• Tidak ada hasil yang ditemukan

1) Sejarah

PT. eTrading Securities adalah perusahaan sekuritas di Indonesia yang merupakan anggota Bursa Efek Indonesia (BEI), Kliring Penjamin Efek Indonesia (KPEI) dan Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) yang didirikan pada pertengahan tahun 2002 setelah PT. AITI Investment, sebuah perusahaan Investasi Keuangan Korea mengambil alih manajemen PT. Monas Buana Sekuritas sesuai dengan Akta No. 6 tanggal 16 Desember 2002 yang dikeluarkan oleh Notaris Ibu Meigawati Gunawan SH.

PT. AITI Investment adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang investasi inkubasi yang memfokuskan dalam bidang information technology dan finance company. AITI Investment juga tercatat sebagai pemegang saham pada beberapa perusahaan, diantaranya, yaitu : Boleh Net Indonesia, eTrading Securities, Detik.Com, Hana Finance, Optima Infocitra, Indoeye, dan lain-lain.

PT. eTrading Securities secara resmi beroperasi sejak Januari 2003, dalam usaha perantara pedagang efek dan dipersiapkan untuk menjadi perusahaan sekuritas online pertama di Indonesia yang dapat memberikan layanan perdagangan melalui komunikasi internet.

PT eTrading Securities dengan kode sekuritas YP beroperasi sejak Januari 2003 dengan menjadi pioner di Industri Pasar Modal

Indonesia dengan memperkenalkan sebuah sistem perdagangan saham online pertama di Indonesia yang kami sebut dengan HOTS. Dengan dukungan dari PT Daewoo Securities (Korea) dan Japan Asia Investment Co., Ltd. (Jepang) sebagai pemegang saham, kami terus berupaya mengembangkan diri untuk memberikan layanan investasi yang lebih baik untuk nasabah-nasabah kami. Penghargaan sebagai Sekuritas Terbaik tahun sejak tahun 2003 hingga 2008 dari sebuah media pasar modal adalah merupakan bukti komitmen kami dalam menjalankan bisnis ini. Peluncuran HOTS versi 2 pada awal 2009 merupakan salah satu bukti konkret komitmen serius kami untuk menjadi yang terbaik di industri ini pada masa yang akan datang. Keunggulan teknologi yang kami miliki dipadu dengan pelayanan yang terbaik dan tenaga professional yang kami rekrut, kami yakini akan membawa PT eTrading Securities untuk menjadi salah satu pemain utama dalam Industri Pasar Modal di Indonesia dalam waktu tidak lama lagi.

2) Lokasi

Keberadaan PT. eTrading Securities Gallery Semarang, terletak tepat di jantung kota Semarang tepatnya berlokasi di Jalan MH. Thamrin No. 81 Semarang 50134 Phone (024) 8415156 Fax 8415156.

Pemilihan lokasi kantor yang berada di tengah kota ini dilakukan oleh PT. eTrading Securites dengan berbagai pertimbangan yaitu : a. Dekat dengan pusat perkantoran baik swasta maupun kantor

b. Berada di jalan protokol kota Semarang, sehingga memudahkan akses bagi para calon investor yang ingin berkunjung ke galery ataupun mencari berbagai informasi berkaitan dengan produk jasa yang ditawarkan oleh PT. eTrading Securities.

c. Dekat dengan pusat keramaian dan pemukiman mewah, sehingga promosi yang dilakukan lebih cepat mengena dalam memperoleh calon investor.

3) Misi

Misi PT. eTrading Securities, adalah sebagai berikut :

b. Mendukung program pemerintah dalam mengembangkan pasar modal Indonesia dalam proses globalisasi, khususnya dalam hal pengembangan investor domestik (dalam negeri).

c. Menjadi perusahaan terkemuka dalam industri sekuritas dengan tujuan mengoptimalkan keuntungan pemegang saham melalui pengembangan usaha yang inovatif, sistematis dan strategis. d. eTrading Securities mengutamakan prinsip kehati-hatian/

kebijaksanaan nasabah dalam melakukan investasi mereka, dengan menyediakan informasi yang terpercaya, nasehat yang mungkin akan terjadi dan proses settlement yang efisien dan memungkinkan nasabah memperoleh nilai dan pengembalian yang optimum.

Dengan misi di atas, maka dalam sistem kerjanya eTrading Securities senantiasa mengutamakan mutu pelayanannya dengan mengerahkan keahlian sumber daya manusianya di bidang pasar modal yang dilandasi profesionalisme dan standar kode etik yang tinggi.

4) Struktur Organisasi

1. Struktur organisasi Kantor Pusat PT. eTrading Securities

Sumber : PT. eTrading Securities

Gambar 3.1

Struktur Organisasi Kantor Pusat PT. eTrading Securities President Director Operationa l Division IT Division Accounting Division Marketing Division Dealing Operation Division Accounting SPV Team Leader Account Executive Gallery Coordinator Stockgate Sales & Admin Customer Service Information Center Development

Division Settlement & Chasier

General

2. Struktur organisasi PT. eTrading Securities Gallery Semarang

Sumber : PT. eTrading Securities Gallery Semarang

Gambar 3.2

Struktur Organisasi PT. eTrading Securities Gallery Semarang

Tugas dan fungsi masing-masing jabatan : a. Kepala Cabang

1) Bertanggungjawab kepada kantor pusat terhadap semua biaya operasional di Gallery yang dipimpinnya.

2) Memberikan laporan mengenai jumlah investor yang masuk ke gallery dalam setiap bulannya ke kantor pusat.

b. Administration

1) Membantu tugas kepala cabang dalam bidang kearsipan. 2) Membantu dalam pengisian aplikasi bagi setiap investor

yang masuk Kepala Cabang Team Leader Account Executive Team Leader Account Executive Account Executive Account Executive Account Executive Account Executive Administration

c. Team Leader

1) Bertanggungjawab kepada kepala cabang atas target yang telah ditetapkan.

2) Memberikan berbagai strategi dan alternatif untuk memperoleh investor baru.

d. Account Executive

1) Account Executive merupakan ujung tombak gallery dalam mencari dan memperoleh investor baru.

2) Bertanggungjawab atas target yang telah ditetapkan oleh Team Leader.

3. Pengembangan karyawan dan sistem penggajian

Dalam usahanya meningkatkan mutu dan layanan yang diberikan kepada para investor yang masuk, PT. eTrading Securities selalu berusaha melakukan berbagai hal berkaitan dengan pengembangan keahlian para karyawannya. Berbagai langkah yang dilakukan PT. eTrading Securities yaitu mengadakan briefing atau pengarahan setiap saat terhadap para karyawannya.

Sistem gaji yang diterapkan pada PT. eTrading Securities menggunakan sistem gaji bulanan, dimana untuk setiap Account Executive mendapatkan gaji pokok perbulan Rp. 500.000,-. Selain itu PT. eTrading Securities juga menerapkan sistem bonus guna memacu semangat kerja, dengan rincian sebagai berikut :

a. Untuk 1 orang investor yang masuk, Account Executive akan mendapatkan gaji pokok sebesar Rp. 750.000,- ditambah bonus Rp. 100.000,-

b. Untuk 2 orang investor yang masuk, Account Executive akan mendapatkan gaji pokok sebesar Rp. 1.000.000,- ditambah bonus Rp. 200.000,-

c. Untuk 3 orang investor yang masuk, Account Executive akan mendapatkan gaji pokok sebesar Rp. 1.000.000,- ditambah bonus Rp. 300.000,-

d. Untuk 4 orang investor yang masuk, Account Executive akan mendapatkan gaji pokok sebesar Rp. 1.000.000,- ditambah bonus Rp. 400.000,-

Apabila Account Executive mampu mencapai target yang ditetapkan yaitu mendapatkan 5 investor baru dalam satu bulan, dengan total investasi diatas Rp. 100.000.000,- maka akan mendapatkan gaji Rp. 1.000.000,- ditambah bonus Rp. 500.000,- dan bonus target sebesar Rp. 1.500.000,-

Selain ketentuan-ketentuan mengenai jumlah gaji dan bonus di atas, PT. eTrading Securities Gallery Semarang juga memberikan gaji dan bonus tertentu bagi setiap Account Executive yang mampu mendapatkan investor dengan jumlah investasi tertentu.

4. Aspek pemasaran

Pelaksanaan pemasaran di PT. eTrading Securities Gallery Semarang menggunakan sistem telepon secara langsung dengan membeli database yang banyak ditawarkan di Internet. Selain itu juga melaksanakan prospek di kantor-kantor baik swasta maupun

pemerintahan. Selain itu juga penawaran juga dilakukan terhadap berbagai perkumpulan atau kelompok-kelompok masyarakat.

Dokumen terkait