• Tidak ada hasil yang ditemukan

HASIL DAN PEMBAHASAN

3. Produk Pensiun

4.2 Hasil Analisis

4.2.1 Analisis Deskriptif

Instrumen dalam penelitian ini adalah daftar-daftar pertanyaan (kuesioner). Jumlah pertanyaan seluruhnya ada dua puluh empat butir pertanyaan, yakni sembilan butir pertanyaan untuk variabel stres kerja, tujuh butir pertanyaan untuk variabel motivasi kerja dan delapan butir pertanyaan untuk variabel kinerja karyawan.

Kuesioner disebarkan kepada seluruh karyawan di PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan sebagai responden berisikan pertanyaan-pertanyaan mengenai variabel-variabel yang terdapat pada stres kerja dan dapat mempengaruhi kinerja karyawan melalui motivasi kerja. Tabel 4.1 menunjukkan identitas responden sebagai berikut:

Tabel 4.1 Identitas Responden

Jenis Kelamin Jumlah Responden Persentase

Pria 30 71,42 %

Wanita 12 28,58 %

Jumlah 42 100 %

Sumber : PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan 2011 (diolah)

Dari Tabel 4.1 menunjukkan bahwa jenis kelamin pria berjumlah 30 orang (71,42 %) dan wanita sebanyak 12 orang (28,58%). Hal ini memperlihatkan

menunjukkan bahwa untuk pekerjaan ini lebih banyak menggunakan karyawan dengan jenis kelamin pria. Hal ini disebabkan karyawan wanita memiliki cuti hamil selama 3 bulan. Apabila perusahaan banyak menggunakan tenaga kerja wanita tentu akan mengganggu produktivitas perusahaan karena akan banyak karyawan yang tidak masuk karena cuti.

Setelah mengetahui karakteristik dari responden penelitian, berikut ini akan ditampilkan hasil olahan data primer yang merupakan deskriptif penelitian berdasarkan pendapat responden mengenai variabel yang terdapat pada Stres Kerja (X).

4.2.2 Jawaban Responden Atas Variabel Penelitian a. Tanggung Jawab

Tabel 4.2

Pendapat Responden Terhadap Variabel Tanggung Jawab Kata Kunci

Pernyataan

STS TS KS S SS Total

F % F % F % F % F % N %

Tugas tidak sesuai latar belakang pendidikan

1 2,0 1 2,0 2 4,0 28 56,0 18 36,0 50 100

Tugas tidak sesuai kemampuan dan bakat 0 0 1 2,0 3 6,0 31 62.0 15 30,0 50 100 Tidak selalu mencapai target 0 0 1 2,0 4 8,0 22 44,0 23 46,0 50 100

Sumber : Data primer dengan pengolahan SPSS (2011)

Berdasarkan Tabel 4.2 dapat dilihat bahwa:

1. Pernyataan No. 1 “Tugas yang diberikan tidak sesuai dengan latar belakang pendidikan, dapat dijelaskan bahwa responden sangat tidak setuju ada sebanyak 2,0%, menjawab tidak setuju 2,0%, menjawab kurang setuju 4,0%, 56,0% menjawab setuju, dan 36,0% menjawab sangat setuju. Hal ini

menggambarkan bahwa sebagian besar karyawan pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju jika tugas yang diberikan tidak sesuai dengan latar belakang pendidikan. Hal ini menimbulkan stres kerja pada karyawan.

2. Pernyataan No. 2 “ Tugas yang diberikan kepada Bapak/ Ibu tidak sesuai dengan kemampuan dan bakat”, dapat dilihat bahwa responden yang menjawab menjawab tidak setuju sebanyak 2,0%, menjawab kurang setuju 6,0%, menjawab setuju 62,0 %, dan menjawab sangat setuju sebanyak 30%. Hal ini menggambarkan bahwa sebagian besar karyawan pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju jika tugas yang diberikan tidak sesuai dengan kemampuan dan bakat. Para karyawan mengerjakan tugas yang diberikan tidak berdasarkan kemampuan yang mereka miliki. Mereka dituntut harus belajar lagi. Hal ini yang menimbulkan stres pada karyawan

3. Pernyataan No. 3 “ Bapak/ Ibu tidak selalu mampu mencapai target-target kerja yang sudah ditetapkan”, dapat dijelaskan bahwa 2,0% responden menjawab tidak setuju, 8,0% menjawab kurang setuju, 44,0% menjawab setuju, 46,0% menjawab sangat setuju. Hal ini menggambarkan bahwa sebagian besar karyawan pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan tidak dapat mencapai target-target kerja yang sudah ditetapkan karena pekerjaan yang mereka kerjakan tidak sesuai dengan kemampuan dan bakat yang mereka miliki sehingga target yang ditetapkan oleh perusahaan tidak dapat tercapai.

b. Waktu Kerja

Tabel 4. 3

Pendapat Responden Terhadap Variabel Waktu Kerja Kata Kunci

Pernyataan

STS TS KS S SS Total

F % F % F % F % F % N %

Bekerja lebih dari 7 jam

0 0 0 0 5 10,0 23 46,0 22 44,0 50 100

Waktu istirahat 1 jam 15 menit

0 0 0 0 4 8,0 23 46,0 23 46,0 50 100

Memperoleh uang lembur jika bekerja

lebih dari 7 jam

0 0 1 2,0 1 2,0 17 34,0 31 62,0 50 100

Sumber : Data primer dengan pengolahan SPSS (2011)

Berdasarkan Tabel 4.3 dapat dilihat:

1. Pernyataan No. 1 “ Dalam satu (1) hari Bapak/ Ibu bekerja lebih dari 7 jam, sebanyak 10,0% menjawab kurang setuju, 46,0% menjawab setuju, dan 44,0% menjawab sangat setuju. Dari tabel tersebut dapat diketahui responden rata-rata bekerja lebih dari 7 jam dalam sehari. Hal ini dikarenakan karyawan pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan merasa nyaman dengan pekerjaan yang mereka geluti karena diberikan motivasi oleh atasan dengan baik.

2. Pernyataan No. 2 “ Waktu istirahat yang Bapak/ Ibu terima tidak lebih dari 1 jam 15 menit“, sebanyak 8,0% menjawab kurang setuju, 46,0% menjawab setuju, dan 46,0% menjawab sangat setuju. Hal ini menggambarkan bahwa karyawan pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan rata-rata memperoleh jam istirahat tidak lebih dari 1 jam 15 menit.

3. Pernyataan No. 3 “ Perusahaan memberi uang lembur bila bekerja lebih dari 7 jam”, sebanyak 2,0% menjawab tidak setuju, 2,0% menjawab kurang setuju,

34% menjawab setuju, 62% menjawab sangat setuju. Hal ini menggambarkan bahwa karyawan pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan memperoleh uang lembur jika bekerja lebih dari 7 jam. Ini merupakan salah satu upaya perusahaan untuk memberikan motivasi kerja bagi karyawan agar semangat kerja dan menghasilkan kinerja yang optimal.

c. Beban Kerja

Tabel 4.4

Pendapat Responden Terhadap Variabel Beban Kerja Kata Kunci

Pernyataan

STS TS KS S SS Total

F % F % F % F % F % N %

Memiliki beban kerja 0 0 0 0 6 12,0 31 62,0 13 26,0 50 100

Beban kerja mempengaruhi mental

0 0 0 0 4 8,0 31 62,0 15 30,0 50 100

Waktu bekerja sesuai beban kerja

0 0 0 0 3 6,0 31 62,0 16 32,0 50 100

Sumber : Data primer dengan pengolahan SPSS (2011)

Berdasarkan Tabel 4.4 dapat dilihat bahwa:

1) Pernyataan pertama “ Bapak/ Ibu memiliki beban kerja di kantor”, sebanyak 12,0% menjawab kurang setuju, 62,0% menjawab setuju, dan 26,0% menjawab sangat setuju. Hal ini menggambarkan bahwa karyawan pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan memiliki beban kerja di kantor.

2) Pernyataan kedua “ Beban kerja di kantor mempengaruhi Bapak/ Ibu secara mental “, sebanyak 8,0% responden menjawab kurang setuju, 62,0% responden menjawab setuju, dan 30,0% menjawab sangat setuju. Hal ini menggambarkan bahwa beban kerja karyawan pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan berpengaruh secara mental.

dan 32,0% menjawab sangat setuju. Hal ini menggambarkan bahwa karyawan pada PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan berpendapat bahwa penggunaan waktu untuk menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan beban kerja.

Berikut ini akan ditampilkan tabel distribusi pendapat responden terhadap Motivasi Kerja (Z):

Tabel 4.5

Pendapat Responden Terhadap Variabel Motivasi Kerja (Z)

Kata Kunci Pernyataan STS TS KS S SS Total

F % F % F % F % F % N %

Perusahaan memberi gaji yang sesuai

0 0 1 2,0 5 10,0 31 62,0 13 26,0 50 100

Gaji sesuai pekerjaan 0 0 0 0 6 12,0 32 64,0 12 24,0 50 100

Pimpinan memberikan pujian jika pekerjaan

selesai

0 0 1 2,0 4 8,0 26 52,0 19 38,0 50 100

Pujian pimpinan menambah semangat

0 0 0 0 2 4,0 27 54,0 21 42,0 50 100

Tanggung jawab besar terhadap pekerjaan

0 0 0 0 5 10,0 29 58,0 16 32,0 50 100

Bekerja dengan rekan kerja 0 0 0 0 6 12,0 32 64,0 12 24,0 50 100

Rekan kerja membantu pekerjaan

0 0 0 0 0 0 30 60,0 20 40,0 50 100

Sumber: Data primer dengan pengolahan SPSS (2011)

1. Pada indikator pertama, dari 50 responden terdapat 26,0% yang menyatakan sangat setuju bahwa perusahaan memberikan gaji yang sesuai kepada karyawan dan sebanyak 62,0% menyatakan setuju, dan sebanyak 10,0% menyatakan kurang setuju sedangkan 2,0% menyatakan tidak setuju. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar pegawai PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa perusahaan telah memberikan gaji yang sesuai kepada seluruh karyawan. Hal ini dikarenakan perusahaan ingin memberikan

motivasi yang baik kepada karyawan dengan cara memberikan gaji yang sesuai dengan pekerjaan yang mereka lakukan.

2. Pada indikator kedua, terdapat 24,0% responden yang menyatakan sangat setuju bahwa perusahaan memberikan gaji yang sesuai dengan pekerjaan yang dilakukan, sedangkan 64,0% menyatakan setuju dan 12,0% menyatakan kurang setuju. PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa perusahaan telah memberikan gaji yang sesuai dengan pekerjaan yang dilakukan karyawan. Hal ini dikarenakan perusahaan ingin memberikan motivasi yang baik kepada karyawan dengan cara memberikan gaji yang sesuai dengan pekerjaan yang mereka lakukan.

3. Pada indikator ketiga, terdapat 38,0% yang menyatakan sangat setuju bahwa pimpinan memberikan pujian apabila dapat menyelesaikan pekerjaan dengan baik, sedangkan 52,0% menyatakan setuju, dan sebanyak 8,0% menyatakan kurang setuju, sedangkan 2,0% menyatakan tidak setuju. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar pegawai PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa pimpinan memberikan pujian apabila dapat menyelesaikan pekerjaan dengan baik . Hal ini dikarenakan perusahaan ingin memberikan motivasi yang baik kepada karyawan dengan cara memberikan gaji yang sesuai dengan pekerjaan yang mereka lakukan.

4. Pada indikator keempat, terdapat 42,0% yang menyatakan sangat setuju bahwa pujian yang diberikan oleh pimpinan menambah semangat kerja karyawan, sedangkan 54,0% menyatakan setuju dan 4,0% menyatakan kurang

Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa pujian yang diberikan pimpinan dapat menambah semangat kerja karyawan. Hal ini dikarenakan dengan pujian tersebut berarti pimpinan menghargai pekerjaan yang dikerjakan oleh karyawan. Hal ini juga memotivasi karyawan untuk lebih semangat dalam bekerja.

5. Pada indikator kelima, terdapat 32,0% responden yang menyatakan sangat setuju bahwa responden mempunyai tanggung jawab yang besar terhadap pekerjaan, sedangkan 58,0% menyatakan setuju dan 10,0% menyatakan kurang setuju. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar karyawan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa mereka mempunyai tanggung jawab yang besar terhadap pekerjaannya.

6. Pada indikator keenam, terdapat 24,0% responden yang menyatakan sangat setuju bahwa mereka sering bekerja sama dengan rekan kerja untuk menyelesaikan pekerjaan, sedangkan 64,0% menyatakan setuju dan 12,0% menyatakan kurang setuju. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar karyawan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa mereka sering bekerja sama dengan rekan kerja untuk menyelesaikan pekerjaan. Dengan melakukan kerja secara team work maka akan tercipta suasana kerja yang kondusif dan terjalin kekompakan sesama karyawan.

7. Pada indikator ketujuh, terdapat 40,0% responden yang menyatakan sangat setuju bahwa rekan kerja sering membantu dalam bekerja dan 60,0% menyatakan setuju. Hal ini menunjukkan bahwa karyawan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa rekan kerja sering membantu dalam

bekerja. Hal ini terjadi karena telah terjalin kekompakan antar sesama karyawan.

Berikut ini akan ditampilkan tabel distribusi pendapat responden terhadap Kinerja Karyawan (Y)

Tabel 4.6

Pendapat Responden Terhadap Kinerja Karyawan (Y)

Kata Kunci Pernyataan STS TS KS S SS Total

F % F % F % F % F % N %

Volume pekerjaan selesai sesuai dengan waktu dan hasil

0 0 1 2,0 10 20,0 31 62,0 8 16,0 50 100

Teliti dalam

menyelesaikan pekerjaan

0 0 0 0 6 12,0 31 62,0 13 26,0 50 100

Pekerjaan selesai sesuai dengan standar

0 0 0 0 4 8,0 31 62,0 15 30,0 50 100

Hadir tepat waktu 0 0 0 0 3 6,0 31 62,0 16 32,0 50 100

Menyelesaikan pekerjaan tepat waktu 0 0 0 0 2 4,0 27 54,0 21 42,0 50 100 Semangat dengan pekerjaan baru 0 0 0 0 5 10,0 29 58,0 16 32,0 50 100

Bekerja dengan tim 0 0 0 0 6 12,0 32 64,0 12 24,0 50 100

Memiliki integritas tinggi terhadap perusahaan

0 0 0 0 0 0 30 60,0 20 40,0 50 100

Sumber: Data primer dengan pengolahan SPSS (2011)

1. Pada indikator pertama, 16,0% responden menyatakan sangat setuju bahwa volume pekerjaan dapat diselesaikan sesuai dengan waktu yang ditentukan dan dengan hasil yang diharapkan dan sebanyak 62,0% menyatakan setuju, dan sebanyak 20,0% menyatakan kurang setuju sedangkan sebanyak 2,0% menyatakan tidak setuju. Hal ini menggambarkan bahwa sebagian besar karyawan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan dapat menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan dan dengan hasil yang diharapkan. Hal ini dikarenakan karyawan pada PT Asuransi Jiwasraya

(Persero) Medan bekerja secara team work sehingga pekerjaan dapat diselesaikan dengan cepat dan sesuai dengan hasil yang diharapkan.

2. Pada indikator kedua, 26,0% responden menyatakan sangat setuju bahwa karyawan teliti dalam melaksanakan pekerjaan dan sebanyak 62,0% menyatakan setuju, sedangkan sebanyak 12,0% menyatakan kurang setuju. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar karyawan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan telah melakukan pekerjaan secara teliti.

3. Pada indikator ketiga, 30,0% responden menyatakan bahwa karyawan mampu menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan standar yang ditetapkan perusahaan dan sebanyak 62,0% menyatakan setuju, sedangkan sebanyak 8,0% menyatakan kurang setuju. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar karyawan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan mampu menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan standar yang ditetapkan perusahaan. Hal ini dikarenakan pegawai telah berusaha agar hasil pekerjaan yang dilakukannya selesai dengan baik sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh perusahaan. 4. Pada indikator keempat, 32,0% responden menyatakan bahwa karyawan hadir

sesuai dengan waktu yang telah ditentukan dan sebanyak 62,0% menyatakan setuju, sedangkan 6,0% menyatakan kurang setuju. Hal ini menunjukkan bahwa karyawan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa karyawan hadir tepat waktu ketika bekerja. Hal ini dikarenakan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan memiliki peraturan tentang kedisiplinan karyawan dalam masuk kerja dan pulang kerja dan menerapkan sanksi bagi karyawan yang tidak mengikuti ketentuan yang telah ditetapkan oleh perusahaan.

5. Pada indikator kelima, terdapat 42,0% yang menyatakan sangat setuju bahwa responden mampu menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan waktu yang ditetapkan perusahaan, sedangkan 54,0% menyatakan setuju dan 4,0% menyatakan kurang setuju. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar karyawan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa karyawan mampu menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan waktu yang ditetapkan perusahaan. Hal ini dikarenakan pegawai telah berusaha agar hasil pekerjaan yang dilakukannya selesai dengan baik sesuai dengan standar yang ditetapkan oleh perusahaan.

6. Pada indikator keenam, terdapat 32,0% responden yang menyatakan sangat setuju bahwa responden bersemangat bila mendapatkan pekerjaan baru, sedangkan 58,0% menyatakan setuju dan 10,0% menyatakan kurang setuju. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar karyawan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa bersemangat bila mendapatkan pekerjaan baru. Hal ini dikarenakan dengan adanya pekerjaan baru maka kemampuan mereka dalam bekerja semakin bertambah.

7. Pada indikator keenam, terdapat 24,0% responden yang menyatakan sangat setuju bahwa karyawan mampu bekerja dalam tim, sedangkan 64,0% menyatakan setuju dan 12,0% menyatakan kurang setuju. Hal ini menunjukkan bahwa sebagian besar karyawan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa mereka dapat bekerja dalam tim. Hal ini dikarenakan perusahaan selalu membiasakan karyawan untuk bekerja bersama

8. Pada indikator ketujuh, terdapat 40,0% responden yang menyatakan sangat setuju bahwa karyawan memiliki integritas tinggi kepada perusahaan dan 60,0% menyatakan setuju. Hal ini menunjukkan bahwa karyawan PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan setuju bahwa karyawan memiliki integritas tinggi kepada perusahaan.

Dokumen terkait