• Tidak ada hasil yang ditemukan

Evaluasi terhadap Pelaksanaan Evaluasi Program Program Bantuan Operasional

Dalam dokumen BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN (Halaman 36-54)

Operasional Sekolah (BOS)

D. Evaluasi terhadap Pelaksanaan Evaluasi Program Program Bantuan Operasional

Sekolah (BOS)

Salah satu kegiatan penting untuk mengetahui berhasil tidaknya suatu program adalah dengan melakukan kegiatan evaluasi. Dengan kegiatan evaluasi pelaksanaan suatu program, yang dalam hal ini adalah program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal, maka akan dapat diketahui sejauh mana keberhasilan pelaksanaan program tersebut dan kendala-kendala apa yang dihadapi serta 98

cara mengatasinya. Dengan adanya kegiatan evalusai, berbgaai kendala dan hambatan yang muncul diharapkan dapat diidentifikasi untuk dicarikan pemecahannya sehingga di amsa yang akan datang kesalahan yang sama tidak akan terulang lagi dan sekolah benar-benar dapat merasakan manfaat dari program BOS ini.

Untuk mengetahui adanya kegiatan pengendalian program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal, dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.23

Keberadaan Kegiatan Pengendalian Dana BOS

No. Alternatif Jawaban Frekuensi Persentase (%)

1 Selalu ada 15 68

2 Sering ada 7 32

3 Kadang ada - -

4 Tidak ada - -

Jumlah 22 100

Sumber Data: Diolah dari pertanyaan no. 31

Dari tabel III.23 di atas, dapat diketahui bahwa dalam pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal telah dilakukan kegiatan pengendalian. Hal ini terlihat dari jawaban para informan yang memberikan jawaban selalu ada pengendalian sejumlah 15 informan atau 68% dan yang memberikan jawaban sering ada pengendalian sebanyak 7 informan atau 32%. Menurut jawaban Kepala Sekolah setiap pelaksanaan suatu kegiatan dibentuk panitia kegiatan, selanjutnya panitia kegiatan selalu dipantau oleh Kepala Sekolah untuk

memudahkan pengendalian. Komite Sekolah dan orang tua peserta didik melakukan pengendalian dengan melihat hasil laporan kegiatan yang ditempel di papan pengumuman.

Pelaksanaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal telah dilaksanakan kegiatan pengendalian. Pengendalian ini dimaksudkan

untuk mengendalikan berbagai kegiatan dan

pengeluaran keuangan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan sebelumnya sehingga dapat memperkecil kemungkinan terjadinya pelanggaran atau kesalahan dalam pengelolaan dana BOS tersebut.

Keberhasilan kegiatan pengendalian Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal, dapat diketahui dengan melihat tabel berikut ini:

Tabel 4.24

Keberhasilan Pengendalian Dana BOS

No. Alternatif Jawaban Frekuensi Persentase (%)

1 Selalu berhasil 17 77

2 Sering berhasil 5 23

3 Kadang berhasil - -

4 Tidak berhasil - -

Jumlah 22 100

Sumber Data: Diolah dari pertanyaan no. 32

Dari tabel 4.24 di atas, dapat diketahui bahwa kegiatan pengendalian pelaksanaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal dapat dikatakan berhasil. Hal ini terlihat dari jawaban para informan yang memberikan jawaban selalu berhasil sejumlah 17 informan atau 77% dan 100

yang memberikan jawaban sering berhasil sebanyak 5 informan atau 23%. Menurut jawaban dari Komite Sekolah pengendalian dana BOS sudah dilaksanakan dengan baik oleh kepala sekolah. Sedangkan menurut Kepala Sekolah, Komite Sekolah selalu bekerja sama dalam hal pengendalian dana dengan memberikan masukan, saran atau kritik yang membangun.

Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa kegiatan pengendalian program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal telah dilaksanakan dengan baik dan benar sesuai dengan peraturan yang ditetapkan, sehingga pelaksanaan program BOS dapat memperlancar kegiatan proses belajar mengajar di sekolah.

Kegiatan pengendalian program BOS memiliki arti penting dalam mendukung keterlaksanaan program secara lancar. Tingkat dukungan tersebut dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.25 Dukungan Pengendalian

Dana BOS Terhadap Kelancaran Program

No. Alternatif Jawaban Frekuensi Persentase (%)

1 Selalu mendukung 18 82

2 Sering mendukung 4 18

3 Kadang mendukung - -

4 Tidak mendukung - -

Jumlah 22 100

Sumber Data: Diolah dari pertanyaan no. 33

Dari tabel III.25 di atas, dapat diketahui bahwa kegiatan pengendalian dapat mendukung kelancaran pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal. Hal ini terlihat

dari jawaban para informan yang memberikan jawaban selalu mendukung sejumlah 18 informan atau 82% dan yang memberikan jawaban sering mendukung sebanyak 4 informan atau 18%. Menurut jawaban dari Komite Sekolah beserta Komite Sekolah, pengendalian dana BOS sangat mendukung kelancaran program yang telah disusun sebelumnya.

Pelaksanaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal, kegiatan pengendalian program tersebut sangat mendukung kebaikan pelaksanaan kegiatan program BOS dan meningkatkan kualitas BOS yang pada akhirnya juga akan meningkatkan kegiatan layanan kependidikan di sekolah.

Tingkat evaluasi pelaksanaan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.26

Dukungan Pengendalian Dana BOS Terhadap kebaikan Program

No. Alternatif Jawaban Frekuensi Persentase (%)

1 Sangat baik 19 86

2 Baik 3 14

3 Kurang baik - -

4 Tidak baik - -

Jumlah 22 100

Sumber Data: Diolah dari pertanyaan no. 34

Dari tabel 4.26 di atas, dapat diketahui bahwa kegiatan pengendalian dapat mendukung kebaikan pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal. Hal ini terlihat dari jawaban para informan yang memberikan jawaban 102

sangat baik sejumlah 19 informan atau 86% dan yang memberikan jawaban baik sebanyak 3 informan atau 14%. Menurut jawaban dari Kepala Sekolah, pengendalian dana BOS sangat baik dalam mendukung kebaikan program yang telah disusun sebelumnya.

Tingkat evaluasi pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal, dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.27

Frekuensi Pelaksanaan Evaluasi Dana BOS

No. Alternatif Jawaban Frekuensi Persentase (%)

1 Sangat sering 15 68

2 Sering 7 32

3 Kadang-kadang - -

4 Tidak pernah - -

Jumlah 22 100

Sumber Data: Diolah dari pertanyaan no. 35

Dari tabel 4.27 di atas, dapat diketahui bahwa selama pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal telah diupayakan kegiatan evaluasi yang sangat sering atau rutin. Hal ini dapat dilihat dari jawaban para informan yang memberikan jawaban sangat sering sejumlah 15 informan atau 68% dan yang memberikan jawaban sering sebanyak 7 informan atau 32%. Menurut jawaban Kepala Sekolah, evaluasi dilakukan tiap kali melakukan kegiatan yang didanai oleh BOS.

Selain evaluasi oleh Kepala Sekolah evaluasi juga dilakukan oleh Dinas Pendidikan dan juga oleh Inspektorat Kabupaten Kendal. Atas dasar hal tersebut, maka dapat dikatakan bahwa selama

pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal, telah dilakukan upaya evaluasi yang cukup sering dan berkesinam-bungan oleh pihak sekolah, sehingga diharapkan akan dapat dihindarkan hal-hal yang tidak diinginkan selama pelaksanaan program BOS.

Apakah pelaksanaan evaluasi tersebut berhasil dalam mendukung perbaikan-perbaikan di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal, dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.28

Keberhasilan Pelaksanaan Evaluasi

Dalam Upaya Perbaikan Pelaksanaan Program BOS

No. Alternatif Jawaban Frekuensi Persentase (%)

1 Sangat berhasil 14 64

2 Cukup berhasil 8 36

3 Kurang berhasil - -

4 Tidak berhasil - -

Jumlah 22 100

Sumber Data: Diolah dari pertanyaan no. 36

Dari tabel 4.28 di atas, dapat diketahui bahwa upaya pelaksanaan evaluasi terhadap usaha perbaikan kekurangan selama pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal telah berhasil dengan baik. Hal ini dapat dilihat dari jawaban para informan yang memberikan jawaban sangat berhasil sejumlah 14 informan atau 64% dan yang memberikan jawaban cukup berhasil sebanyak 8 informan atau 36%. Menurut jawaban Kepala Sekolah, setelah diadakan evaluasi pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal kegiatan selanjutnya menjadi semakin baik.

Selama pelaksanaan evaluasi kegiatan Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal telah berhasil dengan baik, khususnya dalam hal upaya perbaikan terhadap kesalahan-kesalahan atau pelanggaran-pelanggaran.

Kegiatan evaluasi yang telah dilaksanakan cukup efektif dalam upaya pengendalian pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal, dapat dilihat dalam tabel berikut ini:

Tabel 4.29

Keefektifan Pelaksanaan Evaluasi Dalam Upaya Perbaikan Pelaksanaan BOS No. Alternatif Jawaban Frekuensi Persentase (%)

1 Sangat efektif 14 64

2 Cukup efektif 8 36

3 Kurang efektif - -

4 Tidak efektif - -

Jumlah 22 100

Sumber Data: Diolah dari pertanyaan no. 37

Dari tabel 4.29 di atas, dapat diketahui bahwa selama kegiatan evaluasi pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal telah dapat dilaksanakan dengan efektif. Hal ini dapat dilihat dari jawaban para informan yang memberikan jawaban sangat efektif sejumlah 14 informan atau 64% dan yang memberikan jawaban cukup efektif sebanyak 8 informan atau 36%. Menurut jawaban Kepala Sekolah, kegiatan evaluasi pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal telah dapat dilaksanakan dengan efektif karena dilakukan secara terus-menerus sesuai dengan jadwal yang ada maupun

yang dilakukan secara tidak terjadwal.

Selama pelaksanaan kegiatan evaluasi terhadap program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal, pada dasarnya kegiatan evaluasi tersebut cukup efektif. Hal ini dapat dilihat dari berkurangnya kesalahan atau pelanggaran-pelanggaran dalam pelaksanaan program BOS.

Kegiatan evaluasi pelaksanaan program dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal bermanfaat dalam pengendalian program BOS. Manfaat tersebut dapat kita lihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.30

Manfaat Evaluasi Dalam Pengendalian Dana BOS No. Alternatif Jawaban Frekuensi Persentase (%)

1 Sangat bermanfaat 15 68

2 Cukup bermanfaat 7 32

3 Kurang bermanfaat - -

4 Tidak bermanfaat - -

Jumlah 22 100

Sumber Data: Diolah dari pertanyaan no. 38

Dari tabel 4.30 di atas, dapat diketahui bahwa kegiatan evaluasi terhadap pengendalian pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal dinyatakan bermanfaat. Hal ini dapat dilihat dari jawaban para informan yang memberikan jawaban sangat bermanfaat sejumlah 15 informan atau 68% dan yang memberikan jawaban cukup bermanfaat sebanyak 7 informan atau 32%. Berdasarkan jawaban Kepala Sekolah dan Komite, bahwa evaluasi pelaksanaan program Bantuan 106

Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal sangat bermanfaat dalam pengendalian dana BOS.

Atas dasar hal tersebut di atas, maka dapat dikatakan selama kegiatan evaluasi pelaksanaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal senantiasa bermanfaat dalam pengendalian dana BOS. Di samping bermanfaat dalam pengendalian dana BOS, evaluasi juga bermanfaat untuk hal-hal seperti (a) manfaat untuk perbaikan perencanaan, strategi dan kebijakan; (b) manfaat untuk pengambilan keputusan; (c) manfaat untuk tujuan pengendalian program/kegiatan; dan (d) manfaat untuk perbaikan input, proses dan output, perbaikan tatanan atau sistem dan prosedur.

Untuk mengetahui apakah setelah diadakan evaluasi pelaksanaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal ada perbaikan dalam pengelolaan dana BOS dapat dilihat dalam tabel berikut ini:

Tabel 4.31

Perbaikan Setelah Dilakukan Evaluasi Pelaksanaan Program BOS

No. Alternatif Jawaban Frekuensi Persentase (%)

1 Selalu ada perbaikan 18 82

2 Cukup ada perbaikan 4 18

3 Kurang ada perbaikan - -

4 Tidak ada perbaikan - -

Jumlah 22 100

Sumber Data: Diolah dari pertanyaan no. 39

Dari tabel 4.31 di atas, dapat diketahui bahwa perbaikan dalam pengelolaan program dana Bantuan 107

Operasional Sekolah (BOS) setelah diadakan evaluasi senantiasa dilakukan oleh pihak sekolah. Hal ini dapat dilihat dari jawaban para informan yang memberikan jawaban selalu ada perbaikan sejumlah 18 informan atau 82% dan yang memberikan jawaban cukup ada perbaikan sebanyak 4 informan atau 18%. Menurut jawaban Kepala Sekolah setelah dilakukan evaluasi pihak sekolah selalu melakukan perbaikan-perbaikan yang diperlukan.

Atas dasar hal tersebut di atas, maka dapat dikatakan bahwa SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal selalu melakukan upaya-upaya perbaikan terhadap kesalahan yang pernah dilakukan dalam mengelola dana BOS, sehingga diharapkan pelaksanaan program dana BOS dapat lebih bermanfaat bagi sekolah, peserta didik dan orang tua.

Apakah hasil yang dicapai oleh program dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal dapat memuaskan pihak guru, peserta didik dan orang tua, dapat dilihat pada tabel berikut ini:

Tabel 4.32

Puas tidaknya Guru, Peserta Didik dan Orang Tua Terhadap Program BOS

No. Alternatif Jawaban Frekuensi Persentase (%)

1 Sangat memuaskan 17 77

2 Cukup memuaskan 5 23

3 Kurang memuaskan - -

4 Tidak memuaskan - -

Jumlah 22 100

Sumber Data: Diolah dari pertanyaan no. 40

Dari tabel 4.32 di atas, dapat diketahui bahwa pada dasarnya guru, peserta didik dan orang tua menyatakan puas dengan pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal. Hal ini dapat dilihat dari jawaban para informan yang memberikan jawaban sangat memuaskan sejumlah 17 informan atau 77% dan yang memberikan jawaban cukup memuaskan sebanyak 5 informan atau 23%. Menurut jawaban Kepala Sekolah, dana BOS sudah banyak memuaskan guru, peserta didik dan orang tua karena sebagian dana operasional sekolah telah dicukupi oleh dana BOS sehingga memperingan banyak pihak dari segi pembiayaan.

Guru, peserta didik dan orang tua telah dapat menerima dan merasakan manfaat dari hasil proses belajar mengajar di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal terutama yang didanai dari BOS.

Evaluasi adalah proses yang menentukan sampai sejauh mana tujuan dapat dicapai. Evaluasi pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal dimaksudkan untuk mengetahui sejauh mana tingkat keberhasilan pelaksanaan program BOS tersebut. Dengan evaluasi dapat diketahui kendala dan hambatan yang dihadapi, kelemahan-kelemahan dan permasalahan-permasalahan selama pelaksanaan program BOS. Di samping itu juga akan digunakan untuk mengetahui kelebihan-kelebihan dan manfaat dari program BOS.

Kegiatan evaluasi dilaksanakan pada seluruh aspek tahapan pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah yang diterapkan di SMP Negeri 2 Sukorejo Kendal, dari penetapan tujuan dan rencana penggunaan, pelaksanaan sampai dengan kegiatan pengawasan sehingga dapat diketahui bahwa program yang dijalankan dapat dikatakan berhasil atau tidak.

Kegiatan evaluasi yang dilaksanakan dalam Program BOS meliputi kegiatan:

1. Pelaksanaan evaluasi terhadap proses mekanisme atau tata cara pencairan Program Bantuan Operasional Sekolah (BOS)

Pelaksanaan evaluasi terhadap proses mekanisme atau tata cara pencairan BOS ini dimaksudkan apakah dalam pelaksanaannya telah sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan telah dilaksanakanoleh Pemerintah Kabupaten Kendal. Dengan evaluasi diharapkan hal-hal yang kurang baik atau tidak tepat waktu dalam pelaksanaan di masa mendatang dan diupayakan perbaikan-perbaikan.

2. Pelaksanaan evaluasi terhadap pentahapan dalam pelaksanaan Program Bantuan Operasional Sekolah (BOS)

Pelaksanaan evaluasi terhadap pentahapan dalam pelaksanaan Program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) ini dimaksudkan apakah tahap-tahap dalam kegiatan pelaksanaan program BOS sudah dipatuhi dan dilaksanakan semua sesuai 110

jadwal dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah kabupaten Kendal.

3. Pelaksanaan evaluasi terhadap pelaksana Program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) seperti guru, peserta didik dan orang tua (Komite Sekolah).

Pelaksanaan evaluasi terhadap pelaksana program BOS ini dimaksudkan apakah sekolah, guru, peserta didik dan orang tua (Komite Sekolah) telah memerankan fungsinya masing-masing sehingga pelaksanaan program BOS dapat berjalan sesuai dengan rencana yang telah ditetapkan sebelumnya. Dalam hal ini para pelaksana telah menjabarkan tugas dan fungsinya masing-masing sehingga mereka bisa saling mengisi dan melaksanakan program BOSsecara baik dan benar.

4. Pelaksanaan evaluasi terhadap program-program yang sudah direncanakan, dilaksanakan dan akan direncanakan dan dilaksanakan di masa mendatang.

A. Kesesuaian Perencanaan Program BOS Terhadap Juknis atau Pedoman

No. Variabel Pengamatan Kriteria Variabel Ideal Fakta

4.1 Kecepatan pengambilan tindakan dalam penetapan tujuan dan penggunaan dana BOS

Bertindak

cepat Bertindak cepat 4.2 Frekuensi rapat penetapan

tujuan dan penggunaan dana BOS

Lebih dari

3 kali dari 3 Lebih kali 4.3 Kelengkapan peserta rapat

dalam penetapan tujuan dan Lengkap Lengkap 111

penggunaan dana BOS

4.4 Kelancaran proses rapat dalam penetapan tujuan dan

penggunaan dana BOS

Lancar Lancar 4.5 Kemunculan usul dalam rapat

penetapan tujuan dan penggunaan dana BOS

Ada usul Ada usul 4.6 Hambatan dalam rapat

penetapan tujuan dan penggunaan dana BOS

Tidak

dijumpai dijumpaTidak i 4.7 Kemampuan mengatasi

hambatan dalam rapat penetapan tujuan dan penggunaan dana BOS

Dapat

diatasi diatasi Dapat 4.8 Kemudahan rapat dalam

penetapan tujuan dan penggunaan dana BOS

Mudah Mudah 4.9 Kelancaran dalam rapat

penetapan tujuan dan penggunaan dana BOS

Lancar Lancar 4.1

0 Kemanfaatan musyawarah dalam rapat penetapan tujuan dan penggunaan dana BOS

Bermanfa

at Bermanfaat B. Kesesuaian Manfaat Pelaksanaan Program BOS

No. Pengamatan Variabel Ideal Kriteria Variabel Fakta

4.11 Kesesuaian rencana dengan pelaksanaan program Sesuai Sesuai 4.12 Kendala yang dijumpai dalam pelaksanaan program

Tidak dijumpai Tidak dijumpai

4.13 Penyelesaian

terhadap kendala penyelesaian Ada penyelesaian Ada 4.14 Partisipasi guru

dan peserta didik dalam pelaksanaan program Berpartisipasi Berpartisipasi 4.15 Partisipasi orang tua dalam pendanaan Berpartisipasi Berpartisipasi 112

4.16 Kesesuaian jumlah dana BOS yang diterima

Sesuai Sesuai 4.17 Ketepatan waktu

penyaluran dana BOS

Tepat Tidak pernah tepat

C. Kesesuaian Dampak Terhadap Pengawasan Program BOS

No. Pengamatan Variabel Ideal Kriteria Variabel Fakta

4.18 Partisipasi orang tua dalam pengawasan pelaksanaan program BOS Baik Baik 4.19 Partisipasi guru dalam pengawasan pelaksanaan program BOS Baik Baik 4.20 Partisipasi komite sekolah dalam tindaklanjut manakala terjadi kesalahan, atau penyalahgunaan wewenang atau keuangan dalam pelaksanaan program BOS Berpartisipasi Berpartisipasi 4.21 Dukungan komite sekolah dalam pengawasan pelaksanaan program BOS Mendukung Mendukung 4.22 Pelanggaran yang dilakukan oleh pelaksana di tingkat sekolah

Tidak ada Tidak ada

D. Evaluasi Terhadap Pelaksanaan Program BOS

No. Variabel Pengamatan Ideal Kriteria Variabel Fakta

4.23 Keberadaan kegiatan

pengendalian dana BOS Ada Ada 4.24 Keberhasilan

pengendalian dana BOS Berhasil Berhasil 4.25 Dukungan pengendalian

dana BOS terhadap kelancaran program

Mendukung Mendukung 4.26 Dukungan pengendalian

dana BOS terhadap kebaikan program

Baik Baik

4.27 Frekuensi pelaksanaan

evaluasi dana BOS Sering Sering 4.28 Keberhasilan

pelaksanaan evaluasi dalam upaya perbaikan pelaksanaan program BOS

Berhasil Berhasil

4.29 Keefektifan pelaksanaan evaluasi dalam upaya perbaikan pelaksanaan program BOS

Efektif Efektif

4.30 Manfaat evaluasi dalam

pengendalian dana BOS Bermanfaat Bermanfaat 4.31 Perbaikan setelah

dilakukan evaluasi pelaksanaan program BOS

Ada

perbaikan perbaikan Ada 4.32 Tingkat kepuasan guru,

peserta didik dan orang tua terhadap program BOS

Puas Puas

Dari tabel rekapitulsi pendapat rsponden tersebut di atas dapat dilihat bahwa hasil perbandingan antara keadaan nyata (riil) di sekolah dengan keadaan ideal menurut rambu-rambu petunjuk teknis BOS yang dijadikan acuan pelaksaan program sangat jelas bahwa tingkat kesenjangan 114

antara keadaan riil dengan keadaan ideal sangat kecil. Dengan kata lain pelaksanaan program tidak jauh berbeda dengan rambu-rambu yang menjadi acuan pelaksanaan program.

Dalam keadaan yang demikian maka peneliti dapat menyimpulkan bahwa pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kabupaten Kendal tahun anggaran 2015 berjalan dengan lancar, sukses dan baik. Dan pada akhirnya penulis dapat merekomendasikan agar pelaksanaan program Bantuan Operasional Sekolah (BOS) di SMP Negeri 2 Sukorejo Kabupaten Kendal dapat dilanjutkan di tahun yang akan datang.

Dalam dokumen BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN (Halaman 36-54)

Dokumen terkait