• Tidak ada hasil yang ditemukan

RANGKUMAN INSTALASI JARINGAN KABEL DAN NIRKABEL

N/A
N/A
Muhammad Nur Shulkhi Maulana

Academic year: 2023

Membagikan "RANGKUMAN INSTALASI JARINGAN KABEL DAN NIRKABEL "

Copied!
0
0
0

Teks penuh

(1)

RANGKUMAN

INSTALASI JARINGAN KABEL DAN NIRKABEL

Disusun untuk memenuhi tugas mata pelajaran KK (Jaringan Kabel dan Nirkabel) yang diampuoleh Bapak Abdullah Umar, S.Kom

Oleh:

Muhammad Nur Shulkhi Maulana XI TKJ 1 (29)

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN ISLAM 1 BLITAR TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN

AGUSTUS 2023

(2)

Instalasi Jaringan Kabel dan Nirkabel

1. Komponen Jaringan Kabel

1. Network Interface Cards (NIC)

Network Interface Card (NIC) merupakan komponen penting yang digunakan dalam penyediaan jaringan pada komputer atau server. NIC juga dikenal sebagai Network Interface Controller yang berupa circuit board atau chip dan biasanya dipasang di komputer untuk bisa terhubung ke jaringan. NIC sendiri memiliki beberapa komponen seperti:

Gambar 1

Speed, semua NIC memiliki peringkat kecepatan yang berbeda dan dapat menunjukan kinerja umum card saat diimplementasikan dalam jaringan komputer dengan bandwidth yang cukup. Jika bandwidth lebih rendah dari NIC atau beberapa komputer yang terkoneksi dengan controller yang sama, maka kecepatan berlabel akan melambat. Kecepatan dari NIC itu berbeda-beda mulai dari 10 Mbps, 100 Mbps, 1000 Mbps hingga 1 Gbps.

Driver, ini merupakan perangkat lunak yang digunakan untuk meneruskan data antara sistem operasi komputer (OS) dan NIC. Ketika NIC diinstal pada komputer, perangkat lunak driver juga akan diunduh. Nantinya driver harus tetap diperbaharui dan dipastikan tidak rusak agar kinerja dari NIC tetap optimal.

MAC Address, komponen ini dikenal dengan alamat jaringan fisik yang ditetapkan

ke NIC. Komponen ini digunakan untuk mengirimkan paket ethernet ke komputer.

Connectivity LED, Sebagian besar NIC memiliki indikator LED yang terintegrasi ke dalam konektor untuk memberi tahu pengguna ketika jaringan terhubung dan data sedang dikirim.

Router, komponen ini juga terkadang diperlukan untuk mengaktifkan komunikasi antara komputer dan perangkat lain. Maka NIC akan terhubung ke router yang terkoneksi ke internet. (Sapta Tunas, 2022)

(3)

2. Media kabel (twisted pair, coaxial, serat optik)

Dalam perangkat keras jaringan, ada jenis media transmisi jaringan lain yang tidak dapat diabaikan. Kami biasanya menyebutnya kabel jaringan. Saat ini, kabel jaringan yang umum adalah kabel twisted pair tipis, kabel serat optik, kabel koaksial, dan kabel koaksial tebal.

● Kabel Koaksial: Kabel koaksial adalah jenis media transmisi yang banyak teman kenal. Ini adalah garis kabel konduktor tembaga pusat yang dibungkus oleh lapisan kawat berinsulasi. Fitur terbesarnya adalah kemampuan anti-interferensi yang baik, mentransmisikan data. Stabil, dan murah, sehingga sudah banyak digunakan, seperti saluran televisi sirkuit tertutup. Namun, di masa lalu, ada banyak kabel koaksial, terutama karena struktur bus yang terdiri dari kabel koaksial memiliki biaya jaringan yang lebih rendah, tetapi kerusakan satu kabel dapat menyebabkan seluruh jaringan lumpuh dan sulit dirawat. Ini adalah kelemahan terbesarnya.

● Twisted pair: twisted pair adalah kabel komunikasi yang fleksibel, termasuk pasangan kawat tembaga berinsulasi, yang ditandai dengan harga murah, sehingga banyak digunakan, seperti kabel jaringan dan saluran telepon umum kami. Menurut tingkat transmisi maksimum, pasangan bengkok yang paling banyak digunakan adalah Kategori 5 dan Kategori 5. Kecepatan dari lima jenis pasangan bengkok adalah 100 mb / s, sedangkan tipe super lima hingga 155 mb / s, yang dapat cocok untuk transmisi data multimedia di masa depan. Oleh karena itu, disarankan untuk menggunakan Akihabara lima dan super lima twisted pair.

Gambar 2

● Kabel serat optik: Kabel serat optik adalah generasi baru dari media transmisi. Dibandingkan dengan media tembaga, serat optik telah sangat meningkat dalam hal keamanan, keandalan, dan kinerja jaringan. Selain itu,

(4)

bandwidth transmisi serat jauh melebihi kabel tembaga, dan jarak koneksi maksimum yang didukungnya lebih dari dua kilometer, yang merupakan pilihan yang tak terhindarkan untuk membangun jaringan skala besar. Karena kabel serat optik memiliki keunggulan resistensi interferensi elektromagnetik yang baik, kerahasiaan yang kuat, kecepatan tinggi, dan kapasitas transmisi yang besar, kabel ini juga mahal dan jarang digunakan dalam aplikasi rumah tangga. (Shenzhen Starte Technology, 2018)

3. Hub/konsentrator

Sebuah Konsentrator/Hub adalah sebuah perangkat yang menyatukan kabel-kabel network dari tiap-tiap workstation, server atau perangkat lain. Dalam topologi Bintang, kabel twisted pair datang dari sebuah workstation masuk kedalam hub. Hub mempunyai banyak slot concentrator yang mana dapat dipasang menurut nomor port dari card yang dituju.

Gambar 3

Ciri-ciri yang dimiliki Konsentrator adalah:

1. Biasanya terdiri dari 8, 12, atau 24 port RJ-45 2. Digunakan pada topologi Bintang/Star

3. Biasanya di jual dengan aplikasi khusus yaitu aplikasi yang mengatur manjemen port tersebut.

4. Biasanya disebut hub

5. Biasanya di pasang pada rak khusus, yang didalamnya ada Bridges, router Repeaters

Contoh yang paling mudah adalah pada sebuah LAN menggunakan topologi Bintang dengan menggunakan kabel unshielded twisted pair. Dimana diketahui panjang maksimal untuk sebuah kabel unshileded twisted pair adalah 100 meter, maka untuk menguatkan sinyal dari kabel tersebut dipasanglah sebuah repeater pada jaringan tersebut.

(bundet, bundet)

(5)

4. Switch

Switch adalah salah satu contoh komponen yang memiliki peran cukup penting.

Apabila Anda merupakan orang yang bergelut di bidang IT, istilah ‘switch’ mungkin terdengar tidak asing lagi. Switch adalah komponen yang bertugas untuk menghubungkan sejumlah perangkat komputer. Pada komponen ini biasanya berfungsi untuk membantu pertukaran informasi atau data pada beberapa komputer.

Gambar 4

Pengertian secara umum, switch adalah komponen jaringan yang berfungsi untuk menghubungkan beberapa perangkat komputer dalam sebuah jaringan. Proses ini memungkinkan pengguna bertukar data dan informasi ke perangkat yang dituju. Adapun beberapa tujuan menggunakan switch yaitu :

1. Mengurangi beban kerja di masing-masing PC host.

2. Membantu meningkatkan kinerja pada jaringan.

3. Jaringan yang memakai switch akan mempunyai lebih benturan frame lebih kecil.

Sebab adanya switch menjadikan collision domain pada setiap koneksi.

4. Switch bisa dihubungkan secara langsung dengan workstation. (Ilahiah, 2021)

5. Repeaters

Repeater adalah sebuah alat atau perangkat khusus yang berfungsi untuk menerima dan memperluas jangkauan sinyal WiFi. Agar dapat menggunakan alat ini setidaknya kamu harus berada di area jangkauan WiFi utama terlebih dahulu. Kemudian barulah sinyal bisa diperkuat dengan bantuan repeater. Menariknya, penggunaan repeater sama sekali tidak mempengaruhi kualitas pengiriman data antar node.

Selain WiFi, repeater jenis lain juga sering digunakan untuk kabel. Repeater kabel berfungsi untuk memperkuat sinyal yang ditransmisikan via kabel jaringan. Biasanya, dalam rentang jarak tertentu kamu perlu memasang alat ini guna menjaga kekuatan sinyal data. Penggunaan repeater kabel memungkinkan dua lokasi yang sedikit jauh dapat dihubungkan secara efektif. Repeater memiliki beberapa fungsi, diantaranya yaitu:

1. Memperluas jangkauan;

(6)

2. Mempercepat penerimaan dan pengiriman data;

3. Memperkuat sinyal WiFi; dan

4. Mengurangi penggunaan kabel jaringan. (Huda, 2022)

5. Bridges

Bridge connection merupakan perangkat yang dapat menghubungkan jaringan komputer LAN (Local Area Connection) dengan jaringan lokal yang lain. Bridge mempunyai kelebihan yaitu dapat mengbungkan tipe jaringan komputer yang berbeda seperti Ethernet dengan Fast Ethernet.

Bridge berjalan pada Data Link Layer pada network model OSI (Open System Interconnection). Oleh karena itu Bridge dapat menghubungkan jaringan komputer dengan metode transmisi atau medium access control yang berbeda. Selain itu Bridge juga dapat mempelajari alamat link yang ada pada setiap perangkat yang terhubung dengannya.

Bridge yang merupakan alat untuk menghubungkan dua buah jaringan komputer LAN yang saling terpisah. Melalui Bridge ini, tiap user di kedua jaringan komputer LAN tersebut bisa saling berkomunikasi dan bertukar data. Selain fungsi dasar tersebut, Bridge juga memiliki fungsi lainnya seperti:

1. Menghubungkan 2 Jaringan LAN yang Terpisah Jarak.

2. Memudahkan Mengelola Jaringan Sendiri.

3. Mengurangi Beban Jaringan. (Hidayat, 2019)

6. Routers

Gambar 5

(7)

Router adalah sebuah perangkat jaringan (networking device) yang bekerja dengan cara menghubungkan berbagai perangkat, seperti smartphone, laptop, tablet, dan lain sebagainya dengan layanan internet. Jika dibayangkan, router bakal menjadi sebuah

“jembatan” untuk menyalurkan jaringan internet ke berbagai perangkat yang tersambung dengannya. Selain menjembatani berbagai perangkat, router juga berperan sebagai perangkat yang bisa mengelola jenis data yang dikirimkan (upload) atau diterima (download), lengkap dengan aneka informasi pendukungnya seperti jenis hingga ukuran data tersebut. Data ini lantas bakal diatur oleh router dan ditransmisikan ke perangkat yang membutuhkan. (CLINTEN, 2022)

2. Komponen Jaringan

1. Access point

pengertian access point adalah perangkat keras jaringan komputer yang menghubungkan piranti nirkabel (tanpa kabel) dengan jaringan lokal menggunakan teknologi seperti wifi, bluetooth, wireless, dan lain sebagainya.

Gambar 6

Access point juga sering disebut dengan wireless local area network (WLAN). Perangkat ini berfungsi untuk mengirim dan menerima data yang berasal dari adapter wireless.

Komponen yang dimiliki access point adalah antena dan transceiver, dua komponen access point ini berfungsi untuk memancarkan dan menerima sinyal internet dari client server ataupun sinyal internet yang menuju client server.

(8)

Umumnya, access point akan disambungkan dengan perangkat keras seperti router, hub, atau switch melalui kabel thernet supaya dapat memancarkan sinyal.

Kelebihan yang didapatkan ketika menggunakan access point adalah sinyal wifi yang dipancarkan dapat menjangkau semua ruangan walaupun terhalang banyak tembok atau sekat antar ruang. (Nugroho, 2022)

2. WLAN interface

Alat ini biasanya merupakan alat tambahan yang dipasangkan pada PC atau Laptop. Namun pada beberapa produk laptop tertentu, interface ini biasanya sudah dipasangkan pada saat pembeliannya. Namun interface ini pula bisa diperjual belikan secara bebas dipasaran dengan harga yang beragam. Disebut juga sebagai Wireless LAN Adaptor USB.Berikut contohnya :

a. Pada Laptop

Berbentuk perangkat akses untuk pengguna yang memakai laptop dan biasanya sudah terpasang pada port PCMCIA. Tetapi untuk komputer dekstop harus ditambahkan perangkat seperti wireless adapter.

b. Pada Komputer Dekstop

Merupakan alat yang bisa dipasangkan pada perangkat komputer dekstop biasanya pada bagian motherboard, jika pada laptop ada alat yang terpasang pada port PCMIA, maka untuk komputer dekstop memerlukan perangkat khusus yang bernawm wireless adapter yang di sambungkan pada port PCI atau Port USB. (satriawahyu19, 2016)

3. Mobile/desktop PC

Secara bahasa desktop berasal dari dua kata: desk dan top. Desk berarti meja, sedangkan top maksudnya atas. Jadi, yang dimaksud desktop adalah komputer yang penggunaannya di atas meja. Mengapa harus di atas meja? Karena bentuknya besar dan berbobot lumayan.

Umumnya komputer jenis ini disebut PC (Personal Computer). Dipakai di atas meja karena terdiri dari bermacam-macam bagian. Antara lain layar monitor, komponen utama (CPU, motherboard, VGA, dsbg.) dan keyboard serta mouse yang terpisah dan harus disambungkan dengan kabel agar berfungsi semestinya. (peteran, 2023)

4. Antena

Antena jaringan adalah sebuah istilah yang merujuk pada benda dengan

resonansi. Pada benda tersebut, juga di sebutkan dan terdapat rangkaian resonansi

(9)

biasa yang memiliki ukuran komponen pendukung dengan adanya komponen tersebut, rangkaian elektronik yang akan memberikan hasil optimal, dan digunakan untuk menerima dan mengirim gelombang yang di sebut dengan elektromagnetik.

Antena juga memiliki beragam wujud dan bentuk mulai dari seutas kabel, dipole, ataupun yagi, dan lain-lain. Antena adalah alat pasif tanpa catu daya (power), yang tidak bisa meningkatkan kekuatan sinyal dari radio , juga seperti reflector pada lampu senter, gunanya membantu mengkonsentrasi dan memfokuskan sinyal tersebut. Semua hal tersebut tergantung pada pemakaian juga pengunaan frekuensinya. Nah untuk itu kamu harus memilih jenis – jenis antena yang penting untuk diketahui. Sehingga penggunanya dapat sesuai dengan kebutuhan serta optimalisasi fungsinya secara maksimal. (Pratiwi, 2022)

3. Pembuatan Rangkaian Kabel Jaringan 1. Personal Area Network (PAN)

Gambar 7

PAN adalah jaringan komunikasi yang memiliki jangkauan jarak dekat yang bertujuan untuk menghubungkan berbagai perangkat elektronik seperti PC, smartphone, dan sebagainya. Bluetooth adalah salah satu protokol nirkabel pada PAN. Jangkauannya hanya efektif pada jarak tak lebih dari sepuluh meter.

(10)

Seiring berkembangnya teknologi dan kebutuhan manusia, muncullah WPAN yang lebih praktis tanpa kabel untuk dapat menghubungkan antarperangkat. Sama seperti PAN, WPAN juga hanya memiliki jangkauan yang kecil. Hanya saja, satu hal yang membedakannya adalah WPAN tidak harus menggunakan kabel untuk saling terhubung.

Untuk versi nirkabel, PAN menggunakan beberapa metode, seperti bluetooth, Wifi, IrDA, sedangkan untuk jaringan kabel, PAN dapat menggunakan USB dapat saling terhubung.

Fungsi PAN :

1. PAN berfungsi sebagai pusat dan titik awal dari berbagai perangkat untuk dapat saling terhubung dari jarak dekat, misalnya smartphone dengan PC, dan smartphone dengan speaker bluetooth, dan sebagainya.

2. PAN juga berfungsi untuk melakukan komunikasi maupun transmisi data dengan jarak yang dekat.

Contoh PAN

1. Body Area Network

Sebuah jaringan mobile yang bergerak dengan jangkauan penggunanya, misalnya seorang pengguna menghubungkan earphone bluetooth dan bergerak melakukan aktivitasnya.

“Bergerak dengan jangkauan penggunanya” merujuk pada aktivitas yang sedang dilakukan bersamaan dengan terhubungnya smartphone dan earphone bluetooth.

2. Offline Network

Setiap perangkat saling terhubung melalui bluetooth atau Wi-Fi, misalnya printer, speaker, mouse, keyboard tanpa menggunakan internet.

Sehingga jaringan komunikasi terbentuk antarperangkat pada ruangan kecil seperti kamar maupun rumah.

3. Home Office

Pada home office, PAN digunakan dengan tujuan agar dapat terpisah dengan jaringan yang digunakan pengguna lainnya.

Jaringan ini berlaku sebagai bagian yang terpisah dengan perangkat lain yang saling terhubung untuk tujuan pekerjaan. (PRAYOGA, 2023)

2. Local Area Network (LAN)

(11)

Gambar 8

Local Area Network (LAN) adalah suatu jaringan komputer yang hanya mencakup wilayah lokal saja. Artinya, jaringan ini hanya dapat digunakan oleh pengguna di area LAN. LAN menghubungkan perangkat ke jaringan internet melalui perangkat jaringan sederhana.

Dalam jaringan LAN biasanya ditemukan kabel UTP, Hub, Switch, maupun Router. Contoh dari jaringan ini adalah komputer-komputer di sekolah, perusahaan, atau warung internet. Jaringan pada area yang terbatas tersebut biasanya merupakan jaringan LAN.

Sebagai jaringan dengan area lokal, LAN mempunyai beberapa karakteristik yang mudah untuk diidentifikasi. Berikut adalah beberapa di antaranya:

▪ Tidak menggunakan jaringan telekomunikasi dari operator tambahan.

▪ Jaringan LAN biasanya digunakan untuk kepentingan pribadi.

▪ Administrasi pada jaringan LAN dilakukan melalui administrasi lokal.

(12)

▪ Di dalam jaringan LAN biasanya terdapat satu komputer yang berfungsi sebagai server yang bertugas untuk mengatur sistem agar berjalan normal.

Fungsi LAN

Jaringan lan memiliki beberapa fungsi dan keguanaan tertentu. Berikut ini adalah fungsi dari jaringan Lan.

1. Menghubungkan 2 Komputer atau Lebih

Jaringan lan digunakan untuk menghubungan 2 komputer atau lebih baik secara langsung ataupun media perantara. 2 komputer dapat dihubungkan langsung menggunakan kabel UTP yang tersambung di kedua komputer.

Sementara untuk menggabungkan banyak komputer, kita membutuhkan perangkat lain seperti misalnya Switch ataujuga Hub.

2. Memindahkan File dari Satu Komputer ke Komputer Lainnya

Dengan menggunakan jaringan Lan, kita tidak perlu bolak balik memasukan flash disk dari komputer 1 ke komputer lainnya. Dengan Lan kita dapat melakukan pemindahan data melalui metode sharing pada komputer.

3. Sharing Printer

Selain berbagi data, jaringan LAN juga memungkinkan penggunanya untuk berbagi printer. Hal ini akan memudahkan seluruh pengguna dan menghemat biaya.

Langkah yang harus dilakukan yaitu dengan membagi driverprinter yang ada di Control Panel. Setelah dibagikan (ke seluruh pengguna), printer dapat dipakai secara bersama-sama tanpa harus memindahkan komputer maupun printer.

Perihal fungsi ini mungkin kita sering melihatnya di warnet, sewa komputer dan print-an. Begitu file siap, kita dapat mencetak file sesuai pilihan printer yang tersedia.

4. LAN Chatting

Jaringan LAN dapat pula dipakai untuk mengirim pesan antar komputer pada area LAN. Aktivitas ini bahkan dapat dilakukan tanpa harus terkoneksi ke internet meskipun nantinya jaringan LAN akan tetap terlihat online.

Untuk menjalankan LAN Chatting, Anda dapat menggunakan aplikasi bawaan Windows seperti winchat.exe atau menggunakan perangkat lunak LAN Chatting lainnya.

5. Remote Komputer

(13)

Melakukan aktivitas remote pada suatu komputer dapat menggunakan perangkat lunak seperti TeamViewer. Akan tetapi, perangkat lunak tersebut hanya dapat bekerja ketika komputer tersambung ke internet.

Dalam jaringan LAN, Anda dapat melakukan remote tanpa harus terkoneksi ke internet. Anda dapat memanfaatkan fitur Remote Desktop Manager/Connection yang sudah disediakan Microsoft. Anda pun dapat mengontrol komputer di dalam jaringan LAN.

Kelebihan dan Kekurangan LAN

LAN hanya mencakup area yang kecil. Dengan cakupannya ini, tentu LAN mempunyai kelebihan dan kekurangan tersendiri. Berikut adalah kelebihan dan kekurangan dari LAN.

Kelebihan LAN

▪ Karena jangkauannya yang hanya mencakup area kecil, LAN tidak akan menguras terlalu banyak biaya. Selain itu, kabel yang digunakan pun tidak terlalu panjang.

Ini akan lebih menghemat biaya.

▪ Melalui LAN, koneksi transfer data antar node akan berlangsung dengan cepat.

▪ Jaringan LAN tidak membutuhkan operator telekomunikasi untuk dapat membuat jaringan.

Kekurangan LAN

▪ Luas wilayah koneksi terbatas. Hal ini karena LAN hanya mencakup area lokal saja. (salamadian, 2020)

3. Metropolitan Area Network (MAN)

(14)

Gambar 9

Metropolitan Area Network (MAN) adalah suatu jaringan komputer yang dapat mencakup area yang lebih luas dan menggunakan teknologi yang lebih canggih dari LAN. Jaringan MAN merupakan gabungan beberapa jaringan LAN yang mana menjangkau hingga 10 s.d. 50 km.

Jaringan MAN cocok dipakai untuk membangun jaringan antar perkantoran atau instansi yang masih dalam satu kota. Biasanya MAN dipakai untuk menghubungkan beberapa lokasi seperti perkantoran, kampus, pemerintahan, dan sebagainya.

MAN digunakan karena kecepatan transfer data yang dinilai tinggi dan proses instalasi yang tidak terlalu rumit. Di dalam MAN, dibutuhkan operator telekomunikasi yang akan menjadi penghubung antar jaringan komputer.

MAN sendiri mempunyai karakteristik sebagai berikut:

Meliputi area yang lebih luas dari LAN, yakni 10 sampai 50 km.

(15)

Sebuah MAN umumnya tidak dimiliki oleh satu organisasi. MAN umumnya dimiliki oleh salah satu konsorsium pengguna atau oleh penyedia layanan jaringan yang menyediakan pelayanan kepada pengguna.

MAN bertindak sebagai jaringan berkecepatan tinggi sehingga memungkinkan untuk berbagi sumber daya daerah. Hal ini pun sering digunakan untuk menyediakan koneksi bersama.

Sekalipun MAN lebih besar dari LAN, teknologi yang dipakai biasanya sama dengan LAN.

MAN hanya memiliki sebuah atau dua buah kabel dan tidak memiliki elemen switching yang berfungsi untuk mengatur paket melalui beberapa output

Fungsi MAN

Jaringan MAN mempunyai fungsi untuk memenuhi kebutuhan internet pada sebuah perusahaan. MAN akan mempermudah pembagian dan penerimaan data maupun informasi. Terlebih lagi pemusatan data pada MAN akan lebih mudah dilakukan.

Melalui jaringan MAN, sebuah perusahaan dapat melakukan kegiatan bertukar informasi baik melalui Video Conference, Email, maupun chat yang dilakukan secara real time dengan memakai bandwith lokal.

Kelebihan dan Kekurangan MAN

Jaringan man mempunyai plus minus tersendiri. Berlkut ini adalah kelebihan dan kekurangan jaringan Metropolitan Area Network atau MAN.

Kelebihan MAN

MAN mempunyai area jangkauan yang lebih luas dibandingkan LAN. Hal ini karena MAN dapat mencakup lingkup satu kota. Hal ini membuat komunikasi dengan jaringan MAN menjadi lebih efisien.

Jaringan MAN dipakai untuk mempermudah urusan bisnis. Keamanan berkomunikasi dengan jaringan MAN pun juga dinilai lebih terjaga.

Memiliki kecepatan transfer data yang tinggi.

Kekurangan MAN

(16)

Jaringan MAN sangat mungkin untuk sirsak oleh orang yang tidak bertanggung jawab demi keuntungan pribadi atau tujuan lainnya.

Apabila terjadi kerusakan pada jaringan MAN, waktu yang diperlukan untuk memperbaikinya akan cukup lama. (salamadian, 2020)

4. Wide Area Network (WAN)

Wide Area Network (WAN) adalah jaringan komputer yang luas cakupannya dapat mencapai satu negara bahkan benua. Jaringan ini merupakan gabungan dari LAN dan MAN yang wilayahnya dipisahkan secara geografis.

Membangun jaringan WAN membutuhkan kabel serat optik (fiber optic), kabel telepon, atau bisa juga menggunakan satelit. Oleh karena jangkauannya yang luas, membuat WAN memerlukan biaya yang sangat besar.

WAN mempunyai transmisi kecepatan mulai dari 2 Mbps, 34 Mbps, 45 Mbps, 155 Mbps, 625 Mbps atau bahkan lebih. Faktor yang menjadi pengaruh design dan performa jaringan ini ada pada siklus komunikasi semacam jaringan telepon atau satelit.

Jaringan WAN mempunyai karakteristik tersendiri, yaitu sebagai berikut:

▪ Umumnya digunakan untuk menghubungkan perangkat-perangkat yang tidak dapat dihubungkan melalui jaringan LAN maupun MAN. Hal ini membuat WAN dapat digunakan secara luas.

▪ Area jangkauan WAN sangat luas. Oleh karena itu, biasanya dalam WAN akan melibatkan operator telekomunikasi. Tujuannya adalah agar perangkat-perangkat dalam jaringan WAN dapat melakukan komunikasi satu sama lain.

▪ Jaringan WAN dapat melakukan pertukaran paket data atau frame antar router atau switch dan jaringan LAN yang sudah dibangun.

▪ Jaringan WAN ini bekerja pada layer fisik dan pada layer data link dari layer OSI.

Fungsi WAN

Sebagai jaringan komputer yang melebihi LAN dan MAN, WAN mempunyai fungsi yang cukup mentereng. Berikut adalah fungsi dari jaringan WAN.

1. Membuat Arus Komunikasi Menjadi Lebih Mudah dan Cepat

WAN merupakan jaringan yang mencakup area yang sangat luas dan mempunyai kecepatan yang mumpuni sekalipun digunakan pada wilayah yang berbeda.

Dengan WAN, komunikasi dua instansi yang beda wilayah dapat berlangsung mudah dan cepat.

2. Mengintegrasikan Jaringan Lan dan Man

(17)

WAN menghubungkan dan mengintegrasikan jaringan yang lebih kecil seperti MAN dan LAN. Ini akan mempermudah perusahaan untuk memperoleh informasi dan perkembangan terkini.

3. Menghemat Biaya Operasional

Sekalipun terlihat mahal pada instalasi, WAN dinilai sangat murah bila digunakan oleh perusahaan yang dibatasi oleh negara atau bahkan benua. Hal ini akan cocok bagi dua perusahaan yang dibatasi oleh wilayah tersebut.

4. Pengiriman Data yang Cepat

Perusahaan yang memiliki banyak kantor dengan jarak yang sangat jauh tetap mampu mengirim data dengan cepat. Inilah fungsi dari WAN yang memungkinkan perusahaan dapat mengirim data dalam waktu singkat meski terpisah sangat jauh dengan lainnya.

5. Terhindar Dari Miskomunikasi

Jaringan WAN akan mencegah terjadinya miskomunikasi sebab komunikasi itu sendiri dapat dilakukan secara real-time pada jaringan WAN.

Kelebihan dan Kekurangan WAN

Sebagai jaringan komputer dengan skala luas, tentu WAN tidak lepas dari kelebihan dan kekurangan. Berikut dijelaskan kelebihan dan kekurangan WAN secara umum.

Kelebihan WAN

▪ WAN memungkinkan pengguna untuk berbagi informasi atau file melalui area yang lebih besar, hingga mencapai antar benua.

▪ Semua orang yang terdapat pada jaringan WAN akan dapat menggunakan data yang sama.

▪ WAN mempunyai sistem jaringan yang luas dan besar sehingga mampu menjangkau negara, benua, bahkan seluruh dunia.

▪ Dengan memanfaatkan koneksi workstations, jaringan WAN dapat digunakan untuk berbagi resources atau sumber daya.

Kekurangan WAN

▪ Karena jangkauannya yang sangat luas, sangat wajar jika WAN membutuhkan biaya operasional yang sangat tidak sedikit.

▪ Dari segi pengaturan atau penyetingan, jaringan WAN lebih sulit dan rumit. Alat- alat yang diperlukan untuk membangun jaringan ini juga tidak murah.

(18)

▪ Jaringan WAN membutuhkan keberadaan Firewall demi membatasi pengguna ilegal yang masuk. Selain itu, langkah ini juga bertujuan untuk membatasi user yang ingin mengganggu jaringan.

▪ Skala jangkauan jaringan WAN yang luas membuat jaringan ini rentan terhadap serangan dan ancaman dari dunia luar seperti hacker. (salamadian, 2020)

4. Pembuatan Jaringan Nirkabel 1. Wi-Fi

Internet adalah alat yang sangat kuat. Ini memberi kami akses ke semua jenis informasi pada saat itu juga—pikirkan email, pencarian Google, dan Wikipedia. Jadi ada sesuatu yang sedikit berlawanan dengan intuisi tentang hanya dapat menggunakan Internet saat Anda duduk di depan komputer desktop. Bagaimana jika Anda dapat menggunakan Internet dari mana saja di rumah atau kantor Anda?

Jika Anda sudah memiliki layanan Internet (broadband) berkecepatan tinggi di rumah Anda, cukup mudah untuk membuat jaringan nirkabel rumah Anda sendiri . Umumnya dikenal sebagai Wi-Fi , jaringan nirkabel memungkinkan Anda menyambungkan laptop, ponsel cerdas, dan perangkat seluler lainnya ke layanan Internet rumah Anda tanpa kabel Ethernet.

Beli perute nirkabel

(19)

Untuk membuat jaringan Wi-Fi Anda sendiri, Anda memerlukan perute nirkabel . Ini adalah perangkat yang akan menyiarkan sinyal Wi-Fi dari modem internet Anda ke seluruh rumah Anda. Penyedia layanan Internet (ISP) Anda mungkin menawarkan router nirkabel dengan sedikit biaya bulanan. Jika Anda belum pernah menyiapkan jaringan Wi-Fi sebelumnya, ini mungkin opsi yang paling mudah.

Gambar 10

Jika Anda ingin membeli perute sendiri, kami sarankan menghabiskan lebih banyak waktu untuk meneliti opsi yang berbeda. CNET menawarkan panduan komprehensif tentang Cara Membeli Router .

Beberapa modem Internet mungkin sudah memiliki perute nirkabel bawaan, yang berarti Anda tidak perlu membeli perute terpisah.

Hubungkan kabel

1. Setelah Anda memperoleh router nirkabel, Anda harus menghubungkannya ke modem Internet yang ada.

2. Hubungkan kabel Ethernet dari modem Anda ke router nirkabel (biasanya ada kabel Ethernet pendek yang disertakan dengan router nirkabel Anda untuk tujuan ini).

3. Colokkan kabel daya untuk perute nirkabel.

(20)

4. Tunggu setidaknya 30 hingga 60 detik, dan pastikan lampu di router berfungsi dengan benar.

Gambar 11

Konfigurasikan perute Anda

Selanjutnya, Anda harus menggunakan komputer untuk mengonfigurasi pengaturan default perute. Ini termasuk menyetel nama dan kata sandi unik untuk jaringan nirkabel Anda.

1. Dengan menggunakan browser web, masukkan alamat IP default perute ke bilah alamat, lalu tekan Enter . Instruksi router Anda harus menyertakan informasi ini, tetapi beberapa alamat yang paling umum termasuk 192.168.0.1 , 192.168.1.1 , dan 192.168.2.1 .

2. Halaman masuk router akan muncul. Sekali lagi, detail masuk yang tepat harus disertakan dengan instruksi perute Anda, tetapi sebagian besar perute menggunakan kombinasi nama pengguna dan kata sandi standar, seperti admin dan kata sandi .

3. Halaman pengaturan router Anda akan muncul. Temukan dan pilih pengaturan Nama Jaringan , lalu masukkan nama jaringan yang unik.

4. Temukan dan pilih pengaturan Kata Sandi Jaringan , dan pilih opsi Enkripsi. Ada beberapa jenis enkripsi yang dapat Anda gunakan, tetapi kami merekomendasikan WPA2 , yang umumnya dianggap paling aman.

(21)

5. Masukkan kata sandi yang Anda inginkan. Pastikan untuk menggunakan kata sandi yang kuat untuk membantu memastikan tidak ada orang lain yang dapat mengakses jaringan Anda.

6. Temukan dan pilih tombol Simpan untuk menyimpan pengaturan Anda.

Menghubung!

Itu dia! Sekarang Anda siap terhubung ke jaringan Wi-Fi Anda dan memastikannya berfungsi. Proses menghubungkan ke jaringan Wi-Fi akan sedikit berbeda tergantung pada jenis komputer atau perangkat yang Anda gunakan, tetapi sistem apa pun memerlukan langkah-langkah dasar ini:

1. Temukan pengaturan jaringan komputer Anda, dan cari jaringan Wi-Fi terdekat.

2. Pilih jaringan Anda, dan masukkan kata sandi Anda.

3. Jika koneksi berhasil, buka browser web Anda dan coba navigasikan ke halaman web seperti www.google.com . Jika halaman dimuat, artinya koneksi Wi-Fi Anda berfungsi dengan benar. (GCFLearnFree)

2. Wireless

Wireless adalah jaringan yang menghubungkan telekomunikasi perangkat satu dengan yang lainnya tanpa menggunakan media kabel sebagai media penghantarnya.

Sebagai gantinya, jaringan nirkabel yang digunakan adalah media transmisi untuk mengantarkan gelombang elektromagnetik.

Apabila jaringan komputer membutuhkan kabel jaringan seperti kabel optic, fiber, dan UTP, jaringan nirkabel wireless hanya memanfaatkan gelombang elektromagnetik untuk mengirimkan sinyal dari perangkat satu ke perangkat yang lainnya.

Salah satu keunggulan menggunakan jaringan wireless adalah kemudahan pemasangan. Pasalnya, Pins, memasang jaringan wireless tidak memerlukan banyak kabel untuk membangun koneksi.Kamu hanya perlu mengaktifkan fitur wireless pada perangkat seperti komputer dan ponsel. Perkembangan teknologi yang pesat sejalan dengan kecanggihannya, hampir seluruh perangkat seperti komputer, laptop, hingga telepon genggam telah tersedia fitur dan layanan wireless.Pins bisa berselancar di internet tanpa perlu menghubungkan kabel modem ataupun kabel telepon. Cukup mengandalkan sinyal WiFi saja kamu sudah bisa mengakses internet di mana pun. Sejatinya, sejak dulu para ilmuwan sudah menemukan jaringan wireless dan mengoperasikannya melalui radio dan radar.

Ada banyak jenis peralatan yang menggunakan wireless, seperti wireless LAN, telepon genggam, telepon cordless, satelit televisi, perangkat komputer dan laptop, remote control, hingga GPS yang berfungsi sebagai navigasi.

(22)

Fungsi Jaringan dan Teknologi Wireless

Gambar 12

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, Pins, bahwa keunggulan dari jaringan wireless ini adalah mampu menghubungkan perangkat satu dengan yang lainnya tanpa menggunakan kabel melainkan memanfaatkan gelombang elektromagnetik.Baik komputer, laptop, tablet, atau perangkat apapun bila telah memiliki fitur wireless maka perangkat tersebut bisa menggunakan jaringan wireless.Tidak sampai di situ saja fungsi jaringan dan teknologi wireless ini. Berikut ini fungsi lengkap dari jaringan dan teknologi wireless.

● Wireless mampu menjangkau lebih luas area.

● Kamu bisa meminimalisir biaya pemasangan karena jaringan yang akan dipasang tidak memerlukan kabel terlalu banyak alias tanpa kabel.

● Fitur wireless acces point (WAP) berfungsi sebagai pengatur lalu lintas data.

● Selain sebagai pengatur lalu lintas data, WAP juga berfungsi untuk menghubungkan jaringan lokal dengan wireless.

● Jaringan wireless juga berfungsi sebagai pengatur acces point agar tugasnya sebagai DCHP server berjalan lancar.

● Jaringan wireless bisa diperkuat dengan beberapa peralatan khusus seperti booster.

● Pins sebagai user memiliki ruang gerak tak terbatas saat menggunakan WiFi sebab jarak jangkauannya yang lebih luas dan fleksibel.

(23)

● Selain biaya pemasangan yang murah, proses pemasangannya pun lebih mudah.

● Pins bisa memasang jaringan ini di indoor maupun outdoor.

Prinsip Kerja Wireless

Sama seperti walky talky yang memiliki built transreceiver pada sistem operasinya, jaringan wireless juga memiliki transreceiver dalam bentuk adaptor.Di mana adaptor akan mendeteksi jaringan wireles di sekitar area perangkat melalui radio dan alat khusus pendeteksi sinyal masuk. Saat sinyal sudah terdeteksi, sistem sign atau autentikasi pengguna akan menghubungkannya.Data apapun yang dikirimkan komputer atau laptop atau perangkat lainnya melalui adaptor wireless dalam bentuk digital 0s & 1s akan dikonversi menjadi sinyal radio berbentuk analog.Kecepatan transfer data pada jaringan wireless ini ditentukan dengan teknik apa yang kamu pakai untuk modulasi. Sinyal radio yang diterima wireless router maupun wireless adapter berkekuatan lebih dari 2,4 GHz.

Wireless router berupa stasiun penerima jaringan wireless yang nantinya akan mengonversi sinyal data radio dalam bentuk sinyal digital dengan sinyal demodulating.Lalu, sinyal tersebut dikirim menggunakan koneksi kabel ethernet menuju jalur super informasi yang biasa kamu kenal dengan sebutan internet. Setelah router menerima data digital tersebut dari internet, selanjutnya data akan dimodulasi ke dalam bentuk analog.Adapter yang menerima sinyal analog yang dimodulasi dan kembali didemodulasi ke dalam bentuk digital lalu ditransfer ke komputer. Perlu, Pins, ingat bahwa alat teknologi yang dibutuhkan jaringan wireless agar beroperasional dengan maksimal adalah router dan adapter wireless.

Beruntungnya, teknologi kini yang semakin canggih yang melengkapi perangkat seperti komputer dan laptop dengan fitur wireless berkekuatan sinyal tinggi. (Rembulan, 2023)

Daftar Pustaka

bundet. (bundet, September 25). Apa itu Hub Konsentrator? Retrieved from bundet:

https://bundet.com/d/779-apa-itu-hub-konsentrator

CLINTEN, B. (2022, agustus 29). Apa Itu Router? Definisi, Fungsi, dan Jenis, dan Bedanya dengan Modem. Retrieved from kompas:

https://tekno.kompas.com/read/2022/08/29/14450017/apa-itu-router-definisi-fungsi-dan- jenis-dan-bedanya-dengan-modem

(24)

GCFLearnFree. (n.d.). How to set up a Wi-Fi network. Retrieved from gcfgloba:

https://edu.gcfglobal.org/en/basic-computer-skills/how-to-update-your-software/1/

Hidayat, T. (2019, agustus 19). Fungsi Bridge dalam Jaringan Komputer, Jenis dan Cara Kerjanya.

Retrieved from Direktorat Sistem Informasi dan Teknologi:

https://unida.ac.id/teknologi/artikel/fungsi-bridge-dalam-jaringan-komputer-jenis-dan-cara- kerjanya.html

Huda, N. (2022, september 28). Apa itu Repeater? Pengertian, Fungsi dan Perbedaannya dengan Router. Retrieved from dewaweb: https://www.dewaweb.com/blog/apa-itu-repeater/

Ilahiah, Y. C. (2021). Pengertian Switch: Fungsi, Jenis-Jenis, Kelebihan, dan Kekurangannya. Retrieved from gramedia: https://www.gramedia.com/literasi/switch/

Nugroho, A. (2022, desember 15). Access Point: Pengertian, Fungsi, Cara Kerja & Settingnya.

Retrieved from qwords: https://qwords.com/blog/pengertian-access-point/

peteran. (2023). Pengertian komputer desktop (PC), laptop, ultrabook, tablet, dan hybrid. Retrieved from interogator: https://interogator.com/pengertian-komputer-desktop-pc-laptop-

ultrabook-tablet-hybrid/

Pratiwi, G. R. (2022, april 18). Mengenal Macam Macam Antena Jaringan. Retrieved from kompas:

https://www.peta-network.com/jenis-antena-jaringan/

PRAYOGA, J. (2023, july 7). PAN (Personal Area Network): Karakteristik dan Fungsinya. Retrieved from gudangssl: https://gudangssl.id/blog/pan-adalah/

Rembulan, S. (2023). Apa Itu Wireless? Retrieved from pinhome: https://www.pinhome.id/kamus- istilah-properti/wireless/

salamadian. (2020, november 4). PENGERTIAN LAN, MAN, WAN SERTA FUNGSI & KELEBIHAN KEKURANGAN. Retrieved from PT. DATA GLOBAL KOMUKATAMA:

https://www.dataglobal.co.id/pengertian-lan-man-wan-beserta-fungsi-kelebihan- kekurangannya/

Sapta Tunas. (2022, Juni 13). Apa Itu Network Interface Card (NIC)? Berikut Pengertian, Jenis, Fungsi Dan Cara Kerjanya. Retrieved from saptatuna: https://saptatunas.com/apa-itu-network- interface-card-nic-berikut-pengertian-jenis-fungsi-dan-cara-kerjanya/

satriawahyu19. (2016, november 5). Pengantar WLAN: Pengantar Jaringan Wireless. Retrieved from WordPress: https://blog.unnes.ac.id/satriawahyu19/2016/11/05/pengantar-wlan/

Shenzhen Starte Technology. (2018, Oktober 29). Perbedaan Kabel Serat Optik, Kabel Koaksial, Kabel Twisted Pair. Retrieved from serial cable: https://id.serial-cable.com/info/difference-of-fiber- optic-cable-coaxial-cable-32432491.html

Referensi

Dokumen terkait

Gateway adalah sebuah perangkat yang digunakan untuk menghubungkan satu jaringan komputer dengan satu atau lebih jaringan komputer yang menggunakan protokol komunikasi

WirelessLAN adalah teknologi jaringan yang tidak menggunakan perangkat kabel sebagai media pengantar data yang umum dijumpai dalam sebuah jaringan komputer.. Teknologi ini

Internet merupakan salah satu contoh dari sistem terdistribusi yang merupakan suatu bentuk jaringan global yang menghubungkan komputer dengan satu sama lain- nya, yang

Jaringan tersebut menghubungkan satu perangkat meteran dengan perangkat meteran yang lain ( slave node) dalam jaringan Wireless Sensor Network , kemudian pada

Jaringan telepon tetap nirkabel atau Fixed Wireless Access (FWA) , adalah suatu teknologi akses nirkabel yang menghubungkan pengguna telepon dengan jaringan telepon tanpa kabel

Perkembangan teknologi di bidang komunikasi semakin maju, salah satu contohnya adalah teknologi wireless , teknologi ini banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari

Pada jaringan ini, komunikasi antara satu perangkat komputer satu dengan yang lain dilakukan secara spontan/ langsung tanpa melalui konfigurasi tertentu selama sinyal dari Access

Dari gambar di atas bisa dilihat bahwa ada sebuah perusahaan memiliki 2 gedung yang terpisah dan mereka menghubungkan jaringan kabel mereka dengan menggunakan access point