• Tidak ada hasil yang ditemukan

93

94 Lampiran 2

PEDOMAN WAWANCARA A. Wawancara Guru

1. Kapan model pembelajaran Bahasa Arab berbasis Internet dimulai ?

2. Bagaimana pelaksanaan model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet di SMA MTA Surakarta?

3. Bagaimana proses perencanaan dalam model pembelajaran bahasa arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp ?

4. Dalam proses model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp anda lebih memfokuskan menggunakan maharah apa ?

5. Jika dalam proses model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp anda sebagai guru memfokuskan menggunakan maharah Istima’ dan Kalam, kesulitan-kesulitan apa saja yang anda jumpai ?

6. Pada proses model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp anda menggunakan media dan metode apa?

7. Bagaimana proses evaluasi penugasan siswa?

8. Dalam proses model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp bagaimana proses remidi dari guru untuk siswa?

9. Dalam model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp apakah anda sebagai guru juga menggunakan RPP?

10. Apa kendala atau hambatan yang anda hadapi sebagai guru dalam proses model pembelajaran Bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp dan solusinya ? B. Wawancara Siswa

1. Bagaimana model pembelajaran berbasis Internet yang pernah gurumu lakukan khususnya mata pelajaran bahasa Arab ?

2. Bagaimana proses model pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp yang pernah gurumu lakukan khususnya mata pelajaran bahasa Arab ?

3. Selama model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp anda belajar dengan menggunakan maharah apa ?

4. Bagaimana anda belajar maharah Istima’ dan Kalam selama pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp ?

5. Media apa saja yang digunakan gurumu dalam model pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp terutama mata pelajaran bahasa Arab?

6. Bagaimana jika anda tidak paham dengan penjelasan gurumu saat pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp ?

7. Apa kendala atau hambatan yang anda hadapi saat pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp? Terutama mata pelajaran bahasa Arab.

95 C. Wawancara Waka Kurikulum

1. Bagaimana sistem model pembelajaran Luring dan Daring / berbasis Internet di SMA MTA Surakarta yang pernah dilaksanakan ?

2. Apa kendala atau hambatan yang muncul dalam pembelajaran berbasis Daring / berbasis Internet di SMA MTA Surakarta?

3. Menurut panjenengan lebih efektif mana pembelajaran Luring dan Daring / berbasis Internet yang telah dilaksanakan di SMA MTA Surakarta ?

96 Lampiran 3

PEDOMAN DOKUMENTASI

1. Dokumen Sejarah SMA MTA Surakarta.

2. Profil Sekolah Tahun 2020/2021.

3. Data Nominatif Guru dan Karyawan SMA MTA Surakarta Tahun Pelajaran 2020/2021.

4. Tata Tertib siswa SMA MTA Surakarta.

5. Foto-foto wawancara 6. Foto-foto gedung sekolah

7. RPP dan Silabus bahasa Arab kelas XII tahun pelajaran 2020/2021

97 Lampiran 4

FIELD NOTE 01 OBSERVASI

Kode O – 01

Hari/tanggal Sabtu, 08 Maret 2022

Pukul 12.30 – 13.00 WIB

Tempat Masjid Al-Furqon SMA MTA Surakarta

Subjek Drs Diastono, M.Pd

Tema Permohonan Ijin Penelitian

Kegiatan pada hari pertama peneliti yaitu meminta ijin untuk penelitian di sekolah tersebut. Peneliti disambut oleh guru sekolah yang berada dikantor guru putra dengan ramah. Kemudian peneliti menyampaikan keperluan datang ke sekolah tersebut untuk menemui Bapak Drs Diastono, M.Pd selaku kepala sekolah SMA MTA Surakarta kemudian peneliti dipersilahkan masuk oleh guru dan ditunjukan rungan kepala sekolah yang berada di depan ruang Tata Usaha. Kemudian peneliti bertemu langsung dengan Bapak Drs Diastono, M.Pd selaku kepala sekolah SMA MTA Surakarta. Sebelum peneliti menjelaskan maksud kedatangan peneliti ke sekolah tersebut, bapak Drs. Drs Diastono, M.Pd mengajak peneliti untuk shalat berjamaah di masjid Al-Furqon SMA MTA Surakarta. Setelah melaksanakan shalat berjamaah peneliti menjelaskan maksud kedatangan peneliti ke SMA MTA Surakarta bahwa peneliti akan melakukan penelitian di SMA MTA Surakarta dan peneliti juga menjelaskan mengenai hal-hal yang dibutuhkan peneliti dalam penelitian berupa wawancara, observasi dan dokumentasi. Setelah mengetahui maksud peneliti bapak Drs Diastono, M.Pd selaku kepala sekolah SMA MTA Surakarta mempersilakan peneliti untuk melakukan penelitian yang dibutuhkan serta memasukkan surat penelitian untuk menugaskan guru yang bersangkutan yang sesuai dengan penelitian yang akan peneliti lakukan.

98

FIELD NOTE 02 OBSERVASI

Kode O – 02

Hari/tanggal Senin, 10 Maret 2022

Pukul 14.30- 15.00 WIB

Tempat Ruang Tata Usaha SMA MTA Surakarta Subjek Ibu Siti Syarah, S.Pd, M.Pd

Tema Permohonan Ijin Penelitian

Kegiatan pada hari pertama peneliti yaitu meminta ijin untuk penelitian di sekolah tersebut. Peneliti disambut oleh guru sekolah yang berada dikantor dengan ramah.

Kemudian peneliti menemui Ibu Siti Syarah, S.Pd, M.Pd selaku guru bahasa arab kemudian peneliti dipersilahkan duduk di ruang tata usaha sekolah dan disusul dengan datangnya Ibu Syarah. Peneliti menjelaskan bahwa peneliti akan melakukan penelitian tentang model pembelajaran bahasa arab berbasis Internet di SMA MTA Surakarta yang pernah dilaksanakan ketika pandemi covid 19, peneliti juga menjelaskan mengenai hal-hal yang dibutuhkan peneliti dalam penelitian berupa wawancara, observasi dan dokumentasi. Setelah mengetahui maksud peneliti Ibu Siti Syarah, S.Pd, M.Pd. mempersilakan peneliti untuk melakukan penelitian yang dibutuhkan serta memberitahu yang bersangkutan yang sesuai dengan penelitian yang akan peneliti lakukan

99

FIELD NOTE 03 OBSERVASI

Kode O – 03

Hari/tanggal Kamis, 13 Maret 2022

Pukul 08.30- 10.00 WIB

Tempat Grub Whatsapp

Subjek Ibu Siti Syarah, S.Pd, M.Pd

Tema Pelaksanaan model pembelajaran bahasa arab berbasis Internet di SMA MTA Surakarta

Pada hari Kamis, 13 Maret 2022, peneliti melakukan observasi di kelas XII SMA MTA Surakarta. Guru yang mengajar saat itu adalah Ibu Siti Syarah. Peneliti melakukan pengamatan proses model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet yang dilaksanakan melalui grub whatsapp di kelas XII setelah mendapatkan izin dari bu guru yang mengajar. Dalam proses pembelajaran tersebut, pertama-tama guru membuka pelajaran dengan salam, kemudian guru mengajak siswa untuk berdo’a bersama. Selesai berdo’a pelajaran dimulai. Ibu Siti Syarah meminta siswa untuk membuka materi berupa ppt bahasa Arab yang sudah dikirim beliau. Kemudian Ibu Siti Syarah menjelaskan materi bahasa Arab secara langsung. Selanjutnya Ibu Siti Syarah mempersilahkan siswa untuk bertanya apabila terdapat materi yang belum dipahami. Pada saat pembelajaran berlangsung ada beberapa siswa yang menyampaikan bahwa mereka tidak bisa membuka beberapa materi bahasa Arab melalui youtube yang telah diberikan dikarenakan jaringan yang tidak stabil. Selama proses pembelajaran berlansung ada beberapa siswa yang menanyakan beberapa hal belum dipahami. Sebelum Ibu Siti Syarah menghakhiri pembelajaran beliau memberikan tugas kepada siswa yang harus dikumpulkan sesuai dengan batas waktu yang diberikan. Ibu Siti Syarah menutup pembelajaran dengan memberikan motivasi kepada siswa agar selalu semangat dan bersungguh-sungguh dalam mengikuti pembelajaran yang dilaksanakan. Setelah itu beliau mengakhirinya dengan mengucapkan salam.

100 Lampiran 5

FIELD NOTE 01 WAWANCARA

Kode W – 01

Hari/tanggal Sabtu, 08 Maret 2022

Pukul 12.30 – 13.00 WIB

Tempat Masjid Al-Furqon SMA MTA Surakarta

Subjek Drs Diastono, M.Pd

Tema Permohonan Ijin Penelitian

Kegiatan pada hari pertama peneliti yaitu meminta ijin untuk penelitian di sekolah tersebut. Saya disambut oleh guru yang lain dengan ramah. Kemudian peneliti mengatakan keperluan peneliti datang ke sekolah tersebut untuk menemui Bapak Drs Diastono, M.Pd. selaku Kepala Sekolah SMA MTA Surakarta kemudian dipersilahkan menunggu sebentar kemudian di suruh untuk menjelaskan maksud kedatangann ke SMA MTA Surakarta.

Peneliti : Assalamu’alaikum Pak.

Bapak Diastono : Wa’alaikumussalam ada apa mas?

Peneliti : Mohon maaf jika saya mengganggu waktunya bapak.

Disini saya mau meminta ijin kepada Pak Diastono selaku Kepala Sekolah SMA MTA Surakarta, untuk memberikan izin kepada saya agar diperbolehkan melakukan penelitian mengenai model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet di kelas XII SMA MTA Surakarta .

Bapak Diastono : Silahkan mas, judul penelitian kamu apa mas?

Peneliti : Judul penelitian saya model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet di kelas XII SMA MTA Surakarta pak.

Bapak Diastono : Ooh, berarti terkait bahasa Arab kelas XII ya, nanti silahkan menemui Ibu Syarah ya mas karna beliau yang mengampu bahasa Arab di kelas XII.

Peneliti : Baik Pak, terimakasih.

101

FIELD NOTE 02 WAWANCARA

Kode W – 02

Hari/tanggal Senin, 10 Maret 2022

Pukul 14.30- 15.00 WIB

Tempat Ruang Tata Usaha SMA MTA Surakarta Subjek Ibu Siti Syarah, S.Pd, M.Pd

Tema Permohonan Ijin Penelitian

Setelah menemui kepala sekolah dan mandapatkan ijin. Kemudian peneliti menemui Ibu Syarah selaku guru bahasa arab yang mengajar di kelas XII SMA MTA Surakarta untuk mewawancarai mengenai hal-hal yang akan dilakukan peneliti selama penelitian dilakukan.

Peneliti : Assalamu’alaikum Bu.

Bu Syarah : Wa’alaikumussalam mas, ada perlu apa mas?

Peneliti : Maaf bu mengganggu waktunya, disini saya ingin meminta ijin untuk melakukan penelitain tentang model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet di kelas XII SMA MTA Surakarta .

Bu Syarah : Boleh mas, insya Allah kami bantu semaksimal mungkin.

Kebetulan selama mengajar ketika pandemi banyak yang menggunakan model pembelajaran berbasiskan Internet terkhusus bahasa Arab.

Peneliti : Baik bu. Untuk waktu pelaksanaan penelitian bagaimana bu?

Bu Syarah : Kalau menyesuaikan saya luangnya hari selasa ba’da dhuhur, hari rabu pukul 11.00 - dhuhur mas, hari kamis pukul 09.00 sampai pukul 10.00. Hla baiknya bagaimana mas ?

Peneliti : Oh njih bu, maaf bu saya menyesuaikan panjenengan saja njih sesuai luang nya panjenengan, terimkasih atas waktunnya.

Bu Syarah : Iya sama-sama mas.

102

FIELD NOTE 03 WAWANCARA

Kode W-3

Hari/tanggal Senin, 17 Agustus 2022

Pukul 09.30- 10.00 WIB

Tempat Ruang Tamu SMA MTA Surakarta

Subjek Sularmin, M.Pd

Tema Wawanacara pelaksanaan pembelajaran berbasis Intrnet di SMA MTA Surakarta

Peneliti : Bagaimana sistem model pembelajaran berbasis Intrnet di SMA MTA Surakarta ?

Pak Sularmin : Untuk sistem pembelajaran mas seperti halnya sekolah - sekolah pada umumnya ada pembelajaran yang mengarah pada akademis dan non akademis sedangkan untuk pembelajaran berbasis Internet ketika pandemi ini kami melakukan proses pembelajaran dengan sistem daring mas, yang mana siswa siswi melakukan pembelajaran dari rumah, dan untuk model pembelajaran kebanyakan guru disini rata-rata menggunakan sarana atau media whatsapp grub sebagai sarana utama dalam menyampaikan materi pembelajaran.

Peneliti : Apa kendala atau hambatan yang muncul dalam model pembelajaran berbasis Internet di SMA MTA Surakarta ini ? Pak Sularmin : Kendala atau hambatan pembelajaran selama pandemi disini ada

beberapal hal mas diantaranya sinyal yang kurang mendukung / kurang stabil baik itu dari guru maupun siswa dalam melakukan model pembelajaran berbasis Internet, demikian juga semangat belajar siswa siswi dalam mengikuti pembelajaran rendah sehingga pencapaian tujuan belajar kurang maksimal.

Peneliti : Menurut panjenengan lebih efektif mana model pembelajaran bebasis Internet (Daring) dengan model pembelajaran luring ? Pak Sularmin : Kalau untuk situasi masa normal atau sedang tidak pandemi model

pembelajaran luring sangat efektif sekali mas, akan tetapi kalau sedang dalam masa pandemi sekarang ini model pembelajaran berbasiskan Internet (Daring ) itu menjadi solusi utama dalam proses belajar mengajar selama masa pandemi ini agar tujuan dan materi dapat tersampaikan kepada siswa mupun siswi.

103

FIELD NOTE 04 WAWANCARA

Kode W – 04

Hari/tanggal Senin, 08 Agustus 2022

Pukul 14.30- 03.00 WIB

Tempat Ruang Tata Usaha

Subjek Ibu Siti Syarah, S.Pd, M.Pd

Tema Pelaksanaan model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet di SMA MTA Surakarta

Peneliti : Kapan model pembelajaran Bahasa Arab berbasis Internet dimulai?

Bu Syarah : Pembelajaran berbasis Internet dimulai dua tahun lalu, atau lebih tepatnya saat pemerintah mulai mengumumkan wabah pandemi covid-19 melanda negara Indonesia dengan sistem pembelajaran full daring.

Peneliti : Bagaimana pelaksanaan model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet di SMA MTA Surakarta?

Bu Syarah : Pembelajaran dilakukan dengan mengirim materi pembelajaran lewat group whatsapp kelas, baik untuk penyampaian materi maupun tugas, pernah juga pakai dengan Youtube, Google Claasroom, maupun Power Point dalam menyampaikan materi tapi hasilnya kurang maksimal karna ketika pandemi semua siswa maupun siswi harus belajar mulai dari awal semua dengan latar belakang siswa maupun siswi yang berbeda-beda ada yang dari negeri, swasta, dan lain-lain.

Peneliti : Bagaimana proses perencanaan dalam model pembelajaran bahasa arab berbasis Internet di SMA MTA Surakarta menggunakan Whats App?

Bu Syarah : Perencanaan yang dilakukan yakni ada 3, perencanaan, persiapan, evaluasi yang didalamnya meliputi maharoh,metode dan evaluasinya.

104

Peneliti : Dalam proses model pembelajaran bahasa arab berbasis Internet menggunakan Whats App anda lebih memfokuskan menggunakan maharah apa ?

Bu Syarah : Dalam model pembelajaran bahasa Arab maharah yang digunakan umumnya ada 4, tapi selama pembelajaran berbasis Internet ini saya lebih memfokuskan dengan maharah campuran yakni maharah kalam, Istima’

qira’ah dan kalam dengan tidak menfokuskan satu maharah saja tapi dalam pembelajarannya menggunakan empat maharah sehingga memudahan siswa siswi dalam memahami pembelajaran serta dapat mencapai tujuan yang dinginkan dalam pembelajaran bahasa Arab.

Peneliti : Jika dalam proses model pembelajaran berbasis Internet menggunakan Whats App anda sebagai guru memfokuskan menggunakan maharah istima’ dan kalam, kesulitan-kesulitan apa saja yang anda jumpai ?

Bu Syarah : Dalam pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan maharah Istima’ anak - anak cenderung kurang bisa fokus dalam menangkap apa yang di dengar sehingga dalam penulisan cenderung berbeda karena anak mempunyai kelemahan di Imla’. Kalau model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan maharah kalam anak-anak kurang memahami pelajaran yang disampaikan sehingga saya perlu menambah atau membantunya dengan terjamahan.

Peneliti : Pada proses model pembelajaran bahasa arab berbasis Internet menggunakan Whats App anda menggunakan media dan metode apa?

Bu Syarah : Untuk metode yang biasa saya lakukan itu dengan metode mubasyarah atau Direct Metode dengan model ceramah (voice note dan rekaman) , tanya jawab (diskusi). Kemudian untuk media saya biasa menggunakan media PPT, File PDF, dan Video Youtube.

Peneliti : Bagaimana proses evaluasi penugasan siswa ?

Bu Syarah : Untuk evaluasi biasa dilakukan dengan memberikan soal-soal menggunakan Google Classrom melalui link yang saya berikan kepada anak-anak setelah proses pembelajaran selesai.

105

Peneliti : Dalam proses model pembelajaran bahasa arab berbasis Internet menggunakan Whats App bagaimana proses remidi dari guru untuk siswa?

Bu Syarah : Untuk perihal remidi siswa, saya kadang memberikan siswa tugas yang baru yang berbeda, tapi kadang saya juga menyuruh untuk mengerjakan ulang soal-soal penugasan yang saya berikan .

Peneliti : Dalam model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan Whatss App apakah anda sebagai guru juga menggunakan RPP ?

Bu Syarah : Iya, dalam pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet tidak semua menggunakan, akan tetapi hanya sebagian saja yang menggunakan RPP dari 4 maharah.

Peneliti : Apa kendala atau hambatan yang anda hadapi sebagai guru dalam proses model pembelajaran Bahasa Arab berbasis Internet menggunakan Whats App dan solusi ?

Bu Syarah : Kendala atau hambatan yang saya hadapi yaitu, banyak siswa yang tidak fokus dalam pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet terlihat ketika dalam diskusi banyak siswa yang tidak mengikuti bahkan tidak mengumpulkan tugas, selain itu pemahaman siswa terhadap materi bahasa arab juga kurang, kesulitan memantau siswa dalam memahami materi pembelajaran, interaksi yang kurang responsif antara siswa dengan guru karena keterbatasan kondisi, untuk solusinya guru bisa menggunakan aplikasi atau media pembelajaran yang menarik agar memudahkan siswa dalam memahami materi dan siswa agar responsif terhadap pembelajaran, guru mengingatkan siswa tentang tugas yang akan dikumpulkan, guru lebih meningkatkan dalam memberi motivasi belajar siswa agar lebih bersemangat dalam belajar, guru memberikan absensi pada akhir pelajaran agar siswa disiplin dan serius dalam belajar.

106

FIELD NOTE 05 WAWANCARA

Kode Wawancara 05

Hari/tanggal Kamis, 20 Agustus 2022

Pukul 09.00 – Selesai

Tempat Ruang Kelas XII

Subjek Ahya Lillah Azizah

Tema Wawanacara tanggapan siswa tentang model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet

Peneliti :Bagaimana model pembelajaran berbasis Internet yang pernah gurumu lakukan khususnya mata pelajaran bahasa Arab ?

Informan : Model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet dilakukan dengan menggunakan grub whatsapp kelas, dan google classroom yang mana bu guru mengirim tugas lewat grub tersebut.

Peneliti :Bagaimana proses model pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp yang pernah gurumu lakukan khususnya mata pelajaran bahasa Arab ?

Informan :Proses model pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp yakni menggunakan PDF, PPT, Word, dan video pembelajaran.

Peneliti :Selama model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp anda belajar dengan menggunakan maharah apa ?

Informan :Maharah kitabah, kalam, qiro’ah, istima, biasanya bu guru lebih sering menggunakan maharah kitabah.

107

Peneliti :Bagaimana anda belajar maharah Istima’ dan Kalam selama pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp?

Informan : Dalam maharah Istima’ pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp dengan mendengarkan audio pembelajaran yang dikirim ibu guru sesuai materi yang diberikan, kadang-kadang juga disuruh melihat dan mendengarkan video pembelajaran. Untuk maharah kalam hanya memanfaatkan voic note yang ada di aplikasi whats App.

Peneliti :Media apa saja yang digunakan gurumu dalam model pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp terutama mata pelajaran bahasa Arab?

Informan : Bu guru biasanya dalam model pembelajaran berbasis Internet khususunya bahasa Arab menggunakan media pembelajaran PDF, Youtube, google meet, dan google classroom.

Peneliti :Bagaimana jika anda tidak paham dengan penjelasan gurumu saat pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp?

Informan : Tanya sama teman yang lebih paham, mengulangi materi yang diberikan saat pembelajaran.

Peneliti : Apa kendala atau hambatan yang anda hadapi saat pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp? Terutama mata pelajaran bahasa Arab.

Informan : Sulit untuk dipahami, penjelasan terlalu cepat sehingga sulit untuk di resapi. Selain itu, boros kuota, harga kuota jg mahal, sinyal jelek, pembelejarannya sulit apalagi saat pelajaran jarak jauh , penjelasan dari bu guru kurang jelas juga lebih enak tatap muka langsung.

Bosan juga belajar daring terus.

108

FIELD NOTE 06 WAWANCARA

Kode Wawancara 06

Hari/tanggal Kamis, 20 Agustus 2022

Pukul 09.00 – Selesai

Tempat Ruang Kelas XII

Subjek Salwa Anisya

Tema Wawanacara tanggapan siswa tentang model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet

Peneliti :Bagaimana model pembelajaran berbasis Internet yang pernah gurumu lakukan khususnya mata pelajaran bahasa Arab ?

Informan : Model pembelajarannya lewat grub whatsapp kelas.

Peneliti :Bagaimana proses model pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp yang pernah gurumu lakukan khususnya mata pelajaran bahasa Arab ?

Informan :Model pembelajaran berbasis Internet yang guru laksanakan melalui whatsApp dengan mengirimkan materi dalam bentuk pdf sesuai materi yang di ajarkan saat itu.

Peneliti :Selama model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp anda belajar dengan menggunakan maharah apa ?

Informan :Model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp guru biasa menggunakan maharah Qira’ah.

Peneliti :Bagaimana anda belajar maharah Istima’ dan Kalam selama pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp?

109

Informan : Kadang guru menyampaikan materi berupa video untuk melatih maharah istima’ sedangkan untuk kalam kadang kita menggunakan Vn di aplikasi Whats App.

Peneliti :Media apa saja yang digunakan gurumu dalam model pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp terutama mata pelajaran bahasa Arab?

Informan :Dalam pembelajaran guru biasa menggunakan media Youtube, google classroom, dan pdf.

Peneliti :Bagaimana jika anda ti bk paham dengan penjelasan gurumu saat pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp?

Informan :Jika tidak paham tanya ke teman yang lebih faham karna banyak materi yang saya tinggal tidur.

Peneliti :Apa kendala atau hambatan yang anda hadapi saat pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp? Terutama mata pelajaran bahasa Arab.

Informan : sulit memahami materi yang disampaikan sehingga saat ujian saya tidak bisa mengerjakan. Selain itu boros kuota internet harga juga kurang terjangkau, sinyal jelek/jaringan kurang stabil.

110

FIELD NOTE 07 WAWANCARA

Kode Wawancara 07

Hari/tanggal Kamis, 20 Agustus 2022

Pukul 09.00 – Selesai

Tempat Ruang Kelas XII

Subjek Azizah N R

Tema Wawanacara tanggapan siswa tentang model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet

Peneliti :Bagaimana model pembelajaran berbasis Internet yang pernah gurumu lakukan khususnya mata pelajaran bahasa Arab ?

Informan :Dalam pembelajaran baiasa menggunakan whatsApp, google classroom, dan google meet.

Peneliti :Bagaimana proses model pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp yang pernah gurumu lakukan khususnya mata pelajaran bahasa Arab ?

Informan :Model pembelajarannya menggunakan pdf dan ppt dalam menyampaikan materi.

Peneliti :Selama model pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp anda belajar dengan menggunakan maharah apa ?

Informan : Belajara dengan maharah Qira’ah

Peneliti :Bagaimana anda belajar maharah Istima’ dan Kalam selama pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp?

111

Informan :Belajar maharah istima menggunakan materi yang di sampaikan guru dalam vn whatssApp sedangkan kalamnya praktik berbicara melalui vn juga sesuai tugas yang di berikan guru.

Peneliti : Media apa saja yang digunakan gurumu dalam model pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp terutama mata pelajaran bahasa Arab?

Informan : Media yang di gunakan guru dalam pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan ppt, pdf dan youtube.

Peneliti : Bagaimana jika anda tidak paham dengan penjelasan gurumu saat pembelajaran bahasa Arab berbasis Internet menggunakan WhatsApp?

Informan : Belajar sama orang tua tapi kadang bisa difahami dan kadang juga tidak bisa di fahami.

Peneliti :Apa kendala atau hambatan yang anda hadapi saat pembelajaran berbasis Internet menggunakan WhatsApp? Terutama mata pelajaran bahasa Arab.

Informan :Kendala yang di hadapi kurang biasa memahami pelajaran karna praktiknya kurang dalam pembelajara bahasa Arabnya.

Dokumen terkait