• Tidak ada hasil yang ditemukan

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

C. Facebook

Philippines Facebook.com 84.5%

Australia Facebook.com 69.4%

Indonesia Facebook.com 84.9%

Malaysia Facebook.com 77.5%

Singapore Facebook.com 72.1%

Selandia Baru Facebook.com 63.6%

Taiwan Wretch.cc 62,5%

Hong Kong Facebook.com 62,6%

India Orkut 46,8%

Korea Selatan CyWorld 54,2%

Vietnam Facebook.com 18,4%

Jepang Mixi.jp 18,9%

Sumber : Comscore.com,April 7, 2010.

Kini jumlah facebooker Indonesia jauh melebihi pengguna di Singapura dan Malaysia. Padahal Facebook hingga pertengahan 2007 nyaris tak dilirik pengguna Internet di sini. Tapi, memasuki pertengahan tahun lalu, jumlah akses ke situs ini melonjak tajam dan menempatkannya sebagai situs ranking kelima yang paling banyak diakses di Indonesia. Bahkan Indonesia tercatat dalam sepuluh besar negara pemakai situs yang mulai dibuka untuk umum pada tahun 2006, yaitu 150 juta orang ,sekitar 700 ribu orang berasal dari Indonesia. Tidak ada situs jejaring sosial lain yang mampu menandingi daya tarik Facebook terhadap user. Pada tahun 2007, terdapat penambahan 200 ribu account baru perharinya Lebih dari 25 juta user aktif menggunakan Facebook setiap harinya. Terhitung sampai 22 Februari 2009, 1.333.649 user Indonesia telah terdaftar di

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

5

Facebook dan sekitar 73% (976.372 orang) di antaranya adalah user usia produktif (18-34 tahun). Dilihat dari gender, 688.306 user laki-laki dan 600.045 user perempuan. (Allfacebook.com, 2009).

Di Indonesia, Facebook masih berpotensi untuk berkembang. Jumlah anggota dalam kisaran satu juta pada akhir mei 2009 masih mungkin meningkat drastis pada bulan bulan berikutnya. Terlebih lagi, media sangat mendukung perkembangan ini. Semua jasa layanan operator seluler berlomba lomba menggaet facebook sebagai salah satu fitur layanannya. Hal ini menjadikan Facebook semakin mudah di akses dan di jangkau seluruh lapisan masyarakat (Hendroyono, 2009). Pergerakan facebook di Indonesia menjadi sebuah fenomena Situs ini melebihi Friendster,situs jejaring sosial yang lebih dulu tenar di tanah air. Sebagai perbandingan,posisi facebook secara global adalah nomor 4,Indonesia menjadi satu satunya negara di mana facebook menduduki posisi puncak,karena di Amerika Serikat saja facebook masih di peringkat ketiga.

Berikut daftar 10 besar Alexa Top Sites yang di kutip DetikINET, Kamis (28/5/2009) pukul 10:30 WIB :1. Facebook.com 2. Google.co.id 3.Yahoo.com 4.Google.com 5.Blogger.com 6.Friendster.com 7.Youtube.com 8. Wordpress.com 9. Detik.com 10.Kaskus.us

Facebook memiliki banyak manfaat,sekaligus bahaya. Sebagai sebuah teknologi, Facebook hanya berperan sebagai media. Ketika jatuh ke tangan orang iseng. Facebook akan di gunakan untuk hal hal yang tidak pantas. Facebook sebagai jaringan sosial bisa digunakan sebagai wadah silahturahmi di dunia mayapun juga bisa di manfaatkan sebagai ajang maksiat. Ketua Umun Pimpinan

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

Pusat Muhammadiyah Din Syamsuddin mengatakan,Facebook banyak

manfaatnya sebagai sarana komunikasi. ”Facebook sama seperti handphone, email, dan alat teknologi informasi lain yang digunakan sebagai sarana komunikasi,” katanya di Yogyakarta, Rabu (27/5) (kompas.com). Facebook sebagai situs jejaring sosial yang begitu fenomenal sering kali dituduh sebagai “biang keladi” atas penurunan produktivitas karyawan di perusahaan perusahaan. Di satu sisi Facebook membuat orang lupa diri dengan tanggung jawabnya karena asyik memberi komentar atau menanggapi komentar atas status yang baru saja di update. Namun.di sisi lain Facebook juga memiliki aplikasi aplikasi yang bernilai positif untuk mengembangkan produktivitas kerja (Jubilee enterprise, 2009).

Manfaat facebook di antaranya sebagai berikut : pertama,sebagai sarana pencari teman. Melalui facebook banyak dari anggotanya yang telah menemukan teman baru hingga teman lama. Mereka yang beberapa tahun hingga puluhan

tahun tidak bertemu kemudian bertemu dalam jaringan facebook.

Kedua,menyimpan file atau tulisan. Tulisan yang disimpan dalam komputer bukan tidak mungkin akan hilang saat komputer terkena virus. Tapi jika disimpan dengan facebook,maka file tersebut akan tetap ada selama account kita aktif.

Facebook juga dapat mengandung bahaya. Orang yang mempunyai niat buruk cenderung untuk memanfaatkan keburukan itu di media apa pun,tak terkecuali dalam facebook. Berikut ini bahaya yang diperoleh dari penggunaan facebook. Pertama,banyak facebooker (pengguna facebook) yang lebih dari satu jam di depan komputer karena asyik berbalas komentar atau chatting. Status

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

7

status yang ada di facebook itu adalah sarana untuk mengungkapkan apa yang

dirasakan, Dari pengalaman sehari‐hari, segera bisa ditunjukkan efek psikis

tersebut. Selain orang menjadi malas mengerjakan hal‐hal yang produktif, orang

juga menjadi angkuh dan narsis (Kumorotomo,2010). Kedua,lalai.Kelalaian ini

bisa bermacam-macam yang disebabkan karena menganggap bahwa account facebook yang dibuatnya sebagai miliknya,sehingga mau bagaimana isinya,itu “adalah hak saya”. Kita juga menemukan ada yang berkomentar dengan asal,bahkan bercanda dengan vulgar yang mungkin tidak akan dilakukannya dalam kehidupan sehari hari. Karena menganggap bahwa facebook hanya dunia maya,orang menganggap dia bisa berkomentar apa saja,lupa bahwa komentarnya juga akan dibaca oleh orang lain,yang pastinya akan menunjukkan karakter dirinya yang sebenarnya(Syukur,2009).

Menurut (Buffardi, et all, 2010) bahwa ini setara dengan seberapa

narsisnya mereka di dunia nyata. Orang yang narsis di Facebook bisa ditandai dengan tampilan yang glamour pada foto diri utama mereka. Di studi terdulu, ilmuwan menemukan bahwa halaman personal Web sangat popular di kalangan kaum narsis, namun bukan berarti semua pengguna Facebook adalah narsis. Ditemukan, bahwa orang narsis bisa jadi terlihat sangat menarik, narsis bisa diarahkan ke hal yang positif jika ditujukan kepada kegiatan dan hal-hal yang positif, biasanya orang-orang ini tergolong kreatif. Ketiga,mengganggu pekerjaan. Turunan dari kecanduan adalah mengganggu pekerjaan. Pekerjaan menumpuk,namun karena keasyikan ber-facebook ria, akhirnya seseorang melupakan (Syukur, 2009).

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

Facebook layaknya virus yang menyebar cepat ke seluruh dunia. Facebook menimbulkan efek candu sehingga pengguna betah berlama lama di depam komputer untuk mengakses situs ini. Sebuah riset yang dilakukan oleh GSM Association mengumumkan,rata rata pengguna facebook menghabiskan sekitar 30 menit dalam satu hari hanya untuk melihat status teman jaringan mereka. Dalam studi tersebut ditemukan bahwa facebook merupakan situs dengan waktu kunjung yang cukup lama. Para pengguna menggunakan menghabiskan waktu menjelajahi facebook setidaknya selama 24 menit dalam satu hari melalui ponsel dan selama 27,5 dalam satu hari saat menggunakan komputer. Bahkan,studi tersebut juga mengungkapkan rata rata pengguna yang menggunakan ponsel mengakses situs jejaring sosial tersebut sebanyak 2,3 kali dalam sehari jika menggunakan komputer (Hendroyono,2009).

Penelitian yang di lakukan (Martin,2010), bahwa menghabiskan waktu di situs Social Media tidak mempengaruhi performa akademis mahasiswa. Meskipun kecanduan , itu tampaknya tidak berdampak negatif terhadap kinerja sekolah. Temuan ini bertentangan dengan studi sebelumnya yang menyarankan sebaliknya (allfacebook.com,2010). Penelitian disini untuk mereplikasi penelitian yang di lakukan Aryn Karpinski dari Universitas Negara Ohio dan Asistennnya yang bernama Adam Duberstein dari Universitas Ohio Dominican melakukan sebuah penilitian tentang hubungan antara pengguna Facebook dengan nilai Index Prestasi komulatif (IPK) mereka. Hasil temuannya membuktikan bahwa IPK mahasiswa yang menggunakan Facebook sangat menurun drastis. Aryn Karpinski mengatakan Penelitian kami menunjukkan, mahasiswa yang sering

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

9

menggunakan Facebook, waktunya jadi berkurang untuk belajar. Hasil dari penelitian yang dilakukan (Karpinski dan Duberstein,2009) bahwa pengguna

Facebook pada mahasiswa sekitar 85%, sedangkan pengguna Facebook yang

telah lulus kuliah sekitar 52%. Dalam penelitian itu juga ditemukan bahwa mahasiswa pengguna memiliki indeks prestasi kumulatif (IPK) paling tinggi antara 3,00-3,50, sedangkan yang tidak menggunakan bisa lebih tinggi, yakni antara 3,50-4,00.

Penelitian ini mereplikasi penelitian Karpinski dan Duberstein tahun 2009.Penelitian ini dilakukan di Indonesia khususnya di Universitas Sebelas Maret Fakultas Ekonomi, Karena Indonesia termasuk dalam pengguna situs jejaring sosial khususnya facebook yang terbesar di Asia Pasifik.Facebook sekarang ini menjadi sebuah fenomena di masyarakat luas. Pengguna facebook disini tidak terbatas oleh umur,status bahkan perusahaan sekalipun. Fenomena ini juga berdampak positif dan negatif pada masyarakat. Dan Penelitian ini ingin mengetahui dampak penggunaan facebook di lingkungan Universitas sebelas Maret.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang penelitian ini.Rumusan masalah penelitian ini adalah :

1. Bagaimana persepsi mahasiswa terhadap penggunaan Facebook ?

2. Apakah penggunaan Facebook berpengaruh pada kinerja akademik ?

3. Apakah penggunaan jam belajar memediasi penggunaan facebook pada

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id C. Tujuan Penelitian

1. Untuk mengetahui persepsi mahasiswa terhadap penggunaan facebook

dengan kinerja akademik.

2. Untuk menguji dampak penggunaan Facebook pada jam belajar di kalangan

mahasiswa Universitas Sebelas Maret.

3. Untuk menguji hubungan penggunaan facebook dengan kinerja akademik

mahasiswa.

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat Teoritis

Penelitian ini untuk menambah pengetahuan mengenai situs jejaring social khususnya Facebook yang berpengaruh pada kinerja mahasiswa di akademik. Dan dapat dijadikan salah satu referensi yang baik bagi peneliti selanjutnya yang mengadakan penelitian lebih lanjut dengan topik yang sama.

2. Manfaat Praktis

Hasil penelitian ini diharapkan mampu memberikan gambaran tentang dampak penggunaan Facebook pada kinerja mahasiswa. Agar dapat mengetahui solusi yang di terapkan untuk mengantisipasi dampak negatif dari penggunaan facebook. Dari segi mahasiswa itu sendiri harap memperhatikan penggunaan situs jejaring sosial khusunya facebook.

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

11

BAB II

TELAAH PUSTAKA

A. Interaksi Sosial

Interaksi sosial merupakan hubungan sosial yang dinamis menyangkut hubungan antara orang perorangan,antara kelompok kelompok manusia maupun antara orang perorangan dengan kelompok manusia (Soekanto,2002:62). Syarat

terjadinya interaksi sosial adalah adanya kontak sosial (social contact) dan

adanya komunikasi (communication).

1. Kontak Sosial

Menurut Soeryono Soekanto (2002:65), kontak sosial berasal dari

bahasa latin con atau cum (bersama-sama) dan tango (menyentuh). Jadi

artinya secara harfiah adalah bersama sama menyentuh. Secara fisik,kontak sosial baru terjadi apabila adanya hubungan fisikal,sebagai gejala sosial hal itu bukan semata mata hubungan badaniah,karena hubungan sosial terjadi tidak saja secara menyentuh seseorang,namun orang dapat berhubungan dengan orang lain tanpa harus menyentuhnya. Misalnya kontak sosial sudah terjadi ketika seseorang berbicara dengan orang lain, bahkan kontak sosial juga dapat dilakukan dengan menggunakan teknologi, seperti melalui telepon, telegraph, radio, surat, televisi, internet,dan sebagainya.

Kontak sosial dapat berlangsung dalam 5 bentuk, yaitu :

a. Dalam bentuk proses sosialisasi yang berlangsung antara pribadi orang

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

norma-norma yang terjadi di masyarakatnya. Berger dan Luckmann

(Bungin,2001:14),mengatakan proses ini terjadi melalui proses

objektivasi,yaitu interaksi sosial yang terjadi dalam dunia intersubjektif yang dilembagakan atau mengalami proses institusionalisasi.

b. Antara orang per orang dengan suatu kelompok masyarakat atau

sebaliknya.

c. Antara kelompok masyarakat dengan kelompok masyarakat lainnya

dalam sebuah komunitas.

d. Antara orang per orang dengan masyarakat global di dunia internasional.

e. Antara orang per orang,kelompok,masyarakat dan dunia global,di mana

kontak sosial terjadi secara simultan di antara mereka.

Secara konseptual kontak sosial dapat dibedakan antara kontak sosial primer dan kontak sekunder. Kontak sosial primer,yaitu kontak sosial yang terjadi secara langsung antara seseorang dengan orang atau kelompok masyarakat lainnya secara tatap muka. Sedangkan kontak sosial sekunder terjadi melalui perantara yang sifatnya manusiawi maupun dengan teknologi. Ketika masyarakat saat ini telah berkembang dengan tingkat kemajuan teknologi informasi semacam ini,maka kontak kontak sosial primer dan sekunder semakin sulit dibedakan satu sama lain.

2. Komunikasi

Komunikasi sebagai sebuah proses memaknai yang dilakukan oleh seseorang terhadap informasi,sikap, dan perilaku orang lain yang berbentuk pengetahuan,pembicaraan, gerak gerik, atau sikap, perilaku dan

perasaan-perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

13

perasaan, sehingga seseorang membuat reaksi reaksi terhadap informasi, sikap, dan perilaku tersebut berdasarkan pada pengalaman yang pernah dia alami. Fenomena komunikasi dipengaruhi pula oleh media yang digunakan, sehingga media kadang kala juga ikut memengaruhi isi informasi dan penafsiran,bahkan menurut Marshall McLuchan (1999:7) bahwa media juga adalah pesan itu sendiri.

Dalam komunikasi ada tiga unsur penting yang selalu hadir dalam

setiap komunikasi,yaitu sumber informasi (receiver), saluran (media), dan

penerima informasi (audience). Selain tiga unsur ini,yang terpenting dalam

komunikasi adalah aktivitas memaknai informasi yang disampaikan oleh sumber informasi dan pemaknaan yang dibuat oleh audience terhadap informasi yang diterimanya itu. Pemaknaan kepada informasi bersifat subjektif dan koseptual. Subjektif,artinya masing masing pihak (sumber

informasi dan audience) memiliki kapasitas untuk memaknakan informasi

yang disebarkan atau yang diterimanya berdasarkan pada apa yang ia rasakan,ia yakini dan ia mengerti serta berdasarkan pada tingkat pengetahuan kedua pihak. Sedangkan sifat kontekstual adalah bahwa pemaknaan itu berkaitan erat dengan kondisi waktu dan tempat di mana informasi itu ada dan di mana kedua belah pihak itu berada. Dengan demikian,konteks sosial budaya ikut mewarnai kedua pihak dalam memaknai informasi yang disebarkan dan yang diterima itu.

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id B. Jejaring Sosial

Jejaring sosial struktur sosial yang terdiri dari elemen elemen individual atau organisasi. Struktur sosial ini dibentuk dari simpul-simpul (individual atau organisasi) yang diikat dengan satu atau lebih tipe relasi spesifik seperti nilai, visi, ide, teman, keturunan dll. Jejaring ini menunjukkan jalan dimana mereka berhubungan karena kesamaan sosialitas, mulai dari mereka dikenal sehari hari sampai dengan keluarga (Barnes,1954).

Sejak komputer dapat dihubungkan satu dengan lainnya dengan adanya internet banyak upaya awal untuk mendukung jejaring sosial melalui komunikasi antar komputer. Banyak layanan jejaring sosial berbasiskan web yang menyediakan kumpulan cara yang beragam bagi pengguna untuk dapat berinteraksi seperti chat,messaging,email,video,chat suara,share file,blog,diskusi grup,dan lain lain. Umumnya jejaring sosial memberikan layanan untuk membuat biodata dirinya. Pengguna dapat mengupload foto dirinya dan dapat menjadi teman dengan pengguna lainnya. Beberapa jejaring sosial memiliki fitur tambahan seperti pembuatan grup untuk dapat saling sharing didalamnya.

C. FACEBOOK

1. Sejarah Facebook

Facebook adalah sebuah sarana sosial yang membantu masyarakat untuk berkomunikasi secara lebih efisien dengan teman-teman, keluarga dan teman sekerja. Perusahaan ini mengembangkan teknologi yang memudahkan dalam sharing informasi melewati social graph, digital mapping kehidupan

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

15

real hubungan sosial manusia. Siapapun boleh mendaftar di Facebook dan berinteraksi dengan orang-orang yang mereka kenal dalam lingkungan saling percaya.” (Facebook.com; 2009). Facebook adalah sebuah social networking yang baru saja dirintis pada tahun 2006 oleh Mark Zuckerberg.

Pada awalnya dengan di bantu rekannya ia membuat situs coursematch dan facemash. Situs ini merupakan inspirasi awal sebelum adanya facebook.Kemudian pada tahun 2004 dengan di bantu beberapa temannya membuat situs www.thefacebook.com yang nantinya akan berubah menjadi www.facebook.com setelah menghilangkan kata “the” pada alamat domain.(carlson,nicholas,wikipedia,2010).

2. Perkembangan Facebook

Keanggotaan Facebook awalnya dibatasi hanya untuk siswa dari Harvard College. Dalam dua bulan selanjutnya,keanggotaan diperluas ke sekolah/kampus lain di wilayah Boston seperti Boston College,Boston University, Massachusetts Institute of Technology (MIT), Tufs, Rochester, Stanford, Northwestern, dan semua kampus yang termasuk dalam Ivy League. Banyak perguruan tinggi lain yang ditambahkan dalam kurun waktu satu tahun setelah peluncurannya. Kemudian dikembangkan pula jaringan untuk sekolah sekolah tingkat atas dan beberapa perusahaan. Sejak 11 September 2006,orang dengan alamat surat elektronik apa pun dapat mendaftar di facebook. Pengguna dapat memilih untuk bergabung dengan satu atau lebih jaringan yang tersedia,seperti berdasarkan sekolah,tempat kerja,atau wilayah geografis.

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

Hingga Juli 2007, situs ini memiliki jumlah pengguna terdaftar paling besar di antara situs situs yang berfokus pada sekolah dengan lebih dari 34 juta anggota aktif yang dimilikinya dari seluruh dunia. Dari September 2006 hingga september 2007, peringkatnya naik dari posisi ke-60 ke posisi ke-7 situs paling dikunjungi, dan merupakan situs untuk foto nomor satu di Amerika Serikat,mengungguli situs publik lainnya seperti Flickr, yang memuat 8,5 juta foto setiap harinya (Syukur,2009).

3. Fitur fitur Facebook

Untuk bisa memanfaatkan fitur fitur yang terdapat dalam facebook, kita wajib bergabung terlebih dahulu dan membuat akun secara gratis pada situs ini. Facebook membutuhkan email yang valid bagi anggota baru untuk menyeleseikan pendaftaran. Berikut ini adalah fitur fitur dari facebook.

a. Profil

Profil facebook anda adalah halaman web anggota lain yang akan terlihat jika mereka melihat anda. Halaman ini memberi gambaran kepada orang tentang anda dan termasuk hal hal yang anda sukai. Facebook menganggap banyak orang yang akan ingin hubungi,bekerja untuk perusahaan yang sama, pergi ke sekolah yang sama atau tinggal di kota yang sama seperti anda.

Tata letak halaman dasar mencakup mencakup News feed yang akan menjaga Anda selalu ter-update dengan yang teman teman anda dan jaringan kerjakan terhadap halaman mereka. Terdapat juga bagian Update

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

17

terima,undangan acara,pemberitahuan tentang aplikasi teman anda, dan ruang tempat anda dapat memberitahu orang mengenai perasaan Anda atau hal yang Anda kerjakan. Terdapat juga link yang memungkinkan Anda mengundang teman untuk bergabung dengan facebook.

b. Kabar Berita (News Feed)

Pada 6 September 2006,Ruchi Sanghvi (Principal Product Manager Facebook), mengumumkan sebuah fitur home page baru yang

disebut Kabar Berita (News Feed). Tata letak yang baru menciptakan

alternatif home page bagi pengguna untuk melihat kegiatan teman mereka yang diperbarui secara konstan. Kabar berita berisi update perubahan status,acara,pengunggahan foto,catatan,dan sebagainya. Bagian integral dari kabar berita adalah tampilan aktivitas terbaru (mini-feed),sebuah arus berita pada halaman profil pengguna yang menunjukkan update aktivitas pengguna. Pengguna dapat mengontrol jenis informasi yang bisa dibagi dengan teman teman secara otomatis. Baru baru ini Facebook mengubah lay out dengan memisahkan Kabar Berita sebagai tampilan utama Facebook dengan mini-feed yang dimasukkan ke halaman profil.

c. Dinding (Wall)

Wall atau Dinding pada setiap halaman profil pengguna

memungkinkan teman untuk mengirim pesan kepada teman yang lain. Pesan ini akan terlihat oleh siapa pun dalam satu jaringan pertemanan. Banyak pengguna memakai dinding teman untuk meninggalkan catatan singkat dan sementara. Sedangkan untuk pesan pribadi bisa dikirim lewat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

Inbox (Pesan Masuk) dan terlihat hanya untuk pengirim dan penerima pesan saja,layaknya email.

Pada Juli 2007, Facebook memperbolehkan pengguna untuk mengirim lampiran atau tautan (link) ke dinding. Sedangkan sebelumnya dinding dibatasi hanya untuk konten teks. Dalam tampilan terbaru Facebook, fitur dinding telah dibuang dan diganti dengan News feed streaming pribadi yang lebih individual, dengan kemampuan bagi teman teman pengguna profil untuk meninggalkan komentar.

d. Aplikasi Facebook

Aplikasi Facebook dirancang menjadi bagian situs jaringan sosial lain.

Aplikasi Facebook di antaranya Foto, Video, Group, Acara (Event),

M.chat, Catatan (notes) dan Hadiah. Ini adalah aplikasi yang

dikembangkan oleh facebook dan tersedia untuk semua anggota. Berikut adalah penjelasan masing masing aplikasi.

e. Foto (Photo)

Foto merupakan aplikasi yang paling populer dalam facebook. Aplikasi ini mengunggah sebanyak mungkin foto yang anda inginkan. Jika memiliki foto anggota lain, Anda dapat menandai foto itu dengan memberi tag (kata kunci) berupa nama anggota tersebut. Setelah memberikan tag, foto itu akan muncul baik di album foto anda maupun di profil teman anda.

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

19

f. Video

Video dalam facebook merupakan aplikasi serupa di banyak cara pada Youtube. Anggota dapat menggugah video dengan hampir semua format, tetapi facebook mensyaratkan semua file di bawah 100 megabit dan video lebih singkat dari dua menit. Facebook mengonversi file video ke dalam format flash.

g. Colek (poke)

Salah satu opsi yang menyita banyak perhatian adalah poke (colek). Banyak anggota menggunakan fitur ini sebagai teknik merayu dan mencari perhatian. Tetapi menurut Facebook, semua itu tidak berarti apa-apa itu untuk memberikan anggota Facebook cara yang menyenangkan untuk berinteraksi satu sama lain.

h. Group

Dengan aplikasi Grup,Anda dapat bergabung dengan ketertarikan anggota kelompok lain atau Anda dapat membuat kelompok Anda sendiri. Grup adalah cara mengaktifkan sejumlah orang untuk bergabung bersama secara online dan berbagi informasi serta mendiskusikan topik tertentu.

i. Acara (Events)

Aplikasi acara memungkinkan Anda untuk mengundang anggota lain untuk melakukan kumpul kumpul di dunia nyata. Dalam aplikasi ini dibutuhkan sebuah nama acara,semboyan,penyelenggaraan,jenis acara, keterangan, waktu mulai dan selesei, lokasi dan kota, dan daftar tamu

Dokumen terkait