• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

IV.2. Analisis Tabel Tunggal

Data yang disajikan dan dibahas dalam tabel tunggal tediri dari 3 bagian yaitu karakteristik responden, tayangan Democrazy di MetroTV dan perilaku politik.

IV.2.1. Karakteristik Responden

Karakteristik responden perlu disajikan untuk lebih mengetahui latar belakang responden. Karakteristik penelitian yang dipakai dalam penelitian ini adalah jenis kelamin, stambuk, dan departemen.

Tabel 4. Jenis kelamin responden

Jenis Kelamin F %

Pria 37 48.68

Wanita 39 51.32

Jumlah 76 100

P.1/FC.3

Tabel 4 menunjukkan jumlah responden yang menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Total jumlah responden adalah 76 orang. Jumlah responden pria sebanyak 37 orang (48.68%) dan responden wanita sebanyak 39 orang (51.32%). Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa yang menonton tayangan Democrazy di MetroTV lebih banyak wanita dibandingkan dengan pria.

Tabel 5. Stambuk/angkatan responden Stambuk F % 2006 27 35.53 2007 25 32.89 2008 24 31.58 Jumlah 76 100 P.2/FC.4

Tabel 5 menunjukkan tentang stambuk/angkatan responden yang menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Jumlah responden stambuk 2006 adalah 27 orang (35.53%). Jumlah responden stambuk 2007 sebanyak 25 orang (32.89%) dan jumlah responden stambuk 2008 sebanyak 24 orang (31.58%). Dari jumlah responden dapat disimpulkan bahwa yang lebih banyak menonton tayangan Democrazy di MetroTV adalah responden stambuk 2006 yaitu sebanyak 27 orang, selanjutnya responden stambuk 2007 sebanyak 24 orang dan responden stambuk 2008 sebanyak 24 orang.

Tabel 6. Departemen responden Departemen/Jurusan F % Antropologi 6 8 Administrasi Negara 10 13 Ilmu Komunikasi 26 34 Ilmu Politik 9 12 Kesejahteraan Sosial 15 20 Sosiologi 10 13 Jumlah 76 100 P.3/FC.5

Tabel 6 menunjukkan Departemen responden yang menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Responden yang berasal dari Departemen Antropologi sebanyak 6 orang (8 %). Responden dari Departemen Administrasi Negara sebanyak 10 orang (13%). Dari Departemen Ilmu Komunikasi sebanyak 26 orang (34%). Responden dari Departemen Ilmu politik sebanyak 9 orang (12%). Responden yang berasal dari Departemen Kesejahteraan Sosial sebanyak 15 orang (20%) dan responden dari Departemen Sosiologi sebanyak 10 orang (13%). Jadi, dapat disimpulkan bahwa responden yang lebih banyak menonton tayangan Democrazy adalah responden dari Departemen Ilmu Komunikasi sebanyak 26 orang. Selanjutnya responden dari Departemen Kesejahteraan sosial sebanyak 15 orang, departemen Administrasi Negara dan Sosiologi sebanyak 10 orang. Kemudian dari Departemen Ilmu Politik sebanyak 9 orang dan Departemen Antropologi sebanyak 6 orang.

IV.2.2. Democrazy di MetroTV

Pada bagian ini data yang disajikan mengungkapkan pendapat mahasiswa FISIP USU yang menjadi responden penelitian mengenai tayangan Democrazy di MetroTV.

Tabel 7. Penampilan Pembawa Acara/Host Democrazy di MetroTV dalam berpakaian

Penampilan Pembawa Acara Democrazy di MetroTV dalam

berpakaian

F % Sangat berpenampilan yang rapi 15 19.74

Berpenampilan yang rapi 57 75

Kurang berpenampilan yang rapi 3 3.94

Tidak berpenampilan yang rapi 1 1.32

Jumlah 76 100

P.4/FC.6

Tabel 7 menunjukkan penampilan pembawa acara Democrazy di MetroTV dalam berpakaian. 15 orang (19.74%) responden menyatakan bahwa pembawa acara Democrazy di MetroTV sangat berpenampilan yang rapi dalam berpakaian. 57 orang (75%) responden mengatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV berpenampilan yang rapi dalam berpakaian. Sebanyak 3 orang (3.95%) responden menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV kurang berpenampilan yang rapi dalam berpakaian. 1 orang (1.32%) menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV tidak berpenampilan yang rapi dalam berpakaian. Jadi, dapat ditarik kesimpulan bahwa mayoritas responden menyatakan pembawa acara Democrazy

di MetroTV berpenampilan yang rapi dalam berpakaian dengan persentase sebanyak 75%.

Tabel 8. Kemampuan pembawa acara Democrazy di MetroTV menguasai topik pembahasan

Kemampuan pembawa acara Democrazy di MetroTV menguasai topik pembahasan

F % Sangat menguasai topik pembahasan 11 14.47

Menguasai topik pembahasan 60 78.95

Kurang menguasai topik pembahasan 5 6.58

Tidak menguasai topik pembahasan 0 0

Jumlah 76 100

P.5/FC.7

Tabel 8 menunjukkan kemampuan pembawa acara Democrazy di MetroTV menguasai topik pembahasan. Sebanyak 11 orang (14.47%) responden mengatakan bahwa pembawa acara Democrazy di MetroTV sangat menguasai topik pembahasan. 60 orang (78.95%) menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV menguasai topik pembahasan. Responden yang menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV kurang menguasai topik pembahasan sebanyak 5 orang (6.58%). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden berpendapat pembawa acara Democrazy di MetroTV menguasai topik pembahasan.

Tabel 9. Sikap ramah yang dimiliki pembawa acara Democrazy di MetroTV dalam menyapa penonton

Sikap ramah pembawa acara Democrazy di MetroTV dalam menyapa penonton

F % Sangat ramah 23 30.26 Ramah 48 63.16 Kurang ramah 5 6.58 Tidak ramah 0 0 Jumlah 76 100 P.6/FC.8

Tabel 9 menunjukkan sikap ramah yang dimiliki pembawa acara Democrazy di MetroTV dalam menyapa penonton. Sebanyak 23 orang (30.26%) responden menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV memiliki sikap sangat ramah dalam menyapa penonton. Sebanyak 48 orang (63.16%) menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV memiliki sikap ramah saat menyapa penonton. Sebanyak 5 orang (6.58%) menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV memiliki sikap yang kurang ramah saat menyapa penonton. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV memiliki sikap ramah dalam menyapa penonton.

Tabel 10. Kejelasan suara dan artikulasi pembawa acara Democrazy di MetroTV

Kejelasan suara dan artikulai pembawa acara Democrazy di MetroTV

F % Sangat jelas 8 10.53 Jelas 53 69.74 Kurang jelas 15 19.73 Tidak jelas 0 0 Jumlah 76 100 P.7/FC.9

Tabel 10 menunjukkan tingkat kejelasan suara dan artikulasi pembawa acara dalam membawakan acara Democrazy di MetroTV. Sebanyak 8 orang (10.53%) responden menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV memiliki suara dan artikulasi yang sangat jelas. Sebanyak 53 orang (69.74%) menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV memiliki suara dan artikulasi yang jelas. Sebanyak 15 orang (19.73%) responden menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV memiliki suara dan artikulasi yang kurang jelas. Jadi, dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden menyatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV memiliki suara dan artikulasi yang jelas.

Tabel 11. Kemampuan pembawa acara Democrazy di MetroTV menggunakan bahasa formal dan informal yang mudah dipahami Kemampuan pembawa acara Democrazy di

MetroTV menggunakan bahasa formal dan nonformal yang mudah dipahami

F %

Sangat memiliki kemampuan 4 5.26

Memiliki kemampuan 63 82.89

Kurang memiliki kemampuan 8 10.53

Tidak memiliki kemampuan 1 1.32

Jumlah 76 100

P.8/FC.10

Tabel 11 menunjukkan tingkat kemampuan pembawa acara Democrazy di MetroTV menggunakan bahasa formal dan informal yang mudah dipahami. Sebanyak 4 orang (5.26%) responden mengatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV sangat memiliki kemampuan menggunakan bahasa formal dan informal yang mudah dipahami. Sebanyak 63 orang (82.89%) mengatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV memiliki kemampuan menggunakan bahasa formal dan informal yang mudah dipahami. Sebanyak 8 orang (10.53%) responden mengatakan pembawa acara Democrazy di MetroTV tidak memiliki kemampuan menggunakan bahasa formal dan informal yang mudah dipahami. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden mengatakan bahwa pembawa acara Democrazy di MetroTV memiliki kemampuan menggunakan bahasa formal dan informal yang mudah dipahami.

Tabel 12. Pengalaman yang dimiliki narasumber dalam tayangan Democrazy di MetroTV dalam bidang akademis

Pengalaman yang dimiliki narasumber Democrazy di MetroTV dalam bidang

akademis

F %

Sangat memiliki pengalaman 14 18.42

Memiliki pengalaman 48 63.16

Kurang memiliki pengalaman 14 18.42

Tidak memiliki pengalaman 0 0

Jumlah 76 100

P.9/FC.11

Tabel 12 menunjukkan tingkat pengalaman yang dimiliki narasumber yang dihadirkan Democrazy di MetroTV dalam bidang akademis. 14 orang (18.42%) menilai narasumber Democrazy di MetroTV sangat memiliki pengalaman di bidang akademis. Sebanyak 48 orang (63.16%) responden menilai narasumber yang hadi dalam acara Democrazy di MetroTV memiliki pengalaman di bidang akademis. 14 orang (18.42%) responden menilai narasumber yang dihadirkan diacara Democrazy di MetroTV kurang memiliki pengalaman di bidang akademis. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden menilai narasumber yang dihadirkan diacara Democrazy di MetroTV memiliki pengalaman di bidang akademis.

Tabel 13. Kualitas yang dapat dipercaya yang dimiliki Narasumber Democrazy di MetroTV

Kualitas yang dapat dipercaya yang dimiliki narasumber Democrazy di MetroTV

F % Sangat memiliki kualaitas yang dapat dipercaya 4 5.26

Memiliki kualitas yang dapat dipercaya 51 67.11 Kurang memiliki kualitas yang dapat dipercaya 21 27.63 Tidak memiliki kualitas yang dapat dipercaya 0 0

Jumlah 76 100

P.10/FC.12

Tabel 13 menunjukkan tingkat kualitas yang dimiliki naraumber yang dihadirkan dalam acara Democrazy di MetroTV yang dapat dipercaya. Sebanyak 4 orang (5.26%) menyatakan narasumber dalam acara Democrazy di MetroTV sangat memiliki kualitas yang dapat dipercaya. Sebanyak 51 orang (67.11%) responden menyatakan narasumber dalam acara Democrazy di MetroTV memiliki kualitas yang dapat dipercaya. Sebanyak 21 orang (27.63%) menyatakan narasumber dalam acara Democrazy di MetroTV kurang memiliki kualitas yang dapat dipercaya. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden menyatakan narasumber dalam acara Democrazy di MetroTV memiliki kualitas yang dapat dipercaya.

Tabel 14. Kesesuaian latar belakang pendidikan narasumber dalam tayangan Democrazy di MetroTV dengan topik yang dibahas Kesesuaian latar belakang maupaun profesi

narasumber Democrazy di MetroTV dengan topik yang dibahas

F % Sangat sesuai 5 6.58 Sesuai 47 61.84 Kurang sesuai 20 26.32 Tidak sesuai 4 5.26 Jumlah 76 100 P.11/FC.13

Tabel 14 menunjukkan tingkat kesesuaian latar belakang pendidikan narasumber yang dihadirkan dalam tayangan Democrazy di MetroTV dengan topik pembahasan. Sebanyak 5 orang (6.58%) responden menyatakan latar belakang pendidikan narasumber yang hadir dalam tayangan Democrazy di MetroTV sangat sesuai dengan topik yang dibahas. Sebanyak 47 orang (61.84%) menyatakan latar belakang pendidikan narasumber yang hadir dalam tayangan Democrazy di MetroTV sesuai dengan topik yang dibahas. Sebanyak 20 orang (26.32%) responden menyatakan latar belakang pendidikan narasumber yang hadir dalam tayangan Democrazy kurang sesuai dengan topik yang dibahas. Sebanyak 4 orang (5.26%) responden menyatakan latar belakang pendidikan narasumber yang hadir dalam tayangan Democrazy di MetroTV tidak sesuai dengan topik yang dibahas. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden menyatakan latar belakang pendidikan narasumber yang hadir dalam tayangan Democrazy di MetroTV sesuai dengan topik yang dibahas.

Tabel 15. Kerjasama tim antara pelaku yang terlibat dalam tayangan Democrazy diMetroTV

Kerjasama tim antara pelaku yang terlibat dalam tayangan Democrazy di MetroTV

F % Sangat selaras 6 7.89 Selaras 51 67.11 Kurang selaras 19 25 Tidak selaras 0 0 Jumlah 0 100 P.12/FC.14

Tabel 15 menunjukkan tingkat keselarasan kerjasama tim antara pelaku yang terlibat dalam tayangan Democrazy di MetroTV. Sebanyak 6 orang (7.89%) menyatakan kerjasama tim antara pelaku yang terlibat dalam tayangan Democrazy di MetroTV sangat selaras. Sebanyak 51 orang (67.11%) menyatakan kerjasama tim antara pelaku yang terlibat dalam tayangan Democrazy di MetroTV selaras. Sebanyak 19 orang (25%) menyatakan kerjasama tim antara pelaku yang terlibat dalam tayangan Democrazy di MetroTV kurang selaras. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden menyatakan kerjasama tim antara pelaku yang terlibat dalam tayangan Democrazy di MetroTV selaras.

Tabel 16. Kekompakan antara pelaku dalam penyampaian humor dalam tayangan Democrazy di MetroTV

Kekompakan antara pelaku dalam penyampaian humor dalam tayangan

Democrazy di MetroTV F % Sangat kompak 14 18.42 Kompak 41 53.95 Kurang kompak 21 27.63 Tidak kompak 0 0 Jumlah 76 100 P.13/FC.15

Tabel 16 menunjukkan kekompakan antara pelaku dalam penyampaian humor dalam tayangan Democrazy di MetroTV. Sebanyak 14 orang (18.42%) menyatakan dalam penyampaian humor antara pelaku yang terlibat terlihat sangat kompak.Sebanyak 41 orang (53.95%) responden menyatakan dalam penyampaian humor antara pelaku terlihat kompak. Sebanyak 21 orang (27.63%) responden menyatakan dalam penyampaian humor antara pelaku yang terlibat terlihat kurang kompak. Jadi, dapat disimpulkan bahwa sebagian besar responden menyatakan dalam penyampaian humor antara pelaku yang terlibat dalam tayangan Democrazy di MetroTV terlihat sangat kompak.

Tabel 17. Topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy di MetroTV Topik yang dibahas dalam tayangan

Democrazy di MetroTV F % Sangat menarik 28 36.84 Menarik 47 61.84 Kurang menarik 1 1.32 Tidak menarik 0 0 Jumlah 76 100 P.14/FC.16

Tabel 17 menunjukkan topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy di MetroTV. Sebanyak 28 orang (36.84%) menyatakan topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy di MetroTV sangat menarik. Sebanyak 47 orang (61.84%) menyatakan topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy di MetroTV menarik. Sebanyak 1 orang (1.32%) responden menyatakan topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy di MetroTV kurang menarik. Dengan demikian dapat disimpulkan sebagian besar responden menyatakan bahwa topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy di MetroTV menarik.

Tabel 18. Keaktualan topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy di MetroTV

Keaktualan topik yang diangkat dalam tayangan Democrazy di MetroTV

F % Sangat aktual 23 30.26 Aktual 51 67.11 Kurang aktual 2 2.63 Tidak aktual 0 0 Jumlah 76 100 P.15/FC.17

Tabel 18 menunjukkan keaktualan topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy di MetroTV. Sebanyak 23 orang (30.26%) responden menyatakan topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy di MetroTV sangat aktual. Sebanyak 51 orang (67.11%) menjawab bahwa topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy di MetroTV aktual. Sedangkan responden yang menyatakan topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy di MetroTV kurang aktual sebanyak 2 orang (2.63%). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden menyatakan topik yang dibahas dalam tayangan Democrazy aktual dengan persentase 67.11%

Tabel 19. Frekuensi penayangan Democrazy di MetroTV dalam satu minggu Frekuensi penayangan Democrazy

di MetroTV dalam satu minggu

F % Sangat memadai 7 9.21 Memadai 47 61.84 Kurang memadai 22 28.95 Tidak memadai 0 0 Jumlah 76 100 P.16/FC.18

Tabel 19 menunjukkan frekuensi penayangan Democrazy di MetroTV dalam satu minggu. Sebanyak 7 orang (9.21%) responden menilai frekuensi penayangandi MetroTV sudah sangat memadai. Sebanyak 47 orang menilai frekuensi penayangan Democrazy di MetroTV sudah memadai. Sedangkan 22 orang (28.95%) responden lainnya menilai frekuensi penayangan Democrazy di MetroTV masih kurang memadai. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden menilai frekuensi penayangan Democrazy di MetroTV sudah memadai.

Tabel 20. Durasi penayangan Democrazy di MetroTV Durasi penayangan Democrazy di MetroTV F %

Sangat sesuai 3 3.94

Sesuai 50 65.79

Kurang sesuai 22 28.95

Tidak sesuai 1 1.32

P.17/FC.19

Tabel 20 menunjukkan durasi penayangan Democrazy di MetroTV. Sebanyak 3 orang (3.94%) menjawab durasi penayangan Democrazy di MetroTV sangat sesuai. Sebanyak 50 orang (65.79%) menjawab durasi penayangan Democrazy di MetroTV sesuai. Sebanyak 22 orang (28.95%) responden menjawab durasi penayangan Democrazy di MetroTV kurang sesuai. Sedangkan 1 orang (1.32%) menjawab durasi penayangan Democrazy di MetroTV tidak sesuai. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden menjawab durasi penayangan Democrazy di MetroTV sesuai.

IV.2.3. Perilaku Politik Mahasiswa

Pada bagian ini, data yang disajikan mengungkapkan jawaban mahasiswa yang menjadi responden penelitian mengenai perilaku politik.

Tabel 21. Keaktifan dalam kepengurusan organisasi mahasiswa setelah menonton Democrazy di MetroTV

Keaktifan dalam kepengurusan organisasi mahasiswa setelah menonton Democrazy di

MetroTV F % Sangat aktif 7 9.21 Aktif 29 38.15 Kurang aktif 32 42.11 Tidak aktif 8 10.53 Jumlah P.18/FC.20

Tabel 21 menunjukkan keaktifan dalam kepengurusan organisasi mahasiswa setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Sebanyak 7 orang (9.21%) responden menyatakan sangat aktif dalam kepengurusan organisasi mahasiswa setelah menonton Democrazy di MetroTV. Sebanyak 29 orang (38.15%) menyatakan aktif dalam kepengurusan organisasi mahasiswa setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Sebanyak 32 orang (42.11%) responden menyatakan kurang aktif dalam kepengurusan organisasi mahasiswa setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Sebanyak 8 orang (10.53%) responden menyatakan tidak aktif dalam kepengurusan organisasi mahasiswa setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa sebagian besar responden menyatakan kurang aktif dalam kepengurusan organisasi mahasiswa setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV.

Tabel 22. Keaktifan dalam kepengurusan partai poitik setelah menonton Democrazy di MetroTV

Keaktifan dalam kepengurusan partai politik setelah menonton Democrazy di MetroTV

F % Sangat aktif 0 0 Aktif 16 21.06 Kurang aktif 30 39.47 Tidak aktif 30 39.47 Jumlah 76 100 P.19/FC.21

Tabel 22 menunjukkan keaktifan dalam kepengurusan partai politik setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Sebanyak 16 orang (21.06%)

responden yang menyatakan aktif dalam kepengurusan partai politik setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Sebanyak 30 orang (39.47%) menyatakan kurang aktif dalam kepengurusan partai politik setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Sebanyak 30 orang(39.47%) menyatakan tidak aktif dalam kepengurusan partai politik setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Jadi, dapat dismpulkan bahwa jumlah responden yang meyatakan kurang aktif sama dengan jumlah responden yang menyatakan tidak aktif dalam kepengurusan partai politik setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV.

Tabel 23. Keinginan bergabung dalam organisasi mahasiswa setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV

Keinginan bergabung dalam organisasi mahasiwa setelah menonton Democrazy di

MetroTV

F %

Sangat ingin bergabung 1 1.32

Ingin bergabung 39 51.32

Kurang ingin bergabung 27 35.52

Tidak ingin bergabung 9 11.84

Jumlah 76 100

P.20/FC.22

Tabel 23 menunjukkan tingkat keinginan bergabung dalam organisasi mahasiswa setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Jumlah responden yang menyatakan sangat ingin bergabung dalam organisasi mahasiswa setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV adalah 1 orang (1.32%). Jumlah responden yang menjawab ingin bergabung dalam organisasi mahasiswa setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV adalah 39 orang (51.32%). Jumlah responden yang menjawab kurang ingin bergabung dalam organisasi

setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV adalah 27 orang (35.52%). Jumlah responden yang menjawab tidak ingin bergabung setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV adalah 9 orang (11.84%). Jadi, dapat disimpulkan bahwa responden lebih banyak menjawab ingin begabung dalam organisasi mahasiswa setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV.

Tabel 24. Keinginan bergabung dalam partai politik setelah menonton Democrazy di MetroTV

Keinginan bergabung dalam partai politik setelah menonton Democrazy di MetroTV

F %

Sangat ingin bergabung 4 5.27

Ingin bergabung 25 32.89

Kurang ingin bergabung 22 28.95

Tidak ingin bergabung 25 32.89

Jumlah 76 100

P.21/FC.23

Tabel 24 menunjukkan tingkat keinginan bergabung dalam partai politik setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV. Responden yang menjawab sangat ingin bergabung dalam organisasi politik setelah menonton tayangan Democrazy di MetroTV adalah 4 orang (5.27%). Responden yang menjawab ingin bergabung dalam partai politik setelah menonton Democrazy di MetroTV adalah 25 orang (32.89%). Responden yang menjawab kurang ingin bergabung setelah menonton Democrazy di MetroTV adalah 22 orang (28.95%). Responden yang menjawab tidak ingin bergabung dalam partai politik adalah 25 orang (32.89%). Jadi, dapat disimpulkan bahwa jumlah responden yang menjawab ingin bergabung sama dengan jumlah responden yang menjawab tidak ingin bergabung dalam organisasi politik setelah menonton Democrazy di MetroTV.

Tabel 25. Pengaruh Democrazy di MetroTV terhadap kepribadian kepemimpinan

Pengaruh Democrazy di MetroTV terhadap kepribadian kepemimpinan mhasiswa

F % Sangat mempengaruhi 7 9.21 Mempengaruhi 43 56.58 Kurang mempengaruhi 16 21.06 Tidak mempengaruhi 10 13.15 Jumlah 76 100 P.22/FC.24

Tabel 25 menunjukkan tingkat pengaruh tayangan Democrazy di MetroTV terhadap kepribadian kepemimpinan mahasiswa. Jumlah responden yang menjawab tayangan Democrazy di MetroTV sangat mempengaruhi kepribadian kepemimpinan adalah 7 orang (9.21%). Jumlah responden yang menjawab tayangan Democrazy di MetroTV mempengaruhi kepribadian kepemimpinan adalah 43 orang (56.58%). Jumlah responden yang menjawab tayangan Democrazy di MetroTV kurang mempengaruhi kepribadian kepemimpinan adalah 16 orang (21.06%). Jumlah responden yang menjawab tayangan Democrazy di MetroTV tidak mempengaruhi kepribadian kepemimpinan adalah 10 orang (13.15%). Jadi, dapat ditarik kesimpulan bahwa mayoritas responden menjawab tayangan Democrazy di MetroTV mempengaruhi kepribadian kepemimpinan.

Tabel 26. Pengaruh Democrazy di MetroTV terhadap sikap Menjadi pemimpin yang tidak otoriter

Pengaruh Democrazy di MetroTV terhadap sikap menjadi pemimpin yang tidak otoriter

F % Sangat mempengaruhi 5 6.58 Mempengaruhi 43 56.58 Kurang mempengaruhi 17 22.37 Tidak mempengaruhi 11 14.47 Jumlah 76 100 P.23/FC.25

Tabel 26 menunjukkan tingkat pengaruh tayangan Democrazy di MetroTV terhadap sikap menjadi pemimpin yang tidak otoriter. Jumlah responden yang menjawab tayangan Democrazy di MetroTV sangat mempengaruhi sikap menjadi pemimpin yang tidak otoriter adalah 5 orang (6.58%). Jumlah responden yang menjawab tayangan Democrazy di MetroTV mempengaruhi sikap menjadi pemimpin yang tidak otoriter adalah 43 orang (56.58%). Jumlah responden yang menjawab tayangan Democrazy di MetroTV kurang mempengaruhi sikap menjadi pemimpin yang tidak otoriter adalah 17 orang (22.37%). Jumlah responden yang menjawab tayangan Democrazy di MetroTV tidak mempengaruhi sikap menjadi pemimpin yang tidak otoriter adalah 11 orang (14.47%). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden menjawab tayangan Democrazy di MetroTV mempengaruhi sikap menjadi pemimpin yang tidak otoriter.

Tabel 27. Pengaruh Democrazy di MetroTV terhadap sikap menjadi pemimpin yang demokratis

Pengaruh Democrazy di MetroTV terhadap sikap pemimpin yang demokratis

F % Sangat mempengaruhi 7 9.21 Mempengaruhi 48 63.16 Kurang mempengaruhi 17 22.37 Tidak mempengaruhi 4 5.26 Jumlah 76 100 P.24/FC.26

Tabel 27 menunjukkan tingkat pengaruh tayangan democrazy di MetroTV terhadap sikap menjadi pemimpin yang demokratis. Jumlah responden yang menyatakan tayangan Democrazy di MetroTV sangat mempengaruhi sikap menjadi pemimpin yang demokratis adalah 7 orang (9.21%). Jumlah responden yang menyatakan tayangan Democrazy di MetroTV mempengaruhi sikap menjadi pemimpin yang demokratis adalah 48 orang (63.16%). Jumlah responden yang menyatakan tayangan Democrazy di MetroTV kurang mempengaruhi sikap menjadi pemimpin yang demokratis adalah 17 orang (22.37%). Jumlah responden yang menyatakan tayangan Democrazy di MetroTV tidak mempengaruhi sikap menjadi pemimpin yang demokratis adalah 4 orang (5.26%). Jadi, dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden menyatakan bahwa tayangan Democrazy di MetroTV mempengaruhi sikap menjadi pemimpin yang demokratis.

Tabel 28. Pengaruh Democrazy di MetroTV terhadap keikutsertaan dalam Pemilhan Umum (Pemilu)

Pengaruh Democrazy di MetroTV terhadap keikutsertaan dalam PEMILU

F % Sangat mempengaruhi 9 11.84 Mempengaruhi 37 48.69 Kurang mempengaruhi 20 13.15 Tidak mempengaruhi 10 26.32 Jumlah 76 100 P.25/FC.27

Tabel 28 menunjukkan tingkat pengaruh tayangan Democrazy di MetroTV terhadap keikutsertaan dalam Pemilu setelah menonton tayangan tersebut. Jumlah responden yang menyatakan tayangan Democrazy di MetroTV sangat mempengaruhi keikutsertaan dalam Pemilu adalah 9 orang (11.84%). Jumlah responden yang menyatakan tayangan Democrazy di MetroTV mempengaruhi keikutsertaan dalam Pemilu adalah 37 orang (48.69%). Jumlah responden yang menyatakan tayangan Democrazy di MetroTV kurang mempengaruhi keikutsertaan dalam Pemilu adalah 20 orang (13.15%). Jumlah responden yang menyatakan tayangan Democrazy di MetroTV tidak mempengaruhi keikutsertaan dalam Pemilu. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa lebih banyak responden menyatakan tayangan Democrazy di MetroTV mempengaruhi keikutsertaan dalam Pemilu.

Tabel 29. Pengaruh Democrazy di MetroTV terhadap keaktifan memberikan saran dalam organisasi mahasiswa

Pengaruh Democrazy di MetroTV terhadap keaktifan memberikan saran dalam

organisasi mahasiswa F % Sangat mempengaruhi 6 7.89 Mempengaruhi 39 51.32 Kurang mempengaruhi 20 26.32 Tidak mempengaruhi 11 14.47 Jumlah 76 100% P.26/FC.28

Tabel 29 menunjukkan tingkat pengaruh tayangan Democrazy di MetroTV terhadap keaktifan memberikan saran dalam organisasi mahasiswa setelah menonton tayangan tersebut. Jumlah responden yang menyatakan acara Democrazy di MetroTV sangat mempengaruhi keaktifan memberikan saran dalam organisasi adalah 6 orang (7.89%). Jumlah responden yang menyatakan acara Democrazy di MetroTV mempengaruhi keaktifan memberikan saran dalam organisasi adalah 39 orang (51.32%). Jumlah responden yang menyatakan tayangan Democrazy kurang mempengaruhi keaktifan memberikan saran dalam organisasi adalah 20 orang (26.32%). Jumlah responden yang menyatakan tayangan Democrazy tidak mempengaruhi keaktifan memberikan saran dalam organisasi adalah 11 orang (14.47%). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa responden lebih banyak menyatakan tayangan Democrazy di MetroTV mempengaruhi keaktifan memberikan saran dalam organisasi mahasiswa.

Tabel 30. Pengaruh Democrazy di MetroTV terhadap keaktifan memberikan

Dokumen terkait