• Tidak ada hasil yang ditemukan

Artikel:Lima Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Menerbitkan Sebuah Publikasi

Dalam dokumen publikasi icw (Halaman 107-110)

Mengedarkan sebuah publikasi berkala bagi daftar pelanggan yang ada, memberi banyak keuntungan membuat situs Anda ramai sekaligus meningkatkan penjualan serta laba situs dan perusahaan Anda. Publikasi berkala merupakan metode pemasaran yang tak akan terlalu menekan anggaran pemasaran Anda dan juga tidak akan menyita

terlalu banyak tenaga dan waktu untuk mengembangkannya.

Dengan publikasi berkala, Anda dapat menginformasikan kepada masyarakat mengenai perusahaan, produk-produk, maupun jasa yang Anda tawarkan. Anda dapat

terus-menerus memberi mereka informasi terbaru mengenai apa yang sedang terjadi di perusahaan Anda serta banyaknya promosi dan penawaran Anda. Dengan ini, Anda terus mengingatkan pelanggan Anda bahwa Anda tidak kemana-mana dan bersedia menawarkan kepada mereka transaksi dan jasa yang menguntungkan mereka. Publikasi berkala juga memungkinkan untuk membuat pelanggan Anda terkesan. Publikasi berkala dapat menunjukkan keahlian dan pengetahuan Anda mengenai topik yang ada dan banyaknya keuntungan yang dapat Anda tawarkan kepada mereka. Saat Anda membuat orang lain terkesan, mereka akan menjadi pelanggan potensional. Selain itu, mereka dapat mempromosikan penawaran yang Anda berikan kepada teman-teman, rekan kerja, dan keluarga mereka. Mereka semua dapat menjadi pelanggan Anda pada masa yang akan datang.

Apabila Anda tidak memiliki publikasi berkala bagi situs Anda, maka Anda perlu banyak mencari informasi mengenai bagaimana menerbitkannya. Hal ini tidak semudah

kelihatannya, namun jika dan saat Anda mendapatkan ide dan proses yang tepat, tahap selanjutnya akan mengalir begitu mudah. Cobalah meluangkan waktu untuk

mempelajari apa saja yang dibutuhkan sampai publikasi berkala siap dipublikasikan dan menarik pelanggan serta membuat situs Anda ramai.

Dalam beberapa paragraf berikut, saya akan memberikan beberapa hal untuk Anda merefleksikan kapan Anda memutuskan untuk mulai menyediakan publikasi berkala bagi situs Anda. Berikut adalah lima hal yang perlu diperhatikan ketika menerbitkan sebuah publikasi berkala.

1. Pastikan isi publikasi berkala Anda menyinggung dan berkaitan erat dengan bisnis atau tema situs Anda. Jangan membahas terlalu jauh topik yang mungkin saja dapat dianggap sebagai bidang keahlian Anda, padahal bukan. Anda sudah mulai membuat situs dan tema situs Anda akan selalu menjadi suatu bidang yang paling Anda kuasai. Misalnya, apabila Anda memunyai situs yang menjual suku cadang mobil, publikasi berkala Anda harus berisi artikel-artikel atau foto-foto yang berhubungan dengan mobil, suku cadang, dll.. Anda juga dapat memasukkan bahan mengenai perusahaan atau staf Anda.

108

dengan apa yang ditawarkan oleh situs tersebut. Jika mereka mendaftar menjadi pengguna situs atau pelanggan publikasi berkala, berarti mereka ingin terus "up-to-date" terhadap informasi-informasi berkenaan dengan tema atau subjek situs. Pastikan bahwa ketika Anda menerbitkan publikasi berkala, Anda menyajikan sesuatu bagi kebutuhan dan juga minat pelanggan.

2. Pastikan artikel dalam publikasi Anda baik, kaya akan informasi dan isi. Artikel-artikel Anda akan menjadi tubuh dari publikasi berkala Anda, karena itu Artikel- artikel-artikel tersebut harus bisa membangkitkan minat para pembaca sekaligus menyediakan informasi untuk mereka. Artikel-artikel perlu ditulis dengan baik, diperiksa, dan diperbaiki kesalahan ejaan serta tata bahasanya agar terlihat profesional dan dapat dipercaya. Kepercayaan klien Anda terhadap Anda dan publikasi berkala Anda, dipertaruhkan.

3. Cek artikel Anda dengan mencocokkannya dengan fakta. Pastikan Anda menyajikan fakta-fakta dan figur-figur yang benar sehingga reputasi Anda sebagai ahli dan dan berwawasan dalam bidang tersebut, tidak dipertanyakan. Apabila Anda kehilangan kepercayaan para pelanggan, hal ini dapat membuat mereka berhenti berlangganan publikasi berkala Anda. Anda akan banyak mengalami penurunan tingkat penjualan jika itu terjadi.

4. Sediakan artikel-artikel baru dan segar yang menyediakan informasi baru bagi para Anda pelanggan. Jika Anda menyajikan berita lama yang membosankan dalam publikasi Anda, orang atau para pelanggan cenderung sudah pernah mengetahui dan membaca berita itu sebelumnya. Ini akan menghilangkan minat mereka terhadap publikasi Anda dan mereka tidak akan membaca hal yang paling penting iklan Anda. Mereka mungkin tidak akan membuka atau membaca publikasi Anda selanjutnya ketika Anda mulai kehilangan tujuan Anda menulis dan menerbitkan sebuah publikasi mengajak orang untuk berkunjung ke situs Anda dan melakukan transaksi.

5. Jangan pernah memakai bahan-bahan atau foto-foto yang memiliki hak cipta. Hal itu merupakan suatu plagiarisme. Karena masalah seperti ini, Anda bisa

mendapatkan banyak masalah. Anda bisa kehilangan pekerjaan Anda dan dituntut karena melanggar hak cipta. Jika Anda tidak memiliki waktu untuk menulis artikel sendiri, ada banyak penulis artikel profesional yang bersedia dan mampu menulis untuk Anda dengan biaya yang masuk akal. Semua investasi Anda dalam penulisan dan penerbitan artikel akan sangat pantas saat Anda melihat daftar pelanggan Anda meningkat dan pengunjung situs Anda bertambah. (t/Hilda)

Diterjemahkan dari:

Nama situs: PromotionWorld

Judul asli artikel: 5 Things To Consider When Publishing A Newsletter Penulis: Dan Beal

Alamat URL: http://www.promotionworld.com/rnews/5Things.html

Topik

109

Berikut adalah topik ICW untuk bulan September, Oktober, dan November 2008. 1104: Radio

1105: Hari Blog Nasional 1106: Penulis

==> < icw(at)sabda.org >

Apabila Anda memiliki informasi atau mengelola situs mengenai topik tersebut, silakan kirimkan info atau ulasannya kepada Redaksi ICW.

Kami juga mengajak Pelanggan dan Pembaca ICW sekalian untuk mengirimkan cerita, kesaksian, pokok doa, maupun pengalamannya terlibat dalam dunia pelayanan di internet. Surat Anda akan kami publikasikan dalam setiap edisi ICW melalui kolom Surat Anda sehingga dapat menjadi berkat bagi pembaca lainnya. Kirim ke redaksi di alamat:

==> icw(at)sabda.org

110

ICW 1104/September/2008: Radio

Dalam dokumen publikasi icw (Halaman 107-110)