• Tidak ada hasil yang ditemukan

TERIMA KASIH PAK ISRAN

N/A
N/A
Yose Boy

Academic year: 2023

Membagikan "TERIMA KASIH PAK ISRAN"

Copied!
16
0
0

Teks penuh

(1)

SENIN, 2 OKTOBER 2023 EcEraN Rp 12.000,-

www.nomorsatukaltim.com Nomor Satu Kaltim @rumah_disway

DISWAY KALTIM

Spir Ak Seh

TERBIT

16

HALAMAN

Penantian masyarakat Berau, akan dibuka penuhnya Jembatan Sambaliung berakhir.

Sempat dibuka hanya untuk motor, lalu mobil, kini sudah sepenuhnya bisa dilalui semua jenis kendaraan.

TERIMA KASIH

PAK ISRAN

PENyAluRAN AIR BERSIH AKAN DIgIlIR

MENDESAK PENuNTASAN TRAgEDI KANjuRuHAN

SElENgKAPNyA HAl...6 SElENgKAPNyA HAl...7

SElENgKAPNyA HAl...2 Terima kasih untuk

semua. Terima kasih kepada masyarakat Berau yang selama

ini bersabar dan mendukung proses perbaikan, sehingga jembatan sambaliung

kini semakin nyaman dilintasi bersama,

sri juniarsih

udiN/diSWAY

jembatan Sambaliung telah dibuka penuh untuk kendaraan melintas.

(2)

NUSANTARA

2

Spir Ak Seh

BERAU

Mulai 6 September 2023

Jakarta Berau 03.00 - 06.30 ID 6430 Berau Jakarta

12.40 - 14.10 ID 6431

Berau Surabaya 07.10 - 08.10 ID 6347

Surabaya Berau 09.00 - 12.00 ID 6346

TERIMA KASIH PAK ISRAN

Penantian masyarakat Be- rau, akan dibuka penuhnya Jembatan Sambaliung bera- khir. Sempat dibuka hanya untuk motor, lalu mobil, kini sudah sepenuhnya bisa dilalui semua jenis kendaraan.

Y

A, perbaikan Jem- batan Sambaliung yang dimulai sejak Juni 2023 lalu, akhirnya sel- esai. Tuntasnya penanganan jembatan, berdasarkan infor- masi dari Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Perbaikan Jembatan Sambaling dari Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Provin- si Kalimantan Timur, bahwa hasil uji beton selama 28 hari telah dilalui.

Itu artinya, umur beton telah sesuai dengan standar, sehingga jembatan bisa dib- uka secara keseluruhan untuk umum.

Tuntasnya perbaikan jem- batan yang menghubung- kan 5 kecamatan di pesisir Berau ini, sehingga aktivitas kendaraan normal lagi, di- syukuri Bupati Berau, Sri

Juniarsih Mas.

Ia berharap, para penggu- na jalan tetap memperhati- kan batasan berat kendaraan yang diizinkan untuk melin- tas, sehingga jembatan ini tetap terjaga dan tidak lagi mengalami kerusakan.

“Alhamdulillah, saya mendapat informasi dari PKK, bahwa jembatan sudah bisa dibuka secara keseluruhan,”

ungkapnya.

Bupati Sri Juniarsih ber- terima kasih kasih kepada Gubernur Kaltim, Isran Noor dan Wakil Gubernur, Hadi Mulyadi serta jajaran Di- nas PUPR Kaltim yang telah memberikan perhatian serius dan bekerja dengan optimal sehingga perbaikan jembatan satu-satunya pengubung ke pesisir Berau, ini bisa selesai tepat waktu.

Selain itu, terima kasih juga disampaikan untuk pelaksana pekerjaan, dan seluruh pihak yang terlibat dalam pros- es perbaikan. Termasuk para petugas yang selama ini ber- peran di kegiatan penyeberan- gan alternatif masyarakat.

“Terima kasih untuk semua.

Terima kasih kepada masyar- akat Berau yang selama ini bersabar dan mendukung proses perbaikan, sehingga jembatan sambaliung kini se- makin nyaman dilintasi ber- sama,” ucapnya.

Meskipun telah dibuka secara keseluruhan, penye- lenggara perbaikan jem- batan menginformasi tetap menyiapkan LCT yang selama ini menjadi sarana penye- berangan alternatif. Armada ini akan siaga selama pe-

mantauan aktivitas lalulintas kendaraan di jembatan.

Sementara itu, Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Perbaikan Jembatan Sam- baling dari Dinas Peker- jaan Umum dan Perumahan Rakyat Provinsi Kalimantan Timur, I Nyoman Suardika saat dihubungi via telepon menolak untuk dikonfirmasi dengan alasan sedang dalam perjalanan.

“Besok ya, saya di jalan,”

ucapnya dalam pesan sing- kat.(prokopim/rama/arie)

(3)

CATATAN DISWAY 3

Spir Ak Seh

Bambu Ijuk

Oleh: Dahlan Iskan

S

EBELUM menghadiri ulang tahun Jender- al Luhut Pandjaitan saya ke Cibinong. Ke kebun raya bambu. Di tepian sungai Citarum.

Itulah hutan bam- bu yang ditangani Yayasan Bambu In- donesia. Panjangn- ya 11 Km. Tentu saya tidak menyusuri sungai sejauh itu. Juga tidak mungkin: bambunya ditanam dalam san- gat padat. Apalagi sudah be- ranak pinak. Sudah jadi unta- ian rumpun yang padat.

Saya menuju sungai Ci- tarum yang sedang mele- wati kota Cibinong. Agak di pinggirnya. Tidak menyangka sungai yang membelah kota Jakarta itu begitu hijaunya saat melewati Cibinong.

Saya ke rumah Pak Jatnika.

Ia ketua yayasan. Sejak tahun 1986. Sejak zaman menteri perindustrian dijabat Hartar- to –-ayah Menko Perekono- mian Airlangga Hartarto.

Zaman itulah lahir Dekranas –dewan kerajinan nasional.

Dilakukanlah inventarisasi: In- donesia memiliki kerajinan apa saja. Agar bisa dikembangkan.

“Dari 1.500-an jenis kera- jinan yang 80 persen berbahan baku bambu,” ujar Jatnika.

Maka pemerintah mencari perajin bambu unggul. Untuk mendidik perajin bambu di pusat-pusat bambu. Ketemu- lah Jatnika.

Jatnika orang Cikadang.

Kampung itu terletak antara Cibadak dan Pelabuhan Ratu.

Sukabumi selatan. Sampai SMA masih di situ.

Sejak kecil Jatnika sudah membantu orang tua menga- nyam bambu. Lulus SMA Jatni- ka sudah menguasai kerajinan bambu. Sejak memilih bahan baku, mengolahnya, sampai membuat kerajinannya.

Ia juga menguasai pem- buatan alat-alat musik dari bambu. Dan memainkannya. Ia Sunda tulen: menguasai juga tari Sunda dan pencak silatnya.

Mottonya:

Serumpun bambu sejuta makna.

Serumpun bambu sejuta guna.

Serumpun bambu sejuta karya.

Serumpun bambu sejuta pesona.

Makna diambil dari kegunaan yang tidak hanya fisik. Pun sampai dipakai alat menenangkan jiwa. ‘’Guna’’, Anda sudah tahu, tidak ada bagian dari bambu yang ter- buang percuma.

Pun daunnya. Daun bambu mengeluarkan oksigen. Terban- yak dibanding daun apa saja.

Satu batang bambu bisa mengeluarkan oksigen untuk seribu orang. Daun itu juga jadi pembungkus bakcang terbaik. Seminggu bakcangn- ya tidak basi.

Saya sendiri merasakan manfaat bambu secara priba- di. Yakni ketika beranjak rema- ja. Saat saya harus menjalani sunat. Yang dipakai mengiris ujung pagian luar penis saya adalah sembilu: kulit bambu yang dibuat sangat tajam.

“Bambu itu mengandung an- tibiotik,” ujar Jatnika. “Yang un- tuk sunat itu jenis bambu apus.

Kulit bambunya,” ujar Jatnika.

Jatnika mendalami bam- bu sangat dalam. Membaca literatur. Bertemu ahli-ahli bambu dunia. Seminar-sem- inar. Di banyak negara.

Yayasan Jatnikalah yang menanam bambu di sepan- jang 11 km pinggiran Ciliwung.

Di daerah itu sudah ditanam 161 jenis bambu. Yang 70-an untuk penyelamatan: hampir saja punah.

Dari jenis sebanyak itu yang manfaat ekonominya

disway.id

paling besar adalah bambu apus. Hampir semua kera- jinan dibuat dari jenis bambu apus: lentur, bisa diiris tipis sekali, mudah ditanam.

Yang kedua adalah petung.

Karena besarnya. Ketebalannya.

Juga karena jarak ruasnya yang pendek-pendek. Kuat. Kokoh.

Maskulin. Jadi andalan untuk tiang-tiang rumah bambu.

Dan ternyata begitu ban- yak jenis bambu petung. Ss- mua ada di situ.

Jatnika memang juga ahli membuat rumah bambu. Di komplek yayasannya itu dib- angun lebih dari 20 rumah bambu. Ada yang berlantai tiga. Berkamar-kamar. Untuk penginapan peserta didik pelatihan bambu.

“Saya sudah membangun lebih 1.500 rumah bambu. Di 26 negara,” ujar Jatnika. Ia baru pulang umrah ketika saya ke sana. Bersama istrinya.

Rumah bambu terakhir yang ia bangun di Ukraina. Di ibu kota Kiev.

Sebelum perang. Sebelum Covid-19.

Waktu itu duta besar kita di sana adalah Prof Dr Yudi Latif.

Intelektual-budayawan. Ahli Pancasila. Ketika pemerintah Ukraina membangun kawasan budaya internasional di Kiev, In- donesia ikut. Dubes Yudi mena- warkan rumah bambu khas In- donesia. Sekaligus lima rumah:

berbentuk rumah Jawa, Minang dan lumbung khas daerah.

“Saya hampir setahun di sana. Setelah jadi, yang mere- smikannya empat kepala ne- gara. Dari Indonesia Wakil Presiden Jusuf Kalla,” katanya.

Dari semua bambu yang ada, saya tertarik satu jenis. Belum pernah saya dengar namanya:

Bambu Ampel. Hijau dan kun- ing. Besar dan tingginya sama

dengan bambu ori yang ber- duri-duri itu. Tidak sebesar pe- tung, tidak sekecil apus.

“Tanamnya mudah. Tum- buhnya cepat,” kata Jatnika.

Nama Ampel disodorkan Jatnika saat saya bertanya:

jenis bambu apa yang paling cepat tumbuh. Yang mestinya cocok untuk dikembangkan sebagai bahan baku biomas.

Saya pun minta diantar ke rumpun bambu Ampel. Yang hijau. Tempatnya di bibir Citar- um. Satu rumpun ini saja berisi lebih 50 batang. Rimbun.

Saya ingin mencoba me- nanamnya. Membuktikann- ya. Apakah benar lebih cepat berkembang. Kalau tidak, pasti kalah dengan petung. Yang dinding batangnya tebal seka- li. Ampel tidak setebal petung.

Maka saya minta didongkel- kan satu bonggol bambu Am- pel. Mendongkel bambu tidak tergolong melawan hukum.

Bambu tidak punya kekuasaan.

Usai menghadiri ultah Pak Luhut, bonggol itu saya bawa terbang ke Surabaya. Aman.

Pagi harinya saya tanam di Pa- cet, pegunungan Mojokerto.

Tanah lagi kering. Hujan belum juga datang. Sang bonggol har- us membuktikan dirinya sebagai makhluk yang mudah ditanam.

Di situ saya juga membeli tali ijuk. Yang warna hitam itu.

Jatnika ternyata juga membi- na perajin tali ijuk. Bangunan bambu memang hampir tidak bisa dipisahkan dari tali ijuk.

“Bambu itu laki-laki. Kaku tapi lemes. Ijuk itu peremp- uan. Mampu mengikat bam- bu sampai lengket,” katanya.

Sejak kecil saya ingin jadi bambu. Sejak saya sering ti- dur di bawah rumpun bambu, sambil mengawasi domba yang saya gembala. Tapi tidak ada ijuk di sana saat itu.(Dahlan Iskan)

(4)

BATIWAKKAL

4

A

NGKA prevalensi stunting di Kabu- paten Berau men- galami penurunan. Di 2021 lalu, mencapai 25,7 persen.

Sedangkan pada 2022 lalu, turun menjadi 21,6 persen.

Capaian positif Pemer- intah Kabupaten (Pemkab) Berau dalam menekan stunt- ing, mendapatkan apresiasi dari Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Berau, Madri Pani.

Kendati demikian, Madri memberikan catatan yang harus dievaluasi Pemkab Be- rau. "Penanganan stunting jangan terlalu terfokus di wilayah perkotaan, namun lebih prioritaskan di kawasan perkampungan dan pesisir,"

ujar Madri Pani, pekan lalu.

“Wilayah kota tidak per- lu terlalu diperhatikan, yang kasihan wilayah perkam- pungan perlu memperoleh perhatian khusus untuk pen- anganan (stunting, Red) ini,”

tambahnya.

Ia juga berpesan, agar Pemkab Berau tidak hanya sekadar berupaya menurun- kan angka stunting. Namun, juga melakukan pencegahan sedini mungkin.

“Ini pernah menjadi pro- gram saya tahun 2012-2013 lalu. Program pendampin- gan dari sebelum hamil hingga lahiran sudah ter- program dengan baik. Ini yang harusnya dilakukan, dan inti untuk pencegahan

stunting,” ujarnya.

Dalam penanganan stunting, Madri menyebut langkah-langkah pen- anganan stunting me- merlukan kerja sama semua stakeholder.

Seperti OPD hingga swasta.

" K o l a b o r a s i tersebut sangat efektif untuk men- capai penurunan stunting secara s i g n i f i k a n , "

ujarnya.

D i -

akuinya penanganan stunt- ing ini tidak semudah mem- balikkan telapak tangan.

Karena memerlu- kan waktu yang

lama, agar bisa terlihat hasilnya.

“Jadi apa pun p r o g r a m n - ya, sebaiknya dilakukan se- cepatnya dan tepat sasaran, agar hasilnya

juga optimal,”

ujarnya.

(RIZAL)

Jangan Fokus di Kota

Penanganan Kasus Stunting di Berau

Madri Pani

M

OBIL pemad- am di Bandara Kalimarau akan bertambah. Yakni Air- port Rescue Firefighting (ARFF) yang bernama Big Boy. Saat ini, mobil hibah

dari Bandara Silampari dan Ditjen Perhubungan Udara, serta Pemkab Be- rau, sedang dalam pen- giriman ke Berau.

Kepala Bandara Kali- marau, Ferdinan Nurdin

Tambah Armada Damkar

Mobil PKP-PK yang akan memperkuat armada di Bandara Kalimarau. IST

Pelayanan Bandara Kalimarau akan Naik Satu Tingkat

yang dikonfirmasi Disway Kaltim, mengatakan ARFF merupakan kendaraan pertolongan kecelakaan penerbangan dan pemad- aman kebakaran (PKP-PK) tipe II, yang akan menam- bah kekuatan armada pe- layanan gawat darurat di Bandara Kalimarau.

"Ini bentuk keseriusan dalam meningkatkan kual- itas pelayanan di bandara.

Tentunya, hal itu membutu- hkan usaha yang besar serta kolaborasi para pemangku kepentingan," kata Ferdi- nan, Minggu (1/10/2023).

Setelah melalui tahap ser- tifikasi dari Direktorat Jen- deral Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, yakni Direktur Bandar Udara, lanjutnya, maka kategori pe- layanan kendaraan PKP-PK di Bandara Kalimarau naik satu tingkat.

"Karena peningkatan kate- gori, kita bisa melayani pesa- wat lebih besar. Seperti A330

dan sejenisnya," ujarnya.

Ia juga mengatakan, pen- ingkatan kualitas pelayanan Bandara Kalimarau, juga men- gantisipasi apabila Kaltim di- tunjuk sebagai tuan rumah event internasional oleh pe- merintah pusat. Maka, Bandara Kalimarau bisa menjadi pen- yangga Bandara Sepinggan Balikpapan dan Bandara APT Pranoto di Samarinda. Jika kapasitas dua bandara terse- but tidak memadai.

"Akan tetapi, perlu diduku- ng oleh sarana dan prasarana lainnya," tuturnya.

Lebih lanjut, Ferdinan men- yatakan program selanjutnya yang ditargetkan adalah, per- siapan kehadiran pesawat jet wide body, sehingga bukan hanya jet narrow body yang saat ini beroperasi.

"Bila wide body sudah bisa beroperasi dan sapras sudah lengkap, maka kami bisa me- layani penerbangan umrah langsung dari Berau ke Madi- nah," ujarnya. (SAHRUDDIN)

(5)

BATIWAKKAL 5

B

UPATI Berau Sri Juniarsih Mas me- nekankan arti pent- ingnya mempertahankan nilai-nilai pancasila di tengah kemajuan zaman.

Hal itu disampaikan Sri Juniarsih pada upacara perin-

gatan Hari Kesaktian Pancasi- la di halaman Kantor Bupati Berau, Minggu (1/10/2023).

Melalui peringatan Hari Kesaktian Pancasila, dia men- gajak seluruh masyarakat, khususnya generasi muda, untuk mengenang kemba-

Momen Mengenang Perjuangan Pahlawan

Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Kantor Bupati Berau, Minggu (1/10/2023).

li perjuangan para pahla- wan yang telah gugur dalam membela dan mempertahan- kan Negara Kesatuan Repub- lik Indonesia.

"Berbagai persoalan dih- adapi para pejuang bangsa, karena tanpa adanya perjuan- gan tersebut, maka kemerde- kaan yang saat ini dirasakan seluruh rakyat tidak akan dap- at dinikmati," ujar Sri.

Hal itu pun, lanjutnya, ses- uai dengan tema peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada tahun ini, yaitu "Pancasila Pe- mersatu Bangsa Menuju In- donesia Maju".

"Ini merupakan momen bagi kita untuk kembali meng- ingat pahlawan kita. Tonggak perjuangan harus diteruskan

untuk membangun bangsa ini ke depannya," ujarnya.

Sri juga menjelaskan, Hari Kesaktian Pancasila masih erat kaitannya dengan Ger- akan 30 September. Dirinya berharap, dengan adanya pengamalan pancasila da- lam hidup bernegara dan berbangsa, menjadi antisi- pasi untuk mencegah ter- jadinya gerakan yang terjadi 58 tahun silam itu.

Apalagi saat ini, kata Sri Juniarsih, tantangan yang di- hadapi bangsa semakin besar.

Baik dari dalam maupun luar.

"Kita dari pemerintah terus berupaya melalui berbagai program yang ada untuk me- nanamkan nilai-nilai pancasi- la," ujarnya. (SAHRUDDIN)

P

ENEMUAN jasad seo- rang perempuan ber- inisial SF (34), di dekat penangkaran buaya eks Bumi Perkemahan Mayang Mangu- rai, Kecamatan Teluk, mulai ada titik terang.

"Sudah ada titik terang. Kini tengah memasuki penyelidi- kan. Kemungkinan beberapa hari ke depan kasus ini bisa terungkap," kata Kepala Satu- an Reserse dan Kriminal (Ka- satreskrim) Polres Berau, Iptu Ardian Rahayu Priatna, Ming- gu (1/10/2023).

Pihaknya juga telah me- minta keterangan 10 orang, untuk mengungkap kasus tersebut. Dan, pihaknya pun sudah menerima hasil visum dari RSUD dr Abdul Rivai Tan- jung Redeb.

"Dari hasil visum, itu ada bekas lebam di bagian wajah korban," ujarnya.

Untuk itulah, dugaan se- mentara SF merupakan kor- ban pembunuhan. "Mungkin sempat ada beberapa perla- wanan. Tapi untuk arah sia- pa yang melakukan tindak

pidana (pembunuhan, Red) ini, (pelaku) sudah ada gam- baran. Cuma motifnya kami belum tahu," ungkapnya.

"Jika ada informasi-infor- masi tambahan, bagi mas- yarakat ataupun media, bisa mengabarkan ke kami. Karena tentunya, kami membutuh- kan informasi yang lebih ban- yak lagi untuk menyelesaikan kasus ini," lanjut Ardian.

Sebelumnya, tiga warga yang berkunjung ke Mayang Mangurai hendak melihat buaya. Namun, dikagetkan dengan adanya jasad yang dalam posisi tertelungkup di dekat kandang buaya.

Penemuan itu pada Kamis 28 September 2023, sekitar pukul 12.00 Wita. Perempuan tersebut belakangan diketahui berinisial SF. Warga Kampung Merasa, Kecamatan Kelay.

Menurut keterangan dari kerabat SF, Yohana, SF dike- nal sebagai perempuan yang baik dan peduli terhadap teman-temannya.

"Dia orangnya baik, terus itu care juga. Di dalam per-

Polisi Kantongi Ciri-Ciri Pelaku

Jasad seorang perempuan ditemukan di eks Bumi Perkemahan Mayang Mangurai, Kamis (28/9/2023).

temanan kami, dia yang pal- ing tua. Dan, kami anggap sebagai kakak kami," kata Yohana.

Dikatakan, SF merupakan anak pertama dari empat bersaudara. Memiliki 2 anak (laki-laki dan perempuan), pekerjaannya sebagai ibu rumah tangga. Terakhir dir- inya berkomunikasi dengan SF pada Rabu, 27 Septem- ber 2023 sore. Melalui pesan WhatsApp.

"Saat itu, saya lagi di Long Lanuk, setelah besok paginya

sepulang dari Long Lanuk, sekitar pukul 10.00 Wita, saya chat dia, namun WhatsApp- nya tidak aktif," kenangnya.

Dirinya pun syok dan tidak menyangka atas kejadian yang menimpa kerabatnya itu.

"Setelah dapat kabar begitu, saya kaget, dan tidak bisa bic- ara apa-apa lagi," tuturnya.

Dirinya berharap kepada pihak kepolisian untuk terus mengupayakan, agar pela- ku dapat ditemukan dan di- tangkap, serta diberikan hu- kuman yang setimpal. (RIZAL)

(6)

BALIKPAPAN

6

Spir Ak Seh

K

OTA Balikpapan menghadapi an- caman krisis air baku menyusul musim kemarau yang terjadi tahun ini. An- caman kekurangan air bersih terjadi akibat stok air baku di Waduk Manggar dan Teritip menyusut di bawah ambang batas.

Hasil kajian Balai Balai Wilayah Sungai (BWS) Kalimantan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), menyebut Balikpapan terancam krisis air bersih.

Jika tidak turun hujan, Waduk Manggar dan Teritip diperkirakan hanya bertahan sampai 24 Oktober 2023.

Direktur Operasional Perumuda Tirta Manuntung Balikpapan Anang Fadliansyah mengatakan, ketinggian air di Waduk Manggar menyusut

tersisa 8,30 meter dari 10,30 meter. Sedangkan di Waduk Teritip ketinggian air tinggal 19,82 meter. Sebelum 21,50 meter dengan daya tampung 5 juta meter kubik.

Pihaknya terpaksa melakukan penggiliran distribusi air bersih ke rumah- rumah warga. Termasuk melakukan invetarisasi dab mikigasi yang terjadi, dengan penggiliran air bersih.

“Kapasitasnya itu kan kalau Waduk Manggar tuh 12 juta meter kubik. Sekarang sudah perhitungan dari BWS sudah hampir sekitar 10 jutaan saja. karena dari sedimennya sudah cukup tinggi,” kata Anang Fadliansyah kepada wartawan.

“Kapasitas tampungnya itu mulai berkurang lah keandalannya. Cuma yang bisa diambil sampai di elevasi

Penyaluran Air Bersih akan

Digilir

Ketinggian air baku di Waduk Teritip berada di bawah ambang batas normal. Persediaan air baku hanya sampai 24 Oktober 2023.

5 meter setelah itu sudah nggak bisa lagi,”

Karena stok air baku terbatas, sehingga dilakukan penggiliran distribusi air ke rumah-rumah warga.

“Makanya dengan sisa elevasi yang bisa dimanfaatkan ini kita berupaya untuk mengatur,” ujar Anang dilansir Inibalikpapan.com.

“Supaya harapannya nanti ada hujan bisa masuk, menambah umur dari pada waduk ini sendiri,” ucapnya.

Plt Dirut Perumda Tirta Ma- nuntung, Rita mengatakan, pemerintah akan melakukan distribusi air secara bergiliran.

“Jadi nanti kemungkinan besar setelah itu akan ada data terkait dengan semacam

buka dan tutup waduk Teritip.

Tapi setelah kita kaji untuk waktu dekat sini,” ujarnya.

PDAM juga segera mencari alternatif-alternatif untuk air baku. Termasuk dengan me- maksimalkan sumur-sumur dalam. “Jadi mungkin dengan adanya sumur-sumur yang ada itu, kita bisa gunakan un- tuk meningkatkan kapasitas cakupan layanan kepada mas- yarakat terdistribusi,” katanya.

Dia juga mengimbau mas- yarakat agar lebih berhemat menggunakan air bersih.

“Dan juga berharap dari masyarakat untuk bisa mulai dari sekarang karena kondisi hujan tidak ada, berhemat- lah,” pesannya.

(YOS SETIYONO)

P

OLITISI Partai Gelora, Syukri Wahid me- nilai Dinas Pekerjaan Umum kehilangan wibawa menghadapi kontraktor DAS Ampal, PT Fahreza Duta Per- kasa.

Sebagai pemilik proyek, Dinas PU tak mampu men- garahkan kontraktor agar bekerja sesuai dengan keten- tuan. Padahal, dalam struktur proyek DAS Ampal, posisi kontraktor pelaksana berada paling bawah.

Di atas PT Fahreza ada MK Yodya Karya selaku konsultan pengawas. Tertinggi, ada Dinas PU Balikpapan sebagai pemilik proyek. Pemberi kerja.

“Ini menjadi pelajaran,

betapa posisi PU tidak berdaya. Kontraktor tanda kutip, buta tuli,” kata Syukri Wahid, baru-baru ini.

“Di depan mata kita, m e m p e r t o n t o n k a n kesewenang-wenangan. Itu uang rakyat, itu uang kita,”

sambung mantan anggota DPRD Balikpapan itu.

Bekas anggota Komisi III itu menilai, Dinas PU seperti tersandera. Tidak bisa men- gambil langkah tegas terha- dap PT Fahreza.

Di lain pihak, Pemkot Balikpapan juga tidak turun tangan. Pelanggaran kesepakatan bersama, tidak mengikuti arahan MK Yodya Karya dan Dinas PU

Balikpapan, ditambah lagi minim progress, serta gejolak yang terjadi masyarakat tak membuat Pemkot bertindak.

“Jadi saya melihat PU seperti terdesak, tidak punya pilihan berani. Harusnya diintervensi, pemerintah turun. Karena biar bagaimanapun itu proyek Dinas PU,” tegas Syukri Wahid.

Syukri mengingatkan, pola kerja keras kepala PT Fahreza akan berdampak buruk nantinya. Padahal, Parlemen Balikpapan melalui Komisi III juga telah

lama merekomendasikan pemutusan kontrak PT Fahreza.

“Siap-siap PU kalau memperpanjang dengan

semua konsekuensi yang akan dipikul. Sepengalaman saya berdinas di DPRD Komisi III, baru ada ini kontraktor, yang mohon maaf, buta tuli,”

ujar Syukri Wahid.

“Sudah SP1,2,3, sudah semua memenuhi syarat memutus kontrak. Menurut saya kalau diamputasi dari awal tentu tidak separah ini.

Sisa tiga bulan, itu mustahil,”

tuturnya.

Teranyar, kontraktor ber- pusat di Jakarta itu mengeruk parit depan Inhutani meski hasil pertemuan yang difasil- itasi Sekretaris Daerah Balik- papan, Muhaimin, memerin- tahkan penghentian kegiatan.

(ADhI SuhArDI)

Dinas Pu Kehilangan Wibawa

(7)

etam 7

Spir Ak Seh

M

E M P E R I N G A T I setahun Tragedi Kanjuruhan, para aktivis kemanusiaan yang ter- gabung dalam Aksi Kamisan Kaltim menggelar aksi di sejum- lah lokasi.

Mereka mengingatkan kem- bali penyelesaian peristiwa yang menelan 135 korban jiwa dan ratusan lainnya mengalami lu- ka-luka.

Koordinator Aksi Kamisan Kaltim, Yuni meminta Presiden Joko Widodo dan PSSI menyele- saikan tuntas tragedi tersebut dengan membuka kembali kasus ini sampai ke aktor intelektual atau pelaku dalam level yang tinggi.

Mereka juga meminta kasus ini ditetapkan sebagai pelang-

garan HAM berat, serta mende- sak Komisi Yudisial dan Badan Pengawas Mahkamah Agung memeriksa majelis hakim yang mengadili kasus ini.

“Jika Tragedi Kanjuruhan han- ya dibiarkan seperti saat ini maka kasus ini akan menambah pan- jang daftar pelanggaran HAM yang tak terselesaikan,” kata Yuni dalam keterangan yang diterima redaksi.

“Dan kita terus membiarkan para pelaku pelanggaran HAM terus menikmati kekebalannya dari jerat dan tangan hukum,”

imbuhnya.

“Kami menganggap bahwa sejak semula proses hukum dan proses lainnya atas kasus ini tidak sungguh-sungguh menunjukkan

keseriusan untuk mengungkap secara tuntas kasus ini. Proses hukum seolah-olah bertujuan untuk melindungi pelaku kejahatan sesungguhannya dalam Tragedi Kanjuruhan,” ujar Yuni.

Tragedi Kanjuruhan terjadi pada 1 Oktober 2022, di mana ratusan suporter klub sepakbola Arema Malang meninggal dunia di dalam Stadion Kanjuruhan.

Peristiwa itu terjadi usai laga antara Tuan Rumah Arema mel- awan Persebaya, Surabaya.

Para aktivis menilai aparat keamanan yang ditempatkan untuk pengamanan melakukan respon yang berlebihan den- gan menambakkan multismoke projectile ke arah kerumunan

penonton.

Lima orang diajukan ke persidangan, mereka adalah AKP Has Darmawan (Danki III Brimob Polda Jawa Timur), Kompol Wahyu Setyo Pranoto (Kabag Ops Polres Malang), AKP Bambang Sidik Achmadi (Kasat Samapta Polres Malang), Abdul Haris (Ketua Panpel Pertandingan Arema FC), dan Suko Sutrisno (Security Officer).

Kelimanya telah dijatuhi vonis hukuman antara 1 tahun hingga 1 tahun 6 bulan. Sebuah hukuman yang terlalu ringan untuk derita dan lara serta duka lainnya yang dialami oleh keluarga korban juga masyarakat pecinta sepakbola.

(YOS SETIYONO)

Mendesak Penuntasan Tragedi Kanjuruhan

Sejumlah aktivis Aksi Kamisan Kaltim memasang spanduk di berbagai lokasi di Kota Sama- rinda.

W

AKIL Ketua DPRD Kutai Kartanegara, Alif Turiadi, nyaris menjadi korban penipuan Jumat (29/9/2023). Politisi Golkar itu mengaku dihubungi orang yang mengaku Kepala Seksi Inteli- jen (Kasintel) Kejaksaan Negeri Kukar, Fariz Oktan.

“Iya benar. Ada nomor baru yang mengatasnamakan saya dan menghubungi Wakil Ketua DPRD Kukar via whatsapp,”

ungkap Fariz Oktan dilansir No- morsatukaltim.com.

Kemudian oknum penipu yang mengaku sebagai dirinya menghubungi Alif menggunakan

nomor handphone

085218728414. Dalam chat, oknum tersebut mengatakan ada hal urgent atau pesan yang ingin disampaikan dari Kepala Kejaksaan.

“Pencatut itu bilang ke Pak Wakil kalau ada kedatangan tamu dari Kejagung dan ada kendala finansial untuk fasilitas hotel. Sehingga oknum tersebut meminta bantuan dana,” tutur Fariz.

Setelah mendapat respon dari Alif, oknum itu pun mengirimkan nomor rekening yang disebutnya milik bendahara Kejaksaan. Yakni Bank BRI atas nama Mulyana W Kusumah. Kemudian meminta dana bantuan sebesar Rp 15 juta.

“Untungnya pak wakil langsung mengetahui kalau orang yang mengaku saya itu adalah penipu. Karena pak wakil langsung mengecek kepada Pak Kajari,” katanya.

Untuk itu Fariz berpesan kepada seluruh pejabat atau masyarakat. Apabila ada yang mengaku sebagai dirinya agar mengecek terlebih dahulu.

“Jangan langsung percaya.

Pastikan dulu apakah itu benar atau bukan. Baik yang mengaku sebagai saya atau pejabat lainnya, termasuk pak Kajari,”

tegasnya.

Sementara itu Wakil Ketua DPRD Kukar Alif Turiadi

mengaku nyaris percaya dengan penipu itu. Namun karena ada satu kesalahan yang dilakukan oknum tersebut, Alif tersadar kalau itu adalah penipu.

“Dia mengirimkan foto lagi di hotel di mana orang Kejagung akan menginap. Nah ternyata hotel tersebut adalah hotel yang sama sekarang saya tempati di Balikpapan,”

ucapnya.

Foto suasana hotel yang dikirim oleh oknum tersebut suasananya sangat sepi.

Sementara Alif yang sedang berada di hotel tersebut melihat kalau saat ini sedang ramai.

(BAHARUNSYAH)

Penipu Menyamar Jadi Kasintel

(8)

politik

8

Spir Ak Seh

TARIF IKLAN 2023

Umum Hitam Putih: Rp 55.500.- /MMK, Iklan Berwarna: Rp 60.500.-/MMK, Iklan Halaman Cover: Rp 100.000.-/MMK, Iklan Deret: Rp 50.000.-/MMK, Tarif iklan belum termasuk pajak 11%.

Harga Eceran: Rp 12.000.- Pemimpin Redaksi/Penanggung Jawab : Arie Pramana Putra. Redaktur Pelaksana

: Yoyok Setiyono. Redaktur : Tri Romadhani. Staf Redaksi: Rudi P Agung, Baharunsyah, Yulius Samuel Laurens, Salasmita, Ariansyah, Suhardi, Bayu Surya (Kukar), Achmad Syamsir Awal (Paser), Lukman Hakim Mahendra (Kutai Barat), Eko Mukhlish Huda (Kutai Timur), Rizal Mahodtra, Nur Heni, Sahruddin (Berau).

Desain Gras: Deri Gunawan, Fuad Wibowo. Manajer SDM : Devita Sari (Balikpapan), Poetry Geraldie (Samarinda). Staf Admin : Feby Sulistiowati (Berau).

Manajer Marketing : Toni Hariyadi (Samarinda), Zulkiian Nur

(Balikpapan).Marketing : Andi Sulaiman (Berau). Manajer Kuangan : Yunita Mega. Tim Multimedia : Yulius Samuel Laurens, Iqbal Azhari, Ari Pangalis, Abdul Rosyid. Percetakan : Jailani. IT Web : Kusuma

Badan Hukum:

PT Kalimantan Media Nusantara (Penerbit), PT Dinamika Indonesia Sentosa (Cetak).

Pembina : Dahlan Iskan, Komisaris : DR H Abdul Rais SH MH.

Direktur Utama : Devi Alamsyah SIP.

Direktur Unit Bisnis : Rachman Ainul Muttaqin.

Wakil Direktur : Riyan Hidayat

Kantor Pusat: Rumah Disway Kaltim (Jalan Gatot Subroto Gang 14 No. 17 Kel. Bandara Kec. Sungai Pinang, Kota Samarinda ),Balikpapan ( Jalan Dahlia Barat Blok I6 No.11 RT.6 Perum.Balikpapan Baru), Berau ( Jalan Durian III, Perum.Berau Indah Blok A2 No 4 ,Tanjung Redeb - Berau)-Kontak: Samarinda (089670058040), Balikpapan (085248116494), Berau- Kaltara (08115066741)

T

AHUN 2023 menja- di tahun berat un- tuk PKS Balikpapan.

Setelah memecat empat kadernya di parlemen, PKS kembali kehilangan kadernya.

Wakil Ketua DPRD Balikpa- pan, Subari melompat ke Gol- kar. Ia akan maju di daerah pemilihan Balikpapan Timur, dnegan nomor urut enam.

Meski media ini be- lum mendapat konfirmasi langsung, namun jika dilihat dari profil WhatsApp Subari terpampang jelas. Saat ditan- ya, ia hanya berkelakar, “No komen, no komen. Tunggu waktunya,” ujar Subari.

Di lapangan, santer bere- dar isu perpindahan Subari ke Golkar ditengarai soal jabat- an Wakil Ketua DPRD yang diganti. Subari dipaksa turun dari jabatan dari Wakil Ketua menjadi anggota biasa. Posis- inya digantikan Laisa. Proses pergantian Alat Kelengkapan Dewan itu sudah berjalan.

Ketua PKS Balikpapan, Sonhaji mengaku, telah ber- surat perihal pergantian posi-

si jabatan kadernya ke Ketua Dewan Balikpapan. Namun, PAW karena berpindah partai belum dilakukan PKS.

Sonhaji mengaku belum menerima surat pengundu- ran resmi dari Subari. "Itu pilihannya, tidak apa apa.

PAW belum kita proses, ka- rena menunggu kepastian dia mengundurkan diri dulu,"

kata Sonhaji.

Meski kehilangan kader potensialnya, Sonhaji tetap optimis. PKS yang meraih enam kursi Parlemen Balik- papan pada Pemilu 2019 lalu menargetkan akan merebut 9 kursi di 2024.

Ia menganggap, dinamika yang terjadi di internal PKS Ba- likpapan hal yang biasa. Bagin- ya berpolitik seolah beribadah.

"Biasa aja, disyukuri saja semoga menambah berkah.

Kita berpartai orientasinya ibadah, menebar kebaikan,"

katanya.

Sonhaji kembali menekan- kan soal target partainya.

"Kita ingin paling tidak 9 kur- si," sebutnya. (ADHI SUHARDI)

PKS Tunggu Surat Subari

M

ESKI santer disebut maju melalui Partai Golkar, Subari masih tercatat sebagai bakal calon anggota legislatif dari PKS.

Hal ini diungkapkan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Balikpapan, Noor Thoha ketika dikonfirmasi ihwal kepindahan Subari.

Menurut Noor Thoha, KPU belum menerima berkas pendaftaran Subari yang dicalonkan oleh Golkar. Saat ini, Subari masih terdaftar sebagai calon dari PKS Balikpapan.

"Sejak pendaftaran caleg, pak Subari statusnya terdaftar calon sementara dari partai PKS," kata Thoha, Jumat (29/9/2023).

"Pada prinsipnya, kalau ada kejadian seperti ini. KPU sifatnya pasif, menunggu sampai yang bersangkutan mengurus. Mekanismenya seperti mengurus baru," sambungnya.

Lebih jauh, mekanisme perpindahan partai politik untuk didaftarkan calon legislatif di KPU, harus membuat surat pengunduran diri dari partai sebelumnya, bertanda tangan diatas materai.

Noor Thoha menambahkan, jika masuk ke partai baru untuk dicalonkan di dapil tertentu. Daftar yang sudah terisi penuh harus diganti.

"Ada surat pernyataan yang menyatakan bahwa beliau mengundurkan diri dari partai yang lama diatas materai. Kalau masuk ke parpol lain. Misalnya posisinya sudah penuh, misal mencalonkan diri dari dapil timur. Berarti ada yang diganti karena tidak bisa menambah," jelas Ketua KPU Balikpapan.

"Mekanismenya harus diberhentikan oleh parpol yang bersangkutan, kemudian memasukan anggota yang baru atas persetujuan DPP parpolnya,"

ungkapnya.

Thoha mengingatkan, selambatnya, berkas pencalonan legislatif terakhir tanggal 3 Oktober ke depan. Saat ini, Subari masih terdaftar sebagai calon legislatif dari partai PKS

"Terakhir tanggal 3 Oktober jam 00.00 Wita,"

ujar Thoha. Sampai berita ini diturunkan, media ini masih berusaha memastikan konfirmasi dari Subari perihal kepindahannya dari PKS. (ADHI SUHARDI)

Masih Terdaftar sebagai Calon PKS

Sonhaji

(9)

politik 9

Spir Ak Seh

B

AKAL calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto acungkan jempol saat ditanyai awak media soal peluang dirinya duet dengan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. Ketua Umum Partai Gerindra itu mengaku tak masalah.

“Semua oke, maju terus,”

kata Prabowo ditanyai awak media usai mengikuti Upaca- ra Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, di Monumen Pan- casila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta, Minggu, 1 Oktober 2023.

Menurut Prabowo, semua bertujuan baik jika untuk me- majukan negara. Karena itu, dia mengaku tidak masalah jika masyarakat menging-

inkannya berdampingan den- gan mantan Gubernur Jawa Tengah yang saat ini diusung PDIP tersebut.

“Yang penting Indonesia maju,” kata Prabowo.

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, men- gatakan partainya membuka peluang Ganjar Pranowo ber- pasangan dengan Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.

Puan menekankan, segala ke- mungkinan masih bisa terjadi.

"Ya, mungkin-mungkin saja, dinamika yang ada di politik ini selalu memung- kinkan kami untuk selalu bersilaturahmi dan bertemu dengan sesama anak bangsa, untuk bisa menyepakati hal- hal yang akhirnya kami sepa- kati bersama, bahwa ini ada-

Prabowo Oke

Duet dengan Ganjar

Prabowo Subianto dan Ganjar Pramono.

K

ETUA Megawati Soekarn-Umum PDIP oputri merasa her- an dengan mencuatnya isu perjodohan antara Ganjar Pranowo dengan Prabowo Subianto sebagai pasangan calon di Pilpres 2024. Ia pun sempat menanyakan per- setujuan para kader banteng moncong putih perihal waca- na ini.

"Lho saya sendiri sampai bingung di media tiba-tiba dibilang gini, 'Oh iya sudah ada persetujuan bahwa nanti Pak Prabowo jadi presidenn- ya, Pak Ganjar jadi wakil pres- idennya'. Aku terus di rumah melongo wae, ini yang ngo- mong siapa ya, ya aku kok ketua umumnya malah nggak ngerti," kata Megawati di JI- Expo Kemayoran Jakarta Pu-

Tanggapi Duet Prabowo-Ganjar

Megawati Soekarnoputri

sat, Minggu (1/10/2023).

Megawati pun meminta para kadernya untuk tidak mendengarkan isu duet Prabowo-Ganjar tersebut. Dia lantas bertanya kepada para kadernya yang hadir di Rak- ernas apakah setuju dengan duet tersebut.

"Coba, wes nggak usah didengerin. Kok enak banget gitu lho nggatuk-nggatuk- ken. Lha kamu mau nggak?"

tanya Megawati.

"Enggak," jawab para kad- er PDIP.

"Bukan, kalau ada cewek cakep, ada laki ganteng, tapi nggak sama-sama tune in, terus mau digatuk-gatukken gitu? Padahal yang perem- puan dah punya pacar, yang laki dah punya pacar, hayo mau apa nggak?" kata Meg- awati bertanya lagi.

"Enggak," jawab kader lagi.

Presiden ke-5 RI itu kemu-

dian menjelaskan bahwa penunjukan Ganjar sebagai calon presiden (capres) dari PDIP merupakan amanat kongres partai kepadanya.

Hal itu disebutnya menun- jukkan bahwa partai meyakini dirinya akan memilih calon yang benar.

"Jadi ya apa sih urusann- ya. Lho kok bingung karepe dewe. Lha saya kan nggak bingung, ya udah, lho saya kenapa, bukannya lalu som- bong, lah saya diberi kongres partai sebagai petugas ketua umum untuk mendapatkan hak prerogatif, jadi ngapain saya ngomong sama orang.

Itu kan berarti nggak punya hak prerogatif lagi. Kenapa diberikan kepada saya kare- na orang yang memberikan hak prerogatif itu sangat tahu bahwa ibu pasti akan memilih yang benar," tutur Megawati.

(INILAH.COM) lah yang terbaik bagi bangsa

dan negara," kata Puan pekan kemarin.

Diketahui, Prabowo dan Ganjar sama-sama bakal

capres yang belum ada cawapresnya. Belakangan, keduanya didorong untuk

“sepaket” dalam pilpres 2024.

(VIVA.CO,ID)

(10)

bisnis

10

Spir Ak Seh

P

T Pertamina (Persero) resmi melakukan penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM) non-subsidi mulai hari ini, Minggu, 1 Oktober 2023.

Setidaknya terdapat lima jenis BBM yang mengalami kenaikan harga diantaranya yakni Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, Pertamina Dex, dan Pertamax Green 95.

Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga Irto Ginting menjelaskan, penyesuaian berkala dan penetapan harga BBM Jenis BBM Umum (JBU) atau BBM non subsidi ini mengacu pada regulasi Pemerintah yakni Keputusan Menteri ESDM Nomor 245.K/MG.01/

MEM.M/2022 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis BBM Umum Jenis BBM dan Minyak Solar.

“Penyesuaian harga mengacu mengacu pada rata-rata MOPS (Means of Platts Singapore) pada periode 25 Agustus 2023 hingga 24 September 2023.

Pertamina Naikkan Harga BBM

U

NDANG-UNDANG Cipta Kerja telah m e m b e r i k a n dampak positif yang signifikan terhadap peningkatan investasi, termasuk penanaman modal asing (PMA), di Indonesia.

Perubahan ini tercermin melalui laporan Institute for Management Development World Competitiveness Yearbook 2023. Menurut laporan tersebut, Indonesia berhasil menempati peringkat 34 dari total 64 negara yang dinilai.

Profesor Nindyo Pramono, Guru Besar Hukum Bisnis Universitas Gadjah Mada

(UGM), menyampaikan investor merespons dengan positif terhadap upaya reformasi struktural yang diwujudkan melalui UU Cipta Kerja.

“Berdasarkan laporan analisis dari World Bank yang tercantum dalam publikasi Indonesia Economic Prospect (IEP) Desember 2022, UU Cipta Kerja telah memberikan dampak positif terhadap peningkatan Penanaman Modal Asing (PMA). Total realisasi PMA meningkat sebesar rata- rata 29,4 persen dalam lima triwulan setelah UU Cipta Kerja diberlakukan,”

ujar Nindyo.

UU Ciptaker

Menarik Investor Asing

Selanjutnya, Nindyo menjelaskan bahwa reformasi struktural melalui UU Cipta Kerja juga berhasil mengurangi hambatan perdagangan dan investasi di Indonesia. Organisasi untuk Kerja Sama Ekonomi dan Pembangunan (Organization for Economic Cooperation and Development), dalam publikasinya pada 12 Desember 2022, mencatat bahwa implementasi UU Cipta Kerja telah mampu mengurangi hambatan investasi asing secara langsung sekitar 10 persen pada tahun 2021.

Selain itu, dampak positif UU Cipta Kerja juga dirasakan di sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), yang merupakan pondasi ekonomi Indonesia. UU Cipta

Kerja berhasil melakukan reformasi dalam proses perizinan dan memberikan kemudahan berusaha, sehingga mengatasi kendala birokrasi yang ada. Prosedur perizinan yang sebelumnya rumit dapat diatasi dengan adanya Sistem Online Single Submission (OSS).

Reformasi ini telah membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi serta memberikan kemudahan perizinan berusaha kepada UMKM. Nindyo menegaskan bahwa UU Cipta Kerja memiliki dampak positif bagi iklim investasi yang pada akhirnya akan mendukung pembukaan lapangan kerja. Namun, ia juga menyoroti pentingnya evaluasi, saran, dan kritik yang konstruktif dalam proses ini.

(BISNIS/RM) Harga baru ini berlaku untuk

propinsi dengan besaran pajak bahan bakar kendaraan bermotor (PBBKB) sebesar 5%

seperti di wilayah DKI Jakarta,”

jelasnya, Minggu (1/10).

Namun demikian, dia memastikan, harga BBM di SPBU Pertamina masih kompetitif dibandingkan harga BBM di SPBU swasta lainnya untuk produk dengan kualitas

setara dan harga tersebut telah memenuhi ketentuan batas atas pada periode Oktober 2023 yang ditetapkan untuk setiap jenis BBM.

“Harga produk Pertamina masih termasuk kompetitif dibandingkan perusahaan lain,” tambahnya.

Perubahan harga BBM Pertamina mempertimbangkan berbagai

aspek diantaranya tren harga publikasi MOPS/Argus dan Kurs, agar tetap dapat menjamin keberlangsungan penyediaan dan penyaluran BBM hingga ke seluruh pelosok tanah air. “Penyesuaian harga BBM non subsidi ini diberlakukan untuk bisa menjamin ketersediaan BBM di dalam negeri,” tandasnya.

(CNBC/RM)

ISTIMEWA

ILUSTRASI persetujuan Kerjasama investor tingkatkan pertumbuhan ekonomi.

(11)

lifestyle 11

Spir Ak Seh

Turunkan Tekanan Darah Tanpa ObaT

B

agi seseorang yang menghadapi masa- lah tekanan darah tinggi, ada berbagai opsi sep- erti obat-obatan dan perala- tan medis yang dapat mem- bantu menstabilkan tekanan darah. Namun, di samping pilihan medis yang beragam ini, terdapat juga pendekatan yang lebih sederhana untuk mengendalikan tekanan da- rah yang tinggi.

Salah satunya adalah melalui program bernama Gaya Hidup NEWSTART yang dikembangkan oleh tim di bawah kepemimp- inan M. Alfredo Mejia, seorang profesor di Departemen Kese- hatan Masyarakat, Nutrisi, dan Kebugaran di Andrews Universi- ty di Michigan. Temuan dari pe- nelitian ini baru-baru ini dipres- entasikan dalam pertemuan tahunan American Society for Nutrition di Boston. Program ini berfokus pada pola makan nabati, termasuk buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, dan

biji-bijian.

Selain itu, peserta program juga diharuskan untuk rutin berolahraga, menjaga asu- pan air yang memadai, dan tidur dengan cukup. Dalam penelitian yang melibatkan 117 orang dengan tekanan darah tinggi, peserta mengi- kuti program ini selama 14 hari. Hasilnya, sebagian besar peserta berhasil menurun- kan tekanan darah mereka ke

tingkat yang dianggap sehat, bahkan sebanding dengan efek obat-obatan tekanan darah standar. Secara kes- eluruhan, sebanyak 93 persen peserta mampu mengurangi dosis obat mereka atau bah- kan berhenti mengonsumsi obat sama sekali.

Menurut Andrew Freeman, seorang spesialis jantung di National Jewish Health di Col- orado, temuan ini sesuai den-

gan pengetahuan yang telah lama dikenal dalam bidang medis. Olahraga, khususnya latihan kardiovaskular dan aerobik, telah dikenal sebagai metode yang efektif dalam menurunkan tekanan darah selama beberapa waktu. Se- lain itu, buah-buahan dan sayuran yang mengandung kalium dan nitrat alami juga telah terbukti efektif dalam menurunkan tekanan darah, bahkan sebanding dengan efek obat-obatan.

Freeman juga menekankan bahwa dalam banyak kasus, pasien cenderung lebih memi- lih minum obat karena diang- gap lebih mudah daripada mengubah gaya hidup mereka secara drastis. Namun, ia men- egaskan jika seseorang memu- tuskan untuk mengambil obat untuk mengendalikan tekanan darah tinggi, perubahan gaya hidup masih harus menjadi ba- gian dari strategi pengobatan.

(KOMPaS/RM)

D

kecerdasan buatan engan bantuan atau Artificial Intelli- gence (AI), para ilmuwan Chi- na berhasil menemukan obat penurun berat badan yang juga diklaim dapat mengoba- ti diabetes tipe 2.

Obat yang dikembangkan oleh perusahaan obat berte- naga AI, MindRank, tersebut kini telah memasuki uji klinis fase 2. Menurut perusahaan yang berbasis di Hangzhou, obat itu ditargetkan dap- at dipasarkan lebih cepat dari jadwal. Disebut MDR- 001, obat ini bekerja dengan mengikat reseptor peptida-1 mirip glukagon (GLP-1-R), yang merupakan target obat yang sudah mapan. Dengan

mengikat reseptor ini, obat merangsang pelepasan insu- lin dari pankreas, yang mem- bantu menurunkan kadar gula darah dan menurunkan berat badan.

Pada Juni, MDR-001 ber- hasil menyelesaikan uji klinis fase 1, yang menegaskan ke- manjuran dan keamanannya produk tersebut. Pada awal September, perusahaan telah memulai uji klinis fase 2. Saat ini diperkirakan ada lebih dari 537 juta orang dewasa di seluruh dunia menderita diabetes. Secara global, seki- tar 650 juta orang di seluruh dunia hidup dengan obesitas.

Karena itu pengembangan obat ini dapat mendorong perusahaan-perusahaan Chi-

na bergabung dengan rak- sasa internasional dalam ber- saing memperebutkan pasar bernilai miliaran dolar.

Jin Xurui, ahli pengemban- gan obat AI dari MindRank, mengatakan, pengemban- gan praklinis membutuhkan waktu tiga hingga empat ta- hun untuk selesai. Namun, MDR-001 memperoleh per- setujuan Investigational New Drug (IND) dari FDA (Food and Drug Administration) dan NMPA (National Medi- cal Products Administration)

dalam waktu 19 bulan, yang secara efektif menggandakan kecepatannya.

Proses pengembangan obat berbasis AI ini tidak hanya menunjukkan kecepatan pros- es, namun juga menghasilkan obat dengan kualitas unggul.

Dalam percobaan yang mel- ibatkan monyet, MDR-001 membantu monyet yang men- galami obesitas mencapai be- rat badan yang sehat tanpa mengalami efek rebound apa pun setelah penghentian obat.

(CnBC/RM)

Manfaatkan aI

Temukan Obat Diet dan Diabetes

(12)

HUKRIM

12

Spir Ak Seh

M

E N T E R I

K o o r d i n a t o r Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menyatakan, temuan 12 unit senjata api di rumah dinas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo harus diproses hukum, bila terbukti tanpa izin dari otoritas berwenang.

“Iya harus diselidiki, kalau itu senjata benar dan tanpa izin, tanpa hak penggunanya harus diproses hukum lagi,” kata Mahfud MD, usai menghadiri upacara Hari Kesaktian Pancasila di Lubang Buaya, Jakarta, Minggu (1/10/2023).

Temuan senjata api tersebut, terungkap saat tim penyidik Komisi

Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah rumah dinas Syahrul Yasin Limpo (SYL) di Kompleks Widya Chandra, Kemayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (28/9/2023).

Dikatakan Mahfud, hukum harus ditegakkan dalam memberi kepastian, serta perlindungan kepada masyarakat. Karena menurut Mahfud bahwa keberadaan senjata api di kediaman pejabat bukan hal yang umum terjadi.

“Di rumah saya tidak ada (senjata api). Rumah saya juga rumah dinas. Saya sudah lima kali (tinggal) di rumah dinas, tidak ada senjata- senjata,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Mahfud juga merespons

Temuan Senpi di Rumdin Mentan

Harus Diselidiki

ANTARA

Menko Polhukam Mahfud MD ditemui wartawan usai mengikuti upacara Hari Kesaktian Pancasila di Lubang Buaya, Minggu (1/10/2023).

sejumlah laporan terbaru penyidikan dugaan korupsi di tubuh Kementan. Temuan yang dimaksud, berupa laporan adanya upaya pemusnahan dokumen di gedung Kementan saat tim penyidik KPK melakukan penggeledahan.

“Ya, harus diusut. Itu tindak pidana sendiri kalau memang ada. Saya tidak tahu, belum dengar. Tapi kalau itu memang ada, harus diusut. Satu korupsinya sendiri itu adalah tindak pidana, penghilangan dokumen tindak pidana juga, ada hukumnya sendiri, itu

harus dikejar,” tuturnya.

Mahfud menyatakan siap turun tangan membantu upaya aparat penegak hukum mengungkap seluruh temuan terbaru, dalam dugaan korupsi di lingkup Kementan.

“Kalau ada kesulitan di situ, bilang ke saya, saya turun tangan,” tegasnya.

Menurut Mahfud, seluruh perkembangan dalam kasus di Kementan harus diusut hingga tuntas. “Satu korupsinya, dua senjatanya, tiga upaya pelenyapan dokumen,” ujarnya.

(ANTARA)

MENTERI Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo buka suara, perihal namanya yang disebut oleh mantan Komisaris PT Solitech Media Sinergy, Irwan Hermawan dalam sidang kasus korupsi BAKTI Kominfo di Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat, Selasa (26/9/2023).

Irwan yang merupakan tersangka dalam kasus tersebut, menjadi saksi di persidangan Johnny Plate dkk. Menurut keterangan Irwan, ia sempat memberikan uang senilai Rp 27 miliar untuk Dito, sebagai bentuk pengaman kasus.

“Semua proses formil kita pasti hormati. Kan saya juga udah diperiksa pada Juli. Udah klarifikasi dan memberikan

Menpora Dito Tanggapi Santai

Menpora Dito Ariotedjo mengaku telah memberikan keterangan kepada Kejagung, beberapa waktu lalu.

keterangan,” kata Dito di Monumen Pancasila Sakti, Minggu (1/10/2023).

Dito menjelaskan bahwa semua proses formil pada Kejaksaan Agung telah dijalankannya. Dirinya meyakini telah memberikan keterangan secara detail pada berita acara pemeriksaan

acara (BAP).

“Itu sama kaya di-BAP.

Semua sudah saya klarifikasi dan sudah diberikan keterangan. Yang saya ketahui semuanya diproses resmi,” kata Dito.

Dito mengklaim dirinya akan bersikap kooperatif, jika dijadwalkan bakal diperiksa

pada persidangan. Terkait adanya isu reshuffle, dirinya mengaku hanya bekerja sebaik mungkin selama masih menjabat sebagai Menpora.

“Ah, jabatan kan datang kapan saja, bisa diambil kapan saja. Kita yang penting kerja yang terbaik saja,” kata Dito. (OKEZONE)

INT

(13)

gadget 13

Spir Ak Seh

B

adan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informatika (Bakti Kominfo) merampungkan proses instalasi Radio Frequency Gateway (RFGW) dan Carrier System

Monitoring (CSM) proyek Satelit Republik Indonesia 1 (Satria-1). Instalasi RFGW dan CSM ini untuk Satelit Satria-1 ini, Bakti Kominfo lakukan di sebelas stasiun bumi. Proses itu merupakan salah satu tahap yang harus dilalui setelah Satria-1 sukses diluncurkan pada 19 Juni dari Florida, Amerika Serikat.

Menurut Kepala Divisi Infrastruktur Satelit Bakti Kominfo Sri Sanggrama Aradea, seluruh proses instalasi RFGW 13 meter maupun CSM Satria-1 di sebelas gateway atau stasiun pengendali di bumi saat ini telah dirampungkan.

“Saat ini yang sedang

Kominfo Rampungkan Proyek Satria-1

istimewa

ilustrasi satelit satria-1 yang sedang beroperasi.

berlangsung kegiatan OSAT untuk perangkat RFGW.

Setelah selesai dilanjutkan dengan kegiatan OSAT untuk perangkat CSM,” ujar Sri Aradea.

Sri Aradea menjelaskan, OSAT merupakan kegiatan pengetesan dan pengecekan site guna memastikan kesiapan perangkat sebelum beroperasi. Kegiatan OSAT di setiap lokasi dilakukan terhadap perangkat RFGW

serta CSM.

Sementara itu, menurut Project Manager Satria-1 Adipratnia Satwika Asmady, PT Satelit Nusantara Tiga, merinci kegiatan OSAT untuk perangkat RFGW telah tuntas di sebelas lokasi. Di antaranya, GW02 Cikarang, Jawa Barat;

GW08 Ambon, Maluku; GW07 Kupang, NTT; GW06 Manado, Sulawesi Utara; GW03 Pontianak, Kalimantan Barat;

GW05 Tarakan, Kalimantan

Utara; GW04 Banjarmasin, Kalimantan Selatan; GW01 Batam, Kepulauan Riau;

GW10 Timika, Papua Tengah;

GW09 Manokwari, Papua Barat; dan GW11 Jayapura, Papua.

Satria-1 merupakan satelit terbesar di Benua Asia dan peringkat kelima dunia yang dimiliki penuh Pemerintah Indonesia.

Satria-1 berkapasitas throughput 150 gigabit per second (Gbps) atau tiga kali lipat kapasitas sembilan satelit telekomunikasi yang digunakan Indonesia. Satria-1 merupakan salah satu bagian dari Proyek Strategis Nasional (PSN) yang dirancang guna pemerataan konektivitas internet serta percepatan transformasi digital di seluruh wilayah Indonesia.

Khususnya, untuk daerah tertinggal, terdepan, terluar, (3T). (SELULAR.ID/RM)

M

eski sempat diragukan awalnya akan meluncur tahun ini, Raspberry Pi 5 akhirnya dirilis. Komputer mikro tersebut tampil dengan spesifikasi yang lebih kencang, tapi juga harga yang lebih mahal. Raspberry Pi 5 adalah Raspberry Pi pertama yang hadir dengan chip khusus yang memang dibuat untuk mereka.

Otaknya adalah prosesor quad core 64 bit Arm Cortex-A76 yang beroperasi di 2,4GHz, sekitar 2-3 kali lebih kencang dibanding Raspberry Pi 4 keluaran empat tahun lalu.

Prosesor tersebut dipasangkan dengan chip grafis VideoCore VII 800MHz, yang menurut Raspberry Pi Foundation, punya peningkatan performa yang signifikan dibanding

pendahulunya.

Raspberry Pi 5 ini dilengkapi chip southbridge yang didesain oleh Rapsberry Pi Foundation.

Chip yang pertama kali ada di Raspberry Pi ini berfungsi sebagai jembatan antara chipset dengan perangkat- perangkat yang terhubung ke komputer mikro ini.

Raspberry Pi Foundation mengklaim dengan kehadiran southbridge RP1 ini, peningkatan performa dan fungsionalitas Raspberry Pi 5 meningkat besar, seperti kecepatan transfer yang lebih tinggi ke perangkat storage eksternal ataupun aksesori lain. Southbridge ini juga membuat Raspberry Pi 5 bisa terhubung dengan dua kamera atau dua layar sekaligus, lewat transceiver MIPI 1,5Gbps. Ada

Raspberry Pi 5 Segera Meluncur

istimewa

tampilan computer mikro Raspbeery Pi 5.

juga satu jalur PCI Express 2.0 -- juga untuk pertama kalinya -- yang bisa dipakai untuk peripheral yang butuh bandwidth besar.

Soal port, ada dua HDMI yang mendukung 4K 60p dan HDR, sebuah slot microSD, dua buah USB 3.0, dua buah USB 2.0, gigabit ethernet, dan koneksi power 5V DC lewat USB-C.

Ada juga dukungan Bluetooth 5.0 dan Bluetooth Low Energy,

serta mode high speed untuk SD card. Raspberry Pi 5 hadir dalam beberapa pilihan RAM, yaitu versi 4GB dengan harga USD 60 dan versi RAM 8GB dengan harga USD 80.

Harganya ini sedikit lebih mahal dibanding Raspberry Pi 4 yang harganya USD 55 untuk versi 4GB, dan USD 75 untuk 8GB. Penjualannya akan dimulai pada akhir Oktober mendatang. (DETIK/RM)

(14)

gamers

14

Spir Ak Seh

G

ame RPG buatan Larian Studios berjudul Baldur’s Gate 3 sampai saat ini masih ramai dimainkan oleh para gamer. Game RPG tersebut hadir dengan berbagai macam keunikan dari segi cerita, gameplay, maupun konten-konten menarik ala tabletop RPG.

Meskipun tampak sempurna dari luar, namun

game tersebut juga ada beberapa bug sana-sini yang dapat Player temukan saat main. Salah satunya adalah bug dimana Player tiba-tiba menemukan ada sekelompok pria telanjang di dekat karakternya.

Informasi ini sedang heboh menjadi perbincangan di komunitas game Baldur’s Gate 3. Itu karena ada beberapa gamer yang menemukan semacam bug yang tiba- tiba saja muncul pria-pria telanjang di dekat karakter.

Tidak diketahui secara pasti apa yang membuat bug tersebut bisa aktif dan muncul saat gamer bermain.

Berdasarkan informasi yang didapatkan, berbagai macam

Bug di Baldur’s Gate 3

istimewa

Gameplay Baldur’s Gate 3

situasi mereka menemukan bug tersebut ketika bermain.

Salah satunya adalah ketika mereka mau mengistirahatkan

karakternya, pria-pria tersebut muncul tanpa busana. Lalu ada juga bug ini ditemukan saat gamer bermain co-op. Selain itu ada saat dimana salah satu Player disconnect, Player lain bisa menemukan bug ini dan bertemu dengan pria-pria tanpa busana tersebut.

Tidak berhenti sampai disitu saja, bahkan ketika karakter sedang tidur di tempat tidurnya dan bermimpi karakter Mysterious Guardian, pria-pria telanjang tersebut berbaris di sekitar karakter Player seakan-akan mereka ingin melindunginya.

Setelah ditelusuri lebih lanjut, ternyata bug ini sudah diketahui oleh developer Larian Studios. Tanggapan mereka terhadap bug

tersebut seakan-akan mereka pura-pura tidak tahu dan bilang ke gamer lain untuk jangan bilang siapa-siapa soal bug ini. Pernyataan tersebut memang diungkap sendiri oleh sang developer melalui akun Twitter ‘X’ resmi mereka.

Dan tentu saja pernyataan itu hanya sebuah candaan dari mereka karena bug tersebut cukup menghibur bagi gamer maupun tim developernya sendiri. (GAMEBROOT/RM)

D

alam era modern ini, bermain game telah menjadi hobi yang populer di kalangan berbagai usia. Salah satu genre yang menarik minat banyak orang adalah game puzzle.

Selain memberikan hiburan yang menyenangkan, game puzzle juga memiliki sejumlah manfaat yang mungkin tidak diketahui. Dari meningkatkan kemampuan berpikir logis hingga mengelola stres, bermain game puzzle memiliki dampak positif pada kesejahteraan mental dan emosional.

Bermain game puzzle melibatkan pemecahan

teka-teki yang memerlukan pemikiran logis, namun juga mengajak pemain untuk menjalani proses berpikir yang lebih mendalam. Selain sekadar menemukan solusi, pemain harus memecahkan masalah dengan cermat, mengidentifikasi pola, dan seringkali merencanakan beberapa langkah ke depan.

Kegiatan berpikir yang intens dalam memecahkan teka-teki puzzle melatih otak dengan cara yang serupa dengan latihan fisik bagi tubuh. Ini membantu mempertahankan kecerdasan dan keterampilan kognitif seiring berjalannya waktu.

Bermain game puzzle bukan hanya tentang pemecahan teka-teki yang menantang, tetapi juga memberikan kesempatan langka untuk melepaskan diri dari kehidupan sehari-hari yang penuh tekanan. Saat seseorang merasa terlalu stres atau butuh istirahat dari rutinitas yang padat, bermain game puzzle dapat menjadi pelarian yang sempurna.

Setelah berhasil menyelesaikan teka-teki yang

sulit, pemain sering merasakan kepuasan dan perasaan pencapaian. Ini adalah bentuk pemuasan yang positif dan dapat meningkatkan

kepercayaan diri.

Bermain game puzzle dapat membawa manfaat signifikan pada kemampuan kamu untuk tetap fokus pada tugas- tugas lain dalam kehidupan sehari-hari. Kemampuan meningkatkan konsentrasi ini dapat mengalir ke berbagai aspek kehidupan, termasuk pekerjaan, pendidikan, atau bahkan saat melakukan aktivitas sehari-hari.

Dengan demikian, bermain game puzzle bukan hanya tentang hiburan, tetapi juga merupakan latihan bermanfaat untuk meningkatkan kualitas konsentrasi dan fokus.

(DUNIAGAMES/RM)

Game Puzzle Bantu Kelola Stress

(15)

sportif 15

Spir Ak Seh

Indonesia Kuasai Podium BMX Putri

B

ALAP nomor BMX racing sepeda putri, berhasil menyumbangkan medali emas keempat untuk kontingen Indonesia, setelah Amellya Nur Sifa menjadi pemenang pada Minggu (1/10/2023).

P a d a

balapan yang diselenggarakan di Chun’an Jieshou Sports Centre BMX Course, Amelya mencatatkan waktu 44,065 detik pada heat pertama, 43,290 detik pada heat kedua, dan 43,918 detik pada heat ketiga.

Dengan demikian, Amelya mengumpulkan tiga poin, dua poin, dan satu poin untuk membuatnya total mengoleksi enam poin.

Kemenangan Amelya semakin terasa manis, karena rekannya, Jasmine Azzahra Setyobudi, memenangi medali perunggu, dengan catatan 45,244 detik pada heat pertama,

43,551 detik di heat

kedua, dan 43,956 detik di heat ketiga.

Secara total, Jasmine mengumpulkan empat poin, tiga, dan dua poin, untuk menempatkannya di posisi

ketiga.

M e d a l i p e r a k

jatuh ke tangan atlet Tiongkok, Quanquan Gu dengan catatan 42,483 detik di heat pertama, 41,827 detik di heat kedua, dan 45.964 detik di heat ketiga.

“Terus terang tadi memang sengit, antara Indonesia dan

China. Memang gap-nya lumayan jauh dari negara-

negara lain, jadi posisi empat besar dikuasai pembalap Indonesia

dan China,” kata pelatih timnas

balap sepeda, Dadang Haries, dilansir Kantor Berita Antara.

“Jadi tadi waktu final kami harus benar-benar beradu strategi, di mana kami harus menempatkan pembalap di posisi yang pas. Alhamdulillah, strategi bisa berjalan, dan China pun tidak bisa berkutik dengan strategi yang kita terapkan,”

lanjutnya. (ANTARA)

JASMINE (kiri) dan Amellya masing-masing meraih medali perunggu dan emas INT

nomor BMX racing putri Asian Games 2023, Minggu (1/10/2023).

Tim Beregu Putra Bikin Kecewa

H

ASIL minor didapat Tim Bulu Tangkis Indonesia di nomor beregu putra Asian ganes 2023. Fajar Alfian dan rekan-rekan kalah dari Korea Selatan, saat berjumpa di babak perempat final.

Kekalahan itu mengundang kekecewaan dari banyak pihak, terkhusus Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky. Ia pun membeberkan evaluasi para penggawanya tersebut.

“Memang sangat disayangkan ya, kita tidak bisa melangkah ke babak selanjutnya. Terutama di beregu putra yang di atas kertas bisa melaju ke semifinal, tapi kena tekanan yang tidak bisa diatasi,” ungkap Rionny melansir dari Okezone, Minggu (1/10/2023).

Sebagaimana diketahui, hanya satu kemenangan yang dipetik Indonesia dari empat

partai yang diikuti. Anthony Sinisuka Ginting mengawali permainan dengan kemenangan atas Jeon Hyeok Jin.

Namun, tiga wakil sisanya gagal mempertahankan dominasi tersebut. Ketiga wakil yang dimaksud adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Jonatan Christie, dan Leo Rolly Carnando/ Daniel Marthin.

Rionny pun menilai Fajar/Rian terlalu main terburu-buru, saat mereka unggul lebih dulu di gim pertama. Sementara Leo/Daniel dinilai tampil kurang yakin dan masih ragu-ragu di lapangan.

Kemudian, Rionny menilai Jojo tampak tak bisa keluar dari ketegangan di Asian Games 2023 kali ini. Rionny pun meminta kepada para penggawa Merah Putih untuk menjadikan hasil tersebut pelajaran penting dan tak terulang lagi. (OKEZONE)

FAJAR/RIAN gagal mempersembahkan kemenangan bagi Indonesia di INT

babak perempat final Asian Games 2023.

(16)

kick off

16

Spir Ak Seh

J

ose Mourinho menjadi sorotan setelah AS Roma memulai musim dengan buruk. Mourinho menegaskan bukan ia biangnya.

AS Roma baru sekali menang dari enam pekan pertama Serie A musim ini. Giallorossi dua kali imbang dan tiga kali kalah, dengan yang teranyar dihajar Genoa 1-4 pada tengah pekan kemarin.

Hasil-hasil itu membuat Roma terjerembap di posisi 16 klasemen Liga Italia dengan baru mengumpulkan lima poin. Situasi ini pun mengangkat kembali isu ‘kutukan’ musim ketiga Mourinho.

Manajer asal Portugal itu sebelumnya tak pernah bertahan lebih dari tiga

musim di sebuah klub, baik saat dua kali menangani Chelsea, di Real Madrid,

Manchester United, lalu Tottenham Hotspur. Ia juga kerap bermasalah di musim ketiga, ditandai dengan pemecatan, terkecuali di Porto dan

Inter Milan.

Mengenai Roma sendiri, Mourinho sebenarnya dalam

posisi aman karena didukung penuh oleh pemilik klub Dan Friedkin. Tapi ia tak bisa mencegah sorotan dari media dan sebagian suporter.

“Selama musim panas, saya

mendapatkan tawaran terbesar, tergila dalam sejarah sepakbola buat seorang pelatih dan saya menolaknya karena saya berjanji ke para pemain, ke Friedkin (Presiden Roma), dan ke para suporter,” ungkap Mourinho dilansir Football Italia.

“Tiga bulan kemudian, saya seolah-olah dilihat sebagai masalah, tapi saya tak akan menerima itu begitu saja. Saya tak membaca koran atau menonton TV, tapi teman-teman saya memberi tahu begitulah yang diucapkan terkait saya.”

“Bukan saya masalahnya. Segala sesuatunya melibatkan banyak faktor. Anda juga tak bisa bilang satu orang bertanggung jawab atas kemenangan-kemenangan. Kami semua berperan,” tandasnya.

Tapi Mourinho sadar meski didukung penuh klub, ia perlu melepaskan timnya dari beban dan tekanan. Kemenangan atas Frosinone di Olimpico, Senin (2/10/2023) dini hari WIB, wajib dipetik.

“Kami ingin menang dan harus menang.

Kami tak boleh mencari-cari alasan lagi,”

sambungnya.

“Saya rasa memetik satu poin dari tiga laga pertama menjadi beban di pundak banyak pemain. Saya pikir setelah kemenangan atas Empoli dan Sheriff, kami bisa melepas beban itu, tapi bukan itu yang terjadi.”

(DETIK/AR7)

Buruk di Awal Musim

D

uo Manchester tak berdaya di pekan ke-7 Liga Inggris 2023/2024. Manchester United dan Manchester City kalah bareng, di waktu yang sama.

Nirpoin didapat dua raksasa Liga Inggris asal Kota Manchester. United dan City dikalahkan lawannya masing-masing.

Bermain pada Sabtu (30/9/2023) pukul 15.00 sore waktu setempat, United dipecundangi Crystal Palace di Old Trafford. Setan Merah tumbang 0-1 atas Si Elang.

Di saat bersamaan, City juga gagal mereguk poin kala bertandang ke Wolverhampton. Melawan Wolverhampton Wanderers di Molineux, juara bertahan Premier League dibungkam 1-2.

Kekalahan duo Manchester United itu terbilang unik. Sebab, ada catatan langka tercipta dari hasil apes yang ditelan Manchester City dan Manchester United.

Kalah Bareng

Opta mencatat, ini kali pertama duo Manchester tumbang di saat bersamaan.

Terakhir kali United dan City kalah pada laga hari Sabtu pukul 3 sore terjadi 10 tahun lalu.

Pada 28 September 2013, City dibungkam Aston Villa 2-3 di Villa Park, sementara MU ditekuk West Bromwich Albion 1-2 di Old Trafford.

Bagi Manchester City, kekalahan atas

Wolves menjadi yang perdana ditelan di Liga Inggris musim ini. Pasukan Pep Guardiola sementara mengoleksi 18 poin dari 7 laga, masih memimpin klasemen Liga Inggris.

Sementara Manchester United, hasil minor saat melawan Palace menjadi kekalahan keempatnya musim ini. Bruno Fernandes dkk tertahan di peringkat 9 dengan raihan 9 poin. (DETIK/AR7)

Referensi

Dokumen terkait

pertimbangan bagi hal manajemen dalam pengambilan keputusan pembelian terutama terkait dengan kualitas produk, harga kompetitif, dan citra merek produk mempunyai pengaruh

Hasil analisis menunjukkan bahwa indikator yang menjadi kekuatan adalah: Kualitas Produk, sumber daya manusia, dan harga produk yang cukup kompetitif dipasaran,

pembelian konsumen terhadap produk sepeda motor Suzuki dengan mempertimbangkan variabel-variabel yang dipilih, yaitu kualitas produk, citra merek, dan harga

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh desain produk, kualitas produk, harga kompetitif dan citra merek terhadap keputusan pembelian studi kasus

menurut saya harga yang di tawarkan oleh Samsung Smartphone cukup kompetitif dibandingkan dengan produk sejenis lainnya.. Menurut saya harga Samsung Smartphone

Untuk menarik minat konsumen membeli produk yang ditawarkan maka dibutuhkan adanya promosi yang efektif, harga yang kompetitif dibandingkan harga yang ditawarkan pesaing, dan

Harga gabah ditentukan oleh persyaratan kualitas pembelian pemerintah. Berikut ini diberikan ilustrasi mengenai penentuan harga gabah di tingkat petani berdasarkan transaksi

Analisis Pengaruh Desain Produk, Kualitas Produk, Harga Kompetitif, Dan Citra Merek Terhadap Keputusan Pembelian : Volume 6, Nomor 3, Tahun 2017 Kotler.2009.;Harga menurut para