• Tidak ada hasil yang ditemukan

RANCANG BANGUN ROBOT PEMBERSIH SERPIHAN PADAT DI LANTAI MENGGUNAKAN LEGO MINDSTORMS EV3 - POLSRI REPOSITORY

N/A
N/A
Protected

Academic year: 2024

Membagikan "RANCANG BANGUN ROBOT PEMBERSIH SERPIHAN PADAT DI LANTAI MENGGUNAKAN LEGO MINDSTORMS EV3 - POLSRI REPOSITORY"

Copied!
2
0
0

Teks penuh

(1)

1 BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Perkembangan pengetahuan dan teknologi di zaman sekarang sangatlah pesat, telah banyak orang yang menciptakan berbagai inovasi berupa sebuah alat yang dapat membantu mempermudah pekerjaan manusia salah satunya adalah robot. Muhira Dzar Faraby, dkk (2017) menjelaskan bahwa robot merupakan gabungan dari berbagai macam peralatan mekanik, yang dikontrol oleh peralatan elektronika dan dapat bergerak sesuai dengan fungsi tertentu.

Kebersihan merupakan keadaan bebas dari kotoran, termasuk di antaranya, debu, sampah, dan bau. Lantai yang tidak terawat dan kotor akan menjadi tempat berkembangnya berbagai penyakit dan organisme pembawa penyakit. Saat ini yang sering dijumpai adalah kurangnya kesadaran manusia terhadap kebersihan lantai. Salah satu penyebab hal ini terjadi karena tingkat kesibukan manusia yang ketika lelah beraktifitas, tidak sempat memperhatikan kebersihan lantai bahkan di tempat-tempat yang lebih sering manusia habiskan waktu disana, seperti ruang tamu, kamar tidur dan sebagainya.

Telah banyak peneliti yang berinovasi dalam menciptakan robot pembersih serpihan di lantai. Pada kesempatan ini penulis membuat inovasi dan juga sebagai bahan laporan akhir yang memanfaatkan teknologi robot Lego Mindstorms EV3. Robot pembersih serpihan padat di lantai ini menggunakan sebuah sensor ultrasonik (ultrasonic sensor) yang akan mempengaruhi pergerakannya. Sensor ultrasonik dalam hal ini berfungsi sebagai pendeteksi halangan yang ada di depan sehingga robot akan bergerak menghindar. Sistem pergerakan robot ini berdasarkan pola (pattern), yaitu ketika robot bergerak lurus kedepan dan bertemu dengan halangan di depannya, robot akan berputar ke kanan atau ke kiri sesuai dengan pola yang telah ditentukan.

(2)

2

Berdasarkan latar belakang permasalahan di atas maka penulis mengambil judul laporan akhir “Rancang Bangun Robot Pembersih Serpihan Padat di Lantai Menggunakan Lego Mindstorms EV3”.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang tersebut, maka rumusan masalah yang akan di kaji yaitu bagaimana membuat sebuah robot pembersih serpihan padat di lantai yang bergerak secara pola (pattern) menggunakan lego mindstorms EV3.

1.3 Batasan Masalah

Agar dalam rancangan ini dapat mencapai sasaran dan tujuan yang diharapkan, maka permasalahan yang ada dibatasi sebagai berikut:

1. Robot yang digunakan adalah robot jenis lego mindstorms EV3 45544 2. Sensor yang digunakan adalah sensor ultrasonik

3. Software yang digunakan adalah Lego Mindstorms Education EV3 Student Edition

1.4 Tujuan dan Manfaat 1.4.1 Tujuan

Adapun tujuan dari pembuatan proposal laporan akhir ini adalah untuk 1. Merancang dan membangun robot pembersih serpihan padat di lantai

menggunakan lego mindstorms EV3.

2. Mengetahui cara kerja robot pembersih serpihan padat di lantai menggunakan lego mindstorms EV3

1.4.2. Manfaat

Adapun manfaat dari pembuatan proposal laporan akhir ini adalah untuk : 1. Membantu pekerjaan manusia dalam hal membersihkan serpihan padat di

lantai menggunakan robot.

2. Mengetahui rancang bangun robot pembersih serpihan padat di lantai menggunakan lego mindstorms EV3.

Referensi

Dokumen terkait

Pembuatan robot dengan sensor ultrasonik untuk pendeteksi hambatan dan sebagai petunjuk arah diharapkan menjadikan robot bisa bergerak bebas tanpa menggunakan garis

Puji dan syukur saya panjatkan kehadiran Tuhan karena dengan karunianya saya dapat menyelesaikan tugas akhir ini mengenai pembuatan “robot pembersih lantai menggunakan

Dari hasil robot berjalan lurus, berputar kanan, berputar kiri dapat dilihat pada tabel 5, 6, 7, kurang sesuai dengan yang diharapkan, robot dapat dikatakan mampu bergerak dengan

Produk yang dikeluarkan Lego Mindstorms Ev3 menggunakan bahan mainan berbentuk balok bata sebagai rancang bangun sebuah robot, lalu menggunakan sebuah perangkat pengendali yang

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Dengan semakin berkembanganya teknologi Robot, di mana robot – robot tersebut mulai memiliki kecerdasan yang semakin lama semakin meningkat

i LAPORAN AKHIR ROBOT PENGUMPUL BOLA PADA OLAHRAGA TENIS LAPANGAN MENGGUNAKAN ROBOT LEGO MINDSTORMS EV3 Laporan ini Disusun Untuk Memenuhi Syarat Menyelesaikan Pendidikan

Penelitian kedua dilakukan oleh Anita Puput Widiastuti tahun 2016 yang berjudul “Implementasi Prototype Robot Line Following Untuk Pengantar Barang Pada Area Berbahaya Dengan Kontrol

LAPORAN AKHIR RANCANG BANGUN ROBOT ARM LEGO MINDSTORMS EV3 PENYORTIR BARANG MENGGUNAKAN SENSOR WARNA Laporan Akhir disuusun sebagai salah satu syarat menyelesaikan Pendidikan