• Tidak ada hasil yang ditemukan

Bimbingan Belajar EQUINOX

Dalam dokumen BAB II DESKRIPSI PROYEK (Halaman 35-43)

TOTAL PERINGKAT

II.6.1. Bimbingan Belajar EQUINOX

Bimbingan Belajar Equinox merupakan salah satu lembaga bimbingan belajar yang terletak di dekat kawasan sekolah, lebih tepatnya berada di sekitar daerah kawasan sekolah SD Sutomo 1 Medan. Bimbingan Belajar ini belokasi di Jln. Thamrin no 131.

Bimbingan Belajar Equinox menawakan bimbingan belajar bagi murid dari kalangan SD, SMP dan SMA; dimana keseluruhan muridnya mencapai 95 orang, yang terdiri dari 35 orang murid SD, 18 orang murid SMP dan 42 orang murid SMA. Dari hasil survey yang dilakukan terhadap bimbingan belajar ini di dapatlah data tentang asal Mayoritas dari sekolah murid yang mengikuti bimbingan belajar di bimbingan ini umumnya berasal dari sekolah yang terletak dekat dengan keberadaannya, yang lebih jelasnya dapat dilihat pada keterangan di bawah ini :

 SD : SD Sutomo 1 Medan  SMP : SMP Sutomo 1 Medan  SMA : SMA Sutomo 1 Medan

Bimbingan Belajar Equinox menjadi pilihan para murid-murid yang bersekolah di dekatnya karena para murid tidak perlu membuang waktu secara sia-sia untuk menunggu jemputan dari orang tua mereka yang sibuk, melainkan mereka dapat menggunakan waktu tersebut untuk mendapatkan pengetahuan dengan mengikuti bimbingan belajar.

Sistem pembelajaran yang dilakukan di Bimbingan Belajar Equinox dibagi atas 2 sistem dimana murid SMP dan SMA akan melakukan pembelajaran di dalam ruangan kelas, sedangkan murid SD akan

44 melakukan pembelajaran di dalam ruangan kelas dan di koridor dari ruangan kelas. Pemisahan ruangan seperti ini dilakukan karena sebagian dari murid SD ada yang merasa terganggu dengan cara pembelajaran dari sesama murid SD lainnya. Ruangan kelas yang ada di Bimbingan Belajar Equinox berjumlah 4 unit, dimana setiap ruangan kelas hanya berkapasitas maksimal 16 orang. Sedangkan untuk ruangab belajar yang terletak berderet di sepanjang koridor yang dikhusukan untuk murid SD berjumlah 4 buah meja dengan kapasitas setiap meja maksimal 8 orang.

Ruangan-ruangan yang terdapat pada Bimbingan Belajar EQUINOX yaitu :

 Ruang administrasi dan pendaftaran, terletak pada lt.1, yang menjadi pemisah antara ruang tunggu yang satu dengan yang lainnya.

 Ruang pembelajaran yang terbagi menjadi ruangan kelas dan ruangan di sepanjang koridor ruangan kelas. Ruang pembelajaran dari bimbingan belajar ini terletak pad lt.2 dan lt.3.

 KM / WC, yang terdapat pada setiap lantai  R. tunggu, yang terletak pada lt.1

Gambar 2.21. Suasana ruangan belajar murid SD

45 II.6.2. Bimbingan Belajar SSC

Bimbingan Belajar SSC merupakan salah satu dari 3 lembaga bimbingan belajar yang telah berkembang dan menyebar ke seluruh pelosok Indonesia. Di kota Medan ini sendiri, Bimbingan Belajar SSC sudah mendirikan 4 buah cabang, dimana pusat dari bimbingan belajar SSC di kota Medan berlokasi di Jl.Iskandar Muda No 22D.

Bimbingan Belajar SSC menawakan bimbingan belajar bagi murid dari kalangan SMP dan SMA; dimana keseluruhan muridnya mencapai 1300 orang, yang terdiri dari 180 orang murid SMP dan sisanya adalah murid SMA. Dari hasil survey yang dilakukan terhadap bimbingan belajar SSC maka didapatlah data tentang Mayoritas asal – usul sekolah murid yang mengikuti bimbingan belajar di bimbingan ini. Berikut ini adalah data tentang asal sekolah murid yang mengikuti bimbingan di SSC:

Gambar 2.23. Suasana ruang tunggu

Gambar 2.24. Suasana Ruang Administrasi

Gambar 2.25. Tampak depan Bimbingan Belajar Equinox

46  SMP : SMP Santo Mas 1, SMP Negeri

 SMA : SMA Negeri 1, SMA Negeri 2, SMA Negeri 3, SMA Negeri 4, SMA Negeri 5, SMU 15, SMA Sutomo 1 Medan, SMA Santo Mas 1, SMA Methosist 2, SMA Al Azhar

Sistem pembelajaran yang dilakukan di Bimbingan Belajar SSC dibagi atas 2 sistem dimana sistem pembelajaran akan dilakukan di dalam ruangan kelas dan sistem diskusi akan dilakukan di koridor-koridor bimbingan belajar ini yang mana tidak dipisahkan antara meja yang satu dengan yang lainnya. Ruangan kelas yang terdapat pada Bimbingan Belajar SSC berjumlah 14 unit, yang dimana setiap kelas berkapasitas 15 - 30 orang. Sedangkan untuk ruangan diskusi yang terdapat di bimbingan belajar SSC berjumlah 7 buah meja dengan kapasitas setiap meja maksimal 10 orang.

Ruangan - ruangan yang terdapat pada Bimbingan Belajar SSC antara lain :

 Ruang administrasi dan pendaftaran, yang terletak di sebelah ruang tunggu

 Ruang kelas, yang tersebar pada lt.1 dan lt.2  Ruang diskusi, yang tersebar di koridor lt.1

 Ruang komputer (pengolahan soal), yang terletak di sebelah ruang pengelola

 Ruang rapat.

Ruang rapat dari bimbingan belajar ini dibagi atas 2 yaitu ruang rapat untuk para tutor dan ruang rapat untuk para pengelola.

 Ruang Pengelola (pimpinan)  Ruang Tunggu

 KM / WC

47 II.6.3. Johnson Bimbingan Belajar

Johson Bimbingan Belajar merupakan salah satu lembaga bimbingan belajar di kota Medan yang menawarkan program bimbingan belajar sebagai persiapan untuk melanjutkan studi ke Luar Negeri. Selain program persiapan ke luar negeri, Johnson bimbingan belajar juga menawarkan bimbingan belajar seperti mata pelajaran matematika, fisika dan kimia untuk murid SD, SMP dan SMA. Murid - murid di bimbingan belajar ini mayoritas berasal dari sekolah swasta dan sekolah internasional.

Johnson Bimbingan belajar menjadi salah satu bimbingan belajar yang terkemuka di kota Medan karena prestasi yang telah dicapai oleh murid - murid yang belajar dibimbingnya sehingga mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan studi mereka di negara - negara tetangga.

Hingga saat ini telah berdiri setidaknya 4 cabang dari Johnson Bimbingan Belajar di kota Medan ini, dimana pusat dari cabang bimbingan belajar ini berlokasi di Jln. Kalimantan. Cabang dari

Gambar 2.28. Ruang administrasi Gambar 2.29. Ruang Tunggu

48 bimbingan belajar ini diberdirikan satu per satu seiring dengan bertambahnya jumlah murid setiap tahunnya terutama pada saat akan menjelang ujian beasiswa ASEAN, NTU, NUS, ACS dan SCGS.

Karena banyaknya cabang dari Johnson Bimbingan Belajar yang telah ada di kota medan maka peneliti melakukan survey ke salah satu cabang yang baru saja dibuka 6 tahun yang lalu, dimana cabang ini berlokasi di Komp. Multatuli. Cabang disini memiliki sedikit perbedaan dengan cabang bimbingan belajar jhonson lainnya karena di lokasi cabang ini terdapat area ruang tunggu dan kantin dimana pada cabang lain tidak memiliki fasilitas seperti ini.

Hingga sampai saat survey dilakukan, Johnson Bimbingan Belajar yang berlokasi di Komp. Multatuli telah memiliki murid sekitar 275 orang yang terdiri dari 124 murid sekolah swasta, 138 murid sekolah internasional dan 13 orang murid yang sedang mengikuti paket persiapan beasiswa.

Sistem pembelajaran yang dilakukan di Jhonson bimbingan belajar berupa sistem pembelajaran di dalam ruang kelas dimana setiap ruangan kelas memiliki jumlah kapasitas murid yang berbeda-beda. Ada kalanya ruangan tersebut berkapasitas 12 orang, 6 orang ataupun 15 orang dimana hal tersebut tergantung dari jumlah murid yang akan mengikuti jadwal pembelajaran pada saat itu.

Ruangan - ruangan yang terdapat di JOHNSON Bimbingan Belajar cabang Multatuli yaitu sebagai berikut :

 Ruang administrasi

 Ruang pendaftaran dan informasi  15 unit ruang kelas yang terdiri dari :

 8 unit kelas dengan kapasitas 12 orang  5 unit kelas dengan kapasitas 6 orang  2 unit kelas dengan kapasitas 15 orang  Kantin

 R.Tunggu, yang dilengkapi dengan rak sepatu dan papan pengumuman

49 II.6.4. Bimbingan Belajar Smartland

Bimbingan Belajar Smartland merupakan salah satu lembaga bimbingan belajar yang berlokasi di dalam komplek perumahan. Lokasi

Gambar 2.32. Suasana Ruang kelas

Gambar 2.33. Ruang Tunggu & Kantin Gambar 2.34. Kantor administrasi

Gambar 2.35. Tampak depan Johnson Bimbingan Belajar cabang Multatuli

50 perumahan yang dijadikan sebagai lokasi bimbingan belajar ini adalah perumahan Komp. Cemara Asri karena di perumahan ini juga terdapat sebuah sekolah internasional yang telah terkemuka yaitu Sekolah Chandra Kusuma.

Di dalam komplek perumahan ini, Bimbingan Belajar Smartland telah mendirikan 2 (dua) buah cabang, dimana pusat dari bimbingan belajar Smartland berlokasi di Jln. Cemara Boulevard Blok C-6 No 18, Komp. Cemara Asri.

Bimbingan Belajar Smartland menawakan bimbingan belajar bagi murid kalangan SD, SMP dan SMA; dimana keseluruhan muridnya mencapai 100 orang, yang terdiri dari 50 orang di cabang dan 50 orang di pusat. Ke – 50 orang murid yang berada di pusat tersebut terdiri dari 9 orang murid SD, 27 orang murid SMP dan 12 orang murid SMA. Dari hasil survey yang dilakukan terhadap bimbingan belajar Smartland maka didapatlah data tentang Mayoritas asal – usul sekolah murid yang melakukan pembelajaran di bimbingan ini, dimana pada umumnya murid di bimbingan belajar ini berasal dari sekolah internasional yang terdiri dari sekolah Singapore Internasional Academy, Chandra Kusuma dan Piaget. Selain sekolah internasional yang telah disebutkan diatas, terdapat juga beberapa murid yang berasal dari sekolah nasional terkemuka di kota Medan seperti sekolah Sutomo 1 dan Methodist.

Sistem pembelajaran yang dilakukan di Bimbingan Belajar Smartland merupakan sistem pembelajaran diskusi dimana murid-murid akan diajarkan materi secara private dan langsung oleh sang guru (staff pengajar) tanpa harus menunggu kedatangan murid - murid lainnya.

Gambar 2.36. Tampak depan Bimbingan belajar Smartland

CABANG

51 Ruangan - ruangan yang terdapat pada Bimbingan Belajar Smartland adalah :

 Ruang pembelajaran, yang terdiri dari 6 buah meja dengan kapasitas setiap meja maksimal 6 orang

 Ruang pendaftaran dan informasi  Ruang Tunggu

 KM / WC

Dalam dokumen BAB II DESKRIPSI PROYEK (Halaman 35-43)

Dokumen terkait