KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN SEKRETARIAT JENDERAL
JALAN MEDAN MERDEKA TIMUR NOMOR 16 JAKARTA 10110, KOTAK POS 4130 JKP 10041 TELEPON (021) 3519070 (LACAK), FAKSIMILE (021) 3513287
LAMAN www.kkp.go.id
BERITA ACARA TENDER GAGAL Nomor. 236.05 /ULP.SJ.4/PL.420/XII/2018
Pada hari ini Senin, tanggal Tujuh Belas bulan Desember tahun Dua Ribu Delapan Belas, Pokja Pemilihan Pengadaan Jasa Satuan Pengamanan (Satpam) Gedung Kantor Pusat BRSDMKP Unit Kerja Pengadaan Barang dan Jasa Kementerian Kelautan dan Perikanan, telah melakukan rapat hasil tender untuk paket pengadaan sebagai berikut:
Kode Tender : 7978218
Nama Tender : Pengadaan Jasa Satuan Pengamanan (Satpam) Gedung Kantor Pusat BRSDMKP
Nilai Total HPS : Rp 1.712.771.335,00 (Satu milyar tujuh ratus dua belas juta tujuh ratus tujuh puluh satu ribu tiga ratus tiga puluh lima rupiah)
Metode Pengadaan : Pascakualifikasi Satu File Metode Evaluasi : Harga Terendah Sistem Gugur
1. Pengumuman tender pada aplikasi SPSE tanggal 6 s.d 12 Desember 2018, dengan jumlah peserta yang mendaftar sebanyak 19 (sembilan belas) calon penyedia.
2. Pemberian penjelasan dilaksanakan secara online pada aplikasi SPSE pada tanggal 10 Desember 2018.
3. Upload dokumen penawaran dilaksanakan pada tanggal 11 s.d 14 Desember 2018, dan sampai dengan batas akhir pemasukan dokumen penawaran tanggal 14 Desember 2018, jumlah peserta yang mengupload dokumen penawaran sebanyak 3 (tiga) calon penyedia;
4. Evaluasi penawaran dilakukan pada tanggal 14 s.d 17 Desember 2018, dengan hasil 3 (tiga) peserta lulus evaluasi administrasi, 1 (satu) peserta lulus evaluasi kualifikasi, dan tidak ada peserta yang lulus evaluasi teknis.
5. Sehubungan dengan point 1 s.d 5 tersebut di atas dan Dokumen Pemilihan IKP huruf G. Tender Gagal dan Tindak Lanjut Tender Gagal, dikarenakan tidak ada peserta yang lulus evaluasi penawaran, maka Kelompok Kerja Pemilihan Pengadaan Jasa Satuan Pengamanan (Satpam) Gedung Kantor Pusat BRSDMKP menyatakan bahwa tender Pengadaan Jasa Satuan Pengamanan (Satpam) Gedung Kantor Pusat BRSDMKP dinyatakan GAGAL.
Demikian Berita Acara Tender Gagal ini dibuat untuk diketahui peserta tender.
Kelompok Kerja (Pokja) Pemilihan Pengadaan Jasa Satuan Pengamanan (Satpam) Gedung Kantor Pusat BRSDMKP, Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa, Kementerian Kelautan dan Perikanan.
Ttd.