• Mahasiswa yang tidak dapat mengumpulkan berkas materi Pra Sidang Visual sebelum kelas Pra Sidang Visual berjalan maka akan diberikan sanksi pengurangan nilai sebesar 10 (sepuluh) poin dari nilai Pra Sidang Visual.
• Jika pada tahapan ini mahasiswa tidak menampakkan perkembangan yang menggembirakan maka akan diberikan peringatan untuk membenahinya sebelum mahasiswa mencapai tahap sidang Tugas Akhir / Skripsi.
• Dampak dari ketidakberhasilan mahasiswa dalam melalui tahap ini akan berpengaruh kepada lulus atau gagalnya mahasiswa tersebut dalam sidang Tugas Akhir / Skripsi tergantung dari keseriusan mahasiswa untuk mengejar ketertinggalannya. Apabila mahasiswa tersebut dianggap gagal maka diberi waktu 1 minggu untuk memperbaikinya. Bila tidak terdapat perbaikan maka Dosen Pembimbing berhak untuk menyarankan/meminta mahasiswa terkait untuk mundur dari proses Tugas Akhir / Skripsi.
• Nilai Pra Sidang Visual menjadi nilai keaktifan yang akan diakumulatifkan dalam nilai sidang Tugas Akhir / Skripsi sebesar 20%.
• Lingkup Penilaian Pra Sidang Visual meliputi:
a. Inovasi dan Keunikan Ide, bila terdapat inovasi dan keunikan ide yang diangkat dalam Tugas Akhir / Skripsi mahasiswa maka akan menjadi poin tersendiri yang dengan sendirinya berdampak langsung kepada Tugas Akhir / Skripsi mahasiswa tersebut secara keseluruhan.
b. Konsep Desain, mahasiswa diharapkan mampu untuk membuat kesesuaian antara konsep, tujuan desain, fungsi, mindmap. Tiap komponen tersebut saling mendukung dan sejalan.
c. Craftmanship, kerapihan dan detail dalam teknik eksekusi adalah poin yang dinilai dalam lingkup ini.
d. Teknik Presentasi, bagaimana mahasiswa mendisplay karyanya, termasuk akan dinilai bagaimana sikap diri selama sidang berlangsung, termasuk di dalamnya cara penyampaian dan cara menjawab tiap pertanyaan yang diajukan.
5. Ketentuan Pra Sidang Visual 2
• Pada minggu ke 11, mahasiswa diwajibkan untuk mengikuti Pra Sidang Visual 02 sebagai kelanjutan dari Pra Sidang Visual 1 kemudian mahasiswa mendownload form pra sidang visual.
• Pada Pra Sidang Visual ini mahasiswa telah memasuki 60% (enam puluh persen) tahapan visualnya dan diwajibkan untuk mempresentasikan tahapan konsep visualnya tersebut dalam bentuk hasil:
• Full length Animation (minimal 70% in rendered version, the rest can be in animatic/previsual version).
• Final Design (characters, environment, attributes).
Versi: 1 Revisi : Halaman: 8 dari 22
• Mahasiswa yang tidak dapat mengumpulkan berkas materi Pra Sidang Visual sebelum kelas Pra Sidang Visual berjalan maka akan diberikan sanksi pengurangan nilai sebesar 5 poin dari nilai Pra Sidang Visual.
• Jika pada tahapan ini mahasiswa tidak menampakkan perkembangan yang signifikan maka akan diberikan peringatan untuk membenahinya sebelum mahasiswa mencapai tahap Sidang Tugas Akhir / Skripsi.
• Dampak dari ketidak berhasilan mahasiswa dalam melalui tahap ini akan berpengaruh kepada lulus atau gagalnya mahasiswa tersebut dalam sidang Tugas Akhir / Skripsi tergantung dari keseriusan mahasiswa untuk mengejar ketertinggalannya. Apabila mahasiswa tersebut dianggap gagal maka diberi waktu 1 (satu) minggu untuk memperbaikinya. Bila tidak terdapat perbaikan maka Dosen Pembimbing berhak untuk menyarankan/meminta mahasiswa terkait untuk mundur dari proses Tugas Akhir / Skripsi.
• Nilai Pra Sidang Visual menjadi nilai keaktifan yang akan diakumulatifkan dalam nilai sidang Tugas Akhir / Skripsi sebesar 10%.
• Lingkup Penilaian Sidang Akhir meliputi:
a. Komunikasi Visual, mahasiswa diharapkan mampu untuk membuat kesesuaian antara konsep, visual, tujuan desain dan fungsi. Tiap komponen tersebut saling mendukung dan sejalan.
b. Craftmanship dan Penyajian display karya, kerapihan detail dalam teknik eksekusi.
c. Presentasi, bagaimana sikap diri selama sidang berlangsung, termasuk di dalamnya cara penyampaian dan cara menjawab tiap pertanyaan yang diajukan.
III. SETELAH PENYUSUNAN
1. Pengumpulan Soft Cover Pengantar Konsep
▪ Konsep Pengantar Tugas Akhir / Skripsi yang telah selesai disusun, dijilid dalam bentuk fotokopi Soft cover warna orange sebanyak 2 (dua) jilid dan dikumpulkan di Student Services Ruang SSC (Student Services Center).
▪ Bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan penulisan Tugas Akhir / Skripsi lebih awal dapat mengumpulkan soft cover lebih cepat dari jadwal yang telah ditentukan, sehingga dapat lebih awal mengikuti sidang Tugas Akhir / Skripsi, proses yudisium dan wisuda.
▪ Batas waktu pengumpulan buku pengantar konsep Tugas Akhir / Skripsi adalah pada minggu ke-14.
▪ Jika lewat batas waktu pengumpulan buku pengantar konsep Tugas Akhir / Skripsi, maka akan dinyatakan gagal pada semester tersebut dan harus mengulang dari awal pada semester berikutnya.
▪ Format susunan Soft cover adalah sebagai berikut:
▪ Cover Luar
▪ Judul Luar
▪ Judul Dalam
▪ Halaman Pernyataan Orisinalitas (fotokopi)
▪ Halaman Abstrak
▪ Halaman Prakata atau Ucapan Terima Kasih
▪ Halaman Daftar Isi
▪ Daftar Tabel (jika ada)
▪ Daftar Gambar (jika ada)
▪ Daftar Lampiran (jika ada)
▪ Isi Tugas Akhir / Skripsi (Bab 1-6)
▪ Daftar Istilah
▪ Referensi
▪ Daftar Riwayat Hidup
▪ Lampiran-lampiran (Termasuk Surat Survei (fotokopi)
▪ Semua tanda tangan harus menggunakan pena berwarna biru.
▪ Pengumpulan Soft cover dan dokumen–dokumen pendukung persyaratan sidang Tugas Akhir / Skripsi. Semua berkas kecuali Soft cover dimasukkan ke dalam 1 (satu) map buffalo berwarna orange (Tuliskan Nim, Nama, Jurusan dan Lokasi Kampus pada halaman depan map serta tempelkan lembar Persyaratan Berkas Map pada belakang cover map (terdapat pada halaman 18)).
▪ Sebelum mendownload FII, mahasiswa harus mengupload foto wisuda di Binusmaya pada menu: Learning » Thesis » Graduation Book Photo Upload
▪ Jadwal pengumpulan Soft cover dapat dilihat di kalender akademik Tugas Akhir / Skripsi. Jika melewati batas waktu tersebut, maka mahasiswa wajib memperpanjang penulisan Tugas Akhir /
Versi: 1 Revisi : Halaman: 9 dari 22 Skripsinya di semester berikutnya dengan melakukan registrasi dan membayar BP3 dan SKS Tugas Akhir / Skripsi.
Tabel 2. Persyaratan Sidang Tugas Akhir / Skripsi
Syarat Berkas Map Keterangan
1. Fotokopi Soft cover Tugas Akhir / Skripsi - Warna Soft cover orange.
- Jumlah = 2 (dua) jilid.
2. Asli Formulir Isian Ijasah - Jumlah = 1 (satu) lembar.
- Mahasiswa dapat mendownload Formulir
Isian Ijasah (FII) di
http://Binusmaya.binus.ac.id menu Learning » Thesis » Graduation Confirmation Form mulai minggu ke-8 perkuliahan. FII dikumpulkan ke Student Services oleh mahasiswa yang namanya tercantum pada FII bersamaan dengan dokumen pendukung persyaratan sidang Tugas Akhir / Skripsi lainnya.
• Data FII tidak akan muncul apabila data mahasiswa tidak ada di Surat Penunjukkan Pembimbing yang dikeluarkan oleh DKV Program.
• Data FII yang telah tercantum merupakan data terbaru. Apabila mahasiswa ingin melakukan perubahan, maka harus mengisi data perubahan di Data Baru serta diharuskan melengkapi bukti pendukung sesuai perubahan yang dilakukan.
- Nama mahasiswa yang ada di FII harus sesuai dengan yang tercantum di Akte Lahir dan Nama yang ada di Akte Lahir harus sama dengan Kartu Keluarga.
- Data kerja praktek yaitu: Tempat dan Periode Kerja Praktek harus sesuai dengan Learning Plan
3. Asli halaman pernyataan orisinalitas Jumlah = 1 (satu) lembar.
4. Asli surat keterangan survei/mengadakan penelitian dari perusahaan
(jika survei di perusahaan tertentu/pakar)
- Jumlah = 1 (satu) lembar.
- Apabila Perusahaan TIDAK keberatan dalam pencantuman nama perusahaan di Tugas Akhir / Skripsi, maka pada surat keterangan survei dari perusahaan harus ada kop surat, cap perusahaan dan tanda tangan pejabat yang berhak dengan mencantumkan nama jelas. Jika perusahaan tidak memiliki kop surat dan/atau cap perusahaan, maka perusahaan harus membuat surat keterangan dan kemudian mahasiswa meminta memo tertulis dari DKV Program sebagai tanda persetujuan atas surat keterangan tersebut.
- Apabila Perusahaan keberatan mencantumkan nama perusahaan pada Tugas Akhir / Skripsi, maka:
▪ Perusahaan harus melampirkan surat keterangan keberatan pencantuman nama dengan kop surat, stempel dan ditandatangani pejabat perusahaan, untuk ditujukan ke DKV Program.
▪ Selanjutnya, DKV Program akan membuat surat keterangan survei tanpa kop surat dan tanpa stempel yang ditandatangani oleh Head of Program sebagai pengganti surat keterangan survei dari perusahaan yang
Versi: 1 Revisi : Halaman: 10 dari 22
Syarat Berkas Map Keterangan
menyatakan bahwa benar mahasiswa tersebut telah melakukan survei/mengadakan penelitian.
Setelah menerima surat – surat pada poin 1 dan 2, maka Mahasiswa wajib melampirkan:
▪ Surat keberatan pencantuman nama dari perusahaan (asli) dan surat keterangan survei dari DKV Program (asli) di berkas map.
▪ Surat keterangan survei dari DKV Program (fotokopi) untuk dijilid di Soft cover.
- Template surat keterangan survei/mengadakan penelitian dari perusahaan dapat dilihat di lampiran 6 pada petunjuk penulisan laporan Tugas Akhir / Skripsi.
- Jika mahasiswa tidak melakukan survei ke perusahaan maka mahasiswa meminta surat tidak melakukan survei dari DKV Program yang ditandatangani oleh Head of Program.
5. Pas foto berwarna terbaru
(tiga bulan terakhir) - 4 x 6 = 4 lembar dan 2 x 3 = 4 lembar.
- Tulis NIM, nama dan jenjang studi . di belakang foto.
- Latar belakang/background pas foto warna merah.
- Bukan foto Polaroid.
- Kertas pas foto diharuskan menggunakan kertas doff.
- Posisi badan harus tegap.
- Wanita menggunakan blazer/jas kerja.
- Pria menggunakan jas dan dasi.
6. Mahasiswa mengupload foto wisuda
sebelum mendowload FII - Mahasiswa mengupload foto di Binusmaya pada menu:
Learning » Thesis » Graduation Book Photo Upload
- Kriteria Foto yang diupload:
• Dimensi 1944 (Horizontal) x 2592 (Vertikal) (5 Mega Pixel).
• Extension file adalah JPEG.
• Background foto berwarna merah.
• Posisi badan harus tegap.
• Wanita menggunakan blazer.
• Pria menggunakan jas dan berdasi.
7. Asli Buku Konsultasi - Jumlah = 1 (satu).
- Minimal 10 (sepuluh) kali asistensi.
8. Asli Form Ganti Judul (jika ada) - Jumlah = 1 (satu) lembar asli, (wajib diketik).
9. Fotokopi Form Ganti Judul
(jika mahasiswa mengganti judul) - Jumlah = 1 (satu) lembar,
(dilampirkan dengan Form Isian Ijazah (FII)).
10. Melengkapi dan melunasi semua persyaratan administrasi dan akademik.
▪ Bagi mahasiswa yang tidak melengkapi semua persyaratan di atas, berkasnya tidak akan diterima dan tidak bisa dititipkan di Student Services.
▪ Semua berkas yang sudah dikumpulkan di Student Services Ruang SSC (Student Services Center) tidak dapat ditarik/ditukar/ditambah dengan alasan apapun.
2. Sidang Tugas Akhir / Skripsi Kelas
▪ Jika berkas persyaratan telah dipenuhi, mahasiswa akan dijadwalkan oleh SRSC (Student Registration and Scheduling Center) untuk mengikuti Sidang Tugas Akhir / Skripsi.
▪ Mahasiswa yang akan dijadwalkan untuk mengikuti sidang Tugas Akhir / Skripsi harus memenuhi syarat sebagai berikut:
➢ Telah mengumpulkan poin SAT minimal 120 poin.
Versi: 1 Revisi : Halaman: 11 dari 22
➢ Telah melakukan kegiatan sosial (Community Service) minimal 30 jam.
Bila belum memenuhi syarat diatas maka mahasiswa tidak akan dijadwalkan sidang Tugas Akhir / Skripsi.
▪ Jadwal Sidang Tugas Akhir / Skripsi dijadwalkan pada semester yang sedang dijalankan.
▪ Jadwal Sidang Tugas Akhir / Skripsi akan diumumkan 1 (satu) minggu sebelum tanggal sidang melalui: Web site http://binusmaya.binus.ac.id menu Learning » Thesis » Thesis Defense Schedule.
▪ Sidang Tugas Akhir / Skripsi dilaksanakan mulai minggu ke-17 (tujuh belas) (disesuaikan dengan kalender akademik untuk semester yang sedang dijalankan).
▪ DKV Program menentukan hari pengumpulan seluruh karya yang akan didisplay, maksimal 2 (dua) hari sebelum sidang dimulai.
▪ Mahasiswa yang tidak dapat mengumpulkan berkas karya yang akan didisplay/diujikan pada hari dan waktu yang telah ditentukan, akan diberikan sanksi pengurangan nilai sebesar 10 (sepuluh) poin dari nilai Sidang Tugas Akhir / Skripsi. Maksimal keterlambatan yang dapat ditoleransi adalah keterlambatan di hari yang sama dalam rentang waktu jam kerja. Di luar itu, mahasiswa dianggap tidak mengumpulkan berkas karya.
▪ Mahasiswa yang tidak mengumpulkan berkas karya yang akan didisplay/diujikan pada hari dan waktu yang telah ditentukan, otomatis mahasiswa tersebut dianggap mundur dari proses Tugas Akhir / Skripsi.
▪ Satu hari sebelum sidang dimulai, mahasiswa wajib mendisplay karya visualnya pada ruangan yang telah ditentukan. Bagi yang mahasiswa yang tidak dapat memenuhi persyaratan ini maka Tugas Akhir / Skripsinya dianggap gagal.
▪ Pada Sidang Tugas Akhir / Skripsi, presentasi dilakukan sendiri oleh mahasiswa yang bersangkutan (tidak diwakilkan).
▪ Sidang Tugas Akhir / Skripsi diuji oleh Tim Penguji, yang terdiri atas:
➢ 1 (satu) orang Ketua Penguji; dan
➢ 1 (satu) orang anggota Penguji.
▪ Sidang Tugas Akhir / Skripsi dipimpin dan dibuka oleh Ketua Penguji.
▪ 1 (satu) shift Sidang Tugas Akhir / Skripsi, menguji maksimum 3 (tiga) orang mahasiswa.
▪ Total waktu sidang per shift 240 menit atau 4 (empat) jam, dengan alokasi waktu:
➢ Presentasi Tugas Akhir / Skripsi per mahasiswa 25 menit.
➢ Tanya jawab per mahasiswa dengan penguji 25 menit.
3. Penilaian Tugas Akhir / Skripsi
Penilaian Tugas Akhir / Skripsi adalah penilaian yang bersifat kumulatif, merupakan penilaian yang didasarkan atas proses pengerjaan selama pengerjaan Tugas Akhir / Skripsi berjalan, semenjak pengajuan judul hingga sidang Tugas Akhir / Skripsi.
Pada saat sidang Tugas Akhir / Skripsi berlangsung yang akan dinilai meliputi:
a. Komunikasi Visual, bagaimana hasil karya mahasiswa mampu berkomunikasi maksimal secara visual. Pesan yang akan disampaikan jelas terlihat secara visual.
b. Presentasi Verbal, kemampuan mahasiswa dalam mempresentasikan hasil karyanya secara lisan [verbal]. Runut, jelas dan sistematis. Termasuk di dalamnya bagaimana sikap diri selama sidang berlangsung, bagaimana cara penyampaian dan cara menjawab tiap pertanyaan yang diajukan.
c. Display & Craftmanship, kemampuan mahasiswa dalam mendisplay hasil karyanya, termasuk kemampuan dalam craftmanship.
Penilaian Total Nilai Sidang Tugas Akhir / Skripsi adalah nilai kumulatif yang meliputi:
a. Nilai Judul [bobot 5%], nilai penuh diberikan bagi judul terpilih di hari pertemuan pertama dan akan berkurang sesuai jumlah pertemuan yang terlalui, bila belum terpilih.
b. Nilai Pra Sidang Konsep [bobot 15%].
c. Nilai Pra Sidang Visual I [bobot 20 %].
d. Nilai Pra Sidang Visual II [bobot 10 %].
e. Etos Kerja dan Literatur [bobot 15%], nilai pada komponen ini diberikan oleh Tim Pembimbing.
f. Nilai Sidang Akhir [bobot 35%].
Sedangkan Nilai Akhir untuk Tugas Akhir / Skripsi berupa grade sesuai dengan Tabel Grading System berikut:
Versi: 1 Revisi : Halaman: 12 dari 22 Tabel Grading System untuk Binusian ≤ 2017
Nilai Grade Keterangan 85 - 100 A Lulus - Baik Sekali
75 - 84 B Lulus - Baik 65 - 74 C Lulus - Cukup 50 - 64 D Tidak Lulus
- E Tidak Lulus - Absen F Tidak Lulus - Plagiat Tabel Grading System untuk Binusian ≥ 2018
Nilai Grade Keterangan 90 - 100 A Lulus - Baik Sekali
85 - 89 A- Lulus - Baik Sekali 80 - 84 B+ Lulus - Baik Sekali
75 -79 B Lulus - Baik 70 - 74 B- Lulus - Baik 65 - 69 C Lulus - Cukup 50 - 64 D Tidak Lulus
- E Tidak Lulus - Absen - F Tidak Lulus - Plagiat 4. Tindakan Setelah Sidang Tugas Akhir / Skripsi
a. Bagi yang dinyatakan lulus:
▪ Untuk mahasiswa yang diwajibkan mengganti judul Tugas Akhir / Skripsinya sesuai keputusan sidang, maka notulen dapat didownload di message pada Binusmaya, 2 (dua) hari setelah menyerahkan Form Ganti Judul (FGJ) asli dan fotokopi.Form Ganti Judul (FGJ) yang dikumpulkan harus diketik. Notulen tidak dapat didownload jika Form Ganti Judul (FGJ) asli dan fotokopi belum diserahkan.
▪ Untuk mahasiswa yang tidak diwajibkan untuk mengganti judul Tugas Akhir / Skripsinya sesuai keputusan sidang, maka notulen dapat didownload di message pada Binusmaya, 2 (dua) hari setelah sidang.
▪ Mengkonsultasikan dan melakukan perbaikan Tugas Akhir / Skripsi (jika ada) sesuai catatan dan saran yang tertulis pada notulen dengan dosen pembimbing.
▪ Meminta tanda tangan Dosen Pembimbing dan Ketua Penguji pada notulen, sebagai bukti dilakukannya perbaikan Tugas Akhir / Skripsi.
▪ Membawa notulen yang telah ditandatangani tersebut ke Student Services Ruang SSC (Student Services Center) untuk ditukar dengan Pernyataan Dewan Penguji (asli).
▪ Menemui dosen pembimbing dan Head of Study Program untuk meminta tanda tangan dan persetujuan atas Skripsi yang telah di Revisi.
▪ Mahasiswa wajib mengupload Thesis file ke Binusmaya di menu Learning >> Thesis >>
Upload Thesis File dan meminta approval dari dosen pembimbing tidak lewat dari batas waktu pengumpulan Jilid Lakban. Syarat untuk mengumpulkan Jilid Lakban adalah Thesis file yang diupload harus telah diapprove oleh Dosen Pembimbing. Langkah-langkah yang harus dilakukan di menu tersebut adalah:
• Mengupload file Tugas Akhir / Skripsi sesuai kategori file.
• Mengkonfirmasi pemberian ijin kepada Universitas Bina Nusantara untuk mempublikasikan Tugas Akhir / Skripsii, jika mahasiswa tidak ingin memberikan ijin publikasi maka mahasiswa harus menuliskan alasannya.
• Bagi Tugas Akhir / Skripsi yang akan dipublikasikan di publikasi internasional maka Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi Internasional harus di upload bersamaan Thesis file.
No.File Format Nama File Tipe
File Size
File 1 Cover .doc 1MB
File 2 Halaman Persetujuan Dosen Pembimbing (Scan yang sudah ditandatangani oleh mahasiswa, Dosen Pembimbing, Head of
Program) .pdf 1MB
File 3 Halaman Pernyataan Dewan Penguji (Scan yang telah
ditandangani oleh Ketua Penguji dan Penguji II) .pdf 1MB File 4 Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi Internasional .pdf 1MB
File 5 Abstrak .doc 1MB
Versi: 1 Revisi : Halaman: 13 dari 22
No.File Format Nama File Tipe
File Size
File 6 Daftar Isi .doc 1MB
File 7 Bab 1 .doc 30MB
File 8 Bab 2 .doc 30MB
File 9 Bab 3 .doc 30MB
File 10 Bab 4 .doc 30MB
File 11 Bab 5 .doc 30MB
File 12 Bab 6 .doc 30MB
File 13 Lampiran .doc 30MB
File 14 Working Paper sesuai dengan petunjuk LTA pada halaman 13 .doc 30MB
File 15 Referensi .doc 1MB
▪ Paling lambat 3 (tiga) minggu setelah tanggal sidangnya wajib mengumpulkan ke Student Services Ruang SSC (Student Services Center).
- 1 (satu) Jilid Lakban yang berisi:
➢ Judul luar
➢ Judul dalam
➢ Halaman persetujuan Jilid Lakban (asli)
➢ Halaman pernyataan dewan penguji (asli)
➢ Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi Tugas Akhir / Skripsi (asli)
➢ Halaman abstrak
➢ Prakata
➢ Daftar Isi
➢ Daftar tabel (jika ada)
➢ Daftar Gambar dan daftar lampiran (jika ada)
- 1 (satu) Halaman Pernyataan Persetujuan Publikasi International (Asli)
▪ Lewat dari batas waktu pengumpulan Jilid Lakban maupun upload Thesis File yang telah ditentukan, maka mahasiswa tidak akan diproses yudisium wisuda.
▪ Ketentuan pengumpulan Jilid Lakban:
➢ Cover depan Jilid Lakban harus berlogo Universitas Bina Nusantara dengan warna cover orange.
➢ Jilid Lakban berukuran kertas A4 (80gr) mulai dari Bab 1 sampai dengan halaman lampiran Tugas Akhir / Skripsi dicetak dengan format bolak balik.
➢ Format tulisan pada Halaman Judul Luar adalah Times New Roman ukuran font 12.
➢ Format tulisan pada samping cover adalah Times New Roman ukuran font 9.
a. Bagi yang dinyatakan tidak lulus:
▪ Mahasiswa mengkonsultasikan pada Dosen Pembimbing mengenai hasil sidang.
▪ Dosen pembimbing dan Ketua Penguji menandatangani notulen sidang.
▪ Tugas Akhir / Skripsinya dinyatakan gagal pada semester tersebut.
▪ Harus mendaftarkan mata kuliah Tugas Akhir / Skripsi kembali dan mengulang dari awal pada semester berikutnya, dan wajib membayar biaya BP3 dan SKS Tugas Akhir / Skripsi.
▪ Mahasiswa yang mengulang di semester berikutnya diperbolehkan untuk tetap memakai judul Tugas Akhir / Skripsi yang sama maksimal selama 3 (tiga) semester.
5. Wisuda
a. Mahasiswa yang lulus Tugas Akhir / Skripsi dan berhak diwisuda adalah mereka yang telah memenuhi persyaratan wisuda.
b. Pengumuman wisuda dapat dilihat oleh mahasiswa di website http://binusmaya.binus.ac.id menu News Stream.
c. Mahasiswa dapat melihat jadwal detail wisuda pada http://binusmaya.binus.ac.id menu Graduation >> Graduation Status & Schedule.
d. Pada pengumuman wisuda akan diumumkan nama-nama mahasiswa yang diperkenankan mengikuti upacara wisuda, yaitu mahasiswa yang telah menyelesaikan seluruh kewajiban akademik dan administrasinya. Mahasiswa yang namanya tidak tercantum pada pengumuman peserta wisuda, tidak diterima pendaftarannya untuk periode wisuda tersebut dan harus mengikuti wisuda periode berikutnya jika seluruh kewajibannya telah diselesaikan.
e. Pelaksanaan Wisuda mengikuti jadwal yang ditetapkan Universitas Bina Nusantara, yang akan dilangsungkan pada:
- Semester Ganjil: bulan April dan Juni/Juli
- Semester Genap: bulan Oktober dan November/Desember.
Versi: 1 Revisi : Halaman: 14 dari 22
IV. TATA TERTIB SIDANG TUGAS AKHIR / SKRIPSI 1. Mahasiswa yang diuji
▪ Ketentuan berpakaian:
- Mahasiswa pria harus memakai kemeja putih lengan panjang, jas almamater Binus, celana panjang warna gelap (bukan jeans), memakai sepatu tertutup warna hitam, kaos kaki dan dasi.
- Mahasiswa wanita harus memakai blus/kemeja putih, jas almamater Binus, rok berwarna gelap di bawah lutut (tidak diperkenankan memakai jeans atau celana panjang), memakai sepatu tertutup warna hitam dan kaos kaki.
- Diperkenankan menggunakan atribut/aksesoris yang sesuai/mendukung tema/topik Tugas Akhir / Skripsi yang diangkat selama bersifat minor.
▪ Harus hadir di dekat ruang sidang minimal 15 menit sebelum sidang dimulai.
▪ Harus mengisi dan menandatangani daftar hadir.
▪ Apabila sidang Tugas Akhir / Skripsi, mahasiswa tidak hadir tanpa sebab yang diperkenankan menurut peraturan Universitas Bina Nusantara, maka mahasiswa yang bersangkutan dinyatakan gagal di semester yang berjalan.
▪ Dilarang merokok, makan dan minum dalam ruang sidang.
▪ Menonaktifkan telepon genggam atau alat komunikasi elektronik lainnya.
▪ Bersikap sopan dalam menjawab pertanyaan penguji.
▪ Jika mahasiswa yang diuji tidak menguasai karya ilmiah yang dibuat, maka mahasiswa tersebut dapat dinyatakan tidak lulus dan mendapat nilai akhir D.
▪ Menerima hasil keputusan sidang yang bersifat mutlak.
2. Penonton
▪ Berpakaian sopan (kemeja putih, celana panjang/rok hitam, tidak boleh memakai jeans, kaos dan sandal).
▪ Berperilaku sopan dan tidak membuat keributan (diskusi) di dalam dan di luar ruang sidang pendadaran.
▪ Dilarang merokok, makan dan minum dalam ruang sidang.
▪ Menonaktifkan telepon genggam atau alat komunikasi elektronik lainnya.
▪ Tidak diperkenankan memberikan bantuan-bantuan dalam bentuk apapun kepada mahasiswa yang diuji.
▪ Tidak diperkenankan membuat catatan dan merekam pertanyaan maupun jawaban dalam persidangan pendadaran.
▪ Tidak boleh memasuki ruang sidang bila sidang telah dimulai.
▪ Tidak diperkenankan meninggalkan ruang sidang sebelum sidang berakhir.
V. PELANGGARAN TERHADAP PENULISAN TUGAS AKHIR / SKRIPSI
Selama proses pembuatan Tugas Akhir / Skripsi dari awal sampai selesai ditemukan bukti bahwa Tugas Akhir / Skripsi tersebut bukanlah karya ilmiah asli mahasiswa yang bersangkutan (plagiat) dan/atau pemalsuan data dan informasi (seperti perusahaan fiktif, data atau informasi fiktif, nilai fiktif, dokumen fiktif, dll) dan/atau perbuatan lain yang melanggar ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku, maka sanksi akan diberikan kepada mahasiswa dengan mengacu ke Peraturan Tata Tertib Kehidupan Kampus yang tertuang dalam Peraturan Universitas Bina Nusantara nomor 1426/SK/PTTKK/UBN/VII/2016 yang dapat didownload pada Binusmaya.binus.ac.id menu: Support ››
Download Center ›› Category: Student Guide Book ›› Tittle: Peraturan Tata Tertib Kehidupan Kampus.
VI. FORMULIR-FORMULIR
Formulir-formulir yang digunakan dalam penyusunan Tugas Akhir / Skripsi ini adalah sebagai berikut:
1. Form Pengajuan Judul Tugas Akhir / Skripsi 2. Form Ganti Judul
3. Form Peserta Tugas Akhir / Skripsi 4. Persyaratan Berkas Map
5. Form Nilai Pra Sidang Konsep 6. Form Nilai Pra Sidang Visual 1 7. Form Nilai Pra Sidang Visual 2
8. Lembar Penilaian Penguji Sidang Tugas Akhir / Skripsi
Secara lengkap formulir-formulir tersebut dapat di lihat di bawah ini:
Versi: 1 Revisi : Halaman: 15 dari 22
FORMULIR PENGAJUAN JUDUL TUGAS AKHIR/
SKRIPSI
ANIMATION PROGRAM
VISUAL COMMUNCATION DESIGN STUDY PROGRAM SCHOOL OF DESIGN
UNIVERSITAS BINA NUSANTARA
Nama :
NIM :
01. Kategori Proyek/ karya yang saya pilih adalah:
Short animation IP Character Design Educational animation
Documentary animation PSA/ILM
02. Ide/ tema/ premis:
03. Nilai pendukung konsep & visualisasi karya:
a. Pre Production
Screenplay of Animation: Character Design: Illustration Design: Photography I/II:
b. Production
Visual Communication
Design I/II: Computer Graphic II: Modelling & Shading
Lighting Rendering I/II: Animation Production Study:
c. Post Production (*visual/cinematographytaste)
Digital Compositing I/ II: Cinematography for
Animation: Color Theory:
d. Nilai Mata Kuliah Tertinggi Anda:
04. Rujukan tempat / instansi / tokoh yang akan dikunjungi (observasi lapangan):
a.
b.
c.
05. Referensi & data/ karya pendukung*:
a.
b.
c.
d.
* Dibawa saat hari pertama perkuliahan/ skripsi & minimal terdiri dari 2 buku desain/ animasi dan 2 dari media cetak / website/ screenshot film (animasi) dan contoh karya pendukung, misalnya: naskah/ beatboard/
storyboard/ animatic
Jakarta, ………
*Semua isian wajib sesuai dengan data dan materi yang dibawa saat pengajuan Judul Skripsi/ TA (penciptaan karya) di minggu/ pertemuan pertama kuliah. Ketidakakuratan/ kesalahan pengisian bisa berakibat pengurangan poin nilai maupun pengenaan sanksi.
FM-BINUS-AA-FPU-498/R2
Versi: 1 Revisi : Halaman: 16 dari 22 FM-BINUS-AA-FPU-82/R9
FORM GANTI JUDUL
Yth. Student Registration and Scheduling Center di tempat
Dengan ini kami:
Kelas / Kelompok *) : …………. / ……….
NIM : ... Nama : ...
<< NIM : ...>> <<Nama : ...>>
<< NIM : ...>> <<Nama : ...>>
Mengubah Judul : Outline Tugas Akhir / Skripsi Tugas Akhir / Skripsi Tugas Akhir / Skripsi Proyek Akhir
Topik Semula : ...
Judul Indonesia semula : ...…………..……
...………
...………
Topik Baru : ...
Judul Baru Indonesia : ...………
...………
...………
Judul Baru Inggris : ...………
...………
...………
Alasan penggantian judul : Bimbingan Keputusan sidang Tugas Akhir / Skripsi
Jakarta, ...
Hormat kami ,
(__________________) <<(__________________)>> <<(__________________)>>
NIM: << NIM : >> <<NIM : >>
Mengetahui,
(______________________) (______________________) (______________________) Pembimbing Pembimbing 2** Head/Deputy Head***
Copy 2 (dua) rangkap untuk :
• DosenPembimbing
• Mahasiswa
* diisi untuk Tugas Akhir / Skripsi/Tugas Akhir / Skripsi Kelas
** diisi untuk Tugas Akhir / Skripsi Khusus Program Ganda/Tugas Akhir / Skripsi Internship
*** diisi jika terjadi perubahan topik
Versi: 1 Revisi : Halaman: 17 dari 22 FM-BINUS-AA-FPU-499/R2
FORMULIR NILAI PESERTA TUGAS AKHIR/ SKRIPSI ANIMATION PROGRAM
VISUAL COMMUNCATION DESIGN STUDY PROGRAM SCHOOL OF DESIGN
UNIVERSITAS BINA NUSANTARA
Nama : NIM :
No. HP/Telepon : Email :
Kategori :
Short animation IP Character Design Educational animation Documentary animation
PSA …
Tema Tugas Akhir /
Skripsi :
Judul Tugas Akhir /
Skripsi :
Pembimbing Utama :
Pembimbing Pendamping :
No Subyek Bobot Nilai Total Nilai Catatan
01. Pertemuan 1 (Pengajuan Judul*) Pertemuan 2 5%
Pertemuan 3
02. Pertemuan 4 (Sidang Konsep) 15%
Pertemuan 5 Pertemuan 6 Pertemuan 7
03. Pertemuan 8 (Sidang Visual1) 20%
Pertemuan 9 Pertemuan 10
Pertemuan 11
04. Pertemuan 12 (Sidang Visual2) 10%
Pertemuan 13 (Kumpul Soft cover)
05. Etos Kerja & Literatur** 15%
06. Sidang Akhir 35%
TOTAL
Jakarta, ………
(……….………. ) Ketua Penguji
→
→
* Nilai penuh diberikan bagi judul terpilih di hari pertemuan pertama, dan akan berkurang sesuai jumlah pertemuan yang terlalui, bila belum terpilih.
Bila hingga Sidang Konsep belum ada judul terpilih, maka mahasiswa yang bersangkutan akan direkomendasikan untuk mengulang Tugas Akhir / Skripsi
pada
semester berikutnya, dan mahasiswa harus menyertakan formulir Rekomendasi dari Pembimbing yang ada di Buku Konsultasi untuk diberikan ke Student Services.
Nilai yang diberikan bila judul terpilih : Judul terpilih di pertemuan 1 = 100, Judul terpilih di pertemuan 2 = 80 Judul terpilih di pertemuan 3 = 60 Judul terpilih di pertemuan 4 = 40
** Nilai diberikan oleh tim Pembimbing.
Versi: 1 Revisi : Halaman: 18 dari 22
Persyaratan Berkas Map Animation Program
Bagi yang sidang Tugas Akhir / Skripsi:
No Berkas Keterangan Check List
1
Soft cover Tugas Akhir / Skripsi (fotokopi)
(Jika ada kebutuhan konten Tugas Akhir / Skripsi berwarna, maka mahasiswa diperkenankan mencetak warna atau fotokopi berwarna)
▪ Warna cover orange
▪ 2 (dua) jilid □
2 Formulir Isian Ijasah (asli) ▪ 1 (satu) lembar per
mahasiswa □
3 Halaman Pernyataan Orisinalitas (asli) ▪ 1 (satu) lembar □
4
• Surat Keterangan Survei (asli)
• Surat Keberatan Pencantuman Nama Perusahaan (asli)
▪ 1 (satu) lembar
▪ 1 (satu) lembar
□ □
5 Pas foto berwarna terbaru & file telah diupload ke Binusmaya
▪ 4 x 6 = 4 (empat) lembar
▪ 2 x 3 = 4 (empat) lembar □
6
Form Ganti Judul (FGJ) asli dan fotokopi
(jika judul Tugas Akhir / Skripsi berbeda dengan SPP / Form Daftar Bimbingan Kelas Skripsi)
▪ 1 (satu) lembar asli
▪ 1 (satu) lembar fotokopi FGJ dilampirkan dengan FII
□
□
7 Buku Konsultasi (asli) ▪ 1 (satu) buku per
mahasiswa □
Catatan:
▪ Check list diisi oleh staff Student Services Center (SSC).
▪ Persyaratan berkas map ini harus dicetak dan ditempelkan di belakang cover map.
Versi: 1 Revisi : Halaman: 19 dari 22 FM-BINUS-AA-FPU-409/R3
FORMULIR NILAI PRA SIDANG ANIMATION PROGRAM
VISUAL COMMUNCATION DESIGN STUDY PROGRAM SCHOOL OF DESIGN
UNIVERSITAS BINA NUSANTARA
Nama :
NIM :
Judul TUGAS AKHIR/ SKRIPSI:
Pembimbing Utama : Pembimbing Pendamping :
Hari/ Tanggal: ………...
A. PRA SIDANG KONSEP
LINGKUP BOBOT NILAI TOTAL NILAI PARAF PENGUJI
1. Standar Penulisan 50%
2. Konsep kreatif & Konten 50%
Total Hari/ Tanggal: ………...
B. PRA SIDANG VISUAL I
LINGKUP BOBOT NILAI TOTAL NILAI PARAF PENGUJI
1. Final Look (still image) 50%
2. Final Story/ Script 50%
Total Hari/ Tanggal: ………...
C. PRA SIDANG VISUAL II
LINGKUP BOBOT NILAI TOTAL NILAI PARAF PENGUJI
1. Production Progress 50%
2. Final Look (cinematography) 50%
Total
Grade NILAI Binusian ≤ 2017 A= 85 - 100 B= 75 - 84 C= 65 - 74 D= 50 - 64
Grade NILAI Binusian ≥ 2018
A = 90 - 100 A- = 85 - 89 B+ = 80 - 84 B = 75 -79 B- = 70 - 74 C = 65 - 69 D = 50 - 64
Ketua Penguji Penguji II Mahasiswa
*form diserahkan ke penguji
Versi: 1 Revisi : Halaman: 20 dari 22
LEMBAR PENILAIAN PENGUJI
SIDANG TUGAS AKHIR/ SKRIPSI
ANIMATION PROGRAM
VISUAL COMMUNCATION DESIGN STUDY PROGRAM SCHOOL OF DESIGN
UNIVERSITAS BINA NUSANTARA
Nama :
NIM :
Kelas : Kelompok :
Judul TUGAS AKHIR / SKRIPSI: Hari/Tanggal : /
Pukul : Ruang :
<<Ketua Penguji /Penguji II>>:
KRITERIA LINGKUP BOBOT NILAI
(diisi
angka) TOTAL NILAI
PENYAMPAIAN HASIL AKHIR 1. KOMUNIKASI VISUAL (keseluruhan karya visual) 40%
2. CRAFTMANSHIP DAN PENYAJIAN AKHIR (detil-detil karya visual termasuk display) 30%
3. PRESENTASI (konsep tertulis & tanya jawab) 30%
TOTAL Catatan Penguji:
( ) ( )
KETUA PENGUJI PENGUJI II
Penilaian
:
Binusian ≤ 2017 A= 85 - 100 B= 75 - 84 C= 65 - 74 D= 50 - 64
Binusian ≥ 2018 A = 90 - 100 A- = 85 - 89 B+ = 80 - 84 B = 75 -79 B- = 70 - 74 C = 65 - 69 D = 50 - 64
FM-BINUS-AA-FPU-500/R4
Versi: 1 Revisi : Halaman: 21 dari 22
Kalender Akademik Tugas Akhir / Skripsi
Jadwal Sidang Tugas Akhir / Skripsi dijadwalkan pada semester yang sedang dijalankan. Mahasiswa dapat memperhatikan beberapa jadwal yang terkait dengan penyusunan Tugas Akhir / Skripsi dalam tabel berikut ini:
Tabel 3. Kalender Akademik Tugas Akhir / Skripsi Semester Genap 2019/2020
Waktu* Keterangan
Minggu ke-1 Menyerahkan 3 (tiga) Topik Tugas Akhir / Skripsi untuk dipilih
Minggu ke-5 Pelaksanaan Prasidang Konsep Minggu ke-12 Pelaksanaan Prasidang Visual Sesuai Kalender Kegiatan Registrasi
Perkuliahan Batas akhir penyerahan Soft cover Tugas Akhir / Skripsi + 3 minggu setelah pengumpulan Soft
Cover • Pengumpulan Karya Tugas Akhir / Skripsi yang akan didisplay
• Dilanjutkan dengan display dan Sidang Tugas Akhir / Skripsi
• Jadwal display dan sidang dapat dilihat pada saat pengumpulan Karya Tugas Akhir / Skripsi
3 Minggu setelah
tanggal sidang Batas akhir perbaikan Jilid Lakban Tugas Akhir / Skripsi Lihat pengumuman di
http://binusmaya.binus.ac.id Pendaftaran wisuda Wisuda
*) = Tanggal pelaksanaan bisa berubah sewaktu-waktu. Bila ada perubahan akan diumumkan kemudian.
Versi: 1 Revisi : Halaman: 22 dari 22
DAFTAR PERSONALIA
Dalam rangka penulisan Tugas Akhir / Skripsi, maka beberapa pejabat terkait yang dapat dimintakan berbagai bantuan yang secara langsung berkaitan dengan masalah-masalah yang mungkin mahasiswa hadapi adalah sebagai berikut:
Tabel 4. Daftar Personalia School of Design – Visual Communication Design Animation Program
No Jabatan Nama dan Alamat Telp dan E-mail
01 Dean of School of Design Danendro Adi, S.Sn., M.Arts Kampus Syahdan
Jl. K.H Syahdan No. 9 Kemanggisan
Jakarta Barat-11480
5327630 Ext. 2109 Fax. 5332985 Email:
[email protected] 02 Head of Animation Study
Program Danendro Adi, S.Sn., M.Arts
Kampus Syahdan Jl. K.H Syahdan No. 9 Kemanggisan
Jakarta Barat-11480
5327630 Ext. 2109 Fax. 5332985 Email:
[email protected] 03 Head of Animation Program Dermawan Syamsuddin, S.Sn.,
M.Sn
Kampus Syahdan Jl. K.H Syahdan No. 9 Kemanggisan
Jakarta Barat-11480
5327630 Ext. 2209 Fax. 5332985 Email:
[email protected] 04 Deputy Head of Animation
Program (Kemanggisan) Devi Kurniawati Homan, S.Sn., MSn.
Kampus Syahdan Jl. K.H Syahdan No. 9 Kemanggisan
Jakarta Barat-11480
5345830 Ext. 2209 Fax. 5300244 Email:
[email protected] 05 Deputy Head of Animation
Program (Alam Sutera) Frans Santoso, S.Sn, M.Des.
Kampus Alam Sutera Lantai 4
Jl. Jalur Sutera Barat Kav. 21, Alam Sutera, Serpong Tangerang, Indonesia
29779100 Ext.7319 Fax.
E-mail: