• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB III. METODOLOGI

E. Instrumen Penelitian

2. Angket

Angket adalah sejumlah pertanyaan tertulis untuk memperoleh

informasi dari responden yang ingin diketahui (Suparno, 2007: 61).

Informasi yang ingin diketahui dari penelitian ini adalah tanggapan siswa

(senang atau tidak) terhadap proses pembelajaran dengan menggunakan

model ceramah, peta konsep, dan pemutaran video pembelajaran.

Angket yang digunakan adalah angket tertutup, terbuka, dan

langsung. Maksud dari angket tertutup adalah responden tinggal memilih

jawaban yang telah disediakan pada angket. Maksud dari angket terbuka

adalah dalam menjawab pertanyaan angket, responden menjawab dengan

kalimat yang disusunnya sendiri. Sementara maksud dari angket langsung

adalah responden menjawab pertanyaan-pertanyaan angket tentang dirinya

sendiri, bukan tentang orang lain.

Bentuk angket langsung tertutup yang digunakan dalam penelitian

ini adalah berupa 15 pernyataan dengan 4 kriteria jawaban yaitu Sangat

Setuju (SS), Setuju (S), Tidak Setuju (TS), dan Sangat Tidak Setuju (STS).

Responden tinggal memilih dengan cara mencheklist pada kolom kriteria

yang sesuai dengan pendapat responden.

Bentuk angket langsung terbuka yang digunakan adalah berupa

satu pertanyaan yang kemudian dijawab oleh responden dengan

menggunakan kata-katanya sendiri. Kisi-kisi angket penelusuran

Tabel 3.6. Kisi-Kisi Angket Langsung-Tertutup Pengukuran Kesenangan Siswa pada Rombel Ceramah

Yang diukur Aspek kesenangan yang diukur Pertanyaan No. item Kesenangan belajar Kesenangan terhadap model pembelajaran

Aku bersemangat mengikuti pelajaran fisika di sekolah ketika guru

menyampaikan materi pelajaran dengan ceramah.

1

Aku bersemangat belajar fisika di rumah setelah mempelajari pokok bahasan

gelombang elektromagnetik menggunakan model ceramah.

2

Aku memperhatikan guru dengan antusias

ketika menjelaskan materi di depan kelas. 3 Aku ingin guru menggunakan lagi model

ceramah pada pokok bahasan fisika yang lain .

4

Aku menantikan pertemuan-pertemuan pelajaran fisika berikutnya dengan penuh antusias.

5

Aku mendapatkan gambaran akan materi yang sedang aku pelajari lewat papan tulis, danslide power point.

6

Aku dapat memahami materi dengan baik ketika guru mengajar dengan cara menulis di papan tulis. 7 Kesenangan terhadap suasana pembelajaran

Aku sering bertanya ketika pembelajaran

berlangsung. 8

Aku mengerjakan PR dengan antusias. 9 Aku hanya memikirkan materi fisika dan

tidak pernah melamun saat pelajaran berlangsung.

10

Aku aktif menjawab pertanyaan yang

ditanyakan oleh guru. 11 Aku merasa bahwa waktu pelajaran begitu

singkat. 12

Aku tidak pernah mengantuk dan selalu

terjaga saat mengikuti pelajaran fisika. 13 Aku mengidolakan guru yang mengajarku

selama ini (dalam pokok bahasan

gelombang elektromagnetik). 14

Selama pelajaran berlangsung, aku

membahas materi pelajaran, bukan membahas hal lain.

Tabel 3.7. Kisi-Kisi Angket Langsung-Tertutup Pengukuran Kesenangan Siswa pada Rombel Peta Konsep

Yang diukur Aspek kesenangan yang diukur Pertanyaan No. item Kesenangan belajar Kesenangan terhadap model pembelajaran

Aku bersemangat mengikuti pelajaran fisika di sekolah ketika aku, dan teman sekelompokku membuat dan

mempresentasikan peta konsep kami di depan kelas.

1

Aku bersemangat belajar fisika di rumah setelah mempelajari pokok bahasan

gelombang elektromagnetik menggunakan peta konsep.

2

Aku memperhatikan teman-temanku dengan antusias ketika mereka

menjelaskan peta konsepnya di depan kelas.

3

Aku ingin guru menggunakan lagi model pembelajaran dengan peta konsep pada pokok bahasan fisika yang lain .

4

Aku menantikan pertemuan-pertemuan pelajaran fisika berikutnya dengan penuh antusias.

5

Aku mendapatkan gambaran akan materi yang sedang aku pelajari saat membuat peta konsep dalam kelompok bersama teman-temanku.

6

Aku dapat memahami materi dengan baik

saat aku membuat peta konsepku sendiri. 7

Kesenangan terhadap

suasana pembelajaran

Aku sering bertanya ketika pembelajaran

berlangsung. 8

Aku mengerjakan PR dengan antusias. 9 Aku hanya memikirkan materi fisika dan

tidak pernah melamun saat pelajaran berlangsung.

10

Aku aktif menjawab pertanyaan yang

ditanyakan oleh guru. 11 Aku merasa bahwa waktu pelajaran begitu

singkat. 12

terjaga saat mengikuti pelajaran fisika. Aku mengidolakan guru yang mengajarku selama ini (dalam pokok bahasan

gelombang elektromagnetik).

14

Selama pelajaran berlangsung, aku mengobrol dengan teman hanya untuk membahas materi pelajaran, bukan membahas hal lain.

15

Tabel 3.8. Kisi-Kisi Angket Langsung-Tertutup Pengukuran Kesenangan Siswa pada Rombel Video

Yang diukur Aspek kesenangan yang diukur Pertanyaan No. item Kesenangan belajar Kesenangan terhadap model pembelajaran

Aku bersemangat mengikuti pelajaran fisika di sekolah ketika guru

menyampaikan materi pelajaran dengan memutar video.

1

Aku bersemangat belajar fisika di rumah setelah mempelajari pokok bahasan

gelombang elektromagnetik menggunakan video.

2

Aku memperhatikan teman-temanku dengan antusias ketika mereka

mempresentasikan pengamatannya pada video yang ditayangkan sebelumnya di depan kelas.

3

Aku ingin guru menggunakan lagi model pemutaran video pada pokok bahasan fisika yang lain.

4

Aku menantikan pertemuan-pertemuan pelajaran fisika berikutnya dengan penuh antusias.

5

Aku mendapatkan gambaran akan materi yang sedang aku pelajari lewat video yang ditayangkan.

6

Aku dapat memahami materi dengan baik

lewat video. 7

Kesenangan terhadap

suasana pembelajaran

Aku sering bertanya ketika pembelajaran

berlangsung. 8

Aku mengerjakan PR dengan antusias. 9 Aku hanya memikirkan materi fisika dan

tidak pernah melamun saat pelajaran berlangsung.

Aku aktif menjawab pertanyaan yang

ditanyakan oleh guru. 11 Aku merasa bahwa waktu pelajaran begitu

singkat. 12

Aku tidak pernah mengantuk dan selalu

terjaga saat mengikuti pelajaran fisika. 13 Aku mengidolakan guru yang mengajarku

selama ini (dalam pokok bahasan gelombang elektromagnetik).

14

Selama pelajaran berlangsung, aku mengobrol dengan teman hanya untuk membahas materi pelajaran, bukan membahas hal lain.

15

Tabel 3.9. Kisi-Kisi Angket Langsung-Terbuka Pengukuran Kesenangan Siswa pada Rombel Ceramah, Peta Konsep, dan Video

Yang diukur Rombel Pertanyaan

Kesenangan belajar

Ceramah

Ceritakanlah bagaimana perasaanmu, tanggapanmu, komentarmu, dan pendapatmu saat kamu belajar dengan menggunakan model ceramah?

Peta konsep

Ceritakanlah bagaimana perasaanmu, tanggapanmu, komentarmu, dan pendapatmu saat kamu belajar dengan menggunakan model

pembelajaran dengan menggunakan peta konsep?

Video pembelajaran

Ceritakanlah bagaimana perasaanmu, tanggapanmu, komentarmu, dan pendapatmu saat kamu belajar dengan menggunakan video pembelajaran?

Angket penelusuran kesenangan rombel ceramah terlampir pada halaman 231 Angket penelusuran kesenangan rombel peta konsep terlampir pada halaman 236 Angket penelusuran kesenangan rombel video terlampir pada halaman 241

Dokumen terkait